• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN SRIKAYA (Annona squamosa Linn.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL LDL PADA TIKUS HIPERLIPIDEMIA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN SRIKAYA (Annona squamosa Linn.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL LDL PADA TIKUS HIPERLIPIDEMIA"

Copied!
24
0
0

Teks penuh

(1)

SKRIPSI

ENDAH FITRIYASTUTI

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN

SRIKAYA (

Annona squamosa

Linn.) TERHADAP KADAR

KOLESTEROL LDL PADA TIKUS HIPERLIPIDEMIA

PROGRAM STUDI FARMASI

FAKULTAS ILMU KESEHATAN

(2)
(3)

Lembor Pengesahan

PENGARTIII PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAT]N SRIKAYA (Annona squamasa Linn.) TERIIAIIAP KADAR KOLESTEROL LDL PADA TIKUS

HIPBRLIPIDEMIA

SKRIPSI

Dibuat untuk memenuhi syarat mencapi gelar Sarjana Farmasi pada Program

Studi Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah

Malang

,.

2014

Oleh:

ENDAH FITRTYASTUTI NIM : 201010{10311V24

Disetujui Oleh:

Pombimbing

I

.Jt^l

Siti Rolida" S.Si.. M.Farm..

Aot.

Nailis Svifa' S.Farm..

M.S..

Apt

htIP IJMM.

1140804{Xa3

I\tIp

I]MM.

tt4t3tt05x2

Pembimbing

II

(4)

Lembar Pengujian

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN SRIKAYA (Annona squamoss Linn.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL LDL PADA TIKUS

HIPERLIPIDEMIA

SKRIPSI

Telah Diuji Dan Dipertahankan di Depan Tim Penguji Pada tanggal 19 Agustus 2014

Oleh:

EI{DAH IilTRIYASTUTI

llIM

: 2010104103nA24

Disetujui Oleh

Penguji

I

Penguji

II

Nailis Svifa' S.Farm.. M.Sc.. Ant. NIP UMM. 11413110522

Ju,t

Siti Rofida. S.Si.. M.Farm.. Ant. NIP IIMM.11408040453

Penguii

ilI

w-Sovia Anrina Basuki. S.Farm.. M.Si.. Apt

(5)

iv

KATA PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah penulis panjatkan atas kehadirat Allah SWT atas segala

rahmat, hidayah serta karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan

skripsi yang berjudul “Pengaruh Pemberian Ekstrak Etanol Daun Srikaya

(Annona squamosa Linn.) Terhadap Kadar Kolesterol LDL pada Tikus

Hiperlipidemia” untuk memenuhi salah satu persyaratan akademik dalam

menyelesaikan Program Studi Farmasi Fakutas Ilmu Kesehatan Universitas

Muhammadiyah Malang.

Dalam proses penyusunan skripsi ini penulis tidak terlepas dari berbagai

hambatan dan kesulitan. Namun berkat bimbingan, bantuan serta dukungan dari

berbagai pihak, penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi ini. Untuk itu penulis

ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :

1. Allah SWT, Tuhan semesta alam yang memberikan nikmat, karunia dan

hidayah-Nya kepada kita semua; Rasulullah SAW, yang sudah menuntun

kita menuju jalan yang lurus.

2. Bapak Yoyok Bekti, selaku Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas

Muhammadiyah Malang yang telah memberikan penulis kesempatan

belajar di Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Malang.

3. Ibu Siti Rofida, S.Si, M.Si, Apt. selaku dosen pembimbing I yang penuh

kesabaran dalam memberikan pengarahan kepada penulis selama proses

penyusunan skripsi.

4. Ibu Nailis Syifa’, S.Farm., M.Sc., Apt. selaku dosen pembimbing II dan

Kepala Program Studi Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas

Muhammadiyah Malang yang telah member motivasi dan kesempatan

kepada penulis belajar di Program Studi Farmasi Universitas

Muhammadiyah Malang.

5. Ibu Sovia Aprina Basuki, S.Si., M.Si., Apt. selaku dosen penguji dan

(6)

v

Malang yang telah membantu penulis sehingga penulis dapat

menyelesaikan penelitian dengan lancar.

6. Bapak Ahmad Shobrun Jamil, S.Si., MP. selaku dosen penguji yang telah

memberikan motivasi dan saran untuk kemajuan penelitian dan

menjadikan skripsi ini menjadi lebih baik.

7. Ibu Dian Ermawati, S.Farm., Apt. selaku dosen wali saya yang telah

memberikan motivasi dan bimbingan selama penulis belajar di Program

Studi Farmasi Universitas Muhammdiyah Malang.

