Sesuai dengan Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Nomor 28/PERMEN-KP/2013, Balai Besar Pengembangan dan Pengendalian Hasil Perikanan yang semula berperan sebagai UPT di bidang penerapan dan pengembangan teknologi pengolahan, pengujian, serta pengendalian mutu dan keamanan hasil perikanan, diubah menjadi Balai Besar Pengujian Penerapan Hasil Perikanan, dengan peran baru sebagai UPT di bidang pengujian penerapan hasil perikanan.
Balai Besar Pengujian Penerapan Hasil Perikanan (BBP2HP) pada Tahun Anggaran 2014 memiliki tugas melaksanakan uji terap teknik pengolahan dan pemasaran, pengujian dan sertifikasi produk, serta pelayanan pengembangan usaha pengolahan dan pemasaran hasil perikanan. Penetapan Indikator Kinerja BBP2HP T. A. 2014 berdasarkan Balanced Score Card (BSC) adalah sebagai berikut:
1. Pertumbuhan PDB perikanan sebesar 7,25%.
2. Jumlah produk olahan hasil perikanan sebesar 5,2 juta ton.
3. Nilai produk kelautan perikanan non konsumsi pada tingkat pedagang besar sebesar 2 triliun rupiah.
4. Jumlah inovasi produk dan teknologi P2HP hasil pengujian penerapan hasil perikanan yang bernilai tambah dan berdaya saing sebanyak 35 ragam.
5. Jumlah kebijakan bidang pengujian penerapan hasil perikanan sebanyak 1 kebijakan.
6. Jumlah draft peraturan perundang-undangan bidang pengujian penerapan hasil perikanan sebanyak 1 draft.
7. Teknologi pengolahan dan pemasaran hasil perikanan bernilai tambah dan berdaya saing yang diterapkan sebanyak 35 ragam.
8. Jumlah bahan RSNI pengujian penerapan hasil perikanan sebanyak 8 bahan RSNI.
9. Jumlah Penerapan Penggunaan Tanda SNI Produk sebanyak 3 SPPT SNI.
10. Jumlah data uji nutrisi dan mutu produk perikanan sebanyak 600 data.
11. Jumlah pelayanan pengembangan usaha pengolahan dan pemasaran hasil perikanan sebanyak 12 UMKM.
12. Indeks Kesenjangan Kompetensi Pejabat Eselon II dan III Lingkup BBP2HP sebesar 50%.
13. Service Level Agreement (SLA) Lingkup BBP2HP sebesar 75%.
14. Persepsi user terhadap kemudahan akses informasi BBP2HP senilai 4,25 (dalam skala likert 1-5).
15. Rekomendasi Aparat Pengawas Internal Eksternal Pemerintah (APIEP) yang ditindaklanjuti oleh BBP2HP sebesar 100%.
16. Nilai akuntabilitas kinerja di BBP2HP dengan Nilai AKIP A.
17. Indeks Kepuasan Masyarakat BBP2HP sebesar 6,75.
18. Nilai inisiatif anti korupsi BBP2HP sebesar 7,75.
19. Nilai Penerapan Reformasi Birokrasi (RB) BBP2HP sebesar 80 (setara level 4).
20. Persentase penyerapan DIPA BBP2HP senilai lebih besar dari 95%.
Indikator Kinerja diatas didukung Anggaran sebesar Rp. 63.120.533.000 (Enam Puluh Milyar Seratus Dua Puluh Juta Lima Ratus Tiga Puluh Tiga Ribu Rupiah). Adapun rincian rencana kegiatan dan anggaran BBP2HP Tahun Anggaran 2014 disajikan pada Tabel 77.
