• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB 4 HASIL PENELITIAN. Sesuai dengan metode pengumpulan data yang dilakukan peneliti yakni

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB 4 HASIL PENELITIAN. Sesuai dengan metode pengumpulan data yang dilakukan peneliti yakni"

Copied!
27
0
0

Teks penuh

(1)

BAB 4

HASIL PENELITIAN

4.1. Penyajian Data Penelitian

Sesuai dengan metode pengumpulan data yang dilakukan peneliti yakni 4.1.1 Wawancara

Wawancara yang yang dilakukan disini yakni wawancara dengan line producer (Feri Ardiyan),Asisten sutradara, asisten produksi film catatan harian si boy, pekerja tetap yang ada dirumah produksi 700 Pictures(direktur pemasaran), serta pemilik rumah produksi 700 Pictures.

Wawancara ini dilakukan untuk mendapatkan informasi yang lebih lanjut mengenai hal-hal yang berhubungan dengan freelancer dalam produksi film.

4.1.1.1 Keluwesan/ Kemampuan menyesuaikan diri

1. Line Producer

x Bagaimana cara anda dalam menyesuaikan diri dengan lingkungan

yang selalu baru untuk memproduksi film?

Saya orang yang bertipe easy going dan mudah untuk menyesuaikan diri, mungkin pada awalnya saya memang agak canggung akan tetapi karena memang banyak teman-teman saya yang bekerja didunia film jadi saya ya..nyaman saja..sebenarnya

(2)

semua itu karena komunikasi, jadi ya menurut saya kemampuan menyesuaikan diri itu berawal dari berani berkomunikasi sehingga kita dapat lebih akrab satu dengan yang lain.

x Apakah ada interaksi lain yang membantu menyesuaikan diri?

Tentu ada,saling membantu adalah kunci agar pekerjaan berjalan dengan lancar dan mendorong sikap saling tanggung jawab atas pekerjaan masing-masing dan hal itu membuat lebih dekat antara satu pekerja ke pekerja lain. Dan bergaul,jangan takut untuk bergaul atau memulainya, tidak masalah apabila awalnya anda merasa sok kenal/ sok dekat untuk akhirnya anda dapat bergaul dengan yang tim yang lain. Hal itu sering saya lakukan, saya menyukai hal-hal yang baru dan harus dapat memulai hal-hal yang baru karena itu adalah pekerjaan saya. Tapi sebenarnya orang film nantinya hanya itu-itu saja yang menjadikan saya lebih mudah untuk menyesuaikan diri satu sama lain.

2. Asisten Sutradara

x Bagaimana cara anda menyesuaikan dilingkungan pekerjaan anda?

Saya menyesuaikan diri dengan lingkungan baru saya biasanya saya berani mengajak bicara dahulu, setelah itu saya akan lebih mudah untuk berinteraksi setiap harinya.

(3)

x Apakah saling membantu merupakan cara dalam berinteraksi juga?

Saling membantu menurut saya merupakan cara yang digunakan dalam interaksi, hal ini juga sering saya lakukan begitu pula teman-teman yang lain. Tapi tidak untuk membantu pekerjaan yang sekirannya memang seharusnya mereka lakukan atau dalam kata lain bukan tim saya, kalau itu memang tim saya dan saya harus campur tangan otomatis saya bantu.

3. Asisten Produksi

x Bagaimana cara Anda dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan

dalam produksi film catatan harian si boy ini?

Karena tuntutan pekerjaan, saya harus memberanikan diri untuk berbicara atau menyapa orang-orang baru di sekeliling saya. Hal itu membuat saya lebih mudah untuk saling membantu dan berkomunikasi untuk waktu-waktu yang seterusnya. Saling berkomunikasi menurut saya selain memberi peluang dan teman yang banyak serta koneksi.

4.1.1.2 Kepuasan Kerja

1. Line Producer

(4)

Saya merasakan puas ketika saya mendapatkan salary yang seimbang dengan apa yang saya kerjakan,dan menurut saya bekerja di 700 pictures sangat setimpal dengan pekerjaan yang saya lakukan karena semua kebutuhan saya dapat terpenuhi dengan baik disini dan hal tersebut membuat saya lebih bersemangat dan berusaha memberikan yang terbaik.

2. Asisten Sutradara

x Kepuasan apa yang anda rasakan saat anda bekerja di rumah

produksi 700 Pictures?

