• Tidak ada hasil yang ditemukan

Hubungan antara gratitude dengan perilaku prososial mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Hubungan antara gratitude dengan perilaku prososial mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya."

Copied!
97
0
0

Teks penuh

(1)

HUBUNGAN ANTARA

GRATITUDE

DENGAN PERILAKU

PROSOSIAL MAHASISWA UIN SUNAN AMPEL

SURABAYA

SKRIPSI

Diajukan Kepada Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan dalam Menyelesaikan

Program Strata Satu (S1) Psikologi (S.Psi)

Arsyika Sisno

B97212123

PROGRAM STUDI PSIKOLOGI

FAKULTAS PSIKOLOGI DAN KESEHATAN

(2)
(3)
(4)
(5)
(6)

INTISARI

Penilitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang hubungan antara gratitude dan perilaku prososial mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya . Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif menggunakan teknik

pengumpulan data berupa skala gratitude dan perilaku prososial. Subjek

penelitian berupa mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya dengan jumlah

100 orang menggunakan teknik quota samping. Teknik anaisis data

menggunakan product moment dengan bantuan SPSS 16.00 for Windows.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai signifikkansi sebesar 0.000 <

0.05. hal ini berarti bahwa semakin tinggi tingkat gratitude maka semakin

tinggi pula tingkat perilaku prososial, demikian pula sebaliknya.

(7)

ABSTRACT

The purpose of this research is to identify relationship between gratitude and prosocial behavior on college student in UIN Sunan Ampel Surabaya. 100 college students from UIN Sunan Ampel Surabaya were involved as the respondents for this research using quota sampling technique. Data were collected using gratitude scale and prosocial behavior scale. Then the data obtained in this were analyzed using product moment analysis program from SPSS 16.00 for Windows to see the correlation between gratitude and prosocial behaviour. The result shows significant value 0.000 (P<0.05) it means that gratitude and prosocial behavior were significantly and positively correlated.

(8)

A. Latar Belakang ... 1

B. Rumusan Masalah ... 7

C. Tujuan Penelitian ... 8

D. Manfaat Penelitian ... 8

E. Keaslian Penelitian ... 9

BAB II :KAJIAN PUSTAKA ... 11

A. Prososial ... 11

1. Pengertian Perilaku Prososial ... 11

2. Aspek-Aspek Perilaku Prososial ... 17

3. Faktor-faktor Perilaku Prososial... 18

B.Gratitude... 29

1. PengertianGratitude... 29

2. Aspek-aspekGratitude... 33

3. Faktor yang mempengaruhiGratitude ... 37

4. FungsiGratitude ... 39

C. Gratitude dalam Perspektif Islam ... 40

D. HubunganGratitudedan Prososial ... 42

E. Kerangka teoritis ... 43

F. Hipotesis ... 45

BAB III: METODE PENELITIAN ... 46

A. Variabel dan Definisi Operasional ... 46

1. Variabel Penelitian ... 46

2. Definisi Operasional ... 47

a. Gratitude ... 47

b. Prososial ... 50

B. Populasi, Sampel dan Teknik Sampling ... 54

C. Teknik Pengumpulan Data ... 55

D. Validitas dan Reliabilitas ... 57

(9)

E. Analisis Data ... 58

BAB IV: HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ... 60

A. Hasil Penelitian ... 60

1. Deskripsi Subyek ... 60

B. Deskripsi dan Reliabilitas Data ... 68

1. Skala Gratitude ... 68

C. Analisis Data ... 72

1. Uji Normalitas Data ... 72

2. Uji Linearitas Data ... 73

3. Uji Hipotesis ... 74

D. Pembahasan ... 76

BAB V: PENUTUP ... 81

A. Simpulan ... 81

B. Saran ... 81

(10)

DAFTAR TABEL

Tabel 1 :Blue PrintSkalaGratitude... 47

Tabel 2 : Daftar Sebaran AitemGratitude... 48

Tabel 3 :Blue PrintSkala Perilaku Prososial ... 51

Tabel 4 : Dafftar Sebaran Aitem Perilaku Prososial ... 51

Tabel 5 : Penilaian Pernyataanfavourabledanunfavourable... 57

Tabel 6 : Data Responden Berdasarkan Usia... 61

Tabel 7 : Data Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ... 62

Tabel 8 : Data Responden Berdasarkan Asal Daerah ... 63

Tabel 9 : Data Responden Berdasarkan Semester ... 64

Tabel 10: Deskripsi Statistik ... 65

Tabel 11: Deskripsi Data Subjek Berdasarkan Usia Responden ... 65

Tabel 12: Deskripsi Data Subjek Berdasarkan Jenis Kelamin... 66

Tabel 13: Deskripsi Data Subjek Berdasarkan Asal Daerah... 67

Tabel 14: Deskripsi Data Subjek Berdasarkan Semester... 63

Tabel 15: Uji Daya Diskriminasi Aitem InstrumenGratitude ... 71

Tabel 16: Reliabilitas InstrumenGratitude ... 72

Tabel 17: Uji Normalitas Data ... 72

Tabel 18; Hasil Uji Linieritas... 74

(11)

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : AngketGratitude... 85

Lampiran 2 : Angket SebenarnyaGratitude... 89

Lampiran 3 : Angket Prososial ... 92

Lampiran 4 : Data MentahGratitude ... 96

Lampiran 5 : Data AngkaGratitude... 100

Lampiran 6 ; Data Mentah Prososial ... 104

Lampiran 7 : Data Angka Prososial... 107

Lampiran 8 : Data Uji Coba MentahGraitude... 110

Lampiran 9 : Data Uji Coba AngkaGratitude ... 113

Lampiran 10 : Validitas dan Reliabiltas Uji Coba SkalaGratitude ... 116

Lampiran 11 : Uji Normalitas Variabel ... 117

Lampiran 12 : Uji Linieritas ... 118

(12)

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Manusia adalah makhluk sosial. Kelebihan manusia sebagai makhluk sosial

yaitu kesediaannya memberikan pertolongan dan mengulurkan tangan terhadap

keluarga, kelompok atau komunitasnya, bahkan siap menolong orang tidak dikenal,

dari etnis atau bangsa lain tanpa pamrih dan tanpa meminta imbalan. Perilaku

menolong menggambarkan manusia sebagai makhluk yang tidak egois dan

dermawan, mampu untuk memberikan perhatian yang nyata untuk kesejahteraan

orang lain, dan merasa bahwa dirinya mempunyai kemampuan memberikan bantuan

pada orang lain.

Manusia disebut sebagai makhluk sosial sebab mereka tidak bisa lepas antara

satu dengan yang lainnya, melainkan ada ketergantungan. Mereka membutuhkan

manusia lain sebagai sarana untuk berinteraksi. Tidak ada satupun darinya yang

dapat hidup tanpa sedikitpun bantuan dari orang lain. Kenyataannya sejak awal lahir

di dunia mereka sudah membutuhkan bantuan, hingga matipun demikian. Karena itu,

harusnya setiap manusia bisa berperilaku baik kepada sesamanya, karena pada suatu

(13)

2

Salah satu budaya yang terkenal dari Indonesia kaitannya dengan manusia

sebagai makhluk sosial adalah gotong-royong. Gotong berarti bekerja, sedangkan

royong berarti bersama-sama. Manusia saling membantu dengan bekerja sama untuk

mendapatkan apa yang diharapkan. Dengan bergotong-royong pekerjaan yang

awalnya berat bisa menjadi ringan. Poin penting di dalamnya adalah adanya perilaku

saling membantu atau menolong. Pada kenyataannya berita-berita yang beredar di

masyarakat akhir-akhir ini seakan menunjukkan telah punahnya budaya tersebut.

Tingkah laku prososial (prosocial behavior) adalah suatu tindakan menolong

yang menguntungkan orang lain tanpa harus menyediakan suatu keuntungan

langsung pada orang yang melakukan tindakan tersebut, dan mungkin bahkan

melibatkan suatu resiko bagi orang yang menolong (Baron & Byrne, 2007).

Bentuk-bentuk perilaku yang mengindikasikan seseorang memiliki perilaku prososial yaitu

berbagi, kerjasama, jujur dan dermawan (Dahriani 2007). Selain itu sejumlah studi

telah menunjukan bahwa individu yang memiliki empati akan menunjukan perilaku

menolong. Orang-orang yang tinggi pada orientasi empati menunjukan lebih simpati

dan menaruh perhatian pada orang lain yang sedang dalam kesusahan, menasir biaya

menolog lebih rendah dan sukarela bertidak prososial (Dayakisni dan

Hudaniah,2009:180), sehingga indikator perilaku prososial itu adalah menolong

orang lain, berbagi dan menyumbang (dermawan) kerjasama, empati dan kejujuran.

(14)

3

tidak cukup, namun harus ada pembiasan. Dalam proses pembelajaran, penting bagi

individu dilibatkan dengan orang lain, harapannya dapat membangun relasi sosial

serta mengenal konsep kapan harus berbuat baik.

