• Tidak ada hasil yang ditemukan

SK STANDAR PELAYANAN PBLIK KECAMATAN RAMBATAN b94ff9f919a64ac5f8b49394c54dee30

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "SK STANDAR PELAYANAN PBLIK KECAMATAN RAMBATAN b94ff9f919a64ac5f8b49394c54dee30"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

PEMERINTAH KABUPATEN TANAH DATAR

KECAMATAN RAMBATAN

Jln. Raya Pasar Rambatan Telp. (0752) 7575201 Kode Pos 27271

KEPUTUSAN CAMAT RAMBATAN

NOMOR : 18/SK/RBT-2017

TENTANG

STANDAR PELAYANAN PUBLIK

KANTOR CAMAT RAMBATAN TAHUN 2017

CAMAT RAMBATAN,

Menimbang : a. bahwa pelayanan publik merupakan hak masyarakat yang harus dilaksanakan secara baik dalam rangka mewujudkan sistem penyelenggaraan pelayanan publik yang sesuai dengan asas umum penyelenggaraan pemerintahan yang baik;

b. bahwa Pemerintah Daerah wajib menjamin terselenggaranya pelayanan publik berdasarkan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah;

c. bahwa untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kantor Camat Rambatan, perlu optimalisasi penyelenggaraan pelayanan publik;

d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, huruf b, dan huruf c, perlu ditetapkan dengan Keputusan Camat Rambatan tentang Standar Pelayanan Publik.

Mengingat : 1. Pasal 18 ayat (6) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;

2. Undang-Undang Nomor 37 Tahun 2008 tentang Ombudsman Republik Indonesia (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 139, Tambahan Lembaran Negara Republik indonesia Nomor 4899);

3. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik (Lembaran Negara republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 112, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia nomor 5038);

4. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 6, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5494);

5. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587), sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas undang-Undang nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2015 Nomor 58, Tambahan lembaran Negara Republik Indonesia nomor 5679);

(2)

6. Peraturan Pemerintah Nomor 68 Tahun 1999 tentang Tata Cara Pelaksanaan Peran Serta Masyarakat Dalam Penyelenggaraan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 129, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3866);

7. Peraturan Pemerintah nomor 96 Tahun 2012 tentang Pelaksanaan Undang-Undang nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2012 Nomor 215, Tambahan Lembaran Negara republik Indonesia Nomor 5357);

8. Peraturan Presiden Nomor 76 tahun 2013 tentang Penggelolaan Pengaduan Pelayanan Publik;

9. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokasi Nomor 15 Tahun 2014 tentang Pedoman Standar Pelayanan;

10.Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Nomor 16 Tahun 2014 tentang Survei Kepuasan masyarakat Terhadap Penyelenggaraan Pelayanan Publik;

11.Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Nomor 24 Tahun 2014 tentang Pedoman penyelenggaraan pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik secara Nasional;

12.Peraturan menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi birokrasi Nomor 30 Tahun 2014 tentang Pedoman Inovasi Pelayanan Publik; dan

13.Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Nomor 1 Tahun 2015 tentang Pedoman Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik;

LEMBARAN KEDUA KEPUTUSAN CAMAT RAMBATAN NOMOR : 18/SK/RBT-2017

TANGGAL : 23 Januari 2017

M E M U T U S K A N :

Menetapkan :

KESATU : Menyusun Standar Pelayanan Publik Kantor Camat Rambatan sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan ini.

KEDUA : Standar Pelayanan Publik sebagaimana dimaksud diktum kesatu terdiri dari :

a. Jenis Pelayanan b. Persyaratan

c. Sistem, Mekanisme dan Prosedur/SOP d. Produk Layanan

e. Jangka Waktu Penyelesaian

f.

Biaya/Tarif

KETIGA : Biaya yang timbul akibat dilaksanakannya keputusan ini dibebankan pada DPA Kantor Camat Rambatan Kabupaten Tanah Datar Tahun Anggaran 2017.

(3)

LEMBARAN KETIGA KEPUTUSAN CAMAT RAMBATAN NOMOR : 18/SK/RBT-2017

TANGGAL : 23 Januari 2017

KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapan ini akan diadakan perubahan sebagaimana mestinya.

