• Tidak ada hasil yang ditemukan

SEKAPUR SIRIH. Selamat Menyongsong Hari Batik Nasional!

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "SEKAPUR SIRIH. Selamat Menyongsong Hari Batik Nasional!"

Copied!
43
0
0

Teks penuh

(1)
(2)

SEKAPUR

SIRIH

Selamat Menyongsong Hari Batik Nasional!

Batik telah lama menjadi bagian perjuangan diplomasi Indonesia.

Untuk memperkuat dasar perjuangan tersebut, Pusat Pendidikan

dan Pelatihan Kemlu melaksanakan Focus Group Discussion atau

diskusi terpumpun "Pengarusutamaan Batik dalam Kurikulum Diklat

Berjenjang dan Tailor-Made Course" dengan harapan dapat

merumuskan sebuah kurikulum sebagai modalitas para diplomat

dalam mempromosikan batik Indonesia di kancah internasional.

Kegiatan besar lainnya yang juga dilaksanakan pada bulan ini

adalah Bali Democracy Student Conference IV, kerjasama Direktorat

Diplomasi Publik dan UPT Sekdilu. Diharapkan acara ini ini dapat

mendorong para pemuda untuk berkontribusi dalam membangun

perdamaian dan keberlangsungan dialog perdamaian untuk

mewujudkan kesejahteraan dunia.

(3)

Dalam pelaksanaan diklat berjenjang Sesparlu dan Sesdilu kami

menyambut angkatan Sesparlu ke-66 dan Sesdilu ke-68. Dari

bidang PPT dilaksanakan pelatihan Trade Negotiator Tingkat Dasar

Batch 1 secara online, Webinar Knowledge Enhancement dari

Bidang KSPP, Diklat IHT BPKRT/Penata Kekanselerai dari Bidang

PPN dan berbagai Diklat serta workshop lainnya.

Seluruh kegiatan tersebut merupakan usaha Pusdiklat menuju

tercapainya visi Making Indonesian Diplomats 4.0. Kedepannya,

Pusdiklat akan terus meningkatkan kualitas dan kapasitas dalam

menyelenggarakan

berbagai

pendidikan

dan

pelatihan

di

lingkungan Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia.

Dr. Yayan G.H. Mulyana

Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan

(4)

DEWAN

REDAKSI

(5)

Penanggung Jawab:

---Yayan G.H Mulyana

Dewan Redaktur:

---Rumondang Sumartiani

Nanang Eko

Aik Retno Utari

Makhya Suminar

Pof Yusuf

Torang Pakpahan

Bharata Suprihanto

Astari Mareska Daenuwy

Penyunting/Editor:

---Tri Herminanto

Yudhi

Radea Fauzi Hidayat

Ade Setiawan

Desain Grafis/Fotografer:

---Braviono Arief Adilaksono

Lidya Wahyu Sari

Bernadus Tri Septian

Sekretariat:

---Liana Diah Astari

I Gede Ananta Kusuma

Septian Bagus

Raysa Fitria P.S

Alamat Redaksi

Bidang Perencanaan,

Pengembangan dan Evaluasi

JL. Sisingamangaraja No. 73

Kebayoran Baru Jakarta

Selatan 12120

(6)

01

Sesparlu

(Sekolah Staf dan Pimpinan Luar

Negeri)

04

Sesdilu

(Sekolah Staf Dinas Luar Negeri)

06

Sekdilu

(Sekolah Dinas Luar Negeri)

Edisi:

Oktober 2020

DAFTAR

ISI

Pembukaan Diklat Sesparlu Angkatan

66 dan Diklat Sesdilu Angkatan

ke-68 .

Diklat Sesparlu bersama

English

Today,

dan IPMI

International Business

School

Leadership with Ethics and Values

( 1 )

( 2 )

( 3 )

Selamat Datang(

virtually

) di

Pusdiklat, Sesdilu68!

Alumni Sesdilu 67 “Dipanggil” oleh

Bapak Wamenlu

( 4 )

( 5 )

Bali

Democracy Students

(7)

13

PPT

(Pendidikan dan Pelatihan Teknis)

10

KSPP

(Kerjasama Pendidikan dan Pelatihan)

20

PPE

(Perencanaan Pengembangan dan

Evaluasi )

21

PPN

(Pendidikan dan Pelatihan Non

Diplomatik)

27

Perpustakaan

Diplomasi

Prospects for Peace and Stability in the

Middle East: Opportunities and Challenges

Ahead

( 10 )

PelatihanDasar Batch I Trade Negotiators Tingkat Secara Online

( 13-14 )

Pelanjutan Diklat IHT BPKRT/Penata Kekanselerai GelombangI T.A 2020 Diklat Online Pengembangan Kompetensi Auditor –Audit Internal Berbasis Risiko

( 21-22 )

( 23 )

Pengarusutamaan Batik dalam Kurikulum Diklat Berjenjangdan

Tailor-Made Course di Pusdiklat Kemlu RI

( 24-25 )

Nantikan Wajah Baru Perpustakaan

Diplomasi!