Konsep-konsep yang diterima akan menguatkan sistem nilai yang dipegang

individu. Bila individu mendapatkan pembelajaran yang baik tentang norma social

maka akan prososial, sebaliknya individu yang tidak mendapat pembelajaran yang

baik tentang norma sosial maka akan antisosial. Dalam perkembangannya,

konsep-konsep tersebut akan dibawa dalam pergaulan sosial yang lebih luas lagi.

Konflik-konflik yang ada di masyarakat akan menguatkan sikap individu terhadap suatu

perilaku dan niatnya untuk memberikan pertolongan atau tidak.

Banyak peneliti menyatakan bahwasanya perilaku prososial berpengaruh

besar terhadap kebahagiaan. Seligman, Meier, dan Walker sangat menganjurkan

untuk melakukan perilaku prososial seperti menolong orang lain yang sedang

kesulitan, berderma kepada yang membutuhkan, berbagi dengan tetangga, hingga

bersedia untuk menjadi seorang sukarelawan, karena dengan melakukannya maka

akan di dapat kebahagiaan yang besar.

Perilaku prososial terhadap sesama seharusnya perlu selalu dijaga karena

dalam hidup ini ada saling ketergantungan kita terhadap sesama. Melihat fenomena

saat berada dalam lingkungan beberapa perilaku prososial seseorang terhadap orang

lain cenderung berkurang, seperti saat saya melihat di sebuah kos ada anak yang

(15)

4

. Emmons (2004) menyatakan bahwagratitudebukan hanya sifat manusia yang

bernilai tinggi dalam pemiiran agama yahudi, Kristen, islam, Buddha, dan hindu

Carman & Streng (1989), dalam Emmons, (2004), hal ini juga dianggap sebagai

kualitas yang kuat dalam tradisi-tradisi ini, yang esensial untuk kehidupan yang baik.

Gratitude bisa membuat seseorang lebih baik, seseorang yang lebih bijaksana

dan menciptakan keharmonisan antara dirinya dengan lingkungan dan komunitasnya.

Sedangkan ketidakbersyukuran akan merusak keharmonisan yang sudah ada

(Emmons, 2007). Ketidak bersyukuran diumpakan seperti sebuah kejahatan. Menurut

Emmons (2007) Orang yang tidak besyukur cenderung tidak menyukai kebaikan

yang diterima dari orang lain dan berpikiran sempit dalam menyikapi kebaikan yang

di terimanya. Orang yang tidak bersyukur akan menyikapi kebaikan dengan

cemoohan, caci maki, dan kemarahan. Oleh karena itu bersyukur dapat dijadikan

sebagai pondasi untuk membantu orang lain , karena adanya sense terhadap orang

lain untuk berbuat baik.

Imam al-Qusyairi mengatakan, ”hakikat syukur adalah pengakuan terhadap

nikmat yang telah diberikan Allah yang di buktikan dengan ketundukan kepada-Nya.

Jadi, syukur atau Gratitude itu adalah mempergunakan nikmat Allah menurut

kehendak Allah sebagai pemberi nikmat. Karena itu, dapat dikatakan bahwa

Gratitudeyang sebenarnya adalah mengungkapkan pujian kepada Allah dengan lisan,

mengakui dengan hati akan nikmat Allah, dan mempergunakan nikmat itu sesuai

(16)

5

Gratitude secara psikologis dapat memberikan kepuasan pada diri sendiri

sehingga mampu menghilangkan perasaan resah ketika gagal memperoleh sesuatu

yang diinginkan (Rajab, 2010) Dan juga, Gratitude mengandung arti mengenali

semua nikmat yang telah Allah swt karuniakan, termasuk didalamnya yakni dengan

mengenali potensi-potensi yang Allah swt anugerahkan pada diri ini, yang nantinya

akan menumbuhkan optimisme yang membuat diri bersemangat menghadapi

tantangan. Maka dengan perasaan bersyukur menumbuhkan rasa tidak takut gagal dan

berani mencoba hal baru sehingga tidak bersikap pesimis terhadap kompetisi, dan

meningkatkan rasa percaya diri.

Pengucapan kalmat sukur seperti Alhamdulillah sebagai suatu ungkapan

Gratitude sudah dipraktekkan dan sering didengar dalam kehidupan sehari-hari

terutama pada masyarakat islam. Jikalau hal itu merupakan suatu wuud Gratitude,

maka masyarakat akan lebih mudah menjadi orang-orang yag berbahagia dan tidak

kesulitan dalam menghadapi masalah-masalah dalam kehidupan. Romdhon (2011)

menyatakan bahwa orang yang bersyukur itu akan mudah mencapai kebahagiaan dan

kehidupan yang penuh ketentraman serta lebih mudah dalam menghadapi berbagai

permasalahan kehidupan atau keaaan yang menekan.

Gratitude sebagai salah satu unsur penting dalam menata moral kehidupan

(Emmons, McCullough dan Tsang, 2006). Sebagaimana dari berbagai penelitian

bahwa dari beberapa emosi positif yang cukup berpengaruh dalam kehidupan

(17)

6

meningkatkan kebahgiaan dalam hidup salah satu hal yang terkandung dalam

konsepnya adalah Gratitude, yaitu mengucapkan terima kasih atas anugerah

(Seligman, 2005) Gratitude menjadi bagian dari unsur penting dalam mencapai

kebahagiaan, dengan mencpai kebahgiaan, seseorang akan melakukan segala hal

dengan sebaik-baiknya. Seperti dalam penelitian Raop dan Kadir (2011) juga

menggambarkan bahwa pekerja yang mampu mencapai kebahagian tersebut dapat

meningkatkan prestasi kerjanya, dan orang yang bahagia adalah orang yang

mengamalkanGratitudedalam hidupnya.

Gratitudedalam kajian psikologi dikonsepkan oleh Emmons dan McCullough

(2003) sebagai sebuah bentuk emosi atau perasaan yag berkembang menjai suatu

sikap dan moral yang baik, kebiasaan, sifat kepribadian, yang akhirnya

mempengaruhi seseorang untu bereaksi terehadapa sesuatu atau tanggapan terhadap

situasi yang ada. Bersyukur merupakan suatu perasaan yang menyenangkan, yang

merupakan suatu ungkapan terima kasih dan penghargaan atas hal-hal menyenangkan

yang telah diterima. Melalui pengalaman kebersyukuran yang dialam individu, akan

mampu mendorong untukk bersikap dan berperilaku positif dalam kehidupannya.

Sehingga syukur atau Gratitude dapat dikatakan memiliki posisi penting dalam

tatanan moral kehidupan.

Tingkah laku prososial (prosocial behavior) adalah suatu tindakan menolong

yang menguntungkan orang lain tanpa harus menyediakan suatu keuntungan

(18)

7

Perilaku prososial seharusnya selalu dijaga mengingat bahwa manusia adalah

makhluk social.

Dalam penelitian ini peneliti mengambil populasi dari mahasiswa UIN Sunan

Ampel Surabaya. Hal ini dilakukan karena mahasiswa berada pada tahapan dewasa

awal, dalam tahapan dewasa awal seseorang akan menunjukkan kematangan emosi

dengan dapat mengatur pikirannya dalam meberikan tanggapan terhadap stimulus

yang mengenainya. Khususnya mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya, kehidupan

mahasiswa UIN Surabaya yang dinilai memiliki lebih banyak latar belakang yang

beragam, baik dari daerah asal maupun minat dalam bidang program studi yang

menjadi fokus tujuannya masing– masing. Selain itu sebagai mahasiswa Universitas

Islam Negeri, tentunya terdapat nilai-nilai agama yang dibekalkan. sebab setelah lulus

mahasiswa UIN Sunan Ampel tentu akan banyak berhubungan dengan manusia tentu

diperlukan nilai–nilai agama dan kemanusian.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas peneliti melakukan penelitian dengan

rumusan masalah:

1. Apakah terdapat hubungan antaragratitudeterhadap perilaku Prososial

(19)

8

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan atas rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian

yang ingin didapat adalah mengetahui hubungan antaragratitudedan perilaku

prososial pada mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat teoritis

Hasil penelitihan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap

khazanah keilmuan psikologi. Bagi keilmuan psikologi tentangGratitude

dan khususnya dalam ranah psikologi sosial tentang Perilaku Prososial.

2. Manfaat Secara Praktis

a. Bagi Masyarakat

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi pada

masyarakat, akan pentingnya beryukur (Gratitude) bagi kehidupan

serta dapat meningkatkanya dengan beberapa cara. Seperti dengan

melakukan perilaku prososial lebih banyak sehingga tercipta hubungan

yang lebih positif serta erat dan harmonis dalam kehidupan

(20)

9

b. Bagi Mahasiswa

Penelitian ini diharapkan dapat membuat mahasiswa meningkatkan

kebersyukurannya, terutama dengan melakukan perilaku prososial

serta mahasiswa mampu lebih memahami tentang gratitude secara

mendalam dan memandang kebahagiaan lebih luas dengan hal

tersebut. Sehingga mahasiswa tidak matang secara akademis saja

tetapi juga matang dalam bersikap.

c. Bagi Peneliti lain

Penelitian ini diharapkan dapat memperkaya wacana pemikiran serta

menjadi referensi acuan untuk penelitian selanjutnya bagi kalangan

ilmuwan psikologi pada khususnya dan peneliti lain pada umumnya.

