• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pengadaan Bahan Pustaka disesuaikan Dengan Kebutuhan Pengguna Pada Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2016

Membagikan "Pengadaan Bahan Pustaka disesuaikan Dengan Kebutuhan Pengguna Pada Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan"

Copied!
54
0
0

Teks penuh

(1)

PENGADAAN BAHAN PUSTAKA DISESUAIKAN DENGAN

KEBUTUHAN PENGGUNA PADA PERPUSTAKAAN

CABANG FAKULTAS KEPERAWATAN

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

KERTAS KARYA

D I S U S U N

OLEH

PUSPITA WINDA MISA NIM : 072201009

PROGRAM STUDI D-III PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI FAKULTAS SASTRA

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN

(2)

Judul Kertas Karya : Pengadaan Bahan Pustaka disesuaikan Dengan Kebutuhan Pengguna Pada Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

Oleh : Puspita Winda Misa

NIM : 072201009

PROGRAM STUDI D-3 PERPUSTAKAAN

Ketua : Dra. Zurni Zahara Samosir M.Si

NIP : 19560716 197903 2 002

Tanda Tangan :

(3)

LEMBAR PERSETUJUAN

Judul Kertas Karya : Pengadaan Bahan Pustaka disesuaikan Dengan Kebutuhan Pengguna Pada Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

Oleh : Puspita Winda Misa

NIM : 072201009

Dosen Pembimbing : Dra. Hj. Eva Rabita, M.Hum

NIP : 19560331 198603 2 001

Tanda Tangan :

Tanggal :

Dosen Pembaca : Hotlan Siahaan, S.Sos

NIP : 19780331 200501 2 003

Tanda Tangan :

(4)

KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur penulis ucapkan kehadirat Allah SWT yang mana karena rahmat

dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan kertas karya ini dengan

sebaik-baiknya. Shalawat dan salam kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, semoga

kita mendapatkan pertolongannya dikemudian hari kelak (Amin). Kertas karya ini

berjudul “PENGADAAN BAHAN PUSTAKA DISESUAIKAN DENGAN

KEBUTUHAN PENGGUNA PADA PERPUSTAKAAN CABANG FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SUMATERA UTARA”.

Kertas karya ini ditulis sebagai salah satu syarat untuk kelulusan pendidikan di

Program Studi D-3 Perpustakaan Fakultas Sastra Universitas Sumatera Utara. Dalam

kesempatan ini penulis ingin menyampaikan rasa hormat dan ucapan terima kasih

yang sebesar-besarnya kepada ayah dan ibu yang telah membesarkan dan mendidik

penulis sampai saat ini, atas dukungan moral dan materil serta doa yang kalian

berikan untuk penulis. Penulisan kertas karya ini banyak memperoleh bantuan,

petunjuk dan bimbingan dari berbagai pihak. Untuk itu, penulis ingin mengucapkan

rasa terima kasih kepada:

1. Bapak Prof. Syyaifuddin, M.A, Ph.D., selaku Dekan Fakultas Sastra Universitas

Sumatera Utara.

2. Ibu Dra. Zurni Zahara Samosir, M.Si., selaku Ketua Program Studi D-3

Perpustakaan Fakultas Sastra Universitas Sumatera Utara.

3. Ibu Dra. Hj. Eva Rabita, M.Hum., selaku dosen wali dan dosen pembimbing

penulis yang telah meluangkan waktu dan tenaga untuk memberikan bimbingan

dan masukan kepada penulis selama perkuliahan dan selama penyusunnan kertas

karya ini hingga selesai.

3. Ibu Hotlan Siahaan, S.Sos., selaku dosen pembaca penulis yang telah memberikan

arahan dalam penulisan kertas karya ini

4. Seluruh staf pengajar Program Studi D-3 Perpustakaan Fakultas Sastra

Universitas Sumatera Utara, yang telah mendidik penulis selama masa

(5)

5. Bapak Irham, SIP., selaku Kepala Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan

Universitas Sumatera Utara yang telah memberikan izin kepada penulis untuk

mengadakan observasi.

6. Seluruh Pustakawan Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan Universitas

Sumatera Utara yang telah banyak membantu penulis dalam menyelesaikan kertas

karya ini.

7. Buat kedua kakak dan adik penulis yang telah memberikan doa dan semangatnya

selama ini.

8. Buat bang Agus dan sepupu penulis Anggi & Titania, serta seluruh keluarga

penulis yang telah memberikan dukungan dan doanya.

9. Sahabat-sahabat terbaik penulis yang tergabung dalam “The Chet00se Kontak2” :

Dian/cakel (Ter-unik), Enny/marony (Ter-kalem), Indah/marutek (Ter-rajin),

Meutia/geboy (Ter-santai), Terimakasih atas doa, semangat, dukungan dan

perjalannan yang ditempuh untuk penulis dalam menyelesaikan kertas karya ini.

Terima kasih untuk kebahagian dan keceriaannya, untuk canda dan tawanya

selama masa perkuliahan ini. Semoga hari-hari indah bersama kalian dapat abadi

selamanya. “Kalian sangat berarti istimewah dihati selamanya rasa ini, jika tua

nanti kita kan hidup masing-masing ingatlah masa ini”.

10.Seluruh teman-teman angkatan 2007 D-3 Perpustakaan yang tidak bisa penulis

sebutkan satu persatu. Terima kasih untuk hari-hari yang menyenangkan dan

menyebalkan selama masa perkuliahan ini. Kalian dan kenangan ini tidak akan

pernah terlupakan. Semangat teman-teman langkah kita masih panjang.

Akhir kata penulis berharap semoga kertas karya ini dapat bermanfaat bagi kita

semua..Amin..

Medan, Juni 2010 Penulis

(6)

DAFTAR ISI

Kata Pengantar --- i

Daftar Isi --- iii

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang dan Masalah --- 1

1.2. Tujuan Penulisan --- 2

1.3. Manfaat Penulisan --- 2

1.4. Ruang Lingkup --- 2

1.5. Teknik Pengumpulan Data --- 3

BAB II PENGADAAN BAHAN PUSTAKA 2.1. Pengertian Pengadaan Bahan Pustaka --- 4

2.1.1. Tujuan Pengadaan Bahan Pustaka --- 5

2.1.2. Fungsi Pengadaan Bahan Pustaka --- 5

2.2. Bahan Pustaka --- 6

2.2.1. Koleksi Perpustakaan --- 7

2.2.2. Jenis Koleksi --- 8

2.3. Pemilihan Bahan Pustaka --- 10

2.3.1. Prinsip Pemilihan Bahan Pustaka --- 11

2.3.2. Pihak-Pihak yang berwenamg melakukan Pemilihan Bahan Pustaka --- 14

2.3.3. Alat Bantu Pemilihan Bahan Pustaka --- 14

2.4. Pengadaan Bahan Pustaka --- 15

2.4.1. Pembelian dan Pemesanan --- 16

2.4.2. Sumbangan dan Hadiah --- 18

2.4.3. Tukar Menukar --- 18

2.4.4. Titipan--- 19

2.4.5. Penerbitan Sendiri --- 20

2.5. Penerimaan/Pemeriksaan --- 21

2.6. Inventarisasi --- 21

2.7.Pengguna Perpustakaan --- 23

(7)

BAB III PENGADAAN BAHAN PUSTAKA DISESUIKAN DENGAN KEBUTUHAN PENGGUNA PADA PERPUSTAKAAN CABANG FAKULTAS KEPERAWATAN USU

3.1. Gambaran umum Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan

Universitas Sumatera Utara --- 25

3.1.1 Struktur Organisasi --- 26

3.1.2. Tenaga Perpustakaan --- 28

3.1.3.Visi, Misi dan Tujuan --- 29

3.1.4. Waktu Pelayanan Perpustakaan --- 30

3.1.5.Pengguna Perpustakaan --- 30

3.1.6. Peraturan Perpustakaan --- 31

3.1.7. Anggaran Perpustakaan --- 32

3.2.Koleksi Perpustakaan --- 32

3.3. Pengadaan Bahan Pustaka --- 36

3.4. Penerimaan/Pemeriksaan Bahan Pustaka --- 39

3.5. Inventarisasi --- 40

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN 4.1. Kesimpulan --- 41

4.2. Saran --- 42

(8)

BAB I PENDAHULUAN

1.1.Latar Belakang dan Masalah

Suatu perguruan tinggi dikatakan baik apabila sarana perguruan tinggi tersebut dapat

menunjang program perguruan tinggi yang bersangkutan. salah satu dari sarana yang

paling penting adalah perpustakaan.

Perpustakaan perguruan tinggi adalah suatu lembaga yang fungsi utamanya adalah

menyediakan fasilitas untuk studi dan penelitian bagi sivitas akademika yaitu mahasiswa

dan tenaga pendidik. Peran utama suatu perpustakaan perguruan tinggi adalah bersifat

edukasi. Perpustakaan perguruan tinggi berfungsi sebagai sarana kegiatan belajar

mengajar, penelitian dan pengabdian masyarakat dalam rangka pelaksanaan Tridharma

Perguruan Tinggi. Perpustakaan perguruan tinggi akan dapat berfungsi sebagai pusat

belajar dan mengajar apabila didukung oleh berbagai fasilitas antara lain koleksi yang

dapat memenuhi kebutuhan pengguna.

Koleksi yang disediakan perpustakaan perguruan tinggi harus disesuaikan dengan

kebutuhan setiap mata kuliah. Koleksi yang dimaksud yaitu berupa buku-buku teks yang

relevan dan menyangkut bidang ilmu yang terkait erat dengan tujuan pendidikan yang

ada dalam kurikulum perguruan tinggi serta keseimbangan jumlah pengguna dengan

koleksi yang tersedia, sehingga koleksi tersebut akan dibutuhkan dan dipergunakan

dengan sebaik mungkin oleh pengguna perpustakaan. Untuk memenuhi segala kebutuhan

pengguna tersebut, perlu adanya pengadaan bahan pustaka yang terencana dan terarah,

tergantung kebutuhan pengguna yang dilayani.

