• Tidak ada hasil yang ditemukan

Prediksi Tingkat Bahaya Erosi dengan Metode USLE di Perkebunan Kelapa Sawit di Desa Balian Kecamatan Mesuji Raya Kabupaten Ogan Komering Ilir

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Prediksi Tingkat Bahaya Erosi dengan Metode USLE di Perkebunan Kelapa Sawit di Desa Balian Kecamatan Mesuji Raya Kabupaten Ogan Komering Ilir"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Tanaman kelapa sawit merupakan salah satu tanaman perkebunan di Indonesia yang memiliki potensi masa depan yang cerah. Keberhasilan budidaya kelapa sawit ditentukan oleh banyak faktor utama, terutamafaktor kesesuaian lahan yang mencakup kondisi tanah serta ketersediaan air.Kondisi tanah dipengaruhi oleh sifat fisik, kimia, maupun biologi tanah.

Perkebunan kelapa sawit PT. Mutiara Bunda Jaya – Kebun IPBD yang terletak di Desa Balian Kecamatan Mesuji Raya, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Provinsi Sumatera Selatan memiliki lahan yang kurang sesuai untuk pertanaman kelapa sawitkarena penyebaran curah hujan yang tidak merata sepanjang tahun, sehingga sering mengalami bulan kering yang panjang (Juli hingga Oktober) yang akan menyebabkan kekeringan (Marni, 2009), namun diluar bulan Juli hingga Oktober sering mengalami hujan sehingga dapat menyebabkan erosi. Adapun kendala umum pada lahan kering yaitu tanah peka terhadap erosi.

Erosi merupakan gejala alam yang wajar selama laju erosinya diimbangi dengan laju pembentukan tanah.Akan tetapi apabila terjadi erosi dipercepat, dimana laju erosi lebih cepat dari pada laju pembentukan tanah.Sehingga menyebabkan lahan dapat terdegradasiseperti hilangnya lapisan atas tanah yang subur untuk pertumbuhan tanaman yang menyebabkan memburuknya pertumbuhan tanaman dan rendahnya produktifitas.Dampak erosi juga akan menyebabkan pendangkalan sungai, waduk, dan saluran irigasi.

Erosi perlu diketahui dengan memprediksi besarnya erosi menggunakan metode USLE (Universal Soil Loss Equation). Selain sederhana dan praktis,

(2)

metode ini sudah sering digunakan oleh penelitiseperti Surono dkk., (2013) dan Febriani (2013) untuk memprediksi erosi di Indonesia. Nilai erosi yang diperoleh menggunakan metode USLE selanjutnya dipergunakan untuk menentukan klasifikasi tingkat bahaya erosi, sehingga kerusakan lahan akibat erosi dapat dihindari sedini mungkin dengan tindakan konservasitanah dan air yang tepat.

PT. Mutiara Bunda Jaya – Kebun IPBD sudah melakukan beberapa upaya konservasi lahan seperti aplikasi TKKS, pembuatan tapak timbun, bangunan pintu air serta embung, namun dalam melakukan tindakan konservasi tersebut tidak didasari oleh data tentang erosi karena selama ini belum ada dilakukan penelitian tentang erosi di daerah tersebut. Oleh karena itu, berdasarkan beberapa uraian diatas maka peneliti berkeinginan melakukan observasi tentang erosi di PT. Mutiara Bunda Jaya – Kebun IPBD.

Tujuan Penelitian

Untuk mengetahui tingkat bahaya erosi melalui prediksi erosi menggunakan metode USLE dan arahan rekomendasi tindakan konservasi di Perkebunan Kelapa SawitPT. Mutiara Bunda Jaya – Kebun Inti Permata Bunda Dua, Desa Balian Kecamatan Mesuji Raya Kabupaten Ogan Komering Ilir.

Kegunaan Penulisan

Sebagai sumber informasi mengenai tingkat bahaya erosi di Perkebunan Kelapa SawitPT. Mutiara Bunda Jaya – Kebun Inti Permata Bunda Dua, Desa Balian Kecamatan Mesuji Raya Kabupaten Ogan Komering Ilir dan sebagai pertimbangan dalam melakukan tindakan konservasi, serta sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar sarjana di Program Studi Agroekoteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara.

Referensi

Dokumen terkait

(1996) pada dasarnya sebuah robot bawah laut yang dikendalikan oleh operator ROV, untuk tetap dalam kondisi yang aman, pada saat ROV bekerja di lingkungan yang berbahaya [11]..

Setengah Lingkaran Berpola Meander, Garis Mendatar dan Deretan Segitiga Diisi Garis ke Kiri, Setengah Lingkaran Saling Silang di Bawah Segitiga ……….. Deretan Setengah Lingkaran

Durian umumnya memiliki lima ruang (juring=pangsa) dan setiap ruang terdapat beberapa biji yang dibungkus daging buah (pulp) berwarna putih-kuning dengan aneka sensasi rasa

Nanda Ayu Larasati, sebagai rekan yang bersedia membantu penulis untuk mengeprint skripsi ini dengan sangat sabar dan baik, selalu memperhatikan jika ada kesalahan

Penelitian terhadap budaya visual Tionghoa pada Masjid Merah Panjunan Cirebon ini tahap pertama dengan melakukan metode observasi, yaitu metode yang digunakan untuk

Hasil penelitian yang diolah dengan program SPSS Versi 17.0 for windows menunjukkan bahwa nilai Adjusted R Square sebesar 0,747 artinya 74,7% minat Muzakki untuk menyalurkan

Dalam penelitian ini, telah dikembangkan suatu pengkopel hibrid 3 dB untuk radio altimeter yang bekerja pada frekuensi 4,3 GHz dengan menggunakan penyesuaian impedansi lengan

AMRI TJONENG,