• Tidak ada hasil yang ditemukan

Politeknik Negeri Sriwijaya

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "Politeknik Negeri Sriwijaya"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

Politeknik Negeri Sriwijaya

Bab I Pendahuluan 1

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

Di dunia industri dan retail atau jasa, saat ini penuh persaingan antar perusahaan, sehingga perusahaan-perusahaan yang ada harus menerapkan langkah- langkah yang tepat agar dapat bertahan dalam persaingan. Langkah-langkah yang diambil, dapat dilihat dari berbagai aspek dan kondisi perusahaan. Dalan mengikuti persaingan yang ada juga diperlukan adanya sistem perusahaan yang terstruktur agar dapat mencapat tujuan yang diinginkan. Perusahaan industri dan retail atau jasa dipastikan memiliki pengolahan data produk, pengolahan data produk juga merupakan salah satu unsur yang sering dioperasikan perusahaan secara lanjut.

Dalam memenuhi permintaan yang ada, diperlukan pengolahan data produk yang dijual agar dalam proses produksi dapat sesuai dengan yang telah direncanakan oleh perusahaan. Produk yang digunakan juga harus diketahui manfaatnya dan dapat dipastikan produk tersebut telah mendapatkan izin dan terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

PT Natural Indah Perkasa adalah perusahaan yang bergerak di bidang pemasaran produk kesehatan herbal, yang sudah terkenal di kalangan masyarakat akan kualitas produk dan harga yang sangat terjangkau serta sudah berlegilitas BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan). Dan untuk pengolahan data produk pada perusahaan ini dilakukan dengan cara memasukkan data ke dalam software Microsoft Excel.

Pengolahan data produk pada PT Natural Indah Perkasa dilakukan dengan cara pencatatan data barang masuk dan keluar di awasi oleh general admin, barang yang masuk dari vendor dicek oleh bagian general admin, jika barang tersebut telah sesuai pesanan, data di diketik atau dimasukkan ke dalam Microsoft Excel yang kemudian dicetak dalam bentuk hardcopy.

Penggunaan Microsoft Excel memang dirasa sangat praktis karena perhitungan didalamnya bersifat sistematis dan terstruktur, namun resiko terjadinya human error sering terjadi dikarenakan data yang dimasukkan tidak sedikit, dan butuh ketelitian dalam memasukkan data agar data benar-benar valid, selain itu jika

(2)

2

Politeknik Negeri Sriwijaya

Bab I Pendahuluan perubahan yang terjadi pada data tersebut tidak dicatat dan di update, maka informasi dari data tersebut menjadi tidak akurat. Hal ini dapat membuat sistem pengolahan data produk menjadi kurang efektif.

Berdasarkan latar belakang masalah tersebut maka penulis mengambil sebuah judul: “Aplikasi Pengolahan Data Produk Kesehatan Herbal pada PT Natural Indah Perkasa Berbasis Website”. Penulis berharap aplikasi ini dapat bermanfaat dan digunakan secara efektif dan efisien.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan pada latar belakang, maka terdapat permasalahan yang terjadi pada PT Natural Indah Perkasa yaitu dalam mengelola data produk pada perusahaan ini dilakukan dengan cara mengetik di Microsoft Excel yang mana akan memakan waktu yang cukup lama. Sehingga diperlukan perancangan aplikasi yang dapat mengolah data produk secara cepat dan terperinci agar laporan data pada PT Natural Indah Perkasa lebih terstruktur.

Berdasarkan permasalahan di atas, maka rumusan masalah yang akan di bahas pada laporan akhir ini adalah “Bagaimana membangun Aplikasi Pengolahan Data Produk Kesehatan Herbal pada PT Natural Indah Perkasa Berbasis Website?”.

1.3 Batasan Masalah

Agar penulisan laporan akhir ini tidak menyimpang dari tujuan yang telah direncanakan. Sehingga mempermudah memperoleh data-data dan informasi yang diperlukan, maka penulis menerapkan batasan-batasan sebagai berikut:

1. Aplikasi pengolahan data produk kesehatan herbal pada PT Natural Indah Perkasa hanya fokus pada pengolahan data yang berkaitan dengan produk kesehatan herbal pada perusahaan ini.

2. Terdapat general admin yang menghimpun dan mengelola data pada aplikasi ini.

3. Perancangan aplikasi berbasis website.

1.4 Tujuan dan Manfaat 1.4.1 Tujuan

Adapun tujuan dalam perancangan aplikasi ini adalah sebagai berikut:

(3)

3

Politeknik Negeri Sriwijaya

Bab I Pendahuluan 1. Membuat sebuah aplikasi berbasis website yang dapat membantu pengolahan data produk kesehatan herbal pada PT Natural Indah Perkasa.

2. Untuk memenuhi salah satu syarat mata kuliah guna menyelesaikan pendidikan Diploma III Jurusan Manajemen Informatika Politeknik Negeri Sriwijaya.

1.4.2 Manfaat

Adapun manfaat perancangan aplikasi ini adalah sebagai berikut:

1. Aplikasi yang dirancang dapat memudahkan general admin dalam mengolah data produk pada PT Natural Indah Perkasa.

2. Sebagai media bagi penulis dalam mengimplementasikan dan memanfaatkan ilmu yang di dapat selama perkuliahan.

1.5 Metodologi Penelitian 1.5.1 Lokasi Pengumpulan Data

Lokasi pengumpulan data yang dilakukan oleh penulis dilaksanakan di PT Natural Indah Perkasa yang beralamatkan di Jl. M. Khafi No. 27, RT.6/RW.2, Cipedak, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12360.

