• Tidak ada hasil yang ditemukan

GMail. Fitur pada Gmail :

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "GMail. Fitur pada Gmail :"

Copied!
9
0
0

Teks penuh

(1)

E-Mail

E-Mail atau electronic mail (surat elektronik) merupakan salah satu media pengirim pesan melalui internet.

Pengiriman dan penggunaan e-mail menggunakan prosedur standar yang disebut protokol. Protokol adalah sebuah aturan atau standar internasional yang mengatur atau mengizinkan terjadinya hubungan, komunikasi, dan perpindahan data antara dua atau lebih titik komputer. Protokol untuk pengiriman disebut Simple Mail Transfer Protocol(SMTP).

Protokol untuk penerimaan e-mail disebut Post Office Protocol(POP).

Email atau kalau dalam istilah Indonesia, surat elektronik, adalah aplikasi yang memungkinkan para pengguna internet untuk saling berkirim pesan melalui alamat elektronik di internet.

Para pengguna email memilki sebuah mailbox (kotak surat) elektronik yang tersimpan dalam suatu mailserver. Suatu Mailbox memiliki sebuah alamat sebagai pengenal agar dapat berhubungan dengan mailbox lainnya, baik dalam bentuk penerimaan maupun pengiriman pesan. Pesan yang diterima akan ditampung dalam mailbox, selanjutnya pemilik mailbox sewaktu-waktu dapat mengecek isinya, menjawab pesan, menghapus, atau menyunting dan mengirimkan pesan email.

Web email adalah suatu cara untuk mengirim email melalui internet secara online.

Browser diharuskan masuk ke sebuah web site email dan membuka email atau mengirim email secara satu persatu dan hanya bisa dibaca dengan menggunakan Web Browser seperti Netscape Navigator, Netscape Communicator, Microsoft Internet Explorer, Mosaic dll.

Beberapa penyelenggara e-mail berbasis Web juga menyediakan fasilitas POP3 & SMTP dengan melakukan setting tertentu, misalnya YahooMail dan GMail.

Email berbasis web dikembangkan dengan tujuan untuk memberikan jasa email kepada orang yang memiliki akses internet, tetapi tidak memiliki account email sendiri, atau yangdimiliki bukan akses ke email server, tapi ke sebuah web server.Jadi, orang yang akan mengirimkan email pertama-tama harus mengikutiprosedur untuk membuat sebuah account email (sign up) yang disediakan secara gratis.

(2)

Ditemukannya internet sungguh-sungguh luar biasa. Kita bisa menghemat waktu, tenaga dan uang untuk bertukar informasi dengan rekan-rekan kita di bagian belahan dunia

yang tidak bisa terjamah dengan mudah.

Bahkan dengan surat elektronik ini kita bisa menggaet teman baru sebanyak-banyaknya, karena di internet kita bisa dengan mudah menemukan profile-profile baru yang kita kehendaki. Bagi yang sudah bertahun-tahun mengabdikan diri menghadapi layar monitor menatap dunia maya, pasti tidak heran kalau dia sering menerima email-email, yang berguna dan yang tidak berguna. Yang tidak berguna contohnya email iklan, bom email, email virus, email fishing (pemancing) dll. Malah terkadang kita menerima email dari orang yang kita kenal secara bertubi-tubi, padahal yang bersangkutan belum tentu mengirim email itu.

Sebelum kita membicarakan tentang seluk beluk manfaat dan madlarat email dan macam- macamnya, baik kita bicara mulai dari dasar dulu, bagaimana berkirim email secara menyenangkan.

GMail

Gmail adalah penyedia layanan surat elektronik (email) gratis milik Google yang diluncurkan pada tanggal 31 Maret 2004. Dan sempat membuat heboh banyak kalangan karena langsung menyediakan kapasitas email 1 GB yang pada saat itu sangat tidak wajar.

Dan untuk pendaftarannya tidak terbuka untuk umum tetapi harus melalui undangan dari orang yang sebelumnya sudah mendapatkan account.

