• Tidak ada hasil yang ditemukan

Shlat isya dulu atau traweh

Habib Munzir menjawab

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kemuliaan Ramadhan, Kesucian Nuzulul Qur‘an, Cahaya Keagungan Lailatul Qadr, Keluhuran Badr Alkubra, dan Ijabah pada hari hari shiyam dan qiyam semoga selalu menaungi hari hari anda,

Saudaraku yg kumuliakan,

1. betul, kita wajib membaca fatihah, oleh sebab tu, imam hendaknya diam selepas membaca fatihah seberapa detik, untuk berikan kesempatan makmum baca fatihah, namun jika fatihah kita belum selesai dan imam sudah lanjut dg surat maka kita teruskan fatihah sampai selesai, namun jika imam rukuk karena ia cepat sangat dalam membaca surat, maka rukuklah, tinggalkan sisa fatihah, dan imam menanggungnya. 2. tidak diwajibkan menutup aurat dalam hal ini, namun dari Bab adab pada alqur‘an maka hendaknya menutup aurat yg batas sopan saja, tidak perlu menutup aurat seperti berhadapan dengan pria non muhrim. 3. ada hotel di kota Tarim, ia di pusat kota tarim, namun untuk kerumah Guru Mulia kira kira berjarak 2km, tapi jika anda ingin dekat dengan rumah Guru Mulia, maka ada banyak rumah rumah kosong milik orang saudi dan lainnya yg disewakan jika mereka tak ada, mereka jarang datang, cuma buat rumah dekat habib saja, rumah mereka kosong, dan diamanatkan pada Hb Abdullah Mauladdawilah untuk dirawat, dibersihkan, dan dijaga, maka rumah itu diizinkan untuk disewakan, uangnya untuk biaya perawatan rumah itu.

bila anda nak ke Hadramaut dan ke Tarim dan tak nak tinggal di hotel, tapi nak tinggal di dekat rumah hb umar, saya dapat hubungi fihak tarim tuk siapkan tempat dan kabarkan harga sewanya, rumah bagus bagus, ada dapur (kitchen room), air conditioner dan lainnya lengkap. 4. kitab tsb masih ada perbaikan dan edit, jika selesai maka akan dijual, dan tidak ditampilkan di web sebab dia sama dengan kenalilah akidahmu edisi satu yg ada diweb, cuma ditambahkan beberapa tanya jawab di forum, yg memperjelas beberapa masalah, jika kitab sudah ada akan diumumkan pada tex berjalan di web. 5. tak payah, akan saya kirimkan ke alamat anda di s‘pore dalam cd. bukan satu foto, tapi beberapa foto guru mulia dg resolusi besar, jika dicetak sebesar apapun akan hasilnya bagus insya Allah. anda sms kan alamat anda ke sekertaris saya Muhamad ainiy di : +628170760030.

saya kirim senin insya Allah.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita, Wallahu a‘lam

Assalamu‘alaikum wr. Wb. Khaifa haluk y tuan guru,smoga crahan rahmat dan ksehatan slalu menaungi habib dan kluarga shingga tuan guru dpt slalu membimbing umat islam kpd ajaran islam yg sesungguhnya.Y tuan guru sy yg dhaif lg fakir ingin brtanya: 1.Ktika trlmbat shlat isya pd bln ramadhan sdangkan jemaah sdh shlt traweh,apakah sy hrs mlksanakan shlat

isya dlu atau taraweh?

2.Jika sy slsai shlt wtir apakah sy tdk blh shlat sunnah tahajjud,sdangkan shlat wtir itu adalah pentup shlt sunnah?

3.Apakah hukumnya seorang pria memakai gelang? 4.Apakah benar apabila ktka kt puasa apabila mndi lalu membshi kepala hkumnya makruh? Itu sj prtanyaan dr sy yg dhaif dan fakir,maaf trllu bnyk brtanya krna sy ingin menimba ilmu melalui tuan guru dgn apa2 yg sy tdk tau dan ragu2.Atas waktu dan jwabannya sy ucapkan sukron katsiro. Wassalamu‘alaikum wr. Wb

Habib Munzir menjawab

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kemuliaan Ramadhan, Kesucian Nuzulul Qur‘an, Cahaya Keagungan Lailatul Qadr, Keluhuran Badr Alkubra, dan Ijabah pada hari hari shiyam dan qiyam semoga selalu menaungi hari hari anda,

Saudaraku yg kumuliakan,

terimakasih atas doanya, semoga andapun terlimpahi segala kemuliaan, amiin 1. shalat tarawih adalah dilakukan setelah shalat isya, maka baiknya anda shalat isya dulu, tapi kalau anda ingin langsung ikut jamaah, maka bisa niatkan qadha tarawih yg lalu lalu yg mungkin pernah kita tertinggal, atau niat qadha shalat sunnah dhuha atau qadha shalat subuh atau niat shalat sunnah saja, tapi bukan nia tarawih.

