PENGESAHAN 2
DAFTAR ISI 3
1. Pendahuluan 5
2. Alur BPMN Prakatalog Produk Barang/Jasa Pemerintah Dalam Aplikasi 7
3. Memulai Aplikasi 8
3.1 Akses ke dalam Katalog Elektronik Produk Barang/Jasa Pemerintah 8
4. Penjelasan Fungsi dan Fitur 10
4.1 Halaman Syarat & Ketentuan 10
4.2 Pengumuman Proses Pemilihan 11
4.2.1 Membuat Pengumuman 11
4.2.2 Menentukan Jadwal Revisi Dokumen Penawaran 18
4.2.3 Mengunggah Adendum Dokumen Pengumuman 20
4.3 Forum Tanya Jawab 25
4.3.1 Menambahkan informasi waktu pada Forum Tanya Jawab 25
4.3.2 Memberikan Penjelasan 27
4.4 Verifikasi Administrasi Penyedia (Verifikasi Dokumen) 35
4.4.1 Lulus Verifikasi Dokumen 39
4.4.2 Revisi Dokumen Penawaran 45
4.4.3 Tidak Lulus Verifikasi Dokumen 48
4.5 Verifikasi Administrasi Produk (Verifikasi Produk) 49
4.5.1 Menyetujui Produk 52
4.5.2 Menolak Produk 53
4.5.3 Revisi Produk 55
4.5.4 Verifikasi Produk 62
4.6 Verifikasi Administrasi Produk (Verifikasi Distributor / Pelaksana Pekerjaan / Pengirim Barang) 63
4.6.1 Menyetujui Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang 66
4.6.2 Menolak Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang 67
4.6.3 Revisi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang 69
4.6.4 Verifikasi Distributor /Pelaksana Pekerjaan / Pengiriman Barang 73
Pengadaan barang/jasa Pemerintah yang efisien dan efektif merupakan salah satu bagian yang penting dalam perbaikan pengelolaan keuangan negara. Salah satu perwujudannya adalah dengan pelaksanaan proses pengadaan barang/jasa Pemerintah secara elektronik, yaitu pengadaan barang/jasa yang dilaksanakan dengan menggunakan teknologi informasi dan transaksi elektronik sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
Penyelenggaraan pengadaan barang/jasa pemerintah secara elektronik diatur dalam Peraturan Presiden Presiden Nomor 12 Tahun 2021 Tentang Perubahan Atas Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 Tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.
Sebagaimana diatur pada Pasal 50 Ayat (5) bahwa pelaksanaan e-Purchasing wajib dilakukan untuk barang/jasa yang menyangkut kebutuhan nasional dan/atau strategis yang ditetapkan oleh menteri, kepala lembaga, atau kepala daerah.
Pengaturan mengenai e-Purchasing dituangkan dalam Peraturan LKPP Nomor 9 Tahun 2021 Tentang Toko Daring Dan Katalog Elektronik Dalam Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah. Ketentuan lebih lanjut mengenai penggunaan Aplikasi Katalog Elektronik diatur dalam Keputusan Deputi Monitoring-Verifikasi dan Pengembangan Sistem Informasi Nomor 7 Tahun 2020 Tentang Panduan Penggunaan Katalog Elektronik Versi 5.0 dan Keputusan Deputi Monitoring-Verifikasi dan Pengembangan Sistem Informasi Nomor 1 Tahun 2021 Tentang Perubahan Atas Keputusan Deputi Bidang Monitoring-Verifikasi Dan Pengembangan Sistem Informasi Nomor 7 Tahun 2020 Tentang Panduan Penggunaan Aplikasi Katalog Elektronik Versi 5.0.
Proses pengadaan barang/jasa Pemerintah secara elektronik ini akan lebih meningkatkan dan menjamin terjadinya efisiensi, efektifitas, transparansi, dan akuntabilitas dalam pembelanjaan uang negara. Selain itu, proses pengadaan barang/jasa Pemerintah
yang sehat dan terwujudnya keadilan (non discriminative) bagi seluruh pelaku usaha yang bergerak dibidang pengadaan barang/jasa Pemerintah.
e-Purchasing dibuat agar proses untuk pengadaan produk barang/jasa Pemerintah dapat dilakukan secara elektronik. Dalam e-Purchasing produk barang/jasa Pemerintah, terdapat fitur untuk pembuatan paket, unduh (download) format surat pesanan/surat perjanjian, unggah (upload) hasil scan kontrak yang sudah ditandatangani, sampai dengan cetak pesanan produk barang/jasa Pemerintah. Dengan adanya e-Purchasing produk barang/jasa Pemerintah, diharapkan proses pengadaan produk barang/jasa Pemerintah dapat lebih efisien dan lebih transparan.