Fitur pada Gmail :

(3)

Gmail menyedikan kapasitas penyimpanan sebanyak lebih dari 7538 megabyte dan terus bertambah. Jumlah ini lebih dari jumlah yang disediakan situs lain. seperti Yahoo! dan Hotmail. Hal ini berarti para pengguna dapat menyimpan sampai ribuan surat elektronik. Sampai saat ini, gmail merupakan email dengan kapasitas terbanyak.

Gmail juga mengaplikasi teknologi pencarian Google yang memudahkan

penggunanya mencari sesuatu dari email mereka. Gmail juga menampilkan iklan yang didasarkan dari email yang diterima pengguna. Iklan tersebut hanya diperlihatkan ke pengguna Gmail dan tidak dikirimkan ke alamat eksternal.

Gmail dapat mengirimkan attachment (lampiran) sampai 20 MB per email.

Salah satu dari hal baru yang ditawarkan Gmail adalah penyortiran email dalam bentuk "Conversation view". Dengan begini email yang diterima akan diurutkan dalam bentuk percakapan, sehingga semua balasan dan topik tidak terpisah-pisah. Hal ini bisa membuat pengguna mudah untuk melihat email yang mereka dapat. Gmail kadang salah mengira email mana yang harus dikelompokkan bersama-sama, namun hal ini sudah jarang terjadi.

Salah satu perubahan baru adalah kemampuan untuk melabeli email. Sebuah email dapat mempunyai lebih dari satu label. Fitur ini berguna untuk menyortir email sesuai dengan label yang diberikanya, Google juga dapat memberikan label secara otomatis dengan sebuah filter.

Teknologi Push e-mail juga diterapkam Gmail pada perangkat iPhone dan Windows Mobile, sedangkan pada perangkat Telepon pintar (smartphone) lainnya kemampuan teknologi Push e-mail dari Gmail ini bervariasi tergantung dari aplikasi yang bisa dipasang pada Telepon pintar dari berbagai merk dan jenis.

Fitur Filter dan Labels pada GMail

Gmail memiliki fitur filter dan juga filter label agar memudahkan penggunanya mengelaola akun email Gmail mereka. Fungsi filter ini berfungsi untuk menyaring email yang masuk. Tujuannya adalah email-email yang masuk itu agar diketahui dari siapa datangnya email tersebut. Setelah membuat filter maka agar mudah untukmelakukan highlight terhadap email tersebut, maka digunakanlah fitur Label. Fitur Label ini dapat memberi warna untuk setiapFilter yang kita buat, sehingga kita akan dapat dengan mudah menemukan filter yang kita cari berdasrkan label.

(4)

Gambar 1 Tampilan Inbox Gmail - Tanpa Email Filtering

Seperti anda lihat pada gambar diatas, di inbox gmail terdapat beberapa email dengan pengirim email yg berbeda. Sudah pasti jika anda memiliki banyak email dengan pengirim yg berbeda-beda, anda akan memfokuskan diri anda untuk menyortir-nya. Bahkan anda pun harus meluangkan lebih banyak waktu.

Ok biar engga panjang lebar seperti diatas, berikut ini adalah cara-caranya:

1. Klik “Settings” di menu bar di kanan atas, (lihat pada gambar diatas)

2. Kemudian akan muncul tampilan seperti pada gambar di bawah. Untuk kali pertama kita harus membuat foldernya (Label) terlebih dahulu. Pilih “Labels”

Gambar 2 Masukan Nama Label

Kemudian masukkan nama label untuk kategori email yg akan disaring. Seperti contoh saya membuat Label “Friendster“, kemudian klik tombol “Create“

(5)

Gambar 3 Nama Label

3. Setelah itu, klik “Filters“, kemudian klik “Create a new filters“, seperti pada gambar di bawah:

Gambar 4 Membuat Filter

Kemudian akan muncul tampilan, seperti pada gambar di bawah:

Gambar 5 Membuat Filter

Keterangan:

From

“Berdasarkan asal alamat email atau nama lain dari alamat email”

To

“Berdasarkan tujuan alamat email atau tujuan nama lain dari alamat email”

Subject

“Berdasarkan subjeknya atau yang mengandung kalimat tertentu di dalam subjeknya”

Has the words

“Berdasarkan yang mengandung huruf/kalimat tertentu”

Doesn’t have

“Berdasarkan yang tidak mengandung huruf/kalimat tertentu”

Sebagai contoh saya memasukkan kalimat “Friendster“, seperti pada gambar:

(6)

Gambar 6 Membuat Filter

Kemudian, jika ingin mengetahui apakah menggunakan keyword “Friendster”

berhasil atau tidak, klik tombol “Test Search“:

Gambar 7 Membuat Filter

Jika berhasil, kemudian klik “Next Step“, jika tidak berhasil, perhatikan kriteria keywords yang biasa muncul dari email tersebut.