Ketika saya mendapatkan gaji yang setimpal dan hal-hal yang saya inginkan terpenuhi, hal itu membuat saya lebih bersemangat dalam memberikan yang terbaik untuk rumah produksi ini dan khususnya dalam produksi film catatan harian si boy.

3. Asisten Produksi

x Kepuasan apa yang dirasakan saat bekerja di rumah produksi 700

Pictures?

Kerja di rumah produksi 700 pictures saya mendapatkan segala hal yang saya butuhkan. Kerja dengan situasi yang seperti ini membuat

(5)

saya nyaman karena para teman kerja santai dan bertanggung jawab.

4.1.1.3 Prestasi Kerja

1. Line Producer

x Hal apakah yang membuat anda merasakan bahwa anda berprestasi

atau berhasil dalam pekerjaan ini?

Saya akan merasakan keberhasilan atau prestasi kerja saya ketika budget yang diberikan untuk memproduksi film tidak melebihi dari batas dan sangat lebih baik apabila budget masih berlebih atau dapat saya compress. Hal ini menjadi suatu kebanggaan buat saya bahwa produksi saya berhasil.

2. Asisten Sutradara

x Prestasi apa yang anda berikan untuk produksi film catatan harian

si Boy ini?

Saya merasakan saya berprestasi dalam kerja ketika saya memberikan kontribusi terpenting untuk shooting misalnya saya sukses membuat breakdown, dan shooting berjalan lancar. Karena dengan script breakdown yang bagus shooting akan lebih lancar dan itu berada di tangan saya.

(6)

3. Asisten Produksi

x Prestasi apa yang anda berikan untuk produksi film catatan harian

si Boy?

Saya memberikan prestasi ketika schedule yang saya buat dapat berjalan tepat waktu dan berjalan dengan lancar.

4.1.1.4 Hal-Hal lain diluar indicator efektivitas

a Produser Line

Wawancara dengan line producer (feri ardiyan) maksudkan untuk lebih mengenal mengenai tenaga freelance karena line producer disini merupakan salah satu tenaga freelance dan tenaga

freelance yang mencari tenaga-tenaga freelance yang lain untuk

proses produksi film catatan harian si boy.

Feri ardiyan banyak memberikan informasi tentang

freelance dan produksi film catatan harian si boy. Ketika peneliti

banyak mengajukan pertanyaan mengenai hal yang paling penting dalam produksi feri ardiyan menjawab bahwa budgetlah yang terpenting,budget dapat memberikan perhitungan bagaimana film akan dibuat dan untuk penjamin kesejahteraan pekerja. Yang kedua koneksi,karena koneksi yang menentukan bahwa pekerja

(7)

bagi para pemilik rumah produksi sebagai pilihan pekerja seperti halnya line produser disini memilih crew ada yang sebagian saudaranya.

Menurut line producer menggunakan tenaga freelance lebih efektif dibandingkan tidak menggunakan tenaga freelance atau tetap yang pertama,karena apabila kurang puas dapat memberhentikannya dan tidak memakainya lagi dalam film-film mendatang.Kedua,dengan tenaga freelance akan cepat terselesaikan produksi film karena menggunakan banyak tenaga

freelance yang masing-masing mempunyai ketrampilan dalam

pekerjaannya walaupun menggunakan tenaga freelance gaji lebih mahal akan tetapi produksi maksimal.

b Asisten Sutradara

Asisten sutradara merupakan salah satu pekerja freelance yang di pilih oleh line producer untuk membantu pekerjaannya dalam memproduksi film catatan harian si boy dengan ini peneliti dapat mendapatkan informasi untuk hasil studi kasus yang peneliti lakukan.

Dari beberapa kali pertemuan dan wawancara dapat diperoleh informasi bahwa sebagai tenaga freelance, asisten sutradara sangat berpengaruh dalam produksi film catatan harian si

(8)

boy terutama saat pra produksi dan produksi. Asisten sutradara juga mengungkapkan bahwa beberapa teman pekerja freelance tidak hanya bekerja dirumah produksi 700 pictures akan tetapi asisten sutradara memberikan alasan bahwa hal itu tidak masalah apabila pekerjaan dirumah produksi 700 pictures dalam produksi film catatan harian si boy tidak mangkir.

c Asisten Produksi

Mewawancarai dan meneliti kegiatan asisten produksi yang merupakan pekerja freelance di rumah produksi 700 pictures merupakan hal yang dilakukan peneliti untuk melengkapi penelitian dan keabsahan penelitian.