( 27 )

Persiapan Pelatihan Dasar CPNS Kemlu

Golongan III di Masa Kenormalan Baru

( 11-12 )

Bimbingan Teknis DiplomasiDan

Negosiasi Bidang Ketenaganukliran Bagi BAPETEN Dan Batan Secara

Online

( 15 )

Rangkaian Diklat Bidang Pendidikan

Pelatihan Teknis

( 16-20 )

Pusdiklat Menuju Wilayah Bebas Korupsi

(8)

SESPARLU

Sekolah

Staf dan Pimpinan

(9)

What’s On In

Pusdiklat

( 1 )

Edisi September 2020

Pembukaan Diklat

Sesparlu

Angkatan ke-66 dan Diklat

Sesdilu Angkatan ke-68

Mengawali bulan Oktober 2020, UPT Sesparlu dan UPT Sesdilu menyelenggarakan kegiatan Pembukaan Diklat Sesparlu Angkatan ke-66 dan Diklat Sesdilu Angkatan ke-68 secara virtual yang secara langsung dihadiri oleh Ibu Menteri Luar Negeri. Pada kesempatan tersebut, Menteri Luar Negeri secara resmi membuka penyelenggaraan Diklat Sesparlu Angkatan ke-66.

Kegiatan Pembukaan Diklat Sesparlu Angkatan ke-66 oleh Ibu Menteri Luar Negeri

Pre-Program Assessment

oleh

IPMI International Business

School

Pada tanggal 5-9 Oktober 2020, UPT Sesparlu menyelenggarakan kegiatan diklat Minggu ke-1. Kegiatan pada minggu ini dimulai dengan kegiatan Pre-Program Assessment oleh IPMI International Business School dan sesi kelas terkait peningkatan skill yakni sesi Writing Class oleh English Today dan sesi kelas mengenai Teknik Pembuatan Podcast untuk mendukung pembuatan tugas Diklat Sesparlu serta sesi kelas Social Media and Diplomacy oleh Bapak Shafiq Pontoh. S e s i K e la s M in g g u k e -1 D ik la t S e s p a rl u A n g k a ta n k e -65

(10)

Pada kegiatan Diklat Sesparlu Minggu ke-2, yakni pada tanggal 12-16 Oktober 2020, dimulai dengan kegiatan perkenalan dengan Duta Besar Pembina Sesparlu. Diklat masih berlangsung dengan beberapa materi seputar peningkatan skill yakni Kelas Public Speaking oleh English Today. Pada minggu ini juga dimulai Modul Diklat Strategic Leadership with Ethics and Values yang dipaparkan oleh Dots Kreasi Integritas dan IPMI International Business School

Diklat Sesparlu bersama

English Today

, dan

IPMI

International Business

School

(11)

Leadership with

Ethics

and

Values

Pada Minggu ke-3 tanggal 19-23 Oktober 2020, dimulai dengan sesi kelas peningkatan Writing Skill Bahasa Indonesia oleh Bapak Ahmad Fuadi. Pada minggu ini juga masih dilanjutkan Modul Diklat Strategic Leadership with Ethics and Values. Hadir beberapa narasumber penting seperti Tim STF Driyarkara mengenai Kepancasilaan, kegiatan Family Coaching oleh Bapak Jakoep Ezra (PT Power Character) dan sesi kelas oleh Wakil Menteri Luar Negeri, Bapak Mahendra Siregar.

Pada Minggu ke-4 tanggal 26 dan 27 Oktober 2020, masih dilanjutkan Modul Diklat Strategic Leadership with Ethics and Values dan dimulainya Modul Diklat Strategic Diplomacy. Pada minggu ini, dilaksanakan kegiatan Table-Top Exercise Strategic Leadership with Ethics and

Values Module: Vaccine Diplomacy, selain itu hadir juga beberapa narasumber penting seperti Ketua Departemen Hubungan Internasional UI, Bapak Shofwan Al Banna Choiruzzard dan Staf Ahli Bidang Diplomasi Ekonomi, Ibu Ina H. Krisnamurthi, serta sesi diskusi tugas-tugas dan TASKAP bersama Direktur Sesparlu

Sesi Kelas Minggu ke-3 Diklat Sesparlu Angkatan ke-66

Sesi Kelas Minggu ke-4 Diklat Sesparlu Angkatan ke-66

(12)

SESDILU

Sekolah

Staf Dinas

(13)

Selamat Datang (virtually) di

Pusdiklat,

Sesdilu 68!

Diklat Sesdilu Angkatan ke-68 resmi dibuka oleh Menlu pada Senin, 5 Oktober 2020 secara virtual melalui konferensi video. Para peserta diklat angkatan ini terdiri dari 24 orang, 12 orang laki-laki dan 12 orang perempuan). Lima diantaranya adalah diplomat muda yang sedang ditempatkan di perwakilan RI di luar negeri, yaitu di KBRI Hanoi, PTRI Jenewa, KBRI Wellington, KBRI Athena, dan PTRI Wina.

