• Tidak ada hasil yang ditemukan

Orang jujur Diperhatikan Allah

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Orang jujur Diperhatikan Allah"

Copied!
40
0
0

Teks penuh

(1)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 1 –

Lakukanlah persiapan ini sebelum hari sabtu tiba. Minta

pengertian dan hikmat dari Tuhan tentang spirit yang harus ditransfer kepada anak-anak minggu ini.

MINGGU I

Orang jujur

Diperhatikan Allah

P E R S I A P A N P e M B I N A

AYAT KUNCI Amsal 14:2

Siapa berjalan dengan jujur, takut akan TUHAN, tetapi orang yang sesat jalannya, menghina Dia.

Sasaran Tema

Anak mengerti perlunya mengatakan yang kebenaran walau yang lain tidak mengatakan yang jujur.

Bacalah dan Renungkan : Amsal 11:3-6, 14 : 2 Pertanyaan Refleksi:

1. Apa yang kita dapatkan jika kita menjadi orang jujur? 2. Apakah motivasi kita melayani Tuhan saat ini?

3. Menurut Anda, apakah yang perlu dipelajari anak tentang kejujuran?

4. Ambil komitmen untuk jujur dengan Tuhan setiap saat. Bahkan ketika Anda sedang bete atau kecewa dengan sesuatu atau seseorang. Prakteklah untuk berani jujur dengan Tuhan dalam segala kondisi.

5. Doakan anak-anak yang kita layani supaya bisa menjadi anak yang jujur dan berkenan kepada Tuhan. Jangan lupa doa dan puasa buat mereka juga ya…

P E N D A H U L U A N

VCD Lagu

Aktivitas “Membuat Dompet Keren”

Peralatan : Kertas origami atau kertas kado, stiker gambar untuk anak laki-laki dan perempuan, lem kertas/selotape.

(2)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 2 –

Pembina

silakan

libatkan anak

untuk Doa

Pembuka

Kostum Usher

Pembina mengenakan Topi Singa (lihat gambar). Bahan pola topi dapat diperoleh bersama dengan Paket Kurikulum Jul-Agt 2012. Pembina sambil menjelaskan bahwa Singa adalah binatang yang kuat, gagah perkasa dan juga jujur dalam memperlihatkan sikapnya. Makanya, kalau singa sedang mencari mangsa, semua binatang pasti tahu dan semua

binatang pasti lari dari singa.

Sambutan : “Sedang Bagaimanakah Perasaan Kamu?”

Persiapkan : satu set kartu emosi (wajah sedih, senang, bingung, dll).

Cara main : kakak pembina membagi anak-anak di kelas ke dalam beberapa kelompok (1 pembina pegang 1 kelompok yang terdiri dari 6 anak atau disesuaikan dengan kebutuhan). Setiap kakak pembina memegang kartu emosi. Beritahukan kepada anak perasaan hati kakak pembina terlebih dahulu. Lalu, pembina mengambil kartu yang mewakili perasaan hatinya, misalnya kartu mengantuk karena semalam tidur terlalu malam. Lalu, mintalah anak untuk mengambil kartu yang mewakili perasaannya dengan JUJUR. Lalu, minta anak cerita singkat saja, kenapa ia memilih kartu itu.

Doa Pembuka

(dibawakan Anak)

Tuhan Yesus, tolong saya ibadah hari ini. Buat roh saya mengerti dan bertumbuh dalam firman-Mu. Dalam nama Yesus. Amin. Yes..Yes..Yes...

K E G I A T A N I N T I

Games : “Jalan, Jongkok, Lompat!”

Peralatan : tamborine/kicik-kicik/gitar, selotape kertas. Cara Main :

1. Buatlah lintasan mengelilingi kelas dengan menggunakan selotape kertas. 2. Ajak seluruh kelas menyanyikan lagu „Happy Ya Ya Ya‟ sambil

dengar-dengaran kepada kakak pemimpin game. Saat kakak pemimpin game teriak “Lompat!” maka semua anak harus melompat. Saat kakak pembina teriak “Jongkok!” maka semua anak harus jongkok, dst.

3. Nah, jika ada anak yang tidak melakukan sesuai perintah, minta anak untuk jujur dengan keluar dari rel selotape kertas.

4. Rewards : 5 pemenang diberikan stiker 1500, bagi yang kalah tetapi anak yang jujur silakan diberikan juga stiker 500. Bagi yang belum bisa jujur

(3)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 3 –

berikan kata-kata motivasi supaya jujur. Learning Point : melatih anak untuk

jujur dengan dirinya sendiri tanpa harus ditegur.

Kata Kunci:

Aku anak Tuhan senang berkata benar Gerakan:

Aku : kepalkan tangan kecuali jempol, arahkan ke dada berkali-kali. Anak Tuhan : loncat sambil mengepalkan tangan kanan ke udara.

Senang berkata : lompat ke kiri lompat ke kanan dengan tangan di pinggang. Benar : acungkan kedua jempol ke atas.

Lagu:

1. Kejujuran (CF) 2. Berani Tampil Beda

3. Aku Senang Jadi Anak Tuhan 4. Dengar Dia Panggil

5. Bapa Kumengasihi-Mu

CERITAKAN :

Kaleb dan Yosua

Bilangan 13:1-33 ; 14:1-10 Belilah buah-buahan aseli yang

masih segar untuk peraga. Cuci bersih dan taruh di wadah yang bersih. Buah-buahan: anggur, jeruk, pisang, apel (sesuaikan dengan kebutuhan saja). Wadah untuk menaruh buah-buahan seperti: keranjang, baskom, dll.

Nah, adik-adik. Siapa yang tahu buah-buahan apa yang ada di dalam wadah ini. Yuk, kita lihat satu per satu. Sebutkan setiap buah yang kakak ambil dari dalam keranjang yaa…

Silakan kakak angkat buah satu per satu supaya adik-adik bisa menebak dan menyebutkan nama buah-buahan itu.

Nah, ada suatu tempat di bumi ini yang menghasilkan buah seperti buah-buahan ini tapi lebih besaaar dan lebih enaaak… Soalnya, yang tinggal disana orangnya juga besar-besar. Tebak dimana tempat itu? (tunggu respon anak).

(4)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 4 –

Tampilkan gambar “TANAH KANAAN”

Tempat itu adalah di Tanah Kanaan. Penduduk aslinya besar-besar, tanahnya subur dan hasil buminya juga besar-besar.

Nah, Allah waktu itu menyuruh Musa untuk mengirimkan orang-orang Israel untuk mengintai tanah Kanaan. Soalnya, Tuhan mau memberikan tanah Kanaan kepada orang Israel. Maka, dikirimlah 12 orang ke tanah Kanaan. Tampilkan gambar “12 pengintai”

Setelah 40 hari kembalilah ke-12 orang itu ke Israel. Mereka membawa hasil kebun yang besar dan enak itu.

Tampilkan gambar “10 pengintai”

Hanya saja 10 orang melaporkan bahwa tanah Kanaan itu memang subur dan kaya, tapi mereka takut kepada bangsa itu karena orangnya besar-besar. Makanya, ke-10 orang pengintai ini menceritakan hal-hal yang membuat orang Israel ketakutan. Mereka tidak berkata yang sejujurnya. Tampilkan gambar “Yosua dan Kaleb”

Berbeda dengan ke-10 pengintai, Yosua dan Kaleb mengatakan hal yang jujur. Mereka menguatkan hati orang Israel. Kemudian Kaleb mencoba menenteramkan hati bangsa itu di hadapan Musa, katanya: "Tidak! Kita akan maju dan menduduki negeri itu, sebab kita pasti akan mengalahkannya!".