Tabel 77. Kegiatan dan Anggaran Balai Besar Pengujian Penerapan Hasil Perikanan (BBP2HP) Tahun Anggaran 2014
No Kegiatan Anggaran (Rp)
1. Pembinaan, Penyusunan Program, Rencana Kerja dan Anggaran 3.160.238.000
A. Penyusunan Program dan Pelaporan 1.428.643.000
a Penyusunan Program dan Koordinasi dengan Instansi Terkait 371.390.000
b Rapat Teknis BBP2HP 199.200.000
c Pemantapan Kegiatan BBP2HP 104.800.000
d Penyusunan Laporan Rutin 287.850.000
e Pemantauan Pemanfaatan Alat Nilai Tambah 332.123.000
f Penyusunan Renstra 133.280.000
B. Pengembangan Kapasitas SDM dan Ketatausahaan 1.421.645.000
a Peningkatan Kompetensi Pegawai 391.990.000
b Peningkatan Jabatan Fungsional 277.556.000
c Kegiatan Kepegawaian (Penyusunan Analisis ABK, SIMPEG dan ANJAB) 21.232.000
d Pembinaan Kepegawaian 226.575.000
e Operasional Pengguna Anggaran 384.387.000
f Pengelolaan Barang Milik Negara (BMN) 13.085.000
g Pendampingan dan Tindak Lanjut atas Pemeriksaan Intern dan Ekstern 54.320.000
h Pendampingan Pelaksanaan Reformasi Birokrasi 52.500.000
C. Pengelolaan Admistrasi dan Keuangan 309.950.000
a Sistem Pengendalian Intern BBP2HP 63.150.000
b Penyusunan Laporan Keuangan Audited dan Unaudited 41.900.000
c Pengelolaan Serta Penataan Sistem Akuntansi dan Administrasi Keuangan 204.900.000 2. Inovasi Penerapan Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan 11.212.720.000 A. Penerapan Teknik Pengolahan Hasil Perikanan 5.199.412.000
a Penerapan Teknik Pengolahan Ikan 239.680.000
b Penerapan Teknik Pengolahan Rumput Laut 245.305.000
c Penerapan Teknik Pengolahan Produk Non Konsumsi 217.069.000
d Kerjasama Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan 577.760.000
e Penerapan Teknologi Pengolahan Bandeng dalam Rangka Mendukung
Industrialisasi 746.236.000
f Penyiapan Bahan Rumusan Standard Produk, Alat dan Mesin Pengolahan 196.600.000 g Penerapan Teknologi Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan 811.712.000
h Inovasi Rancang Bangun Alat dan Mesin Pengolahan 359.831.000
i Inovasi Rancang Bangun Tata Letak dan Desain Lay Out 215.639.000 j Workshop dalam Rangka Deseminasi Hasil-Hasil Inovasi BBP2HP 389.580.000
B. Uji Terap Teknik Pemasaran 6.013.308.000 a Inovasi Teknologi Pengemasan dan Pelabelan Hasil Perikanan 299.257.000
b Inovasi Rancang Bangun Alat/Sarana Pemasaran 5.214.696.000
c Inovasi Rancangan Bangun Tata Letak dan Desain Layout Pasar 182.589.000
d Uji Penerimaan Pasar Produk Hasil Perikanan 316.766.000
3. Pengujian Produk Hasil Perikanan 2.430.000.000
A. Pengujian Produk Hasil Perikanan 1.131.991.000
a Pengujian Nutrisi dan Mutu Produk Hasil Perikanan 265.724.000
b Verifikasi dan Penerapan Metode Pengujian Kimia 163.704.000
c Verifikasi dan Penerapan Metode Pengujian Mikrobiologi 107.979.000 d Verifikasi dan Penerapan Metode Pengujian Organoleptik 96.979.000 e Pembuatan Bahan Acuan dalam Rangka Jaminan Mutu Hasil Pengujian Kimia 151.500.000 f Pembuatan Bahan Acuan dalam Rangka Jaminan Mutu Hasil Pengujian
Mikrobiologi 149.500.000
g Pembuatan Bahan Acuan dalam Rangka Jaminan Mutu Hasil Pengujian
Organoleptik 79.200.000
h Pembentukan dan Pemeliharaan Panelis Standar Produk Perikanan 117.405.000
B. Sertifikasi Produk Hasil Perikanan 1.298.009.000
a Penerapan Penggunaan Tanda SNI Hasil Perikanan 724.541.000
b Pemeliharaan Sistem Manajemen SNI ISO 17065 314.700.000
c Pemeliharaan Sistem Manajemen Mutu Laboratorium Pengujian Sesuai ISO
17025:2005 258.768.000
4. Pelayanan Pengembangan Usaha Hasil Perikanan 3.242.706.000
A. Pelayanan Informasi 1.694.771.000
a Informasi Hasil Uji Terap dan Pengujian Hasil Perikanan 446.411.000
b Alih Teknologi dan Informasi Hasil Perikanan 1.248.360.000
B. Sarana Pengembangan Usaha 1.547.935.000