Sebelum pembukaan, para peserta telah mengikuti pembekalan pada 2 Oktober 2020. Pembekalan tersebut berisi

arahan dari Direktur Sesdilu dan pengenalan materi Literature Review dari Ibu Dinna Prapto Rahardjo selaku pengajar. Selain itu, para peserta juga menyampaikan hopes dan concerns mereka. Semoga harapannya tercapai ya selama mengikuti Diklat Sesdilu. Selamat datang dan semangat selalu, Sesdilu 68!

(14)

Tanggal 7 Oktober lalu, para alumni Sesdilu 67 berbondong-bondong menghadap Wamenlu secara virtual. Wah, ada apa ya kira-kira?

Masih ingat kah dengan Workshop Diplomasi Ekonomi yang dilaksanakan di Sesdilu 67? Nah rupanya, para peserta dan Bapak Michael Goutama selaku fasilitator sepakat untuk membuat proyek pasca-diklat. Jadi setelah diklat berakhir, para peserta menggarap rekomendasi kebijakan di bidang ekonomi sebagai sumbangsih pemikiran untuk

Kementerian Luar Negeri. Mereka menganalisa prospek investasi dan kerja sama ekonomi pada pembangunan Industrial Park di Batam.

Rekomendasi kebijakan tersebut diserahkan kepada Menlu melalui Wamenlu secara simbolis melalui Zoom meeting. Para peserta juga mempresentasikan rekomendasi tersebut dan mendiskusikannya lebih lanjut dengan Wamenlu.

Alumni Sesdilu 67

“Dipanggil”

oleh Bapak Wamenlu

(15)

SEKDILU

Sekolah

Dinas

(16)

Bali Democracy

Students Conference IV

(BDSC IV)

Rabu 21 Oktober 2020, Direktorat Diplomasi Publik bekerja sama dengan UPT Sekdilu menyelenggarakan kegiatan Bali Democracy Students Conference IV (BDSC IV) secara hybrid dan disiarkan secara langsung melalui Channel Youtube Kementerian Luar Negeri. Kegiatan dibuka oleh Plt. Dirjen IDP, Bapak Duta Besar Teuku Faizasyah, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian keynote speech oleh Duta Besar RI untuk Amerika Serikat, Bapak Muhammad Lutfi. Melalui pidatonya, Duta Besar Muhammad Lutfi mendorong para pemuda untuk berkontribusi dalam membangun perdamaian dengan memastikan dialog perdamaian terus berlangsung untuk mewujudkan kesejahteraan dunia.

(17)

“Democracy, Youth, and Covid-19” merupakan tema dari BDSC IV yang terdiri dari dua sesi diskusi, yaitu Youth Perspective on How Democracy is Dealing with Covid-19 dan The Role of Youth in Covid-19 Crisis. Narasumber pada sesi diskusi Youth Perspective on How Democracy is Dealing with Covid-19 adalah Edbert Gani Suryahudaya, Peneliti di Center for Strategic and International Studies (CSIS); Ridwansyah Yusuf Achmad, Staf Ahli Gubernur Jawa Barat; Vanessa Boi, President Global Action

Italy; dan Anak Agung Mia Intentilia, Kepala Pusat Studi ASEAN dan Pusat Studi Internasional, Universitas Pendidikan Nasional. Sedangkan narasumber pada sesi The Role of Youth in Covid-19 Crisis adalah Ayu Kartika Dewi, Staf Khusus Presiden dan Pendiri Gerakan Sabang Merauke; Muhammad Kamil, Inisiator Pandemic Talks; Alvinsyah Pramono, Presiden Persatuan Pelajar Indonesia di Amerika Serikat (Permias); dan Choirul Anam, Koordinator Persatuan Pelajar Indonesia Dunia.

Kegiatan diikuti oleh sebanyak 237 peserta yang terdiri dari mahasiswa dari 21 negara termasuk Indonesia. Kegiatan ditutup oleh Direktur UPT Sekdilu, Bapak Khasan Ashari selaku Koordinator Steering Committee.

Bali Democracy Students

Conference IV (BDSC IV)

(18)

DOKUMENTASI KEGIATAN

Bali Democracy Students

Conference IV

(BDSC IV)

Kata Sambutan - Plt. Dirjen IDP,

Teuku Faizasyah

Pengantar - Dubes RI di New York,

Dubes M. Luthfi

Panelis 1 - 1. Edbert Gani

Panelis 1 - 2. Ridwansyah Yusuf

Achmad

(19)

Panelis 1 - 4. Anak Agung Mia

Intentilia

Panelis 2 - 1. Ayu Kartika Dewi

Panelis 2 - 2. Muhammad Kamil

Penutup - Direktur Sekdilu

Bali Democracy

Students Conference

IV (BDSC IV)