Yosua mengoyakkan pakaiannya sambil berkata "Negeri yang kami lalui untuk diintai itu adalah luar biasa baiknya. Jika TUHAN berkenan kepada kita, maka Ia akan membawa kita masuk ke negeri itu dan akan memberikannya kepada kita, suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya. Hanya, janganlah memberontak kepada TUHAN, dan janganlah takut kepada bangsa negeri itu, sebab mereka akan kita telan habis. Yang melindungi mereka sudah mening-galkan mereka, sedang TUHAN menyertai kita; janganlah takut kepada mereka."

Akibatnya, setelah 40 tahun bangsa Israel mengembara di padang gurun, hanya 2 orang yang masuk ke tanah Kanaan, yaitu : Yosua dan Kaleb.

(5)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 5 –

Sementara itu, sisanya mati di padang gurun dan tidak bisa mencapai tanah perjanjian.

Yuk kita perkatakan kata kunci untuk hari ini. “Aku anak Tuhan senang berkata benar”. Semuanya lipat tangan kita mau berdoa. Siapa yang mau minta ampun sama Tuhan karena berbohong sama papa/mama/om/ tante/ kakak/adik?

Doa : Tuhan ajarkan aku supaya aku bisa berkata-kata yang jujur. Jauhkanlah aku dari bibir yang berbohong tapi dekatkanlah aku dengan kejujuran dan berkat-Mu ya Tuhan. Amin..

Aktivitas “Membuat Dompet Keren” Peralatan : lihat dibagian persiapan

Cara Membuat : lihat VCD panduan pembina

1. Bagi yang menggunakan origami, buatlah kertas menjadi persegi panjang ukuran 13 cm x 15,8 cm (ukuran origami besar). Ukuran untuk kertas kado yang 17,5 cm x 27,5 cm.

2. Lipat bagian atas dan bawah dari kertas ke tengah. Kemudian ambil sisi kertas dari bawah lipat ke tengah, lakukan yang sama dari sisi atas.

3. Lipat 1,5 cm dari samping kiri dan kanan kebagian belakang. Beri lem pada bagian ujung-ujungnya hingga menempel. Pastikan lem mengering.

4. Lipat dua hingga ke belakang (bagian depannya ada celah yang bisa dimasukin uang koin/kertas.

5. Supaya lebih cantik beri hiasan manik-manik atau yang lainnya (terserah kreativitas Pembina). atas lipat bawah lipat Gambar 2 13 cm 15,8 cm samping bawah lipat lipat Gambar 1 atas

(6)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 6 –

Dompet Keren Gambar 3

P E N U T U P

Ayat Hafalan: Efesus 4:25a

Karena itu buanglah dusta dan berkatalah benar

Tayangkan bertahap untuk menjadi ilustrasi menghafalkan ayat hafalan secara bersama-sama

TUGAS

Lakukanlah di rumah setiap hari dan jelaskan kepada anak-anak bahwa orang tua mereka akan mendapat-kan “Aktifitas Apresiasi KEGA” dan amendapat-kan diberi gambar setiap hari bagi anak-anak yang melakukan-nya (lihat penjelasan di Dasar dan Kerangka).

Memperkatakan ayat hafalan setiap hari. Ceritakan kejujuran Yosua dan Kaleb.

Praktek Firman setiap hari untuk berani berkata jujur, seperti: mengakui kesalahannya, menyatakan yang sebenarnya, ataupun tidak melebih-lebihkan sesuatu sehingga tampak berbeda dari pada keadaan yang sebenarnya.

(7)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 7 –

Doa Penutup

(dibawakan oleh anak) :

Tuhan Yesus, terima kasih buat ibadah hari ini. Ajar saya untuk menghormati Tuhan, Papa, dan Mama selamanya. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.

Doa Bapa Kami

(dibawakan oleh anak dan bukan pembina) :

Bapa Kami yang di Surga, dikuduskanlah namaMu, Datanglah kerajaanMu, Jadilah kehendakMu di bumi seperti di Surga, Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami daripada yang jahat karena Engkaulah yang empunya kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya, amin.

Doa Berkat

Pulanglah dengan berkat dari Allah Bapa, cinta kasih dari Tuhan kita Yesus Kristus, persekutuan dengan Roh Kudus yang menyertai kamu dari sekarang sampai selama-lamanya. Amin.

P E N G U M U M A N

Dalam rangka menyambut tahun ajaran baru, kami menghimbau para korlas untuk mengadakan acara wisuda atau kenaikan kelas dari kelas batita ke kelas balita atau dari ke kelas balita ke kelas kecil. Buatlah acara ini dengan sederhana dan kesan yang mendalam bagi para anak dan orang tua. Misalnya: anak-anak yang naik kelas mempersembahkan sebuah lagu dan gerak di ibadah umum orang tua dan dari kejar mendoakan mereka, dsb. Jangan lupa untuk berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. Terima kasih. Gbu

Silakan dibuat, cek dan ricek lagi semua peralatan

yang akan digunakan pada ibadah minggu

(8)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 8 –

(9)
(10)
(11)
(12)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 12 –

MINGGU II

Aku mau

Berkata benar

P E R S I A P A N P e M B I N A

AYAT KUNCI Amsal 14:2

Siapa berjalan dengan jujur, takut akan TUHAN, tetapi orang yang sesat jalannya, menghina Dia. Sasaran Tema

Anak dilatih untuk mengatakan yang benar sekalipun orang lain tidak suka. Bacalah: Bilangan 13:1-33 dan Bilangan 14:1-10

Untuk hidup dalam kejujuran diperlukan iman yang kokoh. Sebab, belum tentu saudara seiman yang juga menyembah Allah, Bapa di surga, memiliki iman seperti yang diharapkan Tuhan.

Pertanyaan Refleksi:

1. Kesaksian apakah yang diberikan oleh ke-10 pengintai kepada bangsa Israel? Apa akibatnya kepada bangsa Israel?

2. Kesaksian apakah yang diberikan oleh Yosua dan Kaleb kepada bangsa Israel? Apakah akibatnya?

3. Jika Anda hidup pada jaman itu, kira-kira bagaimana keputusan Anda? 4. Apakah adik-adik yang kita bina butuh kejujuran seperti yang dimiliki Yosua

dan Kaleb? Mengapa?

5. Doakan anak-anak yang kita layani untuk punya iman jujur setiap hari.

P E N D A H U L U A N

VCD Lagu

Aktifitas “Gelang Kejujuran”

Peralatan: Pola Gelang kejujuran, lem, gunting, dan hiasan terserah pembina (manik-manik, gambar tempel, dll).

Lakukanlah persiapan ini sebelum hari sabtu tiba. Minta pengertian dan hikmat dari Tuhan

tentang spirit yang harus ditransfer kepada

(13)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 13 –

Pembina silakan libatkan

anak untuk Doa Pembuka

Games “Pilih yang Mana?”

Persiapan : Silakan pembina di area untuk menyiapkan beberapa gambar dengan adegan yang buruk dan yang baik (masing-masing 5 gambar), selotape, tanda hati, dan tanda „X‟.

Kostum Usher

Pembina mengenakan Topi Singa (lihat gambar). Bahan pola topi dapat diperoleh bersama dengan Paket Kurikulum Jul-Agt 2012. Pembina sambil menjelaskan bahwa Singa adalah binatang yang kuat, gagah perkasa dan juga jujur dalam memperlihatkan sikapnya. Makanya, kalau singa sedang mencari mangsa, semua binatang pasti tahu dan semua

binatang pasti lari dari singa.

