• Tidak ada hasil yang ditemukan

Mekanisme Kerja Humas Pemerintah Kabupaten Karanganyar dalam Memproduksi Berita muhammad ali

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Mekanisme Kerja Humas Pemerintah Kabupaten Karanganyar dalam Memproduksi Berita muhammad ali"

Copied!
64
0
0

Teks penuh

(1)

MEKANISME KERJA HUMAS

PEMERINTAH KABUPATEN KARANGANYAR DALAM MEMPRODUKSI BERITA

Disusun Oleh :

Nama : Muhammad Ali Mahdi Almuntadhor No. Mhs : D1608097

Konsentrasi : Public Relations

Laporan Tugas Akhir ini dibuat sebagai Salah Satu Syarat

Untuk Memperoleh gelar Ahli Madya Bidang Komunikasi

Terapan pada

Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik

Universitas Sebelas Maret Surakarta

MINAT UTAMA PUBLIC RELATIONS

PROGRAM DIPLOMA III KOMUNIKASI TERAPAN

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

(2)

commit to user

ii

LAPORAN KULIAH KERJA MEDIA BERJUDUL

MEKANISME KERJA HUMAS PEMERINTAH

KARANGANYAR DALAM MEMPRODUKSI BERITA

KARYA :

Nama : Muhammad Ali Mahdi Almuntadhor No. Mhs : D1608097

Konsentrasi : Public Relations

Telah disetujui untuk diuji oleh Dewan Penguji pada tanggal : April 2011

Dosen Pembimbing

(3)

commit to user

HALAMAN MOTTO

1. BERPIKIR DAHULU SEBELUM MELANGKAH (PENULIS)

2. KEBERHASILAN MEMBUTUHKAN KERJA KERAS DAN DISIPLIN

(4)

commit to user

v

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas

limpahan Rahmat-Nya sehingga penulis dapat mengatasi segala rintangan

dan kesulitan sampai akhirnya dapat menyelesaikan Penulisan Tugas

Akhir ini sesuai dengan yang diharapkan.

Penulisan Tugas Akhir ini berjudul “MEKANISME KERJA

HUMAS PEMERINTAH KARANGANYAR DALAM MEMPRODUKSI

BAHAN BERITA”. Penulisan ini disusun untuk memenuhi tugas dan

melengkapi persyaratan guna memperoleh gelar Ahli Madya (D3) pada

Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Sebelas Maret

Surakarta.

Dalam Penulisan Tugas Akhir ini penulis tidak lupa mengucapkan

terima kasih atas bantuan dan kerjasama dari berbagai pihak. Ucapan

terima kasih ini penulis haturkan kepada :

1. Bapak Prof. Drs. Pawito, Ph.D selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial Dan

Ilmu Politik, Universitas Sebelas Maret Surakarta.

2. Bapak Drs.A.Eko Setyanto, M.Si selaku Ketua Prodi Diploma 3

Komunikasi Terapan Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik,

Universitas Sebelas Maret Surakarta.

3. Bapak Drs. Hamid Arifin, M.Si selaku pembimbing yang selama ini

membantu dalam penulisan Tugas Akhir sehingga penulis dapat

(5)

commit to user

4. Kedua Orang tua penulis yang selama ini memberikan bantuan serta

memotifasi sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini.

5. Keluarga penulis, terutama Kakakku Mbak Nisa dan Mas Restu yang

telah meminjamkan Laptop kepada saya sehingga dapat menyelesaikan

Tugas Akhir ini tanpa harus mondar-mandir ke warnet lagi. terima

kasih, semoga Hubungan kalian Langgeng, amin.

6. Bapak Nunung Susanto selaku Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi

dan Informatika Kabupaten Karanganyar yang telah menerima penulis

dengan baik dalam melaksanakan KKM.

7. Bapak Agam Bintoro selaku Kepala Seksi Humas dan Pemberitaan

yang telah membimbing penulis dalam melaksanakan KKM.

8. Bapak Bambang Sugito selaku mentor penulis selama Proses KKM

berlangsung, terima kasih atas semua bantuannya.

9. Bapak Slamet, Bu Puji, Mas Eko, Mas Adi, Mas Dito, Mbak Indah,

Pak Haryo. Mbak Fitri, Bu Nur Dll Yang telah memberikan segala

bantuan dan bimbingan selama Penulis melaksanakan KKM.

10.Mas Agus, Mas Epy Markibok, Mas Wendy, Andri, Mikha, Angga

sundux, Ferry dan terutama Mas Catur, terima kasih untuk

dukungannya dan bantuannya.

11.Buat sayangku, terima kasih telah memberikan semangat untuk

menyelesaikan tugas ini, semoga kita bisa menjadi lebih baik, amien.

12.Temen-teman, sobat-sobatku yang masih kuliah, ayo selesaikan kuliah

(6)

commit to user

vii

Semoga amal dan kebaikan saudara-saudara mendapatkan balasan yang

setimpal dari Tuhan Yang Maha Esa.

Akhirnya penulis menyadari segala kekurangan dan

ketidaksempurnaan dalam Penulisan Tugas Akhir ini, dengan segala

kerendahan hati penulis dengan senang hati menerima kritik dan saran

yang sifatnya membangun guna perbaikan dan kesempurnaan Penulisan

Tugas Akhir ini. Semoga Penulisan Tugas akhir ini dapat bermanfaat bagi

pihak yang berkepentingan.

Surakarta, 20 April 2011

Penulis

(7)

commit to user

F. Humas Pemerintahan……….. 15

BAB III DESKRIPSI DINAS PERHUBUNGAN KOMUNIKASI DAN INFROMATIKA KABUPATEN KARANGANYAR A. Profil………...………..… 20

B. Tugas Pokok Dan Fungsi……….…. 23

C. Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran ……….... 25

D. Perincian Tugas Umum Humas Pemerintah Kabupaten………... 29

E. Uraian Tugas Kepala Seksi Informasi dan pemberitaan………... 31

(8)

commit to user

ix BAB IV PELAKSANAAN KKM

A. Tempat Dan Waktu Pelaksanaan ………..……… 38

B. Laporan Pelaksanaan ………..………... 38

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan ……….. 54

B. Saran ……….. 54

DAFTAR PUSTAKA ………. 56

(9)

commit to user

BAB I

Pendahuluan

A. Latar belakang

Hubungan Masyarakat atau yang lebih dikenal sebagai Humas,

sangat penting bagi suatu organisasi/instansi, apalagi dalam suatu instansi

dalam pemerintahan, humas sangat berpengaruh dalam menjaga dan

menumbuhkan image suatu instansi dimata public, humas yang

menjadikan instansi itu berhasil, karena tugas utama seorang humas adalah

menjaga dan menumbuhkan image dalam sebuah organisasi / instansi.

Humas Pemerintahan kota Karanganyar berperan penting dalam

menunjang tugas-tugas Bupati, oleh karena itu dibutuhkan kerja keras

dalam mewujudkan itu semua. Penulis salut dengan kerja dan usaha humas

Pemkab Karanganyar dalam memproduksi / membuat suatu berita. Maka

dari itu penulis memilih tempat magang yang sesuai dengan jurusan yang

penulis ambil dalam bangku perkuliahan, Dinas Perhubungan Komunikasi

dan Informatika sangat cocok dengan jurusan yang penulis ambil,

sehingga harapan penulis di tempat KKM (Kuliah Kerja Media) yang

penulis jalani dapat menambah pengetahuan penulis tentang bagaimana

seluk beluk menjadi seorang humas pemerintahan yang sebenarnya,

karena selama ini penulis hanya bisa membayangkan bagaimana kerja

seorang humas pemerintahan dalam melakukan perannya dimata

(10)

commit to user

Mungkin diera sekarang ini banyak yang bermimpi dan

membanggakan jika menjadi seorang pegawai negri yang mempunyai

pekerjaan yang mudah dan enteng tetapi penghasilannya diatas rata-rata

orang yang tidak menjadi seorang pegawai negri, tetapi ketika sudah

pensiun tetap mendapatkan gaji, siapa yang tidak mau pekerjaan seperti

itu? Banyak sekali yang berfikiran menjadi PNS itu menyenangkan,

berangkat ke kantor, duduk-duduk sambil santai dibelakang meja, Tetapi

persepsi yang telah melekat dibenak masyarakat itu tidak untuk PNS yang

ditempatkan di kantor Pemerintah Kabupaten, apalagi PNS tersebut

ditempatkan dibidang Kehumasan, butuh kerja keras dan usaha yang ulet

untuk memproduksi berita yang akan disalurkan kepada seluruh

masyarakat untuk memberikan informasi dan sebagai bukti kerja pegawai

Pemerintah Kabupaten. Humas pemerintahan Kabupaten sangat

berhubungan erat dengan Bupati, karena segala sesuatu yang dilakukan

Bupati dan seluruh awak bawahannya dalam menggelar sebuah kegiatan

akan selalu diliput oleh Humas Pemkab sebagai bukti kerja Pemkab

kepada masyarakat Karanganyar.

Humas Pemkab tidak hanya memproduksi berita saja tetapi juga

menyebarkan/mendistribusikan berita hingga sampai ke masyarakat luas.

