• Tidak ada hasil yang ditemukan

Formulasi Tablet Hisap Ekstrak Daun Jati Belanda (Guazuma ulmifolia Lamk.) dengan Kombinasi Laktosa dan Maltodekstrin Sebagai Bahan Pengisi

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Formulasi Tablet Hisap Ekstrak Daun Jati Belanda (Guazuma ulmifolia Lamk.) dengan Kombinasi Laktosa dan Maltodekstrin Sebagai Bahan Pengisi"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

vii

FORMULASI TABLET HISAP EKSTRAK DAUN JATI BELANDA (Guazuma ulmifolia Lamk.) DENGAN

KOMBINASI LAKTOSA DAN MALTODEKSTRIN SEBAGAI BAHAN PENGISI

ABSTRAK

Latar Belakang: Tanaman jati belanda (Guazuma ulmifolia Lamk.) merupakan salah satu spesies dari famili Sterculiaceae, tanaman ini umumnya digunakan masyarakat Indonesia untuk mengurangi berat badan ataupun mempertahankan kelangsingan tubuh dengan cara diseduh dan dikenal sebagai tanaman obat berkhasiat untuk menurunkan berat badan.

Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bahwa ekstrak daun jati belanda (Guazuma ulmifolia Lamk.) dapat diformulasikan ke dalam bentuk sediaan tablet hisap dengan kombinasi laktosa dan maltodekstrin sebagai bahan pengisi. Untuk mengetahui pengaruh kombinasi laktosa dan maltodekstrin sebagai bahan pengisi terhadap sifat fisik tablet dan untuk mengetahui tingkat penerimaan responden terhadap tablet hisap ekstrak daun jati belanda dengan kombinasi laktosa dan maltodekstrin sebagai bahan pengisi.

Metode: Ekstrak daun jati belanda dibuat dengan cara maserasi menggunakan pelarut etanol 70% kemudian hasil maserasi dipekatkan hingga membentuk ekstrak kental. Ekstrak kental daun jati belanda ditambahkan dengan Avicel PH 102 dengan perbandingan (1:4) kemudian dikeringkan pada lemari pengering sehingga diperoleh serbuk kering daun jati belanda. Serbuk kering ekstrak daun jati belanda dikombinasikan dengan laktosa dan maltodekstrin dengan bahan pemanis aspartam pada perbandingan F1 (1:0), F2 (0:1), F3 (1:1), F4 (2:1), F5 (1:2). Tablet dibuat dengan metode granulasi basah, kemudian diuji preformulasi waktu alir, sudut diam, indeks tap, dan uji evaluasi tablet keseragaman bobot, kekerasan, kerapuhan, waktu larut di dalam mulut dan uji akseptabilitas meliputi penampilan, rasa dan aroma. Data yang diperoleh diuji statistik dengan menggunakan uji ANOVA.

Hasil: Uji preformulasi terhadap granul dari kelima formula menunjukkan bahwa sudut diam, waktu alir dan indeks tap memenuhi persyaratan. Hasil uji evaluasi tablet hisap menunjukkan bahwa keseragaman bobot, friabilitas, kekerasan dan waktu larut di dalam mulut memenuhi persyaratan. Pada hasil uji akseptabilitas terhadap 20 responden, hasil uji akseptabilitas menunjukkan formula yang paling disukai adalah F4 yaitu kombinasi laktosa dan maltodekstrin 2:1.

Kesimpulan: Ekstrak daun jati belanda dengan kombinasi laktosa dan maltodekstrin sebagai bahan pengisi dapat digunakan dalam sediaan tablet hisap ekstrak daun jati belanda dan dapat disukai oleh responden.

Kata Kunci: Tablet hisap, ekstrak daun jati belanda (Guazuma ulmifolia Lamk.),

maserasi, laktosa, maltodekstrin.

(2)

viii

FORMULATION OF COMPRESSED LOZENGES FROM BASTARD CEDAR LEAF (Guazuma ulmifolia Lamk.) EXTRACT WITH A

COMBINATION OF LACTOSE AND MALTODEXTRINE AS FILLER

ABSTRACT

Background: Bastard cedar plant (Guazuma ulmifolia Lamk.) was one species of the family Sterculiaceae, This plant was commonly used Indonesian people for weight loss or maintain theslimness of the body by way of brewed and was known as a medicinal plant efficacious for weight loss.

Objective: To make dosage lozenges form with a combination of lactose and maltodextrin as filler. To know the effect of the combination lactose OF and maltodextrin as filler on the physical properties and to know response flavor lozenges leaf extract bastard cedar.

Methods: Bastard cedar leaf extract was made by maceration using etanol 70% then filtrate was concentrated until to be concentrated extract. Bastard cedar leaf concentrated extract was added to Avicel PH 102 with a ratio (1:4) then dried in the fry dryers until obtained bastard cedar leaf dry powder. Bastard cedar leaf dry powder combination of lactose and maltodextrin with sweetener aspartame on ratio F1 (1:0), F2 (0:1), F3 (1:1), F4 (2:1), F5 (1:2). Tablet were made by wet granulation methode. Granules tests included: speed of flow, angle of repose, tapp index, and tests evaluation weight of uniformity, hardness, friability, disintegration time in mouth and acceptability tests include appearance, flavor, and preference scent test. Obtained data were tested statistically using ANOVA test.

Results: Preformulation test results to the all of five formulas granule showed a fulfill of requirements angle of repose, speed of flow, tapp index,. The result of the lozenges evaluation test showed a fulfill of requirements uniformity of weight, friability, hardness, and desintegration time in mouth. On acceptability test to 20 respondents, the test result showed a most preferred formula was F4 of combination lactose and maltodextrin 2:1.

Conclusion: Bastard cedar leaf extract with a combination of lactose and maltodextrin as filler material could be used in the lozenges, and could be preferenced by the respondents.

Keyword: Lozenges, Bastard cedar (Guazuma ulmifolia Lamk.) leaf extract,

Maceration, Lactose, Maltodextrin.

Referensi

Dokumen terkait

Struktur organisasi pada Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Binjai adalah. sebagai

Permukaan bidang plafond dan dinding menjadi tempat perletakan sistem jaringan pipa distribusi air limbah dari ruang-ruang servis menuju sarana pembuangan, sedangkan bidang

Keistimewaan tersebut khususnya dalam metode Travelling Salesman yang dapat digunakan untuk menentukan jalur terpendek untuk suatu kunjungan didalam pengambilan koin yang dilakukan

Web site Iklan-HP ini dibuat untuk lebih mengenal dan mengetahui lebih lanjut tentang pembuatan web site, sehingga kita dapat membuat web site sesuai dengan keinginan sendiri

70 Tahun 2012 beserta petunjuk teknisnya, maka dengan ini ditetapkan konsultan yang lulus evaluasi administrasi dan teknis untuk pekerjaan Pendayagunaan

Aplikasi web tersebut bersifat online yang didalamnya terdapat proses login, daftar, serta penyimpanan data ke dalam basis data sehingga pengakses diharuskan mendaftar dan

[r]

Adapun tujuan khusus dari penelitian ini adalah menentukan kondisi operasi optimum yang relatif lebih baik dalam proses isolasi eugenol dalam minyak cengkeh