Produk yang sudah tampil di Katalog Elektronik produk barang/jasa Pemerintah dapat dibeli dengan menggunakan e-Purchasing. Katalog Elektronik produk barang/jasa Pemerintah menampilkan informasi penyedia, produk, spesifikasi produk, harga, gambar dari produk barang/jasa Pemerintah.
2. Alur BPMN Prakatalog Produk Barang/Jasa Pemerintah Dalam Aplikasi
3. Memulai Aplikasi
3.1 Akses ke dalam Katalog Elektronik Produk Barang/Jasa Pemerintah
Kelompok Kerja Pemilihan (Verifikator) untuk memulai proses pemilihan Pra Katalog dapat mengakses Katalog Elektronik produk barang/jasa Pemerintah melalui alamat e-katalog.lkpp.go.id. Untuk masuk ke dalam aplikasi Katalog Elektronik lakukan langkah berikut:
1. Pilih Login, maka akan tampil halaman Login.
3. Selanjutnya klik Login.
4. Penjelasan Fungsi dan Fitur
4.1 Halaman Syarat & Ketentuan
Setelah berhasil masuk maka akan tampil halaman Syarat dan Ketentuan penggunaan aplikasi. Semua pengguna sistem terikat dengan persyaratan dan ketentuan penggunaan aplikasi, klik checkbox persetujuan Syarat dan Ketentuan Penggunaan Aplikasi di bagian bawah laman tersebut dan klik tombol Simpan.
4.2.1 Membuat Pengumuman
Pada menu Pra Katalog terdapat pilihan sub menu Penawaran Baru, Penawaran Lama, Persetujuan Produk dan Usulan. Untuk memulai membuat Pengumuman Proses Pemilihan, ikuti langkah berikut;
1. Pilih sub menu Usulan.
Gambar 5. Halaman Beranda Menu Pra Katalog - sub Menu Usulan
2. Selanjutnya akan muncul halaman Daftar Usulan. Pada halaman Daftar Usulan pilih usulan dengan status Baru atau Verifikator dapat melakukan pencarian data usulan pada sebelah kiri berdasarkan komoditas atau status, dan dapat diurutkan berdasarkan terbaru atau terlama.
3. Setelah mendapatkan data usulan yang dicari untuk diumumkan proses pemilihannya.
4. Klik tombol Aksi
5. Pilih Buat Pengumuman.
berisi info nama Komoditas yang tidak dapat diubah.
7. Kemudian isi Judul Pengumuman untuk proses pemilihan yang akan dilaksanakan.
8. Lalu klik tombol Selanjutnya.
Gambar 7. Halaman Buat Pengumuman Tab Pertama - Judul Pengumuman
9. Pada tab kedua muncul halaman Jadwal. Verifikator mengisikan tanggal untuk setiap tahapan proses pemilihan. Apabila tanggal pada setiap tahapan telah diisi.
10. Kemudian klik tombol Selanjutnya. Tata cara pengisian waktu untuk Forum Tanya Jawab dapat dilihat pada bagian Forum Tanya Jawab di Petunjuk Penggunaan Aplikasi ini.
yang merupakan pedoman bagi calon Penyedia Katalog Elektronik dalam menyampaikan penawaran.
12. Klik tombol Tambah Dokumen untuk menambahkan Dokumen Pengumuman tersebut.
13. Jika dokumen sudah berhasil ditambahkan 14. Lalu klik tombol Selanjutnya.
15. Pada tab keempat tampil halaman Dokumen Pengumuman. Pada halaman ini, Verifikator menambahkan dokumen-dokumen yang dipersyaratkan pada Dokumen Pengumuman berdasarkan jenisnya (Administrasi, Kualifikasi, teknis atau harga) untuk nantinya menjadi panduan peserta pemilihan dalam mengunggah dokumen penawaran.
