• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV. HASIL PENELITIAN

B. Pengujian Persyaratan Analisis

Sebelum pengujian hipotesis dilakukan, data yang akan digunakan untuk analisis statistik dengan teknik regresi ganda harus memenuhi persyaratan sebagai berikut.

commit to user

1. Uji Normalitas

Normalitas digunakan untuk mengetahui apakah data yang akan dianalisis berbentuk sebaran normal atau tidak. Adapun hasil uji normalitas dapat dilihat dalam tabel berikut:

Sumber: data primer yang diolah (2011)

Gambar 3. Grafik Normal P-Plot of Regression Standardized Residual

Gambar di atas menunjukkan bahwa data menyebar di sekitar garis diagonal dan mengikuti arah garis diagonal, sehingga model regresi memenuhi asumsi normalitas.

2. Uji Linearitas

Uji linearitas bertujuan untuk mengetahui apakah dua variabel mempunyai hubungan yang linear atau tidak secara signifikan.

commit to user

Hasil uji linearitas dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

a. Pemanfaatan Media Pembelajaran (X1) dengan Motivasi Belajar (Y)

Sumber: data primer yang diolah (2011)

Gambar 4. Plot Pemanfaatan Media Pembelajaran (X1) dengan Motivasi Belajar (Y)

Berdasarkan plot antara variabel pemanfaatan media pembelajaran (X1) dengan variebel motivasi belajar (Y) di atas dapat dilihat bahwa plot menggambarkan garis lurus dan sebaran datanya tidak berpola dan mengikuti garis, maka dapat disimpulkan bahwa model regresi memenuhi asumsi linieritas.

commit to user

b. Lingkungan Belajar (X2) dengan Motivasi Belajar (Y)

Sumber: data primer yang diolah (2011)

Gambar 5. Plot Lingkungan Belajar (X2) dengan Motivasi Belajar (Y) Berdasarkan plot antara variabel lingkungan belajar (X2) dengan variebel motivasi belajar (Y) di atas dapat dilihat bahwa plot menggambarkan garis lurus dan sebaran datanya tidak berpola dan mengikuti garis, maka dapat disimpulkan bahwa model regresi memenuhi asumsi linieritas.

3. Uji Multikolinearitas

Pengujian multikolineritas dilakukan untuk melihat apakah pada model regresi ditemukan adanya korelasi antara variabel independen. Adapun hasil uji multikolinearitas dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

commit to user Tabel 3. Coefficients Coefficientsa Model Collinearity Statistics Tolerance VIF 1 (Constant) Lingkungan Belajar .204 4.893

Pemanfaatan Media Pembelajaran .204 4.893

a. Dependent Variable: Motivasi Belajar

Sumber: data primer yang diolah (2011)

Berdasarkan uji multikolinieritas di atas dapat dilihat bahwa nilai

tolerance kedua variabel bebas lebih besar dari 0,1 dan VIF kurang dari 10, maka dapat disimpulkan bahwa model regresi bebas dari masalah multikolinearitas.

4. Uji Autokorelasi

Uji autokorelasi dalam penelitian digunakan untuk mendeteksi apakah variabel pengganggu dari masing-masing variabel bebas saling mempengaruhi. Hasil uji autokorelasi dalam penelitian ini bisa dilihat dalam tabel berikut: Tabel 4. Model Summary

Model Summaryb Model R R Square Adjusted R Square Std. Error of the Estimate Durbin-Watson 1 .965a .931 .928 1.875 1.718

a. Predictors: (Constant), Pemanfaatan Media Pembelajaran, Lingkungan Belajar b. Dependent Variable: Motivasi Belajar

Sumber: data primer yang diolah (2011)

Berdasarkan uji autokorelasi di atas diperoleh hasil angka Durbin-Watson sebesar 1,718. Nilai Durbin-Durbin-Watson terletak diantara -2 sampai 2 (-2 < 1,718 < 2), dengan demikian model regresi terbebas dari masalah autokorelasi.

5. Uji Heteroskedastisitas

commit to user

regresi terjadi ketidaksamaan varians dari residual dari suatu pengamatan ke pengamatan lain. Hasil pengujian heteroskedastisistas dalam penelitian ini dapat dilihat pada gambar berikut:

Sumber: data primer yang diolah (2011)

Gambar 6. ScatterplotRegression Standardized Residual

Berdasarkan gambar di atas, terlihat titik menyebar secara acak, tidak membentuk sebuah pola tertentu yang jelas, serta tersebar baik di atas maupun di bawah angka 0 pada sumbu Y. Hal ini menunjukkan tidak terdapat masalah heteroskedastisitas pada model regresi, sehingga model regresi layak dipakai.

C. Pengujian Hipotesis

Pengujian hipotesis merupakan langkah untuk membuktikan pernyataan yang dikemukakan dalam perumusan hipotesis. Hipotesis akan diterima apabila hasil penelitian dapat mendukung pernyataan hipotesis dan sebaliknya akan ditolak apabila hasil penelitian tidak mendukung pernyataan hipotesis.

commit to user 1. Analisis Regresi Ganda

Setelah diolah dengan menggunakan software SPSS 17.0 for windows

diperoleh nilai koefisien regresi sebagai berikut: Tabel 5. Koefisien Regresi

Coefficientsa Model Unstandardized Coefficients Standardized Coefficients t Sig. B Std. Error Beta 1 (Constant) -2.534 2.583 -.981 .333 Lingkungan Belajar .775 .100 .720 7.755 .000 Pemanfaatan Media Pembelajaran .271 .094 .267 2.876 .006

a. Dependent Variable: Motivasi Belajar

Sumber: data primer yang diolah (2011)