8. Seluruh Dosen Program Studi Farmasi Universitas Muhammadiyah

Malang yang telah memberikan waktunya untuk mengajarkan ilmu-ilmu

yang sangat bermanfaat.

9. Para laboran Laboratorium Program Studi Farmasi Universitas

Muhammadiyah Malang, Mbak Susi, Mbak Evi, Mbak Bunga dan Mas

Ferdi serta para staf TU yang telah membantu selama proses penelitian.

10.Para laboran Laboratorium Faal Fakultas Kedokteran Universitas

Brawijaya yang telah membantu proses penelitian.

11.Kedua orang tuaku tercinta, Bapak Purwanto dan Ibu Iluh Indrawati yang

tidak terkira jasanya dalam mendidik penulis dari kecil hingga dewasa

dengan penuh kasih sayang, doa yang selalu dipanjatkan untuk kesuksesan

anak-anaknya, serta dukungan dan semangat yang tidak pernah berhenti

diberikan kepada penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan studinya

dengan baik.

12.Sahabat, teman seperjuanganku Rere, Sundari, Eflin, Cahya, Rian, Nuri

terima kasih atas bantuan dan dukungannya selama ini. Terima kasih

untuk hari-hari yang menyenangkan dan kerja samanya sehingga skripsi

ini dapat terwujud.

13.Teman-teman Farmasi angkatan 2010 atas motivasi dan semangat yang

(7)

vi

14.Adik-adikku Dina dan Dea, mbakku mbak Zhe di kost tempat penulis

bernaung. Terima kasih atas bantuan, dukungan dan rasa kekeluargaan

yang terjalin selama ini.

15.Kakak dan adik-adikku yang selalu memberikan semangat dan dukungan

serta bantuan kepada penulis.

16.Serta semua pihak dari dalam maupun luar yang telah membantu sehingga

terselesaikannya skripsi ini, penulis mohon maaf dan terima kasih

sebesar-besarnya. Semua keberhasilan ini tidak luput dari bantuan dan doa yang

telah kalian semua berikan.

Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan pada penyusunan tugas

akhir ini, sehingga penuis sangat mengharapkan masukan dari berbagai pihak.

Semoga tugas akhir ini dapat memberikan manfaat bagi penulis dan pembaca,

berguna bagi perkembngan ilmu pengetahuan sertadapat bermanfaat bagi semua

pihak.

Malang, 17 Januari 2015

(8)

vii

RINGKASAN

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN SRIKAYA (Annona squamosa Linn.) TERHADAP KADAR LDL PADA TIKUS HIPERLIPIDEMIA

Hiperlipidemia merupakan faktor risiko penyebab kematian di usia muda. Hiperlipidemia ditandai dengan adanya kenaikan kadar kolesterol total dan kolesterol LDL serta trigliserid serum. Penyakit yang diakibatkan hiperlipidemia merupakan masalah yang serius pada negara-negara maju bahkan saat ini juga muncul sebagai penyebab kematian dini dan ketidakmampuan fisik di negara-negara berkembang.

Annona squamosa Linn. (srikaya) tanaman dari keluarga Annonaceae, telah dilaporkan mengandung glikosida, flavonoid, senyawa fenolik, protein, tanin dan lain-lain (Pandey dan Barve, 2011). Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa flavonoid dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Flavonoid dapat mengurangi LDL peroksidasi lipid dengan mengurangi kadar oksigen atau nitrogen reaktif, ikatan ion logam transisi dan hemat antioksidan LDL. Flavonoid juga dapat mengurangi stres oksidatif makrofag dengan menghambat oksigenase seluler atau dengan mengaktifkan antioksidan seluler (seperti sistem glutathione) (Furhman, 2001). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol daun srikaya (Annona squamosa Linn.) terhadap kadar kolesterol LDL tikus hiperlipidemia.

Penelitian ini dibagi menjadi empat tahap yaitu, tahap pembuatan ekstrak etanol daun srikaya, penapisan fitokimia ekstrak, tahap pengujian pada hewan coba dan tahap terakhir adalah pengukuran kadar LDL (Low Density Lipoprotein) melalui serum darah. Proses pembuatan ekstrak daun Srikaya (Annona squamosa Linn.) dimulai dari penyerbukan simplisia daun kemudian diekstraksi dengan cara maserasi menggunakan pelarut etanol untuk mendapatkan ekstrak kental. Dari proses maserasi didapatkan ekstrak hijau kehitaman sebanyak 193,41 gram. Ekstrak kemudian diidentifikasi menggunakan metode KLT atau Kromatografi Lapis Tipis. Ekstrak ditotolkan pada fase diam (Kisel gel GF 254) dan dieluasi menggunakan fase gerak kloroform – etil asetat (1:1). Setelah itu plat diamati secara visual menggunakan sinar UV pada panjang gelombang 254 nm dan 360 nm. Sebagai penampak noda digunakan uap ammonia dan didapatkan noda berwarna kuning. Hal ini menunjukkan bahwa ekstrak mengandung senyawa flavonoid.

