Daftar Isi
About Studio ... 2
Studio Facilities ... 2
Daftar Layanan ... 3
Layanan Video Conference ... 3
Layanan Perekaman Video Kegiatan dan Live Streaming ... 3
Layanan Dokumentasi Foto Kegiatan ... 3
Pengembangan Video Pembelajaran e-Learning ... 3
Pembuatan Animasi ... 4
Pembuatan Video Profil ... 4
Audio Recording ... 4
Menyelenggarakan training Pengembangan Multimedia untuk e-Learning ... 4
Produksi Video Pembelajaran Daring ... 5
Tahapan Proses Pengembangan Video Pembelajaran ... 5
Scriptwriting and Storyboarding ... 6
Format dan Tips Membacakan Skrip ... 7
Ketentuan Slide Bahan Ajar ... 7
Pengiriman Naskah Anda ... 8
Sesi Perekaman ... 8
Format Video e-Learning ... 8
Portofolio Studio e-Learning ... 9
Staff ... 9
Profil Studio UPT E-LEARNING ITB
About Studio
Bagian dari UPT E-Learning yang melayani dan mendukung Tupoksi Unit. Studio e-Learning sendiri merupakan LAYANAN UTAMA nya adalah pengembangan dan produksi VIDEO (e-Learning) yang menawarkan studio rekaman multimedia mutakhir untuk membuat presentasi video menarik dan konten yang inovatif untuk pembelajaran daring for all university departments and faculty.
Pilihan rekaman utama yang ditawarkan adalah:
Lets Slide Talk adalah teknik perekaman dengan Camtasia slide-slide materi pembelajaran dengan
voice over. (Fokus pada Bahan ajar)
Talking Head adalah teknik perekaman secara close-up narasumber diselingi tampilan materi
pembelajaran secara bergantian (Fokus pada pemateri dan slide secara bergantian)
Talk on Camera adalah teknik pengambilan gambar dari berbagai sudut, dengan focus pemateri (bahan
ajar sebagai pendukung). Pilihan ini memberi kesempatan dosen/presenter tampil di layar, dan diberi sentuhan multimedia yang lebih interaktif, namun dengan resiko waktu pasca produksi yang lebih lama dengan namun dengan produk akhir yang jauh lebih baik.
Berikutnya Tim Pembelajaran Matakuliah akan diarahkan ke Tim Studio untuk selanjutnya membahas pengembangan materi yakni dengan mengisikan Skrip dan Storyboard (yang mana akan diberikan format/template storyboard).
Studio Facilities
Studio e-Learning menawarkan lingkungan yang lebih terkontrol untuk merekam baik itu audio dan video. Studio ini sudah dilengkapi dengan peralatan standar tinggi dimana semua peralatan yang diperlukan untuk perekaman sudah terpasang dan siap digunakan.
Studio e-Learning memiliki dua studio di TVST dan satu lagi di Gedung CRCS lantai 3 - satu Stan suara untuk merekam suara-suara dan satu studio televisi multi-kamera.
Terdapat ruang produksi (2-studio room), ruang control, ruang editing, ruang meeting, ruang make-up, ruang penerimaan tamu, dan dapur.
Daftar Layanan
• Layanan Video Conference• Layanan Perekaman Video Kegiatan dan Video Streaming • Layanan Dokumentasi Foto Kegiatan
• Layanan Pengembangan Video Pembelajaran for e-Learning • Layanan Pembuatan Animasi
• Layanan Pembuatan Video Profil • Layanan Pembuatan Perekaman Audio
• Layanan Training Media Creative for e-Learning
Layanan Video Conference
Sebuah layanan yang menawarkan kegiatan Video Conference yakni kegiatan konferensi jarak jauh menggunakan media suara dan gambar. Layanan ini diperuntukan untuk civitas akadmeika ITB dan dilakukan jika ada permintaan dari Unit di ITB atau tim dosen pengampu matakuliah daring. Perangkat untuk penyelenggaraan dan perekaman video conference menggunakan perangkat UPT E-Learning, kecuali jika dilakukan ditempat pemohon serta pemohon memiliki perangkat video conference sendiri. Kegiatan pelayanan rekaman kegiatan video conference yang merupakan bagian dari pengembangan materi pembelajaran tidak dikenakan biaya, sepanjang dilakukan pada hari dan jam kerja.
Layanan Perekaman Video Kegiatan dan Live Streaming
In House Production adalah Proses Peliputan Perekaman full atau cut-to-cut suatu event seperti Academic Event Recording Upacara, halal-bihalal, Seminar, Pagelaran Kesenian, Rapat dan Kegiatan Akademik &
Kemahasiswaan di lingkungan kampus ITB. Termasuk liputan yang diselenggarakan oleh Alumni ITB, sepanjang kegiatan tsb.masih di lingkungan kampus ITB..