All Panelis

(20)

KSPP

Kerjasama

Pendidikan dan

(21)

“Prospects for Peace and Stability

in the Middle East:

Opportunities

and Challenges Ahead”

kawasan ini perlu dipahami secara komprehensif oleh Diplomat. Berangkat dari hal ini, maka Webinar Knowledge Enhancement Series pada bulan Oktober ini mengambil tema “Prospects for Peace and Stability in the Middle East: Opportunities and Challenges Ahead”. Menilik lagi lebih jauh mengenai situasi geopolitik dan geostrategis kawasan Timur Tengah, narasumber kegiatan kali ini menggandeng Duta Besar Jake Walles, diplomat karir AS yang telah bertugas selama 35 tahun dan berkecimpung dalam proses perdamaian di Timur Tengah selama kurun waktu 20 tahun.

Dubes Walles menyampaikan highlights dan situasi terkini Timur Tengah dimana pada 15 September 2020,

Israel telah melakukan normalisasi hubungan diplomatik dan perdagangan dengan Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Bahrain. Kedua negara ini merupakan negara ketiga dan keempat yang telah melakukan normalisasi dengan Israel setelah Mesir pada tahun 1979 dan Yordania pada tahun 1994. Hal ini merefleksikan tren di kawasan, yakni melebarnya gap antara Blok Sunni dan Syiah di antara negara-negara di kawasan dan teralienasinya posisi Palestina dari pendukungnya. Berbagai pandangan dan analisa tajam Dubes Walles menambah bobot jalannya webinar.

Kawasan Timur Tengah selalu menjadi topik yang menarik untuk dibahas oleh berbagai kalangan, utamanya dalam konteks konflik dan proses perdamaian di kawasan. Sebagai core dari Polugri Indonesia,

(22)

Persiapan Pelatihan Dasar CPNS Kemlu

Golongan III di Masa

Kenormalan Baru

Proses seleksi CPNS Kemlu Golongan III saat ini tengah memasuki tahap akhir. Menyusul hasil penilaian akreditasi penyelenggaraan Latihan Dasar oleh LAN dengan akreditasi B, Pusdiklat perlu mempersiapkan hal-hal guna penyelenggaraan pelatihan sesuai standar yang ada. Namun, seperti yang kita ketahui saat ini pandemi Covid-19 masih menyelimuti negara Indonesia tidak terkecuali di Ibukota Jakarta. Oleh sebab itu para pihak penyelenggara pelatihan dasar, termasuk Pusdiklat selaku institusi

pengampu pendidikan dan pelatihan bagi Kemlu perlu melakukan berbagai cara untuk mengantisipasi pencegahan munculnya kluster baru pada saat melakukan kegiatan pelatihan. Berangkat dari hal ini, Pusdiklat memandang penting bagi seluruh stakeholders di Kemlu untuk mengetahui dan memahami sejumlah aspek penyelenggaraan rangkaian Latsar CPNS di masa kenormalan baru (New Normal).

(23)

Berbagai aspek rangkaian Latsar dengan transformasi digital menjadi topik diskusi yang cukup hangat dalam pertemuan koordinasi Persiapan Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Golongan III tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Pusdiklat Kemlu pada Rabu, 14 Oktober 2020 secara daring. Kepala Pusat Pembinaan Program dan Kebijakan Bangkom ASN LAN yang bertindak sebagai narasumber memaparkan bahwa mereka secara nasional telah menerbitkan sejumlah panduan serta pedoman teknis melalui berbagai Surat Edaran Kepala LAN terkait penyelenggaraan diklat di tengah pandemi Covid-19.

LAN saat ini tengah mengembangkan konsep desain Latsar CPNS Blended Learning dengan asumsi kondisi pandemi sudah relatif terkendali dan kenormalan baru (New Normal) sudah dapat berjalan dengan maksimal seiring dengan kesadaran terkait protokol kesehatan. Latsar CPNS Blended Learning ke depan

akan memadukan metode pembelajaran jarak jauh dengan tatap muka (minimal) yang menekankan pada kemampuan peserta diklat untuk belajar mandiri (self study). Konsep Blended Learning terbagi menjadi ke dalam 4 (empat) Tahapan melalui Mobile Open Online Course (MOOC) →Distance Learning→ Pembelajaran Klasikal (Tatap Muka)→Penguatan Kompetensi Teknis Bidang Tugas (PKTBT).

Pusdiklat Kemlu sendiri saat ini tengah melakukan berbagai persiapan terkait pelaksanaan Latsar CPNS 2021 salah satunya dengan melakukan koordinasi bersama dengan Biro SDM, Biro Umum, Pustik KP, agar kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik. Pusdiklat juga akan memastikan sarana dan prasarana pendukung di lingkungan Pusdiklat telah memenuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

(24)

PPT

Pendidikan

Dan Pelatihan

(25)

PELATIHAN TRADE NEGOTIATORS

TINGKAT DASAR BATCH I

SECARA ONLINE

Trade Negotiators yang dimaksudkan dalam pemahaman ini adalah bukan ahli internasional, bukan ahli ekonomi, akan tetapi ahli negosiasi yang mempunyai nilai ”plus”, yaitu pemahaman teknis mengenai trade dan investment itu sendiri. Dapat diartikan juga trade negotiators yang dibutuhkan saat ini adalah a skill that you can only learn it by practicing it.