Sambutan:

Siapkan : Sticker happy face untuk anak-anak. Cara Bermain :

Gunakan boneka Happy dan Sad untuk menyambut anak. Tanya anak

bagaimana keadaan hatinya hari ini. Minta anak memilih apakah sedang senag atau sedang sedih. Jika anak sedang senang ajak tersenyum, toss, dan doa ucapan syukur. Jika anak sedih, doakanlah supaya mereka damai sejahtera.

Doa Pembuka

(dibawakan Anak)

Tuhan Yesus, tolong saya ibadah hari ini. Buat roh saya mengerti dan bertumbuh dalam firman-Mu. Dalam nama Yesus. Amin. Yes..Yes..Yes...

K E G I A T A N I N T I

Games “Pilih yang Mana?”

Perlengkapan: lihat di bagian Persiapan. Cara Main:

1. Tempelkan gambar secara acak di papan tulis/kain besar.

2. Minta anak untuk menempelkan hati pada gambar yang baik dan tanda „X‟ pada gambar yang buruk. 3. Minta anak untuk memberikan

(14)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 14 –

baik dan gambar buruk.

Learning Point: Melatih anak untuk memilih dengan jujur mana gambar yang baik dan gambar yang buruk.

Kata Kunci:

Aku anak Tuhan senang berkata benar Gerakan:

Aku : kepalkan tangan kecuali jempol, arahkan ke dada berkali-kali. Anak Tuhan : loncat sambil mengepalkan tangan kanan ke udara

Senang berkata : lompat ke kiri lompat ke kanan dengan tangan di pinggang Benar : acungkan kedua jempol ke atas

Lagu:

1. Kejujuran (CF) 2. Berani Tampil Beda

3. Aku Senang Jadi Anak Tuhan 4. Dengar Dia Panggil

5. Bapa Kumengasihi-Mu

CERITAKAN :

Kaleb dan Yosua

Bilangan 13:1-33 ; 14:1-10 Persiapan :

Belilah buah-buahan aseli yang masih segar untuk peraga. Cuci bersih dan taruh di wadah yang bersih. Buah-buahan: anggur, jeruk, pisang, apel (sesuaikan dengan kebutuhan saja). Wadah untuk menaruh buah-buahan seperti: keranjang, baskom, dll.

Nah, adik-adik. Kakak bawa buahan enak nih… Siapa ya, yang tahu buah-buahan apa yang ada di dalam wadah ini. Yuk, kita lihat satu per satu.

Silakan kakak angkat buah satu per satu supaya adik-adik bisa menebak dan menyebutkan nama buah-buahan itu.

Tampilkan gambar “12 pengintai”

Di tanah Kanaan, tumbuh juga buah seperti buah-buahan ini tapi lebih besaaar dan lebih enaaak… Bukan hanya buah-buahnya yang besar. Tapi, orang-orangnya juga besar-besar.

(15)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 15 –

Makanya, Allah waktu itu menyuruh Musa untuk mengirimkan 12 orang Israel dari 12 suku untuk mengintai tanah Kanaan. Soalnya, Tuhan mau memberikan tanah Kanaan kepada orang Israel. Tampilkan gambar “10 pengintai”

Setelah 40 hari kembalilah ke-12 orang itu ke Israel. Mereka membawa buah-buahan dari Tanah Kanaan. Nah, 10 orang pengintai bilang melaporkan bahwa tanah Kanaan itu memang subur dan kaya, tapi mereka takut kepada bangsa itu karena orangnya besar-besar. Makanya, ke-10 orang pengintai ini menceritakan hal-hal yang membuat orang Israel ketakutan. Tuhan sudah menjanjikan tanah Kanaan untuk diberikan kepada bangsa Israel tapi orang Israel ketakutan karena melihat penduduk tanah Kanaan yang besar-besar. Tampilkan gambar “ Yosua dan Kaleb ”

Berbeda dengan ke-10 pengintai, Yosua dan Kaleb mengatakan menguatkan hati orang Israel. Mereka percaya kalau Tuhan mau mem-berikan tanah Kanaan kepada bangsa Israel. Kaleb mencoba menenteramkan hati bangsa itu di hadapan Musa, katanya: "Tidak! Kita akan

maju dan menduduki negeri itu, sebab kita pasti akan mengalahkannya!". Yuk, kita baca Bilangan 14:6-9. Tetapi Yosua bin Nun dan Kaleb bin Yefune, yang termasuk orang-orang yang telah mengintai negeri itu, mengoyakkan pakaiannya, dan berkata kepada segenap umat Israel: "Negeri yang kami lalui untuk diintai itu adalah luar biasa baiknya. Jika TUHAN berkenan kepada kita, maka Ia akan membawa kita masuk ke negeri itu dan akan memberikannya kepada kita, suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya. Hanya, janganlah memberontak kepada TUHAN, dan janganlah takut kepada bangsa negeri itu, sebab mereka akan kita telan habis. Yang melindungi mereka sudah meninggalkan mereka, sedang TUHAN menyertai kita; janganlah takut kepada mereka."

Lalu, apa yang terjadi? Kata Firman Tuhan (Bil 14:10a) Lalu segenap umat itu mengancam hendak melontari kedua orang itu dengan batu. Nah, lo?? Kalo dilontari pake batu nanti mati dong? Padahal Tuhan sudah janji? Lalu, Firman Tuhan bilang apa?

(16)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 16 –

Bil 14:10b. Tetapi tampaklah kemuliaan TUHAN di Kemah Pertemuan kepada semua orang Israel.

Yosua dan Kaleb percaya apa kata Tuhan dan tidak mau menakut-nakuti bangsa Israel makanya Tuhan selamatkan dari lontaran batu. Keduanya masuk ke tanah Kanaan yang dijanjikan Tuhan untuk menjadi milik pusaka bangsa Israel.

Doa : Tuhan ajarkan aku supaya aku bisa berkata-kata yang jujur walau ada orang yang tidak suka. Jauhkanlah aku dari bibir yang berbohong tapi dekatkanlah aku dengan kejujuran dan berkat-Mu Tuhan Yesus. Amin..

Aktifitas “Membuat Gelang Kejujuran” Peralatan : lihat dibagian Persiapan Cara membuat :

Upload dan print warna gambar macan dari www.kegawarrior.com.

Guntinglah, dan tempel di karton manila/buffalo. Tulisi nama anak di bagian atas dan „berkata JUJUR‟

Siapkan karton tebal persegi panjang untuk ditempel kan pada liontinnya dan bisa direkatkan pada pergelangan tangan anak.

Silakan di lem dengan selotip atau lem kertas.

P E N U T U P

Ayat Hafalan: Efesus 4:25a

Karena itu buanglah dusta dan berkatalah benar

Tayangkan bertahap untuk menjadi ilustrasi menghafalkan ayat hafalan secara bersama-sama

Gelang

Kejujuran

B

erka

ta

B

ena

r

………

(17)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 17 –

TUGAS TUGAS

Lakukanlah di rumah setiap hari dan jelaskan kepada anak-anak bahwa orang tua mereka akan mendapat-kan “Aktifitas Apresiasi KEGA” dan amendapat-kan diberi gambar setiap hari bagi anak-anak yang melakukan-nya (lihat penjelasan di Dasar dan Kerangka).

Memperkatakan ayat hafalan setiap hari.

Praktek Firman setiap hari untuk berani berkata benar, tidak melebihkan/ menguranginya sehingga menjadi beda dari keadaan yang sebenarnya.

Doa Penutup

(dibawakan oleh anak) :

Tuhan Yesus, terima kasih buat ibadah hari ini. Ajar saya untuk menghormati Tuhan, Papa, dan Mama selamanya. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.