Berdasarkan tabel coefficients di atas, maka persamaan regresi yang diperoleh adalah sebagai berikut:

Y = -2,534 + 0,775 X1 + 0,271 X2

Keterangan

Y : Motivasi Belajar

X1 : Pemanfaatan Media Pembelajaran X2 : Lingkungan Belajar

Berdasarkan persamaan regresi tersebut dapat diinterpretasikan sebagai berikut:

a. Konstanta / intersep sebesar -2,534 secara matematis menyatakan bahwa jika nilai variabel bebas X1 dan X2 sama dengan nol maka nilai Y adalah -2,534. Damodar Gujarati (2006) mengatakan bahwa nilai intersep tidak selalu berarti karena seringkali jangkauan nilai variabel bebas tidak memasukkan nol sebagai salah satu nilai yang diamati.

b. Koefisien regresi variabel pemanfaatan media pembelajaran (X1) sebesar 0,775 artinya pemanfaatan media pembelajaran mempunyai pengaruh

commit to user

yang positif terhadap variabel motivasi belajar. Sedangkan koefisien 0,775 berarti bahwa peningkatan satu unit variabel pemanfaatan media pembelajaran dengan asumsi variabel bebas lain konstan akan menyebabkan kenaikan motivasi belajar sebesar 0,775 unit.

c. Koefisien regresi variabel lingkungan belajar (X2) sebesar 0,271 artinya lingkungan belajar mempunyai pengaruh yang positif terhadap variabel motivasi belajar Sedangkan koefisien 0,271 berarti bahwa peningkatan satu unit variabel lingkungan belajar dengan asumsi variabel bebas lain konstan akan menyebabkan kenaikan motivasi belajar sebesar 0,271 unit.

2. Uji t

Uji t digunakan untuk menguji secara parsial masing-masing variabel.

a. Hipotesis

Ho : tidak ada pengaruh antara variabel bebas secara parsial terhadap variabel terikat.

Ha : ada pengaruh variabel bebas secara parsial terhadap variabel terikat.

b. Kriteria Pengujian

Ho ditolak dan Ha diterima apabila nilai probabilitas lebih kecil dari 0,05 Ho diterima dan Ha ditolak apabila nilai probabilitas lebih besar dari 0,05

c. Nilai Probabilitas Tabel 6. Coefficients Coefficientsa Model Unstandardized Coefficients Standardized Coefficients t Sig. B Std. Error Beta 1 (Constant) -2.534 2.583 -.981 .333 Lingkungan Belajar .775 .100 .720 7.755 .000 Pemanfaatan Media Pembelajaran .271 .094 .267 2.876 .006

a. Dependent Variable: Motivasi Belajar

commit to user

Berdasarkan tabel coefficients di atas bisa dilihat bahwa:

1) Nilai probabilitas pemanfaatan media pembelajaran (X1) adalah 0,000. Nilai probabilitas ini lebih kecil dari 0,05 maka Ho ditolak, sehingga terdapat pengaruh signifikan secara parsial antara variabel pemanfaatan media pembelajaran (X1) terhadap variabel motivasi belajar (Y).

2) Nilai probabilitas lingkungan belajar (X2) adalah 0,006. Nilai probabilitas ini lebih kecil dari 0,05 maka Ho ditolak, sehingga terdapat pengaruh signifikan secara parsial antara variabel lingkungan belajar (X2) terhadap variabel motivasi belajar (Y).

3. Uji F

Uji F digunakan untuk mengetahui variabel bebas secara bersama-sama mempunyai berpengaruh secara signifikan terhadap variabel terikat.

a. Hipotesis

Ho : tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel pemanfaatan

media pembelajaran dan lingkungan belajar secara bersama-sama terhadap motivasi belajar

Ha : terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel pemanfaatn media pembelajaran dan lingkungan belajar secara bersama-sama terhadap

motivasi belajar.

b. Kriteria Pengujian

Ho ditolak dan Ha diterima apabila nilai probabilitas lebih kecil dari 0,05 Ho diterima dan Ha ditolak apabila nilai probabilitas lebih besar dari 0,05

c. Nilai Probabilitas

Tabel 7. ANOVA

ANOVAb

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 1861.349 2 930.675 264.691 .000a

Residual 137.127 39 3.516

commit to user

a. Predictors: (Constant), Pemanfaatan Media Pembelajaran, Lingkungan Belajar b. Dependent Variable: Motivasi Belajar

Sumber: data primer yang diolah (2011)

Berdasarkan tabel ANOVA di atas bisa dilihat bahwa nilai probabilitas dalam kolom Sig. adalah 0,000, dimana nilai ini lebih kecil dari 0,05. Maka bisa disimpulkan bahwa Ho ditolak yang artinya terdapat pengaruh yang signifikan secara bersama-sama antara variabel pemanfaatan media pembelajaran (X1) dan lingkungan belajar (X2) terhadap motivasi belajar (Y).

4. Kesimpulan Pengujian Hipotesis

Berdasarkan hasil analisis data untuk menguji hipotesis, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

a. Terdapat pengaruh yang signifikan positif antara variabel pemanfaatan media pembelajaran secara parsial terhadap motivasi belajar.

b. Terdapat pengaruh yang signifikan positif antara variabel lingkungan belajar secara parsial terhadap motivasi belajar.

c. Terdapat pengaruh yang signifikan positif antara variabel pemanfaatan media pembelajaran dan lingkungan belajar secara bersama-sama terhadap motivasi belajar.

Dokumen terkait