Dokumen Administrasi berupa Surat Penawaran dan Dokumen Kualifikasi yang telah tercantum didalam SIKaP tidak perlu dimintakan kembali. Dokumen teknis terkait produk (spesifikasi, harga, gambar, dan lampiran berupa brosur) tidak perlu dibuat pada dokumen penawaran yang perlu diunggah karena calon Penyedia Katalog Elektronik akan mengisi spesifikasi, harga, gambar, dan lampiran pada saat meng-input produk.
16. Apabila sudah lengkap, kemudian klik tombol Selanjutnya.
mengunggah dokumen penawaran dimaksud.
17. Selanjutnya pada tab kelima Verifikator dapat memilih data kualifikasi administrasi dari SIKaP yang dipersyaratkan saat penawaran dengan cara klik pada checkbox tersebut sampai tercentang.
18. Lalu klik tombol Simpan. Proses pembuatan Pengumuman sudah selesai, hasilnya dapat dilihat pada menu Pengumuman.
Gambar 11. Halaman Buat Pengumuman Tab Kelima - Data SIKaP
4.2.2 Menentukan Jadwal Revisi Dokumen Penawaran
Apabila Verifikator memberikan kesempatan bagi calon Penyedia Katalog Elektronik untuk melakukan revisi dokumen penawaran (saat Verifikasi Administrasi Penyedia maupun Verifikasi Administrasi Produk dan Harga), maka Verifikator dapat mengisi Jadwal Revisi. Untuk menambahkan jadwal batas revisi dokumen penawaran lakukan langkah berikut;
1. Pilih menu prakatalog dan pilih usulan.
Gambar 12. Halaman Daftar Usulan
2. Maka akan tampil daftar usulan. Pilih komoditas dengan status telah membuat pengumuman seperti gambar di bawah ini.
Gambar 13. Daftar Usulan > Detail Usulan
3. Kemudian pilih tab Jadwal Revisi berisi jadwal batas akhir untuk melakukan revisi kualifikasi dan administrasi maupun revisi teknis dan harga. Pengisian tanggal batas akhir revisi ini tidak bisa melebihi tanggal pada masing-masing Verifikasi .
4. Jika sudah mengisi Jadwal Revisi klik tombol Simpan.
Apabila Jadwal Revisi ini belum diisi, maka tombol Revisi tidak akan tampil saat sedang melakukan Verifikasi Administrasi Penyedia maupun Verifikasi Administrasi Produk dan Harga.
Gambar 14. Halaman Buat Pengumuman - Jadwal Revisi
4.2.3 Mengunggah Adendum Dokumen Pengumuman
Apabila Verifikator hendak mengunggah adendum Dokumen Pengumuman, lakukan langkah berikut;
1. Klik menu Prakatalog
2. Kemudian klik sub menu Usulan.
Gambar 15. Menu Prakatalog - Usulan
3. Pada halaman Daftar Usulan pilih usulan yang akan diunggah adendum Dokumen Pengumumannya.
4. Kemudian klik Aksi pilih Detail Usulan.
Gambar 16. Halaman Daftar Usulan - Aksi Review Pemilihan
5. Kemudian pada tab Data Usulan, klik tombol Daftar File pada Dokumen Pengumuman.
Gambar 17. Halaman Detail Usulan
6. Kemudian akan muncul halaman untuk unggah Dokumen Pengumuman.
7. Klik tombol Choose File, kemudian cari file Adendum Dokumen Pengumuman yang akan diunggah.
8. Selanjutnya, file akan tersimpan secara otomatis. Untuk membuka file yang telah diunggah, klik pada nama file pada Daftar File.
Icon Tong Sampah yang berada di sebelah nama file berfungsi untuk menghapus file.
Gambar 18. Halaman Unggah Dokumen Pengumuman
4.3.1 Menambahkan informasi waktu pada Forum Tanya Jawab
Setelah Verifikator membuat pengumuman, Verifikator perlu menentukan waktu atau jam pada tahap Forum Tanya Jawab.
1. Klik Aksi kemudian pilih Detail Usulan.
Gambar 19. Halaman Daftar Usulan - Detail Usulan - Jadwal
2. Pilih tab Detail Jadwal, kemudian pada jadwal Forum Tanya Jawab dapat ditambahkan jam mulai dan jam akhir Forum Tanya Jawab.
3. Setelah selesai kemudian klik icon disket untuk menyimpan jam yang telah ditentukan.
Apabila telah memasuki waktu Forum Tanya Jawab, selanjutnya Verifikator dapat menjawab seluruh pertanyaan dari calon Penyedia Katalog Elektronik.