Live Screening & Streaming adalah Proses Perekaman dengan preview dari kamera/Video Mixer akan di tampilkan
dalam langsung pada Big Screen (Layar Infocus) dan ke website melalui jalur Internet (Youtube) selama kegiatan berlangsung.
Layanan Dokumentasi Foto Kegiatan
Layanan ini memfokuskan diri pada dokumentasi kegiatan. Kegiatan ini dirangkum dalam sepaket album foto. Seperti Layanan kegiatan pada umumnya seperti seminar, perayaan wisuda, outbon kegiatan unit, pelaksaaan training dan lain-lain.
Pengembangan Video Pembelajaran e-Learning
Video Pembelajaran daring ini memberikan informasi pendidikan yang bertujuan untuk memberikan ilmu dan pengetahuan kepada mahasiswa tentang hal-hal yang berkaitan dengan perkuliahan.
Video ini merupakan bagian dari materi pembelajaran pada matakuliah daring.
Video Pembelajaran ini termasuk ke dalam jenis Video non-commercial use yang digunakan untuk menyampaikan informasi yang tidak bertujuan untuk mendapatkan keuntungan.
Jenis video lainnya yang dimaksud dalam Layanan ini yaitu video/open course training/ pelatihan atau sharing
knowledge yang tidak bertujuan komersil atau mendapatkan keuntungan. Video jenis ini bertujuan untuk
mengajarkan teori serta praktek kepada mahasiswa atau umum tentang sesuatu wawasan keilmuan. Layanan Lainnya:
• Rekaman audio, dengan mikrofon berkualitas tinggi dan mesin pengolah perekaman suara • Perekaman Screen Capture, dengan atau tanpa pengambilan suara.
• Pasca produksi, termasuk judul, motion graphics dan special effects terbatas
Pembuatan Animasi
Animasi adalah gambar bergerak berbentuk dari sekumpulan objek (gambar) yang disusun secara beraturan mengikuti alur pergerakan yang telah ditentukan pada setiap pertambahan hitungan waktu yang terjadi.
Animasi ini merupakan media digital berupa video sebagai bagian dari materi pembelajaran daring.
Pembuatan Video Profil
Video Profil ini termasuk ke dalam jenis Video commercial use yang digunakan untuk menyampaikan informasi yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan secara tidak langsung.
Video Profil organisasi/unit ini bertujuan untuk memberikan informasi terkait profil, kegiatan dan layanan serta produk yang dimiliki oleh organisasi/unit.
Video ini merupakan bagian dari materi komersialisasi pada Layanan organisasi/unit
Audio Recording
Audio Recording adalah kegiatan perekaman suara yang berlangsung di studio atau outdoor melalui peralatan
perekaman audio standar agar dihasilkan kualitas yang baik
Menyelenggarakan training Pengembangan Multimedia untuk e-Learning
Melayani dan menyelenggarakan kegiatan training bagi civitas akademika ITB dan luar ITBTopik-topik yang dilayani adalah sebagai berikut:
• Scriptwriting and Storyboarding Techniques for e-Learning • Digital Film Production for e-learning
• How to talk at Camera for e-Learning
Produksi Video Pembelajaran Daring
Salah satu Tupoksi utama Unit UPT e-Learning, adalah meningkatkan layanan pengembangan dan pengelolaan e-Learning di ITB. Studio e-Learning menghadirkan layanan pengembangan Video Pembelajaran berbasis E-Learning.
Tahapan Proses Pengembangan Video Pembelajaran
Perlu diketahui bahwasanya proses pengembangan video elearning secara garis besar terdiri atas tiga tahapan, yaitu: pra produksi, produksi, pasca produksi.
1. Pra Produksi adalah tahapan yang dilakukan sebelum video tersebut diproduksi. Pada tahap ini sebagian besar berupa perencanaan yaitu :
• Perencanaan jadwal dan pemilihan topik bahasan yang akan dijadikan media pembelajaran. • Pemilihan media pembelajaran: Video atau animasi sesuai dengan desain instruksional. • Scipt writing: Penulisan skrip atau naskah yang akan dipaparkan secara verbal.
• Storyboarding: Storyboard adalah serangkaian sketsa yang menggambarkan suatu urutan (alur cerita) elemen – elemen yang akan dimasukkan ke dalam video. Elemen tersebut, seperti : teknik produksi, penempatan animasi dan efek yang cocok dengan skenario.