Alur kerja humas pemkab adalah jika ada kegiatan, sebagian karyawan

bagian Humas Pemkab dikirim untuk meliput berita tersebut untuk

mengambil dokumentasi acara dan data-data yang akan dijadikan bahan

(11)

kembali ke kantor untuk membuat Press Release dan menyimpan

dokumentasi dari sebuah acara yang telah diliput sebagai bukti bahwa

telah melakukan kegiatan, setelah release selesai tidak berhenti sampai

disini saja. Release yang telah jadi didistribusikan kepada bagian

penyimpanan arsip kegiatan humas untuk penjagaan jika terjadi komplain

dari berita yang telah direlease, RSPD sebagai bahan siaran di Radio

Karanganyar agar masyarakat dapat mengikuti berita-berita seputar

Karanganyar lewat radio, Bagian komunikasi kantor Dishubkominfo juga

mendapatkan Release berita, disitu release sebagai bahan untuk pembuatan

majalah “Karanganyar Tentram” yang terbit setiap 3 bulan sekali, tidak

hanya menyimpan release berita tetapi juga memilih

dokumentasi-dokumentasi yang layak dimuat di majalah tersebut. Wartawan juga

diberikan Press Release yang telah jadi karena mereka adalah mitra kerja

humas Pemkab sehingga mereka dipermudah untuk mencari dan

memberikan berita. Selain mengirim ke bagian komunikasi, RSPD,

Wartawan, bagian humas, Humas Pemkab dituntut mengirim Press

Release ke Jateng newsroom setiap kali liputan dan wajib mengirim berita

ke Media Center pusat (BIPnewsroom.info) atau Badan Informasi Publik

yang sekarang menjadi Direktorat Jenderal Informasi dan komunikasi

Publik setiap kali liputan. Setelah liputan dokumentasi foto kegiatan

ditransfer ke dokumen agar dokumentasinya tidak hilang yang mana foto

(12)

commit to user

Karanganyar, maka untuk laporan kepada Wakil Bupati dilakukan 3 bulan

sekali, menyuplai foto kepada wartawan yang meminta dokumentasi,

memenuhi SKPD-SKPD yang meminta dokumentasi foto dalam sebuah

kegiatan, melayani foto dokumentasi kepada masyarakat yang

menginginkan.

Dari uraian diatas kita dapat menyimpulkan bahwasanya menjadi

seorang humas pemerintahan sangat dibutuhkan kerja keras yang

menguras fikiran, tenaga dan waktu. Banyak suka duka yang penulis alami

selama Kuliah Kerja Media yang penulis lakukan, baik karena waktu

maupun fikiran. Itu semua penulis alami dan rasakan sebagai pelajaran

bahwa menjadi seorang humas pemerintahan itu tidaklah mudah walaupun

basic kita adalah seorang PNS yang banyak berfikiran bahwa kerjaan PNS

itu yang paling mudah. Tapi setelah semua yang penulis rasakan ini

ternyata persepsi masyarakat salah. Itu semua adalah alasan penulis untuk

mengambil judul Tugas Akhir “ Mekanisme kerja Humas Pemerintah

Kabupaten Karanganyar dalam memproduksi berita ”

B. Tujuan Penulisan

Tujuan dari Kuliah Kerja Media ini adalah :

1. Mengetahui bagaimana mekanisme kerja Humas Pemerintah

Kabupaten Karanganyar dalam memproduksi berita.

2. Mengerti dan memahami secara mendalam kerja humas Pemerintahan

(13)

3. Mengerti sejauh mana peran Humas Pemerintah Kabupaten

Karanganyar dalam menunjang segala kegiatan Pemerintah Kabupaten

Karanganyar.

. Setelah semua proses yang penulis alami, penulis berharap dapat

menjadi pedoman dan dapat menjadi dorongan bahwa menjadi seorang

humas itu bukan hanya mempunyai kemampuan saja tetapi kemauan dan

kerja keras lah yang paling terpenting. selain itu tujuan umum dari penulis

dalam pembuatan Karya ilmiah ini guna memenuhi syarat kelulusan sesuai

dengan peraturan yang berlaku di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Sebelas Maret Surakarta. Kuliah Kerja Media ini juga

bertujuan untuk menerapkan ilmu yang sudah didapat di bangku kuliah

serta untuk menambah pengetahuan dan pengalaman dalam bidang

Kehumasan.

C. Manfaat penulisan

Manfaat yang didapat penulis adalah KKM merupakan suatu

pengalaman kerja yang belum pernah penulis alami sebelumnya, banyak

hal-hal baru yang penulis lakukan seperti memotret kegiatan, melakukan

pengeditan foto kegiatan yang dipilih dan dijadikan album kegiatan,

membuat press release dan mendistribusikannya sampai dengan kegiatan

peliputan kegiatan yang bias dilakukan hampir setiap hari, sehingga

(14)

commit to user

dilakukan oleh seorang humas pemerintahan dan penulis dapat lebih

(15)

commit to user

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. DEFINISI HUMAS (Public Relations)

Hubungan masyarakat menjalankan fungsi dan tugas penerangan di

dalam jajaran masing-masing. Perannya sebagai wahana komunikasi ke

dalam maupun ke luar. Kedalam berusaha menyelenggarakan komunikasi

ke dalam tubuh organisasi, ke luar memberikan informasi kepada

msyarakat dan lingkungan. Penyelenggaraan komunikasi ke dalam dan ke

luar berfungsi menyaring (filterisasi), mengelola, dan menyajikan

informasi yang diperlukan sehingga sesuai dengan kebutuhan komunikasi

dari kelompok sasaran yang dituju. Mengelola dan menyaring masukan

dari luar menyelenggarakan komunikasi yang sehat kepada masyarakat,

sehingga mereka mendukung dan menyetujui apa yang diharapkan.(Drs.

A.W. Widjaja.1993:52)

Menurut kamus(British) institute of Public Relations (IPRA)

terbitan bulan November 1987 : “Praktek humas atau Public Relations

adalah keseluruhan upaya yang dilangsungkan secara terencana dan

berkesinambungan dalam rangka menciptakan dan memelihara niat baik

dan saling pengertian antara suatu organisasi dengan segenap

khalayaknya”.(Frank Jefkins. 1995:8)

Humas adalah sesuatu yang merangkum keseluruhan komunikasi

(16)

commit to user

dengan semua khalayaknya dalam rangka mencapai tujuan – tujuan

spesifik yang berlandaskan pada saling pengertian.(Frank

Jeskins.1995:9)

Dalam perkembangan humas masih banyak permasalahan, baik

berupa hambatan, tantangan dan rintangan dimasa belum ada keseragaman

masing-masing humas khususnya humas pemerintahan. Humas merupakan

bagian dari tugas penerangan dan perlu disadari sedalam-dalamnya bahwa

tugas penerangan itu merupakan bagian dari pembangunan itu sendiri.

Karena penerangan merupakan bagian dari komunikasi sosial dan

komunikasi sosial ini harus berkembang antara pemerintah, masyarakat

dan antara kelompok masyarakat itu. jadi dengan demikian Humas dapat

diartikan : Suatu kegiatan untuk menanamkan pengertian guna

memperoleh good will, kerjasama dan kepercayaan yang pada gilirannya

mendapat dukungan dari pihak lain

B. TUJUAN HUMAS

Mengembangkan hubungan yang harmonis dengan pihak lain

yakni public(umum,masyarakat). Tujuan Humas adalah : Untuk

menciptakan, membina dan memelihara sikap budi yang menyenangkan

bagi lembaga atau organisasi di satu pihak dan dengan publik di lain pihak

dengan komunikasi yang harmonis dan timbal balik.(Drs. A.W.

(17)

C. FUNGSI/PERAN HUMAS

Prinsip PR adalah : “Relations” mengandung pengertian timbal

balik. Jadi PR berfungsi untuk menghubungkan pihak-pihak yang

berkepentingan dalam suatu instansi atau perusahaan. Kemudian apa yang

dimaksud dengan fungsi. Fungsi, secara etimologis berasal dari bahasa

Inggris functions dari akar kata bahasa latin functio berarti penampilan,

pembuatan pelaksanaan atau kegiatan.

Humas dalam suatu instansi dikatakan berfungsi apabila humas itu

menunjukkan kegiatan yang jelas, yang dapat dibedakan dari kegiatan

yang lainnya. Berfungsi tidaknya humas dalam sebuah organisasi dapat

diketahui dari ada tidaknya kegiatan yang menunjukkan ciri-cirinya

(Bachtiar Aly.1995:8). Ciri-ciri tersebut adalah :

Ø Humas adalah kegiatan komunikasi dalam suatu organisasi yang

berlangsung dua arah secara timbal balik.

