• Tidak ada hasil yang ditemukan

3. GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "3. GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

3. GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

3.1 Sejarah Perusahaan

Perusahaan ini berdiri pada tahun 1986. Dan diberi nama UD. Mitra dan lokasi toko ini di jl. Gula no. 17, Surabaya. Pemilik perusahaan ini bernama Bapak Minto. Awal mulanya skala penjualannya hanya kecil-kecilan saja yaitu dengan wilayah cakupan hanya Surabaya dan sekitarnya. Dan dulu tidak memiliki salesman, Bapak Minto bekerja menawarkan barang sendiri ke toko-toko. Setelah beberapa tahun kemudian, Pak Minto melihat penjualan semakin meningkat, akhirnya memutuskan untuk mempekerjakan seorang salesman. Dan kemudian penjualan pun sampai keluar pulau. Hingga sampai saat ini salesman yang dimiliki Mitra sebanyak 4 orang. Meskipun sudah memiliki salesman tapi Pak Minto sendiri tetap ikut turun tangan dalam menawarkan barang ke pelanggan agar dapat meneliti langsung keinginan pelanggan.

3.2 Kegiatan dan Platform Usaha Perusahaan

Usaha yang dijalankan oleh UD. Mitra adalah berbisnis di bidang tekstil.

Menjual beberapa macam kain antara lain :

• Kain Satin :

Kain satin ini memiliki bahan yang halus mengkilap, namun cenderung tidak menyerap keringat. Kain satin memiliki banyak varian warna yang ditawarkan. Kain ini terkesan glamour sehingga kebanyakan orang menggunakan baju yang terbuat dari kain ini untuk acara-acara resmi seperti : pesta, untuk jalan-jalan, dll. Tergantung pelanggan ingin menggunakan model baju yang diharapkan. Kain satin ada bermacam-macam motif yang ditawarkan, ada yang polos, dan ada satin tafeta yang memiliki motif.

• Sanwosh (BSY) :

Kain ini termasuk dalam jenis kain printing yang memiliki motif bermacam- macam, misalnya : bunga-bunga, kotak-kotak, batik, dll. Motif ini biasanya dicetak langsung dari pabrik. Kain sanwosh ini biasa digunakan untuk baju

(2)

• Kain Chiffon :

Kain ini memiliki bahan yang tipis dan memiliki banyak macam motif. Kain chiffon ini memiliki banyak macam, misalnya chiffon payet embordery ini memiliki perbedaan dengan kain chiffon lainnya karena diimbuhi borci-borci dan payet. Dan kain chiffon kembang yang hanya bermotif bunga-bunga polos tidak ada imbuhan boric. Dan masih banyak motif lainnya.

• Kain tulle :

Kain ini memiliki bahan yang tipis, transparan dan terdapat aksen-aksen seperti borci serta ornamen-ornamen yang bermacam-macam bentuk-nya yang berkilauan. kain tulle ini memiliki banyak macam seperti kain tulle cord embordery, tulle seribu payet, tulle local, tulle bridal, dan lain-lain. Kain ini biasanya digunakan untuk acara resmi seperti pesta. . Selain itu juga bisa digunakan untuk kebaya. Kain ini tentunya memiliki harga yang bervariasi, tergantung pada jenis motif kain tersebut.

• Kain cotton :

Kain ini memiliki bahan yang tebal. kain cotton ini biasanya digunakan untuk baju, taplak meja, celemek, dll.

• Kain Dobby Sutra :

Kain ini biasanya digunakan untuk baju muslim. Misalnya untuk mukenah.

• Kain uragiri :

Kain ini memiliki bahan yang hampir sama dengan kain sanwosh tetapi ketebalan kain ini berbeda pada bagian-bagian tertentu yang disesuaikan dengan motif. Kebanyakan kain ini bermotif bunga-bunga khas adat Jawa sehingga kain ini sering digunakan untuk kebaya, dan dipadukan dengan jarik/sewek.

a. Proses Managerial

Secara umum perusahaan ini memiliki struktur managerial yang dapat dilihat dari struktur organisasi yang sederhana terdapat beberapa karyawan yang memiliki tugas dan tanggung jawab yang berbeda agar penjualan dapat berjalan dengan lancer, yaitu terdiri dari Wakil pemilik yang mengatur 3 bagian yaitu bagian keuangan dimana bagian keuangan ini yang mengatur lagi bagian

(3)

administrasi, bagian storage mengatur para pekerja-pekerja, dan bagian penjualan mengatur empat orang salesman.

b. Profil produk

Produk-produk yang ditawarkan oleh UD. MITRA adalah beberapa jenis kain yang ditawarkan di perusahaannya, sebagai berikut :

1. Kain Satin : kain satin ini memiliki bahan yang halus mengkilap, namun cenderung tidak menyerap keringat. Kain ini untuk acara-acara resmi seperti : pesta, untuk jalan-jalan, dll.

