• Tidak ada hasil yang ditemukan

LAPORAN HARIAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)

KEGIATAN KERJA PRAKTEK

LAPORAN HARIAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)

FAKULTAS TEKNIK JURUSAN MESIN PRODI TEKNIK SISTEM

PERKAPALAN Nama Mahasiswa : Aswin La Adira

NIM : 201370015

Perusahaan Kerja Praktek : PT. Dumas Tanjung Perak Surabaya

Hari : Selasa Tanggal : 19 Juli 2016 Lokasi : Galangan 24 Minggu ke : 1

 Pengenalan struktur organisasi mekanik PT.Dumas Tanjung Perak Shipyard

Surabaya

Hari pertama Kerja Praktek diawali dengan penerimaan para praktikan oleh Bapak La Ode M. Jamil, ST selaku instruktur PT Dumas Tanjung Perak Surabaya. Praktikan diberi kertas absensi Kerja Praktek, dijelaskan tentang kondisi galangan dan tata tertib Kerja Praktek di galangan.

Gambar 25. struktur organisasi mekanik PT dumas.

 Pengenalan company profile PT. DumasTanjung Perak Shipyard Surabaya

Gambaran Umum perusahaan

PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard didirikan di Surabaya, Jawa Timur pada 10 Januari 1973. Sejalan dengan pertumbuhan dan meningkatnya permintaan kapal di pasar lokal dalam negeri PT. Dumas Tanjugn Perak Shipyard berkembang menjadi perusahaan yang juga bergerak delam pembangunan kapal baru (new building).

Jalan Nilam Barat No.12, Surabaya –

Jawa Timur

Gambar 26. Company profile PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard Surabaya

Pada tahun 1989, perusahaan ini membangun fasilitas Graving Dock berkapasitas 8000 DWT dengan dimensi 125 m x 20 m x 6 m dan panjang dermaga 150 m, dilengkapi dengan permesinan dan peralatan untuk meningkatkan produksi. Saat ini PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard mempunyai total lahan seluas 27.600 m2 untuk produksi di dua lokasi, berdekatan dengan pelabuhan tanjung perak, Surabaya. Lokasi pertama terletak di Jalan Nilam Barat No. 12 (9.950 m2), sementara lokasi kedua berkedudukan di Jalan Nilam Barat No. 24-26 (9.950 m2). Guna mengantisipasi permintaan kapal baru yang terus meningkat, PT Dumas Tanjung Perak Shipyard memperluas area operasinya dengan membangun sebuah galangan baru di Sampang, Madura seluas 100.000 m2.

Sejak tahun 2002, PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard telah memperluas jaringan internasional melalui kontrak kerjasama dengan DAMEN shipyard, Gorinchem, Belanda untuk membangun kapal penanggulangan bencana alam untuk Departemen Pengawasan Wilayah Pantai, Direktorat Jendral Perhubungan Laut. PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard juga menjadi mitra kerja TNI-AL, PT. Pertamina, PT. Pelabuhan Indonesia, PT ASDP, maupun perusahaan lokal lainnya dalam hal reparasi kapal. Sejak saat itu, perusahaan ini telah berkontribusi dalam dunia perdagangan kapal nasional maupun internasional. Untuk memenuhi standar kualitas industri maka PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard juga telah berhasil mengimplementasikan sistem Manajemen Mutu sesuai standar ISO 9001:2008 yang disertifikasi oleh PT. Lloyd’s Register Indonesia.

Jalan Nilam Barat No.12, Surabaya –

Jawa Timur

Adapun beberapa prestasi yang telah diraih PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard adalah sebagai berikut :

8. INSA Award “The Best Shipyard” 2010

9. Penerapan sistem manajemen mutu ISO 9001:2008 bersertifikat PT. Lloyd’s Register Indonesia.

10. Pengembangan sistem manajemen K3 (Occupational Helath and Safety

Assesment Service) OHSAS 18001:2007.

11. Zero Accident dari Gubernur Surabaya

12. Zero Accident dari Kementrian Tenaga Kerja, Jakarta

13. Penghargaan Shipyard of the Year INSA Awards 2010 oleh Persatuan Pengusaha Perusahaan Pelayaran Niaga Nasional Indonesia.