(9)

viii

1,0mg/gBB. Berikutnya adalah tahap pengukuran kadar LDL menggunakan sampel serum darah. Darah diambil dari aorta sebanyak 500µl kemudian direaksikan dengan reagen dan dibaca absorbansinya menggunakan spektrofotometri pada panjang gelombang 600 nm.

Hasil pengukuran kadar kolesterol LDL kemudian dianalisis menggunakan

(10)

xi DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ... i

LEMBAR PENGESAHAN ... ii

LEMBAR PENGUJIAN ... iii

KATA PENGANTAR ... iv

RINGKASAN ... vii

ABSTRAK ... ix

DAFTAR ISI ... xi

DAFTAR TABEL ... xiv

DAFTAR GAMBAR ... xv

DAFTAR LAMPIRAN ... xvi

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1 Latar Belakang ... 1

1.2 Rumusan Masalah ... 4

1.3 Tujuan Penelitian ... 4

1.4 Hipotesis ... 4

1.5 Manfaat penelitian ... 5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ... 6

2.1 Uraian Tumbuhan ... 6

2.1.1 Taksonomi Tumbuhan ... 6

2.1.2 Morfologi Tanaman Srikaya ... 7

2.1.3 Uraian Kandungan Fitokimia Tumbuhan ... 7

2.2 Kegunaan ... 8

2.2.1 Secara Tradisional ... 8

2.2.2 Pemeriksaan Farmakologi ... 9

2.3 Ekstraksi ... 9

2.4 Hewan Coba ... 11

2.5 Kolesterol ... 13

2.5.1 Sintesis ... 13

(11)

xii

2.5.3 Low-Density Lipoprotein (LDL) ... 16

2.6 Hiperlipidemia ... 18

2.7 Simvastatin ... 20

2.8 Pemeriksaan Kadar Kolesterol LDL ... 20

BAB III KERANGKA KONSEPTUAL ... 23

BABI IV METODE PENELITIAN ... 25

4.1 Tempat dan Waktu Penelitian ... 25

4.2 Alat dan Bahan Penelitian ... 25

4.2.1 Alat ... 25

4.2.2 Bahan ... 26

4.3 Rancangan Penelitian ... 26

4.3.1 Desain Penelitian ... 26

4.3.2 Variabel Penelitian ... 26

4.3.3 Besar Sampel ... 27

4.3.4 Metode Sampling ... 27

4.4 Pengumpulan Data ... 27

4.4.1 Ekstraksi ... 27

4.4.2 Pengujian Aktivitas ... 29

4.4.2.1 Persiapan Hewan Uji ... 29

4.4.2.2 Persiapak pakan Hiperkolesterol ... 29

4.4.2.3 Persiapan Ekstrak Etanol Daun Srikaya ... 29

4.4.2.4 Pemberian Ekstrak Etanol Daun Srikaya ... 30

4.4.2.5 Pengukuran Kadar LDL ... 30

4.5 Analisa Data ... 32

BAB V HASIL DAN ANALISA DATA... 33

5.1 Hasil Pembuatan Ekstrak Etanol Daun Srikaya (Annona squamosa Linn.) ... 33

5.2 Pembuatan Larutan Uji Ekstrak Etanol Daun Srikaya (Annona squamosa Linn.) ... 34

5.3 Hasil Skrining Kandungan Fitokimia Daun Srikaya (Annona squamosa Linn.) ... 35

(12)

xiii

5.4 Hasil Uji Aktivitas Penurunan Kadar Kolesterol LDL

Ekstrak Etanol Daun Srikaya (Annona squamosa Linn.) ... 36

5.5 Analisis Data ... 37

BAB VI PEMBAHASAN ... 38

BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN ... 45

DAFTAR PUSTAKA ... 46

(13)

xiv

[image:13.595.115.496.144.601.2]

DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

II.1 Daftar berbagai kandungan kimia pada bagian

daun Annona squamosa Linn ... 8

II.2 Parameter Normal Tikus ... 12

II.3 Perbedaan Profil Lipid sebelum dan sesudah

pemberian pakan otak sapi ... 12

IV.1 Dosis Pemberian Terapi ... 30

V.1 Pembuatan Larutan Uji Ekstrak Etanol Daun Srikaya

(Annona squamosa Linn.) ... 34

(14)

xv

DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

2.1 Buah dan Daun Srikaya ... 6

2.2 Metabolisme Lipid ... 16

2.3 Prinsip Prosedur Pemeriksaan Kadar Kolesterol ... 22

3.1 Skema Kerangka Konsep ... 23

4.1 Skema Pembuatan Ekstrak Etanol Daun Srikaya ... 28

4.2 Skema Design Penelitian ... 31

5.1 Esktrak Etanol Daun Srikaya (Annona squamosa Linn) ... 33

5.2 Larutan Suspensi Ekstrak Etanol Daun Srikaya ... 34

5.3 Hasil Kromatografi Lapis Tipis Ekstrak Etanol Daun Srikaya (Annona squamosa Linn.) Menggunakan Fase Diam Kiesel 245, Fase Gerak Kloroform : Etil Asetat (1:1) ... 35

(15)

xvi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1 Daftar Riwayat Hidup ... 49

2 Surat Pernyataan ... 50

3 Perhitungan Pemberian Dosis ... 51

4 Data Perkembangan Penelitian ... 56

5 Hasil Pengukuran Kolesterol LDL ... 71

6 Hasil Pengolahan Data SPSS 16.0 ... 72

7 Komposisi Pakan Hewan Uji ... 74

(16)

46

DAFTAR PUSTAKA

Adewole, S.O., Ojowole, J.A.O., 2009. Protective Effects Of Annona Muricata Linn. (Annonaceae) Leaf Aqueous Extract On Serum Lipid Profiles And Oxidative Stress In Hepatocytes Of Streptozotocin-Treated Diabetic Rats. Afr. J. Trad. CAM (2009) 6 (1). pp. 30-41.

Ahalya, B., Shankar, K.R., Kiranmayi, G.V.N., 2014. Exploration of Anti-Hyperglycemic and Hypolipidemic Activities of Ethanolic Extract of Annona muricata Bark in Alloxan Induced Diabetic Rats. Int. J. Pharm. Sci. Rev.

Res., 25(2), Mar – Apr 2014; Article No. 05. pp 21-27.

Ariyana, R., 2010. Potensi Antihiperkolesterolemia Ekstrak Seduhan Teh Herbal Lempuyang Gajah (Zingiber zerumbet L.). Bogor : Skripsi Fakultas

Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Institut Pertanian Bogor.

Asmariani, W.G., 2012. Pengaruh Pemberian Buah Pepaya (Carica papaya L.) Terhadap Kadar Kolesterol LDL dan Kolesterol HDL pada Tikus Sprague dawley dengan Hiperkolesterolemia, Semarang: Artikel Penelitian, Fakultas Kedokteran Program Studi Ilmu Gizi Universitas Dipenogoro.

Dachriyanus, Katrin, D.O., Oktarina, R., Ernas, O.S., dan Mukhtar, M.H., 2007. Uji Efek Α-Mangostin terhadap Kadar Kolesterol Total, Trigliserida, Kolesterol HDL, dan Kolestrol LDL Darah Mencit Putih Jantan serta Penentuan Lethal Dosis 50 (Ld50). J. Sains Tek. Far., 12(2), pp. 64-72.

Dalimartha, S., 2007. Atlas Tumbuhan Obat Indonesia Jilid 3. Jakarta: Puspa Swara. pp. 145.

Davey, P., 2005. Ata Glace Medicine “Medicine at a Glance”. Jakarta: Erlangga. pp. 140-141.

Departemen Kesehatan. 2000. Parameter Standar Umum Ekstrak Tumbuhan

Obat. Jakarta : Dirjen POM. pp. 9-12.

Departemen Kesehatan. 2012. Buletin Jendela Data dan Informasi Kesehatan.

Penyakit Tidak Menular. Jakarta.

Devanita, L., 2008. Kajian Patologi Hati Kelinci Hiperlipidemia: Dengan dan Tanpa Pemberian Antihiperlipidemia. Bogor: Skripsi Fakultas Kedokteran Hewan

Institut Pertanian Bogor.

Dewi, R.S., 2011. Pemberian Ekstrak Ethanol Bawang Putih (Allium Sativum) Dapat Memperbaiki Profil Lipid pada Tikus Jantan Dislipidemia. Bali: Thesis

Program Pasca Sarjana Biomedik Universitas Udayana Denpasar.

(17)

47

Fuhrman, B., Aviram, M., 2001. Flavonoids protect LDL from oxidation and attenuate atherosclerosis. Current Opinion in Lipidology, Volume 12(1). pp. 41-48.

