• Tidak ada hasil yang ditemukan

Matriks II.2. Matriks Grand Strategy

1) Keterangan Matriks Grand Strategy

Berdasarkan Matriks Grand Strategy Laundry “88” berada pada posisi persaingan yang lemah dan dengan pertumbuhan pasar yang cepat. Perusahaan yang berada pada kuadran ke II perlu mengevaluasi pendekatan mereka terhadap pasar secara serius. Walaupun industri mereka

bertumbuh namun mereka tidak dapat bersaing secara efektif., dan mereka perlu menentukan mengapa pendekatan perusahaan saat ini tidak efektif dan bagaimana perusahaan dapat berubah dengan cara terbaik untuk memperbaiki daya saingnya.

Penulis merekomendasikan pada Laundry “88” untuk memilih beberapa strategi yaitu:

a) Pengembangan pasar

Adalah suatu strategi dengan melibatkan perkenalan produk/jasa yang ada saat ini ke area geografis yang baru.

Kondisi aktual pemasaran Laundry “88” saat ini adalah pemilik belum terlalu memasuki atau memperhatikan kontribusi kalangan ibu-ibu dalam menggunakan jasa cuci, pemilik lebih berkonsentrasi pada pasar mahasiswa. Maka dari itu untuk meningkatkan pendapatan, pemilik bisa memperluas pemasarannya dengan menjangkau kalangan ibu-ibu rumah tangga sebagai pelanggan tetapnya untuk meningkatkan pendapatan.

b)Penetrasi Pasar

Adalah suatu strategi dengan berusaha meningkatkan pangsa pasar untuk produk/jasa saat ini melalui upaya pemasaran yang lebih besar.

Selama ini Laundry “88” belum pernah melakukan program pemasaran apa pun untuk mengenalkan usahanya kepada konsumen, Laundry “88” hanya memasang selembar spanduk kecil yang hanya tercantum nama toko, maka dari itu Laundry “88” bisa melakukan Strategi Penetrasi Pasar dengan cara membuat spanduk yang lebih besar dengan warna yang cerah yang berisi informasi harga, diskon, dan kualitas (bersih, harum, dan rapi) yang bisa dipasang disamping toko agar konsumen yang lalu lalang tertarik dan bisa tahu kalau di Paingan ada Laundry “88”.

semakin sering konsumen melihat spanduk dari Laundry “88”, maka secara psikologi konsumen secara tidak langsung akan merasa familiar dengan nama Laundry “88”. Pemilik juga bisa menawarkan program diskon untuk meningkatkan jumlah konsumsi konsumen.

c) Pengembangan Produk

Adalah suatu strategi yang mencari peningkatan penjualan dengan memperbaiki atau memodifikasi produk/jasa saat ini.

Selama ini Laundry “88” hanya berkonsentrasi pada jasa cuci pakaian, tas, handuk, jaket, switer, dan bed cover saja. Untuk meningkatkan pendapatan/keuntungan, pemilik bisa melakukan Strategi Pengembangan jasa dengan cara menambah jasa cuci yang dibutuhkan oleh konsumen seperti: cuci boneka dan sepatu, yang selama ini belum ditawarkan oleh Laundry “88”.

Kesimpulan: Dengan melakukan strategi Pengembangan Pasar, Penetrasi Pasar, dan Pengembangan Produk. Diharapkan penjualan/konsumsi jasa dan pelanggan Laundry “88” akan meningkat.

Tabel II.3.

