• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV ANALISIS HASIL PENELITIAN

2. Struktur Organisasi

Semakin besar suatu perusahaan, maka permasalahan yang dihadapi oleh pimpinan perusahaan akan semakin kompleks, oleh karena itu dalam pelaksanaan kegiatan operasi perusahaan harus diadakan pembagian tugas dan tanggung jawab maupun wewenang, agar pelaksanaan operasi dapat dijalankan dengan baik, sebab tidak dapat lagi hanya dilakukan oleh pemimpin perusahaan. Pembagian tugas dan tanggung jawab maupun wewenang antara pemimpin dan karyawan dinyatakan dan tercermin di dalam struktur organisasi. Struktur Organisasi PT Pertamina (Persero) Region I Sumbagut digambarkan pada lampiran 1. Adapun uraian/tugas PT Pertamina (Persero) Region I Sumbagut yaitu untuk bagan nya lampiran 2.

a. General Manager

Mempunyai tugas, wewenang dan tanggung jawab sebagai berikut :

 Menjaga nama baik PT Pertamina (Persero) Region I Sumbagut

 Memimpin, mengurus dan mengelola wilayah sesuai dengan tugas pokoknya dengan senantiasa berusaha meningkatkan daya guna dan hasil guna dari wilayah.

 Mewakili PT Pertamina (Persero) Region I Sumbagut dalam melakukan tindakan hukum di lingkungan PT Pertamina (Persero) Region I Sumbagut.

 Mengusulkan dan melaksanakan rencana kerja dan anggaran yang ditetapkan direksi PT Pertamina (Persero) Region I Sumbagut.

 Melaksanakan kebijakan umum dalam mengurus wilayah yang telah digariskan oleh Direksi

 Menetapkan kebijaksanaan wilayah sesuai dengan kebijaksanaan umum yang ditetapkan Direksi.

 Menetapkan kebijaksanaan wilayah dibidang perencanaan, pembangunan dan pengusahaan sarana penyediaan kebutuhan Bahan Bakar Minyak dan Gas dan Sumber Daya Manusia.

 Menjaga agar laporan keuangan wilayah kerjanya tidak menimbulkan kualifikasi bagi auditor.

 Melaksanakan kegiatan-kegiatan lainnya dengan persetujuan Direksi dalam rangka mengembangkan sarana penyediaan Bahan Bakar Minyak dan Gas.

b. Bidang Perencanaan

Bertanggung jawab atas tersusunnya perencanaan korporat, sistem manajemen kinerja, perencanaan investasi, dan pengembangan aplikasi sistem informasi, serta upaya pencapaian sasaran dan ketersediaan kerangka acuan pelaksanaan kerja.

Bertanggung jawab atas tersusunnya rencana pengusahaan Bahan Bakar Minyak dan Gas, sistem manajemen kerja, perencanaan investasi, serta menggali potensi kerjasama dengan pihak luar, menciptakan kerangka pelaksanaan kerja dan menerapkan tata kelola perusahaan yang baik.

2) Sub Bidang Perencanaan Sistem

Bertanggung jawab atas tersusunnya perencanaan umum penyediaan Bahan Bakar Minyak dan Gas beserta kebutuhan investasinya.

3) Sub Bidang Sistem Informasi

Bertanggung jawab atas tersusunnya perencanaan, pengembangan, pengendalian dan pemeliharaan sistem dan aplikasi teknologi informasi, serta menyusun laporan manajemen.

a) Sub-Sub Bidang Operasi Aplikasi Teknologi Informasi

Bertanggung jawab beroperasinya sistem-sistem aplikasi serta menjaga terpeliharanya sistem aplikasi, menyiapkan SOP sistem- sistem aplikasi yang telah dioperasikan, menyiapkan pengembangan sistem aplikasi sesuai kebutuhan perusahaan.

b) Sub-Sub Bidang Operasi Jaringan dan Multimedia

Bertanggung jawab beroperasinya sarana jaringan, komunikasi data dan sarana multimedia, menyiapkan pengembangan kebutuhan sarana multimedia.

c) Sub-Sub Bidang Layanan Database

Bertanggung jawab atas rancangan data base sesuai kebutuhan dalam rangka pengembangan aplikasi sistem aplikasi dari masing- masing user, dan pengembangan layanan database serta pengamanannya.

c. Bidang Teknik

Bertanggung jawab atas tersusunnya strategi, standarisasi dan penerapan sistem pengelolaan jaringan distribusi dan pembangkit serta penerapan manajemen lingkungan dan keselamatan ketenagalistrikan serta upaya pencapaian sasaran dan ketersediaan kerangka acuan pelaksanaan kerja.

