• Tidak ada hasil yang ditemukan

GUIDELINES BOOKLET MANIFEST 2018

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "GUIDELINES BOOKLET MANIFEST 2018"

Copied!
21
0
0

Teks penuh

(1)

GUIDELINES BOOKLET

MANIFEST 2018

ENVIROPRENEUR

Supported By :

(2)

PENDAHULUAN

Lingkungan merupakan segala sesuatu yang ada di sekitar manusia yang mempengaruhi kehidupan manusia baik secara langsung maupun tidak langsung. Lingkungan hidup menyediakan berbagi kebutuhan hidup manusia sehingga kehidupan manusia sangat tergantung pada tersedianya sumber daya alam yang memadai dalam lingkungan hidup. Namun, saat ini manusia kurang memiliki kesadaran akan hal tersebut dalam menjalankan kehidupannya dan pada akhirnya terciptanya ketidakseimbangan antara lingkungan dan kehidupan manusia. Ketidakpedulian tersebut yang membuat lingkungan kita lambat laun menjadi rusak. Salah satu penyumbang kerusakan lingkungan yaitu berasal dari dunia bisnis. Tidak jarang wirausahawan (entrepreneur) tidak memperhatikan aspek kelestarian lingkungan dalam menjalankan bisnisnya. Sangat disayangkan banyak para wirausahawan yang tidak memperhatikan proses produksi yang dapat menimbulkan polusi dan berdampak atas penurunan kualitas lingkungan hidup . Padahal

keberadaan entrepreneur yang memiliki kepedulian terhadap lingkungan

(enviropreneur) dapat membantu permasalahan lingkungan yang terus terjadi.

Enviropreneur pun hadir guna memberi solusi untuk mengurangi kerusakan

linkungan. Sehigga para entrepreneur dapat membangun bisnis dengan mencoba

menyelesaikan permasalahan lingkungan yang ada. Selain itu, bisnis ini juga untuk meningkatkan kreativitas dan membuat inovasi dalam dunia bisnis yang lebih ramah lingkungan. Untuk itu MANIFEST hadir sebagai sebuah acara berupa lomba yang dapat mengenalkan, merangsang dan memberikan pengetahuan kepada para pelajar Indonesia mengenai bisnis dan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan. Selain itu, lomba ini dapat menjadi wadah untuk menyalurkan ide ataupun gagasan mereka membangun sebuah bisnis yang sekaligus memupuk rasa peduli mereka terhadap lingkungan sekitar.

Lomba ini sendiri mengadaptasi bentuk kepedulian terhadap lingkungan dari

perusahaan yang biasa disebut Corporate Social Responsibility (CSR), dimana

perusahaan-perusahaan tetap memperhatikan dampak yang dihasilkan oleh bisnisnya pada lingkungan sekitar. MANIFEST ingin mengajak para pelajar sedini mungkin untuk belajar membangun bisnis berbasis lingkungan. Selain itu juga peserta dapat menerapkan program CSR di bidang lingkungan dalam ide bisnis mereka.

MANIFEST kali ini membuka pendaftaran untuk kategori Business Innovation bagi siswa/i SMA yang memiliki ide bisnis yang inovatif dan mampu menyelesaikan berbagai permasalahan lingkungan yang ada serta memiliki nilai bisnis yang menarik.

Dengan begitu, diharapkan para pelajar Indonesia dapat menciptakan bisnis yang berdampak positif terhadap lingkungan, sehingga meningkatkan kepedulian mereka terhadap lingkungan sekitar sekaligus membuat lingkungan sekitar menjadi lebih baik. Oleh karena itu, MANIFEST 2018 akan hadir sebagai wadah untuk menyalurkan ide-ide bisnis yang kreatif dan punya potensi menjadi solusi bagi lingkungan kita.

(3)

PROFIL

Departemen Manajemen Bisnis merupakan salah satu departemen dengan bidang

keilmuan manajemen dan entrepreneurship yang dinaungi oleh Fakultas Bisnis dan

Manajemen Teknologi ITS Surabaya. Departemen Manajemen Bisnis telah berdiri sejak tahun 2011.

Manajemen Bisnis Festival atau yang biasa disebut dengan MANIFEST adalah event

terbesar di Departemen Manajemen Bisnis ITS. MANIFEST merupakan kompetisi Business

Plan skala nasional untuk kategori SMA dan sederajat yang mana terdiri dari tiga siswa untuk setiap kelompok yang berpartisipasi yang berasal dari satu sekolah yang sama.