Doa Bapa Kami

(dibawakan oleh anak dan bukan pembina) :

Bapa Kami yang di Surga, dikuduskanlah namaMu, Datanglah kerajaanMu, Jadilah kehendakMu di bumi seperti di Surga, Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami daripada yang jahat karena Engkaulah yang empunya kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya, amin.

Doa Berkat

Pulanglah dengan berkat dari Allah Bapa, cinta kasih dari Tuhan kita Yesus Kristus, persekutuan dengan Roh Kudus yang menyertai kamu dari sekarang sampai selama-lamanya. Amin.

(18)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 18 –

Pola Jam Kejujuran

Berkata Benar

………

G

ela

ng

Ke

juj

ura

n

(19)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 19 –

MINGGU III

Mengatakan hal

yang Benar

P E R S I A P A N P e M B I N A

AYAT KUNCI Mazmur 37:37

Perhatikanlah orang yang tulus dan lihatlah kepada orang yang jujur, sebab pada orang yang suka damai akan ada masa depan;

Sasaran Tema

Anak mengerti betapa pentingnya mengakui kesalahan. Bacalah: 1 Yohanes 1:5-10

Pertanyaan Refleksi:

1. Bagaimana kita menyucikan diri kita dari segala kejahatan?

2. Mengapa Tuhan mengampuni kita dan menyucikan kita pada saat kita mengaku dosa kita?

3. Ambil komitmen untuk segera mengaku dosa setiap kali kita berdosa. 4. Doakan anak-anak yang kita layani supaya punya hati yang lembut ketika

ditegur oleh Roh Kudus untuk mengaku dosa?

P E N D A H U L U A N

VCD Lagu

Sambutan : “Bagaimanakah Perasaan Kamu?”

Persiapkan : kartu wajah sedih, senang, bingung, dll. Aktivitas “Makan Buah-Buahan” :

Siapkan:

1. Buah-buahan yang rasanya manis yang disukai anak seperti melon,

semangka, apel, mangga. Bersihkan buah dari kulitnya dan cucilah dengan air aqua. Rendam dalam air garam agar warna tidak berubah. Lalu,

Lakukanlah persiapan ini sebelum hari sabtu

tiba. Minta pengertian dan hikmat dari Tuhan tentang spirit yang harus ditransfer kepada anak-anak

(20)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 20 –

potonglah bentuk dadu kecil-kecil.

2. Piring kertas kecil, tusuk gigi atau garpu plastik kecil, tissue kering dan tissue basah.

Kostum Usher

Pembina mengenakan Topi Singa (lihat gambar). Bahan pola topi dapat diperoleh bersama dengan Paket Kurikulum Jul-Agt 2012. Pembina sambil menjelaskan bahwa Singa adalah binatang yang kuat, gagah perkasa dan juga jujur dalam memperlihatkan sikapnya. Makanya, kalau singa sedang mencari mangsa, semua binatang pasti tahu dan semua

binatang pasti lari dari singa.

Sambutan – “Aku Jadi Berkat”

Siapkan : stiker Smile dan Sad. Berikan pada anak saat mereka tiba di kelas. Pastikan penerima stiker Smile dan Sad JUMLAHNYA SAMA.

Cara Main :

Minta anak yang memiliki stiker Smile mencari 1 saja anak yang berstiker Sad. Lalu, tukarkan stiker Smile yang dipunyai anak dengan stiker Sad. Bujuk anak untuk menukarkan stiker Sad menjadi stiker Smile. Jika sudah, kumpulkan anak-anak yang menukarkan stiker Smile dengan stiker milik temannya. Pastikan anak yang maju adalah anak yang sudah menukar stikernya. Jika ada yang belum menukarkan stikernya karna tidak mau, silakan duduk di tempat dan tidak ikut maju.

Anak-anak yang sudah maju mintalah nyanyi „Happy Ya Ya Ya”. Lalu, berikan stiker smile lagi sebagai rewards. Learning point :

Melatih anak untuk menjadi berkat bagi orang lain dan jujur pada diri sendiri.

Doa Pembuka

(dibawakan Anak)

Tuhan Yesus, tolong saya ibadah hari ini. Buat roh saya mengerti dan bertumbuh dalam firman-Mu. Dalam nama Yesus. Amin. Yes..Yes..Yes...

K E G I A T A N I N T I

Games “Bagaimanakah Perasaan Kamu?”

Persiapkan : satu set kartu emosi (wajah sedih, senang, bingung, dll).

Pembina silakan libatkan anak

untuk Doa Pembuka

(21)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 21 –

Cara main : kakak pembina membagi anak-anak di kelas ke dalam beberapa kelompok (1 pembina pegang 1 kelompok yang terdiri dari 6 anak atau disesuaikan dengan kebutuhan). Setiap kakak pembina memegang kartu emosi. Beritahukan kepada anak perasaan hati kakak pembina terlebih dahulu. Lalu, pembina mengambil kartu yang mewakili perasaan hatinya, misalnya kartu mengantuk karena semalam tidur terlalu malam. Lalu, mintalah anak untuk mengambil kartu yang mewakili perasaannya dengan JUJUR. Lalu, minta anak cerita singkat saja, kenapa ia memilih kartu itu. Lalu, ajak anak untuk mengatakan kata kunci bersama-sama.

Point : Mendorong anak untuk menyatakan perasaan yang sebenarnya.

Kata Kunci:

Aku anak Tuhan senang berkata benar Gerakan:

Aku : kepalkan tangan kecuali jempol, arahkan ke dada berkali-kali. Anak Tuhan : loncat sambil mengepalkan tangan kanan ke udara

Senang berkata : lompat ke kiri lompat ke kanan dengan tangan di pinggang Benar : acungkan kedua jempol ke atas

Lagu:

1. Aku Senang Jadi Anak Tuhan 2. Dengar Dia Panggil Nama Saya 3. Ku Mau Cinta Yesus

4. Hati-hati Gunakan Mulutmu

CERITAKAN :

Kaleb dan Yosua

Bilangan 13:1-33 ; 14:1-10

Kakak mau tanya nih. Siapa yang pernah bohong? (tunggu respon anak). Lalu, siapa yang pernah jujur? (tunggu respon anak). Siapa yang pernah disuruh bohong? (tunggu respon anak). Sama siapa disuruhnya? (tunggu respon anak). Siapa yang pernah disuruh jujur? (tunggu respon anak). Sama siapa disuruhnya? (tunggu respon anak). Enakan berkata bohong atau berkata jujur? (tunggu respon anak).

(22)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 22 –

Bohong itu adalah saat kita tidak berkata yang sebenarnya. Atau saat kita menambah-nambahi perkataan atau mengurang-ngurangi perkataan. Misalnya: mama minta Andy tolong beli kue di tetangga 5 buah. Tapi, karena kuenya enak, begitu penjualnya sedang balik badan dan tidak lihat, Andy mengambil 6 kue tapi hanya membayar 5 buah. Itu namanya jujur atau bohong? (tunggu respon anak). Betul, itu namanya bohong. Kalau begini. Kezia punya 1 gelang, Tommy punya 10 gelang. Tapi, karena Kezia mau minta gelang Tommy lalu Kezia bilang kalau ia tidak punya gelang. Nah, lo… Itu bohong atau jujur? (tunggu respon anak). Iya.. itu juga bohong. Karena tidak sesuai dengan kenyataan. Seperti cerita di Alkitab.

Tampilkan gambar “12 pengintai”

Ada 10 orang yang ketakutan karena tidak percaya dengan apa kata Tuhan.

