• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.2 Analisis Tabel Tunggal

4.2.1 Karakteristik Responden

Karakteristik responden disajikan untuk mengetahui latar belakang responden. Karakteristik yang digunakan adalah jenis kelamin, usia dan pendidikan.

Tabel 2 Jenis kelamin No Usia F % 1 Pria 27 38,57 2 Wanita 43 61,43 Total 70 100,0 Sumber: P.1/FC.2

Berdasarkan tabel di atas, dapat diketahui jumlah responden berjenis kelamin pria sebanyak 27 orang atau 38,57%. Jumlah responden berjenis kelamin wanita sebesar 43 orang atau 61,43%. Dari data di atas terlihat sangat jauh perbedaan antara responden berjenis kelamin pria dan wanita. Dapat disimpulkan bahwa anak yang mengikuti pengajaran didominasi atau lebih banyak diikuti oleh anak wanita.

Tabel 3 Usia No Usia F % 1 5-7 tahun 6 8,57 2 8-9 tahun 25 35,71 3 10-13 tahun 39 55,71 Total 70 100,0 Sumber: P.2/FC.3

Tabel 4.3 menjelaskan mengenai usia responden yang dijadikan objek pada penelitian ini. Dari data di atas, menunjukkan bahwa jumlah responden terbanyak adalah kategori usia 10-13 tahun dengan jumlah 39 anak atau 55,71%. Diikuti responden yang berusia 8-9 tahun dengan jumlah 25 anak atau 35,71% dan disusul dengan kategori 5-7 tahun dengan jumlah 6 anak atau 8,57%. Dengan begitu dapat disimpulkan bahwa rata-rata usia anak yang mengikuti pengajaran sekitar 10-13 tahun.

Tabel 4 Pendidikan anak No Pendidikan Anak F % 1 TK 1 1,43 2 SD 56 80,00 3 SMP 13 18,57 Total 70 100,0 Sumber: P.3/FC.4

Tabel di atas menunjukkan data tentang pendidikan responden. Diperoleh informasi bahwa jenjang pendidikan terakhir yaitu sebanyak 56 orang anak atau 80% adalah anak yang duduk di bangku SD, responden yang berjumlah 13 orang atau 18,57% adalah anak yang duduk di bangku SMP dan responden yang berjumlah 1 orang atau 1,43 adalah anak yang duduk di bangku TK. Dengan begitu dapat disimpulkan bahwa rata-rata pendidikan anak di daerah pembuangan sampah akhir Simpang Kongsi Medan adalah anak-anak yang duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).

4.2.2 Komunikasi Kelompok

Tabel 5

Komunikasi yang dilakukan Fasilitator

No Keterangan F %

1 Sangat dimengerti 22 31,43

2 Dimengerti 43 61,43

3 Tidak dimengerti 4 5,71

4 Sangat tidak dimengerti 1 1,43

Total 70 100,0

Sumber: P.4/FC.5

Tabel di atas menunjukkan bagaimana komunikasi yang dilakukan oleh Fasilitator ketika mengajar Bahasa Inggris, Matematika, Angklung serta kesehatan fisik dan moral. Ada 43 orang anak yang mengerti terhadap komunikasi yang disampaikan atau 61,43%, Sebanyak

22 orang yang sangat mengerti atau 31,43%, ada 4 orang yang tidak mengerti atau 5,71% dan 1 orang atau 1,43% yang sangat tidak mengerti. Jadi, komunikasi yang dilakukan oleh fasilitator terhadap setiap materi pelajaran yang disampaikan dapat dimengerti oleh anak.

Tabel 6

Isi materi pelajaran yang disampaikan

No Keterangan F %

1 Sangat dimengerti 11 15,71

2 Dimengerti 56 80,00

3 Tidak dimengerti 3 4,29

4 Sangat tidak dimengerti 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.5/FC.6

Tabel di atas menunjukkan bagaimana isi materi pelajaran yang disampaikan oleh Fasilitator. Responden yang menyatakan dimengerti ada 56 orang (80,00%), sedangkan responden yang menyatakan sangat dimengerti ada 11 orang (15,71%) dan responden yang tidak mengerti sebanyak 3 orang (4,29%), selanjutnya tidak ada responden yang menyatakan sangat tidak mengerti.

Berdasarkan wawancara peneliti kepada beberapa orang anak bahwa materi pelajaran yang disampaikan cukup jelas dan dapat dimengerti oleh hampir semua anak. Materi pelajaran yang disampaikan yaitu: kesehatan moral dan fisik, Bahasa Inggris, angklung dan matematika.

