• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sistem Penjenjangan Dalam Lembaga Pendid

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "Sistem Penjenjangan Dalam Lembaga Pendid"

Copied!
12
0
0

Teks penuh

(1)

BAB II

PEMBAHASAN

A. Sistem Jenjang Pendidikan Dalam Lembaga Islam

Indonesia sebagai negara yang majemuk, kaya dengan keaneka ragamansuku, budaya, bahasa, dan adat istiadatnya memiliki berbagai bentuk Institusi Pendidikan. Sebagaimana yang dituangkan dalam Undang-Undang No 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, Instutusi Pendidikan dikelompokkan menjadi tiga Kelomok, yaitu Pendidikan Islam Formal, Pendidikan Islam Non-Formal, dan Pendidikan Islam In-Formal.

1. Pendidikan Formal

Dalam UU No 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dinyatakan dengan jelas bahwa “Pendidikan formal adalah jalur pendidikan yang terstruktur dan berjenjang yang terdiri atas pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan tinggi.1 Abu Ahmad dan Nur Uhbiyato memberi pengertian tentang lembaga penddikan sekolah, yaitu bila dalam pendidikan tersebut diadakan ditempat tertentu, teratur, sistematis, mempunyai perpanjnagan dalam kurun waktu tertentu, berlangsung mulai pendidikan dasar sampai pendidikan tinggi, dan dilaksanakan berdasarkan aturan resmi.2

Haidar Nawawi mengelompokkan lembaga pendidikan sekolah kepada lembaga pendidikan yang kegiatan pendidikannya diselenggarakan secara sengaja, berencana, sistematis dalam rangka membantu anak dalam mengembangkan potensinya agar mampu menjlanakn tugasnya sebagai khalifah Allah di bumi.3

Di Indonesia yang termasuk kategori lembaga pendidikan formal adalah sebagai berikut:

a. Raudhatul Athfal (RA) atau Bustanul Athfal

RA ini merupakan salah satu jenis pendidikan islam formal bagi anak usia dini. Jenjang usia untuk RA ini yaitu 4-6 tahun sama seperti TK. Nah ada beberapa ciri khas dari RA ini sendiri:

1. Jika kita tahu bahwa lembaga resmi yang menaungi pendidikan itu pada umumnya ada dua yaitu Depdiknas dan Depag. Nah untuk RA ini sendiri tidak dianungi oleh Depdiknas tetapi oleh Depag. Mengapa? Karena RA merupakan pendikan untuk anak usia dini yang bersifat islami, atau menekankan tentang keagamaan.

2. Oleh karena RA itu bersifat Islami maka otomatis anak-anak atau muridnya pun beragama Islam semua dengan jenjang usia yang telah disebutkan di atas yaitu 4-6 tahun.

3. Baju seragam anak-anak yang Sekolah di RA juga merupakn baju seragam yang islami, yaitu bajunya panjang seperti baju muslim.

1 Undang-Undang NO 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 1 ayat 11

2 Ramayulis, Ilmu Pendidikanm Islam,2006, halaman 282

(2)

4. Pelajaran nya juga jika di RA lebih ditekankan kepada pelajaran keagamaan. Jadi selain belajar tentang pengetahuan umum di RA juga anak akan

banyak mempelajari tentang keagamaannya, Jadi RA ini berusaha menyeimbangkan antara pelajaran dunia dan akhirat.

5. Guru, guru di RA juga merupakan guru-guru yang basik agamanya kuat. Ini dikarenakan selain pengetahuan umum yang mereka ajarkan mereka juga akan mengajar tentang agama, sekalipun pengetahuan umum sebisa mungkin harus dikaitkan dengan pengetahuan keagamaan. Selain itu tentu dari penampilan juga mereka harus islami.

b. Madrasah Diniyah

Madrasah Diniyah adalah salah satu lembaga pendidikan keagamaan pada jalur luar sekolah yang diharapkan mampu secara menerus memberikan pendidikan agama Islam kepada anak didik yang tidak terpenuhi pada jalur sekolah yang diberikan melalui sistem klasikal serta menerapkan jenjang pendidikan yaitu:4

 Diniyah Awaliyah

Madrasah Diniyah Awaliyah, dalam menyelenggarakan pendidikan agama islam tingkat dasar selama 4 tahun dan jumlah belajarnya 18 jam pelajaran dalam seminggu.