Coba lihat ini. Berapa raksasa yang dilihat oleh ke 12 pengintai ini? Dan ada berapa buah-buahan yang mereka lihat?

Tampilkan gambar “10 pengintai”

Sekarang coba lihat ada berapa raksasa yang diceritakan oleh ke 10 orang pengintai ini? dan ada berapa buah yang diceritakan?

Itu namanya apa, adik-adik ?

Karena tidak percaya kata Tuhan, maka ketakutan itu menyebar dengan cepat kepada bangsa Israel.

Sementara, ada 2 orang yang percaya sama Tuhan dan menguatkan hati orang Israel supaya percaya Tuhan. Akhirnya mereka dibela Tuhan dan masuk ke dalam tanah Kanaan.

Siapakah kedua orang itu adik-adik? (tunggu respon anak). Yak, mereka adalah Yosua dan Kaleb.

Tampilkan gambar “Yosua dan Kaleb”

Karena mereka mengatakan kebenaran maka mereka dibela sama Tuhan sehingga mereka bisa masuk ke tanah Kanaan. Bukan hanya itu. Yosua malah menjadi pemimpin bangsa Isarel untuk menyeberang Sungai Yordan dan merebut tanah Kanaan. Sementara itu, Kaleb masih bisa berpe-

rang melawan bangsa raksasa waktu usianya sudah 80 tahun. (referensi untuk pembina Yos 1, 3, 6, dan Yos 14:13-19; 15:6-15)

(23)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 23 –

Doa : Tuhan ajarkan aku supaya aku bisa berkata-kata yang jujur. Sehingga aku berkenan dihadapanMu seperti Yosua dan Kaleb. Biarlah Engkau Tuhan yang memberi aku kekuatan untuk berkata jujur walau sulit bagiku. Amin.. Aktivitas “Makan Buah-Buahan” :

Peralatan : lihat dibagian persiapan Cara menyajikan :

1. Bagilah anak ke dalam beberapa kelompok. Setiap kelompok dijaga oleh seorang kakak pembina. 2. Bagilah buah ke dalam piring

kertas sama rata disertai garpu. 3. Pilih anak untuk pimpin doa makan

setelah itu ajak anak untuk makan bersama.

P E N U T U P

Ayat Hafalan: Efesus 4:25a

Karena itu buanglah dusta dan berkatalah benar

Tayangkan bertahap untuk menjadi ilustrasi menghafalkan ayat hafalan secara bersama-sama

TUGAS

Lakukanlah di rumah setiap hari dan jelaskan kepada anak-anak bahwa orang tua mereka akan

(24)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 24 –

Silakan dibuat, cek dan ricek lagi semua peralatan

yang akan digunakan pada ibadah minggu

mendapatkan “Aktifitas Apresiasi KEGA” dan akan diberi gambar setiap hari bagi anak-anak yang melakukannya (lihat penjelasan di Dasar dan Kerangka)

Memperkatakan ayat hafalan setiap hari.

Praktek Firman setiap hari untuk berani berkata benar, ataupun tidak melebih-lebihkan sesuatu sehingga tampak berbeda dari pada keadaan yang sebenarnya.

Doa Penutup

(dibawakan oleh anak) :

Tuhan Yesus, terima kasih buat ibadah hari ini. Ajar saya untuk menghormati Tuhan, Papa, dan Mama selamanya. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.

Doa Bapa Kami

(dibawakan oleh anak dan bukan pembina) :

Bapa Kami yang di Surga, dikuduskanlah namaMu, Datanglah kerajaanMu, Jadilah kehendakMu di bumi seperti di Surga, Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami daripada yang jahat karena Engkaulah yang empunya kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya, amin.

Doa Berkat

Pulanglah dengan berkat dari Allah Bapa, cinta kasih dari Tuhan kita Yesus Kristus, persekutuan dengan Roh Kudus yang menyertai kamu dari sekarang sampai selama-lamanya. Amin

(25)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 25 –

MiNGGU IV

Katakan

yang sebenarnya

P E R S I A P A N P e M B I N A

AYAT KUNCI Mazmur 37:37

Perhatikanlah orang yang tulus dan lihatlah kepada orang yang jujur, sebab pada orang yang suka damai akan ada masa depan; Sasaran Tema

Anak mengerti betapa pentingnya mengatakan apa adanya. Bacalah: Bilangan 13:30-33; 14:5-12

Pertanyaan Refleksi:

1. Siapakah yang berhasil mengerti dan percaya dengan Janji Tuhan? 2. Bagaimanakan respon/ucapan orang yang tidak percaya janji Tuhan? 3. Apakah respon Tuhan terhadap orang yang tidak mempercayai-Nya? 4. Apakah yang dapat Anda lakukan supaya anak-anak yang Anda bina bisa

jujur kepada dirinya sendiri?

5. Doakan anak-anak yang kita layani supaya jujur di hadapan Tuhan.

P E N D A H U L U A N

VCD Lagu

Game “Lsri Estafet” – balita

Peralatan: Tongkat/sejenisnya, selotaope kertas, peluit. Game “Oper Bola” – batita

Peralatan: Bola-bola warna-warni sebanyak-banyaknya, wadah untuk bola sebanyak kelompok.

Lakukanlah persiapan ini sebelum hari sabtu tiba.

Minta pengertian dan hikmat dari Tuhan tentang spirit yang harus ditransfer kepada anak-anak minggu

(26)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 26 –

Aktivitas “Membuat Boneka Jari” Peralatan :

1. Pola Yosua dan Kaleb, masing-masing ukuran 4cm di atas kertas HVS 70gr. 2. Selotape, pinsil warna/crayon, gunting.

Kostum Usher

Pembina mengenakan Topi Singa (lihat gambar). Bahan pola topi dapat diperoleh bersama dengan Paket Kurikulum Jul-Agt 2012. Pembina sambil menjelaskan bahwa Singa adalah binatang yang kuat, gagah perkasa dan juga jujur dalam memperlihatkan sikapnya. Makanya, kalau singa sedang mencari mangsa, semua binatang pasti tahu dan semua

binatang pasti lari dari singa.

Sambutan : “Tes Kejujuran” Siapkan :

1. Wadah piring kertas kecil untuk beberapa rasa, tissue basah. 2. Garam, gula/madu, sambal, air perasan jeruk, kecap.

3. Taruh berbagai rasa di wadah lalu tutup dengan tissue atau usahakan anak jangan sampai tahu apa yang ada di dalam wadah. Biarkan mereka

menebaknya. Cara Main :

Pembina menyambut anak-anak yang datang dengan berwajah ceria. Ajak yel-yel dan ucapkan kata kunci. Lalu, keluarkan wadah piring dan jejerkan di depan. Berikan saja beberapa petunjuk kepada anak. “Adik-adik akan menebak rasa apa yang akan adik-adik cicipi tanpa melihat bentuknya.” Pertama kali, biarkan kakak memberi contoh. Pertama, lap jari telunjuk kanan dnegan tissue basah, colek benda dari piring yang dipilih, lalu tampakkan mimik rasanya. Silakan cicipi rasa manis dulu supaya yang lain tertarik mencoba.

Point : respon anak setelah melakukan tes kejujuran adalah salah satu cara untuk melatih kejujuran anak.

Doa Pembuka

(dibawakan Anak)

Tuhan Yesus, tolong saya ibadah hari ini. Buat roh saya mengerti dan bertumbuh dalam firman-Mu. Dalam nama Yesus. Amin. Yes..Yes..Yes...

