• Tidak ada hasil yang ditemukan

Information on Subsidiaries

Dalam dokumen Pilar Sejahtera Food Tbk 2015 (Halaman 62-64)

Nama Anak Perusahaan / Name of Subsidiary Persentase Kepemilikan Saham / Percentage of Share Ownership Bidang Usaha / Line of Business Status Operasi / Operational Status

PT Tiga Pilar Sejahtera 99.90% Industri dan Perdagangan Mie / Noodle Industry and Trade

Telah Beroperasi / Operating

PT Poly Meditra Indonesia (PMI)

99.90% Industri Pembuatan dan Penjualan Makanan Ringan / Snack Producer and Sales Industry

Telah Beroperasi / Operating

PT Balaraja Bisco Paloma (BBP) 99.90% Makanan Olahan / Processed Food Telah Beroperasi / Operating

PT Patra Power Nusantara (PPN)

99.90% Pembangkit Listrik / Power Generator Dalam Penyelesaian Pembangunan / Under Construction

PT Dunia Pangan (DP) 70.00% Perdagangan dan Industri / Trade and Industry Telah Beroperasi / Operating

PT Golden Plantation Tbk (GP) 78.17% Perkebunan Kelapa Sawit / Oil Palm Plantation Telah Beroperasi / Operating

PT TIGA PILAR SEJAHTERA (TPS)

PT Tiga Pilar Sejahtera didirikan sejak tahun 1992 secara legal di Sragen, ruang lingkup kegiatan perusahaan meliputi bidang perindustrian dan perdagangan. Produk utama perusahaan adalah mie dan bihun, berupa mie kering, bihun kering, mie instant dan bihun instant dengan merek dagang Ayam 2 Telor, Superior, Filtra, Kurma, Spider, Bihunku, dan Mie Kremezz.

PT POLY MEDITRA INDONESIA (PMI)

PMI didirikan sejak 1994 di Jakarta dan diakuisisi oleh Perseroan pada 2008. PMI bergerak di bidang industri pembuatan dan penjualan makanan ringan. Produknya termasuk biskuit, wafer stick dan permen, dengan merek dagang Growie, Pio, dan Gulas.

PT BALARAJA BISCO PALOMA (BBP)

BBP merupakan produsen makanan olahan yang didirikan pada 2011. Saat ini, BBP memiliki Entitas Anak yaitu PT Putra Taro Paloma (PTP), PT Subafood Pangan Jaya (SPJ) dan PT. Surya Capri Sejahtera. PTP memproduksi produk makanan ringan (snack) TARO yang diakuisisi dari PT Unilever Indonesia, Tbk dengan fasilitas produksinya yang berlokasi di Bogor, Medan dan Banjarmasin.

SPJ merupakan perusahaan perindustrian dan perdagangan dengan produksi utama adalah bihun jagung dengan beberapa merek terkenal antara lain: Tanam Jagung, Panen Jagung, Pilihan Bunda yang diakuisisi pada akhir Desember 2012. Perseroan melalui BBP mendirikan PT Sekar Tanjung Sejahtera pada Februari 2014. Pada 28 Oktober 2015, entitas anak Perseroan, PT Sekar Tanjung Sejahtera telah melakukan perubahan nama menjadi PT Surya Capri Sejahtera (sesuai dengan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia No. AHU-0944771.AH.01.02 Tahun 2015).

PT TIGA PILAR SEJAHTERA (TPS)

PT Tiga Pilar Sejahtera was legally established in 1992 at Sragen, of which business scopes cover industrial and trading field. The Company’s main products are noodles and vermicellis, which include dry noodles, dry vermicelli and instant noodles and instant vermicelli with brands such as Ayam 2 Telor, Superior, Filtra, Kurma Spider, Bihunku and Mie Kremezz.

PT POLY MEDITRA INDONESIA (PMI)

PMI was established in 1994 and acquired by the Company in 2008. PMI engages in the industry of snack producer and sales. Its products include biscuits, wafer sticks and candies, with trademark brands of Growie, Pio and Gulas.

PT Balaraja Bisco Paloma (BPP)

BPP was established in 2011 as a processed food producer. Currently, BPP owns several subsidiaries, namely PT Putra Taro Paloma (PTP), PT Subafood Pangan Jaya (SPJ) and PT Surya Capri Sejahtera. PTP produces TARO snack which was acquired from PT Unilever Indonesia Tbk, with the production facilities located in Bogor, Medan, and Banjarmasin.

SPJ is established as a trading and industrial company with the primary product of corn vermicelli for several prominent brands such as Tanam Jagung, Panen Jagung, and Pilihan Bunda that was acquired at the end of December 2012.

Through BBP, the Company established PT Sekar Tanjung Sejahtera in February 2014. On October 28, 2015, PT Sekar Tanjung Sejahtera, the Company’s entity, changed its name to PT Surya Capri Sejahtera (pursuant to the Decision of the Minister of Law and Human Rights No. AHU-0944771. AH.01.02 Year 2015).

60 PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk

Laporan Tahunan 2015

PT PATRA POwER NUSANTARA (PPN)

PPN didirikan pada 2006 di Sragen dan diakuisisi oleh Perseroan pada 2008. PPN bergerak di bidang usaha pembangkit listrik dengan kapasitas produksi energi sebesar 3 MW yang akan digunakan untuk menyuplai kebutuhan listrik dan uap panas bagi fasilitas-fasilitas Perseroan.