Ø Humas merupakan penunjang tercapainya tujuan yang ditetapkan oleh

manajemen suatu organisasi

Ø Publik yang menjadi sasaran kegiatan humas adalah public intern dan

public ekstern

Ø Operasionalisasi humas adalah membina hubungan yang harmonis

antara organisasi dengan public dan mencegah terjadinya rintangan

psikologi, baik yang timbul dari pihak organisasi maupun dari pihak

(18)

commit to user

Bertrand R Canfield dalam bukunya “Public Relations: principles and

Problems” yang dikutip oleh (Drs. Sri Urip Haryati M.Si.2009.22)

menyebutkan PR mengemban 3 fungsi :

1. It should serve the public’s interest (Mengabdi kepada kepentingan

umum)

Mengabdi kepada kepentingan umum disini berarti kepentingan dari

internal public dan external public, lewat Public Relations Officer

(PRO) hubungan itu harus dibina sedemikian rupa sehingga terjadi

hubungan yang harmonis. Seorang PRO harus dapat menciptakan,

membina serta memelihara hubungan, baik ke dalam maupun ke luar.

Tugas ke dalam misalnya : menciptakan situasi yang kondusif agar

karyawan bisa bekerja dengan baik, nyaman dan puas. Tugas ke luar

misalnya : meningkatkan hubungan kerjasama dengan

instansi/lembaga formal maupu non formal (perusahaan). Dengan

lembaga formal (pemerintahan) dengan cara meningkatkan layanan,

sedang dengan lembaga non formal (perusahaan) dapat meningkatkan

jumlah langganan.

2. Maintain good communication (Memelihara komunikasi timbal balik)

Komunikasi yang baik disini berarti hubungan yang komunikatif

antara seorang Public Relations Officer (PRO) dengan publiknya baik

internal public maupun external public. Seorang PRO harus bisa

(19)

informal) dan bisa menjembatani kepentingan kedua belah pihak baik

tersebut.

3. Stress good morals and manners ( Menitik beratkan moral dan tingkah

laku yang baik)

Seorang Public Relations Officer (PRO) adalah representasi dari

lembaga/organisasi atau perusahaan yang diwakiliny, oleh karena itu

ia harus berperilaku yang baik. Ia adalah pembawa citra bagi

lembaga/organisasi atau perusahaan tersebut. Jika seorang PRO

berperilaku terpuji dengan moral yang bernilai tinggi, maka organisasi

yang diwakilinya memperoleh pandangan yang positif dan sebaliknya

bila seorang PRO berperangai buruk maka pandangan negatiflah yang

akan dituai.

Ketiga fungsi humas seperti dikemukakan oleh Bertrand R Canfield

tersebut apabila dilaksanakan dengan seksama, akan menjadi

dukungan yang nyata terhadap pencapaian tujuan organisasi beserta

(20)

commit to user

D. PRINSIP POKOK HUMAS

Ø Bahwa ”Humas bertolak dari Organisasi”. Berhasil tidaknya hubungan

suatu organisasi dengan masyarakat sangat dipengaruhi oleh “sikon”

di dalam (intern) organisasi yang bersangkutan.

Ø Bahwa “tindakan perorangan membawa nama keseluruhan”.

Tindakan-tindakan humas sebenarnya bukan saja dilakukan oleh unit

kerja Humas sendiri, tetapi juga oleh seluruh jajaran organisasi.

Ø Bahwa nama baik organisasi tidaklah tergantung kepada apa yang

dikerjakan. Seseorang atau publik menghargai sesuatu organisasi

apabila organisasi itu benar-benar disukai publik.

Ø Prinsip banyak bekerja dan bicara.untuk dapat dikenal, harus ada

usaha untuk memperkenalkan kepada pihak lain.(Drs.A.W.

Widjaja.1993:55-56 )

E. MEDIA RELATIONS

1. Pengertian Media Relations

Frank jefkins : Usaha untuk mencapai publikasi atau penyiaran yang

maksimum atas suatu pesan atau informasi humas salam rangka

menciptakan pengetahuan dan pemahaman bagi khalayak dari organisasi

atau perusahaan yang bersangkutan.( Wardhani, Diah.2000:98)

Jefkins menjelaskan mengenai target media relations adalah

(21)

Publikasi yang maksimal tidak hanya dari sisi jumlah media yang memuat,

melainkan juga penyampaian informasi yang lengkap, serta berada di

posisi yang strategis atau mudah dibaca, didengar atau ditonton oleh

pemirsa.

Sementara itu Sam Black dan Melvin L.Sharpe menjelaskan mengenai

relations lebih kepada hubungan antara organisasi dengan media.

Definisinya adalah hubungan antara suatu organisasi dengan pers, radio

dan televisi secara dua arah atau dua pihak.( Wardhani, Diah .2000:99)

Kesimpulannya, media relations tidak hanya terkait dengan kepentingan

sepihak, organisasi saja atau media massa saja, melainkan kesua pihak

memiliki kepentingan yang sama. Dengan demikian, akan membuat

hubungan kerjasama menjadi win-win solutions. Dalam hal ini, perusahaan

atau praktisi PR harus benar-benar memahami kepentingan-kepentingan

perusahaan media, wartawan serta insan-insan media lain yang terlibat di

dalam aktivitas industri media itu sendiri.

Berdasarkan pada pemahaman di atas, maka pengertian Media Relations

adalah :

Aktivitas komunikasi Public Relation/Humas untuk menjalin pengertian

dan hubungan baik dengan media massa dalam rangka pencapaian

(22)

commit to user

2. Publikasi atau publisitas

Publikasi atau publisitas adalah informasi baik dalam bentuk

berita, artikel, atau karangan khas (human interest) yang telah

ditulis/disiarkan oleh media massa. Publisitas menurut kamus Webster

adalah: Informasi yang mempunyai nilai berita, yang bertujuan untuk

memusatkan perhatian terhadap suatu tempat, orang, atau suatu instansi

yang biasanya dilakukan melalui penerbitan umum. ( Wardhani, diah,

2008: 9-10 )

Lawrence dan Dennis L. Wilcox (pakar PR dari San Jose State University) mengemukakan konsep publisitas sebagai informasi yang

tidak perlu membayar ruang-ruang pemberitaan/penyiaran dan tidak dapat

dikontrol oleh perusahaan yang memeberikan informasi.

F. Rachmadi menggambarkan publisitas sebagai kegiatan untuk

menceritakan kepada masyarakat luas tentang produk /jasa atau yang

berkaitan dengan suatu perusahaan/organisasi. (Rachmadi:1992: hal.38)

menurutnya lagi, publisitas dapat menghasilkan image. Publisitas biasanya

dilakukan melalui hubungan dengan pers (media cetak, radio, televisi dan

film). Informasi yang disampaikan oleh humas kepada pers sebagai bahan

publikasi, haruslah bersifat yang sesungguhnya dan mengandung nilai

berita (menyangkut kepentingan umum).

Frank Jefkins menjelaskan dari sisi dampak. Menurutnya

publisitas adalah dampak dari penyampaian informasi. Dampak ini tidak

(23)

berdasarkan informasi tertentu. Citra dari sesuatunya tidak selamanya

mencerminkan kenyataan. Dengan demikian informasi yang benar, akurat,

tidak memihak, lengkap dan memadai penting bagi munculnya citra yang

sebenarnya.

3. Organisasi yang membutuhkan Media Relations

Aktivitas media relations tidak selalu dilakukan oleh semua organisasi.

Aktivitas ini biasanya hanya dilakukan secara rutin oleh organisasi atau

perusahaan yang memiliki publik external yang luas. Selain itu perusahaan

juga bergerak dalam usaha memenuhi atau bersinggungan dengan

kepentingan masyarakat banyak. Contohnya organisasia pemerintahan

yang kebijakannya menyentuh kepentingan masyarakat luas, Badan Usaha

Milik Negara, perusahaan-perusahaan go public, perusahaan-perusahaan

yang memberikan pelayanan publik dan sejenisnya. ( Wardhani, diah,

2008: 12 )

4. Tujuan Media Relations

Perusahaan yang menjalankan program media relations, pada

umumnya adalah perusahaan/instansi yang membutuhkan media massa

dalam pencapaian tujuan organisasi. Secara rinci tujuan media relations

bagi organisasi adalah :

Ø Untuk memperoleh publisitas seluas mungkin mengenai kegiatan serta

(24)

commit to user

Ø Untuk memperoleh tempat dalam pemberitaan media (liputan,

laporan, ulasan, tajuk yang wajar, obyektif dan seimbang (balance)

mengenai hal-hal yang menggunakan lembaga/organisasi.

Ø Untuk memperoleh umpan balik dari masyarakat mengenai upaya dan

kegiatan lembaga/organisasi.

Ø Untuk melengkapi data/informasi bagi pimpinan lembaga/organisasi

bagi keperluan pembuatan penilaian (assesment) secara tepat

mengenai situasi atau permasalahan yang mempengaruhi keberhasilan

kegiatan lembaga/perusahaan

Ø Mewujudkan hubungan yang stabil dan berkelanjutan yang dilandasi

oleh rasa saling percaya dan menghormati. (Rachmadi, 1882:52)

Intinya program media relations dijalankan oleh PR untuk menjaga

hubungan baik dengan pihak mesia massa. Apabila, organisasi sudah

dikenal baik oleh media, maka diharapkan bila ada undangan liputan,

mereka akan datang dan mempublikasikan informasi organisasi dengan

suka rela. Bila terjadi, maka mereka juga mampu menghasilkan publikasi

yang berimbang, tidak semata menyudutkan organisasi dan berakibat pada

pembentukan image negatif.