Fox, J.G., Anderson L.C., Loew F.M,. Quimby F.D., 2002. Laboratory Animal

Medicine. Second Edition. USA: American College of Laboratory Animal

Medicine Series. Pp. 121-133

Goroahe, E., 2013. Gambaran Kadar LDL Kolesterol Pada Perokok Aktif Usia Diatas 45 Tahun. Semarang: Skripsi, D3 Analis Universitas Muhammadiyah Semarang.

Gupta, R.K.,et al., 2008. In vivo evaluation of anti-oxidant and anti-lipidimic potential of Annona squamosa aqueous extract in Type 2 diabetic models. Journal of

Ethnopharmaacology. pp.

Harborne, J.B., 1987. Metode Fitokimia. Penuntun cara modern menganalisis tumbuhan. Terjemahan Padmawinata, K., dan Soediro, I., Cetakan I. Bandung. Penerbit ITB. pp. 6.

Hegele. R.A., 2009. Plasma Lipoproteins : Genetic Influences and Clinical Implications. Article of Nature Reviews Genetic 10. Pp. 109-121.

Holistic Health Solution. 2012. Khasiat Fantastik Sirsak vs Srikaya. Jakarta: Penerbit Gramedia Widiasarana Indonesia. pp. 72-73.

Lamanepa, E.L.M., 2005. Perbandingan Profil Lipid dan Pengembangan Lesi Aterosklerosis pada Tikus Wistar yang diberi Diet Perasan Pare dengan Diet Perasan Pare dan Statin. Semarang: Tesis. Magister Ilmu Biomedik

Program Pascasarjana Universitas Dipenogoro Semarang.

Lestari, H., 2013. Pengaruh Ekstrak Biji Anggur Merah (Vitis vinifera) Terhadap Penurunan Rasio LDL/HDL Plasma Tikus Putih Jantan (Rattus norvegicus) Strain Wistar yang Diinduksi Diet Tinggi Kolesterol. Malang: Skripsi Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang.

Malik, P., 2007. Pharmacognostical,Phytochemical And Antioxidant Studies On Leaves of Annona squamosa Linn. India: Thesis Disertasi Departemen Farmakognosi Universitas Ilmu Kesehatan Rajiv Gandhi.

Mardiharto, E.E., 2012. Pengaruh Pemberian Ekstrak Biji Srikaya (Annona squamosa) terhadap Kadar Kolesterol LDL pada Tikus (Rattus Norvegicus) Model Aterosklerosis. Tugas Akhir. Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya.

Markham, K.R., 1988. Cara Mengidentifikasi Flavonoid. Penerjemah: K. Padmawinata. Bandung. ITB Press. pp. 15

Marks, D.B., Marks, A.D., Smith, C.M., 2000. Biokimia Kedokteran Dasar:

Sebuah Pendekatan Klinis. Jakarta: Penerbit EGC. pp. 516.

(18)

48

Naim, H.Y., 2011. Pengaruh Pemberian Yoghurt Kedelai Hitam (Black Soyghurt) Terhadap Profil Lipid Serum Tikus Hiperkolesterolemia. Semarang : Skripsi

Fakultas Kedokteran Universitas Dipenogoro.

Neal, M.J., 2009. At a Glance Farmakologi Medis Edisi Kelima “Medical

Pharmacology at a Glance”. Jakarta : Penerbit Erlangga. pp. 47.

Nilawati dkk. 2008. Care Yourself, Kolesterol. Jakarta: Penebar Plus. pp 14-15.

Pandey, N., Barve, D., 2011. Phytochemical and Pharmacological Review on Annona squamosa Linn. International Journal of Research in Pharmaceutical and

Biomedical SciencesVol. 2 (4), pp. 1404-1412.

Pratiwi, E., 2010. Perbandingan Metode Maserasi, Remaserasi, Perkolasi Dan Reperkolasi Dalam Ekstraksi Senyawa Aktif Andrographolide Dari Tanaman Sambiloto (Andrographis paniculata (Burm.f.) Nees). Bogor : Skripsi Fakultas Teknologi Pertanian Institut Pertanian Bogor.

Rubenstein, D., Wayne, D., Bradley, J., 2007. Kedokteran Klinis Edisi Keenam. Jakarta: Penerbit Erlangga. pp. 191.

Saha, R., 2011. Pharmacognosy and pharmacology of Annona squamosa.

International Journal Of Pharmacy & Life Sciences Shah, 2(10), pp.

1183-1189.

Tapan, E., 2005. Kesehatan Keluarga Penyakit Degeneratif. Jakarta: PT Elex Medi Komputindo. pp.

Thermo Fisher Scientic Inc. 2010. LDL Cholesterol Reagent. USA

Tjay, T.H., Rahardja, K., 2007. Obat-Obat Penting. Jakarta: PT Elex Media Komputindo. pp. 569.