14. Penghargaan sebagai industri galangan kapal bangunan baru berdasarkan aspek pertumbuhan Investasi dan order luar negeri oleh Direktorat Jendral Industri Unggulan Berbasis Teknologi.

Membawa visi menjadi galangan kapal dengan kualitas internasional maka PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard meningkatkan mutu pelayanan demi kepuasan pelanggan. Oleh karena itu, PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard kini menjadi salah satu galangan kapal terbesar di Surabaya.

 Pengenalan Proses Fabrikasi di Bengkel.

Fabrikasi adalah proses pemotongan pelat menjadi beberapa komponen. Dimana tahapan dari proses fabrikasi adalah proses marking, cutting, fairing, dan bending. Proses

marking adalah proses pemberian tanda pada pelat dimana yang akan dipotong menjadi

beberapa komponen. Kemudian proses cutting adalah proses pemotongan pelat sesuai dengan tanda atau mark yang telah dibuat. Proses fairing adalah proses pemanasan pelat agar menjadi bentuk sesuai dengan yang diinginkan serta proses bending adalah proses pembentukan menjadi komponen atau bagian.

Dalam proses pemotongan, ada beberapa teknik pemotongan yaitu secara manual dan menggunakan alat pemotong atau NC (Numerical Control) Cutting. Pemotongan menggunakan NC Cutting mampu menembus atau memotong pelat dengan ketebalan hingga 300 mm. NC Cutting dalam pengerjaannya menggunakan beberapa jenis gas untuk pemotongannya, diantaranya LPG dan Acetylene. Proses pemotongan menggunakan NC

Cutting dilakukan tidak langsung menerus sesuai dengan marking dari awal sampai akhir

melainkan bertahap atau putus-putus, dikarenakan agar hasil potongannya lurus, tidak deformasi dan kepraktisan dalam pengerjaan.

Jalan Nilam Barat No.12, Surabaya –

Jawa Timur

Gambar 27. Proses Marking

Gambar 28. (atas) proses cutting dengan cara manual, dan (bawah) Proses Cutting dengan menggunakan mesin NC.

Pengenalan Bengkel pembubutan

Bengkel bubut merupakan suatu proses perkakas yang dilakukan menggunakan mesin untuk memotong benda yang diputar. Bubut sendiri merupakan suatu proses pemakanan benda kerja yang sayatannya dilakukan dengan cara memutar benda kerja kemudian dikenakan pada pahat yang digerakkan secara translasi sejajar dengan sumbu putar dari benda kerja. Gerakan putar dari benda kerja disebut gerak potong relatif dan gerakkan translasi dari pahat disebut gerak umpan. Dengan mengatur perbandingan kecepatan rotasi benda kerja dan kecepatan translasi pahat maka akan diperoleh berbagai macam ulir dengan ukuran kisar yang berbeda. Hal ini dapat dilakukan dengan jalan menukar roda gigi translasi yang menghubungkan poros spindel dengan poros ulir.

Di bengkel bubut PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard galangan 24 sedang melakukan proses pembubutan bagian-bagian sistem propulsi.

Jalan Nilam Barat No.12, Surabaya –

Jawa Timur

Gambar 29. Pembubutan As propeler

 Pengenalan Bagian Kapal pada saat proses konstruksi kapal meliputi Ruang

kemudi, ruang kamar mesin, dan sistem propeller

Gambar 30. Ruang Kemudi kapal GT 1200

Jalan Nilam Barat No.12, Surabaya –

Jawa Timur

Gambar 32. Sistem propulsi kapal GT 1200

Jam 01:00-17:00 di Galangan 12

 Pengenalan Bagian Konstruksi kapal Tag Boat 1800 Hp Meliputi Pondasi Main engine,

Pondasi Generator, Ruang kontrol Generator.

Gambar 33. Pondasi Main Engine kapal Tag Boat 1800 Hp

Jalan Nilam Barat No.12, Surabaya –

Jawa Timur

Jalan Nilam Barat No.12, Surabaya –

Dokumen terkait