F. HUMAS PEMERINTAHAN 1. Humas sebagai Komunikator

Setiap lembaga atau instansi tentu ingin berhasil mencapai tujuannya,

(25)

kemampuan yang ada pada lembaga itu saja. Di samping itu perlu

adanya pengertian, penerimaan dan keikutsertaan publiknya. Yang

dimaksud dengan publik adalah publik intern maupun ekstern.

Adanya unit kehumasan pada setiap instansi pemerintahan

merupakan suatu keharusan fungsional dalam rangka penyebaran tentang

aktifitas instansi tersebut baik ke dalam maupun ke luar yaitu kepada

masyarakat pada umumnya. Humas merupakan suatu alat untuk

memperlancar jalannya interaksi serta penyebaran informasi melalui pers,

radio, televisi dan media lainnya.

Singkatnya, humas sebagai komunikator mempunyai fungsi ganda

yaitu : keluar, ia memberikan informasi dan ke dalam, ia wajib menyerap

reaksi dari khalayak untuk kepentingan instansinya.

2. Tugas dan fungsi Kehumasan Pemerintah

a. Tugas strategis : ikut serta dalam decision making process

b. Tugas taktis :

Ø Memberikan informasi

Ø Memberikan motivasi

Ø Menjalankan komunikasi timbal balik

Ø Membuat citra yang baik.

(26)

commit to user

tugas “strategis” perlu dimiliki oleh humas. Tugas strategis ini penting,

mengingat humas mempunyai fungsi sebagai juru bicara dan koordinator

lalu lintas informasi dengan masyarakat. Dengan demikian humas akan

selalu dapat mengetahui latar belakang daripada suatu kebijaksanaan dan

keputusan yang diambil.

Menurut John D. Millett dalam bukunya “management in the Public

servis the Quest for Effective Performent” Humas dilembaga

pemerintahan meliputi 4 hal pokok (Ruslan Rosady.1999:297), yaitu :

1. Learning about public desires and aspiration

2. Advising the public about what is should desire

3. Ensuring satisfactory contact between public and government

officials

4. Informing the public about what an agency is doing

Dari apa yang dikatakan oleh Millett diatas, dapatlah dijelaskan

bahwa : humas dalam lembaga pemerintahan meliputi : kegiatan

mempelajari hasrat keinginan dan aspirasi public. Memberi nasehat

tentang apa yang sebaiknya menjadi keinginan public, mengusahakan

hubungan yang memuaskan antara public dan petugas-petugas pemerintah

serta memberikan penerangan dan informasi, apa yang dikerjakan oleh

pemerintah.

Menurut Dimock dan koenig seperti yang dikutip oleh (Rosady

Roslan.1999:298) pada umumnya tugas dari humas dinas pemerintahan

(27)

Ø Upaya memberikan penerangan atau informasi kepada masyarakat

tentang pelayanan masyarakat, kebijakan serta tujuan apa dan

bagaimana yang akan dicapai oleh pemerintah dalam melaksanakan

program kerja tersebut.

Ø Mampu untuk menanamkan keyakinan dan kepercayaan serta

mengajak masyarakat dalam partisipasinya atau ikut serta dalam

pelaksanaan program pembangunan diberbagai bidang

“poleksosbudhankam” (Politik, Ekonomi, Sosial, Budaya, Pertahanan

dan keamanan).

Ø Kejujuran dalam pelayanan dan pengabdian dari aparatur pemerintah

yang bersangkutan perlu dipelihara dan dipertahankan dalam

melaksanakan tugas serta kewajibannya masing-masing.

Jadi fungsi pokok Humas pemerintahan antara lain :

Ø Mengamankan kebijakan pemerintah.

Ø Memberikan pelayanan dan menyebarluaskan pesan atau informasi

mengenai kebijakan dan hingga program-program kerja secara

nasional kepada masyarakat.

Ø Menjadi komunikator dan sekaligus sebagai mediator yang proaktif

dalam menjembatani kepentingan instansi pemerintah di satu phak,

dan menampung aspirasi, serta memperhatikan keinginan-keinginan

(28)

commit to user

Ø Berperan serta dalam menciptakan iklim yang kondusif dan dinamis

demi mengamankan stabilitas dan keamanan politik pembangunan

nasional, baik jangka pendek maupun jangka panjang (Rosady

(29)

commit to user

BAB III

DESKRIPSIDINAS PERHUBUNGAN KOMUNIKASI DAN

INFORMATIKA KABUPATEN KARANGANYAR

I.

PROFIL

Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten

Karanganyar dibentuk berdasarkan Peraturan daerah Nomor 15 Tahun 2009

tentang Organisasi dan tata kerja Lembaga Teknis Daerah Kabupaten

Karanganyar. Dishubkominfo Kabupaten Karanganyar adalah unsur pelaksana

Pemerintah Daerah di bidang Perhubungan, Komunikasi dan Informatika yang

dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berada di bawah dan bertanggung

jawab pada Bupati. Susunan Organisasi dan Tata Kerja Dishubkominfo sesuai

Peraturan Daerah Nomor 2 tahun 2009 terdiri dari:

I. Kepala Dinas

II. Sekretariat, terdiri dari :

a. Sub Bagian Perencanaan

b. Sub Bagian Keuangan

c. Sub Bagian Umum dan Kepegawaian

III. Bidang Perhubungan, terdiri dari :

a. Seksi Angkutan

(30)

commit to user c. Seksi Pengelolaan Terminal dan Parkir

IV. Bidang Pengendalian dan Operasional Keselamatan Jalan, terdiri dari :

a. Seksi Pengendalian dan Operasional Lalu Lintas

b. Seksi Pengawasan dan Pengamanan Jalan

V. Bidang Komunikasi dan Informatika, terdiri dari :

a. Seksi Komunikasi

b. Seksi Informasi dan Pemberitaan

(31)

Gambar 1.

Bagan Struktur Organisasi

Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi Kabupaten Karanganyar

Kelompok Jabatan

Untuk mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan dalam Rencana Stratejik

(32)

commit to user

dengan menentukan program dan kegiatan pembangunan Tahun Anggaran 2009

yang dihadapi adalah :

1. Koordinasi dengan Dinas / Instansi terkait untuk melaksanakan kegiatan

masih kurang maksimal (adanya ego sektural).

2. Kurangnya pemahaman terhadap mekanisme pelaksanaan kegiatan sehingga

usulan kurang efektif dan efisien.

3. Seluruh aspirasi masyarakat belum semuanya terakomodir menjadi kegiatan

APBD karena keterbatasan dana.

4. Keterbatasan tenaga pelaksana yang profesional.

II.

TUGAS POKOK DAN FUNGSI

Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Karanganyar Nomor 2 Tahun 2009

tentang Organisasi dan Tata kerja Dinas Daerah Kabupaten Karanganyar Bab III

tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, dan Susunan Organisasi. Dinas Perhubungan,

Komunikasi dan Informatika mempunyai :

A. Tugas Pokok sebagaimana terdapat pada bagian Kelima, Pasal 11 sebagai berikut:

1. Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika merupakan unsur pelaksana

otonomi daerah di bidang Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika yang

dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berada di bawah dan bertanggung

(33)

2. Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika sebagaimana dimaksud

pada ayat (1), mempunyai tugas membantu Bupati dalam melaksanakan

urusan Pemerintahan Daerah di bidang Perhubungan, Komunikasi dan

Informatika berdasarkan azas otonomi dan tugas pembantuan.

B. Dalam menyelenggarakan tugas sebagaimana dimaksud ayat (2), Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika mempunyai fungsi :

1. Perumusan kebijakan teknis penyelenggaraan Pemerintahan Daerah di bidang

Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika yang meliputi Perhubungan,

Pengendalian Operasional Keselamatan Jalan, Komunikasi dan Informatika

serta Kesekretariatan;

2. Penyelenggaraan urusan Pemerintahan dan pelaksanaan Pelayanan Umum di

bidang Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika yang meliputi

Perhubungan, Pengendalian Operasional Keselamatan Jalan, Komunikasi dan

Informatika serta Kesekretariatan;

3. Pembinaan dan pelaksanaan tugas di bidang Perhubungan, Komunikasi, dan

Informatika yang meliputi Perhubungan, Pengendalian Operasional

Keselamatan Jalan, Komunikasi dan Informatika serta Kesekretariatan;

4. Pembinaan terhadap Unit Pelaksana teknis dalam lingkup Dinas Perhubungan,

Komunikasi dan Informatika; Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh

(34)

commit to user

III.

VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN

A. VISI

”Terwujudnya sistem Transportasi dan Perhubungan yang efisien, aman, lancar,

tertib, dan teratur serta terwujudnya masyarakat Karanganyar yang Informatif dan

Komunikatif”

Penjelasan makna :

Menciptakan system transportasi yang aman, lancar dan tertib agar masyarakat

merasa nyaman berkendaraan. Meningkatkan penyediaan sarana, prasarana dan

fasilitas perhubungan untuk mengurangi kecelakaan lalu lintas dan

menghindarkan masyarakat dari kesesatan dalam perjalanan. Meningkatkan

kualitas pelayanan Angkutan Umum dengan memberikan pemahaman pada Kru

Angkutan tentang Peraturan / Undang-undang Lalu Lintas. Menciptakan

Masyarakat Karanganyar yang informatif dan Komunikatif melalui penyebaran

informasi secara cepat dan akurat. Menciptakan masyarakat Karanganyar yang

komunikatif sehingga dapat terjalin hubungan yang sinergi dengan Pemerintah

Kab. Karanganyar untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam

Pembangunan. Mewujudkan Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika

sebagai pusat data di Kabupatenh Karanganyar.

B. MISI

“Meningkatkan kualitas SDM di bidang Perhubungan, Komunikasi dan Informasi

yang profesional. Mewujudkan kondisi lalu lintas yang aman, lancar, tertib dan

(35)

yang aman, tertib dan lancar serta biaya yang terjangkau oleh masyarakat.

Mewujudkan masyarakat yang komunikatif dan informatif melalui penyebaran

informasi secara merata, cepat dan akurat. Meningkatkan partisipasi masyarakat

dalam pembangunan melalui hubungan yang komunikatif dengan Pemerintah

Kabupaten Karanganyar. Mewujudkan Dinas Perhubungan, Komunikasi dan

Informatika sebagai pusat penyebaran informasi di Kabupaten Karanganyar.”

Penjelasan Misi :

1. Untuk meningkatkan kemampuan dan keahlian SDM dalam melaksanakan

tugas dan fungsinya perlu mengikuti pendidikan teknis di bidang

Perhubungan, Komunikasi dan informatika.

2. Menyusun Perencanaan kebutuhan sarana, prasarana dan fasilitas

perhubungan untuk mewujudkan kondisi lalu lintas yang aman, tertib, lancar

dan teratur.

3. Mengadakan sosialisasi Peraturan / Undang-undang lalu lintas kepada Kru

angkutan umum agar tercipta pelayanan yang baik pada penumpang.

4. Menyebarluaskan informasi kepada masyarakat melalui berbagai media

dengan menjalin kerja sama dengan Media Massa.

5. mendorong partisipasi masyarakat dengan mengadakan kegiatan dialog

interaktif dengan Pejabat Pemerintah Kabupaten Karanganyar.

6. Menjalin kerjasama dan koordinasi dengan SKPD se Kabupaten Karanganyar

(36)

commit to user

7. Melaksanakan tugas-tugas lain dari Bupati yang sesuai dengan tugas Dinas

Perhubungan, Komunikasi dan Informatika.

C. TUJUAN

Tujuan merupakan penjabaran atau implementasi visi dan misi dalam bentuk yang

lebih terarah dan operasional untuk kurun waktu 1 (satu) sampai dengan 5 (lima)

tahun ke depan. Oleh karena itu berdasarkan visi dan misi Dinas Perhubungan

Komunikasi dan Informatika Kabupaten Karanganyar, tujuan tersebut dapat

dirumuskan sebagai berikut :

1. Meningkatkan pengetahuan dan pemahaman di bidang perhubungan,

komunikasi dan informasi melalui pendidikan dan pelatihan baik formal

maupun non formal.

2. Menciptakan rambu lalu lintas dan sasaran prasarana perhubungan sesuai

ketentuan yang berlaku.

3. Meningkatkan kualitas sarana prasarana perhubungan yang memadai serta

memberikan pemahaman kepada awak angkutan tentang peraturan lalu lintas

yang berlaku.

4. Menciptakan penyebaran informasi kepada masyarakat memalui media

komunikasi secara effektif.

5. Meningkatkan hubungan komunikasi yang harmonis dan efektif antara

masyarakat dengan Pemerintah Kabupaten Karanganyar.

6. Mengefektifkan pemanfaatan sarana prasarana komunikasi yang ada serta

(37)

7. Dalam rangka mewujudkan Kabupaten Karanganyar yang lebih maju,

sejahtera, mandiri, adil, makmur baik materiil maupun spiritual berdasarkan

Pancasila.

D. SASARAN

1. Mengikutsertakan karyawan/karyawati Dinas Perhubngan Komunikasi dan

Informatika pada kegiatan pendidikan dan pelatihan yang diselenggarakan

oleh Pemerintah Kbaupaten Karanganyar, perguruan Tinggi atau pihak lain

serta menyelenggarakan Bimbingan tekhnis di bidang Perhubungan

Komunikasi dan informasi.

2. Mengadakan pemasangan rambu lalu lintas, marka jalan dan sarana prasarana

perhubungan sesuai kebutuhan dan lokasi.

3. Menciptakan sarana prasarana di bidang perhubugan (terminal, angkutan

umum dan halte bis) yang nyaman dan aman serta memberikan pemahaman

kepada awak angkutan umum tentang peraturan lalu lintas yang berlaku.

4. Memanfaatkan dan memberdayakan media komunikasi yang ada sebagai

sarana penyebaran informasi kepada masyarakat.

5. Memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada masyarakat tentang

undang-undang dan peraturan pemerintah yang berlaku serta

mengikutsertakan masyarakat dalam setiap kegiatan pembangunan di

(38)

commit to user

6. Mengefektifkan dan memanfaatkan media yang dimiliki serta menjalin

kerjasama dengan SKPD dan Unit Kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten

Karanganyar dan masyarakat sebagai penyedia informasi.

IV.

PERINCIAN TUGAS UMUM HUMAS PEMERINTAH KABUPATEN

Ruang lingkup Hubungan Masyarakat (Humas) pemerintahan meliputi :

1. Pengumpulan dan pengolahan

2. Penerangan

3. Publikasi

1. Pengumpulan dan pengolahan data

· Mengumpulkan data untuk keperluan informasi

· Mengolah data

· Menyajikan data sehingga siap digunakan

· Mengarsipkan data sehingga sewaktu-waktu dapat digunakan kembali

· Melayani kebutuhan data bagi yang memerlukan

· Membuat kliping dari media massa tertentu 2. Penerangan

· Menyebarkan informasi dengan jelas :

(39)

b) Memberikan paket informasi.

c) Memberikan bahan berita (release) baik yang tertulis maupun

foto.

· Mengadakan hubungan dengan media massa yang berupa :

a) Menyiapkan baik leweat pers, wawancara, varia pendidikan,

dinamika pembangunan, siaran pedesaan, apresiasi budaya.

b) Mengadakan konferensi pers.

c) Mengatur wawancara langsung antara Bupati / pejabat terkait

dengan wartawan.

· Mengadakan pemberian kehumasan berupa : a) Mengadakan temu karya (rapat kerja).

b) Mengadakan temu karya para wartawan dengan bupati /

pejabat terkait.

· Membuat dokumentasi kegiatan lembaga, meliputi dokumentasi foto, rekaman pidato, film movie, sambutan-sambutan.

· Menyelenggarakan pameran.

· Memberikan pelayanan informasi dengan menyajikan berita-berita dan kliping.

· Mentranskrip rekaman pidato dan mengarsipkannya.

· Mengalbumkan foto-foto kegiatan.

· Mengikuti kunjungan kerja Bupati / pejabat / pimpinan.

(40)

commit to user 3. Publikasi

a) Menerbitkan warta harian, mingguan, majalah bulanan dan folder

(leaflet).

b) Menerbitkan buku kerja.

c) Menerbitkan kalender kerja.

d) Ikut serta menyelenggarakan pameran.

V.

URAIAN TUGAS KEPALA SEKSI INFORMASI DAN PEMBERITAAN

Pasal 17

1. Kepala Seksi Informasi dan Pemberitaan mempunyai tugas membantu

Kepala Bidang Komunikasi dan Informatika dalam melaksanakan

penyiapan bahan perumusan kebijakan, koordinasi, pembinaan dan

pengendalian kegiatan di Seksi Informasi dan Pemberitaan.

2. Uraian tugas pokok sebagamana dimaksud ayat (1) dalam Peraturan Bupati,

sebagai berikut :

a) Menyusun program kegiatan Seksi Informasi dan Pemberitaan

berdasarkan peraturan perundang - undangan yang berlaku dan sumber

(41)

b) Menjabarkan perintah atasan melalui pengkajian permasalahan dan

peraturan perundang-undangan agar pelaksanaan tugas sesuai dengan

ketentuan yang berlaku;

c) Membagi tugas kepada bawahan sesuai dengan bidang tugasnya,

memberikan arahan dan petunjuk secara lisan maupun tertulis guna

meningkatkan kelancaran pelaksanaan tugas;

d) Melaksanakan koordinasi dengan Kepala seksi dan Kepala Sub Bagian

di lingkungan Dinas secara langsung maupun tidak langsung untuk

mendapatkan masukan, informasi serta untuk mengevaluasi permasalah

agar diperoleh hasil kerja yang optimal;

e) Melaksanakan kegiatan di seksi Informasi dan Pemberitaan berdasarkan

ketentuan yang berlaku;

f) Melaksanakan diseminasi informasi nasional;

g) Menyiapkan bahan koordinasi dan fasilitasi pengembangan kemitraan

dengan media massa;

h) Melaksanakan dokumentasi kegiatan Pemerintah Kabupaten;

i) Melaksanakan kegiatan Forum Komunikasi Kehumasan, Rapat Badan

Koordinasi Bidang Kehumasan (Rakor Bakohumas), Kliping Pers dan

Liputan kegiatan Pemerintah Kabupaten;

j) Melaksanakan kegiatan Siaran Pers dan jumpa Pers/kemitraan dengan

pers;

(42)

commit to user

l) Melaksanakan monitoring, evaluasi dan menilai prestasi kerja

pelaksanaan tugas bawahan secara berkala melalui sistem penilaian

yang tersedia sebagai cerminan penampilan kerja;

m) Membuat laporan pelaksanaan tugas kepada atasan sebagai dasar

pengambilan kebijakan;

n) Menyampaikan saran dan pertimbangan kepada atasan baik secara lisan

maupun tertulis sebagai bahan masukan guna kelancaran pelaksanaan

tugas;

o) Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan sesuai dengan tugas dan fungsinya.