Negotiating and legal drafting adalah dua sisi koin yang menyatu artinya negosiator harus memiliki kemampuan bernegosiasi dan mampu membuat legal drafting yaitu merumuskan bahan dan hasil negosiasi ke dalam teks.

(26)

1. Mengundang NGO dan pembicara langsung dari pakarnya

2. Kemudahan dalam mengikuti, kompetensi narasumber dan pemberian materi yang relatif dapat mudah dipahami. Pelatihan ini sangat diperlukan bagi seluruh diplomat RI untuk dapat menjalankan tupoksi sesuai Konvensi Wina 1961 dan UU Hublu khususnya tupoksi negotiating.

3. Spesifik pada isu tertentu

4. bermanfaat untuk menambah pengetahuan mengenai WTO dan praktik dalam penyusnan FTA

5. Pelatihan Fokus dan Update pada perkembangan negosiasi perdagangan Indonesia termasuk isu-isu hangat/krusial

6. Memberikan pemahaman awal/dasar terkait perundingan perdagangan

7. Sangat teknis dan practical

8. Terlihat keseriusan panitia untuk benar-benar memberikan pelatihan yang baik dari segi materi dan yang lainnya

9. Pelatihan ini memberikan pengetahuan secara umum dan pengalaman teknis dari Tim Perunding.

Kelebihan pelatihan Trade

Negotiators Tingkat Dasar

T.A. 2020 ini:

Pelatihan Trade Negotiators Tingkat Dasar Batch I 10-17 November 2020

(27)

BIMBINGAN TEKNIS

DIPLOMASI DAN

NEGOSIASI BIDANG

KETENAGANUKLIRAN

BAGI BAPETEN DAN

BATAN SECARA ONLINE

Menanggapi sambutan pembukaan Kapusdiklat Kementerian Luar Negeri, Kepala Biro Hukum, Kerja Sama dan Komunikasi Publik, BAPETEN menyampaikan bahwa isu nuklir adalah isu yang sensitif dan dalam hal ini BAPETEN selalu berkoordinasi sesuai ketentuan dengan Kementerian Luar Negeri. Selain itu, dengan adanya pelaksanaan Bimbingan Teknis ini kami ingin menegaskan kebijakan tentang pengawasan dan tenaga nuklir yang menjadi tugas pokok BAPETEN dan BATAN dan pihak Kemlu juga selalu

menjaga kebijakan luar negeri RI. BAPETEN berharap dapat menerapkan dan melaksanakan kerjasama tenaga nuklir dan pengawasannya, maupun dalam hubungannya dengan pihak negara lain, atau organisasi internasional dalam konteks ketenaganukliran. Selain itu berharap agar relasi yang baik antara BAPETEN, BATAN dan Kemlu akan selalu terwujud dalam pertemuan-pertemuan mendatang dan selanjutnya akan mempermudah tugas dan fungsi masing-masing lembaga.

Bimbingan Teknis Diplomasi Dan Negosiasi Bidang Ketenaganukliran Bagi BAPETEN Dan Batan 18-20 November 2020

(28)

1. Melaksanakan Rapat Koordinasi terkait Rencana Market Intelligence via Zoom Tanggal 7 Oktober 2020; 2. Rapat Internal Bidang Diklat Teknis

membahas rencana kegiatan DT pada bulan Oktober - November 2020, 7 Oktober 2020;

3. Rapat koordinasi Bidang Diklat Teknis dengan BAPETEN untuk membahas rencana Diklat Diplomasi dan Negosiasi bagi ASN BAPETEN, 8 Oktober 2020;

4. Rapat Virtual Bidang Diklat Teknis dengan Bayo Multimedia Communication, 15 Oktober 2020; 5. Rapat Virtual Bidang Diklat Teknis

dengan BNDL Learning Studios (The Jakarta Post Writing Center), 15 Oktober 2020

6. Pelaksanan Pre-test dan Test Familiarization Diklat Pembekalan TOEFL (TOEFL Paper-Based Course) Tahap IV secara Online bagi Pegawai Pusdiklat Kemlu tanggal 19 Oktober 2020

7. Pelaksanaan Diklat Pembekalan TOEFL (TOEFL Paper-Based Course)

Tahap IV secara Online bagi Pegawai Pusdiklat Kemlu tanggal 20-26 Oktober 2020

8. Pelaksanaan Post-test Diklat Pembekalan TOEFL (TOEFL Paper-Based Course) Tahap IV secara Online bagi Pegawai Pusdiklat Kemlu tanggal 27 Oktober 2020;