Dengan hal tersebut peneliti banyak menjumpai beberapa hal,misalnya bahwa tidak semua pekerja freelance hanya bekerja dirumah produksi 700 pictures dalam produksi film catatan harian si boy saja akan tetapi ada beberapa pekerja yang bekerja di tempat lain termasuk asisten produksi yang memiliki pekerjaan lain selain produksi film catatan harian si boy. Setelah peneliti konfirmasi asisten produksi mengiyakan dan pekerjaan tersebut tidak jauh dari pembuatan film(misal:film pendek). Akan tetapi asiten produksi tetap melakukan tugasnya dengan tanggung jawab dalam produksi film catatan harian si boy. Dan hal lain diungkapkan oleh asisten

(9)

produksi bahwa hubungan antar crew atau pekerja lain membuatnya nyaman karena sanatai tapi bertanggung jawab.

d Marketing Direktor

Seorang marketing di rumah produksi 700 pictures merupakan pegawai tetap yang peneliti dapat jadikan perbandingan dalam penelitian studi kasus ini.

Dari wawancara dengan marketing director peneliti mendapatkan beberapa informasi bahwa adanya tenaga freelance lebih membantu proses produksi film catatan harian si boy walaupun mengeluarkan budget yang lebih banyak akan tetapi hal tersebut memang semestinya dilakukan dalam produksi. Dalam proses pra-produksi ,produksi dan pasca produksi pengeluaran mencukupi karena marketing director dan pemilik rumah produksi serta semua pihak yang terkait memberikan budget yang mencukupi dan harus dicukupkan. Dan dalam kemampuan menyesuaikan diri di rumah produksi 700 pictures para pekerja freelance menurut marketing director “para pekerja freelance yang bekerja di rumah produksi ini sangat pintar dalam berkomunikasi sehingga tidak memberikan efek canggung kepada teman-teman pekerja tetap atau pekerja freelance yang lain”.

(10)

e Pemilik Rumah Produksi 700 Pictures

Informasi yang diperoleh dari wawancara dengan Putrama Tuta pemilik rumah Produksi 700 Pictures membuat peneliti memiliki lebih banyak gambaran dan informasi lebih lanjut untuk dijadikan sumber dan perbandingan peneliti dalam meneliti keabsahan dan kejujuran.

Peneliti bertanya tentang keuangan dan kebutuhan atas pekerja freelance ataupun pekerja tetap pemilik rumah produksi memiliki jawaban “Untuk memberikan hasil yang maksimal dalam produksi film catatan harian si Boy ini saya memberikan apa yang pekerja saya butuhkan tentunya salary yang seimbang”.dan ketika peneliti memberikan pertanyaan bagaimana dalam peraturan system kerja pemilik rumah produksi mengutarakan “Saya tidak akan memberikan batasan atasan atau bawahan dan sebagainya saya menginginkan rumah produksi saya senyaman mungkin bagi orang-orang baru dan sifatnya lebih informal”. Kemudian ketika peneliti menanyakan apakah mengetahui bahwa ada pekerja yang bekerja sambilan(tidak hanya bekerja di rumah produksi 700 pictures)pemilik rumah produksi mengatakan” hal tersebut sebenarnya tidak dapat dilakukan akan tetapi saya memberikan keringanan asalkan produksi film saya dibuat dengan tanggung jawab dan tepat waktu”. Peneliti juga menanyakan dari mana

(11)

mendapatkan tenaga kerja freelance dan jawaban pemilik rumah “pekerja freelance didapatkan dari line produser dan dari kenalan-kenalan orang perfilman serta kenalan-kenalan saya sendiri”,hal ini dapat disimpulkan bahwa bekerja di dunia film bisa terjadi karena koneksi.

4.1.2 Analisis Sebelum Dilapangan

Analisis ini dilakukan sebelum memasuki lapangan dilakukan terhadap data yang diperoleh dari studi pendahuluan atau data sekunder yang akan digunakan untuk menentukan fokus penelitian. Namun, fokus penelitian ini bersifat sementara dan akan berkembang setelah peneliti memasuki lapangan.