VI.

DAFTAR PEGAWAI DAN RINCIAN KERJA SEKSI INFORMASI DAN

PEMBERITAAN DISHUBKOMINFO KARANGANYAR

1. Bambang Sugito :

· Membantu Kepala bidang komunikasi dan informatika dalam menyusun dan melaksanakan kebijakan, koordinasi, pembinaan serta pengendalian

kegiatan di seksi informasi dan pemberitaan ( Infota )

· Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan 2. Slamet Budiono, S.sos

· Mengatur tata ruang dan letak seksi Infota

· Menyusun katalog dan membuat kliping surat kabar berita Karanganyar

· Mendistribusikan surat menyurat seksi Infota

(43)

· Menyusun dan membuat counter issue serta kajian berita di media massa

· Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan

3. Nur Afifah, S.Ag

· Menyusun dan melaksanakan administrasi kegiatan seksi Infota ( SPJ, SPPD, Pajak-pajak dll )

· Menyiapkan dan melaksanakan kegiatan jumpa pers

· Menyiapkan dan menyusun laporan perkembangan kegiatan ( Triwulan-Semester-Tahunan )

· Mengarsip dan menata surat-menyurat

· Membantu koordinasi didalam dinas maupun dengan satker lain

· Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan

4. R.Puji Suryani, S.sos

· Membantu bendahara seksi Infota

· Melaksanakan koordinasi didalam Dinas maupun dengan satker lain

· Menyiapkan dan melaksanakan kegiatan kerja sama dengan media serta siaran TV

· Mengatur rumah tangga seksi Infota

· membantu peliputan dan penyusunan naskah dinas seksi Infota

· Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan

5. Haryo Indardi, SE,MM

(44)

commit to user

· Memberikan pelayanan Informasi atau dokumentasi kepada masyarakat maupun pers

· Operator Media Center

· Membantu menyusun Counter issue atau kejain berita di media massa

· Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan

6. Eko Supriyadi, SE

· Bendahara pembantu bidang kominfo

· Menyusun dan menyiapkan naskah koordinasi, fasilitasi serta kerjasama antar satker didalam maupun luar daerah

· Menyusun dan menyiapkan data serta informasi Jateng newsroom

· Operator Media Center

· Memberikan pelayanan informasi atau dokumentasi kepada masyarakat maupun pers

7. Dito Ari Wicaksono, S.Si

· Menyiapkan dan melaksanakan liputan serta mendokumentasikan kegiatan Bupati dan pemerintahan Kabupaten Karanganyar

· Menyusun dan membuat release berita

· Memberikan pelayanan informasi atau dokumentasi kepada masyarakat maupun pers

· Operator Media Center

· Menyusun dan menyiapkan laporan dokumentasio photo atau video

(45)

8. Adi Yudha Prahara, S.kom

· Menyiapkan dan melaksanakan liputan serta mendokumentasikan kegiatan Bupati dan pemerintah Kabupaten Karanganyar

· Menyusun dan membuat release berita

· Memberikan pelayanan informasi atau dokumentasi kepada masyarakat maupun pers

· Operator Media Center

· Menyusun dan menyiapkan laporan dokumentasi photo atau video

· Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan

9. Indah Sulistiawati, S.sos

· Menyiapkan dan melaksanakan liputan serta mendokumentasikan kegiatan Bupati dan pemerintah Kabupaten Karanganyar

· Menyusun dan membuat release berita

· Menyusun dan menyiapkan naskah dinas seksi Infota

· Membantu penyelenggaraan jumpa pers

· Melakukan koordinasi dengan pers/wartawan

· Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan

10.Fitria Mulya Dewi

· Menyusun dan menyiapkan laporan kegiatan bulanan Bupati

· Pengarsipan release berita dan surat-menyurat

· Membantu kegiatan kliping surat kabar

(46)

commit to user

(47)

commit to user

BAB IV

PELAKSANAAN KKM

A. TEMPAT DAN WAKTU PELAKSANAAN

Kuliah Kerja Media (KKM), penulis melaksanakan di Seksi Informasi dan

Pemberitaan Dishubkominfo Kabupaten Karanganyar Jl. Nyi Ageng

Karang No.1 Barat taman Pancasila. Pelaksanaan Kuliah Kerja Media

(KKM) dimulai pada tanggal 1 Februari 2011 dan berakhir pada tanggal

31 Maret 2011. Jam kerja mulai pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul

13.30 WIB, setiap Senin sampai dengan Sabtu. Kegiatan humas tidak

hanya di belakang meja saja tetapi lebih banyak di lapangan untuk meliput

suatu kegiatan yang dilakukan Bupati, sehingga jam kerja humas tidak

hanya terpaku pada jam kantor. Terkadang humas juga melakukan liputan

pada hari libur dan pada malam hari. Dimana ada pemerintah Kabupaten

Karanganyar maka humas harus meliput kegiatan tersebut yang kemudian

dijadikan berita.

B. LAPORAN PELAKSANAAN · Minggu pertama

Minggu pertama penulis Kuliah Kerja Media (KKM) di

Dishubkominfo dimulai pada tanggal 1 Februari 2011. Hari pertama KKM

diawali dengan perkenalan peserta KKM (penulis) dengan staf (Karyawan)

(48)

commit to user

selama KKM ditempatkan di seksi tersebut. Pada hari pertama penulis

langsung dibimbing bagaimana mekanisme kerja di seksi tersebut sehingga

langsung diterjunkan untuk kegiatan peliputan sekaligus pembuatan Press

Release dalam kegiatan “ Expo Muhammadiyah ”.

Tanggal 2 Februari 2011 penulis diberikan tugas untuk meliput

dalam kegiatan “ Pembukaan Turnamen Bulutangkis Lungo Ngolu Cup I

ganda putra se-eks karesidenan Surakarta dan DIY dan sekaligus membuat

Press Release. Penulis juga melakukan peliputan pembuatan video album

Bupati Karanganyar berlokasi di komples kebun teh dan Candi cetho.

Pada tanggal 5 Februari 2011 penulis mendapatkan tugas membuat

Press Release dalam acara “Pembukaan Musda Muhammadiyah dan

Aisyiah Kabupaten Karangayar periode Muktamar Ke-46. Kesulitan dan

kendala yang dihadapi adalah kesalahan tanda baca dalam membuat Press

Release, untuk mengatasinya penulis mendapat bimbingan dari mentor.

· Minggu Kedua

Tanggal 8 Februari 2011 penulis diberikan tugas untuk meliput

acara “HUT YPLAB dan SERYIJAB kepala SLB-BYPLAB

Karanganyar”, sekaligus membuat Press Release.Tanggal 10 Februari

2011 penulis diberi tugas meliput sekaligus membuat Press Release dalam

acara “ LAUNCHING SEKOLAH BERBASIS KEWIRAUSAHAAN DI

SMA MUHAMMADIYAH 1 KARANGANYAR DAN DEKLARASI

ASOSIASI PENGUSAHA MUSLIM INDONESIA (APMI) CABANG

(49)

tugas untuk meliput sekaligu membuat press release dalam acara “ Rapat

Paripurna DPRD Kabupaten Karanganyar ”. Kendala yang dihadapi

penulis adalah tentang penulisan yang baik dalam komunikasi, cara

mengatasnya saya banyak bertanya dan mohon bimbingan serta mereview

dokumentasi Press Release bulan-bulan yang lalu.