 Diniyah Wustho

Madrasah Diniyah Wustho, dalam menyelenggarakan pendidikan agama islam tingkat menengah pertama sebagai pengembangan pengetahuan yang diperoleh pada Madrasah Diniyah Awaliyah, masa belajar selama dua tahun dengan jumlah jam pelajaran 18 jam dalam seminggu.

 Diniyah Ulya

Madrasah Diniyah Ulya, dalam menyelenggarakan pendidikan agama islam tingkat menengah atas dengan melanjutkan dan mengembangkan pendidikan. Madrasah Diniyah Wustho,

masa belajarnya 2 tahun dengan jumlah jam belajar 18 jam per minggu.

c. Madrasah Ibtidaiyah (MI), Sekolah Dasar Islam (SDI)

Madrasah ibtidaiyah (disingkat MI) adalah jenjang paling dasar pada pendidikan formal di Indonesia, setara dengan Sekolah Dasar, yang pengelolaannya dilakukan oleh Kementerian Agama. Pendidikan madrasah ibtidaiyah ditempuh dalam waktu 6 tahun, mulai dari kelas 1 sampai kelas 6. Lulusan dari madrasah dasar dapat melanjutkan ke madrasah pertama. Kurikulum madrasah ibtidaiyah sama dengan kurikulum sekolah dasar, hanya saja pada MI terdapat porsi lebih banyak mengenai pendidikan agama Islam. Selain mengajarkan mata pelajaran sebagaimana sekolah dasar, juga ditambah dengan mata pelajaran:

 Alquran dan Hadits

(3)

 Aqidah dan Akhlaq  Fiqih

 Sejarah Kebudayaan Islam  Bahasa Arab

Di Indonesia, setiap warga negara berusia 7-15 tahun tahun wajib mengikuti pendidikan dasar, yakni sekolah dasar (atau sederajat) 6 tahun dan sekolah menengah pertama (sederajat) 3 tahun.

d. Madrasah Tsanawiyah (MTs), Sekolah Menengah Pertama Islam (SMPI), atau nama lain yang setingkat dengan lembaga ini.

Madrasah tsanawiyah (disingkat MTs) adalah jenjang dasar pada pendidikan formal di Indonesia, setara dengan sekolah menengah pertama, yang pengelolaannya dilakukan oleh Departemen Agama. Pendidikan madrasah tsanawiyahditempuh dalam waktu 3 tahun, mulai dari kelas 7 sampai kelas 9.

e. Madrasah Aliyah (MA) atau Sekolah Menengah Atas Islam (SMAI) atau nama lain yang setingkat dengan lembaga ini.

Madrasah aliyah (disingkat MA) adalah jenjang pendidikan menengah pada pendidikan formal di Indonesia, setara dengan sekolah menengah atas, yang pengelolaannya dilakukan oleh Kementerian Agama. Pendidikan madrasah aliyahditempuh dalam waktu 3 tahun, mulai dari kelas 10 sampai kelas 12.

f. Perguruan Tinggi Islam antara lain adalah sekolah Tinggi Agama Islam (STAIN), Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Universitas Islam Negeri (UIN) atau lembaga sejenis milik Yayasan atau organisasi keIslaman.

Institut Agama Islam negeri (IAIN) adalah bentuk perguruan tinggi Islam negeri di Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan akademik dalam disiplin ilmu keaagaman Islam. IAIN merupakan salah satu bentuk perguruan tinggi Islam negeri selain universitas Islam negeri (UIN) dan sekolah tinggi agama Islam negeri (STAIN).