Kemudian akan tampil seperti pada gambar dibawah:

Gambar 8 Membuat Filter

Kemudian checklist “Apply the label” dan pilih labelnya (“Label : Friendster“).

Kemudian checklist “Also apply filters to ……“

Langkah terakhir klik “Create Filters“

Setelah itu akan muncul hasilnya seperti gambar:

(7)

Gambar 9 Filter

Jika ingin membuat email filter lagi, klik “Create a new filter“

4. Hasil dari pembuatan email filtering bisa anda lihat di tampilan inbox.

Gambar 10 email filtering

Sekarang tinggal langkah terakhir. Kita atur pemisahan “Warna” terhadap masing- masing label tersebut. Cara merubahnya ada di kolom “Label” di side bar sebelah kiri, seperti pada gambar:

Gambar 11 Warna Label

Setelah itu baru bisa dilihat hasil akhirnya di folder “Inbox” dan di masing-masing

“Label” tersebut.

(8)

Gambar 12 Labels

Gambar 13 Labels

Email-email yang telah di filter bisa di teruskan ke folder/label yang telah di filter, arti kata email-email terbaru (yg telah di filter) tidak akan masuk ke folder “Inbox”, melainkan akan diteruskan ke folder-folder atau label yg telah di filter.

Caranya dapat dilihat seperti ini:

Klik “Settings” di pojok kanan atas kemudian pilih “Filter“, kemudian klik “Edit”

pada label filter yg ingin di setting.

Gambar 14 Filters

(9)

Kemudian klik tombol “Next Step“

Akan muncul tampilan seperti ini:

Gambar 15 Filters

Checklist “Skip the Inbox (Archive it)“

Fungsi ini akan meneruskan email-email terbaru untuk kategori filterisasi email

“Friendster” ke folder atau label filter “Friendster“.

Jangan lupa cek dan cheklist pada:

Apply the label

Also apply filter to … Kemudian klik “Update Filter“

Dan dengan hasil pada halaman “Inbox“:

Gambar 16 Filters

Gambar

Gambar 1 Tampilan Inbox Gmail - Tanpa Email Filtering
Gambar 3 Nama Label
Gambar 7 Membuat Filter
Gambar 9 Filter
+3

Referensi

Dokumen terkait

The essen- tial elements of the new framework include refactoring hardware elements into software functions running on commodity cloud computing infrastructure; aligning access,

a. Makanan jajanan yang disajikan harus dengan tempat/alat perlengkapan yang bersih, dan aman bagi kesehatan. Makanan jajanan yang dijajakan harus dalam keadaan terbungkus dan atau

Lembar Observasi Hygiene dan Sanitasi dan Analisa Kandungan Boraks Pada Bakso Bakar yang dijual disekitar SD di Kecamatan Medan Baru Kota Medan tahun 2012.

Dalam peniltian ini uji reliabilitas instrument yang digunakan untuk menguji instrument tiap item soal yang nantinya akan digunakan dalam tes individual setelah

Dengan metode pembelajaran tutor sebaya ( peer teaching ), para siswa dapat menumbuhkan dan meningkatkan minat belajar mereka, sehingga materi-materi pelajaran yang

perkembangan psiko-edukatif ini berhasil dengan baik, maka akan tercapai bentuk kepribadian yang matang dan utuh (integrated personality), dan individu yang demikian akan

(2008), maka pembenahan sewajarnya dimulai dengan memperbaiki dukungan infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk meningkatkan akses ke sumber informasi

Perancangan disediakan dengan lengkap dan bertepatan dengan keperluan kurikulum beserta dengan pelbagai sumber yang sesuai. Perancangan disediakan dengan lengkap