E. Keaslian penelitian

Penelitian sebelumnya tentang hubungan gratitude dengan perilaku prososial

adalah sebagai berikut:

Penelitian dengan judul Hubungan antara Gratitude dan Psychological

Well-Being pada Mahasiswa oleh Fitri Octaviani Putri (2012) penelitian yang

dilakukan pada mahasiswa Universitas Indonesia ini menghasilkan

(21)

10

Penelitian lain yang berhubungan dengan penelitan ini adalah penelitian

dengan judul A Little Thanks Goes a Long Way : Explaining Why Gratitude

Expression Motivate Prosocial Behavior. yang dilakukan oleh Adam M.

Grant dan Francesca. Dalam penelitian ini menjelaskan bahwa Ekspresi

bersyukur dapat meningatkan perilaku prososial.

Penelitian selanjutnya adalah Gratitude for Smal and Large Favors yang

dilakukan oleh Jo Ann Tsang. Penelitian ini menjelaskan dampak yang timbul

dari besar kecilnya rasa bersyukur pada seseorang.

Selanjtnya penelitian The Grateful Disposition: A Conceptual and

Empirical Topograpyhy .Penelitian yang dilakukan oleh Michael E

McCullough, Robert A Emmons dan Jo Ann Tsang. penelitian ini

mengungkapkan tentang bagian atau hal-hal yang berhubungan terhadapan

rasaGratitude. Seperti kesejahteraan, prososial dan religiuitas.

Penelitian yang dilakukan oleh Risma Riandini. Risma. Hubungan Antara

gratitude dengan Intensi Untuk Melakukan Perilaku Prososial pada Relawan

Rumah Perlindungan Anak Sahaja Kota Cimahi Dalam penelitiannya

menunjukkan bahwa hubungan antara intensi gratitude untuk melakukakan

perilaku prososial memiliki korelasi yang cukup kuat.

Penelitian lain dengan judul Gratitude and Prosocial Behavior: Helping

When It Costs You yang diakukan oleh Monica Y, Barlett dan DeSteno juga

(22)

11

seseorang untuk membantu, bahkan jika upaya bantuan yang diberikan

tersebut tergolong tinggi.

Hasil dari beberapa penelitian tentang variabel gratitude dan perilaku

prososial menunjukkan bahwa kedua variabel tersebut telah menjadi tema

penelitian yang umum dan banyak dikembangkan. Namun penelitian ini

memiliki perbedaan dengan penelitian-penelitian sebelumnya yaitu terletak pada

setting, subjek penelitian, teknik pengambilan sampel, dasar teori dan instrumen serta

analisis data. Beberapa penelitian di atas memiliki variabel penghubung lain, selain

gratitude dan perilaku prososial, terdapat variabel lain yang diteliti. Sedangkan penelitian ini lebih berfokus kepada analisis dua variabel yaitugratitudedan perilaku prososial.

Berdasarkan teknik sampling yang digunakan, penelitian ini berbeda

dengan penelitian terdahulu. Penelitian terdahulu menggunakan teknik sampel

simple random sampling, sedangkan peneliti disini menggunakan teknik

quota sampling, yaitu penentuan sampel penelitian dengan metode acak,

dimana setiap orang memiliki peluang yang sama. Selain itu analisis data

dalam penelitian ini menggunakan uji korelasi Product Moment sedangkan

penelitian diatas beberapa ada yang menggunakan analisi regresi danAnalysis

(23)

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Prososisal

1. Pengertian perilaku prososial

Perilaku merupakan komponen konatif sikap dan komponen konatif

berhubungan dengan komponen afektif sikap. Perilaku berhubungan dengan

keyakinan seseorang seseorang terhadap sesuatu obyek atau perilaku. Keyakinan

terhadap obyek membentuk sikap positif sehingga akan membentuk perilaku, jika

situasi memungkinkan atau sesuai dengan keyakinan normatif dan norma

subyektif. Menurut Sarwono (2005) perilaku adalah orientasi yang dipelajari

terhadap objek predisposisi secara sederhana perilaku merupakan segala sesuatu

yang dilakukan seseorang kepada orang lain.

Baron & Byrne (2005) mengatakan bahwa perilaku prososial adalah

suatu tindakan menolong yang menguntungkan orang lain tanpa harus

menyediakan suatu keuntungan langsung pada orang yang melakukan tindakan

tersebut, dan mungkin bahkan melibatkan suatu resiko bagi orang yang menolong.

Staub (Dayakisni & Hudaniah, 2003) mengatakan bahwa perilaku prososial dapat

dimengerti sebagai perilaku yang menguntungkan penerima, tetapi tidak memiliki

keuntungan yang jelas bagi pelakunya. Hal senada juga diungkapkan Sears (1991)

yang menyatakan bahwa perilaku prososial meliputi segala bentu tindakan yang

dilakukan atau direncanakan untuk menolong orang lain, tanpa mempedulikan

(24)

12

Wrightman dan Deaux (1993) menyatakan bahwa perilaku prososial

merupakan perilaku yang mempunyai konsekuensi sosial yang positif yaitu

perilaku yang dapat memberikan kesejahteraan bagi orang lain, baik fisik maupun

psikis. Pendapat tersebut sesuai dengan apa yang dikatakan oleh Mussen dkk.

(Cholidah dkk, 1996) bahwa perilaku prososial adalah perilaku seseorang yang

ditujukan pada orang lain dan memberikan keuntungan fisik maupun psikologis

bagi yang dikenakan tindakan tersebut.

Gerungan (1991) menyatakan bahwa perilaku prososial mencakup

perilaku yang menguntungkan orang lain yang mempunyai konsekuensi social

yang positif sehingga akan menambah kebaikan fisik maupun psikis. Perilaku

prososial merupakan tindakan yang menguntungkan orang lain. Kartini (dalam

Anwar, 2005) mengungkapkan tingkah laku prososial berarti perilaku sosial yang

menguntungkan orang lain, yang di dalamnya tercakup unsur kebersamaan,

kerjasama kooperatif dan altruisme. Perilaku prososial meliputi segala bentuk

tindakan yang dilakukan atau direncanakan untuk menolong orang lain, tanpa

mempedulikan motif-motif si penolong.

William (dalam Dayakisni, 2003) membatasi perilaku prososial sebagai

perilaku yang memiliki kecenderungan untuk mengubah keadaan fisik atau

psikologis penerima bantuan dari kurang baik menjadi lebih baik, dalam arti

secara material maupun psikologis. Tujuan dari perilaku prososial ada dua arah

yaitu untuk diri sendiri dan orang lain. Tujuan untuk diri sendiri lebih ditekankan

untuk memperoleh penghargaan seperti perasaan bahagia dapat menolong orang

(25)

13

tindakan adalah untuk memenuhi kebutuhan atau hasrat orang yang bersangkutan

atau yang ditolong.

Berdasarkan uraian diatas maka peneliti dapat menyimpulkan bahwa

perilaku prososial merupakan suatu tindakan yang bertujuan untuk menolong

orang lain dalam bentuk fisik maupun psikis, yang memberikan manfaat yang

positif bagi orang yang dikenai tindakan itu tanpa mempedulikan motif si

penolong atau dengan kata lain tidak memiliki keuntungan yang jelas bagi si

penolong, tindakan itu dilakukan sesuai norma masyarakat yang berlaku serta

bersifat nyata dan dapat diamati.

Dalam pandangan psikologi sosial perilaku prososial disebabkan oleh

beberapa faktor, maksud pemahaman kita tentang perilaku prososial berasal dari

beberapa perspektif teoritis yang luas. Adapun teori teori yang berkenaan dengan

prososial diantaranya sebagai berikut:

1. Teori Behaviorisme

Kaum behavioris mengemukakan alasan manusia memiliki jiwa

penolong karena seseorang diajarkan oleh lingkungan (masyarakat) untuk

menolong dan untuk perbuatan itu masyarakat menyediakan ganjaran

positif, sehingga hal ini memaksakan pentingnya atas proses belajar.

Dalam masa perkembangan anak mempelajari norma masyarakat tentang

tindakan menolong.dirumah, disekolah dan di lingkungan masyarakat

mengajarakan pada anak bahwa mereka harus menolong orang lain8

Stimulus respon diperkuat oleh sebuah reward (hadiah) dan punishment

(26)

14

2. Teori Pertukaran Sosial (Social Exchange Theory)

Dalam perkembangannya yang lebih baru, teori ini pada dasarnya

adalah prinsip sosial ekonomi. Setiap tindakan dilakukan orang dengan

mempertimbangkan untung ruginya. Bukan harus dalam arti material atau

finansial, melainkan juga dalam bentuk psikologis seperti memperoleh

informasi pelayanan, status, penghargaan, perhatian dan kasih sayang.