1.5.2 Teknik Pengumpulan Data

Menurut Firdaus & Zamzam (2018:103) “Pengumpulan data merupakan langkah penting dalam penelitian, sehingga memerlukan teknik pengumpulan data yang tepat agar menghasilkan data yang sesuai.”

Penulisan laporan akhir di PT Natural Indah Perkasa ini dilaksanakan dengan berbagai teknik pengumpulan data, yaitu:

1. Observasi

Menurut Hermawan (2019:77) “Observasi atau pengamatan adalah kegiatan pemuatan perhatian terhadap sesuatu objek dengan menggunakan seluruh alat indera. Apa yang dikatakan ini sebenarnya adalah pengamatan langsung. Didalam artian penelitian observasi dapat dilakukan dengan tes, angket, rekaman gambar, rekaman suara.”

Observasi dilakukan dengan cara melihat bagaimana sistem yang berjalan pada PT Natural Indah Perkasa dalam melakukan pengolahan data produk.

(4)

4

Politeknik Negeri Sriwijaya

Bab I Pendahuluan 2. Wawancara

Menurut Hermawan (2019:76) “Wawancara merupakan tehnik pengumpulan data yang dilakukan melalui percakapan dan tanya jawab, baik secara langsung maupun tidak langsung dengan responden. Instrumen yang digunakan untuk melakukan wawancara adalah pedoman wawancara.”

Wawancara adalah proses memperoleh keterangan atau data untuk tujuan penelitian dengan cara tanya jawab. Penulis melakukan wawancara dengan general admin dan karyawan pada PT Natural Indah Perkasa. Penulis bertanya mengenai data-data yang penulis butuhkan untuk laporan akhir dan pembuatan aplikasi yang sedang penulis rancang.

3. Studi Pustaka

Menurut Sukardi (2018:44) “Studi Kepustakaan dilakukan oleh setiap peneliti dengan tujuan utama yaitu mencari dasar pijakan atau fondasi untuk memperoleh dan membangun landasan teori, kerangka berfikir dan menentukan dugaan sementara atau sering pula disebut sebagai hipotesis penelitian sehingga para peneliti dapat mengerti, melokasikan, mengorganisasikan dan kemudian menggunakan variasi pustaka dalam bidangnya.”

Studi pustaka merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara mencari dan mempelajari referensi yang terdapat dalam sebuah buku, artikel, internet, majalah serta literatur yang berhubungan dengan penelitian yang sedang dilakukan.

1.6 Sistematika Penulisan Laporan

Agar mempermudah pemahaman isi laporan, maka disusunlah suatu sistematika pembahasan. Dalam laporan akhir penulis mengelompokkan materi-materi yang ada menjadi beberapa bagian, yaitu:

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab ini berisi tentang latar belakang, tujuan dan manfaat, rumusan masalah, batasan masalah, waktu dan tempat kegiatan, metode pengumpulan data dan sistematika penulisan laporan.

(5)

5

Politeknik Negeri Sriwijaya

Bab I Pendahuluan BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Pada bab ini akan menjelaskan landasan teori yang akan digunakan untuk dasar pembahasan laporan. Secara garis besar landasan teori ini akan membahas tentang pengertian yang berkaitan dengan teori umum, teori judul, teori khusus dan teori program yang berkaitan dengan aplikasi yang akan dibuat.

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

Pada bab ini membahas uraian mengenai sejarah PT Natural Indah Perkasa, Visi, Misi, Struktur organisasi, dan hal lain yang berhubungan dengan PT Natural Indah Perkasa.

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan membahas mengenai perancangan aplikasi pengolahan data produk kesehatan herbal pada PT Natural Indah Perkasa secara terperinci.

BAB V PENUTUP

Pada bab ini akan membahas tentang kesimpulan dan saran dari bab-bab sebelumnya pada laporan akhir guna untuk memperbaiki.

Referensi

Dokumen terkait

Berangkat dari kerangka dasar tentang emosi, sebuah teori yang komprehensif tentang emosi kaitannya dengan kecerdasan emosi yang dikemukakan pada tahun 1990 oleh

〔商法四二七〕 議決権の行使に関する合意の効力 東京高裁平成一二年五月三〇日判決 西原, 慎治Nishihara, Shinji 商法研究会Shoho kenkyukai

Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan pada bab sebelumnya, penulis dapat menarik beberapa kesimpulan sebagai berikut Convolutional Neural Network dapat

Kepala sekolah sebagai seorang supervisor mempunyai tanggung jawab untuk peningkatan kemampuan guru dalam mengelola kegiatan pembelajaran di sekolah serta mempunyai

MegaFlex DPA UPS Solusi terbaik untuk keandalan pasokan listrik Uninterruptible Power Supply, lebih dikenal dengan UPS, adalah peralatan yang kerap menjadi solusi dalam

1. Kriogenik adalah merupakan sesuatu bahan yang mempunyai suhu yang terlampau rendah di bawah -150 celcius. Ketika mengendalikan cecair kriogenik mestilah menitikberatkan

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kebugaran otot atlet bulutangkis usia 9-12 tahun yang paling buruk adalah pada kekuatan otot perut, didominasi oleh semua

Balanced Scorecard (BSC) didefinisikan sebagai “suatu alat manajemen kinerja (performance management tool) yang dapat membantu organisasi untuk menerjemahkan visi