IAIN dibentuk oleh pemerintah pada tahun 1960 di kota Yogyakarta dengan nama IAIN Al Jami'ah al-Islamiah al-Hukumiyah, yang merupakan gabungan dari Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN) Yogyakarta dan Akademi Dinas Ilmu Agama (ADIA) Jakarta.

Sejak tahun 1963, berdirilah cabang-cabang IAIN yang terpisah dari pusat. Pada tahun 1965, nama IAIN di Yogyakarta diubah menjadi IAIN Sunan Kalijaga.

Pada abad ke-21, sejumlah IAIN berubah nama menjadi universitas Islam Negeri (UIN), karena memiliki fakultas dan jurusan di luar studi keislaman. IAIN Syarif Hidayatullah di Jakarta misalnya, berubah nama menjadi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah. Jika pada tahun 2000 tercatat masih terdapat 14 IAIN di Indonesia, saat ini 11 di antaranya telah berubah menjadi UIN.

Berikut adalah daftar IAIN di Indonesia:

 IAIN Ambon, Ambon

(4)

 IAIN Bengkulu, Bengkulu

 IAIN Bukittinggi, Bukittinggi

 IAIN Datokarama, Palu

 IAIN Jember, Jember

 IAIN Kerinci, Kerinci

 IAIN Manado, Manado

 IAIN Metro, Metro

 IAIN Padangsidempuan, Tapanuli Selatan

 IAIN Palangka Raya, Palangka Raya

 IAIN Palopo, Palopo

 IAIN Pontianak, Pontianak

 IAIN Purwokerto, Purwokerto

 IAIN Salatiga, Salatiga

 IAIN Samarinda, Samarinda

 IAIN Sultan Amai, Gorontalo

 IAIN Sultan Qaimuddin, Kendari

 IAIN Surakarta, Sukoharjo

 IAIN Syekh Nurjati, Cirebon

 IAIN Ternate, Ternate

 IAIN Tulungagung, Tulungagung

 IAIN Zawiyah Cot Kala Langsa, Langsa

Dan berikut adalah daftar eks-IAIN yang kini menjadi UIN beserta lokasi dan tahun perubahan status dari IAIN menjadi UIN.

 UIN Syarif Hidayatullah, Tangerang Selatan (2002)

(5)

 UIN Maulana Malik Ibrahim, Malang (2004)

 UIN Sunan Gunung Djati, Bandung (2005)

 UIN Alauddin, Makassar (2005)

 UIN Sultan Syarif Kasim, Pekanbaru (2005)

 UIN Ar-Raniry, Banda Aceh (2013)

 UIN Sunan Ampel, Surabaya (2013)

 UIN Raden Fatah, Palembang (2014)

 UIN Sumatera Utara, Medan (2014)

 UIN Walisongo, Semarang (2014)

 UIN Antasari, Banjarmasin (2017)

 UIN Raden Intan, Bandar Lampung ( 2017)

 UIN Sultan Maulana Hasanuddin, Serang (2017)

 UIN Sultan Thaha Saifuddin, Muaro Jambi (2017)

 UIN Mataram, Mataram (2017)

2. Pendidikan Non Formal

Sesuai dengan UU No 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan, Pendidikan nonformal adalah jalur pendidikan di luar pendidikan formal yang dapatdilaksanakan secara terstruktur dan berjenjang.5 Ramayulis mengartikan pendidikan Non-Formal adalah lembaga pendidikan yang teratur namun tidak mengikuti peraturan-peraturan yang tetap dan ketat.6 Dengan kata lain dapat dipahami bahwa penidikan Islam non-formal adalah pendidikan yang diselengggrakan oleh masyarakat dengan tanpa mengikuti peraturan yang baku dari pemerintah.

Kebijakan-kebijakan pemerintah yang tertuang dalam PP No. 55 tahun 2007 mengatur tentang pelaksanaan pendidikan agama dan pendidikan keagamaan pada jenjang pendidikan formal, nonformal, dan informal. Di dalam PP No. 55 tahun 2007 menyebut majelis taklim, pengajian kitab, pendidikan Alquran dan diniyah taklimiyah sebagai bagian dari pendidikan keagamaan Islam.