Dalam menunjang keberhasilan program lembaga induknya. Perpustakaan Fakultas

Keperawatan USU mengembangkan koleksi perpustakaannya dengan jalan pengadaaan

bahan pustaka sebagai sarana penyediaan koleksi yang benar-benar bermanfaat dan

berhubungan erat dengan kebutuhan pengguna dalam membantu proses kegiatan belajar

mengajar di perguruan tinggi. Koleksi yang tepat serta sesuai dengan kebutuhan akan

(9)

Adapun yang menjadi masalah dalam penulisan kertas karya ini adalah untuk

mengetahui bagaimana pengadaan bahan pustaka pada Perpustakaan Fakultas

Keperawatan USU. Mengingat jumlah dan kebutuhan pengguna akan perpustakaan.

Berdasarkan latar belakang dan masalah tersebut di atas, maka penulis berminat

menulis kertas karya dengan judul “PENGADAAN BAHAN PUSTAKA

DISESUAIKAN DENGAN KEBUTUHAN PENGGUNA PADA PERPUSTAKAAN CABANG FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SUMATERA UTARA” .

1.2. Tujuan Penulisan

Adapun tujuan penulisan kertas karya ini adalah:

1. Untuk mengetahui bagaimana sistem pengadaan bahan pustaka dan sampai

sejauh mana pelaksanaan program kerja pengadaan bahan pustaka yang

dilaksanakan oleh Perpustakan Fakultas Keperawatan USU.

2. Untuk mengetahui pengadan bahan pustaka yang dilaksanakan oleh

Perpustakaan Fakutas Keperawatan USU telah sesuai dengan prinsip-prinsip

pengadan koleksi.

3. Untuk mengetahui jumlah bahan pustaka dan jenis bahan pustaka yang tersedia

di Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU.

1.3. Manfaat Penulisan

Sebagai bahan masukan bagi Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU dalam

menentukan kebijakan pengadaan bahan pustaka agar bahan pustaka yang

tersedia sesuai dengan kebutuhan pengguna.

Sebagai sumbangan (kontribusi) bagi pembaca, pentingnya pelaksanaan pengadan

bahan pustaka berdasarkan kebutuhan pengguna.

Menambah wawasan penulis dalam bidang penyediaan bahan pustaka khususnya

(10)

1.4. Ruang Lingkup

Dalam penulisan kertas karya ini, penulis membatasi ruang lingkup penulisan yang

berkaitan dengan koleksi perpustakaan, dan pengadaan bahan pustaka pada Perpustakaan

Fakultas Keperawatan USU.

1.5. Teknik Pengumpulan Data

Untuk mengumpulkan data yang diperlukan dalam penulisan kertas karya ini

penulis menggunakan teknik pengumpulan data sebagai berikut :

1. Studi Kepustakaan (Library Research)

Dalam studi kepustakaan pengumpulan data dilakukan dengan mempelajari

literature atau bahan perpustakaan yang berhubungan dengan topik yang

dibahas dalam penulisan kertas karya ini.

2. Studi Lapangan (Field Research)

Pengumpulan data dilakukan dengan cara pengamatan langsung pada objek

yang diteliti yaitu Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU, dan mengadakan

wawancara langsung dengan staf dan pegawai perpustakaan. Guna

(11)

BAB II

PENGADAAN BAHAN PUSTAKA 2.1. Pengertian Pengadaan Bahan Pustaka

Perpustakaan merupakan sarana pendukung kegiatan belajar mengajar dimana

kegiatan utama perpustakaan adalah menyebarkan informasi dan pengetahuan, salah satu

jenisnya adalah perpustakaan peguruan tinggi yang merupakan suatu perpustakaan yang

berada pada suatu lingkungan suatu perguruan tinggi dan berfungsi untuk membantu

mencapai tujuan perguruan tinggi tersebut dengan koleksi-koleksi yang dimiliki. Pada

dasarnya perpustakan perguruan tinggi merupakan suatu unit. pelaksanaan teknis yang

merupakan bagian integral pada suatu perguruan tinggi. Perpustakaan perguruan tinggi

sangat diperlukan untuk pendidikan, penelitian/riset, dan pengabdian masyarakat yang

termuat dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Pengadaan bahan pustaka adalah salah satu dari kegiatan pelayanan teknis pada

suatu perpustakaan dalam usaha untuk memberikan informasi yang dibutuhkan oleh para

pengguna sesuai dengan perkembangan zaman. Melalui kegiatan pengadaan bahan

pustaka tersebut, perpustakaan berusaha menghimpun bahan pustaka yang akan dijadikan

koleksi perpustakaan baik itu koleksi seperti buku, majalah, jurnal, surat kabar, brosur

dan koleksi non cetak seperti kaset, audio visual, mikrofilm, mikrofis, piringan hitam,

video kaset, CD-ROM dan lain-lain.

Menurut Sutarno (2006: 174) “Pengadaan atau akuisisi koleksi bahan pustaka

merupakan proses awal dalam mengisi perpustakaan dengan sumber-sumber informasi”.

Beberapa pengertian pengadaan yang dikemukakan oleh para ahli antara lain:

1. Menurut pendapat Sumantri, (2002: 29) Pengadaan bahan pustaka atau koleksi adalah proses menghimpun dan menyeleksi bahan pustaka yang akan dijadikan koleksi, hendaknya koleksi harus relevan dengan minat dan kebutuhan peminjam serta lengkap dan aktual.

2 Menurut Darmono, (2001: 57) Pengadaan bahan pustaka merupakan rangkain dari kebijakan pengembangan koleksi akhirnya akan bermuara pada kegiatan pengadaan bahan pustaka.

(12)

himpunan dokumen yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan informasi serta mencapai sasaran unit informasi.

Dari uraian beberapa pengertian pengadaan bahan pustaka yang dikemukakan

oleh para ahli di atas dapat disimpulkan bahwa pengadaan bahan pustaka adalah rangkain

kegiatan untuk menghimpun dan menyeleksi bahan pustaka yang sekaligus berdasarkan

peraturan kebijakan pengadaan bahan pustaka sehingga dapat memenuhi bahan pustaka

yang diminati penggunanya.

2.1. 1. Tujuan Pengadaan Bahan Pustaka

Pengadaan bahan pustaka dimaksudkan agar koleksi perpustakaan sesuai dengan

kebutuhan pengguna. Kesesuain diharapkan dapat meningkatkan pemanfaatan koleksi

perpustakaan. Koleksi perpustakaan harus terbina dari suatu seleksi yang sistematis dan

terarah disesuaikan dengan tujuan, rencana, anggaran, yang tersedia. Dengan adanya

pengadaan bahan pustaka maka koleksi perpustakaan dapat dibina sebaik mungkin

sehingga tujuan perpustakaan dapat tercapai.

Perpustakaan Nasional RI (2002: 6) menyatakan bahwa program pengembangan

koleksi bertujuan:

1 . Menetapkan kebijakan pada rencana pengadaan bahan pustaka. 2 . Menetapkan metode yang sesuai dan terbaik untuk pengadaan. 3 . Mengadakan pemeriksaan langsung pada bahan pustaka yang dikembangkan.

4 . Menetapkan skala prioritas pada bahan pustaka yang dikembangkan. 5. Mengadakan kerjasama antara perpustakaan pada pengadaan bahan pustaka dan

pelayanan setiap unit perpustakaan

6. Melakukan evaluasi pada koleksi yang dimiliki perpustakaan.

2.1.2. Fungsi Pengadaan Bahan Pustaka

Fungsi pengadaan bahan pustaka adalah menghimpun dan menyediakan bahan

pustaka yang akan dijadikan koleksi perpustakaan. Bagian pengadaan bahan pustaka juga

mengusahakan agar buku-buku yang dibutuhkan ada dalam koleksi.

Bagian pengadaan bahan pustaka juga sangat memerlukan pembinaan bahan

pustaka atau koleksi. Pembinaan koleksi perpustakaan merupakan salah satu dari kerja

(13)

pelayanan informasi kepada pengguna. Untuk itu, perlu disadari oleh petugas, anggota

staff, dan pengguna bahwa secara umum menjaga koleksi perpustakaan menjadi

tanggung jawab bersama.

Kebijakan pengadaan bahan pustaka berfungsi sebagai:

1. Pedoman bagi para selektor untuk bekerja lebih terarah.

2. Sarana komunikasi untuk memberitahu pada para pemakai, administrator, dewan pembina dan pihak lain, apa cakupan dan ciri-ciri koleksi yang telah ada dan rencana untuk pengembangaan selanjutnya.

3. Sarana perencanaan untuk membantu dalam proses alokasi dana. (http://massofa.wordpress.com/2008/01/20/pengadaan-bahan-pustaka-bag-1/)

Sedangkan menurut Darmono (2001: 55) kebijakan pengadaan koleksi Berfungsi

sebagai pedoman, sarana komunikasi, dan perencanaan sebab kebijakan tersebut:

1. Menjelaskan cakupan koleksi yang telah ada dan rencana pengembangan selanjutnya, agar diketahui oleh staf perpustakaan, pemakai, administrator, dan dewan pembina perpustakaan.

2. Memberi deskripsi yang sistis tentang strategi pengolahan dan pengembangan koleksi yang diterapkan di perpustakaan.

3. Menjadi pedoman bagi para pustakawan sehingga ketaatan dalam proses seleksi dan seleksi terjamin, koleksi yang responsive dan seimbang terbentuk dan dana dimanfaatkan dengan sebijaksana mungkin.

4. Menjadi standar tolok ukur untuk menilai sejauh mana sasaran pengembangan koleksi tercapai.

5. Berfungsi sebagai sumber informasi dan paduan bagi staf yang baru mulai berpartisipasi dalam pengembangan koleksi.

6. Memperlancar koordinasi antar anggota staf pengadaan koleksi.

7. Memperlancar kerjasama antar perpustakaan dalam pengembangan koleksi

8. Membantu menjaga kontinuitas, khususnya apabila koleksi besar, serta menjadi kerangka kerja yang memperlancar transisi dari pustakawan lama ke penggantinya.

9. Membantu pustakawan menghadapi pengadaan berkenaan dengan bahan yang telah diseleksi atau ditolak.

10.Mengurangi pengaruh kolektor tertentu dan selera pribadi. 11.Membantu mempertanggung jawabkan alokasi anggaran.