PT DUNIA PANGAN (DP)

DP didirikan sejak 2006 di Sragen, Jawa Tengah, dan diakuisisi oleh Perseroan pada 2010. DP bergerak di bidang perdagangan dan industri. Saat ini, DP mempunyai lima Entitas Anak yang bergerak dalam produksi dan perdagangan beras yaitu PT Indo Beras Unggul (IBU), PT Jatisari Srirejeki (JSR), PT Sukses Abadi Karya Inti (SAKTI), PT Tani Unggul Usaha (TUU) dan PT Swasembada Tani Selebes (STS). IBU didirikan tahun 2008 dan mulai beroperasi sejak Juni 2010. JSR diakuisisi pada akhir 2010. Sejak akhir November 2012, SAKTI menjadi Entitas Anak tidak langsung Perseroan. Perseroan melalui DP mendirikan PT Tani Unggul Usaha (TUU) pada Juli 2014 dan PT Swasembada Tani Selebes (STS) pada Desember 2014.

PT GOLDEN PLANTATION TBK (GP)

Perseroan mengakuisisi kepemilikan saham GP pada Maret 2014, yang bertujuan untuk menjadikan GP sebagai perusahaan sub-holding dari perusahaan-perusahaan yang tergabung dalam divisi kelapa sawit Perseroan menggantikan PT. Bumiraya Investindo (BRI). Setelah diakuisisi oleh Perseroan, GP mengakuisisi BRI dari Perseroan.

BRI didirikan sejak 1993 di Jakarta dan diakuisisi oleh Perseroan pada 2008. BRI bergerak di bidang usaha perkebunan kelapa sawit. Kebun kelapa sawit yang dimiliki oleh BRI terletak di Tanjung Seloka dan Kebun Lontar, Kecamatan Pulau Laut Barat dan Pulau Laut Selatan, Kabupaten Kota Baru, Kalimantan Selatan. Pada 2010, Perseroan melalui BRI mengakuisisi 5 (lima) perusahaan yang bergerak di bidang kelapa sawit; PT Mitra Jaya Agro Palm yang berlokasi di Kalimantan Tengah, PT Airlangga Sawit Jaya dan PT Charindo Palma Oetama yang berlokasi di Kalimantan Barat, PT Muara Bungo Plantation berlokasi di Sumatera Selatan, dan PT Tugu Palma Sumatera yang berlokasi di Riau. Pada 2012, Perseroan melalui PT Muara Bungo Plantation mengakuisisi PT Tandan Abadi Mandiri yang berlokasi di Kabupaten Sarolangun, Provinsi Jambi. Selanjutnya pada 2014, GP mengakuisisi PT Persada Alam Hijau, yang didirikan pada 2006 dan mempunyai lokasi perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Muara Tebo, Provinsi Jambi.

Pada Februari 2015, GP mengakuisisi PT Bailangu Capital Investment, yang didirikan pada 2009 dan mempunyai lokasi perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Provinsi Sumatera Selatan.

PT PATRA POwER NUSANTARA (PPN)

Established in Sragen in 2006, PPN was acquired by the Company in 2008. PPN engages in the field of electricity generator with production capacity of 3 MW which is used to supply the needs for electricity and steam for several facilities of the Company.

PT DUNIA PANGAN (DP)

DP was first established in Sragen, Central Java in 2006 and acquired by the Company in 2010. DP engages in the field of trade and industry. At present, DP owns five Subsidiaries engaging in the field of rice trade and production namely PT Indo Beras Unggul (IBU), PT Jatisari Srirejeki (JSR), PT Sukses Abadi Karya Inti (SAKTI), PT Tani Unggul Usaha (TUU) and PT Swasembada Tani Selebes (STS). IBU was established in 2008 and has been operating since June 2010. JSR was acquired at the end of 2010 while SAKTI became an indirect subsidiary of the Company since the end of November 2012. Through DP, the Company established PT Tani Unggul Usaha (TUU) in July 2014 and PT Swasembada Tani Selebes (STS) in December 2014.

PT GOLDEN PLANTATION TBK (GP)

The Company acquired share ownership of GP in March 2014, which was intended to make GP as the sub-holding company of several palm oil companies under TPS Palm Oil, replacing PT. Bumiraya Investindo (BRI). After its acquisition by the Company, GP, in turn, acquires BRI from the Company.

BRI was established since 1993 in Jakarta and acquired by the Company in 2008. It engages in the field of oil palm plantation. The plantation owned by BRI is located in Tanjung Seloka and Kebun Lontar, Pulau Laut Barat and Pulau Laut Selatan Sub- Districts, Kota Baru Regency, South Kalimantan. Through BRI, the Company acquired 5 (five) palm oil companies in 2010, namely PT Mitra Jaya Agro Palm located in Central Kalimantan, PT Airlangga Sawit Jaya and PT Charindo Palma Oetama located in West Kalimantan, PT Muara Bungo Plantation located in South Sumatera and PT Tugu Palma Sumatera located in Riau. Through PT Muaro Bungo Plantation, the Company acquired PT Tandan Abadi Mandiri which is located in Sarolangun Regency, Jambi Province, in 2012. Furthermore, in 2014, GP acquired PT Persada Alam Hijau, which was established in 2006 and has oil palm plantation at Muara Tebo Regency, Jambi Province.

In February 2015, GP acquired PT Bailangu Capital Investment which was established in 2009 and operates oil palm plantation located in Ogan Komering Ilir Regency, South Sumatera Province.

INFormasI KaNTor pusaT, paBrIK,

Dalam dokumen Pilar Sejahtera Food Tbk 2015 (Halaman 62-64)

Dokumen terkait