4.1.3 Survei lapangan

Survei dilapangan dilakukan untuk melengkapi mengamati secara langsung keadaan dan keefektivitasan penggunaan tenaga freelance di rumah produksi 700 pictures dalam produksi film Catatan Harian Si Boy. Dari hasil survey dilapangan saya sebagai peneliti menganalisis bahwa adanya beberapa hal yang perlu dipelajari seperti tingkah laku para pekerja freelance, pengeluaran yang dikeluarkan untuk sehari-hari dalam produksi film catatan harian si boy, waktu yang diperlukan dalam produksi film catatan harian si boy, serta dalam pemilihan pemain karena permasalahan

(12)

waktu, dan yang berhubungan dengan tenaga freelance. Semua itu peneliti kelompokkan dalam keluwesan/ kemampuan menyesuaikan diri, Prestasi Kerja, dan Kepuasan kerja.

4.1.4 Gambaran Umum Produksi film catatan harian si Boy

Dalam Produksi film catatan harian si boy dalam proses produksinya ada 3 tahapan yakni tahapan pra- produksi, produksi, dan pasca produksi.

4.1.4.1 Tahapan Pra Produksi

Gambar 4.1 Tahapan Pra Produksi

Pra Produksi

Tata suara Tata Artistik kamera penyutradaraan Rumah produksi Produksi Shooting format Desain produksi scenario Menyiapkan proposal editing Desain suara Dialog Efek suara musik Make up wardrobe set construction dressing property kamera lampu grip Director treatment Shot list Script breakdown storyboard Shooting scedule Location visit casting rehearsal Revisi storyboard Rapat produksi Merekrut tim Script breakdown Budget lokasi Shooting scedule peralatan Studio editing logistik Revisi budget Tahapan editing Tempat editing

(13)

Dalam tahapan pra produksi di film catatan harian si boy yakni tahapan persiapan yang dilakukan oleh seluruh crew,dan casting untuk pemain film, budget, reading untuk pemain, pembuatan breakingdown, mencari lokasi, property, dan lain sebagainya. Dalam film catatan harian si boy pada tahapan pra-produksi ini di lakukan dalam waktu kurang lebih 3 bulan. Tahapan ini sangatlah penting dikarenakan untuk kelangsungan kesuksesan tahapan selanjutnya.

(14)

4.1.4.1 Tahapan Produksi film catatan harian si boy Gambar 4.2 Tahapan Produksi

 

Dalam Proses Produksi di Film catatan Harian Si Boy yang dilakukan yakni mengambil gambar, mengeset, membuat call sheet, dan lain-lain seperti yang dijelaskan table diatas. Dalam tahapan Produksi ini didalam produksi film catatan

produksi Tata suara  produk si  editing penyutradaraan kamera Tata  artistic Merekam  suara  Sound  sheet  report  Make  up  wardrobe  se t Merekam  gambar  Camera  report Support  continuity  report  Tech nical  recce Call  shett Menjaga  mood  pemeran lokasi  Technical  recce  Call  shee t makanan Antar‐jemput  penginapan Nega tive  procc esing telecine

(15)

harian si Boy memerlukan kurang lebih satu bulan dalam produksinya. Produksi ini dilakukan ditempat-tempat tertentu yang dapat memberikan gambaran yang pas sesuai dengan script.

4.1.4.2 Tahapan pasca produksi film catatan harian si boy

 

Gambar 4.3 Tahapan Pasca Produksi

Pasca  produksi Tata  suara  produksi Promosi  /ditribusi penyutradaraan Pasca  produksi Mengedit  suara  Memasu kkan  efek  Memasu kkan  elemen  musik  Mengedit  gambar  Melak ukan  mixing Negative cutting  Optical  effect Sound  optical  effect  Married  print  Answer  print  Release  print  Menye tujui/k oreksi  hasil  editing Meneta pkan  picture  lock  Menyiapk an segala  keperluan  editing  Meneta pkan  picture  lock  Menyia pkan  materi  promosi  Mengontol  promosi dan  distribusi  Jaringan  bioskop Festival  film  Distributor  nasional/inte rnasional  televisi

(16)

    Tahapan Pasca Produksi ini adalah tahapan penentuan untuk dapat di tayangkan ke layar lebar, tahapan ini merupakan tahapan terakhir sebelum evaluasi. Tahapan pasca produksi yakni untuk menentukan urutan proses editing, membuat trailer, dan laporan. Dalam tahapan pasca produksi memerlukan waktu kurang lebih 3 bulan.Dan untuk perencanaan tayang dibioskop pada tanggal 1 juli 2011.