Jasa yang ditawarkan saat ini

No Jenis Harga

1 Pakaian Rp 2.000/kg

2 Bed Cover Besar Rp 10.000 3 Bed Cover Kecil Rp 8.500

4 Handuk Besar Rp 1.500 5 Handuk Kecil Rp 1.000 6 Jaket Tebal Rp 2.500 7 Jaket Biasa Rp 1.500 8 Sweater Rp 1.500 9 Selimut Besar Rp 8.500 10 Selimut Kecil Rp 5.000 11 Sprei Single Tipis Rp 2.500

13 Tas Besar Rp 8.500

14 Tas sedang Rp 6.500

15 Tas Kecil Rp 5.000

16 Gosok + Pewangi (minimal 1 kg)

Rp 1.500

2.4.2.3. Distribusi jasa kepada pelanggan

Dalam pendistribusian jasa kepada pelanggan, pemilik hanya menunggu konsumen yang datang sendiri ke toko dan mengantarkan cucian kotor yang akan dicuci, kemudian ke esokan harinya konsumen akan datang kembali ke Laundry “88” mengambil cucian mereka, untuk pembayaran bisa dilakukan sebelum atau sesudah pakaian dicuci.

2.4.2.4. Promosi

Sejak awal didirikan sampai sekarang, Laundry “88” hanya membuat selembar spanduk kecil yang tercantum nama toko sebagai identitas Laundry “88” sekalian sebagai sarana perkenalan diri.

2.4.2.5. Penetapan Harga

Dalam menetapkan harga untuk jasa laundry nya, Laundry “88” menyesuaikan dengan harga pasaran laundry yang sudah ada disekitar Paingan dan disesuaikan juga dengan kemampuan konsumsi para mahasiswa/i dan warga yang ada di Paingan.

2.4.3.Kondisi Ideal Program Pemasaran

Suatu usaha akan berkembang dan dikenal banyak orang apabila pemasaran atau promosi yang dilakukan cukup menarik. Untuk mengembangkan usaha Laundry “88” dan meningkatkan jumlah pelanggan, maka pemilik bisa melakukan beberapa cara promosi dan layanan seperti di bawah ini :

2.4.3.1. Membuat Spanduk

Dengan adanya spanduk ini, diharapkan masyarakat Paingan semakin mengetahui keberadaan Laundry “88” dan diharapkan dengan memasang spanduk dengan ukuran yang besar dan warna yang cerah di samping toko, bisa menarik perhatian pengguna jalan, semakin sering orang melihat spanduk Laundry “88” secara psikologis orang akan merasa

familiar. Dengan demikian diharapkan orang akan ingat Laundry “88” kalau ingin mencuci pakaian dan sebagainya. 2.4.3.2. Membuat Brosur

Tujuan membuat brosur adalah agar orang semakin tahu keberadaan Laundry “88” di Paingan dan jasa apa saja yang Laundry “88” tawarkan.

2.4.3.3. Menyediakan Nomor Hotline (nomor Hp untuk kritik dan saran)

Nomor Hp yang akan digunakan sebagai hotline untuk kritik dan saran adalah nomor pemilik laundry sendiri

(Krisno), nomor hotline ini disediakan sebagai wadah untuk menampung keluhan para konsumen yang merasa puas atau tidak puas terhadap pelayanan Laundry “88”, yang nantinya bisa dijadikan sebagai masukan untuk pemilik memperbaiki dan meningkatkan pelayanannya terhadap konsumen.

2.4.3.4. Memberikan Diskon Kepada Pelanggan

Program diskon dikomunikasikan dengan cara: apabila mencuci pakaian sebanyak 5kg atau lebih dari 5 kg (kurang dari 10 kg) per sekali datang akan diberikan potongan harga sebesar Rp 500 dan apabila mencuci pakaian sebanyak 10 kg atau lebih dari 10 kg per sekali datang akan diberikan potongan harga sebesar Rp 1.000.

Dengan menawarkan program diskon, diharapkan para konsumen tertarik untuk meningkatkan daya konsumsinya. 2.4.3.5. Memberikan Ganti-rugi Apabila Cucian Rusak (luntur)

atau Hilang (kesalahan/kelalaian pemilik)

konsumen akan mendapat ganti-rugi mencuci pakaian sebanyak 5 kg gratis atau pemilik membayar sejumlah nominal uang yang setara dengan pakaian yang hilang/rusak di cuci.

Cara ini berfungsi sebagai tanda rasa tanggung-jawab dan permohonan maaf pemilik kepada konsumen atas kesalahan dan kelalaian yang tidak sengaja dilakukan oleh pemilik.