1. Klik Detail pada pengumuman yang telah dibuat.
Gambar 21. Halaman Pengumuman
2. Klik tombol Forum Tanya Jawab.
Gambar 22. Halaman Daftar Pengumuman
3. Klik pada judul pertanyaan yang akan dijawab di Daftar Pertanyaan.
form yang tersedia dan dapat mengunggah data dukung.
5. Setelah selesai mengisikan jawaban, kemudian klik Jawab Pertanyaan. Calon Penyedia yang sudah Daftar proses pemilihan juga dapat ikut membantu jawab pertanyaan pada laman Forum Tanya Jawab.
Gambar 24. Halaman Forum Tanya Jawab Menjawab Pertanyaan
6. Pada tahap Forum Tanya Jawab yang berisi tanya jawab antara Verifikator dengan calon Penyedia Katalog Elektronik, 7. Selanjutnya hasil Forum Tanya Jawab dapat di export ke file pdf dengan klik tombol Export pdf.
Verifikator memiliki kesempatan untuk menjawab pertanyaan saat Forum Tanya Jawab hingga maksimal 5 jam setelah waktu Forum Tanya Jawab berakhir.
Gambar 26.Hasil Export pdf untuk Forum Tanya Jawab
Selain melalui halaman Pengumuman, Verifikator juga dapat mengakses halaman Forum Tanya Jawab melalui halaman Detail Usulan.
1. Klik menu Prakatalog
2. Kemudian klik sub menu Usulan.
3. Pada halaman Daftar Usulan pilih usulan untuk mengakses halaman Forum Tanya Jawab. Kemudian klik Aksi Detail Usulan.
Gambar 28. Halaman Daftar Usulan - Aksi Detail Usulan
4. Kemudian pada halaman detail usulan terdapat tombol Forum Tanya Jawab. Klik tombol tersebut untuk mengakses halaman Forum Tanya Jawab.
Gambar 30. BPMN Verifikasi Dokumen
Apabila telah memasuki jadwal Verifikasi Dokumen, Verifikator dapat mulai melakukan verifikasi. Pada tab Pra Katalog terdapat sub menu Penawaran Baru yang digunakan untuk melihat daftar penawaran dan melakukan verifikasi penawaran. Untuk melakukan verifikasi penawaran yang sudah diajukan oleh calon Penyedia Katalog Elektronik, Verifikator dapat mengikuti langkah berikut;
1. Klik tab menu Pra Katalog,
2. Kemudian pilih sub menu Penawaran Baru.
Berikut ini adalah gambar dari halaman beranda menu pra katalog pada sub menu usulan.
3. Berikutnya akan muncul halaman Daftar Penawaran. Verifikator dapat melakukan pencarian penawaran berdasarkan status dengan memilih task Verifikasi Dokumen.
Gambar 32. Menyaring daftar penawaran yang berada pada tahap verifikasi dokumen
Gambar 33. Halaman Daftar Penawaran untuk melakukan Verifikasi Administrasi Penyedia
4. Selanjutnya akan muncul daftar penawaran yang telah tersaring. Kemudian Verifikator dapat klik tombol Aksi dan pilih Verifikasi Dokumen untuk melakukan verifikasi dokumen penawaran yang telah diajukan oleh calon Penyedia Katalog Elektronik.
Gambar 34. Verifikasi Data dari SIKaP
4.4.1 Lulus Verifikasi Dokumen
Untuk melakukan Verifikasi Dokumen lakukan langkah berikut;
1. Verifikator dapat melihat dan mengunduh dokumen yang diunggah calon penyedia Katalog Elektronik terlebih dahulu. Pada halaman daftar penawaran.
2. Pilih penawaran yang akan dilakukan Verifikasi . 3. Kemudian klik Detail pada aksi.
4. Kemudian setelah masuk pada halaman detail penawaran, pilih tab Daftar Dokumen Penawaran maka akan menampilkan dokumen penawaran yang menjadi persyaratan pada pada penawaran tersebut.
5. Klik nama file untuk melihat dan mengunduh dokumen.
Gambar 36. Halaman Detail Penawaran - Daftar Dokumen Penawaran
6. Setelah melakukan cek dan mengunduh dokumen penawaran kemudian Verifikator dapat melakukan Verifikasi Dokumen dengan cara klik Aksi kemudian pilih Verifikasi Administrasi Penyedia pada penawaran yang akan dilakukan Verifikasi .
