• Tidak ada hasil yang ditemukan

II TINJAUAN PUSTAKA

V. GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

6.2. Proses Keputusan Pembelian

15%

23% A. Ingin mencoba untuk

peraw atan tubuh

B. Ingin mencoba karena terpengaruh orang lain C. Ingin mencoba karena terpengaruh media promosi

6.2. Proses Keputusan Pembelian

Setelah menganalisis karakteristik pengunjung yang melakukan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual selanjutnya adalah menganalisis proses keputusan pembelian. Terdapat 5 tahap proses keputusan pembelian yaitu pengenalan kebutuhan, pencarian informasi, evaluasi alternatif, keputusan pembelian dan evaluasi pasca pembelian (Engel, 1994). Adapun proses keputusan pembelian produk perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual yang dilakukan oleh pengunjung di Martha Tilaar Salon Day Spa Bogor adalah sebagai berikut:

Tahap pertama adalah pengenalan kebutuhan, dimana motivasi utama pengunjung memilih perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual adalah ingin mencoba untuk perawatan tubuh sebanyak .62 persen (Gambar 15). Hal tersebut dikarenakan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual merupakan rangkaian perawatan tubuh yang lengkap, terdiri dari lulur dan scrub untuk membersihkan tubuh, perendaman untuk membersihkan dan menjadikan tubuh rileks, pemijatan yang bermanfaat untuk melancarkan aliran darah dan ratus yang bermanfaat untuk membersihkan organ kewanitaan.

M anfaat

18%

51%

31% A. Untuk gaya hidup

B. Untuk kebersihan dan kecantikan tubuh C. Untuk rileksasi tubuh

Wak tu Pe r aw atan

34%

66%

A. Hari Kerja B. Hari Libur

Berdasarkan Gambar 16 dapat diketahui manfaat yang dirasakan pengunjung setelah melakukan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual. Sebanyak 51 persen pengunjung menjawab manfaat yang diperoleh adalah kebersihan dan kecantikan tubuh karena setelah melakukan perawatan tubuh

Kendedes Princess Ritual pengunjung merasa tubuhnya lebih halus, bersih, wangi, dan lebih rileks.

Gambar 16. Manfaat yang Dirasakan Setelah Melakukan Perawatan Tubuh

Pengunjung melakukan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual di hari libur adalah sebanyak 66 persen karena pada hari kerja pengunjung tidak memiliki waktu luang disebabkan padatnya aktivitas sehari-hari.

86% 14%

A. Membuat tertarik untuk datang dan melakukan peraw atan tubuh B. Tidak terpengaruh

Gambar 18 memberikan informasi sebanyak 86 persen pengunjung mengatakan promosi mempengaruhi pengunjung untuk melakukan perawatan

Kendedes Princess Ritual .di Martha Tilaar Salon Day Spa Bogor. Menurut Sumarwan (2002) Promosi atau iklan merupakan bagian dari budaya. Makna budaya bisa berpindah kepada konsumen dengan cara memiliki atau menggunakan produk tertentu. Pembelian produk perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual merupakan simbol keanggunan dan kecantikan wanita sehingga dapat meningkatkan kepercayaan diri.

Gambar 18. Pengaruh Media Promosi

Tahap selanjutnya adalah pencarian informasi, berdasarkan Gambar 19, dapat diketahui bahwa sumber informasi pengunjung adalah media promosi, baik berupa brosur maupun blog dan website Martha Tilaar. Dan menurut pengunjung informasi yang disampaikan sangat penting karena pengunjung dapat mengetahui manfaat yang akan diperoleh apabila melalukan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual tersebut.