2.4.3.6. Antar-jemput Pakaian Minimal 5kg

Cara ini dilakukan untuk mempermudah konsumen yang ingin mencuci pakaian dan sebagainya di Laundry “88”.

2.4.3.7. Membuat Reklame

Cara ini sebagai salah satu cara pengenalan laundry “88” kepada konsumen yang biasanya dibuat dalam ukuran besar untuk menarik perhatian target pasar.

2.4.3.8. Memasang Iklan di Koran

Cara ini sebagai salah satu media untuk mempromosikan Laundry “88” kepada masyarakat luas (tidak hanya masyarakat sekitar Paingan).

2.4.3.9. Jasa Cuci Boneka dan Sepatu

Penambahan penawaran jasa ini bertujuan untuk menambah jenis jasa yang bisa ditawarkan oleh Laundry “88” kepada pelanggan.

2.4.4.Rencana Program Pemasaran

Setelah melihat kondisi pemasaran aktual dan ideal dan keuangan dari Laundry “88”, maka bisa diambil beberapa cara pemasaran untuk menambah keuntungan dan memajukan usaha Laundry “88” sebagai berikut:

2.4.4.1. Membuat Spanduk

Dengan adanya spanduk yang dipasang disamping toko, diharapkan masyarakat Paingan semakin mengetahui

keberadaan Laundry “88” dan semakin sering orang melihat dan membaca spanduk Laundry “88”, akan membuat mereka familiar dengan nama Laundry “88” dan dengan demikian diharapkan orang akan ingat Laundry “88” kalau hendak mencuci pakaian dan sebagainya.

2.4.4.2. Menyediakan Nomor Hotline (nomor Hp untuk kritik dan saran)

Laundry “88” harus menyediakan nomor hotline untuk menampung keluhan konsumen, dengan adanya nomor hotline ini Laundry “88” bisa memperbaiki pelayanannya.

2.4.4.3. Memberikan Diskon Pada Pelanggan

Laundry “88” harus memberikan diskon kepada pelanggan agar pelanggan yang saat ini menggunakan jasa Laundry “88” tidak berpindah ketempat lain (laundry lain), diskon ini bertujuan untuk menarik konsumen dan diharapkan konsumen akan lebih loyal dalam konsumsi.

2.4.4.4. Memberikan Ganti-rugi Apabila Cucian Rusak (luntur) atau Hilang (kesalahan/kelalaian pemilik)

konsumen akan mendapat ganti rugi mencuci pakaian sebanyak 5 kg gratis atau pemilik membayar sejumlah nominal uang yang setara dengan pakaian yang hilang/rusak di cuci. Cara ini dilakukan sebagai sarana pelayanan kepada pelanggan apabila pemilik melakukan kesalahan yang bisa

membuat konsumen merasa kecewa. Dengan adanya program ini, diharapkan pelanggan tidak merasa kecewa atas pelayanan Laundry “88”.

2.4.4.5. Cuci Boneka dan Sepatu

Menambah jenis jasa yang bisa ditawarkan oleh Laundry “88” kepada konsumen (pasar) dengan tujuan menambah pendapatan.

Kesimpulan: melalui program pemasaran, penulis ingin mengukur tingkat keberhasilan program penulis yang bertujuan untuk membantu meningkatkan pendapatan Laundry “88” melalui perhitungan peningkatan jumlah pelanggan.

2.5.Rencana Program Operasi

2.5.1.Kondisi Aktual Program Operasi

Distribusi bahan baku untuk laundry dilakukan 1 bulan 2 kali untuk softergent, pewangi, dan plastik. Sedangkan untuk Pulpen dan Nota pakaian dilakukan sehabisnya pulpen dan Nota dipakai saja. Adapun distributor/supplier untuk bahan baku Laundry “88” adalah sebagai berikut:

2.5.1.1. Distributor/Supplier Untuk Bahan Baku Laundry “88”, Sebagai Berikut:

1) Untuk Softergent

Dokumen terkait