Gambar 37. Halaman Daftar Penawaran - Verifikasi Administrasi Penyedia
1. Klik kotak pada verifikasi lalu klik tombol Simpan Verifikasi SIKaP untuk menyimpan data yang telah diverifikasi.
Gambar 38. Menyimpan verifikasi SIKaP
2. Pada halaman verifikasi dokumen terdapat fitur ceklis untuk membantu melakukan pengecekan dokumen. Misalkan jika dokumen sudah selesai dilakukan cek maka dapat dilakukan ceklis.
3. Untuk memberikan aksi lulus, klik tombol Lulus Verifikasi Dokumen untuk dapat melanjutkan ke tahapan berikutnya.
Gambar 39. Lulus Verifikasi Dokumen
4. Lalu akan muncul pop up window konfirmasi Lulus Verifikasi Administrasi Penyedia. Klik tombol Ya untuk menyetujui proses verifikasi penawaran tersebut atau klik tombol Batal untuk kembali ke halaman sebelumnya.
Gambar 40. Pop Up Window Konfirmasi Terima Penawaran
4.4.2 Revisi Dokumen Penawaran
Apabila Verifikator memberikan kesempatan kepada calon Penyedia Katalog Elektronik untuk memperbaiki dokumen penawaran, maka Verifikator dapat mengikuti langkah berikut;
1. Klik tombol Revisi Penawaran sehingga calon Penyedia Katalog Elektronik dapat merevisi dokumen penawaran yang harus direvisi. Tombol Revisi Penawaran ini akan tampil ketika Verifikator sudah menentukan Jadwal Revisi.
untuk menentukan dokumen penawaran yang perlu direvisi serta mengisi alasan revisi penawaran pada form yang sudah disediakan untuk ditujukan kepada calon Penyedia Katalog Elektronik tersebut.
3. Lalu klik tombol Simpan untuk mengirim ke calon Penyedia Katalog Elektronik atau Klik tombol Batal untuk mengecek kembali.
4.4.3 Tidak Lulus Verifikasi Dokumen
Untuk melakukan penolakan penawaran ikuti langkah berikut;
1. Klik tombol Tidak Lulus Verifikasi Dokumen.
2. Selanjutnya Verifikator wajib mengisi alasan untuk melakukan penolakan penawaran pada form yang sudah disediakan tidak lulus, maka calon Penyedia Katalog Elektronik tidak dapat melanjutkan proses pemilihan.
3. Lalu klik tombol Simpan.
Gambar 44. Pop Up Window Konfirmasi Tolak Penawaran
4.5 Verifikasi Administrasi Produk (Verifikasi Produk)
Verifikator dapat melakukan persetujuan produk yang ditawarkan melalui halaman daftar penawaran dengan cara:
1. Klik tab menu Pra Katalog,
2. Kemudian pilih sub menu Penawaran Baru.
3. Untuk menyaring daftar penawaran dengan status membutuhkan persetujuan produk, klik task Verifikasi Produk pada BPMN.
memilih Verifikasi Produk.
Gambar 46. Menyaring daftar penawaran yang berada pada tahap Verifikasi produk
Verifikator dapat melakukan kelola terhadap produk yang diajukan dalam penawaran. Pengelolaan yang dapat dilakukan adalah menyetujui, menolak, atau mengajukan revisi terhadap pengajuan produk.
4.5.1 Menyetujui Produk
Untuk menyetujui produk, langkah-langkah yang harus dilakukan adalah;
1. Mengakses halaman Penawaran Baru dan memilih task Verifikasi Produk.
2. Memilih penawaran yang produknya akan diVerifikasi , kemudian klik Aksi pada baris penawaran tersebut dan memilih Persetujuan Produk.
3. Menekan checkbox pada baris produk yang ingin disetujui.
note : Jika produk sudah disetujui, verifikator masih dapat melakukan perubahan untuk aksi sebaliknya selama verifikasi produk belum di klik lanjut ke verifikasi.