Tomar, R.S., Sisodia, S.S., 2012. Antidiabetic Activity Of Annona squamosa L. In Experimental Induced Diabetic Rats, International Journal of Pharmaceutical & Biological Archives, 3(6), pp. 1492-1495.

Uneputty, J.P., Yamlean, P.V.Y., Kojong, N.S., 2013. Potensi Infusa Daun Sirsak (Annona muricata L.) Terhadap Kadar Kolesterol Darah Tikus Putih Jantan (Rattus novergicus), PHARMACON Jurnal Ilmiah Farmasi – UNSRAT Vol. 2 No. 02, pp. 56-60.

Vanita, V., Umadevi, K.J., Vijayalakshmi, K., 2011. Determination of Bioactive Components of Annona squamosa L. leaf by GC–MS Analysis. International

Journal of Pharmaceutical Sciences and Drugs Research, 3(4), pp.

309-312.

Ortho-Clinical Diagnostics, Inc., 2010. Instructions For Use “VITROS Chemistry

Products dLDL Reagent”. United Kingdom.

(19)

49

reduced activity and expression of ACAT2 and MTP. Journal of Lipid

Research, Volume 42. pp. 725-734.

WHO. 2011. Low Control for High Cholesterol. Geneva: World Health Organization.

WHO. 2013. Cardiovascular Disease (CVDs). Geneva : World Health Organization.

(20)

1 BAB I

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang

Energi yang digunakan sehari-hari berasal dari makanan. Salah satu

sumber makanan yang memberi kontribusi energi terbesar ialah lipid. Lipid tediri

atas trigliserida, fosfolipid, kolesterol, dan lipid lain yang kurang penting (Guyton

dan Hall, 1997 dalam Fauzi 2009). Diantara jenis lipid tersebut yang paling

banyak berpengaruh terhadap tubuh ialah kolesterol (Murray et al , 2003 dalam

Fauzi 2009). Tetapi kadar kolesterol yang tinggi dalam darah dapat berimbas pada

pola penyakit. Hiperlipidemia merupakan faktor risiko penyebab kematian di usia

muda. Hiperlipidemia ditandai dengan adanya kenaikan kadar kolesterol total dan

kolesterol LDL serta trigliserid serum. Faktor yang menjadi penyebab atau pemicu

timbulnya kolesterol tinggi dalam darah bervariasi. Salah satunya dikarenakan

oleh asupan makanan yang banyak mengandung lemak jenuh, pola hidup yang

tidak sehat dan seimbang, gaya hidup yang salah dan kebiasaan buruk yang

menjadi rutinitas sehari-hari.

Hiperlipidemia dapat memicu berbagai penyakit lainnya seperti, stroke,

dan penyakit jantung. Penelitian membuktikan bahwa kenaikan kolesterol plasma

merupakan faktor resiko penting untuk berkembangnya penyakit jantung koroner

(PJK). Kenaikan kadar kolesterol (terutama LDL teroksidasi) dapat merusak

endotelium dini pada proses aterosklerosis (Davey, 2005). Ketika terdapat terlalu

banyak kolesterol LDL yang bersirkulasi dalam aliran darah, semakin lama LDL

akan menumpuk di bagian dalam dinding arteri dimana fungsi dari arteri adalah

mendistribusikan organ tubuh dengan oksigen dan nutrisi. Penumpukan kolesterol

ini dapat mempersempit dan menyumbat arteri melalui pembentukan ateroma.

Jika terjadi sumbatan pada arteri maka akan menimbulkan serangan pada organ

contohnya pada jantung yang tidak mendapat asupan oksigen secara maksimal,

dapat terjadi serangan jantung atau angina (nyeri yang menandakan bahwa

jantung tidak mendapat cukup oksigen). Jika sumbatan terjadi pada arteri di otak,

(21)

2

maka dapat terjadi kesulitan berjalan dan kadang-kadang menyebabkan gangren

(penyakit arteri perifer) (Morrell, 2007).

Penyakit yang diakibatkan hiperlipidemia merupakan masalah yang serius

pada negara-negara maju bahkan saat ini juga muncul sebagai penyebab kematian

dini dan ketidakmampuan fisik di negara-negara berkembang. Pada tahun 2011

sebuah artikel WHO menyatakan bahwa penyakit kardiovaskuler adalah

pem-bunuh terbesar di dunia yang mengklaim lebih dari kematian 17 juta jiwa setiap

tahun (WHO, 2011). Dan diperkirakan jumlah orang yang meninggal karena

penyakit jantung dan stroke, akan meningkat mencapai 23,3 juta jiwa pada tahun

2030 (WHO, 2013). Di Indonesia sendiri, laporan Sakernas tahun 2009

menunjukkan PJK merupakan penyebab 23,6% kematian orang Indonesia dan

penyebab utama kematian dini pada 40% kematian laki-laki usia menengah

(Departemen Kesehatan, 2009 dalam Asmariani, 2012).