Yang dimaksudkan dengan keuntungan adalah hasil yang diperoleh lebih

besar dari pada usaha yang dikeluarkan, sedangkan yang dimaksud dengan

rugi adalah jika hasil yang diperoleh lebih kecil dari usaha yng

dikeluarkan. Berdasarkan

prinsip sosial ekonomi ini setiap perilaku pada dasarnya dilaksanakan

dengan menggunakan strategi minimax, Yaitu meminimalkan usaha dan

memaksimalkan hasil agar di peroleh keuntungan yang sebesar-besarnya.

Perilaku menolong menurut teori ini tidak lepas dari strategi minimax,

karena itulah perilaku menolong biasanya mengikuti pola tertentu dengan

mempertimbangkan hasil dan kerugian yang diperoleh dari perilaku

menolong.

3. Teori Empati

Dalam teori ini mengatakan bahwa egoisme dan simpati berfungsi

bersama -sama dalam perilaku menolong, dari segi egoisme, perilaku

menolong dapat mengurangi ketegangan diri sendiri, sedangkan dari segi

(27)

15

gabungan dari keduanya dapat menjadi empati, yaitu ikut merasakan

penderitaan orang lain sebagai penderitaanya sendiri.

4. Teori Norma Sosial

Menurut teori ini, orang menolong karena diharuskan oleh

normanorma masyarakat. Ada tiga macam norma sosial yang biasnya

dijadikan pedoman untuk berperilaku menolong, yaitu:

a) Norma timbal balik ( reciprocity norm)

Teori ini berpendapat bahwa kita harus menolong orang

lain yang menolong kita. Jika kita sekarang menolong orang lain,

maka kita pada suatu saat akan ditolong orang pula.

b) Norma tanggung jawab sosial (social responsibility norm)

Dalam teori ini mengatakan bahwa kita wajib menolong

orang lain tanpa mengharapkan balasan apapun, dimasa depan

sebagai rasa tanggung jawab dalam bersosialisasi dengan

masyarakat. Norma ini menentukan bahwa seharusnya kita

membantu orang lain, sebab aturan agama dan moral dimasyarakat

menekankan kewajiban untuk saling bantu-membantu dan

menolong orang lain.

c) Norma keseimbangan (harmonic norm)

Ini berlaku didunia timur mengatakan bahwa seluruh alam

semesta harus berada dalam keadaan yang seimbang, serasi dan

selaras. Manusia harus membantu untuk mempertahankan

(28)

16

5. Teori Evolusi

Teori ini beranggapan bahwa prososial adalah dermi survival yakni

mempertahankan jenis dalam evolusi. Dalam prososial kecenderungan

untuk menolong orang lain, mempunyai nilai kelangsungan hidup yang

tinggi bagi

gen individu yang lain :

a. Perlindungan kerabat (kin protection)

Hal ini menunjukkan bahwa secara alamiah setiap orang

memang cenderung membantu dan menolong orang lain yang ada

pertalian darah dan orang-orang yang terdekat dengan dirinya

seperti dalam sebuah pengamatan dalam berbagai bencana alam,

musibah, dan peperangan diketahui bahwa orang cenderung

memberi pertolongan dalam urutan perioritas tertentu, yakni

anak-anak lebih didahulukan dari pada orang tua, keluarga lebih

didahulukan dari pada orang lain, kenalan lebih didahulukan dari

pada orang asing, hal ini membuktikan bahwa dalam perilaku

altruisme terdapat naluri perlindungan kekerabatan.

b. Timbal balik biologik (Biological resprocity)

Dalam teori evolusi inipun ada prinsip timbal balik, yaitu

seseorang cenderung menolong orang lain guna memperoleh

pertolongan kembali pada suatu masa yang akan datang.

(29)

17

Sacains dan fichter, mengemukakan bahwa dalam rangka

mepertahankan jenis ternyata kawan homoseksual lebih cenderung

menunjukkan perilaku prososial yang lebih besar dari pada

orang-orang heteroseksual. Penjelasan dari kenyataan ini adalah

kemungkinan bahwa kawan homoseksual lebih memerlukan

pertolongan dalam rangka mempertahankan jenisnya dari pada

orang yang heteroseksual.

6. Teori Perkembangan Kognisi

Menurut paham ini tingkat perkembangan kognitif akan

berpengaruh pada perilaku prososial. Pada anak perilaku menolong lebih

didasarkan, kepada pertimbangan hasil. Semakin dewasa anak itu semakin

tinggi kemampuannya untuik berfikir abstrak, semakin mampu ia untuk

mempertimbangkan usaha atau biaya yang harus ia korbankan. Untuk

perilaku menolong itu jika seseorang merasa mampu, maka ia cenderung

menolong jika seseorang merasa tidak mempu maka seseorang cenderung

untuk tidak menolong.

2. Aspek-aspek Perilaku Prososial

Menurut Staub (1979) aspek-aspek yang terkandung dalam perilaku

prososial adalah menolong (helping), berbagi perasaan (sharing), menyumbang

(donating), peduli atau mempertimbangkan kesejahteraan orang lain (caring) dan

(30)

18

Mussen, dkk (dalam Cholidah, 1996) menyatakan bahwa perilaku

prososial mencakup tindakan-tindakan:

a. Kerjasama, yaitu dapat melakukan kegiatan bersama orang lain

termasuk diskusi dan mempertimbangkan pendapat orang lain guna

mencapai tujuan bersama.

b. Membagi perasaan, yaitu memberi kesempatan dan perhatian

kepada orang lain untuk mencurahkan isi hatinya.

c. Menolong, yaitu membantu meringankan beban orang lain dengan

melakukan kegiatan fisik bagi orang yang ditolong.

d. Kejujuran, yaitu tidak berlaku curang dan mengakui perasaan.

e. Mempertimbangkan kesejahteraan orang lain, yaitu memberi

sarana bagi orang lain untuk mendapatkan kemudahan dalam

segala urusan, punya kepedulian terhadap orang lain dengan

mengindahkan dan menghiraukan masalah orang lain.

f. Berderma, yaitu memberi sesuatu kepada orang lain. Berdasarkan

uraian di atas maka dapat diketahui bahwa aspek-aspek dalam

perilaku prososial meliputi kerjasama, menolong, kejujuran,

berbagi perasaan, menyumbang/berderma, dan mempertimbangkan

kesejahteraan orang lain.

3. Faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku prososial

Setiap perilaku yang muncul selalu ada yang melatar belakanginya. Hal ini

(31)

19

(Dayakisni dan Hudaniah, 2003) faktor yang mendasari seseorang untuk bertindak

prososial adalah adanya nilai-nilai dan norma yang diinternalisasi oleh individu

selama mengalami sosialisasi dan sebagian nilai-nilai serta norma tersebut

berkaitan dengan tindakan prososial, seperti berkewajiban dalam menegakkan

kebenaran dan keadilan serta adanya norma timbal balik. Nilai dan norma tersebut

diperoleh individu melalui ajaran agama dan juga lingkungan sosial. faktor-faktor

yang mempengaruhi perilaku prososial dapat dibedakan menjadi 2, yaitu:

a) Faktor personal, meliputi:

1. Self-gain yaitu keinginan untuk memperoleh penghargaan dan

menghindari kritik

2. Personal value dan norm yaitu nilai-nilai dan norma-norma

sosial yang diinternalisasi oleh individu selama mengalami

sosialisasi. Perilaku ini merupakan refleksi dari perkembangan

moral dan sosial yang paling banyak dipengaruhi oleh nilai

budaya.

3. Empati yaitu kemampuan seseorang untuk ikut merasakan

perasaan atau pengalaman orang lain. Kemampuan empati erat

hubungannya dengan pengambilan peran. Pengungkapan empati

ini dapat dilakukan secara verbal maupun non verbal

b) Faktor-faktor situasional yang berpengaruh dalam perilaku prososial,

meliputi :

(32)

20

Penelitian yang dilakukan oleh darley dan Latane kemudian

Latane dan Rodin (1969) menunjukan hasil bahwa orang yang

melihat kejadian darurat akan lebih suka memberi pertolongan

apabila merekan sendirian dari pada bersama orang lain, sebab

dalam situasi kebersamaan, seseorang akan mengalami kekaburan

tanggung jawab. Staub (1978) justru menemukan kontradiksi

dengan fenomena diatas, karena dalam penelitiannya terbukti

bahwa individu yang berpasangan atau bersama orang lain lebih

suka bertindak prososial dibanding bila individu itu seorang diri.

Jadi kehadiran orang lain dapat mengurangi tanggungjawab

seseorang untuk bertindak prososial karena adanya orang lain

membuat seseorang merasa tanggung jawabnya milik bersama dan

dirinya tidak harus menanggung tanggung jawab itu seorang diri,

namun kehadiran orang lain juga bisa membuat seseorang ingin

bertindak prososial, karena mendapat dorongan dan pujian.

2. Pengorbanan yang harus dikeluarkan

Meskipun calon penolong tidak mengalami kekaburan

tanggu jawab, tetapi bila pengorbanan (misalnya : uang,

tenaga,waktu,resiko terluka fisik diantisipasikan tertalu banyak,

maka kecil kemungkinan baginya untuk bertindak prososial.

