• Tidak ada hasil yang ditemukan

ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

A. Statistik Deskriptif 1. Populasi dan Sampel1.Populasi dan Sampel

Populasi penelitian ini adalah manajemen dana BOS yang terdiri dari kepala sekolah, bendahara, dan wali murid yang mempunyai tugas pokok dan fungsi sebagai pengelola dana BOS. Manajemen dana BOS tersebut berada pada sekolah SD dan SMP se-Kabupaten Wonogiri. Jumlah SD sebanyak 782 (tujuh ratus delapan puluh dua) sekolah, sedangkan jumlah SMP sebanyak 122 (seratus dua puluh dua) sekolah, sehingga total populasi adalah sebanyak 904 (sembilan ratus empat) sekolah.

Sampel dalam penelitian ini merupakan manajemen dana BOS yang sesuai dengan kriteria purposive samping yaitu : (i) manajemen dana BOS yang berpengalaman dalam melakukan pengelolaan dana BOS sekurang-kurangnya 1 tahun dan (ii) manajemen dana BOS SD atau SMP yang sekolahnya telah diaudit oleh Inspektorat Kabupaten Wonogiri pada periode tahun 2013 dan 2014.

Menurut informasi dari Tim Program Kerja Pengawasan Tahunan (PKPT) Inspektorat Kabupaten Wonogiri bahwa pada periode tahun 2013 dan 2014 terdapat 86 (delapan puluh enam) sekolah telah diaudit oleh Inspektorat Kabupaten Wonogiri. Berdasarkan ketentuan tersebut, apabila setiap manajemen dana BOS diambil 3 (tiga) orang responden, maka jumlah responden dalam penelitian ini adalah 258 (dua ratus lima puluh delapan) orang.

63

commit to user

Setelah dilakukan penyebaran terhadap 86 sekolah, jumlah kuesioner yang kembali adalah 68 (enam puluh delapan) sekolah atau 204 (dua ratus empat) eksemplar dengan respon rate sebesar 79,1%. Dari 204 kuesioner yang kembali tersebut, terdapat 2 (dua) kuesioner yang tidak terisi lengkap, sehingga kuesioner yang dapat digunakan untuk pengolahan data lebih lanjut adalah 202 (dua ratus dua) eksemplar dengan rate kuesioner sebesar 78,3%. Penyebaran kuesioner penelitian secara rinci disajikan dalam Tabel 1 berikut.

Tabel 1

Penyebaran Kuesioner Penelitian

No Keterangan Jumlah

Sekolah Responden

1 Kuesioner yang disebarkan 86 258

2 Kuesioner yang dikembalikan 68 204

3 Respon Rate pengembalian kuesioner

79,1% 79,1%

4 Kuesioner yang tidak lengkap/rusak 1 2

5 Kuesioner yang dapat digunakan 68 202

6 Rate kuesioner yang dapat digunakan

78,3% 78,3%

Sumber : Hasil Pengolahan Data, 2015

Untuk meminimalkan terjadinya bias dalam proses pengisian kuesioner, penulis memberikan penjelasan mengenai definisi dari variabel-variabel penelitian yang digunakan. Selain itu dalam pengukuran variabel, penulis juga menggunakan pernyataan negatif dalam kuesioner untuk mengetahui tingkat ketelitian responden.

Gambaran tentang responden dalam penelitian ini dapat dijelaskan dengan menggunakan tabel frekuensi yang diolah menggunakan software IBM SPSS versi 19. Deskripsi responden merupakan profil dari 202 responden yang

commit to user

berpartisipasi dan memenuhi syarat dalam pengisian kuesioner penelitian. Penulis menyajikan deskripsi mengenai jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir, dan masa kerja sebagai pengelola dana BOS. Deskripsi mengenai informasi responden selengkapnya disajikan dalam Tabel 2 berikut.

Tabel 2

4 Masa kerja sebagai pengelola dana BOS a. < 2 tahun

Sumber : Hasil Pengolahan Data, 2015

Dari Tabel 2 di atas dapat dijelaskan bahwa jumlah responden laki-laki dalam penelitian ini sebanyak 98 (48,5%) dan perempuan sebanyak 104 (51,5%). Hal ini menunjukkan bahwa jumlah responden laki-laki dan perempuan relatif sama yangcommit to user

mencerminkan adanya kesamaan gender dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil rekapitulasi demografi umur responden, secara terinci sebaran umur responden sebagian besar responden berada pada usia kerja produktif 41 sampai 50 tahun yaitu sebanyak 118 (58,4%). Pada kondisi ini umumnya para pengelola dana BOS mempunyai kemampuan fisik dan berfikir yang lebih baik dalam hal menghadapi dan menerima keadaan, serta hal-hal yang baru bila dibandingkan dengan umur yang lebih muda maupun lebih tua.