12.Menjadi sarana komunikasi, baik dengan masyarakat yang dilayani maupun pihak luar lain yang memerlukan informasi mengenai tujuan dan rencana pengadaan dan pengembangan koleksi.

(14)

Bahan Pustaka adalah bagian dari koleksi perpustakaan yang ada di perpustakaan.

Menurut Yulia (1995: 3) “Bahan pustaka adalah kitab, buku”.

Sedangkan menurut Bafadal (2001: 24) menyatakan “Bahan pustaka adalah salah satu koleksi perpustakaan yang berupa karya cetak seperti buku teks (buku penunjang), buku fiksi dan buku referensi yang dikumpulkan, diolah dan disimpan untuk disajikan kepada pengguna untuk memenuhi kebutuhan informasi”.

Untuk setiap bahan pustaka yang ada di perpustakaan perguruan tinggi harus

sesuai dengan kebutuhan setiap program studi yang ada di perguruan tinggi tempat

perpustakaan itu berada, sehingga koleksi tersebut dapat dipergunakan untuk membantu

pengguna dalam proses belajar mengajar.

Perpustakaan perguruan tinggi akan dapat memenuhi fungsinya dengan baik bila

jenis dan mutu bahan yang disediakan baik pula. Kumpulan bahan pustaka yang terdapat

di perpustakaan dikenal dengan istilah koleksi perpustakaan.

2.2.1. Koleksi Perpustakaan

Salah satu unsur pokok perpustakaan adalah koleksi, karena pelayanan tidak dapat

dilaksanakan secara maksimal apabila tidak didukung oleh adanya koleksi yang

memadai. Koleksi bahan pustaka haruslah relevan dengan kebutuhan setiap program

studi dari perguruan tinggi tersebut. demi terwujudnya pelaksanaan Tri Dharma

Perguruan Tinggi. Untuk memberikan pelayanan informasi dalam rangka mencapai

tujuan perpustakaan perguruan tinggi, Perpustakaan harus berusaha untuk menyediakan

berbagai informasi dan bahan pustaka yang sesuai dengan kebutuhan lingkungan

perguruan tinggi dimana perpustakaan berada.

Menurut Sumardji (1998: 22) “Koleksi perpustakaan adalah sekumpulan atau

sekelompok bahan pustaka yang berisi karya-karya mengenai informasi tertentu yang

disusun secara sistematis.” Sedangkan menurut Darmono (2001: 60) “Koleksi adalah

sekumpulan rekaman informasi dalam berbagai bentuk tercetak (buku, majalah, surat

kabar) dan bentuk tidak tercetak (bentuk mikro, bahan audio visual, peta)”.

Suatu perguruan tinggi menyediakan informasi dan koleksi-koleksinya dengan

tujuan untuk memenuhi kebutuhan pengguna akan informasi dan pengetahuan ilmiah

lainya, untuk mendukung seluruh kegiatan sivitas akademi masyarakat perguruan tinggi

(15)

Koleksi yang dimiliki perpustakaan memiliki fungsi sebagaimana yang dinyatakan

dalam Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004: 30) bahwa fungsi koleksi

adalah:

1. Fungsi pendidikan

Untuk Menunjang program pendidikan dan pengajaran, perpustakaan mengadakan bahan pustaka yang sesuai atau relevan dengan jenis dan tingkat program yang ada.

2. Fungsi penelitian

untuk menunjang program penelitian perguruan tinggi, perpustakaan menyediakan sumber informasi tentang berbagai hasil penelitian dan kemajuan ilmu pengetahuan mutakhir.

3. Fungsi referensi

Fungsi ini melengkapi fungsi yang di atas dengan menyediakan bahan bahan referensi diberbagai bidang dan alat-alat bibliografis yang diperlukan untuk menelusur informasi.

4. Fungsi umum

Perpustakaan perguruan tinggi juga merupakan pusat informasi bagi masyarakat di sekitarnya, fungsi ini berhubungan dengan program pengabdian masyarakat dan pelestarian bahan pustaka serta hasil budaya manusia yang lain.

Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa koleksi perpustakaan mempunyai

fungsi pendidikan, penelitian, referensi dan umum. Maka jelaslah bahwa koleksi

perpustakaan adalah unsur pokok perpustakaan yang harus dibina secara teratur dan

terencana.

2.2.2. Jenis Koleksi

Untuk dapat memberikan informasi semaksimal mungkin kepada pengguna, maka

perpustakaan harus berusaha menyediakan koleksi yang beraneka ragam, jenis dan

bentuk, serta kandungan informasinya sesuai dengan kebutuhan pengguna. Koleksi

perpustakaan tidak terbatas hanya pada buku saja, tetapi meliputi segala macam bentuk

cetak dan rekaman.

Menurut Yulia (1995: 3) jenis bahan pustaka yang tercakup dalam koleksi

perpustakaan adalah:

1. Karya cetak

Karya cetak adalah hasil pikiran manusia yang dituangkan dalam bentuk cetak seperti :

(16)

Bahan pustaka yang merupakan satu kesatuan yang utuh dan yang paling umum terdapat dalam koleksi perpustakaan. Berdasarkan standar dari unesco tebal buku paling sedikit 49 halaman tidak termasuk kulit maupun jaket buku. Diantaranya buku fiksi, buku teks dan buku rujukan.

b. Terbitan berseri

Bahan pustaka yang direncanakan untuk diterbitkan terus dalam jangka waktu terbit tertentu. Yang termasuk dalam bahan pustaka ini adalah harian (surat kabar), majalah (mingguan, bulanan, dan lainya) laporan yang terbit dengan jangka waktu tertentu, seperti laporan tahunan, triwulan dan sebagainya.

2. Karya noncetak

Karya noncetak adalah hasil pikiran manusia yang dituangkan tidak dalam bentuk cetak seperti buku atau majalah, melainkan dalam bentuk lain seperti rekaman suara, rekaman video, rekaman gambar, dan sebagainya. Istilah lain yang dipakai untuk bahan pustaka ini adalah bahan non buku, atau pun bahan pandang dengar, yang termasuk dalam jenis bahan pustaka ini adalah:

a. Rekaman suara, yaitu bahan pustaka dalam bentuk pita kaset dan piringan hitam. Sebagai contoh untuk koleksi perpustakaan adalah buku pelajaran bahasa Inggris yang dikombinasikan dengan pita kaset.

b. Gambar hidup dan rekaman video, yang termasuk dalam bentuk ini adalah film dan kaset video. Kegunaannya selain yang bersifat rekreasi juga dipakai untuk pendidikan. Misalnya untuk pendidikan pemakai, dalam hal ini bagaimana mencari menggunakan perpustakaan.

c. Bahan grafika. Ada dua tipe bahan grafika yaitu bahan pustaka yang dapat dilihat langsung (misalnya lukisan, bagan, foto, gambar teknik dan sebagainya) dan yang harus dilihat dengan bantuan alat (misalnya selid, transparasi, dan filmstrip)

d. Bahan kartografi, yang termasuk ke dalam jenis ini adalah peta, atlas, bola dunia, foto udara dan sebagainya.

3. Bentuk mikro

Bentuk mikro adalah suatu istilah yang digunakan untuk menunjukan semua bahan pustaka yang menggunakan media film dan tidak dapat dibaca dengan mata biasa melainkan harus memakai alat yang dinamakan micro-reader. bahan pustaka ini digolongkan tersendiri. Tidak dimasukan ke dalam bahan non cetak hal ini disebabkan informasi yang tercakup di dalamnya meliputi bahan tercetak seperti majalah, surat kabar dan sebagainya. Ada tiga macam bentuk mikro yang sering menjadi koleksi perpustakaan yaitu:

a. Mikrofilm, bentuk mikro dalam gulungan film, ada beberapa ukuran film yaitu16 mm, dan 35 mm.

b. Mikrofis, bentuk mikro dalam lembaran film dengan ukuran 105 mm dan 148 mm (standar) dan 75 mm x 125 mm.

c. Micropaque, bentuk mikro dimana informasinya dicetak ke dalam kertas yang mengkilat tidak tembus cahaya. Ukurannya sebesar mikrofis.

(17)

cakram atau disc. Untuk membacanya diperlukan perangkat keras seperti komputer, CD-ROM, player dan sebaginya.

Sedangkan menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004: 38)

menyatakan bahwa yang termasuk ke dalam koleksi perpustakaan perguruan tinggi

adalah sebagai berikut :

1. Buku teks, baik untuk mahasiswa maupun dosen, baik yang diwajibkan maupun yang dianjurkan untuk mata kuliah tertentu.

2. Buku referensi, termasuk buku referensi umum, referensi bidang studi kasus, alat-alat bibliografi seperti indeks, abstrak, laporan tahunan, kamus, ensiklopedia, katalog, dan lain-lain..

3. Pengembangan ilmu, yang melengkapi dan memperkaya pengetahuan pemakai selain dari bidang studi dasar.

4. Penerbitan berkala seperti majalah, surat kabar dan lain-lain.

5. Penerbitan perguruan tinggi, baik perguruan tinggi dimana perpustakaan bernaung, maupun penerbitan perguruan tinggi lainya.

6. Penerbitan pemerintah, terutama penerbitan resmi, baik yang bersifat umum maupun yang menyangkut kebutuhan khusus perguruan tinggi yang bersangkutan.

7. Koleksi khusus, yang berhubungan dengan minat khusus perpustakaan, seperti koleksi tentang kebudayaan tertentu, subjek tertentu, dan sebagainya.

8. Koleksi bukan buku yang berupa koleksi audio visual (film, tape, kaset, video tape, piringan hitam, dan sebagainya).

2.3. Pemilihan Bahan Pustaka

Kegunaan pemilihan bahan pustaka adalah untuk menyesuaikan koleksi dengan

kebutuhan pengguna baik kuantitas maupun kualitasnya. Selain itu pemilihan bahan

pustaka dilakukan berdasarkan kemampuan dana yang tersedia.

Adapun tujuan pemilihan bahan pustaka menurut Sulistyo-Basuki (2001:427)

adalah: “ Mengembangkan koleksi perpustakaan yang baik dan seimbang, sehingga

mampu melayani kebutuhan pengguna yang berubah dan tuntunan pengguna masa kini

serta masa mendatang”.