Umumnya seseorang akan memikirkan pengorbanan yang ia

(33)

21

dirinya dan terlalu berisoko buruk maka seseorang cenderung

untuk tidal menolong.

3. Pengalaman dan suasana hati

Seseorang lebih suka menolong oranglain bila sebelumnya

mengalami kesuksesan atau menerima hadiah, mengalami suasana

hati yang sedangbergembira. Karena mood mempengaruhi

seseorang untuk membantu.

4. Kejelasan stimulus

Semakin jelas stimulus dari situasi darurat, akan

meningkatkan kesiapan calon penolong untukbereaksi dan

situasiyang membingungkan akan membuat seseorang ragu-ragu

sehingga memungkinkan seseorang membatalkan niatnya untuk

menolong orang lain.

5. Adanya norma-norma sosial

Norma sosial yang berkaitan dengan tindakan prososial

adalah resiprokal atau timbal balik dan norma tanggung jawab

sosial. Artinya seseorang cenderung memberikan pertolonga pada

orang yang dahulu memberikan pertolongan padanya. Jadi

seseorang orangmasih mengharapkan suatu imbalan dari apa yang

(34)

22

seseorang akan mengharap suatu saat orang yang ditolongnya akan

menolong dirinya.

6. Hubungan antara calon penolong dengan si korban

Makin jelas dan dekat hubungan antara calon pemberi

bantuan dengan penerima bantuan akan memberikan dorongan yag

cukup besar pada diri calon penolong untuk lebih cepat dan

bersedia terlibat secara mendalam dalam melakukan tindakan

pertolongan, misalnya : adanya tali kekeluargaan, latar belakang

yang sama, atau kesamaan ras. (Dayakisni dan hudaniyah, 2009)

Menurut Piliavin dalam (Dayakisni dan Hudaniah,2009) ada tiga faktor

yang mempengaruhi kemungkinan terjadinya perilaku prososial yaitu :

1. Karakteristik situasional, seperti situasi yang kabur atau

samar-samar dan jumlah orang yang melihat. Jadi situasi dan kejadian

yang seseorang alami atau lihat dapat mempengaruhi seseorang

itu untuk berperilaku prososial.

2. Karakteristik orang yang melihat kejadian, seperti : usia,

gender, ras, kemampuan untuk menolong. Hal itu menjadi

pertimbangan seseorang berperilaku prososial.

3. Karakteristik korban,seperti jenis kelamin, ras, daya tarik.

Dilain pihak, Einsberg dan Mussen, 1989 dalam ( Dahriani, 2009 )

(35)

23

perasaan yang positif lebih cenderung prososial dan spontan dalam melakukan

tindakan prososial baik di kelas maupun dilain situasi.

Seseorang yang terbiasa berperilaku prososial biasanya karena ia memiliki

karakteristi kepribadian harga diri yang tinggi, tidak memerlukan persetujuan

orang lain, dan fokus hanya pada dirinya saja. Hasil penelitian Ward dan Wilson,

serta Wilson dan Petruska juga menemukan bahwa individu yang memiliki

cirri-ciri berorientasi prestasi, asertif, serta berusaha keras untuk kompeten cenderung

lebih prososial dan relatif konsisten derajat prososialnya dalamberbagai situasi,

dibanding individu yang merasa cemas,tergantung dan tidak aman. Orang yang

Membutuhkan Pertolongan, meliputi:

1. Menolong orang yang disukai Rasa suka awal individu terhadap

orang lain dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti daya tarik fisik

dan kesamaan. Karakteristik yang sama juga mempengaruhi

pemberian bantuan pada orang yang mengalami kesulitan.

Sedangkan individu yang meiliki daya tarik fisik mempunyai

kemungkinan yang lebih besar untuk menerima bantuan. Perilaku

prososial juga dipengaruhi oleh jenis hubungan antara orang seperti

yang terlihat dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya, individu lebih

suka menolong teman dekat daripada orang asing.

2. Menolong orang yang pantas ditolong Individu membuat penilaian

sejauh mana kelayakan kebutuhan yang diperlukan orang lain,

apakah orang tersebut layak untuk diberi pertolongan atau tidak.

(36)

24

sebab timbulnya kebutuhan orang tersebut. Individu lebih

cenderung menolong orang lain bila yakin bahwa penyebab

timbulnya masalah berada di luar kendali orang tersebut.

Berdasarkan frekuensi pemberian bantuan, Amato (dalam Danny, 2006)

membagi bentuk perilaku prososial yang diberikan setiap harinya ke dalam 3

(tiga) bentuk mendasar yaitu formal planned helping, informal planned

helping,dan spontaneous or unplanned helping. Menolong yang direncanakan

(planned helping) berarti bahwa orang akan berpikir lebih jauh terhadap

pertolongan yang dia berikan kepada orang lain. Sedangkan menolong secara

spontan (spontaneous helping) adalah bantuan yang diberikan secara seketika.

Menolong secara formal (formal helping) adalah bentuk pertolongan yang

diberikan kepada sebuah organisasi formal, sementara menolong secara informal

(informal helping) berarti pertolongan yang dberikan kepada teman, keluarga,

termasuk kepada orang tak dikenal.

Brigham (dalam Dayakisni dan Hudaniah, 2003) menyatakan bahwa

perilaku prososial mempunyai maksud untuk menyokong kesejahteraan orang

lain. Dengan demikian kedermawanan, persahabatan, kerjasama, menolong,

menyelamatkan dan pengorbanan merupakan bentuk-bentuk perilaku prososial.

Menurut Wrightman dan Deaux (1993) perilaku prososial sebagai

kebalikan dari perilaku anti sosial mempunyai bentuk seperti : Intervensi pada saat

kondisi darurat, beramal, bekerjasama, menyumbang, menolong, berkorban dan

(37)

25

perilaku prososial adalah formal planned helping, informal planned helping, dan

spontaneous or unplanned helping serta kedermawanan, persahabatan, kerjasama,

Intervensi dalam kondisi darurat, menolong, berkorban dan berbagi.

Beberapa penelitian menunjukan bahwa pria lebih mungkin daripada

wanita untuk menawarkan bantuan dalam situasi darurat yang memerlukan

pertolongan dan berbahaya. Berakting secara heroik dan menghadapi kejadian

yang beresiko dan bahaya memang merupakan bagian dari peran pria. Sehingga

kemungkinan pria mempersepsikan biaya (cost) menghadapi bahaya itu lebih

kecil dari pada wanita. Karena pria secara fisik memiliki kemampuan yang lebih

dari pada wanita.

Wanita lebih mungkin dari pada pria memberikan bantuan pertolongan

dalam situasi heroik atau situasi yang menuntut perawatan, perhatian dan

dukungan emosional. Wanita juga lebih mungkin dari pada pria untuk menghibur

temannya, memberikan dukungan emosial, dan memberikan informasi konseling

tentang masalah-masalah pribadi atau psikologis. (Michener & Delamater,1999

dalam Dayakisni dan Hudaniyah,2009)

Beberapa alasan menyebutkan, bahwa bertambahnya usia individu akan

makin dapat memahami atau menerima norma-norma sosial, lebih empati, dan

dapat memahami nilai ataupun makna dari tindakan prososial yang ditunjukan.

Peterson (1983) dalam penelitiannya menemukan bahwa hubungan antara

usia dengan perilaku prososial nampak nyata bila dihubungkan dengan tingkat

(38)

26

mendapatkan skor tinggi pada kemampuan dan tanggung jawabnya memiliki skor

tertinggi melakukan tindakan prososial. (Dayakisni dan Hudaniyah.2009).

Ada beberapa konsep teori berusaha menjelaskan motivasi seseorang

untuk bertindak prososial yaitu :

a. Empathy-Altruism Hypohesis. Konsep teori ini dikemukakan oleh

fulzt, Batson, Fortenbach, dan Mc Carthy (1986) dalam (Dayakisni dan

Hudaniyah, 2009) yang menyatakan bahwa tindakan prososial

semata-mata dimotivasi oleh perhatian terhadap kesejahteraan orang lain.

Tanpa adanya empati orang yang melihat kejadia darurat tidak akan

melakukan pertolongan, jika ia dapat mudah melepaskan diri dari

tanggung jawab untuk memberikan pertolongan. Hasil penelitian

Dovidio,Allen dan Schroeder ,1990 (dalam Dayakisni dan Hudaniyah,

2009) yang menguji model teori tersebut juga menemukan bahwa

subyek yang diminta menghayati apa yang dialami atau dirasakan oleh

si korban (empati lebih tinggi) lebih bertindak prososial dari pada

subyek yang diminta menilai secara obyektif dengan mengabaikan

perasaan calon si penerima bantuan.

b. Negative State Relief Hypothesis Pendekatan ini sering disebut pula

dengan Egoistic Theory, sebab menurut konsep perilaku prososial

sebenarnya dimotivasi oleh keinginan mengurang perasaan negatif

yang ada dalam calon penolong, bukan kerena ingin menyokong

(39)

27

penonton mengalami emosi negatif, dan tidak ada cara lain untuk

menghilangkan perasaan tersebut kecuali dengan menolong korban.