Beberapa diantara pendidikan Islam yang tidak formal diselenggrakan oleh masyarakat dan masih tetap eksis hingga sekarang adalah sebagai berikut :

 Masjid, Mushalla, Langgar, Surau dan Rangkang

(6)

 Madrasah Diniyah

 Majlis Ta’lim, TPQ, Taman Pendidikan Seni al-Qur’an, Jama’ah wirid  Kursus-kursus KeIslaman

 Badan-badan Pembinaan Rohani  Badan-Badan Konsultasi keagamaan

3. Pendidikan Informal

Pendidikan informal adalah jalur pendidikan keluarga dan lingkungan.7 Keluarga sebagai unit terkecil dalam masyarakat adalah sekelompok orang yang memiliki pola-pola kepentingan masing-masing dalam mendidik anak yang belum ada di lingkungannya.8 Pengertian ini berarti menegakkan bahwa yang masuk adalam ketagori pendidi Islam in formal adalah pendidika Islam yang diberikan oleh orang tua kepada keluarganya dan juga pendidikan Islam dilingkunangan masyarakat seperti majlis ta’lim yang ada di masjid-masjid atau mushola.

Praktek pendidikan Islam informal tidak terikat dengan penjenjangan, waktu, atau muatan kuirkulumnya. Pendidikan berjalan secara alami dan materi pendidikannya bersiafat kondisonal dan sesuai dengan kebutuhan tanpa ada program waktu dan evaluasi.

B. Lembaga Pendidikan Islam

Secara etimologi, lembaga adalah asal sesuatu, acuan, sesuatu yang memberi bentuk pada yang lain, badan atau organisasi yang bertujuan untuk mengadakan suatu penelitian keilmuan atau melakukann suatu usaha.9 Istilah lembaga pendidikan Islam, secara terminologi ada banyak pendapat yang menjelaskan pengertiannya. Ada yang memaknai lembaga pendidikan Islam secara fisik dan ada yang mengartikannya secara abstrak. Sebagaimana yang dikutip oleh Prof. Dr Ramayulis, Hasan Langgulung menjelaskan bahwa lembaga pendidikan adalah suatau sistem peratuaran yang bersifat mujarrad suatu konsepsi yang terdiri dari Kode-kode, Norma-norma, Ideologi-ideologi dan sebagainya, baik tertulis atau tidak, termasuk perlengkapan material dan organisasi simbolik.10 Pendapat Hasan Langgulung inilah pendapat yang mencakup keduanya (Fisik dan Non-fisik) dan cukup menggambarakan tentang realitas lembaga pendidikan Islam di Indonesia

Ada berbagai bentuk lembaga pendidikan Islam di Indonesia, antara lain adalah pondok pesantren dengan berbagai variannya, sekolah Islam atau Madrasah dengan berbagai jenjang dan modelnya, dan perguruan tinggi dengan berbagai program studinya.

1. Pondok Pesantren

Pesantren merupakan bentuk lembaga pendidikan Islam yang pertama di Indonesia. Berdasarkan Pendataan DEPAG pada tahun 1984-1985, pondok pesantren tertua di Indonesia adalah pondok pesantren Jan Tampes II berdiri pada tahun 1062 di Pamekasan Madura.11 Sekalipun kebenarannya masih diragukan tapi pesantren merupakn lembaga pendidikan Islam Tertua di Indonesia.