4.1.5 Tenaga Freelance Dalam Produksi Film Catatan Harian Si Boy

Tenaga freelance dalam produksi catatan harian si boy memiliki banyak bidang pekerjaan. Akan tetapi peneliti memilih line producer, asisten sutradara, dan asisten produksi untuk penelitian lebih lanjut walaupun peneliti juga melakukan pengamatan terhadap tenaga freelance yang lain dalam produksi film catatan harian si boy dalam observasi hal ini dilakukan untuk mendukung keabsahan hasil penelitian.

4.2. Pengolahan Terhadap Data Yang Terkumpul

Pengolahan terhadap data yang terkumpul peneliti pertama kali mendahulukan dengan upaya menggungkap trustworthiness dari para subyek penelitian. Yaitu menguji kebenaran dan kejujuran pada subyek penelitian dalam mengungkap realitas. Trustworthiness ini diuji melalui pengujian: credibility

(17)

subyek dengan menguji jawaban-jawaban pertanyaan berkaitan dengan pengalaman dan pengetahuan mereka yang khas dan yang mereka rasakan.

Berikutnya adalah menguji authenticity yaitu peneliti memberi kesempatan dan memfasilitasi pengungkapan konstruksi personal yang lebih detail. Selanjutnya peneliti melakukan triangulation analisis, yaitu menganalisis jawaban subyek penelitian dengan meneliti autentisitasnya berdasarkan data empiris yang ada. Peneliti menjadi fasilitator untuk menguji keabsahan setiap jawaban berdasarkan observasi dengan data lain, serta reasoning yang logis.

Tahapan berikutnya adalah dilakukannya intersubyectifity analysis artinya semua pandangan, pendapat, atau pun data dari subyek penelitian didialogkan dengan pandangan, pendapat ataupun data dari subyek lainnya.

Peneliti mengulangi lagi triangulasi data agar data yang didapatkan benar keabsahannya yakni dengan beberapa cara berikut

Triangulasi dengan sumber artinya membandingkan dan mengecek balik derajat kepercayaan suatu informasi yang diperoleh melalui waktu dan alat yang berbeda dalam penelitian kualitatif (Patton,1987:331). Adapun untuk mencapai kepercayaan itu, maka ditempuh langkah sebagai berikut :

1. Membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil wawancara

2. Membandingkan apa yang dikatakan orang di depan umum dengan apa yang dikatakan secara pribadi.

(18)

3. Membandingkan apa yang dikatakan orang-orang tentang situasi penelitian dengan apa yang dikatakannya sepanjang waktu.

4. Membandingkan keadaan dan perspektif seseorang dengan berbagai pendapat dan pandangan pekerja freelance, pekerja tetap, maupun pemilik rumah produksi.

5. Membandingkan hasil wawancara dengan isi suatu dokumen yang berkaitan.

Trianggulasi :

1. Keluwesan/ Kemampuan Menyesuaikan diri

Gambar 4.4 Keluwesan / Kemampuan Menyesuaikan Diri

Komunikasi merupakan hal terpenting dalam mendukung keluwesan dan kinerja kerja

Teori Weick menggunakan komunikasi sebagai sebuah dasar bagi pengorganisasian manusia dan memberikan sebuah pemikiran untuk memahami bagaimana manusia berorganisasi. Menurut teori ini, organisasi bukanlah susunan yang terbentuk oleh posisi dan peranan, tetapi oleh aktivitas komunikasi.

Trianggulasi Sumber Data :

kemampuan menyesuaikan diri itu berawal dari berani berkomunikasi sehingga kita dapat lebih akrab satu dengan yang lain. (Producer Line = Feri Ardiyan)

Trianggulasi Metode :

Komunikasi kami biasakan satu sama lain agar tidak ada batasan antara tenaga freelance dan tenaga tetap dikantor 700 Pictures.(marketing director)

Trianggulasi Teori :  

bahwa eksistensi suatu organisasi bergantung pada kemampuan manusia untuk berkomunikasi dan kemauan untuk bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan yang sama pula. (Chester Barnard-Teori Kewenangan)

(19)

2. Kepuasan Kerja

Gambar 4.5. Kepuasan Kerja

-Saya merasakan puas ketika saya mendapatkan salary yang seimbang dengan apa yang saya kerjakan,dan menurut saya bekerja di 700 pictures sangat setimpal dengan pekerjaan yang saya lakukan karena semua kebutuhan saya dapat terpenuhi dengan baik disini dan hal tersebut membuat saya lebih bersemangat dan berusaha memberikan yang terbaik. ( Producer Line)

-Gejala ini disebut Hawrthorne effect yaitu karyawan akan lebih giat bekerja jika mereka yakin bahwa manajemen memikirkan kesejahteraan mereka.(Elton-mayo)