DITETAPKAN DI : Rambatan

PADA TANGGAL : 23 Januari 2017 CAMAT RAMBATAN,

ABDURRAHMAN HADI, S.STP, M.Si

NIP. 19790723 199810 1 001

Tembusan disampaikan kepada Yth.:

1. Bupati Tanah Datar di Batusangkar (sebagai laporan) 2. Yang bersangkutan

(4)

LEMBARAN PERTAMA KEPUTUSAN CAMAT RAMBATAN NOMOR : 18/SK/RBT-2017

TANGGAL : 23 Januari 2017

n sesuaBAG

STANDAR PELAYANAN KANTOR CAMAT RAMBATAN

No. KOMPONEN URAIAN

1. Dasar Hukum 1. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan

2. Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2013 tentang perubahan atas Undang-Undang nomor 23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan

3. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan 4. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang

Perangkat Daerah

5. Peraturan Pemerintah Nomor 9 Tahun 1975 tentang Pelaksanaan undang-undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan.

6. Peraturan Presiden nomor 25 tahun 2008 tentang Persyaratan dan Tatacara Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil

7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 28 Tahun 2005 tentang Pedoman Penyelenggaraan Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil di Daerah

8. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 68 Tahun 2012 tentang Tata Cara Pelaporan Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan

9. Peraturan Daerah Kabupaten Tanah Datar Nomor 2 Tahun 2011 tentang Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan

10.Peraturan Daerah Nomor 12 tahun 2011 tentang Retribusi Jasa Umum

11.Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2011 Tentang Bangunan Gedung.

12.Peraturan Daerah Nomor 14 tahun 2011 tentang Retribusi Jasa Perizinan Tertentu

2. Jenis Pelayanan 1. Perekaman dan Pencetakan KTP Elektronik 2. Surat Keterangan Pindah Datang

3. Surat Keterangan Berkelakuan Baik 4. Surat Keterangan Tidak Mampu

5. Surat Pengantar/Rekomendasi Pengajuan Proposal 6. Surat Keterangan Ahli Waris

7. Surat Dispensasi Nikah 8. Surat Rekomendasi Izin HO

3. Persyaratan Pelayanan

1. Perekaman dan Pencetakan KTP Elektronik a. Fotocopy KK Nasional

b. Surat Keterangan Golongan Darah

2. Surat Keterangan Pindah Datang a. Surat Pengantar dari Wali Nagari b. Fotocopy KK Nasional

(5)

3. Surat Keterangan Berkelakuan Baik

a. Surat Pengantar SKBB dari Kantor Wali Nagari Rangkap 2

b. Fotocopy KK Nasional c. Fotocopy KTP

4. Surat Keterangan Tidak Mampu

a. Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) rangkap 2 b. Fotocopy KK Nasional

c. Fotocopy KTP

5. Surat Pengantar/Rekomendasi Pengajuan Proposal a. Surat Pengantar/Rekomendasi Proposal dari Wali

Nagari b. Proposal

c. Fotocopy KK Nasional d. SKTM

e. Fotocopy kartu Jamkesmas (bila ada)

f. Fotocopy Keterangan Kuliah bagi mahasiswa PT/Fotocopy rapor bagi pelajar

g. Seluruh persyaratan no a-f telah telah dijilid minimal dua rangkap

6. Surat Keterangan Ahli Waris

a. Surat Pengantar/permohonan yang bersangkutan b. Fotocopy KK/KTP

7. Surat Dispensasi Nikah

a. Surat Permohonan dari orang tua/wali yang bersangkutan

b. Persyaratan NA yang bersangkutan c. Fotocopy KK

d. Fotocopy KTP

8. Surat Rekomendasi HO

a. Surat permohonan yang bersangkutan

b. Surat Keterangan jenis usaha dari Wali Nagari c. Surat Pernyataan K3

d. Surat Pernyataan Jihad/Sepadan e. Fotocopy KTP

4. Sistem,

Mekanisme, dan Prosedur

1. Perekaman dan Pencetakan KTP Elektronik

a. Pemohon menuju meja pelayanan dan menyerahkan bahan persyaratan ke Loket II,

b. Jika persyaratan lengkap dan tidak terdapat permasalahan, pemohon selanjutnya ke ruang perekaman/pencetakan KTP elektronik, dilakukan entry/perekaman Data atau pencetakan KTP

c. Selanjutnya diinformasikan bahwa yang bersangkutan menunggu sampai ada pemberitahuan lebih lanjut.