Dalam kadar tertentu kolesterol diperlukan oleh tubuh untuk pembentukan

komponen-komponen penting dalam tubuh. Konsumsi kolesterol yang berasal

dari makanan dianjurkan tidak lebih dari 300 mg per harinya. Karena di dalam

liver/hati kita juga memproduksi kolesterol ± 1000 mg per hari (Tapan, 2005).

Berbeda dengan fungsinya pada saat kadar kolesterol normal, semakin tinggi

kadar kolesterol dalam darah, semakin besar pula resiko terjadinya aterosklerosis.

Aterosklerosis adalah penebalan dan pengerasan dinding arteri yang disebabkan

oleh penumpukan kolesterol (Muchtar, 2009 dalam Uneputty et al, 2013).

Ada banyak cara untuk menurunkan kadar kolesterol. Obat berbahan kimia

terbukti efektif untuk menurunkan kolesterol. Golongan statin biasanya

merupakan obat pilihan utama karena ada banyak bukti yang menunjukkan bahwa

selain menurunkan kadar kolesterol, obat golongan ini juga dapat melindungi

jantung dengan cara lain (seperti menjaga kesehatan permukaan pembuluh darah)

(Morrell, 2007). Namun pengobatan tersebut tentu memiliki efek samping seperti

gangguan pencernaan, konstipasi, gatal dan ruam, sakit kepala, gangguan fungsi

hati, nyeri otot, bahkan menimbulkan resistensi insulin dan naiknya kadar gula

darah (Dalimarta, 2002 dalam Devanita, 2008).

Banyak tanaman tradisional yang diuji coba untuk dapat mengatasi

(22)

3

bahwa kedelai (Glycine max M.) dan kacang-kacangan khususnya walnut

(Juglans) dan almond (Prunus dulcis) merupakan obat-obatan dari bahan alam

yang telah terbukti menurunkan kadar kolesterol. Obat-obatan dari alam ini selain

murah dan mudah didapat, juga memiliki efek samping yang kecil sehingga relatif

aman jika dibandingkan obat-obatan sintesis. Tumbuhan merupakan sumber

senyawa kimia, baik yang sudah diketahui maupun yang belum diketahui

jenisnya, dimana banyak diantaranya berpotensi sebagai bahan dasar obat-obatan

(Dachriyanus et al, 2007).

Annona squamosa Linn. (srikaya) merupakan tanaman dari keluarga

Annonaceae, umumnya dikenal sebagai seethaphal (Hindi) dan custard apel atau

sugar apple. Srikaya adalah tanaman asli Barat Hindia dan sekarang

dibudidayakan di seluruh India. Hampir semua bagian tanaman ini dapat

dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai obat. Buah Annona squamosa Linn.

biasanya dimakan segar. Daun tanaman telah digunakan sebagai insektisida, obat

cacing, obat penahan darah. Buah mentah dan dikeringkan bekerja sebagai

antidisentri dan kulit digunakan sebagai tonik dan juga sebagai astrigent kuat,

antidisentri dan obat cacing. Bubuk biji digunakan untuk membunuh kutu kepala.

Tanaman ini dilaporkan mengandung glikosida, flavonoid, senyawa fenolik,

protein, tanin dan lain-lain (Pandey dan Barve, 2011). Analisis fitokimia daun

Annona squamosa Linn. mengungkapkan adanya flavonoid (Tomar dan Sisodia,

2012).

Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa flavonoid dapat

menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Sebuah studi flavonoid dalam citrus

menunjukkan adanya peningkatan reseptor LDL sebanyak lima sampai tujuh kali

dan meningkatnya kemampuan terikat pada reseptornya sebesar dua kali (Willcox

dkk, 2001). Penelitian lainnya juga menjelaskan bahwa flavonoid dapat

menurunkan kadar kolesterol karena kemampuan flavonoid untuk menurunkan

oksidasi LDL. Flavonoid dapat mengurangi LDL peroksidasi lipid dengan

pembilasan spesies oksigen atau nitrogen reaktif, ikatan ion logam transisi dan

hemat antioksidan LDL. Flavonoid juga dapat mengurangi stres oksidatif

makrofag dengan menghambat oksigenase seluler atau dengan mengaktifkan

(23)

4

Sedangkan penelitian yang dilakukan menggunakan biji srikaya, polifenol

adalah senyawa yang dapat menurunkan kolesterol dalam darah (LDL).