7 Undang-Undang NO 20 tahun 2003 ... Pasal 13

8 Ramayulis, Ilmu ..., halaman 281

9 Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Kamus Besar Bahasa Indonesia,1990, halaman 572

10 [20] Ramayulis, Ilmu ..., halaman 277

(7)

Istilah pondok berarti rumah atau tempat tinggal sederhana yang terbuat dari bambu. Disamping itu kata Pondok mungkin berasal dari bahasa arab “Funduq” yang berarti Hotel Atau Asrama.12 Sedangakan Pesantren menurut Mastuhu adalah lembaga pendidikan tradisional Islam untuk mempelajari, memahami, mendalami, menghayati, dan mengamalkan najaran Islam dengan menekankan oentingnay moral keagamaan sebagai pedoman perilaku sehari-hari.13

Pesantren merupakan bentuk lembaga pendidikan Islam yang pertama di Indonesia. Keberadaan Pondok Pesantren sebagai lembaga pendidikan Islam tertua di Indonesia, telah tumbuh dan berkembang sejak masa penyiaran Islam dan telah banyak berperan dalam mencerdaskan kehidupan masyarakat. Sejarah perkembangan Pondok Pesantren menunjukkan bahwa lembaga ini tetap eksis dan konsisten menjalankan fungsinya sebagai pusat pengajaran ilmu-ilmu agama Islam (tafaqquh fiddin) sehingga dari pesantren lahir kader ulama, guru agama, mubaligh, tokoh politik dan lain-lain yang dibutuhkan masyarakat.

Pada sejarah berdirinya pesantren, awalnya pesantren didirikan dengan misi khusus, sebagai berikut :

pertama, sebagai wahana kaderisasi ulama’ yang nantinya diharapkan mampu menyebarkan agama di tengah-tengah masyarakat;

kedua, membentuk jiwa santri yang memiliki kualifikasi moral dan religius;

ketiga, menanamkan kesadaran holistik bahwa belajar merupakan kewajiban dan pengabdian kepada tuhan, bukan hanya untuk meraih prestasi kehidupan dunia.14

Kemampuan pesantren untuk tetap survive hingga kini tentu merupakan kebanggaan tersendiri bagi umat Islam, terutama kalangan pesantren. Hal ini sangat beralasan, sebab ditengah derasnya arus modern dan globalisasi, dunia pesantren masih konsis dengan kitab kuning15 dan konsep pendidikan yang mungkin oleh sebagian orang dianggap tradisional.

Begitu pula dengan pelajaran kitab-kitab kuning (klasik) merupakan salah satu elemen dasar dari tradisi pesantren. Seluruh sisi kehidupan pesantren bersifat religius-teosentris yang merujuk kepada al-Qur’an dan Hadis, sehingga semua aktivitas pendidikan dipandang sebagai ibadah kepada Tuhan.

Seiring dengan perkembangan zaman dan cepatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta arus informasi global, pendidikan di pondok pesantren juga mengalami perubahan dalam rangka penyesuaian, khususnya menyangkut kurikulum dan metode serta teknik pembelajarannya. Aktifitas belajar bukan hanya diposisikan sebagai media (alat), tetapi sekaligus sebagai tujuan, karena itu proses belajar mengajar di pesantren sering tidak mengalami dinamika dan tidak mempertimbangkan waktu, strategi, dan metode yang lebih kontekstual dengan perkembangan zaman.16 Padahal, seiring dengan pergeseran zaman santri membutuhkan formalitas, sebut saja Ijazah serta penguasaan bidang keahlian lain yang dapat mengantarnya agar mampu menjalani kehidupan. Di era modern, santri tidak cukup hanya berbekal nilai dan norma moral saja, tapi perlu pula dilengkapi dengan keahlian yang relevan dengan dunia kerja modern.

12 Ibid, halaman 40

13 Mastuhu, Dinamika Sistem pendidikan Pesantren; Suatu Kajian tentang Unsur dan Nilai Sistem Pendidikan Pesantren. 1994, halaman 55

14 Ainur Rofiq Dawam, Ahmad Ta’arifin, Manajemen Madrasah Bebasis Pesantren. 2005, halaman 6

15 Amin Haedari dkk, Masa Depan Pesantren. 2004, halaman 37

16 Muhibbuddin, “Modernisasi Manajemen Pendidikan Pesantren” Mozaik Pesantren,

(8)

Hal demikian inilah yang kemudian mengharuskan pendidikan di Pondok Pesantren mengalami perubahan dan pengembangan khususnya kurikulum dan metode pembelajarannya. Sejak tahun 1970-an bentuk-bentuk pendidikan yang diselenggarakan di pesantren sudah sangat bervariasi. Bentuk-bentuk pendidikan dapat diklasifikasikan menjadi empat tipe, yakni:

 Pesantren yang menyelenggarakan pendidikan formal dengan menerapkan kurikulum nasional, baik yang hanya memilki sekolah keagamaan (MI, MTs, MA. Dan PT. Agama Islam) maupun yang juga memilki sekolah umum (SD, SMP, SMA, dan PT Umum).

 Pesantren yang menyelenggarakan pendidikan keagamaan dalam bentuk madrasah dan mengajarkan ilmu-ilmu umum meski tidak menerapkan kurikulum nasional.  Pesantren yang hanya mengajarkan ilmu-ilmu agama dalam bentuk madrsah diniyah.  Pesantren yang hanya sekedar menjadi tempat pengajian.17

 Pesantren jenis yang ketiga dan keempat ini masih mempertahankan pola pendidikan khas pesantren yang telah lama berlaku di pesantren, baik kurikulum atau metode pembelajarannya, sehingga disebut Pondok Pesantren Salafiyah. Berbeda dengan Pondok pesantren jenis pertama,Pesantren ini tidak menggunakan kurikulum pemerintah dan hanya mengajarkan ilmu-ilmu agama dengan mengkaji kitab-kitab klasik atau yang disebut kitab Kuning. Metode pembelajarannya pun menggunakan metode khas pesantren tradisional yaitu sorogan,bandongan dan halaqoh.18

Kebanyakan santrinya belum mendapatkan kesempatan untuk mengikuti pendidikan dasar, sehingga keluaran/lulusan Pesantren Salafiyah tersebut tidak mendapatkan Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) atau Ijazah sebagaimana lulusan pendidikan formal yang dapat digunakan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi atau untuk memenuhi tuntutan pekerjaan.

Berdasarkan Pendataan pada tahun 2011/2012 Jumlah pondok pesantren di Indoensia mencapai 27.230 pondok pesantren yang tersebar di sekuruh Indonesia Populasi Pondok Pesantren terbesar berada di Provinsi Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah dan Banten yang berjumlah 78,60% dari jumlah seluruh Pondok Pesantren di Indonesia. Dengan rincian Jawa Barat 7.624 (28,00%), Jawa Timur 6.003 (22,05%), Jawa Tengah 4.276 (15,70%), dan Banten 3.500 (12,85%). Dari seluruh Pondok Pesantren yang ada, berdasarkan tipologi Pondok Pesantren, terdapat sebanyak 14.459 (53,10%) Pondok Pesantren Salafiyah, dan 7.727 (28,38%) Khalafiyah/Ashriyah, serta 5.044 (18,52%) sebagai Pondok Pesantren Kombinasi.

2. Sekolah Islam

Sekolah Islam merupakan bentuk dari modernisasi pendidikan Islam. Awal munculnya Sekolah Islam berawal dari adanya sekelompok masyarakat yang berlatar belakang agama yang mempuntai gagasan membuka sekolah dengan sistem “sekolah belanda” dengan tambahan pelajaran Agama. Pemrakarsa Utama dalam modernisasi Pendidikan Islam adalah organisasi mordernis Islam seperti Jami’at Khair, Al-Irsyad, dan Muhammadiyah.19

17 Amin Haedari, Panorama Pesantren Dalam Cakrawala Moderen. 2004, halaman 16.

18 M.Habib Chirzin, “Agama, Ilmu dan Pesantren” dalam M.Dawam Raharjo (ed), Pesantren dan Pembaharuan. ( Jakarta: LP3ES), halman 87-88.

(9)

Dalam perkembangannya, pendirian pendidikan Islam ini menjadi inspirasi bagi hampir semua organisasi pergerakan Islam seperti Nahdlotul Ulama’ (NU) dengan Pendidikan Maarif tahun 1926 di Jawa timur, Persatuan Islam (Persis), Persatuan Umat Islam (PUI), Al-Washliyah, Matalaul Anwar, dan Persatuan Tarbiyah Islamiah (Perti) dengan corak dan ciri khas masing-masing. Sekolah yang mereka dirikan merupakan sekolah umum dengan memasukkan pengajarah Agama dan menambahkan nama Islam di belakangnya sehingga menjadi SD Islam, SMP Islam, dan SMA Islam. Selain itu, ada yang menggunakan nama organisasi penyelenggara seperti SD Muhammadiyah, SMP Maarif NU, SMA Al-Irsyad. Ada pula yang menggunakan perlambang berbahasa Arab, misalnya SD Al-Falah, SMP Futuhiyah. Dan belakngan ini muncul nama SDIT (Sekolah Dasar Islam Terpadu) SMPIT (Sekolah Menengah Pertama Islam terpadu).20 Belakangan ini muncul sekolah Islam dengan model

fullday atau Boarding Scholl.

Perkembangan Sekolah Islam saat ini mendapat Animo dari masyarakat yang cukup besar. Hal ini terjadi sebagai imbas dari kekurangan yang ada pada Madrasah atau Sekolah. Banyak masyarakat menilai bahwa pendidikan di madrasah kurang profesioanl dalam biadang materi umum sehingga tertinggal dengan sekolah, sementara sekolah umum kurang dalam memberikan layanan pendidikan Agama. Sekolah Islam muncul sebagai alterntif bagi masyarakat yang ingin mendapatkan pendidikan Agama yang baik dan pendidikan umum yang profesional.

3. Perguruan Tinggi Islam

Pendirian lembaga pendidikan tinggi Islam sudah dirintis sejak zaman pemerintahan Hindia Belanda, dimana Dr. Satiman Wirjosandjoyo pernah mengemukakan pentingnya keberadaan lembaga pendidikan tinggi Islam untuk mengangkat harga diri kaum muslim di Hindia Belanda yang terjajah itu. Bagi Indonesia, kebutuhan Pendidikan tinggi Islam sudah sanagat mendesak untuk mendidik tenaga ahli dalam bidang Ilmu agama Islam dan sebagai pusat pengembanagan intelektualisme agama Islam. Keinginan tersebut berhasil direalisasi di Minangkabau dengan didirikannya sekolah Tinggi oleh persatuan Guru-Guru Agama Islam (PGAI) di Padang yang diresmikan pada tanggal 9 Desember 1940.21 Sekolah Tinggi Islam ini merupakan Sekolah Tinggi Islam yang pertama kali berdiri di Indonesia dan menjadi cikal bakal Sekolah Tinggi Islam yang lain baik negeri maupun swasta.

Undang-Undang No 20 Tahun 2003 tentang Sistem pendidikan Nasioanl pasal 19 ayat 1 menyatakan “Pendidikan tinggi merupakan jenjang pendidikan setelah pendidikan menengah yang mencakup program pendidikan diploma, sarjana, magister, spesialis, dan doktor yang diselenggarakan oleh pendidikan tinggi”. dari pernyataan tersebut dapat dipahami bahwa yang dimaksud dengan perguruan tinggi Islam adalah jenjang pendidikan setelah pendidikan menengah (SMA/MA) yang mencakup program pendidikan diploma, sarjana, magister, spesialis, dan doktor yang berciri khas Islam.

Saat ini Pendidikan Tiggi Islam (PTI) di Indonesia baik yang negeri maupun yang swasta terus berkembang dengan berbagai program studi dan jurusan. Saat ini Pergurun Tinggi Islam Swasta se-Indonesia berjumlah 272 lembaga sementara Perguruan Tinggi Islam Negeri berjumlah 52.

