• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENGADILAN TINGGI MEDAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PENGADILAN TINGGI MEDAN"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

PENGADILAN TINGGI MEDAN

Halaman 1 dari 7 Halaman PUTUSAN NOMOR : 203/PID/2017/PT. MDN.

P U T U S A N

NOMOR : 203/PID/2017/PT. MDN.

“DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA”

Pengadilan Tinggi Medan yang memeriksa dan mengadili perkara-perkara pidana pada pengadilan tingkat banding telah menjatuhkan putusan sebagai berikut dalam perkara Para Terdakwa :

1. Nama Lengkap : HIRENGSON HARIANJA; Tempat lahir : Hutalubuk;

Umur/Tanggal lahir : 51 Tahun/ 09 Nopember 1964; Jenis Kelamin : Laki-laki;

Kebangsaan : Indonesia;

Tempat Tinggal : Jl. Danau Jembang Kel. Tunggurono Kota Binjai;

Agama : Kristen Protestan;

Pekerjaan : Karyawan BUMN;

Pendidikan : SMA (Tamat)

2. Nama Lengkap : HERLI MELINA Br. NAINGGOLAN; Tempat lahir : Bandar Betsi;

Umur/Tanggal lahir : 35 Tahun/ 31 Desember 1980; Jenis Kelamin : Perempuan;

(2)

PENGADILAN TINGGI MEDAN

Halaman 2 dari 7 Halaman PUTUSAN NOMOR : 203/PID/2017/PT. MDN.

Kebangsaan : Indonesia;

Tempat Tinggal : Jl. D.I Panjaitan Kel. Nagahuta Kec. Siantar Marimbun Kota Pematangsiantar;

Agama : Kristen Protestan;

Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga;

Pendidikan : SMA (Tamat)

Para Terdakwa tidak ditahan ; Pengadilan Tinggi tersebut ;

Telah membaca :

I. Surat Penetapan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Medan Nomor : 203/ PID/2017/PT.MDN., tanggal 31 Maret 2017, tentang penujukan Majelis

Hakim Tinggi untuk memeriksa dan perkara ini ditingkat banding ;

II. Berkas perkara yang dimintakan banding, beserta salinan resmi putusan Pengadilan Negeri Pematang Siantar Nomor : 230/Pid.B/2016/PN.PMS. tanggal 9 Februari 2017 dan surat - surat yang berkaitan dengan perkara tersebut ;

III. Surat Dakwaan Jaksa Penuntut umum tanggal 6 September 2016 No. Reg. Perkara : PDM-29/PSIAN/Euh.2/06/2015 yang mana Terdakwa

sebagai berikut :

DAKWAAN

--- Bahwa mereka terdakwa I. HIRENGSON HARIANJA dan terdakwa II. HERLI MELINA br NAINGGOLAN pada hari Minggu tanggal 01 Februari 2015 sekira pukul 00.10 Wib atau setidak-tidaknya pada waktu lain dalam bulan Februari 2015 bertempat di Jl. D.I. Panjaitan Kel. Nagahuta Kec. Siantar Marimbun Kota Pematangsiantar atau setidak-tidaknya pada tempat lain yang masih termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Pematangsiantar, telah melakukan gendak padahal diketahui pasal 27 BW

(3)

PENGADILAN TINGGI MEDAN

Halaman 3 dari 7 Halaman PUTUSAN NOMOR : 203/PID/2017/PT. MDN.

berlaku baginya dan seorang wanita yang telah kawin yang turut serta melakukan perbuatan itu, padahal diketahui olehnya bahwa yang turut bersalah telah kawin dan pasal 27 BW berlaku baginya,yang dilakukan dengan cara :

Pada mulanya saksi Dingse Marulani Sirait dan saksi Gomgom Harianja mendatangi rumah kontrakan terdakwa II HERLI MELINA br NAINGGOLAN di Jalan D.I Panjaitan, kemudian dengan dibantu masyarakat dan anggota polisi Polsek Marihat, maka saksi Dingse Marulani Sirait dan saksi Gomgom Harianja menggrebek rumah kontrakanterdakwa II HERLI MELINA br NAINGGOLAN, selanjutnya terdakwa I keluar rumah dengan menggunakan baju kaos dan terdakwa II menggunakan baju daster, kemudian para terdakwa dibawa ke kantor polisi dan para terdakwa mengakui telah melakukan hubungan suami-istri tanpa ikatan pernikahan.

