A.Kesimpulan
Berdasarkan pada hasil analisis data dan pembahasan mengenai pengaruh citra merek, kualitas pelayanan, harga terhadap kepuasan pasien dan dampaknya terhadap loyalitas pasien pada bagian sebelumnya, dengan metode analisis yang digunakan yaitu path analysis, maka dapat ditarik beberapa kesimpulan sebagai berikut:
1. Variabel citra merek memberikan pengaruh secara signifikan sebesar 41,8% terhadap kepuasan pasien, maka Rumah Sakit Syarif Hidayatullah harus meningkatkan image rumah sakit yang baik dengan meningkatkan pelayanan, fasilitas, variasi layanan yang berkualitas dengan melakukan peningkatan fasilitas bagi pasien. Hasil penelitian sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Beladin dan Dwiyanto (2013).
2. Variabel kualitas pelayanan memberikan pengaruh secara signifikan sebesar 26,4% terhadap kepuasan pasien, maka bagi pihak Rumah Sakit Syarif Hidayatullah harus memberikan pelayanan bagi pasien dengan pelayanan yang lebih baik lagi dengan melakukan pelatihan bagi pegawai. Hasil sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Normasari, dkk (2013).
3. Variabel harga memberikan pengaruh secara signifikan sebesar 8,5% terhadap kepuasan pasien, maka bagi pihak Rumah Sakit Syarif Hidayatullah harus menetapkan harga dengan menganalisa kemampuan
pasien dalam hal pendapatan serta sesuai dengan pelayanan yang diberikan sehingga tercipta suatu kepuasan pasien. Hasil sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Lubis dan Martin (2009).
4. Berdasarkan hasil uji secara simultan bahwa variabel citra merek, kualitas pelayanan dan harga memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan pasien sebesar 76,7%, hal ini membuktikan bahwa citra merek sangat menentukan dalam peningkatan loyalitas pasien, peningkatan loyalitas melalui citra merek dapat dilakukan dengan melakukan perbaikan dalam segala hal, baik harga yang standar atau sesuai dengan pendapatan, peningkatan fasilitas lebih baik, pelayanan yang maksimal dan keamanan bagi pasien ketika menjalani pengobatan. Hasil sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Nalau, dkk (2012).
5. Variabel citra merek memberikan pengaruh secara signifikan sebesar 16,6% terhadap loyalitas pasien, hal ini membuktikan bahwa kualitas pelayanan memiliki pengaruh terhadap loyalitas pasien, hasil sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Kurniasih (2012).
6. Variabel kualitas pelayanan memberikan pengaruh secara signifikan sebesar 13,8% terhadap loyalitas pasien,
7. Variabel harga memberikan pengaruh secara signifikan sebesar 3,6% terhadap loyalitas pasien, Hal ini membuktikan harga berpengaruh terhadap loyalitas pasien, maka Rumah Sakit Syarif Hidayatullah perlu lebih memperhatikan strategi harga yang lebih baik lagi dengan menganalisa bagaimana kemampuan pasien dalam melakukan pembayaran dan jika ingin
melakukan peningkatan harga, pihak rumah sakit harus lebih baik lagi meningkatkan fasilitasnya agar antara harga dengan kepuasan yang diberikan sesuai dengan harapan pasien. Hasil sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Suwarni dan Mayasari (2011).
8. Variabel kepuasan pasien memberikan pengaruh secara signifikan sebesar 11,9% terhadap loyalitas pasien, hal ini membuktikan bahwa kepuasan pasien berpengaruh terhadap loyalitas pasien, maka bagi pihak rumah sakit perlu meningkatkan kepuasan bagi pasien dengan memberikan pelayanan terbaik, kelengkapan fasilitas, mengutamakan kebutuhan pasien ketika menjalani pengobatan dan proses administrasi yang cepat. Hasil sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Kurniasari (2012).
9. Berdasarkan hasil uji secara simultan bahwa variabel citra merek, kualitas pelayanan, harga dan kepuasan pasien memiliki pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas pasien sebesar 73,3%, Hasil sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Kurniasari (2012).
B.Implikasi
Berdasarkan hasil analisa pada metode path, maka dapat dibuat suatu implikasi penelitian, yaitu berdasarkan hasil penelitian terlihat bahwa variabel citra merek, kualitas pelayanan dan harga berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pasien, hal ini membuktikan bahwa Rumah Sakit Syarif Hidayatullah seharusnya melakukan perbaikan sesuai variabelnya. Dan melihat dari karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin, responden terbanyak adalah laki-laki. Hal ini membuktikan bahwa pasien yang terdapat di Rumah Sakit
Syarif Hidayatullah adalah mayoritas laki – laki, ini didasari dengan melihat jumlah karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin. Oleh karena itu, Rumah Sakit Syarif Hidayatullah perlu melakukan pelatihan baik kepada dokter atau pun perawat dalam hal meningkatkan kualitas pelayanan yang memuaskan.