Tabel 7

Seberapa sering bertanya kepada Fasilitator

No Keterangan F %

1 Sangat sering 8 11,43

2 Sering 50 71,43

3 Tidak sering 12 17,14

4 Sangat tidak sering 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.6/FC.7

Dari tabel di atas menunjukkan seberapa sering responden bertanya kepada Fasilitator. Sebanyak 50 orang (71,43%) sering bertanya kepada Fasilitator, sebanyak 12 orang (17,14%) tidak sering bertanya, dan 8 orang (11,43%) sangat sering bertanya,

sebagian anak ketika Fasilitator selesai mengajarkan materi pelajaran sering mengajukan pertanyaan terhadap pelajaran yang tidak dimengerti. Hal ini dilakukan supaya anak mengerti dan paham terhadap materi pelajaran yang baru saja disapaikan.

Tabel 8

Pengulangan terhadap materi pelajaran

No Keterangan F %

1 Sangat Pernah 23 32,86

2 Pernah 43 61,43

3 Tidak Pernah 4 5,71

4 Sangat Tidak Pernah 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.7/FC.8

Dari tabel di atasmenunjukkan apakah Fasilitator pernah mengulang pelajaran yang sudah diajarkan. Ada 43 orang (61,43%) yang mengatakan bahwa Fasilitator pernah mengulang pelajaran yang sudah diajarkan, sebanyak 23 orang (32,86%) mengatakan sangat pernah, kemudian 4 orang (5,71%) mengatakan tidak pernah selanjutnya tidak ada anak yang mengatakan sangat tidak pernah. Dari hasil wawancara terhadap beberapa anak, dikatakan bahwa sebelum mereka mendapatkan materi pelajaran baru, para Fasilitator biasanya menanyakan dan mengulang kembali pelajaran yang sudah diajarkan minggu sebelumnya

Tabel 9

Pemahaman terhadap pengulangan materi pelajaran

No Keterangan F % 1 Sangat Paham 23 32,86 2 Paham 45 64,29 3 Tidak Paham 1 1,43 4 No Answer 1 1,43 Total 70 100,0 Sumber: P.8/FC.9

Tabel di atas menjelaskan mengenai pengulangan materi pelajaran apakah membuat anak semakin paham. Ada 45 orang (64,29%) yang mengatakan bahwa mereka paham terhadap setiap pelajaran yang diulang, ada 23 anak (32,86%) mengatakan sangat paham dan 1 orang (1,43%) mengatakan tidak paham, selanjutnya 1 orang (1,43%) tidak menjawab. Hal

ini menunjukkan bahwa hampir sebagian anak paham ketika Fasilitator mengulang setiap materi pelajaran yang sudah diajarkan sebelumnya.

Tabel 10

Pengulangan materi pelajaran apakah diperlukan

No Keterangan F %

1 Sangat diperlukan 33 47,14

2 Diperlukan 37 52,86

3 Tidak diperlukan 0 0

4 Sangat tidak diperlukan 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.9/FC.10

Tabel di atas menjelaskan mengenai apakah diperlukan pengulangan materi pelajaran yang sudah disampaikan fasilitator. Sebanyak 37 anak (52,86%) mengatakan bahwa pengulangan materi pelajaran diperlukan, sebanyak 33 anak (47,14%) mengatakan sangat diperlukan, selanjutnya tidak ada yang mengatakan bahwa pengulangan pelajaran tidak diperlukan dan sangat tidak diperlukan. Dari hasil tabel di atas dapat disimpulkan bahwa hampir semua anak mengatakan bahwa pengulangan materi pelajaran yang sudah disampaikan diperlukan. Pengulangan materi pelajaran dilakukan supaya anak tidak lupa terhadap pelajaran yang sudah diberikan sebelumnya.

Tabel 11

Kesan terhadap Fasilitator dalam menyampaikan pelajaran

No Keterangan F %

1 Sangat mendapatkan kesan 28 40,00

2 Mendapatkan kesan 42 60,00

3 Tidak mendapatkan kesan 0 0

4 Sangat tidak mendapatkan kesan 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.11/FC.12

Dari hasil penelitian diatas mengenai apakah anak-anak mendapatkan kesan yang baik ketika Fasilitator mengajarkan materi pelajaran. Ada 42 orang (60,00%) yang mengatakan bahwa mereka mendapatkan kesan yang baik dan 28 anak (40,00%) mengatakan sangat mendapatkan kesan, selanjutnya tidak ada anak yang mengatakan tidak mendapatkan kesan

pelajaran. Jadi, dapat disimpulkan bahwa ketika Fasilitator menyampaikan materi pelajaran mereka mendapatkan kesan baik.