9. Pelaksanaan Diklat Bahasa Perancis via Zoom Tanggal 5-26 Oktober 2020; 10. Melaksanakan Penyelenggaraan

Workshop Market Intelligence via Zoom Tanggal 21-22 Oktober 2020; 11. Melaksanakan Rapat Bidang Diklat

Teknis dengan Kapusdiklat terkait Pelatihan bagi ASN KLHK, Pelatihan Trade Negotiators dan Pelatihan bagi ASN BAPETEN via Zoom Tanggal 20 Oktober 2020;

12. Rapat Teknis Bidang Diklat Teknis dengan Dit HPE dan Dit PKKI terkait persiapan Pelatihan Trade Negotiators via Zoom Tanggal 26 Oktober 2020.

Rangkaian diklat

Bidang Pendidikan

Pelatihan Teknis

elama bulan Oktober 2020 Bidang Pendidikan Pelatihan Teknis disibukan dengan serangkaian kegiatan diklat lainnya, pandemi bukan sebuah hambatan untuk terus bekerja dalam membangun kompetensi bagi seluruh pegawai Kementerian Luar negeri. Rangkaian diklat yang telah sukses di selenggarakan oleh Bidang Pendidikan Pelatihan Teknis Selama bulan Oktober 2020 antara lain:

S

(29)

1. Rapat Koordinasi terkait Rencana Market

Intelligence via Zoom 7 Oktober 2020;

Dokumentasi Kegiatan Bidang Diklat

Teknis Selama Masa New Normal Covid-19

Bulan Oktober 2020

2. Rapat Internal Bidang Diklat Teknis Bidang Diklat Teknis membahas rencana kegiatan PPT pada bulan Oktober - November 2020, 7 Oktober 2020

3. Rapat koordinasi Bidang Diklat Teknis dengan BAPETEN untuk membahas rencana Diklat Diplomasi dan Negosiasi bagi ASN , 8 Oktober 2020

(30)

4. Rapat Virtual Bidang Diklat Teknis dengan Bayo Multimedia Communication, 15 Oktober 2020

5. Rapat Virtual Bidang Diklat Teknis dengan BNDL Learning Studios (The Jakarta Post Writing Center), 15 Oktober 2020

(31)

6. Pelaksanaan Pre-test dan Test Familiarization Diklat Pembekalan TOEFL

(TOEFL Paper-Based Course) Tahap IV secara Online, 19 Oktober 2020

7. Diklat Pembekalan TOEFL (TOEFL

Paper-Based Course) Tahap IV secara Online

bagi Pegawai Pusdiklat Kemlu T.A. Tanggal 20-26 Oktober 2020

8. Post-test Diklat Pembekalan TOEFL (TOEFL Paper-Based Course) Tahap IV secara Online bagi Pegawai Pusdiklat Kemlu T.A. Tanggal 27 Oktober 2020

(32)

9. Diklat Bahasa Perancis via Zoom Tanggal 5-26 Oktober 2020

10. Workshop Market Intelligence via Zoom Tanggal 21-22 Oktober 2020

11. Rapat Bidang Diklat Teknis dengan Kapusdiklat terkait Pelatihan bagi ASN KLHK, Pelatihan Trade Negotiators dan Pelatihan bagi ASN BAPETEN via Zoom Tanggal 20 Oktober 2020

12. Rapat Teknis Bidang Diklat Teknis dengan Dit HPE dan Dit PKKI terkait persiapan Pelatihan Trade Negotiators via Zoom Tanggal 26 Oktober 2020

(33)

PPN

Pendidikan

Dan Pelatihan

(34)

Pelanjutan Diklat IHT

BPKRT/Penata Kekanselerai

Gelombang I T.A 2020 berakhir

pada tanggal

9 Oktober 2020

Kegiatan IHT BPKRT/Penata Kekanselerai telah selesai dilaksanakan dengan baik dan lancar pada tanggal 9 September 2020 sampai dengan 9 Oktober 2020. Diklat tersebut dilakukan secara online, yang diikuti oleh 33 orang Pejabat Fungsional Penata Kanselerai (JFPK) dan 3 peserta dari IHT BPKRT/Penata Kekanselerai sebelumnya yang belum lulus. Pada pelatihan online ini peserta mendapatkan materi yang meliputi Materi Aplikasi Persediaan dan

SIMAK BMN dari Biro Umum, Materi Aplikasi BPPA dari Biro SDM, Materi Bagian Perbendaharaan, Bagian Pengendalian Anggaran (Aplikasi SAS), Bagian Pelaksanaan Anggaran (Aplikasi SIMPONI), Bagian Verifikasi Anggaran (Aplikasi SIMKEU), Bagian Akuntansi dan Pelaporan Keuangan (Aplikasi SAIBA) dari Biro Keuangan. Selain itu Adapun Materi yang diberikan dari KPPN Jakarta I – DJPB, Kementerian Keuangan, DAPK Kementerian Keuangan dan BPKP.