2. Sandwosh (BSY) : kain ini termasuk dalam jenis kain printing yang memiliki motif bermacam-macam

3. Kain Chiffon: Kain ini memiliki bahan yang tipis dan memiliki banyak macam motif.

4. Kain tulle : Kain ini memiliki bahan yang tipis, transparan dan terdapat aksen- aksen seperti borci serta ornamen-ornamen yang bermacam-macam bentuk- nya yang berkilauan.

5. Kain cotton : kain ini memiliki bahan yang tebal.

6. Kain Dobby Sutra : Kain ini biasanya digunakan untuk baju muslim. Misalnya untuk mukenah.

7. Kain uragiri : kain ini memiliki bahan yang hampir sama dengan kain sanwosh tetapi ketebalan kain ini berbeda pada bagian-bagian tertentu yang disesuaikan dengan motif.

(4)

3.3. Struktur Organisasi Perusahaan

Gambar 3.1 Struktur Organisasi UD.MITRA Sumber : Data Internal Perusahaan

Keterangan Gambar 3.1 :

1. Pemilik : Minto Wijoyo 2. Wakil pemilik : Yongki 3. Bagian keuangan : Felly 4. Bagian Storage : Nur 5. Bagian Penjualan : Erli 6. Administrasi : Fang-fang 7. Pekerja-pekerja : Herry, Lan, 8. Sales : Max, Ferry, David

Untuk Gambar 3.1, Deskripsi Jabatan :

Berikut adalah deskripsi dari jabatan-jabatan yang terdapat di UD. Mitra : -­‐ Pemilik :

o Memberikan dana untuk operasional perusahaan o Mengontrol para pekerja-pekerja

o Berjabat menjadi sales juga dengan memasarkan produk-produknya di luar Pemilik    

Wakil  Pemilik    

Bagian  Storage  

Pekerja-­‐pekerja  

Bagian  Penjualan   Bagian  Keuangan  

Sales  (4  orang)   Administrasi    

(5)

o Mengecek setiap laporan laporan yang diberikan oleh bagian penjualan, bagian storage, dan bagian keuangan.

-­‐ Wakil Pemilik :

o Membantu pemilik dalam menjalankan operasional perusahaan o Mengajari sales-sales jika ada barang baru yang dating

o Mengontrol para pekerja-pekerja

o Menjadi sales membantu memasarkan produknya di laur kota -­‐ Bagian keuangan :

o Mengecek pembayaran yang dilakukan pembeli o Menghitung pembelian yang dilakukan perusahaan o Menghitung penjualan yang ada

o Membuat pembukuan -­‐ Bagian Storage :

o Mengontrol keluar masuknya barang

o Mengecek setiap barang yang akan dikirim ke pelanggan o Menghitung stok barang

-­‐ Bagian Penjualan :

o Menyiapkan barang-barang yang akan dijual oleh sales o Mengecek barang yang stok nya habis

o Membuat surat jalan untuk pengiriman barang

o Mengecek barang yang akan di packing oleh pekerja-pekerja -­‐ Sales :

o Menawarkan varian-warian produk baru ke pelanggan walaupun pelanggan terdapat di luar pulau.

o Menginformasikan secara cepat dan factual tentang informasi seputar produk dan perubahan harga yang terjadi

o Memahami product knowledge yang bagus. Dalam perusahaan Mitra terdapat lebih dari 20 jenis kain dan kain-kain tersebut bisa dimodifikasi seiring dengan permintaan pasar. Untuk itu mereka harus mengetahui semua jenis kain itu serta fungsinya sehingga memudahkan untuk memasarkan dan menawarkan produk ke pelanggan