Gambar 48. Pop Up Window Persetujuan Produk
4.5.2 Menolak Produk
Selain menyetujui, Verifikator dapat menolak pengajuan produk pada penawaran dengan langkah sebagai berikut;
1. Mengakses halaman Penawaran Baru dan memilih task Verifikasi Produk.
2. Memilih penawaran yang produknya akan diVerifikasi , kemudian klik Aksi pada baris penawaran tersebut dan memilih Persetujuan Produk.
3. Menekan checkbox pada baris produk yang ingin disetujui.
Gambar 49. Memilih produk yang akan ditolak
4. Klik Proses Persetujuan Produk dan akan muncul pop up window Persetujuan Produk. Verifikator wajib menambahkan alasan pada input teks yang tersedia, kemudian klik Tolak untuk menyetujui produk tersebut. Verifikator dapat membatalkan aksi dengan klik Batal.
Ketika seluruh produk dalam suatu penawaran telah diberikan persetujuan, baik itu ditolak maupun diterima, Verifikator dapat mengajukan revisi produk kepada penyedia.
1. Mengakses halaman Penawaran Baru dan memilih task Verifikasi Produk.
2. Memilih penawaran yang produknya akan diVerifikasi , kemudian klik Aksi pada baris penawaran tersebut dan memilih Verifikasi Produk.
Perhatikan: revisi hanya dapat dilakukan ketika seluruh produk pada penawaran statusnya telah diterima atau ditolak. Jika sudah melakukan Verifikasi dan hendak mengajukan revisi, klik Revisi Produk.
3. Muncul pop up window untuk submit revisi produk. Alasan wajib diisi pada input teks sebelum mengajukan. Jika sudah yakin untuk melakukan submit revisi, klik Ya.
Gambar 52. Pop Up Window Submit Revisi Produk
Setelah verifikator memberikan aksi revisi produk maka status penawaran penyedia menjadi Revisi Produk.
Gambar 53. Status Revisi Produk
Selain memberikan aksi revisi penawaran kepada penyedia, verifikator juga dapat menyelesaikan revisi penawaran penyedia tersebut, jika dirasa penyedia lama melakukan revisi. Berikut langkah verifikator untuk melakukan penyelesaian revisi :
1. Mengakses halaman Penawaran Baru dan memilih task Revisi Produk.
aksi Produk.
3. Kemudian akan masuk ke halaman daftar produk penyedia, dimana halaman ini terdapat notifikasi batas waktu revisi dan juga catatan revisi dari verifikator. Untuk menyelesaikan revisi produk, verifikator dapat klik tombol Selesaikan Revisi.
Gambar 56. Halaman Selesaikan Revisi
Selain mengajukan revisi, apabila seluruh produk pada suatu penawaran telah diberi persetujuan, Verifikator dapat menyelesaikan Verifikasi produk. Tahapan ini dapat dilakukan dengan;
1. Klik Lanjut ke Verifikasi pada halaman Persetujuan Produk.
Gambar 57. Daftar Produk
2. Muncul pop up window untuk mengkonfirmasi aksi yang akan dilakukan. Jika sudah yakin untuk melanjutkan ke tahap Verifikasi , klik Ya.
Gambar 58. Pop Up Window Submit Verifikasi Produk
4.6 Verifikasi Administrasi Produk (Verifikasi Distributor / Pelaksana Pekerjaan / Pengirim Barang)
Verifikator dapat melakukan Verifikasi distributor yang ditawarkan melalui halaman daftar penawaran dengan cara:
Gambar 59. Task Verifikasi Distributor pada BPMN
4. Memilih penawaran yang akan diVerifikasi distributornya, klik Aksi dan memilih Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang.
menyetujui, menolak, atau mengajukan revisi terhadap pengajuan Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang.
4.6.1 Menyetujui Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang
Untuk menyetujui distributor, berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan;
1. Mengakses halaman Penawaran Baru dan memilih task Verifikasi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang.
2. Memilih penawaran yang akan diVerifikasi , kemudian klik Aksi pada baris penawaran tersebut dan memilih Verifikasi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang.
3. Menekan checkbox pada baris produk yang ingin disetujui.
Gambar 61. Memilih distributor yang akan disetujui
4. Klik Proses Persetujuan Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang dan akan muncul pop up window Verifikasi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang. Verifikator dapat menambahkan alasan pada input teks yang tersedia,
Gambar 62. Pop up window persetujuan distributor
4.6.2 Menolak Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang
Untuk menyetujui distributor, berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan;
1. Mengakses halaman Penawaran Baru dan memilih task Verifikasi Distributor.
2. Memilih penawaran yang akan diVerifikasi , kemudian klik Aksi pada baris penawaran tersebut dan memilih Persetujuan Distributor.