Berdasarkan karakteristik responden menurut usia, responden yang berumur 35 - 40 tahun merupakan usia yang paling banyak menggunakan jasa layanan Rumah Sakit Syarif Hidayatullah, hal ini membuktikan bahwa pasien pada Rumah Sakit Syarif Hidayatullah adalah orang yang sudah berumur. Maka bagi pihak rumah sakit perlu adanya pelayanan yang baik dan perhatian khusus kepada pasien, karena orang yang lebih dewasa cenderung lebih banyak komplain.
Berdasarkan karakteristik responden menurut pendidikan terakhir, bahwa responden yang paling banyak menggunakan jasal layanan kesehatan Rumah Sakit Syarif Hidayatullah adalah pasien berpendidikan terakhir S1 terdapat 35 dari 100 responden, maka bagi pihak Rumah Sakit Syarif Hidayatullah harus lebih teliti dalam hal administrasi dan informasi, karena konsumen dengan pendidikan tinggi lebih teliti dan berhati-hati dalam menilai jasa layanan yang diterimanya.
Berdasarkan karakteristik responden menurut pekerjaan, bahwa responden yang paling banyak adalah pegawai swasta, hal ini membuktikan bahwa pekerjaan pasien rata-rata adalah pegawai swasta. Maka bagi pihak Rumah Sakit Syarif Hidayatullah perlu melakukan kerja sama dengan jasa
asuransi bagi pasien, karena dengan pekerjaan sebagai pegawai swasta diharapkan dapat melakukan pembayaran asuransi sesuai dengan pendapatan dan kemampuan pasien.
Berdasarkan hasil karakteristik responden berdasarkan pendapatan terlihat bahwa pendapatan pasien terbesar berada pada pendapatan antara 1.000.000 – 3.000.000, hai ini membuktikan bahwa pasien memiliki pendapatan cukup besar, maka bagi pihak Rumah Sakit Syarif Hidayatullah perlu membagi kamar ruang rawat inap sesuai kelas pendapatannya, dimaksudkan agar pasien yakin terhadap pelayanan yang diberikan Rumah Sakit Syarif Hidayaullah.
C.Saran
Berdasarkan kesimpulan dan implikasi yang dijabarkan, maka dapat dibuat suatu saran sebagai berikut:
1. Menambahkan variabel - variabel lain yang dapat mempengaruhi loyalitas pasien, karena dari penelitian ini diketahui 26,7% masih ada faktor-faktor lain yang mempengaruhiloyalitas pasien.
2. Berikut ini beberapa saran yang dapat dilakukan Rumah Sakit Syarif Hidayatullah adalah:
a. Dalam hal citra merek, pihak rumah sakit dapat melakukan peningkatan variasi layanan, fasilitas pendukung seperti alat-alat yang canggih dan ketersediaan alat yang lebih lengkap. Dan bagi pihak rumah sakit dapat meningkatkan kesan yang baik di benak pelanggan.
b.Dalam hal pelayanan, dapat dilakukan dengan meningkatkan pelayanan dari segi fasilitas penunjang jasa, teknologi yang digunakan maupun kualitas layanan yang dijanjikan, agar mampu memenuhi harapan pasien terhadap suatu jasa rumah sakit. serta memberikan pelatihan kepada pegawai Rumah Sakit Syarif Hidayatullah mengenai pelayanan maksimal terhadap pasien secara berkala sehingga akan memberikan kepuasan pasien. Rumah Sakit Syarif Hidayatullah Jakarta dapat melakukan survei kepada pasien secara lebih spesifik khususnya mengenai fasilitas dan layanan untuk menjawab berbagai permasalahan pasien baik dari segi fasilitas yang diberikan, teknologi yang digunakan maupun biayanya. c. Dalam hal harga, pihak rumah sakit perlu menetapkan harga berdasarkan
manfaat yang terima pasien, menetapkan harga sesuai pendapatan dan menetapkan harga sesuai kualitas pelayanan yang berikan.
3. Pada penelitian ini terdapat kelemahan, pada kuesioner terdapat kesalahan pengkategorian pilihan jawaban pada pertanyaan usia responden. Maka bagi penelitian selanjutnya diharapkan dapat lebih teliti lagi dalam pengkategorian usia responden.