Trianggulasi Sumber Data :

Ketika saya mendapatkan gaji yang setimpal dan hal-hal yang saya inginkan terpenuhi, hal itu membuat saya lebih bersemangat dalam memberikan yang terbaik untuk rumah produksi ini dan khususnya dalam produksi film catatan harian si boy. ( Astrada-catatan harian si boy)

Trianggulasi Metode :

Untuk memberikan hasil yang maksimal dalam produksi film catatan harian si Boy ini saya memberikan apa yang pekerja saya butuhkan tentunya salary yang seimbang ( Putrama Tuta-Pemilik PH 700 Pictures)

Trianggulasi Teori :

Tingkat rasa puas individu, bahwa mereka dapat imbalan yang setimpal,dari bermacam-macam aspek situasi pekerjaan dan organisasi tempat mereka berada. ( Richard M. Steers)

(20)

3. Prestasi Kerja

Gambar 4.6. Prestasi Kerja

Prestasi Kerja masing-masing orang berbeda satu dengan yang lain dan hal itulah yang menentukan prestasi kerja masing masing tenga kerja

Trianggulasi Sumber Data :

Saya akan merasakan keberhasilan atau prestasi kerja saya ketika budget yang diberikan untuk memproduksi film tidak melebihi dari batas dan sangat lebih baik apabila budget masih berlebih atau dapat saya compress.(feri ardiyan-line producer)

Trianggulasi Metode :

Saya merasakan saya berprestasi dalam kerja ketika saya memberikan kontribusi terpenting untuk shooting misalnya saya sukses membuat

breakdown, dan shooting berjalan lancar. (astrada)

Trianggulasi Teori: Menurut penjelasan Richard M. Steers prestasi kerja yaitu suatu penyelesaian tugas pekerjaan yang sudah dibebankan sesuai dengan target yang telah ditentukan bahkan ada yang melebihi target yang telah ditentukan sebelumnya.

(21)

4. Hubungan Kerja

Gambar 4.7. Hubungan Kerja

Pekerja merupakan sumberdaya yang langsung berhubungan dengan pengelolaan semua sumber daya yang ada di dalam organisasi, oleh sebab itu perilaku pekerja sangat berpengaruh terhadap pencapaian tujuan organisasi.( faktor karakteristik karyawan)

interaksi menciptakan pengaruh mutual dan jaringan yang dihasilkan membentuk keseluruhan sistem itu sendiri.(Sibernetika)

Trianggulasi sumber data : Kerja dengan situasi yang seperti ini membuat saya nyaman karena para teman kerja santai dan bertanggung jawab. (Asisten Produksi)

Trianggulasi Metode : Saya tidak akan memberikan batasan atasan atau bawahan dan sebagainya saya menginginkan rumah produksi saya senyaman mungkin bagi orang-orang baru dan sifatnya lebih informal.(Pemilik rumah produksi 700 Pictures)

Trianggulasi Teori :

pengaruh kehidupan lingkungan sosial dalam

kelompok yang lebih informal lebih besar pengaruh nya terhadap produktivitas.( Elton-mayo)

Teori co-orientasi taylor tentang organisasi, James Taylor memulai pemikirannya dengan gagasan bahwa kegiatan berorganisasi terjadi ketika dua orang berinteraksi fokus seputar masalah tertentu.

(22)

4.3. Pembahasan Hasil Penelitian

4.3.1. Indikator efektivitas

4.3.1.1. Keluwesan / Kemampuan Menyesuaikan diri

Dalam memproduksi film sebelumnya diperlukan tahapan-tahapan kerja yang membutuhkan intraksi satu sama lain pekerjanya hal ini akan memberikan dampak positif terhadap kinerja suatu karyawan dan hasil kerja suatu karyawan dalam memproduksi film terutama produksi film catatan harian si boy.

Marketing director mengatakan :

“para pekerja freelance yang bekerja di rumah produksi ini sangat pintar dalam berkomunikasi sehingga tidak memberikan efek canggung kepada teman-teman pekerja tetap atau pekerja freelance yang lain”.

Keluwesan sangat penting demi tercapainya efektivitas dan keluwesan/kemampuan menyesuaikan diri para pekerja freelancer di rumah produksi 700 pictures sangat baik hal ini disebabkan para pekerja freelance dapat berkomunikasi dengan baik terhadap pekerja yang lain dan dapat menyesuaikan diri bekerja di rumah produksi 700 pictures.

