• Tidak ada hasil yang ditemukan

METODE PENELITIAN

Dalam dokumen Isi Skripsi Analisis Syariah Akad Wadiah (Halaman 76-81)

A. Subjek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah individu yang dijadikan sasaran kasus yang diteliti sebagai sumber informasi. Subjek penelitian ini adalah pihak bank syari’ah khususnya yang ada di Indonesia (yaitu BNI Syariah, Bank Muamalat Indonesia (BMI), BRI Syariah dan Bank Syariah Mandiri (BSM)) dan nasabah.

Objek penelitian adalah apa yang menjadi titik perhatian dari suatu penelitian. Adapun yang menjadi objek penelitian ini adalah penerapan akad wadi’ah di bank syari’ah khususnya yang ada di Indonesia.

C. Jenis Penelitian

Metodologi penelitian kualitatif adalah berupa prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang- orang dan perilaku yang dapat diamati.178

Penelitian ini menggunakan pendekatan analisis deskriptif. Penelitian deskriptif adalah suatu metode dalam meneliti suatu kelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang.179 Penelitian deskriptif bertujuan mencari atau

merumuskan

masalah-masalah dari suatu fenomena, serta berusaha memberikan interpretasi yang tepat.180

Metode deskriptif analisis adalah metode yang digunakan untuk menggambarkan atau menganalisis suatu hasil penelitian tetapi tidak digunakan untuk membuat kesimpulan yang lebih luas. Tujuannya adalah membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, aktual dan akurat mengenai fakta-fakta, hubungan antara fenomena yang diselidiki serta menguji hipotesa- hipotesa.181

Pendekatan analisis deskriptif digunakan untuk merumuskan dan menafsirkan data yang ada sehingga memberikan gambaran yang jelas mengenai perusahaan/objek penelitian secara umum.

Penulis menggunakan jenis penelitian ini dengan maksud untuk mengetahui perspektif syariah berkaitan dengan akad wadi’ah di bank syariah

178 Nurul Hidayati, Metodologi Penelitian Dakwah dengan Pendekatan Kualitatif, (Jakarta: UIN Jakarta Press), hlm. 8

179 Nasir, M., Metode Penelitian, Ghalia Indonesia, Jakarta, 1999. Hal 15.

180 Ety Rohaety, dkk. Metodologi Penelitian Bisnis dan Aplikasi SPSS. Jakarta: Mitra Wacana Media. 2007. Hal. 55

181 Sugiyono. 2009. Metodologi PenelitianPendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D, hal. 29

yang lebih tepat menggunakan metode penelitian kualitatif. Yaitu dengan mengkaji fakta wadi’ah di bank syariah untuk kemudian dianalisis dari persperktif syariah. Oleh karenanya, penulis tidak menggunakan metode perhitungan maupun analisa matematis sebagaimana yang terdapat dalam metode penelitian kuantitatif.

D. Tempat dan Waktu Pelaksanaan

Tempat pelaksanaan penelitian ini di STEI Hamfara Yogyakarta. Dan waktu pelaksanaan penelitian ini dimulai dari bulan November 2015 sampai Mei 2016.

E. Jenis dan Sumber Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif. Data kualitatif adalah data yang diperoleh dari suatu instansi atau lembaga yang berupa nilai-nilai kualitatif atau nilai-nilai tertentu dari suatu unit.182 Jenis data

yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder.

Data Sekunder adalah data yang diperoleh lewat pihak lain, tidak langsung diperoleh oleh peneliti dari subyek penelitiannya.183 Data sekunder mengacu

pada informasi yang dikumpulkan dari sumber yang telah ada.184 Data sekunder

merupakan sumber yang mampu memberikan informasi tambahan yang dapat memperkuat data pokok.185 Data-data sekunder diperoleh dari literatur,

buku/kitab, jurnal, dan informasi dari jaringan internet yang terkait dengan pembahasan masalah.