(Baron dan Byrne,1994 dalam Dayakisni dan Hudaniyah, 2009)

c. Empathic Joy Hypothesis Menurut model ini tindakan prososial

dimotivasi oleh perasaan positif ketika seseorang menolong. Ini terjadi

hanya jika seseorang belajar tentang dampak dari tindakan prososial

tersebut. Sebagaimana pendapat Bandura bahwa orang dapat belajar

bahwa melakukan tindakan menolong dapat memberinya hadiah bagi

dirinya sendiri, yaitu membuat dia merasa bahwa dirinya baik

.

Eisenberg & Mussen,1989 mengemukakan bahwa perilaku prososial

mencakup tindakan-tindakan : sharing (berbagi), cooperative (kerjasama),

donating (menyumbang), helping (menolong), honesty (kejujuran), generosity

(kedermawanan) serta mempertimbangkan hak dan kesejahteraan orang lain

(Dayakisni dan Hudaniyah, 2009 :175).

Selain itu sejumlah studi telah menunjukan bahwa individu yang memiliki

empati akan menunjukan perilaku menolong. Orang-orang yang tinggi pada

orientasi empati menunjukan lebih simpati dan menaruh perhatian pada orang lain

yang sedang dalam kesusahan, menasir biaya menolong lebih rendah dan sukarela

bertidak prososial (Dahriani,2007 :180) Menurut Mussen (dalam Dahriani,

2007:34) berpendapat bahwa bentuk-bentuk perilaku prososial memiliki beberapa

(40)

28

a. Berbagi (sharing), yaitu kesedian memberikan bantuan atau

pertolongan kepada orang lain yang sedang mengalami kesulitan,

baik berupa moril maupun materiil. Menolong meliputi membantu

orang lain atau menawarkan sesuatu yang menunjang

berlangsungnya kegiatan orang lain.

b. Kerjasama (Cooperating), yaitu kesediaan untuk bekerja sama

denagn orang lain demi tercapainya suatu tujuan. Cooperating

biasanay saling menguntungkan, saling memberi, saling menolong

dan menenangkan.

c. Bertindak jujur (Honesty), yaitu kesediaan untuk melaukukan

sesuatu seperti apa adanya, tidak berbuat curang terhadap orang

lain.

d. Dermawan (Donating), yaitu kesedian untuk memberikan secara

sukarela sebagian barang miliknya kepada orang yang

membutuhkannya.

Berdasarkan beberapa pendapat diatas, peneliti berpendapat bahwa

indikator-indikator yang terkandung dalam perilaku prososial adalah (1)

Menolong orang lain (2) Berbagi dan menyumbang (dermawan) (3) Bekerjasama

(4) Empaty (5) Kejujuran.

Dengan memperhatikan indikator-indikator tersebut maka dapat ditarik

kesimpulan bahwa perilaku prososial adalah perilaku menolong orang lain, mau

(41)

29

tindakan yang positif yang dilakukan dengan sukarela tanpa ada paksaan dari

orang lain serta atas inisiatif diri sendiri yang dilakukan semata-mata hanya untuk

memberikan bantuan atau menolong orang lain tanpa mengharapkan imbalan

apapun.

B. Gratitude

1. Pengertian Gratitude

Gratitudemerupakan perasaan yang menyenangkan dan penuh terima kasih

sebagai respons dari penerimaan kebaikan (Emmons, 2004), yang membuat

seeorang menyadari mengerti, dan tidak menyalahgunakan pertukaran

keuntungan dengan orang lain (McCullough dan Cohen 2008). Fritzgerald (dalam

Emmons, 2004) mengidentifikasikan tiga komponen gratitude, yaitu rasa hangat

akan apresiasi terhadap seseorang atau sesuatu, niat baik terhadap seseorang atau

sesuatu, dan kecenderungann untuk melakukan sesuatu yang sesuai dengan

apresiasi dan niat baik.

Seligman dan Peterson, (2004) mendefinisikan gratitude sebagai suatu

perasaan terima kasih dan menyenangkan atas respon dari penerimaan hadiah, hal

itu memberikan manfaat dari seseorang atau suatu kejadian yang memberikan

kedamaian. Menurut Wood (2009) menyatakangratitudeadalah suatu bentuk cirri

pribadi yang berpikir positif, mrepresentasikan hidup menjadi lebih positif.

Emmons dan Shelton, dalam Synder (2005) mengartikan gratitude sebagai

(42)

30

diekspresikan terhadap orang lain atau sumber lain yang bukan manusia (Tuhan,

hewan, tumbuhan, dll).

Gratitude menurut Emmons dan McCulough (2003) dalam Sulistyarini

(2010), bahwa Gratitude merupakan sebuah bentuk emosi atau perasaan yang

kemudian berkembang menjadi suatu sikap, sifat moral yang baik, kebisaan, sifat

kepribadian, dan akhirnya akan memengaruhi seseorang menanggapi atau

bereaksi terhadap sesuatu atau situasi. Emmons juga menambahkan bahwa

gratitude itu membahagiakan, membuat perasaan nyaman dan dapat memicu

motivasi. Dari penjelasan tersebut diketahui bahwa dampak dari perasaan

bersyukur dapat berkembang menjadi reaksi atau tanggapan yang berwujud

sebuah sikap. Oleh karena itu bersyukur kemudian dapat mendorong atau memicu

motivasi seseorang.

Para teoris dan ilmuwan telah berteori tentang sifat dasar psikologis

gratitude (the psychological nature of gratitude). Berbagai teori ini berpadu

dengan baik dalam sebuah kerangka yang mengkonsepkan gratitude sebagai

sebuah perasaan moral (moral affection/ emotion) (McCullough, 2001).

a. Theory of moral sentiment

Dipelopori oleh Adam Smith, ia mengugkapkan baha syuur

menjadi salah satu emosi social paling mendasar. Gratitude adalah

salah satu motivator utama perilaku kabikan kepada penolong.

Smith mengungkapkan bahwa tiga faktor psikologis yang aling

berpengaruh bagi seseorang untuk mengalami dan mengekspresikan

(43)

31

benar benar menolong secara sukarela. Kedua, berturut dalam

kebaikannya atau berulang kali dalam memberikan pertolongan. Ketiga,

sanggup bersimpati atas perasaan syukur orang yang ditolong

Teori ini kemudian dikembangkan oleh Simmel (1950) dan

Gouldner (1960). Mereka mengkonsepkan gratitude sebagai sebuah

kekuatan untuk menolong orang mempertahankan kewajiban timbal

balik (reprocity). Karena dalam interaksi manusia terdapat hukum

timbale balik, dan syukur menjadi sebuah respon pengakuan pemberian

yang tidak dapat dikembalikan.

Schwartz (1976) menganggap gratitude adalah sebuah kekuatan

yang menyebabkan hubungan social untuk mempertahakan orientasi

prososial. Dan Trivers (1971) berspekulasi pada fungsi evolusioner

gratitude sebagai adaptasi evolusioner yang mengatur respon seseorang

untuk bertindak altruistk.

b. Teori emosi-kognitif (cognitive-emmotion theory)

Teori ini menetapkan bahwa kognisi sebagai penyebab respon

emosional seseprang untuk peristiwa dalam dunia sosialnya. Konsisten

dengan teori umumnya yang menghubungkan proses kognitif dengan

perilaku social. Heider (1958) beragumen bahwa seseorang merasa

syukur ketika mereka menerima sebuah kebaikan dari seseorang yang

(orang yang ditolong percaya) diharapkan kebaikannya (bener-benar

menolong). Rasaintentionality(kesukarelaan) adalah faktor penting yag

(44)

32

internal yang akan berefek bagi orang yang ditolong maupun yang

menolong..

Jadi berdasarkan beberapa pengertian para ahli peneiti mengambil

kesimpulan bahwa seseorang yang bersyukur atau gratitude mengakui tentang

adanya sumber dari luar dirinya yang berperan dalam pengalamannya bersyukur.

Oleh karena itu gratitude dapat mendorong seseorang untuk mengekspresikan

ungkapan kebersyukurannya dengan mengucapkan pujian atau berterima kasih

pada yang memberinya atau dengan menyalurkan kebaikan pada pihak lain

Menurut McCullough (2002) dalam Sulistyarini (2010) Gratitude terdiri

dari empat faset yaitu :

a. Intensity, seseorang yang bersyukur ketika mengalami peristiwa

positif diharapkan untuk merasa lebih intens bersyukur

b. Frequency, seseorang yang memliki kecenderungan bersyukur

akan mersakan banyak perasaan bersyukur setiap harinya dan

Gratitude bisa menimbulkan dan mendukung tindakan dan

kebaikan sederhana atau kesopanan.

c. Span, yaitu dari peristiwa kehidupan bisa membuat seseorang

merasaGratitudeatas keluarga, pekerjaan, kesehatan, dll.

d. Density, adalah orang yang bersyukur diharapkan dapat

menuliskan lebih banyak nama-nama orang yang telah dianggap

(45)

33

2. AspekGratitude

Al-Munajjid dalam Sulistyarini (2010) menjelaskan bahwa Gratitude

dapat muncul dikarenakan tiga aspek, yaitu :

a. Mengenal nikmat.