3. Menekan checkbox pada baris Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang yang ingin disetujui.
Gambar 63. Memilih distributor yang akan disetujui
4. Klik Proses Persetujuan Distributor /Pelaksana Pekerjaan / Pengiriman Barang dan akan muncul pop up window Persetujuan Distributor /Pelaksana Pekerjaan / Pengiriman Barang. Verifikator wajib menambahkan alasan pada input teks
Gambar 64. Pop up window persetujuan distributor
4.6.3 Revisi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang
Ketika seluruh Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang dalam suatu penawaran telah diberikan persetujuan, baik itu ditolak maupun diterima, Verifikator dapat mengajukan revisi distributor kepada penyedia.
1. Mengakses halaman Penawaran Baru dan memilih task Verifikasi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang.
2. Memilih penawaran yang produknya akan diVerifikasi , kemudian klik Aksi pada baris penawaran tersebut dan memilih Verifikasi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang.
Perhatikan: revisi hanya dapat dilakukan ketika seluruh Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang pada penawaran statusnya telah diterima atau ditolak. Jika sudah melakukan Verifikasi dan hendak mengajukan revisi, klik Revisi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang.
Gambar 65. Halaman persetujuan distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang
Gambar 66. Pop up window persetujuan revisi distributor/pelaksana pekerjaan/pengirim barang
Setelah verifikator memberikan aksi revisi Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang maka status penawaran penyedia menjadi Revisi Distributor / pengiriman barang / pelaksanaan pekerja. Selain memberikan aksi revisi penawaran kepada penyedia, verifikator juga dapat menyelesaikan revisi penawaran penyedia tersebut, jika dirasa penyedia lama melakukan revisi. Berikut langkah verifikator untuk melakukan penyelesaian revisi :
1. Mengakses halaman Penawaran Baru dan memilih task Revisi Distributor /Pelaksana Pekerjaan / Pengiriman Barang.
Gambar 67. Filter BPMN Status Revisi Distributor/pelaksana pekerjaan/pengirim barang
terdapat notifikasi batas waktu revisi dan juga catatan revisi dari verifikator. Untuk menyelesaikan revisi distributor, verifikator dapat klik tombol Selesaikan Revisi.
Gambar 68. Halaman Daftar Distributor Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang yang mengalami revisi
4. Jika verifikator sudah menyelesaikan revisi maka status penawaran akan menjadi Verifikasi Distributor /Pelaksana Pekerjaan / Pengiriman Barang. Untuk langkah selanjutnya, maka verifikator harus melakukan verifikasi distributor kembali.
4.6.4 Verifikasi Distributor /Pelaksana Pekerjaan / Pengiriman Barang
Selain mengajukan revisi, apabila seluruh Distributor/Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang pada suatu penawaran telah diberi persetujuan, Verifikator dapat menyelesaikan Verifikasi distributor. Tahapan ini dapat dilakukan dengan;
1. Klik Lanjut ke Verifikasi pada halaman Persetujuan Distributor /Pelaksana Pekerjaan / Pengiriman Barang.
Gambar 69. Halaman Daftar Distributor Pelaksana Pekerjaan/Pengirim Barang
2. Muncul pop up window untuk mengkonfirmasi aksi yang akan dilakukan. Jika sudah yakin untuk melanjutkan ke tahap Verifikasi , klik Ya.
Gambar 70. Pop up window persetujuan distributor/pelaksana pekerjaan/pengirim barang
5. Mengakhiri Aplikasi
Klik menu nama pengguna pada pojok kanan atas, lalu pilih Logout untuk mengakhiri aplikasi.
Gambar 71. Halaman Beranda Katalog Elektronik, menu untuk mengakhiri aplikasi
6. Penutup
Petunjuk pengoperasian ini dibuat sesuai dengan versi Katalog Elektronik produk barang/jasa Pemerintah tertentu. Untuk meningkatkan pelayanan, Katalog Elektronik produk barang/jasa Pemerintah diperbarui pada waktu tertentu sehingga petunjuk pengoperasian ini pada beberapa bagian, tidak lagi sesuai dengan versi Katalog Elektronik produk barang/jasa Pemerintah yang