· Minggu Ketiga

Tanggal 16 Februari 2011 penulis diberi tugas untuk meliput dan

membuat Press Release dalam acara “Pembinaan Jasa Kontruksi”. Tanggal

17 Februari 2011 meliput sekaligus membuat Press Release “ Pengajian

Akbar PGRI Kabupaten Karanganyar”. Tanggal 18 Februari 2011 penulis

diberikan tugas untuk melakukan tinjauan ke Pabrik Batik Morinda

Karanganyar dan setelah itu membuat Press Releasenya. 18 Ferbruari 2011

penulis diberi tugas membuat Press Release tentang “launching simade

ke2 dan pembinaan PNS Tawangmangu. Tanggal 19 Februari 2011 penulis

diterjunkan untuk meliput kegiatan “Pembagian Sembako abang becak

Karanganyar di Kantor Bupati”. Kesulitan penulis adalah dalam menyusun

kata-kata dalam pembuatan Press Release, sekaligus belum sempurna

dalam memberikan tanda baca yang tepat dalam kalimat Press Release dan

penulis kesulitan dalam menghafal nama-nama pejabat di Kabupaten

Karanganyar. Untuk mengatasi kesulitan itu penulis membaca kembali

dokumen-dokumen Press Release dan juga sering bertanya kepada senior

(50)

commit to user

· Minggu Keempat

22 Februari 2011 penulis diberi tugas untuk meliput sekaligus

membuat Press Release dalam acara “Bupati tinjau Pasar Tuban dan

terminal Gondangrejo Karanganyar serta pemberian bantuan” dan “

Rakerda Bazis Tawangmangu ”. Tanggal 24 Februari 2011 penulis diberi

tugas untuk mengikuti liputan yang dilakukan Dinhubkominfo Propinsi ke

3 desa di Karanganyar. 24 Februari2011 penulis meliput acara rutin setiap

hari Jum’at dalam acara baca Al Qur’an di Gedung Podang. Kesulitan di

Minggu ini penulis belum bisa menghafal tempat-tempat yang akan

penulis liput, untuk mengatasinya penulis bertanya dengan masyarakat

setempat dan senior di kantor.

· Minggu Kelima

Di Minggu Kelima ini pada tanggal 2 Maret 2011 penulis

melakukan liputan sekaligus pembuatan Press Release dalam acara

“Pengajian Maulid Nabi Muhammad SAW 1432H Polres Karanganyar.

Tanggal 3 Maret 2011 penulis diberi tugas untuk meliput dan membuat

Press Release dalam acara “Kunjungan Kerja Danrem dan Persit

koordinator cabang”. Jika ada waktu penulis juga membantu mengkliping

berita tentang Karanganyar. Kesulitan di Minggu ini penulis masih sedikit

(51)

menjadi kalimat yang baik dan benar. Untuk mengatasi kesulitan tersebut

penulis mempelajari lagi dokumentasi release-release yang lalu.

· Minggu Keenam

Tanggal 8 Maret 2011 penulis melakukan liputan sekaligus

membuat Press release dalam acara “Rapat Paripurna. Disela-sela kegiatan

yang penulis jalani, penulis juga membantu dalam mengkliping berita

seputar Karanganyar. Pada Minggu ini penulis ikut melakukan pembuatan

Surat pengantar SK penunjuk PPID ( Pejabat Penyedia Informasi dan

dokumentasi ) dan pembantu PPID pada masing-masing Satuan Kerja

Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintahan Kabupaten

Karanganyar dari Ka. SKPD hingga Ka.Desa. Kesulitan yang dialami

penulis belum bisa menghafal kantor-kantor kedinasan yang ada diseluruh

Kabupaten Karanganyar sehingga dalam memberikan surat sedikit

terganggu. Untuk mengatasi kesulitan tersebut penulis bertanya kepada

karyawan senior yang hafal tempat kantor-kantor di Karanganyar sekaligus

(52)

commit to user

· Minggu Ketujuh

Diminggu ini penulis diberi tugas untuk memilih

dokumen-dokumen foto yang akan dimasukkan dalam majalah Karanganyar tentram.

Penulis juga diberi tugas untuk membuat rincian kerja kantor bagian

humas dalam Dishubkominfo Karanganyar. Tanggal 17 Februari 2011

penulis diberi tugas untuk meliput kegiatan Sumpah CPNS. Penulis untuk

kali pertama melakukan liputan yang dilaksanakan malam hari tepatnya

pada tanggal 19 Maret 2011 melakukan liputan sekaligus membuat Press

Release dan acara “pengajian akbar dalam rangka slup-slupan dan

tasyakuran pedagang Pasar Tuban Gondangrejo, Karanganyar”. Kesulitan

diminggu ini penulis kesulitan dalam pemilihan foto yang bernilai

jurnalistik dan berita. Untuk mengatasinya penulis lebih memahami dan

memperhatikan ketika senior di kantor sedang melakukan pemilihan foto.

· Minggu Kedelapan dan Kesembilan / terakhir

Diminggu Kedelapan dan Kesembilan/terakhir ini kegiatan penulis

sangat padat, pada tanggal 21 Maret 2011 penulis melakukan liputan dan

pembuatan Press Release dalam acara “ Rapat Paripurna ”, pada tanggal 22

Maret acara penulis sangat padat karena liputan yang dilakukan adalah

merupakan acara yang cukup besar, didalam acara tersebut Bibit Waluyo

selaku Gubernur Jateng berkenan hadir dalam acara peresmian Terminal

Gondangrejo oleh Gubernur itu sendiri dan juga Bupati Karanganyar.

(53)

di area pasar tuban, acara ini dihadiri seluruh pedagang dan juga

masyarakat Gondangrejo, meskipun cuaca tidak mendukung karena

sebelum acara peresmian berlangsung di daerah Gondangrejo diguyur

hujan yang cukup deras, tapi antusias warga lebih besar dari hujan itu

sendiri. Pada tanggal 23 Maret 2011 penulis melakukan liputan sekaligus

membuat Press Release dalam acara “Pembinaan PNS Rumah Sakit

Umum Daerah Karanganyar oleh Bupati Karanganyar”.

Pada tanggal 26 Maret 2011 penulis diberi tugas untuk meliput dan

membuat Press Release dalam acara Sarasehan Bazis Kabupaten

Karanganyar. 28 maret 2011 merupakan acara yang mengasikkan

disamping wisata penulis juga melakukan liputan dalam acara “Ziarah

wisata kepahlawanan Tahun 2011” yang dilaksanakan di Giribangun

Karanganyar, setelah liputan selesai penulis membuat Press Release juga.

Tanggal 29 Maret 2011 penulis diberi tugas untuk meliput acara

“pembinaan PNS BP4K oleh Bupati Karanganyar”. Pada tanggal 30 Maret

2011 sehari sebelum penulis selesai melakukan KKM, penulis diberikan

tugas untuk meliput sekaligus membuat Press Release dalam acara RAT

(Rapat Anggota Tahunan) Koperasi Pegawai Rapublik Indonesia (KPRI)

“Beringin Mas”. Diminggu terakhir ini penulis tidak begitu mengalami

kesulitan, hanya saja menjadi seorang pencari berita sangat dibutuhkan

kerja keras dan semangat yang harus selalu ada, terkadang penulis

(54)

commit to user

tetapi serius. Untuk mengatasi kesulitan tersebut penulis melihat dan

mengamati para wartawan yang notabenenya adalah mitra kerja ataupun

senior yang ada di kantor dalam meliput suati acara kemudian dijadikan

menjadi berita.

Kegiatan yang dilakukan penulis selama proses KKM berlangsung

meliputi :

a) Liputan Pers b) Transfer Foto c) Press Release d) Kliping Pers e) Dokumentasi

a. Liputan pers

Kegiatan ini merupakan salah satu tugas dari Seksi Informasi dan

Pemberitaan untuk mendapatkan berita yang akan dipublikasikan

kepada masyarakat luas khususnya masyarakat Se kabupaten

Karanganyar, sebagai bukti kerja Pemerintah Kabupaten. segala

akfivitas / kegiatan Pemerintah Kabupaten akan diliput dan

didokumentasikan menjadi sebuah berita. Kegiatan ini sering saya

lakukan selama proses KKM berlangsung, dengan ditemani salah satu

staf Seksi Informasi dan Pemberitaan saya meliput kegiatan yang

(55)

yang dibawa adalah foto digital yang merupakan salah satu alat untuk

pencarian berita, tapi terkadang dalam kegiatan yang besar

pengambilan video pun juga dilakukan sebagi bukti dokumentasi audio

visual. Selain sebagi publikasi kegiatan ini dilakukan juga untuk

wahana informasi bagi masyarakat dan lembaga serta informasi umpan

balik dari masyarakat.

b. Transfer Foto

Transfer foto adalah tugas lain Seksi Informasi dan Pemberitaan,

kegiatan ini dilakukan setelah proses pengambilan data dilapangan

berakhir, segala kejadian yang merupakan kegiatan saat liputan

berlangsung akan selalu didokumentasi sebagai bukti bahwa telah

melakukan tugas yang diberikan atasan, tranfer foto adalah kegiatan

yang harus dilakukan setelah proses peliputan berita berlangsung. Foto

kegiatan didokumentasikan agar mudah dalam perekapan setiap

bulannya, yang mana Bupati selalu membutuhkan dokumentasi

kegiatan yang dilakukan selama 1 Bulan sebagai bahan tinjauan para

Pemerintah Kabupaten. Terkadang para Kepala SKPD juga meminta

salah satu kegiatan yang berhubungan dengan kantor Dinas yang

dipimpin sebagai bahan dokumentasi kantor Dinas mereka. Seksi

Informasi dan Pemberitaan juga melayani masyarakat yang ingin

(56)

commit to user

dokumentasi juga akan dilayani dengan baik oleh Seksi Informasi dan

Pemberitaan karena wartawan adalah salah satu mitra kerja.

c. Press Release

Kegiatan ini dilakukan setelah peliputan kegiatan berakhir, setelah

mendapatkan semua data yang dibutuhkan untuk dijadikan bahan

berita maka membuat press release pun dilakukan, kegiatan ini saya

lakukan setiap saya mengikuti suatu acara Pemerintah Kabupaten.

