• Tidak ada hasil yang ditemukan

Strategi dan Metode Pembelajaran (1)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "Strategi dan Metode Pembelajaran (1)"

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

STRATEGI & METODE PEMBELAJARAN

Sumber: Kompasiana. 2011. Strategi Pembelajarn, (Online),

(http://www.kompasiana.com/panser/strategi-pembelajaran), diakses 7 September 2015.

Strategi pembelajaran adalah cara-cara yang akan dipilih dan digunakan oleh seorang pengajar untuk menyampaikan materi pembelajaran yang bertujuan untuk memudahkan peserta didik menerima dan memahami materi pembelajaran, yang pada akhirnya tujuan pembelajaran dapat dikuasainya di akhir kegiatan belajar.

Metode pembelajaran adalah cara/ prosedur yang digunakan guru untuk mencapai tujuan pembelajaran. Metode pembelajaran lebih bersifat prosedural, yaitu berisi tahapan tertentu, sedangkan teknik adalah cara yang digunakan, yang bersifat implementatif. Dengan kata lain, metode yang dipilih oleh masing-masing guru bisa sama, tetapi teknik penyampaiannya yang berbeda-beda.

Metode atau prosedur dan teknik pembelajaran merupakan bagian dari strategi pembelajaran. Hubungan antara strategi, tujuan, dan metode pembelajaran dapat digambarkan sebagai suatu kesatuan sistem yang bertitik tolak dari penentuan tujuan pembelajaran, pemilihan strategi pembelajaran, dan perumusan tujuan, yang selanjutnya diimplementasikan ke dalam berbagai metode yang relevan selama proses pembelajaran berlangsung.

Sumber: ---. 2014. Pengertian Strategi Pembelajaran dan Macamnya, (Online),

(http://www.informasi-pendidikan.com/2014/01/pengertian-strategi-pembelajaran-dan.html)

Macam-Macam Strategi Pembelajaran: 1. Strategi Pembelajaran Langsung

Dalam hal ini para guru merupakan pemeran utama dalam penyampaian materi pelajaran kepada peserta didik. Dengan strategi ini guru harus aktif memberikan materi secara langsung dan pembelajarannya bersifat deduktif, yaitu dari hal abstrak kepada hal yang nyata, dari konsep-konsep yang abstrak kepada contoh-contoh yang konkrit, dari sebuah premis menuju ke kesimpulan yang logis. Namun strategi pembelajaran ini sudah tidak lagi cocok digunakan dalam kurikulum 2013 karena pembelajaran berpusat pada siswa (Student centered approach).

(2)

Strategi pembelajaran tidak langsung lebih memusatkan pembelajaran kepada siswa dan guru hanya berlaku sebagai fasilitator yang bertugas mengelola lingkungan kondusif saat pembelajaran berlangsung.

3. Strategi Pembelajaran Interaktif

Strategi ini menekankan komunikasi yang terjalin antara para peserta didik dengan peserta didik lainnya maupun antara peserta didik dengan guru melalui kegiatan diskusi dan sharing memcahkan sebuah permasalahan. Kelebihan strategi ini adalah mengajak peserta didik untuk lebih aktif dan peka terhadap setiap permasalahan yang dibahas dalam pembelajaran tersebut.

4. Strategi Pembelajaran Empirik

Strategi pembelajaran empirik merupakan strategi pembelajaran yang lebih menekankan pada aktivitas yang dilakukan oelh para peserta didik selama pembelajaran.

5. Strategi Pembelajaran Mandiri

Strategi ini bertujuan untuk meningkatkan potensi masing-masing peserta didik serta mengembangkan inisiatif yang mereka miliki untuk mengembangkan dirinya sendiri.

Sumber: Mulyana, Aina. 2012. Pengertian Metode Pembelajaran dan Macam-macamnya, (Online), (http://ainamulyana.blogspot.com/2012/01/pengertian-metode-pembelajaran-dan.html), diakses 7 September 2015.

Sedangkan macam-macam metode pembelajaran yaitu: 1. Metode Ceramah

Metode ceramah merupakan metode dengan penuturan pelajaran secara lisan. Metode ini dapat menjadikan pembelajaran lebih menarik jika didukung dengan alat dan media serta memperhatikan batas-batas kemungkinan penggunaannya. Metode ini akan berhasil baik apabila didukung oleh metode-metode lain seperti tanya jawab, latihan, dan lain-lain. Kelebihan metode ceramah:

a. Guru lebih menguasai kelas

b. Mudah mengorganisasikan tempat duduk/kelas c. Dapat diikuti oleh jumlah siswa yang besar d. Mudah mempersiapkan dan melaksanakannya e. Guru mudah menerangkan pelajaran dengan baik. Kelemahan metode ceramah:

(3)

b. Membosankan bila dilakukan terlalu lama.

c. Sukar menyimpulkan siswa tertarik pada pelajaran yang berlangsung atau tidak. 2. Metode Tanya Jawab

Metode ini memungkinkan terjadinya komunikasi langsung antara guru dan siswa. Guru bertanya dan siswa menjawab atau sebaliknya.