Dengan adanya tujuan tersebut, diharapkan perpustakaan dapat mengembangkan

koleksinya secara baik dan seimbang. Agar tujuan dari pemilihan bahan pustaka tersebut

dapat tercapai diperlukan langkah-langkah dalam pemilihan bahan pustaka.

Langkah-langkah yang diambil dalam pemilihan bahan pustaka menurut Buku

(18)

1. Inisiatif pemilihan dimulai oleh pemakai, baik atas kemampuan sendiri atau atas permintaan pustakawan.

2. Pengusul menyusun daftar usulan dengan mengisi formulir dengan data bibliografi yang lengkap.

a) Data untuk buku terdiri dari pengarang, judul, edisi, tahun, penerbit, ISBN, jumlah yang dipesan, harga, dalam formulir di cantumkan pula keterangan untuk apa buku diusulkan.

b) Data untuk majalah terdiri dari judul, alamat penerbit, ISSN, harga bilaman mulai berlangganan dan disertai pula persetujuan atasan si pengusul.

3. Daftar usulan dapat diserahkan langsung kepada pimpinan perpustakaan atau atasan pengusul.

4. Petugas pengadaan mengadakan verifikasi dengan cara :

- Memeriksa dan melengkapi data bibliografi dari setiap bahan yang diusulkan dengan memakai alat bantu pemilihan.

- Mencocokkan daftar usulan dengan koleksi yang ada melalui katalog perpustakaan, katalog majalah dan sebagainya.

- Diteliti pula apakah ada yang sedang dalam pemesanan.

- Apabila oleh karena anggaran, sehingga tidak semua usul dapat diterima maka dibuatkan kartu desiderata yang akan dipertimbangkan, kemudian apabila tersedia dana, atau diusahakan dari sumber lain.

- Apabila ada bahan yang diusulkan yang sudah ada atau yang sedang dalam pemesanan, perlu diputuskan apakah perlu ditambah atau tidak. Usul diterima bila yang dipesan merupakan edisi yang lebih baru dari yanbg dimiliki perpustakaan.

- Keputusan yang diambil harus dikomunikasikan kepada yang mengusulkan, melalui pimpinan perpustakaan.

Selain menentukan langkah-langkah dalam pemilihan bahan pustaka,

perpustakaan juga harus mempertimbangkan beberapa hal dalam pemilihan bahan

pustaka, agar bahan pustaka yang diperoleh memiliki mutu yang baik sesuai dengan

kebutuhan pengguna.

Menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004: 25) ada

beberapa azas yang perlu dipertimbangkan dalam pemilihan bahan pustaka, yaitu sebagai

berikut :

1. Wibawa penulis buku dan pentingnya buku tersebut untuk bidang studi tertentu. 2. Isi bahan perpustakaan cukup bermakna bagi pengembangan bidang studi.

3. Bahasan bahan perpustakaan memuat pandangan yang seimbang, khususnya buku yang memuat masalah controversial.

4. Kualitas isi bahan perpustakaan. 5. Kepantasan harga.

(19)

7. Terbitan terbaru memperoleh prioritas diatas terbitan lama. Bahan perpustakaan lama dapat diadakan sejauh tersedianya dana. Dan dapat mengisi kekurangan koleksi bidang studi tertentu.

8. Bahan perpustakaan renik, misalnya mikrofis, jangan dirangkapi dengan bentuk buku kecuali ada alasan tertentu yang dapat diterima.

9. Setiap bahan perpustakaan rujukan, misalnya ensiklopedi, cukup diadakan satu perangkat kecuali jika ada alasan tertentu.

10.Buku ajar diadakan dalam jumlah eksemplar terbatas. Mahasiswa hendaknya melengkapi diri dengan buku ajar yang diperlukan.

11.Media bahan perpustakaan dipilih sesuai dengan kebutuhan pengguna. Jika lembaga induk juga menyelenggarakan pembelajaran jarak jauh (Distance

Learning) maka jumlah bahan perpustakaan dalam media elektronik atau digital

perlu diperhatikan.

2.3.1. Prinsip Pemilihan Bahan Pustaka

Koleksi yang sesuai dengan kebutuhan pengguna dapat meningkatkan mutu

perpustakaan. Suatu perpustakaan harus dapat mengembangkan koleksinya. Dalam

meningkatkan mutu koleksi perpustakaan perguruan tinggi perlu diingat prinsip-prinsip

pemilihan bahan pustaka perguruan tinggi. Dengan adanya prinsip ini, perpustakaan akan

terhindar dari kekeliruan dalam menentukan koleksinya.

Secara umum prinsip pemilihan bahan pustaka perguruan tinggi menurut Buku

Pedoman Pembinaan Koleksi Perpustakaan Perguruan Tinggi (1999: 11) adalah:

1. Hendaknya semua bahan pustaka yang dipilih secara cermat dan disesuaikan dengan standar kebutuhan pengguna perpustakaan dalam suatu prioritas yang telah ditetapkan.

2. Hendaknya pengadaan koleksi diatur dan dituangkan dalam suatu peraturan kebijakan tertulis dan disahkan oleh rektor

3. Hendaknya kebijakan itu memperhatikan kelima prinsip utama pembinaan koleksi perpustakaan yaitu:

a. Relevansi

koleksi perpustakaan hendaknya relevan dengan program pendidikan, pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat yang diselenggarakan oleh lembaga induknya. untuk itu perlu diperhatikan jenis, variasi dan jenjang program yang ada yaitu jumlah dan besar fakultas, jurusan, lembaga dan seterusnya, tingkat pra sarjana, sarjana, pasca sarjana dan doctor maupun program tanpa gelar (non degree program).

b. Berorientasi kepada keperluan pengguna

di dalam pembinaan koleksi harus diutamakan keperluan pemakai yang terdiri dari mahasiswa (dari tingkat pra sarjana sampai peserta program doctor) dosen, peneliti, administrartor dan seterusnya yang kebutuhan informasinya berbeda-beda.

(20)

hendaknya diusahakan agar koleksi perpustakaan tidak hanya terdiri dari buku teks yang langsung dipakai untuk mata kuliah yang berkaitan, tetapi juga menyangkut ilmu-ilmu yang berkaitan erat dengan program-program yang ada secara lengkap. Perlu diusahakan supaya semua komponen koleksi mendapat perhatian yang wajar, sesuai dengan tingkat prioritas yang ditentukan.

d. Kemutakhiran

Disamping harus lengkap, maka perpustakaan harus berusaha untuk mengadakan sumber-sumber informasi paling mutakhir, sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dewasa ini.

e. Kerjasama antar pustakawan, dosen, mahasiswa dan lain-lain

hendaknya semua yang berkepentingan dalam pembinaan koleksi (pustakawan, pengajar, administrator, mahasiswa) menjalin kerjasama yang erat agar pelaksanaannya berjalan secara efektif dan efesien.

Sedangkan menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004:13)

prinsip-prinsip pemilihan bahan pustaka adalah sebagai berikut:

1. Pemilihan dilakukan dengan cermat oleh pihak yang berwenang memilih berdasarkan skala prioritas.

2. Pengadaan koleksi disesuaikan dengan program pendidikan yang dimiliki perguruan tinggi yang bersangkutan.

3. Bahan yang dipilih disesuaikan dengan kebutuhan pengguna yang terdiri dari mahasiswa, dosen, peneliti, dan pegawai administrasi.

4. Koleksi hendaknya lengkap, tidak saja buku ajar wajib, tetapi juga meliputi bahan-bahan yang berkaitan dengan program pendidikan dan peneliti.

5. Bahan yang diadakan diusahakan bersifat mutakhir sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan.

2.3.2. Pihak-Pihak yang Berwenang Melakukan Pemilihan Bahan Pustaka

1. Pihak-pihak pemilihan bahan pustaka

Dalam suatu perpustakaan, pihak yang berwenang untuk melakukan pemilihan

bahan pustaka bukan hanya pustakawan tetapi semua unsur yang berkepentingan,

termasuk pengguna jasa perpustakaan. Menurut Yulia ( 1995: 75) pihak-pihak yang

berwenang untuk melakukan pemilihan bahan pustaka adalah :

1. Pada perpustakan sekolah, pihak yang berwenang melakukan pemilihan bahan pustaka adalah kepala sekolah, dan wakil kepala sekolah, serta guru, pelajar boleh saja memberikan saran.

(21)

3. Pada perpustakaan perguruan tinggi, pihak yang berwenang melakukan pemilihan adalah pimpinan universitas, pimpinan fakultas, dosen, staf dan mahasiswa menyarankan dan harus dipertimbangkan kesesuainya dengan kebutuhan.

4. Pada perpustakaan khusus, pihak yang berwenang melakukan pemihan adalah pimpinan Institusi dimana perpustakan tesebut bernaung.

5. Pada akhirnya, pustakawanlah yang berwenang apabila bahan pustaka tersebut dipilih atau tidak, karena pustakawanlah yang mengetahui apakah bahan pustaka tersebut cocok atau tidak serta dana yang tersedia.

Menurut Buku Pedoman Pembinaan Koleksi Perpustakaan Perguruan Tinggi (1999:

11) Menyatakan pihak yang berwenang dalam pemilihan bahan pustaka di perguruan

tinggi adalah:

- Para pengajar.

- Para peneliti dan administrator.

- Anggota panitia perpustakaan atau badan semacam itu yang terdiri dari pengajar, pustakawan dan fungsionaris bidang akademik.

- Mahasiswa pengguna perpustakaan.

Selain yang disebutkan di atas menurut Sulistyo-Basuki (2001: 429) menyatakan

untuk dapat melakukan pemilihan bahan pustaka, pihak-pihak yang berhubungan harus

memiliki pengetahuan seperti :

1. Menguasai sarana bibliografi yang tersedia, paham akan dunia penerbitan, khususnya mengenai penerbit spesialisasi para penerbit, kelemahan mereka, standar hasil terbitan yang ada selama ini dan keunggulan suatu penerbit.

2. Mengetahui latar belakang para pemakai perpustakaan misalnya siapa saja yang menjadi anggota, minat dan penelitian yang sedang dan telah dilakukan berapa banyak mereka menggunakan perpustakaan dan mengapa ada kelompok pengguna bahan pustaka yang satu berbeda dengan pengguna perpustakan lain. 3. Mengetahui kebutuhan para anggota.