1) Sub Bidang Konstruksi

Bertanggung jawab atas tersusunnya standarisasi, analisa harga satuan dan manajemen konstruksi dan rehabilitasi jaringan distribusi, pembangkit dan sarana, yang memenuhi kriteria manajemen lingkungan dan keselamatan ketenagalistrikkan.

2) Sub Bidang Distribusi

Bertanggung jawab atas tersusunnya rencana operasi dan pemeliharaan jaringan distribusi serta penerapan manajemen lingkungan dan keselamatan ketenagalistrikan.

d. Bidang Niaga

Bertanggung jawab atas upaya pencapaian target pendapatan dari penjualan Bahan Bakar Minyak dan Gas, pengembangan pemasaran yang berorientasi kepada kebutuhan pelanggan dan transaksi pembelian Bahan

Bakar Minyak dan Gas yang memberikan nilai tambah bagi perusahaan, serta ketersediaan standar pelaksanaan kerja dan tercapainya interaksi kerja yang baik antar unit-unit pelaksana.

1) Sub Bidang Pemasaran

Bertanggung jawab atas tersusunnya rencana pemasaran, yang menjamin tercapainya target pendapatan penjualan Bahan Bakar Minyak dan Gas yang berorientasi kepada kebutuhan pelanggan.

2) Sub Bidang Komersial

Bertanggung jawab atas upaya pencapaian target pendapatan dari penjualan Bahan Bakar Minyak dan Gas, transaksi pembelian Bahan Bakar Minyak dan Gas yang memberikan nilai tambah bagi perusahaan.

3) Sub Bidang Pengembangan Usaha

Bertanggung jawab atas upaya peningkatan pendapatan dengan melakukan pengendalian terhadap administrasi penjualan Bahan Bakar Minyak dan Gas serta ketersediaan standar pengelolaan dan pengawasan penjualan Bahan Bakar Minyak dan Gas.

e. Bidang Keuangan

Bertanggung jawab atas penyelenggaraan pengelolaan anggaran dan keuangan unit sesuai dengan prinsip-prinsip manajemen keuangan yang baik, pengelolaan pajak dan asuransi yang efektif serta penyajian laporan keuangan dan akuntansi yang akurat dan tepat waktu.

1) Sub Bidang Anggaran dan Pendanaan

Bertanggung jawab atas penyelenggaraan pengelolaan anggaran unit sesuai dengan prinsip-prinsip manajemen keuangan.

2) Sub Bidang Keuangan

Bertanggung jawab atas penyelenggaraan keuangan sesuai dengan prinsip-prinsip manajemen keuangan, pengelolaan pajak dan asuransi.

a) Sub-Sub Bidang Pengendalian Keuangan

Bertanggung jawab melaksanakan pengendalian keuangan dan pembelanjaan pengusahaan serta pembangunan dan pemugaran sarana penyediaan Bahan Bakar Minyak dan Gas.

b) Sub-Sub Bidang Administrasi Keuangan

Bertanggung jawab melaksanakan administrasi tata usaha keuangan pengusahaan sarana penyediaan Bahan Bakar Minyak dan Gas dan pelaporan penggunaan setiap pos anggaran.

3) Sub Bidang Akuntansi

Bertanggung jawab atas penyelenggaraan pengelolaan akuntansi unit sesuai dengan standar akuntansi keuangan, serta penyajian laporan keuangan dan akuntansi yang akurat dan tepat waktu.

a) Sub-Sub Bidang Akuntansi Aktiva Tetap dan PDP & Persediaan

Bertanggung jawab atas pelaksanaan kegiatan akuntansi untuk pembangunan dan pemugaran sarana penyediaan Bahan Bakar Minyak dan Gas serta akuntansi aktiva tetap, akuntansi persediaan dan analisa evaluasi keuangan/akuntansi.

b) Sub-Sub Bidang Akuntansi Umum

Bertanggung jawab atas pelaksanaan kegiatan akuntansi umum wilayah dan pengusahaan sarana penyediaan Bahan Bakar Minyak dan Gas serta menyusun laporan keuangannya.

f. Bidang SDM dan Administrasi

Bertanggung jawab atas penyelenggaraan pengelolaan manajemen SDM dan organisasi, administrasi kepegawaian dan hubungan industrial, pengelolaan administrasi kesekretariatan, komunikasi masyarakat dan hukum, dan pengelolaan keamanan, sarana dan prasarana kantor serta pembinaan lingkungan untuk mendukung kelancaran kerja organisasi.