MANIFEST pertama dilaksanakan pada tahun 2015 dengan tema food business, kemudian

dilanjutkan dengan MANIFEST kedua pada tahun 2016 dengan tema Sociopreneur,

MANIFEST ketiga pada tahun 2017 dengan tema Heritage, serta MANIFEST keempat yang

akan diadakan pada tahun 2018 dengan tema Enviropreneur.

MANIFEST 2018 mengusung tema “Further to Future with Green Business.” Melalui kesempatan ini, kami berharap dapat mencetak pelajar SMA/Sederajat yang memiliki keberanian dan tekad yang kuat untuk dapat mengimplementasikan ide bisnis mereka secara nyata terutama pada bisnis yang dapat bermanfaat baik pada lingkungan alam di sekitar mereka.

(4)

TEMA

Tema yang diusung pada acara MANIFEST 2018 ini adalah “Further to Future with Green Business.”

SUB-TEMA

Ide bisnis yang dilombakan harus berkaitan dalam sub-tema bisnis yang ditentukan. Adapun sub-tema bisnis yang dapat dipilih antara lain:

1. Pariwisata

Pengoptimalan sektor pariwisata serta keadaan lingkungannya dengan cara kreatif yang bernilai bisnis. Misalnya, biro perjalanan, jasa fotografi/videografi, penginapan dan cinderamata.

2. Bisnis kreatif

Pengoptimalan sumber daya yang terdapat pada lingkungan ataupun memberikan pengaruh positif bagi lingkungan dalam bentuk seni kreatif. Bisnis bidang seni seperti desain grafis, kerajinan, fashion, game, musik, animasi serta film.

3. Teknologi

Inovasi bisnis berbasis teknologi untuk pengoptimalan sumber daya ataupun memberikan pengaruh positif pada lingkungan. Bisnis dibidang teknologi seperti menciptakan mesin, alat-alat elektronik, software.

4. Kuliner

Bisnis yang inovatif dan kreatif di bidang makanan dan minuman yang meningkatkan awarness masyarakat tentang lingkungan.

5. Kewirausahaan Sosial

Bisnis inovatif dan kreatif yang dapat memberi pengaruh kepada masyarakat sosial yang menekankan pada pemanfaatan lingkungan.

ALUR KEGIATAN

OPEN REGISTRATION

(5)

• Calon peserta harus melakukan pendaftaran online di www.itsmanifest.com

• Membayar biaya pendaftaran Rp 100.000,-/ tim melalui transfer ke no rekening

Mandiri 140-00-36368836 a/n HMJ Manajemen Bisnis ITS

• Calon peserta juga harus melampirkan beberapa berkas yang nantinya di upload saat

melakukan pendaftaran online, berikut berkas yang diperlukan : 1. Kartu tanda pelajar

2. Foto pas 3x4 ( warna/ hitam-putih ) 3. Bukti pembayaran pendaftaran 4. Formulir pendaftaran

• Pendaftaran akan ditutup pada 26 Januari 2018 pukul 23:59 WIB

ROUND 1 – PRE-QUALIFICATION ROUND

• Calon peserta harus melakukan pendaftaran online di www.itsmanifest.com

• Membayar biaya pendaftaran Rp 100.000,-/ tim melalui transfer ke no rekening

Mandiri 140-00-36368836 a/n HMJ Manajemen Bisnis ITS

• Setiap tim mengerjakan abstrak mengenai ide bisnis dengan tema “Enviropreneur” • Abstrak dikirim ke email MANIFEST maksimal tanggal 26 Januari 2018 pukul 23:59

WIB.

• Abstrak dikirim ke pihak panitia MANIFEST 2018 melalui email

manifest.its2018@gmail.com dengan subjek “MANIFEST NATIONAL BUSINESS

PLAN”. Soft copy abstrak dikumpulkan dalam bentuk Adobe Acrobat (.pdf) dengan

format MANIFEST NATIONAL BUSINESS PLAN_Judul Business Plan_Nama tim_Asal Sekolah

ANNOUNCEMENT OF PRE-QUALIFICATION ROUND

( 2 Februari 2018 )

• Pengumuman seleksi pre-qualification round akan diumumkan akan diumumkan

melalui website MANIFEST, social media MANIFEST dan email ketua tim.