Bahwa pada saat kejadian yaitu tanggal 01 Februari 2015terdakwa I adalah suami sah dari saksi Dingse Marulani Sirait sesuai akte Pencatatan Sipil No.101/AKW-T/2008 tanggal 13 Mei 2008 sebagaimana ditandatangi oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Binjai An. Ahmad Murlan, BA.

--- Perbuatan para terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam pasal 284 ayat (1) huruf a dan ayat 2 huruf (b) KUHPidana. ---

IV. Tuntutan Pidana Jaksa Penuntut Umum tanggal 22 Desember 2016 Nomor Reg. Perkara : PDM–29/Sian/Ep.2/06/2015 yang menuntut

Terdakwa sebagai berikut :

1. Menyatakan terdakwa I. HIRENGSON HARIANJA dan terdakwa II HERLI MELINA br NAINGGOLAN bersalah melakukan tindak pidana “ Perzinahan “ sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam pasal 284 ayat (1) ke-1Huruf (a) dan ayat 1 ke 2 huruf (b) KUHPidana ;

2. Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa I.HIRENGSON HARIANZA dan terdakwa II. HERLI MELINA br NAINGGOLAN dengan pidana penjara selama 4 (empat ) bulan;

3. Menghukum para terdakwa untuk membayar uang perkara sebesar Rp.1000,- ( seribu rupiah ):

(4)

PENGADILAN TINGGI MEDAN

Halaman 4 dari 7 Halaman PUTUSAN NOMOR : 203/PID/2017/PT. MDN.

V. Putusan Pengadilan Negeri Pematang Siantar tanggal 9 Februari 2017 Nomor : 230/Pid.B/2016/PN.PMS. yang amarnya berbunyi sebagai

berikut :

1. Menyatakan terdakwa I. HIRENGSON HARIANJA dan terdakwa II. HERLI MELINA br NAINGGOLAN telah terbukti secara sah dan

meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “PERZINAHAN;

---2. Menjatuhkan pidanaterhadap terdakwa I. HIRENGSON HARIANJA dan terdakwa II. HERLINA MELINA br NAINGGOLAN oleh karena itu dengan pidana penjara selama : 3 ( tiga ) bulan ; --- 3. Menetapkan bahwa pidana tersebut tidak akan dijalankan kecuali

apabila dikemudian hari ada perintah lain dalam putusan Hakim karena terpidana sebelum lewat masa percobaan selama 6 ( enam ) bulan melakukan perbuatan yang dapat dipidana ; --- 4. Membebankan kepada para terdakwa untuk membayar biaya perkara sebesar Rp. 2.000,- (dua ribu rupiah) ; ---

VI. Akta permintaan Banding, dari Jaksa Penuntut Umum pada tanggal 14 Februari 2017 yang ditanda tangani oleh : SALOMO SIMANJORANG, SH. MH. Panitera pada Pengadilan Negeri Pematang Siantar yang menerangkan bahwa Jaksa Penuntut Umum telah mengajukan permintaan banding terhadap putusan Pengadilan tersebut, permintaan banding mana telah diberitahukan dengan sempurna kepada HERLI MELINA Br. NAINGGOLAN pada tanggal 9 Maret 2017, Kepada HIRENGSON HARIANJA pada tanggal 28 Februari 2017 ; ---

VII. Surat pemberitahuan, untuk mempelajari berkas perkara yang ditujukan kepada Jaksa Penuntut Umum dan Terdakwa pada tanggal 17 Februari 2017 dan kepadanya telah diberikan kesempatan untuk membaca dan mempelajari berkas perkara Nomor : 230/ Pid.B/2016/PN.PMS. selama 7 (tujuh) hari kerja sejak tanggal 16 Februari 2017 s/d 27 Februari 2017 pemberitahuan tersebut sebelum berkas dikirim ke Pengadilan Tinggi Medan ;

(5)

PENGADILAN TINGGI MEDAN

Halaman 5 dari 7 Halaman PUTUSAN NOMOR : 203/PID/2017/PT. MDN.