Pendidikan formal secara langsung maupun tidak langsung sangat berpengaruh terhadap kinerja para pengelola dana BOS berkaitan dengan pola pemikiran dan sistem kerja. Tingkat pendidikan para pengelola dana BOS di daerah penelitian tergolong tinggi yaitu S1 sebanyak 134 responden (66,3%). Hal ini akan berpengaruh terhadap kemampuan para pengelola dana BOS dalam mengelola keuangan sekolah, terutama sikap dan pola fikir yang dapat berkembang karena mudah menerima perubahan. Pendidikan merupakan faktor yang dapat mempercepat kemajuan sekolah. Seorang pengelola dana BOS yang berpendidikan baik, akan mudah mengadopsi teknologi baru, mengembangkan keterampilan dan memecahkan masalah yang ditemui.

Masa kerja posisi saat ini adalah lamanya seseorang menduduki jabatan/tugas tambahan sebagai pengelola dana BOS yang dinyatakan dalam tahun. Sebaran responden berdasarkan masa kerja posisi saat ini masing-masing didapatkan bahwa sebagian besar para pengelola dana BOS telah memiliki pengalaman selama 2 sampai 4 tahun yaitu sebanyak 78 responden (38,6%). Pengalaman

commit to user

masa kerja ini berpengaruh pada kemampuan memahami pengelolaan dana BOS baik secara teori maupun praktek.

2. Variabel

Untuk mengetahui distribusi data jawaban responden dilakukan uji statistik deskriptif. Hasil uji statistik deskriptif masing-masing variabel penelitian dapat dilihat dalam Tabel 3 sebagai berikut.

Tabel 3 Statistik Deskriptif

Variabel Min Max Mean Std. Dev

Lingkungan Pengendalian 39 53,3 46,4941 2,82457

Penilaian Resiko 39 55,7 46,9765 3,64422

Aktivitas Pengendalian 39 55 47,6824 2,65965

Informasi dan Komunikasi 38 52,7 48,9529 2,79544

Pemantauan 41,3 54 48,0250 2,22613

Keterandalan LK 38 54,7 47,9838 2,20167

Valid N (listwise) 68 68 68 68

Sumber : Hasil Pengolahan Data, 2015

Hasil pengujian statistik deskriptif menunjukkan bahwa variabel lingkungan pengendalian, penilaian resiko, aktivitas pengendalian, informasi dan komunikasi, pemantauan dan keterandalan laporan keuangan pengelolaan dana BOS memiliki distribusi jawaban dari responden mendekati nilai maksimal. Hal ini dapat dilihat dari rata-rata aktual (mean) apabila ditambah atau dikurangi dengan nilai standar deviasi menghasilkan nilai yang cenderung mendekati nilai maksimal pada variabel tersebut.

commit to user

3. Persepsi responden setiap variabel

Persepsi responden atas setiap pernyataan yang ada dalam kuesioner ditabulasi dan diolah dengan program SPSS versi 19. Berdasarkan pernyataan yang berkaitan dengan variabel lingkungan pengendalian, penilaian resiko, aktivitas pengendalian, informasi dan komunikasi, pemantauan dan keterandalan laporan keuangan pengelolaan dana BOS dapat diketahui informasi tentang rentang kuesioner, rentang hasil kuesioner, mean kuesioner, dan mean hasil kuesioner sebagai berikut.

Lingkungan Pengendalian 10-60 41-56 35 46,65

Penilaian Resiko 10-60 39-58 35 47,05

Aktivitas Pengendalian 10-60 39-56 35 47,87

Informasi dan Komunikasi 10-60 35-56 35 49,08

Pemantauan 10-60 39-58 35 47,67

Keterandalan LK 10-60 41-58 35 48,04

Sumber : Hasil Pengolahan Data, 2015

Dari Tabel 4 diperoleh informasi tanggapan responden atas masing-masing variabel bahwa nilai terendah rentang hasil kuesioner lebih tinggi dibandingkan dengan nilai terendah rentang kuesioner, sedangkan nilai tertinggi rentang hasil kuesioner meskipun lebih rendah daripada rentang kuesioner namun mendekati yang mungkin terjadi. Mean hasil kuesioner untuk seluruh responden terhadap semua variabel lebih tinggi daripada mean kuesioner, sehingga dapat disimpulkan bahwa tanggapan responden terhadap semua variabel adalah tinggi. Standarcommit to user

deviasi untuk semua variabel lebih kecil dari pada mean hasil kuesioner yang berarti bahwa variansi data relatif lebih kecil.

Dokumen terkait