• Setiap tim yang lolos seleksi diwajibkan membayar Rp. 100.000,- melalui transfer ke

(6)

ROUND 2 – QUALIFICATION ROUND

( 2 Februari 2018 – 23 Februari 2018 )

• Setiap tim mengerjakan business plan sesuai dengan ketentuan yang dibuat oleh

panitia MANIFEST 2018. Tema dari business plan yang dikerjakan adalah “Further to Future with Green Business.” Pada tahap ini peserta dituntut untuk menuangkan ide kreatif dan inovatif terhadap produk yang memiliki unsur budaya Indonesia ke dalam bentuk business plan.

• Juri akan menilai business plan peserta dan memilih 20 tim dengan business plan

terbaik akan diundang ke Departemen Manajemen Bisnis ITS untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.

COLLECTING BUSINESS PLAN

( 23 Februari 2018 )

• Proposal business plan dikirim ke email MANIFEST maksimal tanggal 23 Februari

2018 pukul 23:59 WIB

• Proposal business plan dikirim ke pihak panitia MANIFEST 2018 melalui email

manifest.its2018@gmail.com dengan subjek “MANIFEST NATIONAL BUSINESS

PLAN”. Soft copy business plan dikumpulkan dalam bentuk Adobe Acrobat (.pdf)

dengan format MANIFEST NATIONAL BUSINESS PLAN_Judul Business Plan_Nama tim_Asal Sekolah

• Setelah mengirim business plan, peserta diharap mengkonfirmasi melalui sms ke

081239657058 ( Cista ) dengan format MANIFEST BUSINESS PLAN_Nama tim_nama ketua tim_asal sekolah_alamat email.

ANNOUNCEMENT OF QUALIFICATION ROUND

(7)

• Pengumuman seleksi qualification round (penentuan 20 tim finalis MANIFEST 2018)

akan diumumkan melalui website MANIFEST, social media MANIFEST dan email

ketua tim.

OPENING

( 23 Maret 2018 )

• Opening MANIFEST 2018 berupa acara talkshow yang menghadirkan

pemateri-pemateri hebat dalam bidang bisnis. Detail acara akan diumumkan di kemudian hari.

• Peserta dari 20 tim finalis yang lolos tahap 1st

round diwajibkan untuk menghadiri Opening MANIFEST 2018.

ROUND 3 – BUSINESS CAMP

( 23 Maret 2018 – 26 Maret 2018 )

• Peserta MANIFEST 2nd round adalah 20 tim yang telah dinyatakan lolos tahap 1st round

oleh dewan juri.

• 20 tim finalis yang lolos akan menjalani masa karantina dan mendapatkan tantangan

bisnis ( business race dan offline test ) selama tiga hari.

• Peserta dipersilahkan untuk melengkapi, memperbaiki dan merevisi hasil karya

business plan sebelumnya pada 1st round. Hasil revisi business plan dan hasil offline

test akan menjadi indikator penilaian pada 2nd

round. Adapun offline test yang akan dilaksanakan adalah offline test seputar wawasan bisnis.

• Kepada 20 tim yang lolos ke tahap Business Camp segera melakukan konfirmasi

dengan registrasi ulang pada form terlampir dan melakukan pembayaran sebesar Rp 200.000,-/tim, melalui ditransfer ke rekening Mandiri 140-00-36368836 a/n HMJ Manajemen Bisnis ITS. Setelah mengirim persyaratan peserta wajib melakukan konfirmasi melalui SMS ke 081239657058 ( Cista )

• Tim yang lolos tahap ini harus melakukan daftar ulang dengan mengisi formulir di

(8)

• Tim yang tidak melakukan daftar ulang hingga batas waktu yang ditentukan,

dinyatakan mengundurkan diri dari rangkaian acara MANIFEST 2018.

• 20 tim yang telah lolos 1st

round diharapkan telah menyiapkan presentasi mengenai business plan kelompok dalam format file .ppt/.pptx (Ms. Powerpoint) untuk

persiapan 3rd

round yaitu The Grand Final.

• MANIFEST 2nd round akan diadakan di Departemen Manajemen Bisnis ITS pada

tanggal 23 – 26 Maret 2018.

ROUND 4 – GRAND FINAL

( 25 Maret 2018)

• Peserta MANIFEST 3rd

round adalah lima tim terbaik yang telah dinyatakan lolos tahap

2nd round oleh dewan juri.