20 Ibid,,,, halaman 71

(10)

BAB III

PENUTUP

1.

Institusi Pendidikan Formal adalah jalur pendidikan yang terstruktur dan berjenjang yang terdiri atas pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan tinggi jalur pendidikan di luar pendidikan formal yang dapatdilaksanakan secara terstruktur dan berjenjang, In-Formal (pendidikan keluarga dan lingkungan)

2.

Pondok Pesantren merupakan bentuk lembaga pendidikan Islam yang pertama di Indonesia. Saat ini Pondok Pesantren berkembang menjadi 4 tipe.:

Pesantren yang menyelenggarakan pendidikan formal dengan menerapkan kurikulum nasional

(11)

Pesantren yang hanya mengajarkan ilmu-ilmu agama dalam bentuk madrsah diniyah.

Pesantren yang hanya sekedar menjadi tempat pengajian

3.

Madrasah merupakan lemabaga pendidikan Islam yang diakui bagian dari pendidikan Nasional. Jenjang Madrsah tediri dari RA. MI, MTs, dan MA

4.

Sekolah Islam merupakan bentuk dari modernisasi pendidikan Islam yang di prakarsi oleh tokoh-tokoh atau organisasi modernis Islam Indonesia

5.

Pergurun Tinggi Islam merupakan lembaga pendidikan Islam lanjutan dari tingkatan MA atau SMA

6.

Sistem penyelnggraan pendidikan Islam In Ormal dan Non formal berjelan sesuai dengan kebutuhan dan situasi masyarakat tertentu, tidak terikat dengan waktu dan evaluasi yang ditentukan oleh pemerintah

7.

Sistem penyelnggraan Institusi Pendidikan Islam Formal mengikuti ketentuan yang ditetapak oleh pemerintah akan tetapi ada ciri khas tersendiri yang dibuat oleh lembaga

DAFTAR PUSTAKA

Undang-Undang Republik Indonesia

Uhbiyati, Nur, 1998.

Ilmu Pendidikan Islam,

Untuk IAIN, STAIN, PTAIS,

Bandung : Pustaka Setia.

Hasbullah, 1999.

Sejarah Pendidikan Islam di Indonesia,

Jakarta: PT Raja

Grafindo.

Ramayulis, 2006.

Ilmu Pendidikanm Islam,

Jakarta: Kalam Mulia.

(12)

Referensi

Dokumen terkait

Bank adalah konsep, ide atau falsafah sebagai suatu rangkaian kepercayaan (set of believe) dan penjelasan yang mengakui dan menilai pentingnya keragaman budaya dan etnis

(2006.) Psikologi Perkembangan: Pendekatan Ekologi Kaitannya dengan Konsep Diri dan Penyesuaian Diri Pada Remaja. Bandung : PT Refika Aditama. Psikologi Remaja

The objective of these study was Improving family’s health beliefs in mental disorders with spiritual approach in family therapy.. MATERIALS

Dengan diajukannya proposal ini untuk mengajukan Rancang Bangun Sistem Informasi Penjualan Obat pada Apotek Berliana diharapkan dapat membuat laporan penjualan yang

menurunkan kadar besi (Fe) pada air sumur bor yaitu ketinggian 2 m dan waktu pengendapan yang paling banyak menurunkan kadar besi (Fe) yaitu 3 jam dengan sig

Kemudian bab IV merupakan merupakan analisis dari berbagai data yang diperoleh, dan sekaligus menentukan titik temu yang merupakan sisi kesesuaian dari nilai- nilai

Dalam pembuatan aplikasi android Digital Falak ini tidak hanya satu tahapan saja namun ada beberapa tahapan diantaranya yaitu versi 01 (V.1) yang mempunyai spesifikasi

Penelitian ini hanya meneliti dua faktor yang mempengaruhi Kinerja Guru yaitu Motivasi Kerja dan Disiplin Kerja sehingga penelitian ini hanya dapat memberikan informasi