F. Teknik Pengumpulan Data

1. Studi Literatur

182 Materi kuliah “Metodologi Penelitian” yang disampaikan oleh Siti Murtiyani dalam perkuliahan di STEI Hamfara tahun 2015

183 Ety Rohaety, dkk. Metodologi Penelitian Bisnis dan Aplikasi SPSS. Jakarta: Mitra Wacana Media. 2007. Hal. 55

184 Sekaran, Uma. 2006. Metodologi Penelitian untuk Bisnis. Edisi 4, (Jakarta: Salemba Empat) 185 Sumadi Suryabrata, Metodologi Penelitian, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 1995, hal. 8

Studi literatur adalah teknik pengumpulan data dan informasi melalui pencarian dan penemuan bukti-bukti. Metode ini merupakan metode pengumpulan data yang berasal dari sumber non manusia. Dokumen- dokumen yang dikumpulkan akan membantu peneliti dalam memahami fenomena yang terjadi di lokasi penelitian dan membantu dalam melakukan interpretasi data. Selain itu, dokumen data-data literatur dapat membantu dalam penyusunan teori dan melakukan validasi data.186

Studi literatur disebut juga studi kepustakaan (library research) dengan mencari dan mengumpulkan data-data sekunder yang bersumber dari buku-buku, jurnal, data online, dan referensi lainnya yang tingkat validitasnya terhadap permasalahan yang diambil dapat dipertanggung jawabkan.

2. Dokumentasi

Dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu. Dapat berbentuk tulisan, gambar, atau karya-karya monumental dari seseorang. Studi dokumen merupakan pelengkap dari penggunaan metode wawancara dan observasi dalam penelitian kualitatif.187 Dalam penelitian ini

dokumentasi dilakukan dengan cara mengumpulkan data-data berupa kumpulan paper kajian wadiah, serta berbagai jurnal maupun karya ilmiah yang memuat informasi tentang objek yang sedang diteliti. Selain itu juga didapat dari kitab-kitab fiqih yang membahas mengenai wadiah.

G. Metode Analisis Data

Metode analisis dalam penelitian ini adalah eksploratif. Penelitian

eksploratif adalah salah satu jenis penelitian sosial yang tujuannya untuk memberikan sedikit definisi atau penjelasan mengenai konsep atau pola yang

186 Afifuddin dan Beni Ahmad Saebani, “Metodologi Penelitian Kualitatif”, (Bandung: Pustaka Setia, 2009)

digunakan dalam penelitian.188 Sifat penelitian ini adalah kreatif, fleksibel,

terbuka, dan semua sumber dianggap penting sebagai sumber informasi.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjadikan topik baru lebih dikenal oleh masyarakat luas, memberikan gambaran dasar mengenai topik bahasan, menggeneralisasi gagasan dan mengembangkan teori bersifat tentatif, membuka kemungkinan akan diadakannya penelitian lanjutan terhadap topik yang dibahas, serta menentukan teknik dan arah yang akan digunakan dalam penelitian berikutnya.189

H. Kerangka Konsep Penelitian

Berdasarkan uraian diatas, maka kerangka konseptual pada penelitian ini dapat digambarkan sebagai berikut :

Gambar 4 Kerangka Konsep Penelitian

I. Pedoman Penulisan

Adapun teknik penulisan yang digunakan berpedoman pada buku pedoman penulisan skripsi Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Hamfara Yogyakarta tahun 2015.

188 Hermawan, Asep. Tanpa Tahun. Penelitian Bisnis-Paradigma Kuantitatif. Jakarta: PT. Grasindo. ISBN 979-759-542-0, 9879797595425. Hlm. 17

189 id.m.wikipedia.org tentang Penelitian Eksploratif, diakses pada tanggal 28 Januari 2016 pukul 08.14 WIB

BAB IV

Dalam dokumen Isi Skripsi Analisis Syariah Akad Wadiah (Halaman 76-81)

Dokumen terkait