Tabel 12

Bahasa yang disampaikan Fasilitator dalam mengajar

No Keterangan F %

1 Sangat dimengerti 20 28,57

2 Dimengerti 49 70,00

3 Tidak dimengerti 1 1,43

4 Sangat tidak dimengerti 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.12/FC.13

Dari hasil tabel diatas yang menunjukkan tentang bagaimana bahasa yang disampaikan oleh Fasilitator ketika mengajar, ada 49 orang (70,00%) mengatakan bahwa mereka mengerti terhadap bahasa yang dipakai oleh Fasilitator ketika mengajar, ada 20 orang (28,57%) mengatakan sangat dimengerti, 1 orang (1,43%) mengatakan tidak dimengerti dan selanjutnya tidak ada yang mengatakan sangat tidak dimengerti. Dari hasil penelitian diatas menunjukkan bahwa ketika mengajar, bahasa yang digunakan oleh Fasilitator dapat dimengerti oleh hampir semua anak.

Tabel 13

Penggunaan alat peraga dalam mengajar

No Keterangan F %

1 Sangat sering 20 28,57

2 Sering 48 68,57

3 Tidak sering 2 2,86

4 Sangat tidak sering 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.13/FC.14

Dari tabel diatas menunjukkan seberapa sering penggunaan alat peraga yang dipakai oleh Fasilitator dalam mengajar. Ada 48 orang (68,57%) mengatakan bahwa Fasilitator sering menggunakan alat peraga dalam mengajar, 20 orang (28,7%) mengatakan sangat sering, 2 orang (2,86%) mengatakan tidak sering selanjutnya tidak ada yang mengatakan sangat tidak sering. Hal ini menunjukkan bahwa ketika mengajar materi pelajaran, Fasilitator sering menggunakan alat peraga berupa visual dan audio visual

Tabel 14

Cara Fasilitator menyampaikan pelajaran

No Keterangan F %

1 Sangat Baik 29 41,43

2 Baik 41 58,57

3 Tidak Baik 0 0

4 Sangat Tidak Baik 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.14/FC.15

Tabel di atas menunjukkan mengenai bagaimana cara Fasilitator menyampaikan materi pelajaran. Ada 41 orang (58,57%) mengatakan bahwa Fasilitator baik dalam menyampaikan materi pelajaran, sebanyak 29 orang (41,43%) mengatakan sangat baik, selanjutnya tidak ada yang mengatakan tidak baik dan tidak ada yang mengatakan sangat tidak baik. Hal ini dapat disimpulkan bahwa ketika menyampaikan materi pelajaran, Fasilitator menyampaikannya dengan baik.

Tabel 15

Waktu penyampaian materi pelajaran

No Keterangan F %

1 Sangat Cukup 5 7,14

2 Cukup 43 61,43

3 Tidak Cukup 19 27,14

4 Sangat Tidak Cukup 3 4,29

Total 70 100,0

Sumber: P.15/FC.16

Tabel diatas menunjukkan mengenai lamanya (waktu) materi pelajaran disampaikan. Ada 43 orang (61,43%) mengatakan bahwa waktu penyampaian materi pelajaran cukup, ada 19 orang (27,14%) mengatakan tidak cukup, sebanyak 5 orang (7,14%) mengatakan sangat cukup dan 3 orang (4,29%) mengatakan sangat tidak cukup. Dari hasil wawancara peneliti dengan responden yang mengatakan tidak cukup dikarenakan mereka perlu tambahan waktu untuk dapat membantu menyelesaikan pekerjaan rumah (PR) yang diberikan di sekolah untuk dapat dibahas dan didiskusikan dengan Fasilitator.

Tabel 16

Penyediaan waktu untuk tanya jawab

No Keterangan F %

1 Sangat Pernah 17 24,29

2 Pernah 52 74,29

3 Tidak pernah 1 1,43

4 Sangat Tidak Pernah 0 0

Total 70 100,0

Sumber: P.17/FC.18

Berdasarkan tabel diatas sebanyak 52 orang (74,29%) mengatakan bahwa fasilitator pernah menyediakan waktu untuk tanya jawab, sebanyak 17 orang (24,29%) mengatakan sangat pernah, ada 1 orang (1,43%) mengatakan tidak pernah selanjutnya tidak ada anak yang mengatakan sangat tidak pernah. Dari hasil tabel diatas dapat disimpulkan bahwa hampir semua anak mengatakan bahwa Fasilitator pernah memberikan waktu tanya jawab terhadap setiap materi pelajaran yang disampaikan.

Dokumen terkait