4. Personil pemilihan buku harus bersifat netral serta harus menguasai informasi dan akal sehat dalam pemilihan.

5. Pengetahuan mendalam mengenai koleksi perpustakan.

6. Mengetahui buku melalui proses membuka buka buku ataupun melalui proses membaca.

2.3.3. Alat Bantu Pemilihan Bahan Pustaka

Untuk mengetahui apakah bahan pustaka tersebut sesuai dengan kebutuhan

(22)

Menurut Yulia (1995: 30) Ada berbagai jenis alat bantu bahan pustaka yang

masing-masing mempunyai fungsi tertentu. Secara umum alat bantu bahan pustaka dapat

dibedakan menjadi 2 kelompok yaitu :

1. Alat bantu seleksi

Menurut Yulia (1995 : 30) “alat bantu seleksi yaitu alat yang dapat membantu pustakawan untuk memutuskan bahan pustaka diseleksi, karena informasi yang diberikan dalam alat tersebut tidak terbatas pada data bibliografi, tetapi juga mencakup keterangan mengenai isi bahan pustaka tersebut dan keterangan lain yang dibutuhkan untuk mengambil kebutuhan. Informasi ini dapat diberikan dalam bentuk anotasi singkat saja, bisa berupa tinjauan dengan panjang yang bervariasi”.

Menurut Milburga (2000: 74) alat bantu seleksi bahan pustaka tersebut

adalah :

1. Katalog penerbit dalam dan luar negri yang berisi a. Judul, anak judul, judul paralel

b. Edisi, negara, bahasa, bentuk c. Kota terbit, penerbit

d. Tahun terbit e. Harga langanan f. ISSN/ISBN

2. Bibliografi Nasional dan Internasional 3. Bibliografi khusus bidang ilmu

4. Daftar tambahan koleksi perpustakan lain 5. Tim, bagan buku, iklan dan lain-lain.

Sedangkan menurut Darmono (2001: 55) yang termasuk alat bantu seleksi adalah sebagai berikut :

1. Katalog penerbit dari berbagai penerbit

Katalog penerbit berisi informsi buku-buku terbaru dari penerbit dalam dan luar negeri. Informasi yang dikandung biasanya berisi judul, pengarang, tahun terbit, jumlah halaman, harga buku dan sering pula menyertakan anotasi atau deskripsi cakupan isi buku.

2. Tinjauan buku

Tinjauan buku biasanya dibuat pada majalah ilmiah, surat kabar, serta majalah popular. Ini merupakan salah satu alat untuk mengevaluasi dan seleksi tulisan bagi tulisan orang-orang ternama.

3. Bibliografi Nasional Indonesia

Berisi informasi tentang terbitan seluruh Indonesia yang mencakup buku, laporan penelitian, bacaan anak-anak, terbitan pemerintah, laporan konfrensi serta peta. 4. Daftar buku IKAPI

(23)

5. Resensi

Adalah uraian suatu pembicaraan maupun penilaian terhadap suatu karya yang menyangkut bentuk fisik maupun isinya. Resensi dapat disampaikan pada media tatap muka, diskusi buku, media cetak (buku, majalah dan surat kabar) media dengar ( radio), maupun media pandang dengar atau televisi.

2. Alat identifikasi dan verifikasi

Menurut yulia (1995 : 30) “Alat identifikasi dan verifikasi yaitu alat bantu seleksi yang hanya mencantumkan data bibliografi bahan pustaka. Alat seperti ini untuk mengetahui judul yang telah terbit atau yang akan diterbitkan dalam bidang subjek tertentu, dari pengarang atau penerbit terntu dalam kurun waktu tertentu. Alat bantu ini dipakai untuk melakukan verifikasi apakah judul atau nama pengarang tepat, berapa harganya, terbitan berseri atau bahan pandang dengar masih ada dipasaran atau tidak”.

Contoh alat identifikasi dan verifikasi adalah : a. Katalog penerbit

b. Bibliografi

c. Katalog perpustakaan penting untuk subjek atau media tertentu

Selain pendapat di atas, Menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi

(2004: 38) yang termasuk alat bantu pemilihan bahan pustaka adalah terdiri dari:

1. Silabus

2. Katalog penerbit 3. Bibliografi

4. Daftar perolehan buku dari perpustakaan 5. Tinjauan dari resensi buku

6. Iklan dan selebaran terbitan berseri 7. Book in print

8. Pangkalan data

2.4. Pengadaan Bahan Pustaka

Pengadaan koleksi adalah proses menghimpun bahan pustaka yang akan dijadikan

koleksi perpustakaan. Koleksi yang diadakan suatu perpustakaan hendaknya relevan

dengan minat dan kebutuhan, lengkap dan terbitan mutakhir agar tidak mengecewakan

pengguna yang dilayani. Koleksi berasal dari beberapa sumber seperti pembelian, hadiah,

(24)

Menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004:38) pengadaan

bahan pustaka dilaksanakan melalui:

1. Pembelian dan pelangganan ` 2. Hadiah

3. Pertukaran

4. Wajib simpan terbitan perguruan tinggi 5. Titipan

2.4.1. Pembelian dan Pemesanan

Untuk Pengadaan bahan pustaka dengan cara pembelian adalah cara yang paling

ideal dalam pembinaan koleksi, sebab ada kebebasan untuk menentukan pilihan bahan

pustaka yang dikehendaki. Pengadaan bahan pustaka hendaknya berorientasi kepada

pengguna sehingga sesuai dengan tujuan dan fungsi perpustakaan,

Dalam hal pembelian bahan pustaka, dibutuhkan anggaran yang cukup.

mengingat mahalnya harga buku. Hal inilah yang menyebabkan pustakwan dan pihak

yang berwenang dalam pemilihan bahan pustaka harus selektif dalam memilih bahan

pustaka agar tidak terjadi kekecewaan. Pembelian bahan pustaka dapat dilakukan dengan

jalan :

- Membeli langsung ke toko buku

- Memesan melalui toko buku

- Memesan langsung kepada penerbit

- Mengimpor buku dari luar negeri

Menurut Bafadal (2001 : 37) untuk membeli bahan pustaka dapat ditempuh

dengan berbagai cara yaitu :

1. Membeli ke penerbit

Yang dimaksud disini adalah untuk memperoleh bahan pustaka, pustakawan membeli ke penerbit. Pembelian kepenerbit ini relatif lebih murah bila dibandingkan dengan membeli ke toko buku. Hal ini disebabkan pemilik toko mencari keuntungan walaupun sedikit.

2. Membeli di toko buku

Tidak semua perpustakaan dekat dengan penerbit sehingga apabila membeli langsung kepada penerbit akan memakan biaya banyak untuk ongkos perjalananya. Apabila hal yang demikian terjadi sebaiknya pustakawan membeli buku yang dekat dengan perpustakaannya.

3. Memesan

(25)

terjadi maka pustakawan bisa memesan bahan pustaka tersebut. Pemesanan ini bisa ke toko buku atau penyalur. Atau juga bisa langsung kepada penerbit.

Dalam melakukan kegiatan pembelian bahan pustaka diperlukan langkah yang

sistematis agar pelaksanaan pembelian dapat terlaksana dengan benar sehingga tidak

terjadi pemborosan dana. Menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004:

54) menyatakan langkah-langkah pembelian bahan pustaka adalah sebagai berikut:

1. Memeriksa dan melengkapi data bibliografi pustaka yang diusulkan. 2. Mencocokkan usul dengan pustaka yang dimiliki melalui katalog. perpustakaan atau pangkalan data perpustakaan.

3. Memeriksa atau menolak usulan.

4. Membuat daftar pesanan beberapa rangkap menurut kebutuhan. 5. Mengirim daftar pesanan.

6. Mengarsipkan satu rangkap daftar pesanan. 7. Membayar pesanan atau langganan.

8. Menyusun laporan penelitian pelangganan.

Apabila perpustakaan membeli atau memesan bahan pustaka perlu dicantumkan

bahan pustaka yang hendak dibeli atau dipesan, agar tidak terjadi kekeliruan dalam

pembayaran. Menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004: 54)

langkah-langkah pemesanan bahan pustaka adalah sebagai berikut:

1. Memeriksa dan melengkapi data bibliografi bahan perpustakaan yang diusulkan. 2. Mencocokkan usulan dengan bahan perpustakaan yang dimiliki melalui katalog

perpustakaan atau menolak usulan. 3. Menerima atau menolak usulan.

4. Membuat daftar pesanan beberapa rangkap menurut kebutuhan. 5. Mengirimkan daftar pesanan.

6. Mengarsipkan daftar pesanan satu rangkap. 7. Membayar pesanan.

8. Menyusun laporan pemesanan.

Menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004: 54), prosedur

penerimaan bahan pustaka yang dibeli atau dipesan adalah sebagai berikut:

1. Memeriksa secara teliti bahan perpustakaan yang diterima dan surat pengantarnya.

2. Mencocokan bahan perpustakaan yang diterima dengan arsip pesanan.

3. Menyisihkan dan mengembalikan bahan pustaka yang tidak sesuai dengan pesanan, cacat, disertai dengan permintaan penggantian.

(26)

Pembelian dan pemesanan bahan pustaka sangat diperlukan dalam pengadaan bahan

pustaka, karena petugas dapat memilih bahan pustaka yang dibutuhkan bagi para

penggunanya sesuai dengan anggaran yang tersedia.

2.4.2. Sumbangan atau Hadiah

Selain dengan cara pembelian, pengadaan bahan pustaka dapat diperoleh dengan

menerima hadiah sebagai penambahan koleksinya terutama bagi perpustakaan yang

dananya terbatas. Pada umumnya perpustakaan menerima hadiah dari berbagai instansi

sebagai penambahan koleksinya. Hadiah buku yang diterima tanpa diminta sering tidak

cocok tengan tujuan perpustakaan penerima.

Menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004: 55) bahan pustaka

melalui hadiah dapat dilakukan dengan cara yaitu sebagai berikut:

1. Hadiah secara langsung

prosedur perolehan hadiah secara langsung yaitu:

a. Meneliti kiriman bahan perpustakaan hadiah dan mencocokkannya dengan surat pengantarnya.

b. Memilih bahan perpustakaan hadiah yang dibutuhkan. c. Menyisihkan bahan perpustakaan hadiah yang diperlukan. 2. Hadiah atas permintaan

Prosedur perolehan hadiah atas permintaan yaitu:

a. Menyusun daftar bahan perpustakaan yang diperlukan.

b. Mengirimkan surat permohonan bahan perpustakaan hadiah dan setelah bahan perpustakaan diterima.

c. Memeriksa dan mencocokkan daftar kiriman perpustakaan hadiah dan surat pengantarnya

d. Mengirimkan kembali surat pengantarnya.

e. Mengolah bahan pustaka hadiah yang diterima seperti pengolahan bahan perpustakaan biasa.

Berdasarkan uraian di atas dapat diketahui bahwa pengembangan koleksi dengan

hadiah/sumbangan dapat dilakukan dengan: hadiah atas permintaan dan hadiah tidak atas

permintaan yaitu hadiah secara langsung. Hadiah yang sesuai dapat dijadikan koleksi

perpustakaan, sedangkan yang tidak sesuai dapat ditukarkan ke perpustakaan lain.

(27)

Tukar menukar bahan pustaka dapat dilakukan apabila perpustakaan memiliki

sejumlah bahan pustaka yang tidak diperlukan lagi, atau memiliki jumlah eksemplar yang

terlalu banyak, sehingga dapat dilakukan tukar menukar bahan pustaka dengan

perpustakaan yang mau diajak bekerjasama dalam kegiatan tukar menukar bahan pustaka.

Menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan Tinggi (2004: 5) tukar menukar

bahan pustaka dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:

1. Mendaftar bahan perpustakaan yang akan dipertukarkan.

2. Mengirimkan daftar penawaran disertai persyaratan, misalnya biaya pengiriman, dan pengembalian.

3. Menerima kembali daftar penawaran yang sudah dipilih pemesan. 4. Mencatat alamat pemesan.

5. Menyampaikan bahan perpustakaan yang dipilih oleh perpustakaan atau lembaga yang memesanya.

Kegiatan tukar menukar bahan pustaka diharapkan dapat berjalan lancar dan sesuai

dengan keinginan, sehingga dapat mewujudkan tujuan dari pertukaran bahan pustaka

tersebut .

Menurut Sulistyo-Basuki (2001: 39) kegiatan tukar menukar bahan pustaka antar

perpustakaan mempunyai beberapa tujuan yaitu:

1. Untuk memperoleh buku-buku tertentu yang tidak dapat dibeli di toko buku atau tidak tersedia karna alasan lain. Sebagai contoh terutama buku-buku terbitan pemerintah, majalah-majalah dan lain-lainnya yang akan dikirim ke perpustakaan melalui pertukaran.

2. Sistem pertukaran memberi jalan bagi perpustakaan untuk membuang buku-buku duplikat dan hadiah yang tidak sesuai.

3. Pertukaran mengembangkan kerjasama yang baik antar perpustakaan khususnya pada tingkat internasional. Kecuali untuk pertukaran bahan pustaka antar perpustakaan antar informal, banyak program-program pertukaran terbatas pada perpustakaan nasional, perpustakaan khusus dan perpustakaan research (penelitian) yang besar.

Sumber pertukaran bahan pustaka menurut Buku Pedoman Perpustakaan Perguruan

Tinggi (2004: 58) yaitu:

1. Univeritas/akademik yang berupa terbitan resmi, disertai abstrak bahan pustaka duplikat, terbitan university press, terbitan perpustakaan, reprint, terbitan unit penelitian.

2. Pemerintah berupa undang –undang, peraturan, lembaran negara, program pemerintah.

(28)

2.4.4. Titipan

Titipan adalah bahan pustaka yang diperoleh dari individu atau lembaga yang

menitipkannya. Dalam melaksanakan pengadaan bahan pustaka yang dilakukan melalui

titipan terdapat kesepakatan antara perpustakaan dengan pihak yang menitipkan bahan

pustaka. Biasanya jangka waktu penitipan bahan pustaka juga perlu diperhatikan karena

dapat merugikan dari segi ekonomi, misalnya jangka waktu penitipan bahan pustaka

adalah 5 tahun. dan biasanya bahan pustaka titipan memerlukan tempat pelayanan

khusus. Oleh sebab itu pihak perpustakaan harus berhati-hati dalam menerimanya

terutama persyaratan yang diajukan oleh penitip.

Langkah-langkah penerimaan bahan pustaka dengan cara titipan menurut

Soeatminah (1992: 74) adalah sebagai berikut:

1) Pustaka beserta daftarnya diterima, kemudian dicocokkan dan apabila sudah cocok, pustaka dapat langsung diinventaris dan diproses sampai dapat dipinjamkan.

2) Perpustakaan dan penitip menandatangani surat serah terima yang dilengkapi dengan keterangan, seperti:

a. Pustaka sesuai dengan daftar terlampir dititipkan pada perpustakaan selama jangka waktu…x… tahun.

b. Pustaka boleh dipinjamkan kepada masyarakat pemakai, maka boleh diperlakukan sama dengan koleksi yang lain.

c. Perpustakaan akan memelihara dan merawat pustaka sebaik-baiknya seperti koleksi yang sama.

d. Apabila ada pustaka yang rusak, perpustakaan akan memperbaiki, tetapi apabila hilang, perpustakaan tidak menggantinya.

e. Setelah ketentuan itu di sepakati bersama, maka kedua belah pihak menandatanganinya dan masing-masing menyimpan satu dokumen serah terima.

2.4.5. Penerbitan Sendiri

Pengadaan bahan pustaka pada perpustakaan perguruan tinggi dapat juga

dilakukan dengan cara penerbitan sendiri. Penerbitan sendiri berasal dari lembaga induk

dimana perpustakaan itu bernaung.

Menurut Buku Pedoman Pembinaan Koleksi Perpustakaan Perguruan Tinggi

(1999: 19) menyatakan penerbitan sendiri mencakup:

1. Penerbitan dari lembaga induk tempat perpustakaan berada a. Perpustakaan hendaknya dijadikan pusat

(29)

b. Perpustakaan dapat ditunjukan sebagai penyalur dari semua penerbitan lembaga yang bersangkutan.

2. Penerbitan oleh perpustakaan sendiri seperti daftar tambahan koleksi bulletin, manual bibliografi, dan lain-lain.

Penambahan koleksi perpustakaan dengan cara menerbitkan terbitan sendiri dapat

dilakukan perpustakaan dengan cara menerbitkan terbitan berseri (bulletin), phamplet,

jurnal, indeks, ataupun bibliografi perpustakaan.

Penerbitan sendiri dapat dipergunakan sebagai penambah koleksi perpustakaan

dan juga dapat dipergunakan sebagai bahan tukar menukar bahan pustaka.

2.5. Penerimaan/Pemeriksaan

Apabila buku yang dipesan tiba di perpustakaan, maka bagian pengaadaan harus

memeriksa buku tersebut. Dalam penerimaan buku yang dipesan harus diperiksa dengan

seksama agar tidak terjadi kekeliruan koleksi. Dalam hal ini buku yang diterima harus

benar-benar sesuai dengan buku yang dipesan. Pada waktu penerimaan buku yang

dipesan harus diperiksa keutuhan bukunya dan faktur dicocokkan dengan buku dan kartu

pemesanan yang ada dalam file perpustakaan. Jika buku tidak cocok dengan yang

tercantum dalam kartu pemesanan maka dilakukan klaim kepada toko buku/agen yang

mengirim buku tersebut. Dalam pemeriksaan tersebut perlu diteliti antara lain: pengarang,

judul, edisi, penerbit, tahun terbit, tempat terbit, ISBN jika dicantumkan dalam kartu

pemesanan, harga dan bentuk fisiknya apakah ada kerusakan atau tidak. Jika ada yang

tidak sesuai dengan hal tersebut di atas, maka diberitahukan kepada si pengirim buku

tersebut untuk diganti.

2.6. Inventarisasi

Inventarisasi koleksi adalah kegiatan pencatatan setiap bahan pustaka ke dalam

buku inventarisasi (buku induk) sebagai tanda bukti pembendaharaan perpustakaan.

Inventarisasi ini merupakan kegiatan yang mencatat koleksi bahan pustaka sebagai bukti

bahwa koleksi tersebut milik perpustakaan yang bersangkutan. Dalam melakukan

pencatatan ini harus ditetapkan macam dan ukuran kolom-kolom dalam buku inventaris

(30)

(dengan stempel atau cara lain) pada tiap bahan pustaka yang diterima, baik untuk

keperluan perpustakaan maupun yang diwajibkan oleh perguruan tinggi yang

bersangkutan. Menurut Milburga (2000: 76) keterangan yang dicatat dalam buku

inventarisasi/induk adalah:

6. Nama penerbit dan tahun terbit 7. Jumlah eksemplar

8. Harga satuan dan jumlah harga

9. Jenis buku: teks/informasi/fiksi/referensi

10. Bahasa yang dipakai: Indonesia/Inggris dan lain-lain 11. Keteranga mengenai keadaan buku

Tata laksana kerja inventarisasi bahan pustaka menurut Milburga (2000: 75)

inventarisasi dilaksanakan dengan langkah-langkah sebagai berikut :

1. Mencatat buku/bahan pustaka satu persatu mulai dari penerimaan yang paling awal sampai dengan penerimaan yang paling akhir.

2. Mencatat mulai dari kolom nomor urut dengan angka nomor yang terkecil, dilanjutkan dengan nomor urut seterusnya setiap kali menerima buku atau bahan pustaka baru.

3. Kolom tanggal diisi dengan tanggal saat pencatatan penerimaan bahan pustaka tersebut.

4. Kolom asal buku diisi dengan keterangan:

a. Nama toko buku atau penerbit, bila buku-buku tersebut berasal dari pembelian.

b. Nama Perseorangan/badan atau instansi/lembaga, bila buku-buku itu berasal dari hadiah.

c. Nama perpustakaan, apabila buku-buku itu berasal dari pertukaran koleksi dari perpustakaan lain.

5. Kolom pengarang diisi dengan nama pengarang dengan buku yang dicatat. 6. Kolom judul diisi dengan judul buku yang sedang diinventarisasi.