Menghadirkan dalam hati, menyadari, dan meyakinkan bahwa

segala sesuatu dan keajaiban yang dimiliki dan lalui merupakan

nikmat Allah SWT

b. Menerima nikmat

Menyebutnya dengan memperlhatkan kefakiran kepada yag emberi

nikmat dan hajat kita kepada-Nya, karena memahami bahwa

nikmat itu keberhakan kita mendapatkannya tetapi karena itu

bentuk karunia dan kemurahan Tuhan

c. Memuji Allah atas pemberin nikmat

Pujian yang berkaitan dengan nikmat itu ada 2 macam. Pertama

bersifat umum yaitu dengan memujinya bersifat dermawan,

pemurah, baik, luas pemberiannya dan sebagainya. Sedangkan

yang kedua adalah bersifat khusus yaitu membicarakan nikmat

yang diterima itu dengan merinci nikmat-nikmat tersebut lalu

mengungkapkan dengan lisan dan menggunakan nikmat tersebut

(46)

34

Menurut Syara’ syukur atau gratitudedibangun oleh tiga rukun atau sendi

yaitu (dalam Al Fauzan, 2005):

1. Syukur dengan hati

Syukur dengan hati yaitu pengakuan bahwa semua nikmat

itu datangnya dari Allah, sebagai kebaikan dan karunia Sang

Pemberi nikmat kepada hamba-Nya. Manusia tidak mempunyai

daya dan upaya untuk mendatangkan nikmat itu, hanya Allah lah

yang dapat menganugerahkannya tanpa mengharapkan imbalan

sepeser pun dari hamba-Nya. Sebagai seorang hamba, ia harus

menunjukkan bahwa dirinya sangat membutuhkan nikmat itu,

merasa cukup dengan nikmat yang telah diberikan, dan tidak

merasa puas dengan syukur yang telah ia lakukan. Allah berfirman

Dan apa saja nikmat yang ada pada kamu, maka dari Allah-lah

(datangnya).” (Q.S. An Nahl : 53)

Syukur dengan hati akan membuat seseorang merasakan

keberadaan nikmat itu pada dirinya, hingga ia tidak akan lupa

kepada Allah Pemberiannya. Syukur dengan hati akan membuat

seorang hamba menerima anugerah dengan penuh kerelaan tanpa

menggerutu dan berkeluh kesah, atau menghujat kepada Allah

SWT, walaupun nikmat yang diterima dinilai kecil. Ketahuilah

bahwa tidak sempurna tauhid seorang hamba hingga ia mengakui

(47)

35

kepada makhluk lainnya, semua itu berasal dari Allah, kemudian ia

menggunakannya untuk taat dan mengabdi kepada-Nya.

Orang yang menyatakan dengan hatinya bahwa semua

nikmat berasal dari Allah, tapi terkadang dengan lisannya ia

menyandarkan nikmat itu kepada Allah, terkadang kepada diri dan

jerih payahnya sendiri ataupun kepada usaha orang lain, maka ia

wajib bertobat dengan sungguh-sungguh dan tidak lagi

menyandarkan semua nikmat kecuali kepada Pemiliknya (Allah).

2. Syukur dengan lisan

Syukur dengan lisan yaitu menyanjung dan memuji Allah

atas nikmat-Nya dengan penuh kecintaan, serta menyebut-nyebut

nikmat itu sebagai pengakuan atas karunia-Nya dan kebutuhan

terhadapnya, bukan karena pamer atau sombong. Dengan cara

demikian, hati dan anggota tubuh dapat tergugah untuk bersyukur.

Syukur dengan ucapan yang berhubungan dengan nikmat ada dua

macam:

a. Bersifat umum, yaitu menyifati Allah dengan sifat

kedermawanan, kemuliaan, kebaikan, kemurahan, dan lain

sebagainya dari sifat-sifat Nya yang sempurna

b. Bersifat khusus, yaitu dengan menyebut-nyebut

nikmat-Nya serta mengabarkannya kepada orang-orang bahwa nikmat itu

(48)

36

terhadap nikmat Rabbmu maka hendaklah kamu

menyebut-nyebutnya (dengan bersyukur).” (Q.S. Ad Dhuha: 11).

Para ahli tafsir menerangkan bahwa maksud ayat tersebut

adalah hendaklah memuji Allah atas nikmat-Nya, juga

diperintahkan untuk memberitahukan nikmat itu kepada

orang-orang jika hal itu akan member kemaslahatan. Jika tidak, maka

cukup dengan menyebut-nyebutnya saja, karena dengan itu maka

akan terdorong untuk mensyukurinya.

Menyebut-nyebut nikmat Allah merupakan salah satu sendi

syukur. Jika seorang hamba menyebut-nyebutnya, maka akan

teringat kepada pemberinya dan mengakui kelemahan dirinya dan

dengan sendirinya ia akan tunduk kepada Allah, memuji-Nya,

bersyukur kepada-Nya, dan banyak mengingat Nya dengan

berbagai macam dzikir, sebab dzikir merupakan pangkalnya

syukur. Orang yang tidak mengingat Allah berarti tidak bersyukur

kepada- Nya.

3. Syukur dengan perbuatan

Sebagian ulama memberi penjelasan singkat mengenai

pengertian syukur dengan anggota badan (perbuatan), yaitu

senantiasa melakukan atau melaksanakan ketaatan dan berusaha

menghindari kesalahan.

Syukur dengan anggota badan artinya anggota tubuh

(49)

37

masing anggota tubuh memiliki kewajiban beribadah. Hal itu tidak

akan sempurna kecuali dengan menaati Allah dan rasul-Nya

dengan mengerjakan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya,

termasuk menggunakan nikmat-nikmat-Nya di jalan yang

diridhain-Nya dan tidak menggunakannya untuk berbuat maksiat

kepada Nya. Seorang individu harus mengetahui hal-hal yang

disukai Allah agar dapat memanfaatkan nikmat dalam hal yang

disukai-Nya itu.

3. Faktor yang mempengaruhiGratitude

Emmons (2004) menyatakan bahwa gratitude bukan hanya sifat manusia

yang bernilai tinggi dalam pemiiran agama yahudi, Kristen, islam, Buddha, dan

hindu (Carman & Streng 1989, dalam Emmons, 2004), hal ini juga dianggap

sebagai kualitas yang kuat dalam tradisi-tradisi ini, yang esensial untuk kehidupan

yang baik. Menurut penelitian yang dilakukan Lambert, Fincham, Graham, dan

Beach (2009) ditemukan bahwa religious participant berhubungan dengan

frekuensi berdoa, dan frekuensi berdoa berhubungangratitude.

Psikolog social Fitz Heider (Emmons, 2004) berpendapat bahwa seseorang

akan merasa Gratitude ketika mereka menerima keuntungan dari orang lain (the

beneficiary belief). Heider juga menyatakan bahwa penghayatan bahwa

keuntungan tersebut diberikan dengan sengaja, merupakan factor penting dalam

(50)

38

Dengan demikian diperlukan penghayatan dari individu untuk merasa bersyukur

(Gratitude).

Selain itu, terdapat pula pengaruh gender terhadap Gratitude. Pria

memandang pengalaman dan ekspresi Gratitude sebagai tanda kerentanan dan

kelemahan yang dapat mengancam maskuinitas dan posisinya (Levant &

Kopecky, 1995; dalam Kashda, Breen & Mishra, 2009). Sejalan dengan hal

tersebut, pria memiliki orientasi menghindari Gratitude, menunjukkan preferensi

menyembunyikan disbanding mengekspresikan hal tersebut (Kashda, Breen &

Mishra, 2009). Hal ini dapat menjadi mekanisme perlindungan diri dari

pengalaman emosi negative yang tidak diinginkan atau konsekuensi social yang

merugikan.

Watkins (2006) dalam gratitude setiap individu memerlukan karakteristik

berikut

a. Lack of sense of deprivation factor.

Merupakan faktor yang mengungkapkan rasa syukur yang

melimpah dan tak kekurangan dalam kehidupan.

b. Simple Appreciation factor.

Merupakan faktor yang mengungkapkan rasa senang atas

hal yang sederhana. Kesenangan sederhana mengacu pada

kesenangan dalam hidup yang tersedia bagi kebanyakan

orang.

(51)

39

Faktor yang mengungkapkan rasa senang terhadap orang

lain.

4. FungsiGratitde

McCullough (2001) mendeskripsikan bahwa terdapat tiga fungsi moral

dalam gratitude atau syukur sebagai perasaan moral, yaitu sebagai barometer

moral, motif moral dan penguat moral (ketika seseorang mengkspresikan emosi

syukur dalam kata atau tindakan).

a. Gratitude sebagai barometer moral

Syukur atau gratitude adalah pengaruh sensitive yang tampak

untuk sebuah fakta perubahan dalam hubungan social-ketetapan kebaikan

yang dilakukan oleh penerima yang meningkatkan perilaku prososial nya.