---Menimbang, bahwa permintaan banding yang diajukan Jaksa Penuntut

Umum telah diajukan dalam tenggang waktu dan dengan cara serta syarat - syarat yang ditentukan dalam Undang - Undang, oleh karena itu

permohonan banding tersebut secara Formal dapat diterima ; ---

---Menimbang, bahwa Majelis Hakim Pengadilan Tinggi setelah memeriksa dan mempelajari dengan seksama keseluruhan berkas perkara yang terdiri dari Berita Acara Sidang dan Salinan Resmi Putusan Pengadilan Negeri Pematang Siantar tanggal 9 Februari 2017 Nomor : 230/Pid.B/2016/PN.PMS. serta semua surat – surat yang yang berhubungan dengan perkara ini Hakim Majelis Pengadilan Tinggi Medan berpendapat bahwa pertimbangan Hukum Hakim Majelis Tingkat Pertama berkenaan dengan tindak pidana yang terbukti dilakukan oleh Terdakwa, telah tepat dan benar menurut Hukum sehingga Pengadilan Tinggi akan mengambil alih pertimbangan – pertimbangan Hukum Hakim Tingkat Pertama tersebut sebagai pertimbangan Hukum Sendiri dalam memeriksa dan memutus perkara ini dalam Tingkat Banding kecuali Mengenai Pidana yang dijatuhkan kepada Para Terdakwa menurut Pengadilan Tinggi perlu diubah, karena dianggap tidak sesuai dengan fakta – fakta hukum dipersidangan dengan pertimbangan sebagai berikut : ---

---Menimbang, bahwa walaupun tujuan pemidanaan tidak dimaksudkan sebagai pembalasan semata akan tetapi pemidanaan harus mencerminkan rasa keadilan bagi masyarakat termasuk saksi korban dan disesuaikan dengan kadar kesalahan Para Terdakwa sehingga dengan demikian pemidanaan dapat berfungsi sebagai upaya memperbaiki tingkat laku Para Terdakwa, serta memberi contoh kepada orang lain untuk tidak melakukan perbuatan tersebut ;

--- Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan yang diuraikan diatas maka putusan Pengadilan Negeri Pematang Siantar tanggal 9 Februari 2017 Nomor : 230/Pid.B/2016/PN.PMS. yang dimintakan banding harus diubah sekedar mengenai pemidanaan yang menurut Pengadilan Tinggi Adil sebagaimana disebutkan dalam Amar Putusan dibawah ini :---

(6)

PENGADILAN TINGGI MEDAN

Halaman 6 dari 7 Halaman PUTUSAN NOMOR : 203/PID/2017/PT. MDN.

---Menimbang, bahwa berdasarkan fakta Hukum dipersidangan, Para Terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “ PERZINAHAN “ pidana yang dijatuhkan oleh Majelis Hakim Tingkat Pertama adalah tidak tepat dan kurang memenuhi rasa keadilan, oleh karena Perbuatan Para Terdakwa termasuk katagori Perbuatan Amoral yang bertentangan dengan Adat Istiadat dan Nilai Moral Masyarakat dan juga terutama Norma Agama, sehingga sudah sepatutnya kepada Para Terdakwa untuk tidak dijatuhi Hukuman Percobaan ; --- ---Menimbang, bahwa oleh karena Para Terdakwa tetap dinyatakan bersalah dan dipidana, maka Terdakwa harus pula dibebani untuk membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan ;--- --- Mengingat, Pasal 284 ayat (1) huruf a dan ayat 2 huruf (b) KUHPidana, dan Undang – Undang Nomor : 8 Tahun 1981 tentang KUHAP serta Peraturan Hukum lain yang bersangkutan ;---