Pembina silakan libatkan anak

untuk Doa Pembuka

(27)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 27 –

K E G I A T A N I N T I

Game “Lsri Estafet” – balita

Peralatan: Tongkat/sejenisnya, selotaope, peluit. Cara bermain:

a. Silakan bagi anak dalam beberapa kelompok. Buatlah garis start dan finish dalam kelas sebanyak kelompok menggunakan selotape kertas.

b. Bacakan peraturannya yaitu harus jujur dan tidak boleh curang.

c. Apabila peluit berbunyi 1x, anak dipersilakan lari, tetapi kalau peluit bunyi 2x, semua pelari harus berhenti.

d. Pemenangnya akan memperoleh hadiah. Game “Oper Bola” – batita

Peralatan: Bola-bola warna-warni sebanyak-banyaknya, wadah untuk bola sebanyak kelompok.

Cara bermain:

a. Buatlah kelompok yang terdiri dari 5-6 orang. Masing-masing kelompok diketuai oleh kakak pembina. Ajak anak untuk duduk melingkar.

b. Minta kelompok menyanyikan sebuah lagu „happy ya ya ya‟ atau „di sini senang di sana senang‟, atau lainnya. Saat pembina bertepuk tangan 1x, minta anak untuk mengoperkan bola kesebelah kiri. Jika tepuk tangan 2x operan berubah kearah kanan. Bila tepuk tangan 3x maka operan bola berhenti. Siapa yang memegang bola silakan maju ke tengah lingkaran. Apabila sudah terkumpul 3 anak, minta mereka menyanyikan sebuah lagu. Point : Mendorong anak untuk berani jujur.

Kata Kunci:

Aku anak Tuhan senang berkata benar Gerakan:

Aku : kepalkan tangan kecuali jempol, arahkan ke dada berkali-kali. Anak Tuhan : loncat sambil mengepalkan tangan kanan ke udara

Senang berkata : lompat ke kiri lompat ke kanan dengan tangan di pinggang Benar : acungkan kedua jempol ke atas

Lagu:

1. Aku Senang Jadi Anak Tuhan 2. Dengar Dia Panggil Nama Saya 3. Ku Mau Cinta Yesus

(28)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 28 –

CERITAKAN :

Kaleb dan Yosua

Bilangan 13:1-33 ; 14:1-10

Musa dan bangsa Israel sudah lama sekali mengembara di padang gurun. Hingga pada suatu hari, Allah menyuruh Musa untuk mengutus 12 orang Israel untuk mengintai tanah Kanaan. Soalnya, Tuhan mau memberikan tanah Kanaan kepada

orang Israel tapi di sana sudah ada penduduknya. Maka, diutuslah 12 orang Israel dari masing-masing suku. Maka, mengintailah ke-12 orang Israel ini ke tanah Kanaan.

Ajaklah 12 anak untuk maju ke depan mengitari kelas sebanyak 4x bersama pembawa firman.

Nah, setelah 40 hari kembalilah keduabelas orang itu ke Israel. Mereka membawa hasil kebun yang besar dan enak itu. Tidak hanya itu, mereka juga membawa laporan kepada Musa dan orang Israel lainnya.

Buatlah dari piring kertas wajah sedih kepada 10 anak dan wajah gembira kepada 2 anak.

Nah, 10 orang melaporkan bahwa tanah Kanaan itu memang subur dan kaya, tapi mereka takut kepada bangsa itu karena orangnya besar-besar. Makanya, ke-10 orang pengintai ini menceritakan hal-hal yang jelek dengan penuh ketakutan hingga membuat orang Israel takut juga.

Berbeda dengan ke-10 pengintai, Yosua dan Kaleb mengatakan hal yang jujur. Mereka menguatkan hati orang Israel. Kemudian Kaleb mencoba menenteramkan/menenangkan hati bangsa itu di hadapan Musa, katanya: "Tidak! Kita akan maju dan menduduki negeri itu, sebab kita pasti akan mengalahkannya!". Yosua mengoyakkan pakaiannya sambil berkata "Negeri yang kami lalui untuk diintai itu adalah luar biasa baiknya. Jika TUHAN berkenan kepada kita, maka Ia akan membawa kita masuk ke negeri itu dan akan memberikannya kepada kita, suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya. Hanya, janganlah memberontak kepada TUHAN, dan janganlah takut kepada bangsa negeri itu, sebab mereka akan kita telan habis. Yang melindungi mereka sudah meninggalkan mereka, sedang TUHAN menyertai

(29)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 29 –

kita; janganlah takut kepada mereka."

Karena keberanian Yosua dan Kaleb mengatakan kebenaran, mereka hampir dilontari dengan batu loh adik-adik. Tapi, Tuhan membela mereka dan mereka berhasil masuk ke tanah Kanaan dan menikmati janji Tuhan.

Yuk kita perkatakan kata kunci untuk hari ini.

Semuanya lipat tangan kita mau berdoa. Siapa yang mau minta ampun sama Tuhan karena takut mengatakan hal yang jujur kepada papa/mama/mbak/suster/kakak/adik?

Doa : Tuhan ajarkan aku supaya aku bisa berkata-kata yang jujur. Jauhkanlah aku dari bibir yang berbohong tapi dekatkanlah aku dengan kejujuran dan berkat-Mu ya Tuhan. Amin..

Doa: ajak anak untuk minta kasih karunia Tuhan untuk berani jujur dan mengaku bila berbuat salah.

Aktivitas “Membuat Kaca Pembesar ala Detektif”

Peralatan : Piring kertas sedang yang dilubangi bagian dalamnya, plastik mika/plastik bening kiloan, sedotan balon, lem/steples.

Cara membuat :

1. Ambil 2 buah pring kertas yang bagian tengahnya sudah dilubangi. Dempetkan keduanya sebelumnya silakan sisipkan plastik mika/plastik bening kiloan ditengah-tengah piring kertas yang sudah dilubangi. 2. Sebelum ditempel atau di steples, silakan masukkan

dahulu sedotan balon yang kaku (bagi 2 sama panjang supaya tidak terlalu panjang).

3. Lalu, silakan stepless piring kertas dibagian agak tengahnya jangan terlalu pinggir. Perhatikan cara menstepless supaya rapi dan anak tidak terkena bagian yang tajam.

P E N U T U P

Ayat Hafalan: Efesus 4:25a

Karena itu buanglah dusta dan berkatalah benar

Tayangkan bertahap untuk menjadi ilustrasi

(30)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 30 –

TUGAS

Lakukanlah di rumah setiap hari dan jelaskan kepada anak-anak bahwa orang tua mereka akan mendapat-kan “KARTU KOMITMEN” dan amendapat-kan diberi gambar setiap hari bagi anak-anak yang melakukannya (lihat penjelasan di Dasar dan Kerangka).

Memperkatakan ayat hafalan setiap hari.

Ajak anak untuk berani mengakui kesalahannya sewaktu berbuat salah dan juga minta ampun kepada Tuhan.

Praktek Firman setiap hari untuk berani berkata benar, ataupun tidak melebih-lebihkan sesuatu sehingga tampak berbeda dari pada keadaan yang sebenarnya.

Doa Penutup

(dibawakan oleh anak) :

Tuhan Yesus, terima kasih buat ibadah hari ini. Ajar saya untuk menghormati Tuhan, Papa, dan Mama selamanya. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.

Doa Bapa Kami

(dibawakan oleh anak dan bukan pembina) :

Bapa Kami yang di Surga, dikuduskanlah namaMu, Datanglah kerajaanMu, Jadilah kehendakMu di bumi seperti di Surga, Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami daripada yang jahat karena Engkaulah yang empunya kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya, amin.