• MANIFEST 3rd

round akan diadakan di Departemen Manjemen Bisnis ITS dimulai pada tanggal 23 Maret 2018.

• Pada tanggal 25 Maret 2018 akan diadakan Grand Final. Pada tahap ini 5 tim terbaik

akan mempresentasikan hasil karya business plan kelompok kepada dewan juri

selama 10 menit dan sesi tanya jawab selama 10 menit.

• Presentasi dalam bentuk power point yang sudah dipersiapkan sebelum memasuki

2nd

round

• Peserta membawa atribut pendukung minimal poster (wajib) dan prototype produk

(optional).

• Pengundian urutan presentasi akan dilakukan saat Business Camp.

• Pengumuman Juara I, II, III, Harapan I dan Harapan II akan dilaksanakan saat closing.

CLOSING

( 26 Maret 2018 )

• Closing MANIFEST 2018 berupa mega bazzar dan entertainment show. Detail acara

akan diumumkan di kemudian hari.

(9)

PERATURAN DAN REGULASI

KETENTUAN UMUM

1. Seluruh peserta WAJIB mematuhi semua tata tertib dan peraturan kompetisi yang telah ditentukan panitia.

2. Seluruh peserta WAJIB mengikuti keseluruhan prosedur kompetisi yang telah ditetapkan.

3. Seluruh peserta WAJIB membawa sendiri peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan selama acara (seperti : alat tulis, laptop, dll).

4. Seluruh peserta WAJIB menjaga ketertiban, kerapian, dan kebersihan lingkungan di setiap lokasi acara yang dilangsungkan.

5. Seluruh peserta DILARANG melakukan perbuatan yang mengandung SARA, tindakan asusila, atau perbuatan yang tidak sepatutnya dilakukan.

6. Seluruh peserta DILARANG melakukan kegiatan yang dianggap tidak diperlukan selama berlangsungnya acara (seperti: merokok, minum-minuman keras, serta memakai dan membawa NAPZA dan senjata tajam) dan tidak diperkenankan meninggalkan acara tanpa seizin panitia.

7. Seluruh peserta DILARANG melakukan kecurangan dalam bentuk apapun.

8. Seluruh peserta WAJIB menon-aktifkan atau menggunakan silent mode pada alat komunikasi atau peralatan lainnya selama berlangsungnya acara.

9. Seluruh peserta bersedia diberikan sanksi apabila melanggar tata tertib dan peraturan MANIFEST 2018.

10. Panitia berhak memberi teguran lisan dan sanksi kepada peserta yang melanggar tata tertib.

11. Panitia memiliki wewenang untuk mengambil keputusan secara tegas dan konsisten atas seluruh kondisi situsional yang tidak diatur dalam ketentuan.

12. Hasil keputusan panitia dan dewan juri adalah MUTLAK dan TIDAK DAPAT DIGANGGU GUGAT.

13. Segala sesuatu yang belum diatur di dalam tata tertib peserta MANIFEST 2018 akan diinformasikan lebih lanjut oleh panitia.

(10)

KETENTUAN PESERTA

1. Peserta adalah siswa/i SMA atau sederajat yang berstatus aktif sebagai pelajar

2. Satu tim terdiri dari 3 orang siswa/ i SMA atau sederajat berasal dari sekolah yang sama

3. Setiap tim boleh mengumpulkan lebih dari satu business plan.

4. Satu sekolah boleh mengirimkan lebih dari satu tim dengan proposal business plan

yang berbeda.

5. Anggota tim yang telah mendaftar tidak dapat digantikan, kecuali dengan keterangan yang jelas serta melampirkan surat keterangan dari sekolah yang terkait

KETENTUAN RINGKASAN EKSEKUTIF

1. Ide ringkasan eksekutif harus termasuk dalam kategori sub-tema yang dilombakan.

2. Ide ringkasan eksekutif merupakan ide orisinil dari tim peserta dan belum pernah

dinominasikan dalam sebuah perlombaan sebelumnya.

3. Ringkasan eksekutif yang diajukan dapat berupa bisnis yang belum pernah ada atau

menginovasi yang telah ada.

4. Apabila peserta terbukti melakukan plagiarisme maka peserta akan diberikan sanksi

berupa diskualifikasi.

5. Ringkasan eksekutif yang dikumpulkan harus sesuai dengan ketentuan yang berlaku,

serta tidak melanggar norma dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

KETENTUAN BUSINESS PLAN

1. Business plan yang dibuat harus sesuai dengan tema “Further to Future with Green

Business.”

2. Ide inovasi merupakan ide orisinil dari tim peserta dan belum pernah dinominasikan dalam sebuah perlombaan sebelumnya.

3. Business plan yang diajukan dapat berupa bisnis yang belum pernah ada atau

menginovasi yang telah ada.

4. Apabila peserta terbukti melakukan plagiarisme maka peserta akan diberikan sanksi berupa diskualifikasi.

(11)

5. Business plan yang dikumpulkan harus sesuai dengan ketentuan yang berlaku, serta

tidak melanggar norma dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

ROUND 1 – PRE-QUALIFICATION ROUND

A. Ketentuan Umum

Pada tahap ini setiap peserta wajib membuat abstrak mengenai ide bisnis yang

dituangkan dalam business plan yang bertema “Further to Future with Green Business.”

Inovasi yang dilakukan harus benar – benar baru dan kreatif, dimana karya harus original

(asli) buatan peserta dan belum pernah dilombakan dalam lomba lainnya yang sejenis. Namun, peserta boleh melakukan kombinasi, kreasi dan/atau memodifikasi dari suatu alat dan/atau barang yang telah ada.

B. Susunan Kerangka Ringkasan Eksekutif (Abstrak) 1. Bisnis yang akan dijalankan

Berisi penjelasan tentang produk ataupun jasa yang akan dijalankan dan bagaimana produk ataupun jasa tersebut mampu masuk ke pasar.

2. Pasar/market bisnis

Berisi garis besar rencana pemasaran produk atau jasa yang akan dijalankan. 3. Rencana kedepan/future plan

Berisi perencanaan untuk menjalankan bisnis dan menjelaskan goal dari bisnis itu

sendiri. Apakah terdapat rencana untuk melakukan ekspansi bisnis atau tidak. 4. Keuangan

Menjelaskan secara garis besar rencana dari aspek keuangan masa depan secara ringkas.

5. Kata kunci/ keyword ( 3-5 kata kunci )

C. Format Penulisan Ringkasan Eksekutif (Abstrak)

• Ringkasan Eksekutif dituliskan dalam 1 (satu) halaman A4 dengan minimal 500 kata

(12)

• Bahasa penulisan ringkasan eksekutif adalah Bahasa Indonesia dengan format

penulisan sesuai EYD.

• Margin penulisan adalah 3 cm untuk semua sisi.

• Penulisan abstrak menggunakan line spacing 1 lines dengan format justify. • Jenis font yang digunakan adalah Times New Roman dengan ukuran 12 pt. • Soft Copy abstrak dikumpulkan dalam bentuk Adobe Acrobat (.pdf).

ROUND 2 – QUALIFICATION ROUND

A. Ketentuan Umum

Pada tahap ini setiap peserta wajib membuat karangan/ proposal business plan yang bertema “Further to Future with Green Business.” Inovasi yang dilakukan harus benar – benar baru dan kreatif, dimana karya harus original (asli) buatan peserta dan belum pernah dilombakan dalam lomba lainnya yang sejenis. Namun, peserta boleh melakukan kombinasi, kreasi dan/atau memodifikasi dari suatu alat dan/atau barang yang telah ada.

B. Susunan Kerangka Penulisan Business Plan 1. Cover

Format penulisan cover bersifat bebas kreatif dengan mencantumkan nama tim,

nama anggota kelompok, judul business plan, logo/gambar produk, serta logo

MANIFEST 2018. Nama dan logo institusi asal tim peserta tidak diperbolehkan dicantumkan pada cover.

2. Kata Pengantar 3. Ringkasan Eksekutif 4. Histori dan Latar Belakang

Bagian ini menjelaskan histori atau asal usul dari produk inovasi produk yang

memiliki unsur budaya Indonesia yang digunakan dalam penulisan business plan

serta latar belakang produk sebelum diinovasi. 5. Produk

(13)

Menjelaskan inovasi atas produk yang berunsur budaya Indonesia. Hal ini mencakup spesifikasi produk, gambaran produk, nilai inovasi produk, manfaat produk, proses produksi (dapat dijelaskan dengan diagram alir), dan aspek lain yang dianggap perlu untuk dituliskan. Sebagai gambaran, inovasi produk dapat dilakukan melalui packaging, cara produksi, servis, jenis produk dan lain-lain.