(35)

Jum’at 2 Oktober Pusdiklat telah mengundang Narasumber dari DAPK Kementerian Keuangan yang disampaikan oleh Bapak Kanthi Widodo memberikan materi Penyusunan Laporan Keuangan Kementerian Negara/Lembaga, Selain itu hadir juga Narasumber dari BPKP yaitu Bapak Muhammad Nazaruddin memberikan materi Standar Akuntansi Pemerintah dan Bapak Azwardin Juang Amrullah memberikan materi Pengendalian Intern atas Pelaporan Keuangan (PIPK).

Diklat IHT

BPKRT/Penata

Kekanselerai

(36)

Pusdiklat telah selesai menyelenggarakan Diklat Pengembangan Kompetensi Auditor – Audit Internal Berbasis Risiko dengan baik yang diikuti oleh 10 orang staf Auditor dari Kementerian Luar Negeri. Kegiatan tersebut dilakukan pada tanggal 15 – 16 Oktober 2020 dengan metode pembelajaran secara online oleh Center Risk for Management & Sustainability (CSMR).

Pada pelatihan tersebut, peserta mendapatkan materi yang meliputi Pengenalan Manajemen Risiko, Pengenalan Audit Internal Berbasis Risiko, Kerangka Manajemen Risiko berdasarkan SNI ISO 31000, Praktek mengenai Manajemen Risiko, Audit Internal Berbasis Risiko – Rencana Tahunan, Praktek Audit Internal Berbasis Risiko – Rencana Tahunan, Praktek Audit Berbasis Risiko.

Diklat Audit Internal Berbasis Risiko ini bertujuan untuk peningkatan kapasitas peserta (auditor), khususnya dalam memasukkan pendekatan audit internal berbasis resiko yang selaras dengan ISO 31000 secara tepat. Audit Internal Berbasis Resiko merupakan cara yang relevan dan efektif dalam menjalankan peran penting Audit Internal sebagai fungsi 3rd line of defence (basis pertahanan ke-3) dalam memberikan appropiate assurance atas effectiveness risk management kepada organisasi

Diklat Online Pengembangan

Kompetensi Auditor – Audit

Internal Berbasis Risiko

(37)

PPE

Perencanaan

Pengembangan

dan

Evaluasi

(38)

“Pengarusutamaan Batik dalam

Kurikulum Diklat Berjenjang dan

Tailor-Made Course di Pusdiklat

Kemlu RI”.

ke-11, Kementerian Luar Negeri (Kemlu) memperkuat tonggak perjalanan Diplomasi Batik, yakni melalui pengarusutamaan Batik ke dalam Kurikulum Diklat. Hal ini merupakan salah satu rangkaian program Kemlu dalam mendukung Batik Indonesia sebagai salah satu asset ekonomi dan budaya, terlebih memperhatikan industri batik yang menghadapi berbagai tantangan ekonomi akibat pandemi Covid-19. Diharapkan usaha ini akan membangun kontribusi langsung bagi industri batik termasuk mereka yang berada di daerah terpencil

Sebagai langkah awal, Pusdiklat melaksanakan, Diskusi Kelompok Terpumpun atau Focus Group Discussion (FGD) secara daring dengan tema

“Pengarusutamaan Batik dalam Kurikulum Diklat Berjenjang dan

Tailor-Made Course di Pusdiklat Kemlu RI”.

atik sudah menjadi warisan dunia, untuk menunjukan rasa bangga tersebut, Indonesia perlu terus berjuang untuk melestarikan Batik sebagai salah satu kain khas Indonesia. Hari Batik Nasional

B

(39)

Diskusi mellibatkan berbagai pihak dan tokoh ternama dalam bidang industri batik yang membahas Batik dari berbagai aspek. Terdapat dari 9 (sembilan) topik/segmen pembahasan mulai dari cara melestarikan nilai budaya batik hingga pendidikan, beasiswa dan kerja sama kewirausahaan terkait industri batik. Narasumber yang terlibat terdiri dari berbagai latar belakakang terkait antara lain, para duta besar, pejabat pemerintah, pelaku usaha batik dan para pemerhati batik. Kurikulum yang dirumuskan diharapkan akan berperan sebagai modalitas untuk para Diplomat dalam mempromosikan Batik di Perwakilan-perwakilan Republik Indonesia di luar negeri.

Outcome yang diharapkan dari pengarustamaan batik kedalam kurikulum ialah melahirkan para

stakeholder dan policymaker untuk

menciptakan ekosistem yang baik bagi industri batik, sebagaimana diungkapkan Wakil Menteri Luar Negeri RI, Mahendra Siregar dalam pembukaan diskusi terpumpun tersebut.