1) Sub Bidang Perencanaan Organisasi dan SDM

Bertanggung jawab atas penyusunan dan evaluasi perencanaan organisasi dan SDM untuk mendukung kelancaran kerja organisasi, menyusun anggaran biaya pegawai, menyusun rencana pengembangan pegawai sesuai kebutuhan kompetensi jabatan dan kompetensi individu.

2) Sub Bidang Administrasi SDM

Bertanggung jawab atas pengelolaan administrasi kepegawaian sesuai kebijakan perusahaaan dan hubungan industrial yang baik, serta mendukung peningkatan produktivitas organisasi.

a) Sub-Sub Bidang Administrasi SDM

Bertanggung jawab atas kegiatan administrasi SDM meliputi pengangkatan, penempatan, pemindahan dan pemberhentian pegawai, serta mengelola data pegawai meliputi fisik maupun data komputerisasi

b) Sub-Sub Bidang Kesejahteraan SDM

Bertanggung jawab atas kegiatan administrasi gaji upah dan kesejahteraan pegawai serta pensiun, mengelola data pensiun

3) Sub Bidang Komunikasi

Bertanggung jawab atas terciptanya jembatan komunikasi internal dan eksternal, memberikan bantuan dan pertimbangan hukum, serta melakukan pembinaan lingkungan untuk mendukung peningkatan citra perusahaan.

4) Sub Bidang Administrasi Kesekretariatan

Bertanggung jawab atas penyelenggaraan pengelolaan administrasi kesekretariatan, dan pengelolaan keamanan, fasilitas, sarana dan prasarana kantor untuk mendukung kelancaran kerja perusahaan.

a) Sub-Sub Bidang Sekretariat

Bertanggung jawab atas kegiatan kesekretariatan dan kearsipan kegiatan kedinasan, mengendalikan biaya pemakaian ATK dan sarana kantor dan keamanan lingkungan kantor.

b) Sub-Sub Bidang Pelayanan Kantor

Bertanggung jawab atas pengelolaan administrasi pembayaran pajak dan asuransi atas aset kantor wilayah dan mengelola pemeliharaan gedung, instalasi dan sarana kerja, mengawasi pelaksanaan outsourching SATPAM, Cleaning Service.

c) Sub-Sub Bidang Pengelolaan Aset Perusahaan

Bertanggung jawab atas standar sarana pelayanan dan mengevaluasi kebutuhan sarana kantor dan fasilitas serta melaksanakan inventarisasi aset tanah dan bangunan yang dimiliki perusahaan.

g. Audit Internal

Bertanggung jawab atas penyelenggaraan audit internal sesuai program kerja pemeriksaan tahunan dan pemantauan tindak lanjut hasil temuan, pembinaan dan penyempurnaan sistem manajemen dan operasional.

• Menyusun program kerja pemeriksaan tahunan sesuai program kerja perusahaan

• Melaksanakan audit internal yang meliputi audit keuangan, teknik, manajemen dan SDM.

• Memberikan masukan dan rekomendasi yang menyangkut proses manajemen dan operasional

• Memonitor tindak lanjut temuan hasil audit internal.

• Menyusun laporan manajemen sesuai bidang tugasnya.

Uraian Tugas dan Tanggung Jawab Kantor Cabang

Mengelola dan melaksanakan kegiatan penjualan Bahan Bakar Minyak dan Gas , pelayanan pelanggan, pengoperasian dan jaringan distribusi Bahan Bakar Minyak dan Gas di wilayah kerjanya secara efisien sesuai tata kelola yang baik berdasarkan kebijakan kantor Pusat untuk menghasilkan pendapatan perusahaan yang didukung dengan pelayanan, mutu dan keandalan pasokan yang memenuhi kebutuhan pelanggan, serta melakukan pembinaan dan pemberdayaan unit asuhan dibawahnya.

Uraian Tugas dan Tanggung Jawab Terminal BBM/Depot/DPPU

Mengelola dan melaksanakan kegiatan penjualan Bahan Bakar Minyak dan Gas, pelayanan pelanggan, pengoperasian dan pemeliharaan Instalasi dan jaringan distribusi Bahan Bakar Minyak dan Gas di wilayah kerjanya secara efisien sesuai tata kelola yang baik berdasarkan kebijakan kantor Pusat untuk menghasilkan pendapatan perusahaan yang didukung dengan pelayanan, mutu dan keandalan pasokan Bahan Bakar Minyak dan Gas yang memenuhi kebutuhan pelanggan.

Dokumen terkait