--- M E N G A D I L I

---

--- Menerima permintaan banding dari Jaksa Penuntut Umum ; --- --- Mengubah Putusan Pengadilan Negeri Pematang Siantar tanggal tanggal 9 Februari 2017 Nomor : 230/Pid.B/2016/PN.PMS. yang dimintakan banding tersebut sepanjang mengenai pemidanaan, sehingga amar selengkapnya berbunyi sebagai berikut :

1. Menyatakan terdakwa I.HIRENGSON HARIANJA dan terdakwa II.HERLI MELINA br NAINGGOLAN telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “PERZINAHAN; ---

2. Menjatuhkan pidanaterhadap terdakwa I.HIRENGSON HARIANJA dan terdakwa II.HERLINA MELINA br. NAINGGOLAN oleh karena itu dengan pidana penjara selama : 3 ( tiga ) bulan ; ---

(7)

PENGADILAN TINGGI MEDAN

Halaman 7 dari 7 Halaman PUTUSAN NOMOR : 203/PID/2017/PT. MDN.

3. Membebani Terdakwa untuk membayar biaya perkara pada kedua tingkat pengadilan yang tingkat banding ditetapkan sejumlah Rp. 2.500,- (dua ribu lima ratus rupiah) ;---

Demikian diputuskan dalam sidang permusyawaratan Majelis

Hakim Pengadilan Tinggi Medan pada hari Senin tanggal 8 Mei 2017

oleh kami : BANTU GINTING, SH. Hakim Tinggi pada PengadiIan Tinggi

Medan seIaku Hakim Ketua Majelis, H. ADE KOMARUDIN, SH. MHum.

dan NUR HAKIM, SH. MH. Masing - masing sebagai Hakim Tinggi pada

Pengadilan Tinggi Medan selaku Hakim Anggota, berdasarkan

Penetapan WakiI Ketua Pengadilan Tinggi Medan tanggal 31 Maret 2017

Nomor : 203/PID/2017/PT.MDN, putusan tersebut diucapkan dalam

sidang terbuka untuk umum pada hari Senin tanggal 22 Mei 2017 oleh

Ketua Majelis didampingi Hakim Anggota, serta dibantu oleh :

Hj. DIANA SYAHPUTRI NASUTION, SH. sebagai Panitera Pengganti pada

Pengadilan Tinggi Medan, tanpa dihadiri oleh Penuntut Umum dan Terdakwa.

HAKIM ANGGOTA HAKIM KETUA MAJELIS

ttd. ttd.

H. ADE KOMARUDIN, SH.MHum. BANTU GINTING, SH.

ttd. NUR HAKIM, SH. MH. PANITERA PENGGANTI ttd.

Referensi

Dokumen terkait

ERAT dari ASEAN bertujuan untuk membantu organisasi-organisasi penanggulangan bencana nasional dalam tahap paling awal dalam satu keadaan darurat dalam berbagai bidang termasuk (a)

Pada pelaksanaan hand hygiene, mencuci tangan terkadang tidak dapat dilakukan karena kondisi atau karena keterbatasan sumber daya. Banyaknya pasien yang kontak dengan

Kecamatan Sine dan Kendal termasuk pada dataran tinggi dengan kelerengan antara 2 - 40% dengan ketinggian 100 - 2700 meter di atas permukaan air laut beriklim sangat

Gambar 11 menjelaskan alur dari proses visualisasi TA, yaitu data tugas akhir yang direkap dalam bentuk excel akan di proses dengan cara preprocessing berdasarkan beberapa

Karena itu, untuk sampai kepada gelar kiai (kiai muda), tidak semua santri dapat mencapainnya. Seorang santri senior harus terlebih dahulu menempuh ujian hapalan dari kiai.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya yang dilakukan yaitu evaluasi tarif dilakukan setiap tahun mengacu dan pada kemampuan pedagang atau wajib retribusi, melakukan audit

Sebuah perjalanan panjang tentang lahirnya istilah andragogi dalam dunia pendidikan, Sebuah perjalanan panjang tentang lahirnya istilah andragogi dalam dunia

Perbedaan penelitian terdahulu dengan penelitian sekarang yaitu substansi kajian penelitian terdahulu yaitu dana Qardhul Hasan diperuntukan pada CSR atau tanggung jawab sosial