6. Pemasaran

Menjelaskan hal-hal yang mencakup strategi pemasaran yang telah dilakukan untuk produk terkait. Bagian ini mencakup kebijakan harga, cara promosi, model penjualan produk, kebijakan distribusi, dan hal lain yang dianggap perlu.

7. Keuangan

Memuat aspek keuangan dari bisnis yang akan dijalankan. Bagian ini akan menjelaskan total uang yang dibutuhkan untuk memulai ataupun mengembangkan bisnis ini.

8. Kesimpulan

Menjelaskan kesimpulan dari penulisan business plan mengenai inovasi atas produk yang memiliki unsur budaya Indonesia yang telah dijelaskan.

C. Format Penulisan Business Plan

• Isi business plan harus sesuai dengan tema yang diberikan oleh panitia. • Penulisan business plan wajib menggunakan kertas A4.

• Bahasa penulisan business plan adalah Bahasa Indonesia dan diperkenankan

menggunakan Bahasa Inggris untuk kata-kata yang harus menggunakan bahasa terkait dengan format penulisan sesuai EYD. Untuk ejaan Bahasa Inggris atau ejaan asing lainnya diketik italic.

• Margin penulisan adalah 3 cm untuk semua sisi (kecuali penulisan cover).

• Penulisan business plan menggunakan line spacing 1,5 lines dengan format

justify.

• Jenis font yang digunakan adalah Arial dengan ukuran 11 pt untuk isi business

plan dan 16 pt untuk sub-judul business plan.

(14)

• Menggunakan nomor halaman pada bagian bawah setiap halaman.

• Business plan maksimal terdiri dari 20 halaman, tidak termasuk cover, daftar isi,

daftar pustaka, dan lampiran.

• Soft Copy business plan dikumpulkan dalam bentuk Adobe Acrobat (.pdf).

D. Kriteria Penilaian Business plan

• Kreativitas dan inovasi produk (50%) • Strategi pemasaran produk (20%) • Aspek Keuangan (10%)

• Struktur dan kelengkapan penulisan business plan (15%) • Kesesuaian format (5%)

ROUND 3 – BUSINESS CAMP

A. Ketentuan Umum

Pada tahap ini peserta akan mengikuti offline test. Peserta akan mendapatkan beberapa

materi yang diberikan oleh akademisi serta praktisi terkait. Offline test yang akan

diadakan juga akan termasuk di dalam penilaian, test tersebut memuat tentang seputar business issue, akuntansi, business model canvas serta ilmu manajemen bisnis lainnya. B. Format Business Plan dan Offline Test

Perbaikan business plan dilakukan pada tanggal 23-24 Maret 2018. Perbaikan business

plan dilakukan saat mahasiswa selesai menerima materi yang diberikan oleh pemateri. Berikut ini format business plan yang ditentukan :

• Bahasa yang digunakan dalam perbaikan business plan adalah Bahasa Indonesia

sesuai dengan ketentuan EYD. Bahasa asing diperkenankan untuk dipergunakan apabila harus menggunakan bahasa tersebut dengan ketentuan penulisan di italic.

• Produk business plan harus sama dengan yang telah dikumpulkan sebelumnya • Margin penulisan adalah 3cm untuk semua sisi (kecuali penulisan cover).

(15)

• Penulisan business plan menggunakan line spacing 1,5 lines dengan format

justify.

• Jenis font yang digunakan adalah Arial dengan ukuran 11 untuk isi business plan

dan 16 untuk sub-judul business plan.

• Design cover bebas sesuai kreativitas setiap tim.

• Menggunakan nomor halaman pada bagian bawah setiap halaman.

• Business plan maksimal terdiri dari 20 halaman, diluar lampiran dan cover. • Soft Copy business plan dikumpulkan dalam bentuk Adobe Acrobat (.pdf) ke

panitia.

• Offline test dikerjakan secara tim. Offline test terdiri dari soal pilihan ganda

tentang seputar business issue, akuntansi, business model canvas serta ilmu

manajemen bisnis lainnya.

• Peserta diharapkan untuk menyiapkan presentasi mengenai business plan dalam

format file .ppt/.pptx (Ms. Powerpoint) untuk persiapan 3rd

round yaitu The Grand Final.