4.3.1.2. Kepuasan Kerja

Kepuasan kerja merupakan salah satu syarat bahwa suatu pekerjaan itu efektif. Hal ini terbukti bahwa para pekerja freelance

(23)

mendapatkan kepuasan kerja dalam memproduksi film catatan harian si boy di rumah produksi 700 pictures.

Line producer mengatakan :

“Saya merasakan puas ketika saya mendapatkan salary yang seimbang dengan apa yang saya kerjakan,dan menurut saya bekerja di 700 pictures sangat setimpal dengan pekerjaan yang saya lakukan karena semua kebutuhan saya dapat terpenuhi dengan baik disini dan hal tersebut membuat saya lebih bersemangat dan berusaha memberikan yang terbaik”.

Indikator dalam kepuasan kerja dikategorikan tinggi dikarenakan dalam penelitian ini dibuktikan bahwa imbalan yang diterima dan kebutuhan pekerja dapat dipenuhi dengan baik oleh rumah produksi 700 pictures dalam produksi film catatan harian si boy.

4.3.1.3. Prestasi Kerja

Prestasi Kerja setiap individu itu berbeda-beda karena

jobdesk masing-masing pekerja berbeda-beda. Hal ini merupakan

hal yang berpengaruh terhadap efektivitas para pekerja freelancer dirumah produksi 700 pictures akan pekerjaan masing-masing dan tanggung jawab masing-masing.

Line produser mengatakan :

“Saya akan merasakan keberhasilan atau prestasi kerja saya ketika budget yang diberikan untuk memproduksi film tidak melebihi dari batas dan sangat lebih baik apabila budget masih berlebih atau

(24)

dapat saya compress. Hal ini menjadi suatu kebanggaan buat saya bahwa produksi saya berhasil.”

Berbeda dengan asisten sutradara yang mengatakan :

“Saya merasakan saya berprestasi dalam kerja ketika saya memberikan kontribusi terpenting untuk shooting misalnya saya sukses membuat breakdown, dan shooting berjalan lancar. Karena dengan script breakdown yang bagus shooting akan lebih lancar dan itu berada di tangan saya.”

Begitu pula perbedaannya dengan asisten produksi yang mengatakan:

“Saya memberikan prestasi ketika schedule yang saya buat dapat berjalan tepat waktu dan berjalan dengan lancar.”

Dapat disimpulkan dalam hal Prestasi kerja para pekerja freelance di rumah produksi 700 pictures dalam memproduksi film catatan harian si boy dapat tepat pada waktunya dan bekerja sesuai apa yang diperintahkan dan direncanakan.

4.3.2. Temuan

4.3.2.1. Budget

Dalam produksi film hal terpenting tidak lain yakni budget. Hal ini disampaikan oleh line produser dan marketing director yang menyampaikan bahwa budget merupakan hal yang dapat memberikan efek terpenting dalam produksi film catatan harian si boy. Dan catatan harian si boy mempunyai budget yang cukup

(25)

dalam produksinya sehingga dapat memberikan kesejahteraan terhadap para pekerjanya.

Line produser mengatakan :

“budgetlah yang terpenting,budget dapat memberikan perhitungan bagaimana film akan dibuat dan untuk penjamin kesejahteraan pekerja”.

Dan marketing director mengatakan :

“Dalam proses pra-produksi ,produksi dan pasca produksi pengeluaran mencukupi karena marketing director dan pemilik rumah produksi serta semua pihak yang terkait memberikan budget yang mencukupi dan harus dicukupkan”.

Atas pernyataan-pernyataan diatas dapat disimpulkan bahwa Budget memiliki peranan penting dalam produksi film dan dalam kesejahteraan pekerjanya.

Dalam film catatan harian si boy ditargetkan budget sebesar 6 miliyar untuk keseluruhan produksinya. Dan dalam film catatan harian si boy memerlukan biaya sebesar kurang lebih 5 miliyar dan tidak sampai 6 miliyar sehingga dapat disimpulkan dalam penggunaan biaya efektif/kondusif.