Menurut beberapa ahli, orang yang suka bersyukur ketika menerima

sebuah kenyataan kebaikan yang berharga, ada usaha yang tinggi dan

besarnya upaya yang telah dikelarkan untuk kepentingan penerima,

pengeluaran usaha untuk kepentingan penerima tampak dimaksudkan baik,

dan peneluaran usaha untuk kepeningan penerima secara suka rela (tidak

ditentukan oleh adanya peran hubungan antara antara peneima dan

penolong).

(52)

40

Gratitude bisa bernilai motivasi. Rasa syukur seseorang dapat

menjadikannya melakukan perilku prososial secara sukarela. Dalam hal

ini, gratitude dapat dikatakan mennadi salah satu mekanisme motivasi

yang mendasari timbale balik sikap altuistik. Hal iini dibuktikan dengan

fakta bahwa seseorang yang dibuat bersyukur melalui tindakan penolong

secara sukarela akan menkontribusikan untuk kesejahteran penolong

ataupun orang lain dimasa mendatang. Lebih dari itu, seseorang yang

dibuat bersyukur akan berusaha untuk tidak melukai ataupun merugikan

penolong.

c. Gratiudesebagai penguat moral.

Ekspresi gratitude pada seseorang untuk tindakan prososial

penolong menghasilkan lebih besar usaha penoong untuk berkelakuan

secara moral (tidakan positif) dimasa mendatang. Dengan demikian

gratitude adalah sebuah perasaan dengan penyesuaian tinggi unuk

mengkspresikan kebaikan.

Ketika seseorang penerima mengekspresikan rasa syukur melalui ucapan

seperti “Terima kasih” atau memunculkan bebrapa apresiasi penghargaan

lan, penolong dikuatkan untuk perbuatan baiknya. Jadi, penolong menjadi

sukarela akan bertindak hal yang sama dikemudian hari.

C. Gratitudedalam Perspektif Islam

Gratitude dalam islam disebut syukur yang berarti berterima kasih. Syukur

(53)

41

kenkmatan kepada manusia dalam batas yag tidak menyimpang dari

keridhaan-Nya, mempergunakan setiap kenikmatan sesuai dengan fungsi

kenikmatan itu diciptakan-Nya (Anwar, 1990).

Imam Al-Ghazali mendifinikan syukur sebagai salah satu maqam atau

tingkatan para penempuh jalan ruhani. Syukur terdiri dari beberapa susunan,

yaitu ilmu, hal atau kondisi spriritual dan amal perbuatan. Ilmu berarti

mengetahui nikmat dari pemberi.Hal berarti kegembiraan yang terjadi karena

pemberian nikmat-Nya. Sedangkan perbuatan adalah melaksanakan apa yang

mejadi tujuan pemberi nikmat dan apa yang dicintai-Nya. Amal perbuatan ini

berkaitan dengan hati, lisan dan anggota badan (Hawwa, 2003).

Menurut Ujaibah, syukur merupakan kebahagiaan hati atas nikmat yang

diperoleh, disertai dengan pengarahan seluruh anggota tubuh agar taat kepada

sang pemberi nikmat dan pengakuan atas segala nikmat yang diberi-Nya

dengan rendah hati. Sedangkan menurut Sayyid, syukur berarti

mempergunakan semua nikmat yang telah diberikan Allah sesuai dengan

tujuan penciptaannya (Isa, 2005)

Menurut Ibnu Al-Qayyim, syukur adalah terlihatnya tanda-tanda nikmat

Allah pada lisan hamba-Nya dalam bentuk pujian, di hatinya dalam bentu

cinta kepada hamba-Nya dan pada anggota tubuh dalam bentuk taat dan

tunduk (Al-Bilali, 2005).

Al-Qur’an juga telah menyinggung masalah syukur dalam surat Ibrahim

ayat 7 yang artinya, Dan (Ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan;

(54)

42

kepadamu, dan jika kamu mengingakari (nikmat-Ku), Maka sesunggunnya

azab-Ku sangat pedih.

Isa (2005) syukur dapat dilakukan dengan berbagai macam cara. Dengan

hati, lisan dan perbuatan.

1. Syukur dengan lisan. Yaitu membicarakan nikmat Allah atau mengakui

dengan ucapan bahwa sumber nikmat adalah dari Allah dengan

memuji-Nya. Sebagaimana dalam QS Adh-Duha:11: Dan Terhadap nikmat

tuhanmu, maka hendaklah engkau menyebut-nyebut-Nya.

2. Syukur dengan hati. Yaitu mengukur bahwa semua nikmat yang ada

pada manusia adalah dari Allah. Sebagaimana firman-Nya,“Dan nikmat

apa saja yang ada pada kalian, maka dari Allah”(QS An-Nahl : 53)

3. Syukur dengan perbuatan. Yaitu menggunakan nikmat yang diperoleh

sesuai dengan tujuan penciptaannya. Salah satu cara bersyukur dengan

perbuatan adalah dengan menggunakan nikmat yang diperoleh untuk

melakukan amal Shalih dan tidak menggunkan nikmat untuk hal yang

dilarang oleh Allah.

Dari berbagai pendapat diatas telah menjelaskan bahwa islam juga telah

menjelaskan gratitude dalam perspektif agama. Banyak ayat yang telah

membahas tentang pentingnya rasa bersyukur atau gratitude, salah satunya dalam

QS Ibrahim : 7 bahwa Allah akan senantiasa menambahkan nikmat bagi orang

yang bersyukur.

(55)

43

Sebagai salah satu kekuatan positif, bersyukur merupakan kekuatan yang

dapat mendorong kepada kekuatan positif lainnya, seperti kekuatan untuk

melakukan perilaku prososial.

Dalam penelitian yang dilakukan Monica Y, Barlett dan DeSteno

menunjukkan bahwa Gratitude memberikan peran penting dalam memotivasi

munculnya perilaku menolong. Bahwa seseorang yang mengalami situasi yang

membuatnyaGratitudeakan lebih berpeluang untuk menolong orang lain sebagai

ganti dari perasaan syukur atau Gratitude yang telah dialaminya (Monica Y,

Barlett & DeSteno, 2006).

E. KERANGKA TEORITIS

William, dalam (Dayakisni, 2003) membatasi perilaku prososial sebagai

perilaku yang memiliki kecenderungan untuk mengubah keadaan fisik atau

psikologis penerima bantuan dari kurang baik menjadi lebih baik, dalam arti

secara material maupun psikologis. Tujuan dari perilaku prososial ada dua arah

yaitu untuk diri sendiri dan orang lain. Tujuan untuk diri sendiri lebih ditekankan

untuk memperoleh penghargaan seperti perasaan bahagia dapat menolong orang

lain dan merasa terbebas dari perasaan bersalah. Tujuan untuk orang yang dikenai

tindakan adalah untuk memenuhi kebutuhan atau hasrat orang yang bersangkutan

atau yang ditolong.

Berdasarkan pendapat yang dikemukakan oleh William diatas, bahwa

salah satu tujuan menolong adalah untuk diri sendiri untuk memperoleh perasaan

Gambar

Gambar 1.0 Bagan konseptual teori
Tabel 1 Blue Print
Tabel 2
 Tabel 3
+7

Referensi

Dokumen terkait

Kondisi lahan dapat mempengaruhi seran- gan awal penggerek batang dan pucuk tebu.Pada penelitian ini lahan yang digunakan adalah lahan yang baru dibuka dan baru pertama kali ditanami

Penelitian ini senada dengan konsep dan penelitian sebelumnya yaitu, Pertumbuhan pribadi setiap individu adalah suatu pengalaman dalam diri untuk mengembangkan

Salah satu cara untuk  mendapat ketebalan yang tepat adalah dengan membuat garis – garis plesteran/patok pada dinding dengan arah vertikal dari atas ke bawah dengan jarak 1 -

Meskipun pemupukan NPK nyata mempengaruhi bobot kering polong dibanding kontrol, namun penambahan pupuk hayati pada dosis N yang lebih rendah (1/4–1/2 N), meningkatkan hasil

Online game and quiz ini merupakan aplikasi yang didasarkan pada: (a) karakteristik user , karena user nya adalah mahasiswa maka model butir soal yang digunakan disesuaikan

Dengan adanya pembelian barang yang tinggi sehingga harus adanya pengendalian internal yang baik di dalam Hotel Shangri-La Surabaya khususnya dalam siklus

Dengan menggunakan model tersebut diperoleh variabel yang signifikan terhadap TPAK perempuan Jawa Timur adalah TPAK laki-laki, persentase penduduk miskin, PDRB perkapita, UMK,

Penelitian ini dilakukan dengan melihat dan mengeksplor tanggapan mengenai praktik kartu kredit syariah dalam hal ini aplikasi iB Hasanah Card dari berbagai sudut