C. Peraturan dan Regulasi

• Setiap tim terdiri dari 3 orang yang sesuai dengan tahap kualifikasi tanpa ada

perubahan.

• Perbaikan business plan diaplikasikan sesuai dengan materi yang diberikan oleh

pembicara.

• Setiap tim diwajibkan membawa minimal 2 laptop. • Judul business plan sebelumnya tidak boleh dirubah.

• Keterlambatan pengumpulan perbaikan business plan peserta akan berakibat

pada pengurangan poin penilaian.

• Apabila peserta lomba tidak mengikuti serangkaian business race akan

berdampak pada pengurangan poin penilaian.

• Keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. • Setiap peserta harus bersaing secara sehat dan sportif.

(16)

• Bila terdapat pelanggaran terhadap poin-poin diatas, maka panitia berhak

melakukan mendiskualifikasi tim pelanggar. D. Kriteria Penilaian

• Perbaikan business plan (50%) • Offline test (30%)

• Business race (20%)

ROUND 4 – THE GRAND FINAL

A. Ketentuan Umum

Pada tahap ini peserta akan mengikuti proses seleksi final dalam bentuk presentasi dan tanya jawab dewan juri. Peserta akan melakukan presentasi strategi dan prospek bisnis dari ide inovasi produk yang sudah diperbaiki pada tahap semi final dalam waktu 10 menit secara tertutup kepada juri yang diibaratkan sebagai investor. Tanya jawab berlangsung selama 10 menit. Presentasi dibuat dalam format file .ppt/.pptx (Ms. Powerpoint).

Pada presentasi peserta diharapkan untuk menjelaskan tentang produk inovasi yang di buat secara detail, presentasi wajib menggunakan gambaran produk minimal dua

dimensi (sketsa produk, foto nyata produk, poster, dll) atau 3D berupa prototype produk

atau membawa produk sebenarnya.

B. Susunan dari Presentasi yang Akan Dilakukan 1. Permasalahan

Pada bagian ini akan dijelaskan permasalahan yang diangkat oleh peserta yang akan diselesaikan oleh bisnis peserta.

(17)

Pada bagian ini akan dijelaskan secara singkat mengenai ide inovasi yang telah dibuat pada tahap kualifikasi, disertai dengan visualisasi produk 2D (2 dimensi) atau 3D (3 dimensi) berupa prototype produk atau membawa produk sebenarnya.

3. Analisis Risiko

Pada bagian ini akan dijelaskan secara singkat mengenai risiko yang dihadapi dalam bisnis

4. Analisis STP

Bagian ini menjelaskan segmentasi, targeting, serta positioning dari produk yang

dibuat.

5. Analisis Marketing Mix

Menjelaskan secara detail mengenai bauran pemasaran yang terdiri dari product,

price, promotion¸dan place. 6. Branding

Bagian ini akan menjelaskan strategi branding yang akan dilakukan. Bagian ini dapat

mencakup penjelasan logo, filosofi, tagline, slogan, ataupun hal lain yang dianggap

perlu untuk dipresentasikan. 7. Proses Produksi

Menjelaskan proses produksi secara singkat dan runtut. Dapat digambarkan dalam diagram alir.

8. Aspek Keuangan

Menjelaskan perhitungan biaya yang diperlukan untuk running business, mulai dari proses produksi, pengemasan hingga distribusi sampai ke tangan pelanggan.

9. Dampak Sosial dan Lingkungan

Menjelaskan dampak sosial dan lingkungan dari dua aspek yaitu melestarikan lingkungan alam sekitar dan dampak bisnis terhadap ekonomi masyarakat sekitar. Misalnya dapat membuka lapangan pekerjaan kepada petani, dll.

C. Format Presentasi

• Produk yang dipresentasikan harus sesuai dengan produk pada 1st round dan 2nd

(18)

• Bahasa yang digunakan adalah Bahasa Indonesia sesuai dengan ketentuan EYD.

Bahasa asing diperkenankan untuk dipergunakan apabila harus menggunakan bahasa tersebut dengan ketentuan penulisan di italic.

• Presentasi dibuat dalam format file .ppt/.pptx (Ms. Powerpoint).