2. boleh saudaraku, yg makruh adalah witir dua kali, yg disunnahkan oleh Rasul saw adalah mengakhiri shalat kita ganjil maksudnya walau sudah witir pun kita boleh shalat yg genap lagi walau berkali kali, karena kalau dijumlahkan shalat sunnah kita tetap akan berjumlah ganjil., kecuali kalau witir dua kali, maka shalat sunnah kita jumlahnya menjadi genap, maka witir dua kali tidak disunnahkan, dan makruh hukumnya.

namun bisa witir dua kali jika diniatkan qadha witir yg lalu lalu yg mungkin pernah ditinggalkan

3. diharamkan bagi pria memakai perhiasan yg dipakai wanita atau sebaliknya, gelang adalah perhiasan wanita, namun jika dipakai untuk kebutuhan bukan untuk perhiasan, misalnya pasien di rs yg dipakaikan gelang plastik berikut namanya, atau yg pergi haji, atau saat perang berupa gelang baja pelindung, atau gelang obat berupa magnet yg sekarang sedang marak beredar, maka itu boleh saja namun saya cenderung kurang suka dg gelang dan kalung magnet yg skrng sedang marak, made in amerika itu, saya sudah diberi beberapa kali, saya berikan istri saya saja, malas memakai gelang, kecuali jika tak ada obat lain

4. makruh jika kita bermaksud meringankan beban puasa padahal kita masih mampu dan kuat, tapi jika kita merasa lemah dan terancam batal, dan butuh penyegar, maka menjadi wajib hukumnya atau sunnah, karena

dirisaukan jika kita tak membasahi kepala, atau mendinginkan tubuh, atau kumur2, mandi dll, kita bisa terancam tak mampu puasa, atau lemah dalam menjalankan aktifitas yg mungkin bisa membahayakan diri kita atau puasa kita. maka hal itu boleh saja, bahkan bisa menjadi wajib jika dipastikan puasa kita akan batal jika tak dilakukan.

maksud saya sebagian saudara kita masih lemah dan ada diantara mereka yg sedang sakit, atau sibuk bekerja, atau baru saja menjalankan ibadah puasa, misalnya baru tobat, dan selama ini tidak pernah puasa, mereka akan sangat mudah terancam batal puasanya karena masih belum biasa,

maka bagi mereka berbuatlah apa saja yg menyegarkan dirinya selama itu bukan hal yg haram dan membatalkan puasa, misalnya mandi, gosok gigi, membasahi kepala dg air es, berbuatlah apa saja, asalkan puasa bisa terjaga, dan tidak melakukan hal yg haram.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita, Wallahu a‘lam

1. 72. Menyentuh Al Qur’an terjemah tanpa wudhu Assalamualikum warahmatullah wa ba rakaatuh..

Ya habibana,, saya berterima kasih untuk segenap jawaban2 habibana yang seringkali menyejukkan hati saya

yang sedang gundah..

Saya mau bertanya, apa hukum menyentuh al qur‘an terjemahan yang sempurna 30 juz? Bolehkah disentuh oleh mukallaf yang dalam kondisi berhadatas? Maksud saya kitab al qur‘an yang dilengkapi dengan transliterasi dan terjemahannya dan lengkap 30 juz dalam satu jilid. Apakah hukumnya sama dengan ―mushaf‖

(yang tulisan arab saja)?

Terima kasih..

Wassalamualaikum warah matullah wa barakaatuh

Habib Munzir menjawab

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kemuliaan Ramadhan, Kesucian Nuzulul Qur‘an, Cahaya Keagungan Lailatul Qadr, Keluhuran Badr Alkubra, dan Ijabah pada hari hari shiyam dan qiyam semoga selalu menaungi hari hari anda,

Saudaraku yg kumuliakan,

boleh disentuj tanpa wudhu, karena para fuqaha menghukumi jika jumlah kalimat tafsir lebih banyak dari Alqur‘an nya maka ia sudah boleh disentuh walau tanpa wudhu, demikian juga terjemah, karena terjemah pastilah lebih banyak dari kalimat aslinya, karena banyak kalimat Alqur‘an yg terjemahnya tidak bisa satu kalimat/kata, tapi karena perpindahan bahasa maka perlu diperjelas maknanya, maka itu sudah merupakan

jaminan bahwa kalimat kalimatnya lebih banyak dari Kalamullah nya, maka ia boleh disentuh tanpa harus berwudhu.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita, Wallahu a‘lam

1. 73. Qodho Shalat

Assalmu‘alikumwarahmatullahhiwabarokatuh.

Semoga Maulana Habib Munzir Selalu Diberi Kebahagiaan,KemuliaanDan Diberi panjang Umur dan semoga majelis Rasulullah Selalu Diberi Keberkahan..Maaf Menyita waktu Habib untuk nakhna yg banyak dosa

ini.Mau tanya.Ya Habibana

1.Apakah bisa mengqodho sholat yg dulu banyak an tinggal digabang dg sholat sunnah rawatib.Bagaimana Caranya Ya Habib 2 rakaat salam atau 4 rakaat salam kalau qodo sholat dzuhur dan ashar? 2.Maaf Ya Habib Minta ijazah bacaan Subkhanallahwabihamdihi.dan Istighfar 3.Mohon Doanya Agar Diberi Kemuliaan Ramadhan dan Bapak dan Ibu ,Guru ,Sohib, nakhna diberi Maghfiroh Dan Dikabulkan semua hajatnya.Syukron Katsiron

Wassalam.

Habib Munzir menjawab

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kemuliaan Ramadhan, Kesucian Nuzulul Qur‘an, Cahaya Keagungan Lailatul Qadr, Keluhuran Badr Alkubra, dan Ijabah pada hari hari shiyam dan qiyam semoga selalu menaungi hari hari anda,

Saudaraku yg kumuliakan,

1. qadha shalat boleh dipadu dg shalat sunnah, qabliyah, tarawih, dhuha, dll, asalkan rakaatnya sama. misal shalat dhuhur, anda bisa menggabungkan niat qadha nya dg shalat dhuha yg juga 4 rakaat namun dg dua tahiyat sebagaimana shalat dhuhur.

shalat tahiyat masjid dipadu niatnya dg qadha shalat subuh, hal itu diperbolehkan, yaitu asal jumnlah rakaatnya sama.

2. saya Ijazahkan pada anda dzikir subhanallahi wabihamdih dan Istighfar dan segenap doa nabi saw dan para shalihin

3. semoga Allah swt melimpahkan kemuliaan ramadhan dan cahaya Ijabah segenap doa pada anda,

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita, Wallahu a‘lam