7. Kolom jumlah eksemplar diisi keterangan jumlah eksemplar.

8. Kolom harga satuan diisi dengan harga setiap eksemplar buku, apabila buku itu berasal dari pembelian.

9. Kolom jumlah harga diisi jumlah harga dari keseluruhan jumlah eksemplar buku yang bersangkutan.

10.Kolom jenis buku diisi dengan jumlah eksemplar masing-masing jenis buku yang sedang diinventarisasi.

(31)

12.Kolom nomor inventarisasi diisi dengan nomor inventarisasi yang sudah ditentukan untuk setiap eksemplar buku.

13.Kolom nomor pustaka diisi dengan nomor pustaka berdasarkan isi buku menurut Dewey.

14.Kolom keterangan diisi dengan keterangan-keterangan mengenai keadaan buku yang diinventarisasi

15.Setelah kolom inventarisasi hampir habis, sebelum ganti halaman dicatat rekapitulasi buku-buku yang telah dicatat dengan perincian tentang jumlah eksemplar, judul, harga seluruh buku yang dibeli, seperti tercatat pada halaman tersebut, jenis buku serta macam bahasanya dan lain-lain. Kemudian hasil rekapitulasi tersebut dipindahkan ke halaman berikutnya pada baris paling atas.

Menurut Bafadal (2001:46) kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam rangkaian

kegiatan inventarisasi bahan pustaka meliputi:

1. Memberi stempel pada buku.

Setiap bahan pustaka yang datang harus diperiksa. Dalam pemeriksaannya hendaknya diteliti nama pengarang, judul karangan, edisi, serta bentuk fisiknya. Setelah selesai diperiksa dan ternyata benar maka setiap bahan pustaka tersebut distempel dengan stempel inventaris perpustakaan.

2. Setiap bahan pustaka yang distempel dengan stempel perpustakaan sebagai tanda pengenal. Yang perlu distempel adalah halaman-halaman tertentu, seperti halaman judul, daftar isi bab per bab. Hal ini tergantung kepada kebijakan pustakawannya masing-masing.

3. Buku-buku yang telah distempel perpustakaan, perlu juga distempel dengan stempel inventaris yang memuat kolom isian inventaris dan tanggal menginventaris. Biasanya stempel inventaris ini distempelkan dibalik halaman judul.

4. Mendaftar bahan pustaka

Bahan-bahan yang telah distempel segera diinventariskan ke dalam buku inventaris. Dalam penginventarisasiannya diusahakan dibagi menurut cara pengadaannya. Bahan pustaka yang diperoleh dari bantuan pemerintah hendaknya diinventariskan dalam buku inventaris bantuan pemerintah. Bahan pustaka yang diperoleh dari hadiah dan sebagainya.

Kegiatan inventarisasi dilakukan setelah pengadaan koleksi selesai dikerjakan

yaitu pada waktu koleksi diterima. Kegiatan ini merupakan bagian pekerjaan yang

penting untuk proses pengolahan bahan pustaka karena dengan menginventarisasi koleksi

dapat diketahui berapa jumlah pertambahan koleksi setiap tahunnya dan jumlah koleksi

yang dimiliki perpustakaan.

(32)

Menurut Sulistyo-Basuki (2001: 9) “ Pengguna perpustakaan dapat dibedakan sebagai pengguna yang aktif dan yang tidak aktif. Dalam istilah yang lebih luas pengguna dapat dikatakan sebagai orang yang berhubungan dengan perpustakaan, baik langsung maupun tidak langsung dalam rangka mencari informasi yang di butuhkan”.

Oleh sebab itu permintaan mereka atas bahan pustaka perlu dipertimbangkan agar

kebutuhan pengguna terpenuhi. Permintaan pengguna akan bahan pustaka dapat dijadikan

alat untuk mengukur selera dan minat baca pengguna.

Pengguna perpustakaan berperan sebagai alat dalam menjalankan fungsi

perpustakaan itu sendiri di dalam lingkungan perguruan tinggi. Pengguna perpustakaan

dapat diartikan sebagai seluruh anggota keluarga di perguruan tinggi, yaitu mahasiwa,

dosen, dan seluruh karyawan yang bekerja di lingkungan perguruan tinggi.

Pengguna perpustakaan dapat disebut anggota perpustakaan apabila mereka telah

tercatat atau terdaftar sebagai anggota perpustakaan. tetapi pengguna perpustakaan tidak

hanya anggota keluarga perguruan tinggi saja ada juga dari pihak luar yang ingin

melihat-lihat koleksi yang ada di perpustakaan perguruan tinggi yang dikunjunginya,

pengguna tersebut disebut tamu perpustakaan.

2.8. Kebutuhan pengguna

Kebutuhan pengguna dapat diartikan sebagi suatu keperluan dari seorang

pengguna perpustakaan dalam mencari atau menelusuri informasi yang dibutuhkannya

dengan menggunakan berbagai fasilitas layanan yang disediakan pada perpustakaan yang

bersangkutan. Perpustakaan menyediakan berbagai fasilitas terutama untuk memenuhi

kebutuhan pengguna sebagai pelanggan utama. Pengguna harus mampu memanfaatkan

fasilitas yang diberikan dan disediakan perpustakaan dengan sebaik-baiknya untuk

kepentingan studinya dan untuk memberikan pengetahuan dasar tentang perpustakaan

dan cara penggunaanya bagi pengguna perpustakaan agar mereka menjadi terampil dalam

menemukan informasi yang relevan dengan kebutuhan mereka. Beberapa fasilitas yang

diberikan perpustakaan untuk memenuhi kebutuhan pengguna diantaranya adalah:

1. Penyedian koleksi yang memadai 2. Katalog

3. Bantuan pengguna 4. Pelayanan sirkulasi 5. Pendidikan pemakai

(33)

(http://library.usu.ac.id/download/lib/MetodePengPerp.html)

BAB III

PENGADAAN BAHAN PUSTAKA DISESUAIKAN DENGAN KEBUTUHAN PENGGUNA PADA PERPUSTAKAAN CABANG

(34)

3.1. Gambaran Umum Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

Berdirinya Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan USU tidak dapat dipisahkan

dari peranan Perpustakaan USU yang menaungi Perpustakaan Fakultas Keperawatan

USU. Perpustakaan USU didirikan pada tahun 1970, Kemudian Perpustakaan ini menjadi

Perpustakaan Central yang dimulai dengan berhubungnya sejumlah Perpustakaan

Fakultas dan pindah ke gedung yang baru yang diresmikan pada tanggal 2 November

1987 oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.

Perpustakaan Pusat USU menempati sebuah gedung berlantai empat dengan luas

6.090 m2 yang terletak di tengah-tengah kampus. Disamping itu ada lima Perpustakaan

Universitas Cabang yang berada pada naungan Perpustakaan Pusat USU yaitu

Perpustakaan Universitas Cabang Fakultas Hukum mulai beroperasi pada akhir tahun

2006, Perpustakaan Universitas Cabang Fakultas MIPA yang mulai beroperasi pada

tahun 2007, Perpustakaan Universitas Cabang Fakultas Kedokteran Gigi yang mulai

beroperasi awal tahun 2008, Perpustakaan Universitas Cabang Fakultas Kesehatan

Masyarakat mulai beroperasi pada akhir tahun 2008 dan Perpustakaan Universitas

Cabang Fakultas Keperawatan yang mulai beroperasi pada tahun 2010.

Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU berdiri pada tahun 2002. Pada waktu

pertama kali didirikan perpustakaan diberi nama PSIK- FK (Perpustakaan Ilmu

Keperawatan Fakultas Kedokteran) dimana perpustakaan masih berada pada naungan

Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Koleksi-koleksi yang terdapat pada

Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU diperoleh dari pembelian dan sumbangan yang

dilakukan oleh Fakultas Kedokteran. Pada saat itu Keperawatan masih sebagai sebuah

jurusan dari Fakultas Kedokteran.

Tanggal 23 juni 2009 Jurusan Keperawatan berdiri menjadi Fakultas

Keperawatan. Kemudian pada tanggal 20 Januari 2010 Perpustakaan PSIK-FK berubah

menjadi Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan USU. Perpustakaan yang pada

awalnya berada di bawah naungan Fakultas Kedokteran berubah menjadi di bawah

naungan Perpustakaan USU, seluruh kegiatan perpustakaan seperti pengolahan bahan

(35)

Perpustakaan Fakultas keperawatan USU beralamat di jalan Proff. Maas No.3

Kampus USU. Perpustakaan berada dilantai satu Fakultas Keperawatan. Ruang

perpustakaan terdiri dari satu ruang baca yang berukuran 7x6 m, ruangan yang ada

sekarang kurang memadai perlu adanya perluasan ruangan. Satu ruang Kepala

perpustakaan dan pegawai perpustakaan berukuran 7x6 m, dan ruang koleksi buku,

ruang koleksi perlu diadakan perluasan karena tidak sesuai lagi, berhubung makin

banyaknya jumlah koleksi yang ada sekarang.

3.1.1. Struktur Organisasi

Struktur organisasi sangat diperlukan dalam suatu organisasi untuk membuat

proses kegiatan kerja dalam suatu unit organisasi atau instansi. Dengan adanya struktur

organisasi dapat diketahuai dengan jelas gambaran tentang kedudukan serta tugas-tugas

dalam organisasi.

Struktur organisasi secara makro Perpustakaan Fakultas Keperawatan dapat

dilihat pada struktur organisasi Perpustakaan USU, sedangkan struktur organisasi secara

mikro Perpustakaan Fakultas Keperawatan sampai saat ini tidak ada.

Sesuai struktur organisasi dan tata kerja, Perpustakaan USU dipimpin oleh Kepala

perpustakaan dibantu oleh seorang sekretaris unit, 5 orang Kepala divisi, 15 orang Kepala

sub divisi dan 1 orang Kepala sub bagian tata usaha. Kepala perpustakaan juga dibantu

oleh 3 orang staf ahli masing-masing untuk bidang pengembangan sistem, pengolahan

American Corner dan perpustakaan universitas. Struktur organisasi Perpustakaan USU

(36)

Struktur organisasi Perpustakaan Universitas Sumatera Utara

Kepala Perpustakaan dan Sistem Informasi

Wakil

Kepala Perpustakaan Kepala

Sub Bagian TU Kelompok Pustakawan

(37)

Sumber: Perpustakaan Universitas Sumatera Utara

Dilihat dari Struktur organisasi pada Perpustakaan USU, kedudukan Perpustakaan

Fakultas Keperawatan berada dibawah pimpinan kepala tim Perpustakaan Cabang.