a Penyusunan Role Model Kelayakan Pengembangan Usaha Pengolahan dan
Pemasaran Hasil Perikanan 329.400.000
b Pelayanan Penerapan Usaha Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan 803.935.000
c Klinik Pengembangan Usaha 414.600.000
5. Pelayanan dan Pembinaan Pengolahan dan Pemasaran Hasil
Perikanan di Wilayah Kerja BBP2HP 2.185.290.000
A. Satker BBP2HP di Bogor 208.140.000
a Pemetaan Potensi Pasar Ikan Hias 30.740.000
b Identifikasi Potensi dan Pelaku Pemasaran Ikan Hias 70.500.000
c Bimbingan Teknis Pengembangan Usaha dan Pemasaran Ikan Hias 41.310.000 d Bimbingan Teknis Standardisasi Penanganan dan Pemasaran Ikan Hias 32.960.000
e Keikutsertaan Gelar Teknologi 32.630.000
B. Satker BBP2HP di Mataram 889.440.000
a Operasionalisasi Program Kegiatan Satker BBP2HP di Mataram dalam rangka
Mendukung Industrialisasi 171.400.000
b Asistensi dan Fasilitasi Pengembangan Usaha P2HP dalam rangka Mendukung
Industrialisasi Perikanan 718.040.000
C. Satker BBP2HP di Pelabuhan Ratu 445.330.000
a Pelayanan dan Pengembangan Usaha Pengolahan Hasil Perikanan 346.900.000 b Pelayanan dan Pengembangan Usaha Pemasaran Hasil Perikanan 98.430.000
D. Satker BBP2HP di Ambon 642.380.000
a Operasional Program Kegiatan Satker BBP2HP di Ambon dalam rangka
Mendukung Industrialisasi 141.700.000
b Bimbingan Teknis Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan 407.580.000 c Peningkatan Layanan Promosi dan Fasilitasi Pemasaran Produk Hasil Perikanan 93.100.000
6. Layanan Perkantoran 10.970.123.000
A. Pembayaran Gaji dan Tunjangan 5.370.098.000
a Pembayaran Gaji dan Tunjangan 5.370.098.000
B. Penyelenggaraan Operasional dan Pemeliharaan Perkantoran 5.600.025.000
a Pengadaan Pakaian Dinas 75.680.000
b Perawatan Gedung Kantor 167.025.000
c Perawatan/Perbaikan Peralatan Kantor 358.330.000
e Perawatan Kendaraan Bermotor Roda 2 69.400.000
f Langganan Daya dan Jasa 627.000.000
g Operasional Perkantoran dan Pimpinan 1.730.020.000
h Operasionalisasi UPT BPUPIH Bogor 1.671.440.000
i Operasionalisasi UPT BPUP2HP Ambon 116.060.000
j Operasionalisasi UPT BPUP2HP Mataram 171.400.000
k Operasionalisasi UPT BPUP2HP Pelabuhan Ratu 364.670.000
7. Kendaraan Bermotor 1.000.000.000
A. Pengadaan Kendaraan Dinas 1.000.000.000
8. Perangkat Pengolah Data dan Komunikasi 328.956.000
A. Pengadaan Alat Pengolah Data 328.956.000
9. Peralatan dan Fasilitas Perkantoran 10.200.000.000
A. Pengadaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor 200.000.000 B. Pengadaan Sarana Pengujian Hasil Perikanan 10.000.000.000
10. Gedung/Bangunan 18.390.500.000
A. Rehabilitasi Gedung Laboratorium 2.373.000.000
B. Pembangunan IPAL 900.000.000
C. Pembangunan Cold Storage Muara Baru Tahap II 15.117.500.000
Total 63.120.533.000
Catatan: Data per 5 Desember 2013
BAB VI PENUTUP
Laporan Tahunan BBP2HP Tahun Anggaran 2013 disusun untuk memberi gambaran kepada seluruh pihak, instansi lingkup Kementerian Kelautan dan Perikanan secara khusus, dan instansi-instansi terkait lainnya secara umum, mengenai pelaksanaan serta capaian kegiatan Balai Besar Pengembangan dan Pengendalian Hasil Perikanan selama tahun 2013.
Laporan ini diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan di Balai Besar Pengembangan dan Pengendalian Hasil Perikanan dan bahan pertimbangan dalam penyusunan kebijakan, program dan kegiatan lingkup Ditjen P2HP pada tahun-tahun yang akan datang. Laporan ini juga diharapkan dapat dimanfaatkan oleh instansi pemerintah pusat terkait lainnya, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi dan Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia, praktisi, akademisi, Lembaga Swadaya Masyarakat, serta pengusaha yang bergerak di bidang pengolahan dan pemasaran hasil perikanan.