• Peserta diwajibkan membawa visualisasi produk minimal berbentuk 2D (2 dimensi)

dengan media apapun (sketsa produk, foto nyata produk, poster, dll)

• Peserta diperbolehkan menggunakan visualisasi produk berbentuk 3D (3 dimensi)

berupa prototype produk atau membawa produk sebenarnya.

• Peserta diperbolehkan menyertakan berbagai ilustrasi pendukung selain yang

disebutkan di atas.

• Maksimum slide yang dipresentasikan adalah 20 slide

• Wajib menyertakan logo Departemen Manajemen Bisnis ITS, logo MANIFEST 2018

serta nama tim pada cover slide dan visualisasi produk 2D atau 3D yang dibuat.

• Soft copy materi presentasi dikumpulkan ke panitia pada saat akhir materi di

Business Camp. D. Peraturan dan Regulasi

• Setiap tim terdiri dari 3 orang yang sesuai dengan 1st round dan 2nd round tanpa ada

perubahan.

• Setiap tim akan diundi untuk mengetahui urutan presentasi. • Setiap tim hanya diperbolehkan mengumpulkan 1 file presentasi.

• Hak cipta dari seluruh presentasi yang dikumpulkan adalah milik Departemen

Manajemen Bisnis ITS.

• Dalam presentasi setiap tim diberikan waktu maksimal 10 menit untuk

mempresentasikan presentasi strategi dan prospek bisnis dari ide inovasi produk yang dibuat kepada juri yang diibaratkan sebagai investor.

• Apabila presentasi melebihi waktu 10 menit yang ditentukan, panitia akan

menghentikan presentasi dan presentasi dianggap selesai.

(19)

• Panitia akan memberitahu waktu berjalannya presentasi saat presentasi sudah

berjalan 5 menit dan 9 menit.

• Sifat presentasi adalah tertutup, artinya dalam ruang presentasi hanya terdapat tim

yang presentasi dan juri.

• Keterlambatan peserta akan berakibat pada pengurangan poin penilaian. • Setiap peserta harus bersaing secara sehat dan sportif.

• Bila terdapat pelanggaran terhadap poin-poin diatas, maka panitia berhak

mendiskualifikasi tim pelanggar.

• Pengumuman tim yang menang akan diumumkan oleh panitia pada tanggal 23 Maret

2018.

• Keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

E. Kriteria Penilaian Grand Final a. Business Plan (60%)

• Kreativitas dan Inovasi Produk (20%) • Strategi Pemasaran (10%)

• Aspek Keuangan (10%)

• Pelaksanaan Operasional (20%)

b. Presentasi (40%)

• Penguasaan Materi (20%)

• Visualisasi dan Desain Presentasi (5%) • Teknik Penyampaian Materi (5%) • Tanya Jawab (10%)

Total Nilai = Business Plan (60%) + Presentasi (40%)

(20)

“Creativity, which is the expression of our originality, helps us stay mindful that what we bring to the world is compeletely original and cannot be compared”

(21)

Referensi

Dokumen terkait

Marimas Putera Kencana mengenai apakah mereka terbeban dengan pekerjaan yang diberikan mereka selama ini, ditilik dari empat macam sub variabel, yaitu tugas- tugas, organisasi

Sehubungan dengan Evaluasi Dokumen Penawaran Administrasi dan Teknis (file 1) untuk Pekerjaan Belanja Jasa Konsultansi Perencanaan Kegiatan Penyusunan Analisa Dampak

Makna dari ayat di atas adalah sebagai hamba Allah, manusia diperintahkan untuk berpikir akan sesuatu kemudian mengambil pelajaran dari sesuatu yang telah

Dengan kata lain debitur tidak memiliki legalitas atau hak di mata hukum untuk mengalihkan objek jaminan fidusia kepada pihak ketiga dan pengalihan objek jaminan fidusia tanpa

The result in this study is sixth level pisa problems in lower secondary school with content space and shape are valid and practical. The prototype is valid

Produk organik adalah semua produk yang dihasilkan melalui pengusahaan tanpa menggunakan input kimia. Di samping itu dalam pelaksanaan pertanian organik hal penting

Seseorang yang bekerja dalam struktur birokrasi organisasi besar tidak harus bertanggung jawab secara moral atas setiap tindakan perusahaan yang turut dia bantu, seperti

Renstra Dinas Pertanian Kota Bogor Tahun 2015 - 2019 berpedoman pada Peraturan Daerah Kota Bogor tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Bogor Tahun 2015