Dimana Kepala tim Perpustakaan Cabang dibantu kepala ketua tim Perpustakaan cabang

bertugas memimpin dan bertanggung jawab terhadap pelaksanaan kegiatan dan kemajuan

Perpustakaan cabang USU, termasuk di dalamnya yaitu Perpustakaan Fakultas

Keperawatan.

Untuk pelaksaanan kegiatan dan menjalankan fungsi perpustakaan, seperti

pelayanan sirkulasi terhadap pengguna, Perpustakaan USU memperbantukan 2 orang

pustakawan ke Perpustakaan Fakultas Keperawatan, dimana berada di bawah pimpinan

Kepala Tim dan Ketua Tim Cabang Perpustakaan.

Kepala Sub Bidang Dukungan Teknis

Kepala Sub. Bid. Manajemen Koleksi dan Cabang

Ketua Tim Rujukan dan

Bantuan Pengguna Ketua Tim Manajemen Koleksi

Ketua Tim Dukungan TIK dan E-Library

Ketua Tim Penataan Bahan Pustaka Tercetak (1)

Ketua Tim Koleksi Khusus

Ketua Tim Pemeliharaan Koleksi

Ketua Tim Penataan Bahan Pustaka Tercetak (2)

Ketua Tim Layanan Digital

(38)

3.1.2. Tenaga Perpustakaan

Perpustakaan yang baik memiliki tenaga perpustakaan yang memadai untuk

melakukan tugas-tugas yang ada di perpustakaan. Tenaga perpustakaan merupakan

orang yang berperan secara langsung dalam melaksanakan seluruh kegiatan yang ada di

perpustakaan.

Perpustakaan Fakultas Keperawatan memiliki 4 orang staf perpustakaan yang

berperan dalam mengelolah dan memajukan Perpustakaan Fakultas Keperawatan.

Adapun nama staf, jabatan dan latar belakang pendidikan dapat dilihat di bawah ini:

Staf Perpustakaan Fakultas Keperawatan

Nama Jabatan Latar Belakang

Pendidikan Irham, SIP Kepala Tim Perpustakaan

Cabang

Sarjana Ilmu Perpustakaan

Dra. Lili Damayanti Kepala Ketua Tim

Perpustakaan Cabang

Sarjana Sastra

Irna Maulina Siregar, S.Sos Staf Sirkulasi Sarjana Sosial dalam

bidang Ilmu Perpustakaan

Irma Yanti Hasibuan, S.Sos Staf Sirkulasi Sarjana Sosial dalam

bidang Ilmu Perpustakaan

Sumber : Perpustakaan Fakultas Keperawatan

Berdasarkan tabel di atas dapat diketahui, Kepala Tim Perpustakaan Cabang dan 2

orang staf sirkulasi berlatar belakang pendidikan Ilmu Perpustakaan, sedangkan Kepala

Ketua Tim Perpustakaan Cabang tidak berlatar belakang pendidikan Ilmu Perpustakaan

tetapi pernah mengikuti kursus dan pelatihan Ilmu Perpustakaan.

3.1.3. Visi , Misi dan Tujuan Perpustakaan

Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU memiliki visi, misi dan tujuan yang

(39)

A. Visi

menjadi perpustakaan pendidikan tinggi terkemuka dalam pelayanan terhadap sivitas

akademikanya.

B. Misi

Menyediakan akses terhadap informasi dan layanan informasi secara tepat waktu,

tepat guna dan efektif untuk mendukung fungsi Tridharma USU melalui pengadaan dan

penyediaan bahan pustaka baik cetak maupun elektronik dan membantu mahasiswa dan

dosen sehingga menjadi trampil dalam menemukan informasi yang relevan dengan

kebutuhan mereka.

C. Tujuan

Berdasarkan visi dan misi maka ditetapkan tujuan dari Perpustakaan USU adalah

sebagai berikut:

1. Mendukung fungsi pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian pada

masyarakat USU dengan mengidentifikasi, memilih, mengadakan, mengatalog,

memperoses dan menjadikan bahan pustaka tersedia dengan memperhatikan

relevansi, kemutakhiran, keseimbangan dan pemeliharaan koleksi.

2. Menyediakan fasilitas yang memudahkan pengguna koleksi dan pelayanan

perpustakaan.

3. Mengupayakan perencanaan keuangan yang efektif untuk pengembangan

perpustakaan.

4. Merencanakan, mempromosikan mengimplementasi dan mengevaluasi kegiatan

perpustakaan dalam kerangka proses penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran,

penelitian dan pengabdian masyarakat di lingkungan USU.

5. Mengupayakan agar pelayanan perpustakaan disediakan efektif dan efesien

dengan memanfaatkan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi.

6. Mengupayakan manajemen dan struktur organisasi yang tepat untuk mencapi

(40)

7. Menciptakan suatu lingkungan, peluang dan kondisi yang tepat untuk

memungkinkan staf dapat mencapai dan memelihara kinerja yang baik dan

meningkatkan karir.

8. Menyediakan suatu lingkungan fisik yang tepat untuk memenuhi kebutuhan

koleksi.

9. Menciptakan dan memelihara komunikasi dua arah yang efektif baik di dalam

maupun luar perpustakaan.

10.Mengoptimalkan resources sharing dan jaringan tingkat lokal, regional, nasional,

dan internasional.

11.Mengevaluasi perkembangan proses rencana strategis perpustakaan.

3.1.4. Waktu Pelayanan Perpustakaan

Waktu pelayanan pengguna pada Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU

adalah sebagai berikut:

Senin – Jumat : Pukul 08.30 – 16.00 Wib

Sabtu : Pukul 08.30 – 13.00 Wib

Istirahat : Pukul 12.00 – 13.00 Wib

Selama libur semester perpustakaan tetap buka hanya saja waktu pelayanan

perpustakaan berbeda dengan saat perkuliahan tidak libur yaitu:

Senin – Jumat : Pukul 09.00 – 14.30 Wib

Pada liburan semester perpustakaan tidak buka pada hari sabtu, selain itu

perpustakaan ditutup ketika pelaksanaan seleksi penerimaan mahasiswa baru.

3.1.5. Pengguna Perpustakaan

Perpustakaan perguruan tinggi yang berfungsi sebagai unit pelaksanaan

teknis/UPT di perguruan tinggi merupakan wadah bagi anggota perpustakaan dalam

mencari informasi yang dibutuhkan. Sehingga dapat menunjang Tri Dharma di perguruan

tinggi.

Pengguna Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU terdiri dari mahasiswa, dosen

(41)

1. S1 Keperawatan = 539 orang

2. D-III Keperawatan = 265 orang

3. D-IV Keperawatan = 88 orang

4. Dosen dan Pegawai = 53 orang

Jumlah keseluruhan pengguna Perpustakaan Cabang Fakultas Keperawatan USU

adalah sebanyak 945 orang

3.1.6. Peraturan Perpustakaan

Untuk terjaminnya ketertiban dan kelancaran dalam menggunakan fasilitas

perpustakaan maka perlu dibuat peraturan tertulis yang dapat dipedomani dan dipatuhi

oleh pengguna perpustakaan untuk mendisiplinkan diri.

Peraturan yang dibuat oleh Perpustakaan Fakultas Keperawatan USU adalah

sebagai berikut:

1. Peminjaman buku maksimal 7 judul.

2. Waktu peminjaman 7 hari tanpa perpanjangan.

3. Dilarang membawa tas dalam ruang perpustakaan, diletakkan pada tempat yang

telah disediakan.

4. Bagi pengunjung yang datang diharuskan mengisi buku tamu sebelum masuk

5. Bagi yang ingin menjadi anggota perpustakaan tetapi bukan mahasiswa Fakultas

Keperawatan ataupun mahasiswa USU dan bukan dosen atau pegawai dari

lingkungan Fakultas Keperawatan dikenakan biaya Rp.5000/minggu.

6. Buku referensi dan karya ilmiah tidak boleh dipinjam, hanya bisa dibaca di

perpustakaan.

7. Bagi mahasiswa yang ingin memperbanyak karya ilmiah harus meninggalkan

KTM nya kepada petugas perpustakaan dan bagi pihak luar yang bukan pengguna

dari Fakultas Keperawatan dikenakan biaya Rp.20000.

8. Keterlambatan pengembalian buku dikenakan denda Rp.500/hari untuk satu buku.

9. Apabila buku hilang harus menggantinya dan bila buku rusak pada saat

Referensi

Dokumen terkait

Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan motif Perguruan Tinggi menerapkan SNI ISO 9001 : 2008 pada lingkup jasa administrasi, memaparkan rancangan sistem manajemen mutu

menurunkan seperti apa yang diturunkan Allah." Alangkah dahsyatnya Sekiranya kamu melihat di waktu orang-orang yang zalim berada dalam tekanan sakratul maut,

Hasil penelitian dan setelah dilakukan olahan data, kategori dukungan petugas kesehatan kurang mendukung Berdasarkan wawancara pada responden dengan dukungan petugas

berdasarkan hal tersebut maka penulis ingin membantu pihak administrasi dalam mewujudkan kebutuhan perusahaan dalam hal hasil laporan yang diinginkan oleh manajer, dengan

menyajikan model matematika dari suatu masalah nyata dengan meman$aatkan nilai determinan atau in(ers matriks dalam peme'ahannya.. Diketahui

Dari hasil penelitian beberapa ikan air tawar yang sering hidup di sekitar kolam koi adalah lele Clarias batrachus, nila Oreochromis niloticus, komet Macropinna microstoma

Keselamatan pasien rumah sakit adalah sistem dimana rumah sakit membuat asuhan pelayanan kesehatan pasien lebih aman dan diharapkan dapat mencegah terjadinya cedera yang

intention dengan kepuasan kerja sebagai variabel mediasi, mengemukakan bahwa iklim organisasi berpengaruh negatif terhadap turnover intention dengan kepuasan.. kerja sebagai