2. Produksi: Masa selama video diproduksi. Pada tahap ini dilakukan pekerjaan: • Pengambilan gambar.
• Capturing memasukkan hasil shooting ke dalam komputer. 3. Pasca produksi: Pekerjaan yang terdapat pada tahap ini meliputi :
• Penyuntingan: melakukan perbaikan atau penyesuaian, seperti: memotong video, membuang bagian yang tidak diperlukan, menggabungkan klip, menambahkan transisi.
• Pemberian efek – efek spesial • Perekaman efek suara • Pencampuran audio dan video • Penggandaan
Scriptwriting and Storyboarding
Pengertian Soryboard sendiri merupakan konsep komunikasi dan ungkapan kreatif, teknik dan media untuk menyampaikan pesan dan gagasan secara visual termasuk audio dengan mengolah elemen desain berupa bentuk, gambar, huruf dan warna serta tataletak sehingga pesan dan gagasan dapat diterima oleh sasarannya. Storyboard pada pengembangan Video ini menjadi wajib, karena storyboard dibutuhkan sebagai media yang membantu komunikasi antara pengembang materi dengan pengembang Video sebagai media visualnya. Bapak/Ibu dapat mengunduh template Storyboard pada website ini. Format dalam bentuk docx. Sementara Skrip adalah Skrip sebuah program video pembelajaran berisi beberapa informasi narasi verbal tentang adegan, alur, percakapan yang ada pada suatu video. Skrip pada umumnya digunakan sebagai dokumen yang dapat mengarahkan aktor, crew dan lainnya dalam bekerja menyelesaikan produksi program video terutama dalam perihal dialog dalam suatu cerita. Template skrip dapat Bapak/ibu unduh pada website kami dengan format docx.
Format dan Tips Membacakan Skrip
• Untuk memberi anda kepercayaan diri, sebaiknya naskah dapat dibuat sedetail mungkin agar menghindari kesalahan pemaparan. Namun pada dasarnya, kami mendorong presenter untuk menghindari penggunaan skrip ini jika penggunaan skrip dapat membatasi presenter untuk berbicara secara bebas dan jadi terkesan kaku seperti robot. Dalam banyak kasus, berbicara dari pikiran seperti yang Anda lakukan di kelas memastikan presentasi akan lebih alami
• Jika menggunakan skrip, yang terbaik adalah memiliki pengingat dalam naskah saat Anda ingin memajukan slide PowerPoint Anda. Misalnya, tulis ke dalam skrip "Slide 1" atau "Slide Berikutnya" untuk menunjukkan transisi.
• Format file dalam bentuk docx, kami sertakan pada website kami, silahkan anda mengunduhnya. • Perlu diingat bahwa pemformatan teks seperti font khusus, tebal, atau miring tidak akan dipasangkan
dengan benar ke teleprompter. Teleprompter menampilkan teks putih polos. Jika Anda perlu menyertakan penekanan pada naskah Anda, gunakan CAPS atau ** tanda bintang ** di sekitar kata-kata seperti itu. Jeda baris dan butir peluru akan baik-baik saja, tapi lekukan mungkin tidak ditampilkan dengan benar. • Yang paling penting adalah Latihan! Latihan! Latihan!
Ketentuan Slide Bahan Ajar
• UPT e-Learning akan meminta semua slide bahan ajar (berbasis Power Point) diformat dalam rasio aspek 16: 9. Rasio aspek 4: 3 tradisional tidak lagi standar, karena semua monitor (laptop dan PC), smartphone dan tablet telah mengadopsi format 16: 9 yang lebih luas.
• Perlu diingat bahwa PowerPoint adalah bantuan visual untuk pemaparan bahan ajar Bapak/ibu, bukan skrip/naskah verbal, sehingga sangat disarankan untuk tidak menulis kembali naskah verbal ke dalam Slide Bapak/ibu dalam PowerPoint.
• Disarankan menggunakan Font sans serif untuk teks materi dalam slide. Sans serif seperti Arial,
Helvetica, atau Calibri cenderung menjadi yang termudah untuk dibaca di layar. Untuk ukurannya,
sebaiknya minimal 20, karena hal yang lebih kecil akan sulit dibaca di pemutar video. Font 24 poin lebih diutamakan.
• Letakkan teks gelap di atas latar belakang yang terang. Agar lebih mudah dibaca. Jika Bapak/ibu harus menggunakan latar belakang gelap - misalnya, jika unit/Fakultas/Sekolah/Prodi Bapak/Ibu menggunakan template standar dengan latar belakang gelap - pastikan teks Bapak/Ibu cukup terang (putih, krem, atau pastel) dan mungkin membentur ukuran huruf hingga dua atau tiga titik.
• Hindari kerumitan / kompleks. Judul utama, beberapa butir peluru, mungkin gambar - lebih dari itu dan Anda berisiko kehilangan audiens Anda.
Pengiriman Naskah Anda
• Bahan paparan pembelajaran Anda (dan naskah jika digunakan) dikirimkan setidaknya dua hari kerja sebelum sesi rekaman Anda. Kirimkan file ke bagian Instruksional Desain UPT e-Learning.
• Jika Anda tidak memiliki perancang Instruksional, kirimkan file Anda ke [email protected]. Menyampaikan dua hari lebih awal memberi waktu kepada staf kami untuk meninjau presentasi Anda dan memberikan umpan balik yang dapat memperbaiki produk akhir.
• PowerPoint harus diserahkan sebagai .ppt atau .pptx • Skrip harus diserahkan sebagai .doc atau .docx
Sesi Perekaman
• Sesi perekaman akan dilakukan dalam (maksimal) 2 jam dan minimal 30 menit (kami akan mengakomodasi merekam lebih dari 2 jam bila dalam keadaan khusus).
• Kami meminta Bapak/ibu untuk segera tiba 15 menit sebelum sesi rekaman terjadwal. Dianjurkan juga untuk membawa persiapan alat rias sendiri, makanan ringan dan minuman, dan pakaian ganti bilamana diperlukan. Untuk pakaian, hindari mengenakan warna hijau untuk rekaman layar hijau, hitam atau biru tua untuk rekaman Studio, dan pola ketat untuk semua rekaman karena ini dapat menyebabkan artefak teknis dalam video.
• Tim studio akan membantu seluruh sesi produksi ini, untuk memastikan standar kualitas yang terpenuhi baik. Staf studio juga akan menangani penyuntingan pasca-produksi video Bapak/ibu.
• Selama proses produksinya, Bapak/ibu akan mengendalikan sendiri kemajuan slide PowerPoint dengan menggunakan remote clicker genggam atau sesuai petunjuk sutradara berdasarkan storyboard yang dibuat bersama-sama.
• Jika menggunakan skrip, Tim Studio akan mengatur naskah Anda di teleprompter, sesuai dengan kecepatan Bapak/ibu memaparkan presentasinya.
Format Video e-Learning
Seperti model perekaman yang diinginkan, format atau template video juga mengikutinya. Format tampilan Video elearning yang ditawarkan adalah sebagai berikut:
Tampilan (1) full slide, (2) tampilan close up pemateri (diselingi slide materi bergantian), (3) tampilan setengah badan atau penuh si pemateri (didukung animasi materi yang muncul saat skrip tersebut dibacakan), dan (4) tampilan materi dengan pematerinya secara bersamaan, seperti pada gambar berikut:
Contoh tampilan kombinasi antara materi dan pemateri yang tampil secara bersamaan
Sementara format teknis adalah disesuaikan dengan rekomendasi youtube (mp4), yakni Frame Rate: 30 FPS, Bit Rate: 10,000 – 20,000 kbit/s (1080p HD), Resolution: HD 1280 x 720 px (16:9 aspect ratio).
Portofolio Studio e-Learning
Selain mengembangan Video Pembelajaran, berikut kami tampilkan hasil-hasil Layanan Pengembangan Video yang telah dibuat oleh Studio UPT e-Learning. Berdasarkan kategorinya kami bagi menjadi:
Video Pembelajaran: Video Presentasi dan Video Tutorial
Video Profil: Video Profil
Video Kegiatan: Video Cerita dan Video Dokumenter
Video Jurnalistik: Video Berita/Liputan
Contoh diambil dari MITV.UI.AC.ID
Staff
Anton Wiguna: Studio e-Learning Production ManagerYustian Shofiandi: Operator Video Conference, Web Master / Jaringan /System Support Reza Aditya: Cameraman, Soundman, Photographer + Photo Editor
Yuda Hariyana: Cameramen + Video Editor Renata Sadewo: Script Writer + Director, Lightning Brian Henry Jourdan: Animator + Graphic Designer
Contact Us
Semua layanan Studio dan perekaman Video Bapak/ibu diperlukan pemesanan terlebih dahulu. Untuk melengkapinya silahkan mengisikan form pengajuan bersama template/format berikut, lalu hubungi kami di Studio UPT e-Learning yang berada di gedung CRCS lantai 3 atau Gedung TVST lantai 2. Institut Teknologi Bandung (ITB), Jl Ganesha, Bandung atau mengirimkan ke alamat surat elektronik berikut: [email protected] .