Sumber Informasi 28% 19% 37% 16% A. Teman B. Terapis C. Media promosi D. Pengalaman sendiri

Gambar 19. Sumber informasi Mengetahui Perawatan Tubuh Kendedes

Berdasarkan Gambar 20 dapat diketahui bahwa 71 persen dari pengunjung memilih melakukan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual karena pengaruh dari diri sendiri. Seperti pada penjelasan sebelumnya mengenai usia, bahwa pada usia 25-40 yang tergolong fase dewasa muda. Pada fase ini seseorang merasa tertantang untuk membukukan dirinya sebagai seorang pribadi dewasa yang mandiri. Segala urusan ataupun masalah yang dialami dalam hidupnya sedapat mungkin akan ditangani sendiri tanpa bantuan orang lain, termasuk pemilihan tempat perawatan tubuh dan jenis perawatan tubuh, karena mereka mengetahui apa yang dibutuhkan untuk tubuh atau penampilannya.

Orang M e mpe ngaruhi Pe ngunjung 5% 9% 15% 71% A. Keluarga B. Terapis C. Tem an D. Diri Sendiri Pertimbangan 43% 25% 11% 21% A. Pelayanan Terapis

B. Kemudahan untuk mencapai lokasi

C. Promosi

D. Harga

Gambar 20. Orang yang Mempengaruhi Pengunjung untuk Melalukan Perawatan

Tahap selanjutnya adalah evaluasi alternatif, ynag menjadi pertimbangan pengunjung untuk melakukan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual adalah pelayanan terapis sebanyak 43 persen (Gambar 21). Jika ada keluhan saat melakukan perawatan tubuh, terapispun cepat menanggapi selain itu pelayanan yang diberikan cepat dan tepat.

Jenis Pembelian

69% 31%

A. Terencana sepenuhnya B. Tidak Terencana

Proses yang digemari

24%

16% 9%

14%

37% A. Lulur dan srcrub

B. Pemijatan aromaterapi C. Penguapan

D. Mandi rempah E. Ratus

Perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual merupakan rangkaian perawatan yang terdiri dari beberapa proses, yaitu lulur, pemijatan, penguapan (steam), mandi rempah dan ratus. Berdasarkan Gambar 22 sebanyak 37 persen pengunjung menyukai proses ratus karena selain dapat membersihkan orgam intim wanita, pada perawatan tubuh yang lain tidak dilengkapi dengan ratus.

Gambar 22. Proses yang Digemari Saat Melakukan Perawatan Tubuh

Tahap selanjutnya adalah proses pembelian. Berdasarkan Gambar 23 diketahui bahwa 69 persen pembelian dilakukan secara terencana, artinya pengunjung memang sudah merencanakan untuk melakukan perawatan tubuh

Kendedes Princess Ritual sejak ia berangkat dari rumahnya.

Perawatan Tubuh dalam Sebulan 44% 56% 0% A. < 2 kali B. 2-4 kali C. > 4 kali Berdasarkan Gambar 24, sebanyak 56 persen pengunjung melakukan perawatan tubuh dalam sebulan sebanyak 2-4 kali agar kebersihan dan kesehatan tubuh tetap terjaga. Menurut dokter spesialis kulit dari Jakarta Skin Centre, dr.Aryani Sudharmono sebaiknya perawatan tubuh tersebut dilakukan secara teratur 1-2 minggu sekali bagi yang sering merasakan ketegangan pada tubuh karena tekanan pekerjaan atau aktivitas hariannya selain itu dapat membuat tubuh rileks sehingga dapat meningkatkan kesehatan fisik dan mental.

Gambar 24 Jumlah Pembelian

Setelah melakukan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual pengunjung melakukan pembayaran. Untuk melakukan perawatan tubuh tersebut pengunjung menyiapkan biaya antara 400.000 rupiah sampai 500.000 rupiah. Tahap terakhir dari proses keputusan pembelian adalah evalusi pasca pembelian, Dimana konsumen akan memberi penilaian puas atau tidak puas terhadap konsumsi yang telah dilakukan. Sebanyak 100 persen pengunjung merasa puas setelah melakukan perawatan Kendedes Princess Ritual, jika Martha Tilaar Salon sedang tutup, maka pengunjung akan menunda melakukan perawatan, dan jika harga mengalami kenaikan, pengunjungpun akan tetap melakukan perawatan tubuh Kendedes Princess Ritual serta pengunjung akan merekomendasikan perawatan tubuh

Dokumen terkait