Kelebihan metode tanya jawab:

a. Pertanyaan dapat menarik dan memusatkan perhatian siswa

b. Merangsang siswa untuk melatih dan mengembangkan daya pikir, termasuk ingatan. c. Mengembangkan keberanian dan keterampilan siswa dalam menjawab dan

mengemukakan pendapat Kelemahan metode tanya jawab

a. Siswa merasa takut jika guru kurang dapat mendorong siswa untuk berani dengan menciptakan suasana yang tidak tegang

b. Tidak mudah membuat pertanyaan yang sesuai dengan pemahaman siswa c. Sering membuang banyak waktu

d. Kurangnya waktu untuk memberikan pertanyaan kepada seluruh siswa 3. Metode Diskusi

Metode ini adalah metode dengan bertukar informasi, berpendapat, dan unsur-unsur pengalaman secara teratur dengan maksud menyamakan persepsi terhadap suatu permasalahan yang sedang dibahas. Diskusi bukanlah debat karena tidak ada perang mulut beradu argumen atau paham.

Kelebihan metode diskusi

a. Merangsang kreatifitas anak didik dalam bentuk ide, gagasann, prakarsa dan terobosan baru dalam pemecahan masalah.

b. Mengembangkan sikap saling menghargai pendapat orang lain c. Memperluas wawasan

d. Membina untuk terbiasa musyawarah dalam memecahkan suatu masalah. Kelemahan metode diskusi

a. Membutuhkaan waktu yang panjang

b. Tidak dapat dipakai untuk kelompok yang besar c. Peserta mendapat informasi yang terbatas

d. Dikuasai oleh siswa-siswa yang lebih aktif berbicara.

(4)

Metode ini cukup efektif sebab membantu para siswa untuk mencari jawaban dengan usaha sendiri berdasarkan fakta yang benar. Demonstrasi dalam metode ini memperlihatkan bagaimana proses terjadinya sesuatu.

Kelebihan metode demonstrasi a. Menghindari verbalisme

b. Siswa lebih memahami apa yang dipelajari c. Proses pengajaran lebih menarik

d. Siswa dirangsang untuk aktif mengamati, menyesuaikan antara teori dengan kenyataan dan mencoba melakukannya sendiri.

Kelebihan metode demonstrasi

a. Memerlukan keterampilan guru secara khusus b. Kurangnya fasilitas

c. Membutuhkan waktu yang lama 5. Metode Karyawisata

Metode field trip adalah kunjungan ke luar kelas, jadi karyawisata ini tidak mengambil tempat yang jauh dari sekolah dan tidak memerlukan waktu yang lama. Melalui metode ini siswa-siswa diajak mengunjungi tempat-tempat tertentu di luar sekolah, kemudian setelah kegiatan biasanya siswa diminta membuat laporan.

Kelebihan metode karyawisata:

a. Memiliki prinsip pengajaran modern dengan memanfaatkan lingkungan nyata b. Membuat relevansi antara apa yang dipelajari dengan kebutuhan di masyarakat c. Merangsang kreatifitas siswa

d. Bahan pelajaran lebih luas dan aktual Kelemahan metode karyawisata:

a. Kurangnya fasilitas

b. Perlu perencanaan yang matang

c. Perlu koordinasi agar tidak terjadi tumpang tindih waktu d. Mengabaikan unsur studi

Referensi

Dokumen terkait

Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Kerja Praktek dengan judul “ Evaluasi Umur Simpan Seasoning secara Organoleptik dan Kimia Pada Produk Mie Instan

1. Mendata jumlah data yang bisa digunakan dalam penelitian, yaitu atlet renang Indonesia Muda Gresik. Membuat instrumen penelitian untuk mengukur Kecepatan renang 50

Dari hasil Penelitian dan Pengamatan yang dilakukan guru bersama dengan teman sejawat terhahadap aktivitas siswa dan guru pada siklus 2 yang dilaksanakan pada tanggal 4

Berdasarkan hasil penelitian dan teori di atas, peneliti berasumsi bahwa terdapat pengaruh pendidikan kesehatan terhadap tingkat pengetahuan masyarakat tentang

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hambatan dalam pelaksanaan diversi pada anak yang berkonflik dengan hukum oleh penuntut umum di Kejaksaan Negeri Wonosari. Di

Ada banyak kisah-kisah dari seluruh dunia tentang kelompok masyarakat yang diperlakukan tidak adil akibat tragedi-tragedi kesehatan lingkungan, sama banyaknya dengan kisah-kisah

Hasilnya untuk mendapatkan desain kantor sewa dengan shading device yang khusus pada sisi bangunan yang berbeda dengan harmonisasi secara keseluruhan.. Kata kunci: Shading device

Siswa dapat menjelaskan masalah yang berkaitan dengan operasi hitung bilangan bulat dan pecahan4. Siswa bisa menyelesaikan permasalahan tentang operasi hitung