Press Release yang telah dibuat penulis, antara lain :

ü Pembukaan Expo Muhammadiyah, Kegiatan ini diadakan pada

tanggal 1 Februari 2011 di Alun-alun Karanganyar yang mana

kegiatan tersebut berlangsung selama 3 hari (01 s/d 03/02/2011).

Tujuan dilakasanakan kegiatan ini untuk mensosialisasikan

Muhammadiyah Kabupaten Karanganyar.

ü Pembukaan Turnamen Bulutangkis Lungo Ngolu Cup, pembukaan

turnamen bulutangkis ganda se-eks karesidenan Surakarta dan

DIY dengan perdana oleh 3993 Karanganyar Comunity, yang

memperebutkan piala Wakil Bupati ini berlangsung pada tanggal

1-5 Februari 2011 dilaksanakan di Gor Berkah Papahan

Karanganyar. Turnamen Lungo Ngolu Cup I ini diikuti 87

peserta.

ü Pembukaan Musda Muhammadiyah, pembukaan ini diadakan pada

(57)

“Gerak melintasi zaman, dakwah dan tajdid menuju peradaban

utama”

ü HUT YPALB, hari ulang tahun Yayasan Pemeliharaan Anak luar

Biasa ke-30 sekaligus serah terima jabatan kepala SLB – B

YPLAB Karanganyar diselenggarakan di Aula YPLAB

Karanganyar pada tanggal 8 Februari 2011.

ü Launching program wirausahaan SMA Muhammadiyah 1

Karanganyar, peresmian sekolah berbasis kewirausahaan ini

dilakukan Bupati Karanganyar sendiri yakni Dr. Hj. Rina Iriani

SR, Mhum yang berlangsung pada tanggal 10 Februari 2011 di

SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar.

ü Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Karanganyar, Rapat Paripurna

dalam acara Penyampaian Umum Fraksi-fraksi terhadap nota

pengantar penjelasan Bupati Karanganyar tentang Rancangan

Peraturan Daerah (Raperda) Kabupaten Karanganyar Tahun 2011,

berlangsung di ruang sidang Kantor DPRD Karanganyar.

ü Pembinaan jasa konstruksi, Pemkab Karanganyar mengadakan

pembinaan jasa kontruksi bagi rekanan / pemborong se

Karanganyar pada tanggal 16 Februari 2011 di ruang Podang 1

Gedung Setda Kabupaten Karanganyar.

ü Keunikan Batik Morinda, kunjungan ini berlangsung pada tanggal

(58)

commit to user

ü Pengajian Akbar PGRI Kabupaten Karanganyar, kegiatan

pengajian yang bertemakan “dengan keteladanan Nabi

Muhammad SAW, kita tingkatkan kualitas pendidik yang

beriman dan bertaqwa” ini berlangsung di pendopo Rumah Dinas

Bupati Karanganyar, pada tanggal 17 Februari 2011.

ü Launching Simade Ke-2 dan pembinaan PNS Tawangmangu,

kegiatan ini berlangsung di sepanjang Tawangmangu,

Karanganyar pada tanggal 18 Februari 2011.

ü Pembagian Sembako abang becak Karanganyar, Bupati

membagikan sembako kepada abang becak dari berbagai

kecamatan di Kabupaten Karanganyar, sebanyak 786 bungkus

sembako yang dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2011 di

Rumah Dinas Bupati Karanganyar.

ü Rakerda Bazis Tawangmangu, dalam acara Rakerda bazis

Tawangmangu dihadiri oleh Bupati Karanganyar Dr. Hj. Rina

Iriani SR, Mhum, Muspida, Sekda, Kepala SKPD, Direktur

BUMD, pengurus Bazis Kab. Karanganyar yang diselenggarakan

di Gedung B2P2TO-OT Tawangmangu Pada tanggal 22 Februari

2011.

ü Bupati Tinjau Pasar Tuban dan Terminal Gondangrejo

Karanganyar serta pemberian bantuan, Bupati Karanganyar

(59)

dan Terminal Gondangrejo Karanganyar, tinjauan ini berlangsung

pada tanggal 22 Februari 2011.

ü Kunjungan kerja Danrem dan Persit koordinator Cabang,

kunjungan kerja Danrem 074 Warastratama Kol.Inf. Abdul

Rahman Kadir berlangsung pada tanggal 2 Maret 2011, bertempat

di Kodim 0727 Karanganyar.

ü Pengajian akbar dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW di

Polres Karanganyar, pengajian yang bertemakan “melalui

kebersamaan kita ciptakan KAMTIBMAS Kab.Karanganyar yang

aman, tentram dan kondusif” dilaksanakan di Polres Karanganyar,

pada tanggal 3 maret 2011.

ü Penyerahan bantuan Pohon Trembesi, bantuan pohon trembesi

untuk penghijauan ini disalurkan melalui Hotel Lor’ in, yang

berlangsung di Rumah Dinas Bupati Karanganyar pada tanggal 4

maret 2011.

ü Rapat Paripurna, acara yang dihadiri Wakil Bupati Karanganyar

Paryono, SH,MH ini berlangsung pada tanggal 8 Maret 2011,di

Gedung DPRD Kab. Karanganyar.

ü 71 CPNS tahun 2008 diambil sumpahnya, pengambilan sumpah

janji Pegawai Negeri Sipil Pemkab. Karanganyar, dilaksanakan di

Ruang sidang Kantor DPRD Karanganyar, pada tanggal 17 Maret

(60)

commit to user

ü Pengajian akbar dalam rangka slup-slupan dan tasyakuran

pedagang Pasar Tuban Gondangrejo, pengajian akbar dalam

rangka slup-slupan dan tasyakuran pedagang Pasar Tuban

Gondangrejo ini dihadiri oleh Bupati Karanganyar dan beserta

rombongan Pemkab. Dilaksanakan pada tanggal 19 Maret 2011,

yang berlokasi di Pasar Tuban gondangrejo.

ü Pembinaan PNS Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten

Karanganyar oleh Bupati Karanganyar, dalam acara siang hari

tepatnya tanggal 24 Maret 2011 dihadiri Bupati Karanganyar

Dr.Hj Rina Iriani SR, Mhum, Muspida, Direktur Utama RSUD

DrMaryadi, Anggota DPRD, seluruh Kepala SKPD dan seluruh

Karyawan RSUD. Acara ini dilaksanakan di Aula RSUD.

ü Sarasehan Bazis Kabupaten Karanganyar, dalam acara ini dihadiri

oleh Bupati Karanganyar yang diwakilkan Setda Drs Kastono

DS,MM, perwakilan dari Muspida dan PNS se-Kab.Karanganyar.

acara ini dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Karanganyar pada

tanggal 26 Maret 2011.

ü Ziarah wisata Giri Bangun, Ziarah kepahlawanan ini merupakan

kegiatan pelestarian kepahlawanan, keperintisan dan

kesetiakawanan sosial di Kabupaten Karanganyar. Ziarah

dilaksanakan di Makam Pahlawan Nasional Ny. Hj Fatimah Siti

Gambar

Gambar 1.

Referensi

Dokumen terkait

hanya digunakan untuk autokorelasi tingkat satu (first older autocorrelation) dan mensyaratkan adanya intercept (konstanta) dalam model regresi, serta tidak

ownership, managerial ownership, audit quality, and firm size towards earnings.. management through real activities manipulation proxied by REM

Citra tersebut dapat terbentuk dari jati diri yang ditampilkan melalui simbol-simbol berupa nama dan logo perusahaan, gaya bangunan dan tampilan ruang, slogan dan nilai-nilai

Oleh karena itu dibangun hunian pada suatu gedung yaitu Condotel Sahid Jogja Lifestyle City Yogyakarta. Gedung Condotel Sahid Jogja Lifestyle City Yogyakarta memiliki 9 lantai

Berdasarkan Surat Penetapan Penyedia Jasa Nomor : PL - 03/ PPJ / RSUD-ZM / ATIM / 2015 tanggal 08 Oktober 2015, maka Tim Pengadaan Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zubir Mahmud

Sebagai bahan evaluasi kualifikasi dan pem bukt ian kualifikasi, Kepada Saudara diw ajibkan unt uk dapat m em baw a dokum en asli dan rekam an (Fot okopi) yang

Tidak dapat dipungkiri bahwa dividen merupakan ekspektasi terbesar dari pemegang saham terhadap investasinya, namun pada sebagian perusahaan dividen dianggap memberatkan karena

Dengan mengikuti perkuliahan Perencanaan Pembebelajaran Bisnis ini mahasiswa diharapkan memiliki pengetahuan dan kompetensi: dalam pengelolaan serta penyusunan