Penurunan LDL dikarenakan polifenol dan metabolitnya memodifikasi kolesteol

hepar dan metabolisme lipoprotein (Mardiharto dkk, 2012). Senyawa fenolik yang

paling umum diketahui oleh masyarakat adalah tanin. Kothari, 2010 menjelaskan

bahwa flavonoid dan fenolik yang terdapat pada biji srikaya mempunyai korelasi

linier dengan aktivitas antioksidan. Pada Annona squamosa Linn aktivitas

antioksidan ditemukan pada kulit pohon. Dimana skrining fitokimia menunjukkan

bahwa konstituen utama dari ekstrak etanol kulit pohon Annona squamosa Linn.

adalah senyawa fenolik, glikosida, alkaloid, tanin dan lain-lain, yang mungkin

bertanggung jawab untuk kegiatan antioksidan (Pandey dan Barve, 2011).

Penelitian mengenai ekstrak etanol daun Annona squamosa dan

pengaruhnya terhadap penurunan kolesterol LDL tikus hiperkolesterolemia belum

pernah dilakukan. Sehingga peneliti bermaksud untuk menguji dan mengkaji lebih

jauh senyawa yang terkandung pada daun Annona squamosa Linn. terhadap

penurunan kadar kolesterol LDL tikus hiperlipidemia.

1.2Rumusan Masalah

Bagaimana pengaruh pemberian ekstrak etanol daun srikaya (Annona

squamosa Linn.) terhadap kadar kolesterol LDL pada tikus hiperlipidemia?

1.3Tujuan penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak

etanol daun srikaya (Annona squamosa Linn.) terhadap kadar kolesterol LDL

tikus hiperlipidemia.

1.4Hipotesis

Pemberian ekstrak etanol daun srikaya dapat mempengaruhi kadar

(24)

5

1.5Manfaat Penelitian

Penelitian yang dilakukan diharapkan dapat bermanfaat untuk

perkembangan ilmu pengetahuan dan pihak yang ada, meliputi :

a. Bagi Peneliti

Dapat memperoleh pengetahuan tentang efektivitas ekstrak daun srikaya

(Annona squamosa Linn.) terhadap penurunan kadar kolesterol LDL pada tikus

putih jantan Rattus norvegicus.

b. Bagi Peneliti Selanjutnya

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi peneliti

selanjutnya dalam mengembangkan dan menyempurnakan penelitian dengan

memperbaiki kekurangan yang dimiliki oleh peneliti dalam penerapan pengujian.

c. Bagi Masyarakat

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi tentang

penggunaan obat tradisional sebagai penurun kolesterol, mengurangi efek

samping yang disebabkan oleh pengobatan berbahan kimia dan membantu

Gambar

Tabel
Grafik hasil pengukuran kadar kolesterol LDL .................
Gambar – Gambar Penelitian ...................................................

Referensi

Dokumen terkait

Simpulan penelitian adalah ekstrak etanol daun jambu biji (Psidium guajava Linn.) berefek menurunkan kadar kolesterol LDL dan tidak berefek meningkatkan kadar kolesterol HDL

Umma, C., 2012, Aktivitas Sitotoksik Fraksi Polar Ekstrak Etanol Kulit Batang Srikaya (Annona squamosa Linn.) terhadap Sel T47D, Skripsi, Fakultas Farmasi, Universitas

( Annona squamosa ) untuk membunuh larva Aedes aegypti lebih besar dan lebih lama dari abate, namun ekstrak daun srikaya ( Annona squamosa ) dapat dipertimbangkan

Umma, C., 2012, Aktivitas Sitotoksik Fraksi Polar Ekstrak Etanol Kulit Batang Srikaya ( Annona squamosa L.) Terhadap Sel T47D, Skripsi , Fakultas

Tujuan umum dalam penelitian ini adalah mengetahui efikasi ekstrak etanol daun srikaya ( Annona squamosa ) terhadap larva Aedes aegypti4. 1.3.2

Telah dilakukan penelitian untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol daun srikaya ( Annona squamosa L.) sebagai antifertilitas pada mencit putih betina

Judul Skripsi : Uji Toksisitas Akut Oral Ekstrak Etanol Daun Srikaya ( Annona squamosa L.) terhadap Mencit ( Mus musculus ). Dengan ini menyatakan bahwa skripsi

Oleh karena itu, pada penelitian ini akan dipelajari derajat keamanan dan efek-efek yang ditimbulkan pada penggunaan ekstrak etanol daun srikaya ( Annona squamosa L.)