(40)

endapatkan status Wilayah Bebas Korupsi (WBK) bukan sebuah perkara mudah, begitu banyak hal-hal yang perlu di persiapkan, mulai dari persyaratan administrasi, hingga komitmen dari seluruh pegawai di Lingkungan Pusdiklat Kemlu RI. Kesiapan tersebut tercermin dimana Pusdiklat telah berhasil melewati serangkaian persyaratan ketat yang dibuat oleh Kementerian PANRB. Senin 19 Oktober 2020 Kementerian PANRB mengundang Pusdiklat, dalam Pelaksanaan Desk Evaluasi Zona Integritas Tahun 2020 secara virtual. Pertemuan tersebut merupakan salah satu tahap yang harus dilalui oleh Pusdiklat, dimana sebelumnya Pusdiklat telah melewati tahap survei eksternal, dengan jumlah responden yang mengisi survei sebanyak 53 responden. Jumlah yang melebihi standar minimal yakni 30 responden sehingga Pusdiklat dapat mengikuti tahap selanjutnya, Bersama dengan tujuh unit kerja lainnya dari Kementerian Luar Negeri R.I.

Dalam kegiatan tersebut Bapak Kapusdiklat, Yayan G.H Mulyana, bersama dengan sembilan pejabat struktural di Lingkungan Pusdiklat Kemlu. Pusdiklat diberikan waktu selama 20 menit untuk melakukan pemaparan, dan 40 menit untuk diskusi dan tanya jawab. Dalam paparannya pusdiklat menjelaskan beberapa hal, antara lain:

1. Progress reform pada enam area perubahan (kondisi before-after); 2. Identifikasi dan mitigasi risiko

integritas dalam pelaksanaan pelayanan pada unit kerja;

3. Inovasi pada sektor pelayanan, kinerja, dan penguatan integritas untuk mencegah KKN;

4. Manajemen media (strategi pemanfaatan media sebagai sarana publikasi pembangunan Zona Integritas).

Upaya dan doa terbaik kami berikan, agar Pusdiklat mampu memperoleh status Wilayah Bebas Korupsi (WBK).

M

What’s On In

Pusdiklat

( 26 )

Edisi September 2020

Pusdiklat

Menuju

Wilayah Bebas

Korupsi WBK

(41)

PERPUS

Perpustakaan

(42)

Dengan langkah-langkah kecil, Perpustakaan Diplomasi berjalan menuju perubahan. Salah satu misi yang tengah dituju adalah wajah baru layanan digital Perpustakaan Diplomasi. Selama ini layanan digital perpustakaan berpusat di situs opac.kemlu.co.id. Langkah yang direncanakan oleh tim perpustakaan adalah pemutakhiran sistem digitalisasi manajamen perpustakaan dan pembaruan wajah baru situs perpustakaan.

Pada bulan Oktober 2020, beberapa aksi besar dilaksanakan yakni dengan 1) adanya pengecekkan sistem perpustakaan yang telah berjalan dan 2) keikutsertaan 4 orang Pustakawan Perpustakaan Diplomasi dan Training Materials Repository (TMR) dalam workshop “Kupas Tuntas SLiMS dari offline sampai online” pada 26-27 Oktober 2020. Hal ini menjadi langkah perdana Perpustakaan Diplomasi dalam menyiapkan wajah baru.

Penasaran dengan wajah baru situs Perpustakaan Diplomasi?

Nantikan dan terus dukung Perpustakaan Diplomasi

Nantikan Wajah Baru

Perpustakaan

Diplomasi!

(43)

Referensi

Dokumen terkait

Faktor yang berhubungan dengan perilaku ibu hamil dalam pemeriksaan HIV adalah sikap, sarana prasarana, dukungan suami dan dukungan tenaga kesehatan.. Di Puskesmas

Terkait dengan komisi fatwa MPU sebagai pihak pemberi fatwa, apabila dilihat dari sifat organisasi, MPU sebagai sebuah lembaga yang mewadahi ulama dan cendekiawan Islam

Penurunan tekanan ( pressure drop ) dan koefisien perpindahan panas ( heat transfer coefficient ) merupakan parameter utama yang dicari dari hasil penelitian, karena

Berdasarkan data hasil analisis uji-t didapatkan untuk nilai pretes, t-hitung ≥ t-tabel yaitu 1,810 ≥ 2.035 sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan

Pengujian yang dilakukan untuk hipotesis H1, H2, H3 dengan variabel kinerja keuangan perusahaan Rasio Profitabilitas yaitu ROA, ROE, dan NPM membuktikan bahwa tidak

Kesehatan reproduksi menurut Depkes RI adalah suatu keadaan sehat, secara menyeluruh mencakup fisik, mental dan kedudukan sosial yang berkaitan dengan alat, fungsi

Dengan menerapkan bahan ajar yang telah dikembangkan tersebut, diharapkan menjadi alternatif bagi guru dalam menyampaikan suatu materi pembelajaran sehingga proses

Stratovolcano seperti kerucut dengan sisi yang curam. Tipe gunung api ini terbentuk pada letusan besar yang terdiri dari aliran lava, tefra, dan aliran piroklastik. Letusan