(6)

o Menagih para pelanggan yang belum membayar. Karena mereka lah yang mencatat penjualan yang dilakukan pembeli

o Harus bisa menjembatani hubungan perusahaan dengan pelanggan. Benefit untuk pelanggan adalah salesman harus selalu mencari tahu dan melaporkan kepada perusahaan apa yang dibutuhkan dan diinginkan oleh pelanggan. Sebaliknya benefit untuk perusahaan itu salesman harus bisa menjalin hubungan baik yang berkesinambungan agar pelanggan senantiasa membeli di perusahaan Mitra

3.4 Visi / Misi / Goal / Strategi Bisnis Perusahaan 3.4.1 Visi Perusahaan

Menjadi salah satu perusahaan penyalur textile yang kompetitif untuk produk yang berkualitas.

3.4.2 Misi

Menyalurkan produk textile yang bermutu prima dengan desain yang inovatif dan trendi, serta menggunakan hanya bahan baku unggulan sehingga bernilai lebih dan memberikan kepuasan tinggi bagi pelanggan.

3.4.3 Goal

Menjadikan UD. Mitra sebagai satu-satunya perusahaan yang di bidang tekstil dapat menawarkan banyak varian produk dan memberikan diferensiasi yang memuaskan pelanggan.

3.4.4 Strategi Perusahaan

Memberikan program sales promo biasanya dilakukan suatu perusahaan agar menarik pelanggan untuk membeli. Hasil wawancara penulis dengan Bapak Minto, dengan memberikan potongan-potongan harga jika membeli jumlah kain yang banyak selain itu jika ada event seperti hari raya Idul Fitri atau Hari Natal, perusahaan ini memberikan sebuah bingkisan ke pelanggannya, agar pelanggan bisa lebih loyal lagi terhadap UD. Mitra ini.

(7)

3.5 Keterkaitan fakta perusahaan dengan studi kasus

Berdasarkan dari fakta-fakta yang ada, maka penulis menyimpulkan bahwa terdapat beberapa masalah yang dihadapi oleh UD. Mitra terutama dalam bidang kinerja salesman. Selama ini UD. Mitra masih belum optimal dalam melayani pelanggan yang ada di segmen pasar potensial yang sudah dilayani oleh perusahaan serta belum melayani pelanggan yang ada di segmen pasar potensial yang belum dilayani oleh perusahaan. Melalui studi kasus yang dilakukan oleh penulis ini, diharapkan perusahaan dapat menerapkan system pola baku kinerja salesman yang tepat untuk meningkatkan jumlah pelanggan yang akan berimbas pada peningkatan penjualan perusahaan.

Gambar

Gambar 3.1 Struktur Organisasi UD.MITRA  Sumber : Data Internal Perusahaan

Referensi

Dokumen terkait

Dari metode yang sudah dilakukan tersebut, dapat disimpulkan bahwa ternyata responden setuju dengan mengetahui proses kreatif dari suatu pementasan teater boneka maka

potensi,iklim,bentuk muka bumi, geologis, flora dan fauna) dan interaksi antarruang di Indonesia serta pengaruhnya terhadap kehidupan manusia dalam aspek ekonomi, sosial,

Penelitian yang akan dilakukan pada orang tua anak untuk mengidentifikasi tingkat kecemasan para orang tua anak saat hospitalisasi berlangsung, sehingga dapat diketahui

Tidak seperti fungal chorioretinitis yang disebabkan oleh kandidiasis, yang disertai dengan tanda peradangan minimal pada vitreous body, fungal endoftalmitis

Deskripsi penggunaan model pembelajaran berbasis proyek untuk meningkatkan Kreativitas siswa dalam pembelajaran IPS .... Kegiatan Pra

YANG BERTANGGUNG JAWAB RTRW PERDA RPJMD PRONANGKIS PJM PUTIH

Perangkat lunak ini akan menuntun user atau pemakai untuk mengidentifikasi masalah baik itu kerusakan hardware maupun error message bios dan windows pada personal

TENTANG PEMBERIAN TUNJANGAN HARI RAYA DALAM TAHUN ANGGARAN 2OI8 KEPADA PIMPINAN DAN PEGAWAI NONPEGAWAI NEGERI SIPIL PADA LEMBAGA NONSTRUKTURAL. BESARAN