(31)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 31 –

Silakan dibuat, cek dan ricek lagi semua peralatan

yang akan digunakan pada ibadah minggu

Doa Berkat

Pulanglah dengan berkat dari Allah Bapa, cinta kasih dari Tuhan kita Yesus Kristus, persekutuan dengan Roh Kudus yang menyertai kamu dari sekarang sampai selama-lamanya. Amin.

P E N G U M U M A N

Dalam rangka menyambut HUT RI, kami menghimbau Korlas untuk mengkoordinasikan rekan-rekan pembinanya untuk mendekor ruangan dengan tema 17 Agustusan, menentukan dresscode, hadiah dan permainan untuk perayaan 17 Agustusan minggu depan. Kalau perlu dibuat undangan khusus silakan dibuat sendiri sekalian untuk penjangkauan di area Anda.

(32)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 32 –

Lakukanlah persiapan ini sebelum hari sabtu tiba.

Minta pengertian dan hikmat dari Tuhan tentang spirit yang harus ditransfer kepada anak-anak minggu

ini.

MINGGU V

Mengatakan yang

Sebenarnya

P E R S I A P A N P e M B I N A

AYAT KUNCI Yohanes 14:6

Perhatikanlah orang yang tulus dan lihatlah kepada orang yang jujur, sebab pada orang yang suka damai akan ada masa depan; Sasaran Tema

Anak mengerti bahwa menyatakan yang sebenarnya adalah sebuah kejujuran dan itu adalah kebenaran.

Bacalah: Wahyu 22:18-19 Pertanyaan Refleksi:

1. Apakah yang dimaksud dengan mengatakan yang sebenarnya?

2. Bolehkah kita meambahkan/mengurangi sesuatu saat menyampaikan isi FT/cerita Alkitab?

3. Ambillah komitmen untuk mengatakan sesuatu dengan sebenar-benarnya tanpa menambahkan/mengurangi kenyataa n yang ada.

4. Doakan anak-anak yang kita layani supaya bisa selalu mengatakan kejujuran dalam hidupnya.

P E N D A H U L U A N

VCD Lagu Kostum Usher

Pembina mengenakan Topi Singa (lihat gambar). Bahan pola topi dapat diperoleh bersama dengan Paket Kurikulum Jul-Agt 2012. Pembina sambil menjelaskan bahwa Singa adalah binatang yang kuat, gagah perkasa dan juga jujur dalam memperlihatkan sikapnya. Makanya, kalau singa sedang mencari mangsa, semua binatang pasti tahu dan semua binatang pasti lari dari singa.

(33)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 33 –

BENAR

Game : Menuju ke Surga – balita dan batita Siapkan :

1. Gambar Tuhan Yesus, gambar jalan, logo „&‟, gambar Alkitab, logo „&‟, kuburan kosong/Tuhan Yesus naik ke surga.

2. Tulisan di atas karton .

Aktivitas : Kotak Curhat Perasaanku yang Sebenarnya

1. Kotak kopi instant yang pada bagian atasnya diberi lubang seperti celengan

dimumkan pada anak-anak 1 minggu sebelumnya/kakak menyiapkan kotak bekas sejumlah anak.

2. Kertas warna-warni berukuran A4, double tape, gunting, spidol, alat tulis. 3. Buatlah :

a. Kelas Batita : kartu bergambar senang dan sedih

b. Kelas Balita : kartu senang dan sedih

beserta kolom penjelasannya.

Sambutan :

Pembina menyambut anak-anak yang datang sambil menun-jukkan tanda „centang‟ yang di bawahnya ada tulisan „benar‟ dan meminta anak-anak untuk tos jempol sambil

mengucapkan „Benar‟.

Doa Pembuka

(dibawakan Anak)

Tuhan Yesus, tolong saya ibadah hari ini. Buat roh saya mengerti dan bertumbuh dalam firman-Mu. Dalam nama Yesus. Amin. Yes..Yes..Yes...

Akulah Jalan & Kebenaran & Hidup

Tuhan, aku senang karena: Tuhan, aku sedih karena:

Pembina silakan libatkan anak

untuk Doa Pembuka

(34)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 34 –

K E G I A T A N I N T I

Games : Menuju ke Surga - Menyusun Gambar dan Kata-Kata Firman Tuhan Peralatan: Lihat bagian persiapan

Cara bermain:

1. Bagilah anak dalam kelompok yang terdiri dari 3-4 anak.

2. Tiap kelompok memperoleh 1 set potongan gambar dan ayat yang tidak tersusun secara berurutan.

3. Sebelum disusun bersama-sama, Pembina perlu memastikan bahwa anak-anak sudah bisa mengingat susunan gambar dan kata serta aturan

mainnya.

4. Kelompok yang dapat menyusun dengan susunan yang benar serta menyebutkan isi ayatnya dengan tepat berhak mendapatkan rewards. Learning point : mendorong anak untuk ingat susunan gambar dan kata dalam ayat Firman Tuhan sehingga mereka dapat memperkatakan Firman Tuhan dengan tepat.

Kata Kunci:

Aku anak Tuhan senang berkata benar Gerakan:

Aku : kepalkan tangan kecuali jempol, arahkan ke dada berkali-kali. Anak Tuhan : loncat sambil mengepalkan tangan kanan ke udara

Senang berkata : lompat ke kiri lompat ke kanan dengan tangan di pinggang Benar : acungkan kedua jempol ke atas

Lagu:

1. Hai hai Hai Ketemu Lagi 2. Mata Tuhan Melihat

3. Hati-Hati Gunakan Mulutmu 4. Alkitab

5. Ya Abba Ya Bapa

CERITAKAN : Tidak

Ditambahi/Dikurangi

Wahyu 22:18-19; Kisah Para Rasul 5:1-10 Siapkan : susu kotak, gelas plastik bening

(35)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 35 –

ternyata di sini ada yang suka minum susu tapi ada juga yang kurang suka minum susu ya. Nah, kalau susu itu baik atau tidak ya bagi tubuh kita? Kenapa? (tunggu respon anak). Betul! Susu sangat baik untuk kesehatan tulang kita. Kita bisa tumbuh tinggi dan badan kita juga kuat.

Gunting bagian atas susu. Sambil bertanya, sambil memperagakan menuangkan susu coklat ke dalam gelas

Nah, hari ini kakak bawa susu loh. Siapa yang suka susu coklat? (tunggu respon anak). Sekarang, kakak mau tanya dulu sama anak yang suka sama susu coklat. “Apakah kamu suka susu rasa coklat?” (tunggu respon anak). “Nah, kalau kamu suka sekali susu coklat tapi kamu hanya diberi sedikit karena kakak kurangi susunya, kamu mau tidak?” (kakak pembina sambil tuangkan susu coklat ke dalam gelas tapi susu yang dituang hanya 1/3 gelas). Bila jawaban anak “Tidak”, maka pembina kembali bertanya.

“Kenapa kamu tidak mau?”

“Lalu, kamu maunya bagaimana?”

“Hmm…. Baiklah, nanti kakak tambahkan.”

Lalu, kakak pembina menyiapkan gelas baru yang ditaruh di atas nampan. “Oke, sekarang kakak mau tambahkan susunya yang buanyaaakk….”

Kakak pembina menuangkan susu sampai tumpah luber mengenai nampan. “Hmm… Kayaknya, kakak menuangnya terlalu berlebihan ya? Sampai tumpah kena nampannya. Kamu jadi repot deh minum susunya…. Maafkan kakak ya…. Baiklah. Kali ini, kakak akan menuangkan susunya PAS, sesuai dengan ukuran gelasnya dan tidak tumpah-tumpah lagi.”

