• Tidak ada hasil yang ditemukan

QUERY DENGAN ARCVIEW Analisis Pelacakan Data

Dalam dokumen Modul Praktikum Sistem Informasi Geografis (Halaman 52-61)

Pada bagian ini anda akan mengetahui bagaimana mencari feature-feature berdasarkan data atributnya, agar diketahui keberadaan feature-feature tertentu, atau untuk mengetahui feature-feature mana saja yang sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan. Anda dapat menemukan dimana daerah-daerah yang memiliki banyak pelanggan dengan memilihnya menurut penjualan dalam beberapa tahun terakhir. Anda dapat mengetahui berapa banyak negara yang memiliki kondisi demografi dan ekonomi yang baik untuk pemasaran suatu produk baru. Mungkin anda ingin membuat peta persebaran rumah-rumah dengan tiga kamar dan kriteria harga tertentu.

Untuk dapat menjawab semua pertanyaan dan keinginan di atas, ArcView memiliki kemampuan melalui :

• Pemilihan feature-feature pada peta menurut data atributnya • Membangun ekspresi pelacakan dengan ArcView’s Query Builder

• Penyaringan hasil pelacakan untuk lebih memfokuskan pada apa yang kita cari Selanjutnya akan dijelaskan hal-hal yang berkaitan dengan analisis pelacakan data.

Pencarian feature tunggal pada peta

• Aktifkan tema akan dicari • Klik tombol Find

• Pada dialog yang muncul, ketikan jenis data yang akan dicari.

Perintah Find bukan case-sensitive, sehingga penggunaan huruf besar dan kecil tidak mempengaruhi hasilnya. Disamping itu, anda dapat juga mengetik sebagian dari kata tersebut, misal Afgh untuk mencari Afghanistan

• Tekan OK

• ArcView mencari feature pertama yang memiliki atribut Afghanistan, dan secara otomatis akan menampilkan feature terpilih tepat ditengah-tengah

Perintah tidak melakukan pencarian terhadap atribut dengan nilai numerik. Jika ternyata terdapat lebih dari satu feature yang memiliki atribut yang akan kita cari, maka ArcView hanya akan menampilkan feature yang pertama kali ditemukan. Untuk mengetahui lokasi feature selanjutnya yang memiliki atribut yang sama, kita harus melakukan Find lagi.

Pencarian feature dengan mensortir atribut

Misal kita ingin mengetahui lokasi yang memiliki angka penjualan tertinggi (atau terendah).

• Aktifkan tema yang akan diproses dengan mengklik pada nema temanya • Buka tabel atributnya dengan mengklik tombol Open Tabel

• Pada tabel yang tampil, klik pada nama field yang akan digunakan sebagai angka penjualan

MODUL 7, Query dengan ArcView

Modul Praktikum SIG 47

teratas. Pada saat anda memilih, secara otomatis ArcView menampilkan feature yang terpilih dengan warna yang berbeda (kuning).

Pencarian feature dengan fasilitas query expression

Query expression merupakan definisi dari apa yang yang kita pilih. Sebagai contoh, kita akan mencari Restoran yang membelanjakan lebih dari $50.000.

• Aktifkan tema dari feature yang akan dicari

• Klik tombol Qery Builder , sehingga muncul dialog yang memuat daftar Field, operator, nilai dan kotak ekspresi.

• Double-click pada field penjualan, sehingga field tersebut masuk ke dalam kotak ekspresi

• Klik operator Greater Than sehingga muncul pada kotak ekspresi • Ketik angka 5000 pada kotak ekspresi

• Klik tombol operatore And untuk menentukan bahwa kedua ekspresi harus benar • Pada daftar Field, klik dua kali pada field yang memiliki data tipe bisnis

• Klik tombol Equals

MODUL 7, Query dengan ArcView

• Klik tombol New Set, sehingga ArcView akan melakukan perhitungan dan pencarian untuk selanjutnya menampilkan hasilnya pada peta dengan warna yang berbeda.

Penyaringan data hasil Query

Kita dapat melakukan pemilihan terhadap data-data yang telah terpilih dari hasil proses query. Untuk melakukan hal ini, kita dapat menggunakan perintah Add To Set atau Lelest From Set.

• digunakan untuk melakukan pemilihan data sebagaimana biasanya. Jika kita sudah memiliki pilihan data, proses ini akan mengabaikan data tersebut, dan melakukan pemilihan berdasarkan akspresi yang baru.

• akan menambah data yang baru terpilih ke dalam data yang sudah terpilih sebelumnya, sehingga seluruh data terpilih memiliki dua kriteria yang berbeda. • akan melakukan pemilihan terhadap data yang sudah terpilih, dengan

menggunakan kriteria yang berbeda.

Biasanya, digunakan pada saat kita akan melakukan seleksi data pada saat pertama kali, sedangkan untuk menambah, menyaring atau memilih ulang bisa digunakan salah satu perintah di atas.

Pencarian feature dalam jarak tertentu.

Kadangkala kita ingin mengetahui berapa jumlah rumah, sekolah, mal atau toko yang berada pada radius tertentu dari rumah kita.

• Aktifkan tema dari feature yang akan kita cari

• Gunakan tool Draw Circle untuk menggambar lingkaran • Tempatkan cursor pada titik yang merupakan titik pusat lingkaran

• Gerakkan kursor sehingga muncul gambar berbentuk lingkaran, yang dapat dilihat berapa nilainya pada Status Bar di kiri bawah. Lepaskan tombol mouse setelah diperoleh ukuran yang diinginkan.

Selanjutnya, untuk menentukan dimensi lingkaran dengan tepat, dapat digunakan dialog ukuran lingkaran, dengan memilih Size and Position dari menu Graphics.

• Klik icon Select Features Using Shape untuk memilih feature yang berada di dalam lingkaran

• Sekarang, kita dapat mengetahui bank-bank yang berada dalam radius lingkaran tersebut, yaitu yang berwarna kuning.

MODUL 7, Query dengan ArcView

Modul Praktikum SIG 49

Pencarian feature berdasarkan jarak tertentu dari feature lainnya

Kalau kita memiliki beberapa jenis data atau tema, dan kita ingin menghitung jumlah pelanggan dalam jarak 2 km dari setiap Pasar Swalayan Hero, maka tahapannya adalah : • Buka View Properties dan setup Distance Unit menjadi km

• Aktifkan tema feature yang akan dicari • Dari menu Theme, pilih Select By Theme

• Pada dialog yang muncul, pilih hubungan spasial yang diinginkan, dalam hal ini yaitu “Are Within Distance Of”, kemudian pada list kedua pilih nama tema yang menjadi referensi dan tentukan jaraknya pada kotak Selection distance. ArcView akan memilih semua feature yang berada dalam jarak tersebut.

Pencarian feature yang bersebelahan dengan feature lain

Misal kita ingin mengetahui daerah apa saja yang bersebelahan dengan daerah Jefferson.

MODUL 7, Query dengan ArcView

• Aktifkan tema

• Buka Select By Theme dari menu Theme

• Pada dialog pilih “Are Within Distance Of” pada pilihan yang pertama, sedangkan tema yang aktif hanya satu yaitu Country dan karena ingin mencari yang bersebelahan, maka biarkan besarnya jarak 0.

• Tekan OK, maka ArcView akan mencari daerah-daerah yang bersebelahan dengan daerah Jefferson.

Pencarian feature yang berada di dalam poligon yang kita buat.

• Aktifkan tema dari feature yang akan kita cari

• Gunakan tool Draw Poligon untuk menggambar bentuk poligon yang kita inginkan • Gambarkan poligon yang kita inginkan

• Klik icon Select Features Using Shape untuk memilih feature yang berada di dalam poligon

• Sekarang, kita dapat mengetahui feature-feature yang berada dalam poligon tersebut, yaitu yang berwarna kuning.

• Jika kita tampilkan tabelnya dan kita lakukan Promote, maka akan tampil tabel dengan record terpilih yang berwarna kuning

Dalam pemilihan, kita juga dapat menghitung dengan menggunakan poligon yang lebih dari satu. (lihat Gambar di bawah)

MODUL 7, Query dengan ArcView

Modul Praktikum SIG 51

Pencarian feature dalam tema poligon tertentu

• Aktifkan tema poligon dan pilih poligon-poligon yang dimaksud

• Aftifkan tema feature yang akan dipilih • Pilih select By Theme pada menu Theme

• Pada dialog yang muncul, terlebih dahulu pilih tema sesuai dengan poligon yang digunakan pada kotak di baris kedua, kemudian pilih ‘Are Completely Within’ pada kotak di baris pertama.

• Tekan tombol New Set

• ArcView akan memilih feature-feature titik yang berada di dalam poligon tersebut • Untuk dapat melihat perbedaan warnanya, aktifkan tema poligon kemudian lakukan

Clear Selection terhadap poligon yang sudah terpilih. Sekarang feature-feature titik yang terpilih berwarna kuning, dan poligon kembali berwarna seperti semula.

MODUL 7, Query dengan ArcView

Pencarian feature yang bersinggungan dengan gambar garis atau poligon

• Aktifkan tema yang featurenya akan dicari

• Gunakan tool Drawing untuk Line atau Poligon • Klik icon Select Features Using Shape

Sekarang feature yang bersinggungan dengan gambar tersebut akan berubah warnanya menjadi kuning

MODUL 7, Query dengan ArcView

Modul Praktikum SIG 53

• Dari menu Theme, pilih Select By Theme

• Pada dialog yang muncul, pilih Intersect dan tema garis yang ada • Tekan New Set

Sekarang ArcView menampilkan poligon-poligon yang bersinggungan dengan garis garis yang ada dengan warna kuning

• Untuk melihat atributnya, buka tabel poligon tersebut dan lakukan Promote

Pencarian feature yang bersinggungan dengan beberapa feature tema tertentu

• Aktifkan tema salah satu poligon dan pilih poligon-poligon yang dimaksud

• Aftifkan tema feature poligon yang akan dipilih • Pilih select By Theme pada menu Theme

• Pada dialog yang muncul, pilih tema poligon pertama kotak di baris kedua, kemudian pilih ‘Intersect’ pada kotak di baris pertama.

MODUL 7, Query dengan ArcView

• ArcView akan memilih feature-feature poligon yang berada di dalam dan bersinggungan dengan poligon tersebut

• Untuk dapat melihat perbedaan warnanya, aktifkan tema poligon pertama kemudian lakukan Clear Selection . Sekarang feature-feature poligon kedua yang terpilih berwarna kuning, dan poligon pertama kembali berwarna seperti semula.

MODUL 8, Operasi Layout pada ArcView

Modul Praktikum SIG 55

LAYOUT

Dalam dokumen Modul Praktikum Sistem Informasi Geografis (Halaman 52-61)

Dokumen terkait