4.3.2.1. Koneksi

Dalam pekerjaan di dunia entertainment tidak hanya karena mempunyai ilmu yang cukup akan tetapi koneksi menentukan pekerjaan yang akan dikerjakan.seperti halnya sebagian besar

(26)

tenaga freelance yang bekerja dirumah produksi 700 pictures tidak semua didapatkan dari basic yang mempunyai pengalaman di bidang perfilman akan tetapi dapat dipelajari,line produser mengatakan :

“ tidak semua para crew freelancer awalnya mempunyai pendidikan perfilman,saya merekrut beberapa saudara saya yang saya latih untuk dapat membantu saya dalam produksi film”

Hal tersebut diyakinkan lagi dengan perkataan pemilik rumah produksi 700 pictures putrama tuta yang mengatakan:

“pekerja freelance didapatkan dari line produser dan dari kenalan-kenalan orang perfilman serta kenalan saya sendiri”

Dan para freelancer seperti asisten sutradara dan asisten produksi juga mengatakan bahwa mereka dapat bekerja dalam memproduksi film catatan harian si boy dirumah produksi 700 pictures ini dikarenakan karena jaringan yang membuat mereka dapat bekerja hal ini didukung dengan pernyataan asisten sutradara yakni

“Saya kenal dengan line producer serta pemilik rumah produksi dan kawan-kawan yang bekerja di catatan harian si boy mereka telah mengenal saya untuk itu lebih mudah bagi saya bekerja disini dalam memproduksi film catatan harian si boy ini.”

Dengan demikian bekerja dalam rumah produksi dapat dilakukan apabila memiliki koneksi atau jaringan meskipun tidak mempunyai pendidikan dalam bidang perfilman akan tetapi mempunyai pengalaman dalam produksi film(bagi pekerja freelancer). Dengan

(27)

hal ini disimpulkan seperti teori jaringan yang berbunyi bahwa pada saat yang sama, interaksi membentuk dirinya sendiri menjadi garis-garis komunikasi dan pengaruh yang menyebar melalui organisasi.

4.3.2.3. Pekerjaan Sambilan

Dari pengamatan peneliti di lapangan dan dalam wawancara bahwasanya para pekerja freelance tidak hanya bekerja dirumah produksi 700 pictures dan memproduksi film catatan harian si boy saja akan tetapi para pekerja freelance ada yang beberapa yang bekerja ditempat lain.akan tetapi tetap memberikan tanggung jawab penuh terhadap pekerjaan yang ada dalam produksi film catatan harian si boy. Pemilik rumah produksi 700 pictures mengatakan:

“hal tersebut sebenarnya tidak dapat dilakukan akan tetapi saya memberikan keringanan asalkan produksi film saya dibuat dengan tanggung jawab dan tepat waktu”.

Dalam hal ini walau sebenarnya tidak di perbolehkan akan tetapi pihak rumah produksi memberikan keleluasaan namun pekerjaan dirumah produksi 700 pictures harus dikerjakan tepat waktu dan penuh tanggung jawab.

Gambar

Gambar 4.1 Tahapan Pra Produksi
Gambar 4.4 Keluwesan / Kemampuan Menyesuaikan Diri
Gambar 4.5. Kepuasan Kerja
Gambar 4.6. Prestasi Kerja
+2

Referensi

Dokumen terkait

Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari kedua variabel prediktor tersebut dicari seberapa besar kontribusinya sehingga diketahui bahwa kontribusi perhatian

Tindakan bodoh adalah sesuatu yang dilakukan tapi tidak membuat Anda mendekati yang Anda inginkan atau, bahkan lebih buruk lagi, menjauhkan dari yang Anda

Data diisi sesuai dengan yang diminta pada form pemesanan barang, kemudian bagian gudang mencetak surat pesanan berdasarkan tanggal penginputan pesanan dan

Metode yang digunakan dalam melakukan penelitian ini adalah metode penelitian Action Research atau riset tindakan, yaitu metode yang digunakan untuk mengevaluasi

Terlaksananya Reviu Laporan Keuangan Daerah, Evaluasi LAKIP, dan SPIP pada seluruh SKPD di Kabupaten Purworejo 2 kali reviu, 1 kali evaluasi LAKIP, dan Pelaksanaan SPIP di

Bisa saja terjadi kesalahan pengukuran pada evaluasi ini karena memakai alat dan pengetahuan yang sederhana, namun jika itu kenyataannya diharapkan menambah beberapa absorber

Menunjukkan bahwa terdapat 13 responden yang mengalami beban berat dan memiliki kemampuan tidak baik dalam merawat pasien perilaku kekerasan.. Hasil uji

Dalam ilmu komputer, A* (dibaca : A star) adalah sebuah graph atau metode tree search yang digunakan untuk mencari jalan dari sebuah node awal ke node tujuan yang