Kakak pembina menuangkan susunya PAS dengan ukuran gelas. Tidak tumpah ketiak pembina meminta anak untuk memegang gelas dan meminumnya.

“Enak susunya? Pas ukurannya? Kamu senang?” (tunggu respon anak)

“Wah, kalau adik ini saja suka yang pas, Tuhan juga suka yang pas. PAS itu maksudnya tidak ditambah-tambahkan dan juga tidak dikurang-kurangi. Setiap ayat firman Tuhan tidak boleh kita tambahkan atau kita kurangi sesuka hati kita. Tidak boleh dikarang-karang sendiri padahal kejadiannya tidak seperti itu. Misalnya: saat kita ditanya mama apakah sudah menghabiskan susu yang sudah mama buatkan? Karena kamu malas minum susu maka kamu hanya minum sedikit. Tapi bilang ke mama, „Aku sudah habiskan semuanya, ma.‟ Wah, boleh tidak ya seperti itu? (tunggu respon anak). Iya, itu namanya berbohong. Saat kita bilang sudah habis padahal belum. Atau seperti ini nih contohnya: kamu hanya punya 3 mainan. Tapi teman kamu punya 10 mainan. Karena tidak mau kalah, kamu bilang ke teman kamu kalau kamu punya lebih

(36)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 36 –

dari 10 mainan. Kalau menambah-nambahkan seperti ini Jujur atau tidak ya? (tunggu respon anak). Tuhan senang atau tidak ya saat kita bohong?

Tampilkan gambar “Ananias dan Safira”

Dulu, ada juga orang yang berbohong kepada Roh Kudus. Namanya Ananias dan Safira. Karena mereka melihat orang-orang menjual miliknya pribadi lalu semua uangnya diberikan kepada para rasul. Lalu, Ananias dan Safira juga ikut menjual tanah mereka.

Tampilkan gambar “Uang”

Tapi, Ananias dan Safira tidak memberikan semua uangnya untuk para Rasul. Kalau orang lain memberikan semua uangnya tapi Ananias dan Safira tidak. Ketika ditanya sama Rasul Petrus, „Apakah Ananias memberikan semua uangnya?‟ Ananias berbohong. Ananias

menjawab iya. Lalu, Ananias mati. Rasul Petrus juga bertanya kepada Safira. „Apakah Safira memberikan semua uangnya untuk Rasul?‟ Safira menjawab iya. Safira juga berbohong.

Tampilkan gambar “Kuburan”

Akhirnya, Ananias dan Safira mati karena ber-bohong. Dan ini akibatnya kalau berbohong pada Tuhan…hiiiih…ngeri…mereka berdua mati.

Yuk, kita berdoa sama Tuhan. Supaya kita semua punya hati yang jujur dan tidak takut berkata yang benar dimanapun dan kapanpun.

Doa : Tuhan, aku minta hati yang takut akan Tuhan, hati yang mau selalu berkata jujur kepada siapapun dan kapanpun. Aku mau menyenangkan hati Tuhan dengan berkata jujur. Terima kasih untuk hati yang jujur yang sudah Tuhan berikan untuk aku. Amin.

Aktivitas “Membuat Kotak Curhat” Peralatan : lihat dibagian persiapan Cara membuat :

(37)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 37 –

Kotak

CURHAT YEMIMA

2. Sisi muka diberikan judul “Kotak Curhatku” dan tempelkan wajah senang dan sedih.

3. Berikan anak beberapa set kartu atau beberapa set kertas fotocopy-an

4. Kakak Pembina juga menyiapkan 1 set kartu/kertas 5. Kakak Pembina mencontohkan cara menggunakannya. 6. Batita :

Karena hari ini aku bersukacita, aku pilih gambar . Lalu minta tolong papa/mama/mba/suster untuk menuliskan tanggal dibalik kertas/kartu. 7. Balita :

Bagi anak-anak yang sudah bisa menulis, bisa menuliskan sendiri alasannya. Jika belum, bisa dibantu kakak/ortu/mba/suster.

31 Juli 2012

belakang

31 Juli 2012

depan

belakang

tanggal boleh ditulis ortu/pengasuh

Tuhan, aku senang karena: Hari ini bisa ketemu teman- teman di KEGA untuk ibadah

(38)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 38 –

8. Masing-masing anak menuliskan nama pada kotak curhatnya dan

kartu/kertas yang sudah dipilih dan ditulis bisa langsung dimasukkan ke dalam kotak curhat.

9. Anak-anak bisa membawa pulang sisa kartu/kertas fotocopy-annya dan digunakan d rumah saat anak-anak mau curhat sama Tuhan.

P E N U T U P

Ayat Hafalan: Efesus 4:25a

Karena itu buanglah dusta dan berkatalah benar

Tayangkan bertahap untuk menjadi ilustrasi menghafalkan ayat hafalan secara bersama-sama

TUGAS

Lakukanlah di rumah setiap hari dan jelaskan kepada anak-anak bahwa orang tua mereka akan mendapat-kan “KARTU KOMITMEN” dan amendapat-kan diberi gambar setiap hari bagi anak-anak yang melakukannya (lihat penjelasan di Dasar dan Kerangka)

Memperkatakan ayat hafalan setiap hari.

Ajak anak untuk mengatakan yang sebenarnya: tidak dikurang/ditambahi. Orang tua/pengasuh memuji anak yang mau berkata benar/jujur.

Ajak anak curhat setiap hari.

Doa Penutup

(dibawakan oleh anak) :

Tuhan Yesus, terima kasih buat ibadah hari ini. Ajar saya untuk menghormati Tuhan, Papa, dan Mama selamanya. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.

(39)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 39 –

Doa Bapa Kami

(dibawakan oleh anak dan bukan pembina) :

Bapa Kami yang di Surga, dikuduskanlah namaMu, Datanglah kerajaanMu, Jadilah kehendakMu di bumi seperti di Surga, Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami daripada yang jahat karena Engkaulah yang empunya kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya, amin.

Doa Berkat

Pulanglah dengan berkat dari Allah Bapa, cinta kasih dari Tuhan kita Yesus Kristus, persekutuan dengan Roh Kudus yang menyertai kamu dari sekarang sampai selama-lamanya. Amin.

P E N G U M U M A N

Dalam rangka menyambut HUT RI, kami menghimbau Korlas untuk mengkoordinasikan rekan-rekan pembinanya untuk mendekor ruangan dengan tema 17 Agustusan, menentukan dresscode, hadiah dan permainan untuk perayaan 17 Agustusan minggu depan. Kalau perlu dibuat undangan khusus silakan dibuat sendiri sekalian untuk penjangkauan di area Anda.

(40)

– Kelas Batita/Balita – ed. 7 – Kejujuran – 40 –

Pola Kertas Curhat Senang Depan

Pola Kertas Curhat Sedih Depan

Pola Kertas Curhat Senang dan Sedih Belakang untuk tempat tanggal

Tuhan, aku senang karena:

Referensi

Dokumen terkait

Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan

Bapa Kami yang di Surga, dikuduskanlah namaMu, Datanglah kerajaanMu, Jadilah kehendakMu di bumi seperti di Surga, Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya

Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan

Bapa Kami yang di Surga, dikuduskanlah namaMu, Datanglah kerajaanMu, Jadilah kehendakMu di bumi seperti di Surga, Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan

Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan

Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami dan

Bapa Kami yang di Surga, dikuduskanlah namaMu, Datanglah kerajaanMu, Jadilah kehendakMu di bumi seperti di Surga, Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya

Bapa kami yang di Sorga, diKuduskanlah namaMu. Datanglah kerajaanMu, jadilah kehendakMu di bumi seperti di Sorga. Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya,