• Tidak ada hasil yang ditemukan

Gambaran Faktor-Faktor Penyebab Kecelakaan Lalu Lintas Pada Pengendara Sepeda Motor di Kota Medan Tahun 2015

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Gambaran Faktor-Faktor Penyebab Kecelakaan Lalu Lintas Pada Pengendara Sepeda Motor di Kota Medan Tahun 2015"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

iii

Universitas Sumatera Utara ABSTRAK

Sepeda motor dapat menjadi ancaman terbesar terhadap kecelakaan di jalan raya dan menjadi penyumbang korban tertinggi. Kecelakaan lalu lintas pada pengendara sepeda motor dapat disebabkan beberapa faktor penyebab yaitu dari faktor manusia, kendaraan, dan faktor jalan. Oleh karena itu dilakukan penelitian tentang gambaran kecelakaan lalu lintas pada pengendara sepeda motor di kota Medan tahun 2015.

Tujuan dari penelitian yang dilakukan ialah untuk menggambarkan faktor-faktor penyebab kecelakaan lalu lintas pada pengendara sepeda motor di kota Medan tahun 2015.

Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian bersifat deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian ini merupakan kejadian kecelakaan lalu lintas di wilayah kota Medan yang tercatat oleh Unit Laka lantas Satlantas Polresta Medan tahun 2015, yaitu sebanyak 1.598 kejadian kecelakaan lalu lintas. Sampel penelitian ini adalah kejadian kecelakaan lalu lintas dimana identitasnya dicatat dengan lengkap dan duduk kejadian tercantum di BAP yaitu berjumlah 682 kejadian kecelakaan lalu lintas.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor penyebab lalu lintas yang paling banyak adalah faktor unsafe action yang berupa tidak tertib (66,9%), unsafe condition yaitu faktor kendaraan yang berupa rem blong (1,8%), faktor jalan yang berupa tikungan tajam (3,8%), dan faktor alam yang berupa hujan (1,5%). Lokasi kecelakaan di kawasan pemukiman (56,5%) pada jam 12.00-18.00 WIB (32,3%), hari Minggu (16,4%), dan bulan Oktober (13,8%). Kemudian jenis kecelakaan samping-samping (27,9%) dengan akibat berupa luka berat (38,4%).

Disarankan kepada Unit Laka Lantas Satlantas Polresta Medan agar memperketat pengawasan pembuatan SIM, memperketat pengawasan dan menambah jumlah polisi lalu lintas pada lokasi dan waktu tertentu yang volume lalu lintasnya cenderung tinggi, sosialisasi tentang keamanan berkendera (safety riding) dan penggalakan pemakaian helm untuk menekan dampak kecelakaan lalu lintas, serta pembenahan jalan yang rusak oleh pihak terkait agar dapat mengurangi kecelakaan lalu lintas yang terjadi.

Kata kunci : Kecelakaan Lalu Lintas, Sepeda Motor, Unsafe Action, Unsafe Condition

(2)

iv

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACK

Motorcycle can be the bigest threat for the traffic jam on the road and results the highest victims. The traffic jam for the drivers of motorcycle can be caused by some factors, vechile factors, and the road. Becuase of that, the research has been done about the descriptive traffic jam for the drivers of motorcycle 2015 in Medan.

the purpose of the research conducted is to describe the factors causing traffic accidents on motorcyclists in the city of Medan in 2015.

This research was conducted by using descriptive quantitative research. The population of the research were about 1.598 accidents of the traffic jam in Medan that was recorded by Laka Lantas Satlantas Polresta Unit Medan in 2015. The sample of the research were about 628 accident of traffic jam where their identity was recorded completely and the plot of the accident was written in BAP.

The result of the research shows that the factor of the most traffic is unsafe action factor which is not orderly (66,9%), unsafe condition that is vehicle factor which is brake blong (1,8%), road factor which is sharp turn (3 , 8%), and natural factors in the form of rain (1.5%). The location of accidents in residential areas (56.5%) at 12:00 to 18:00 pm (32.3%), Sunday (16.4%), and October (13.8%). Then the type of side-by-side accidents (27.9%) with the result of serious injury (38.4%).

It is suggested to the Satlantas Police Unit Medan to tighten the supervision of SIM establishment, tighten supervision and increase the number of traffic police at certain locations and times with high traffic volume tends to be high, the socialization of safety riding and the use of helmets to minimize the impact of accidents Traffic, and repair of damaged roads by related parties in order to reduce traffic accidents that occur.

Keyword : Traffic Accidents, Motorcycle, Unsafe Action, Unsafe Condition

Referensi

Dokumen terkait

[r]

Artinya berdasarkan pasal tersebut Undang- Undang tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi dapat juga digunakan untuk mengadili tindak pidana lain seperti tindak

Dalam makalah ini akan disampaikan cara penentuan nilai ketidakpastian pada material magnet permanen dengan alat ukur permagraph dengan menggunakan evaluasi tipe A yaitu dengan cara

Setelah data-data tersebut diolah didapat hasil yaitu berdasarkan diagram pareto diketahui jenis cacat yang paling dominan pada baja tulangan S.25 adalah cacat dimensi yaitu

This study is trying to find out the relationships between several variables, i.e role stress (role conflict and role ambiguity), job satisfaction,

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada perbedaan antara penanganan penanganan luka snake bite dengan insisi dan tanpa insisi terhadap kecepatan penurunan

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran patient assessment, rekomendasi dan informasi obat dan non-obat yang diberikan oleh petugas apotek di apotek-apotek kota medan

Terdapat faktor lain yang dapat menjadi sumber stres (stressor) selain beban kerja yaitu hubungan sosial, gaya manajemen, kondisi organisasi, work family