2. Surat Keterangan Pindah Datang

(6)

b. Petugas memeriksa persyaratan, jika persyaratan lengkap petugas memberi nomor registrasi pindah, penandatanganan surat pindah dan memberi stempel kecamatan, seluruh persyaratan dikembalikan kepada pemohon

c. Dalam hal pemberian rekomendasi ini diperlukan koordinasi dengan instansi lain.

d. Dalam hal camat tidak berada ditempat (dinas luar daerah, sakit atau cuti), maka penyelesaian surat rekomendasi disesuaikan dengan keberadaan Camat di tempat.

3. Surat Keterangan Berkelakuan Baik

a. Pemohon menuju meja pelayanan dan menyerahkan seluruh persyaratan ke Loket II

b. Petugas memeriksa persyaratan, , jika persyaratan lengkap petugas memberi nomor registrasi,

penandatanganan surat pengantar SKBB dan memberi stempel kecamatan, seluruh persyaratan dikembalikan kepada pemohon dan 1 rangkap menjadi arsip

kecamatan

4. Surat Keterangan Tidak Mampu

a. Pemohon menuju meja pelayanan dan menyerahkan seluruh persyaratan ke Loket II

b. Petugas memeriksa persyaratan, , jika persyaratan lengkap petugas memberi nomor registrasi, penandatanganan surat SKTM dan memberi stempel kecamatan, seluruh persyaratan dikembalikan kepada pemohon dan 1 rangkap menjadi arsip kecamatan

5. Surat Pengantar/Rekomendasi Pengajuan Proposal

a. Pemohon menuju meja pelayanan dan menyerahkan seluruh persyaratan ke Loket II

b. Petugas memeriksa persyaratan, memberi nomor registrasi proposal, penandatanganan surat pengantar /rekomendasi proposal dan memberi stempel kecamatan, seluruh persyaratan dikembalikan kepada pemohon dan 1 rangkap menjadi arsip kecamatan

6. Surat Keterangan Ahli Waris

a. Pemohon menuju meja pelayanan dan menyerahkan seluruh persyaratan ke Loket II

b. Petugas memeriksa persyaratan, jika persyaratan lengkap petugas memberi nomor registrasi Surat Keterangan, penandatanganan surat keterangan dan memberi stempel kecamatan. Seluruh persyaratan dikembalikan kepada pemohon dan 1 rangkap menjadi arsip kecamatan

7. Surat Dispensasi Nikah

a. Pemohon menuju meja pelayanan dan menyerahkan seluruh persyaratan ke Loket II

(7)

lengkap petugas mengetik surat keterangan dispensasi nikah, penandatanganan surat keterangan Dispensasi Nikah, memberi nomor registrasi Surat Keterangan, dan memberi stempel kecamatan, dan menyerahkan kepada pemohon. Seluruh persyaratan dikembalikan kepada pemohon dan 1 rangkap menjadi arsip kecamatan

8. Surat Rekomendasi HO

a. Pemohon menuju meja pelayanan dan menyerahkan seluruh persyaratan ke Loket II

b. Petugas memeriksa persyaratan. Jika persyaratan lengkap petugas memberi nomor register surat keterangan jenis usaha, penandatanganan rekomendasi, dan memberi stempel kecamatan, dan menyerahkan kepada pemohon. Seluruh persyaratan dikembalikan kepada pemohon dan 1 rangkap menjadi arsip kecamatan.

5. Jangka Waktu Penyelesaian

1. Perekaman dan Pencetakan KTP : 10 menit 2. Surat Keterangan Pindah Datang : 20 menit 3. Surat Keterangan Berkelakuan Baik : 20 menit 4. Surat Keterangan Tidak Mampu : 20 menit 5. Surat Pengantar/Rekomendasi Proposal : 20 menit 6. Surat Keterangan Ahli Waris : 20 menit 7. Surat Dispensasi Nikah : 30 menit 8. Surat Rekomendasi Izin HO : 30 menit

Catatan : jangka waktu penyelesaian pelayanan seperti tersebut diatas dapat dipenuhi jika persyaratan lengkap dan tidak terdapat kesalahan administrasi lainnya.

6 Biaya / Tarif Tidak dipungut biaya

CAMAT RAMBATAN,

ABDURRAHMAN HADI, S.STP, M.Si

Referensi

Dokumen terkait

Jika Persyaratan sudah sesuai maka petugas memproses Surat Keterangan (Pengajuan Ijin Usaha), jika berkas persyaratan tidak sesuai maka berkas dikembalikan

Pemohon menyerahkan berkas permohonan ke petugas pelayanan, petugas akan meneliti kelengkapan dan kebenaran berkas permohonan, jika dinyatakan lengkap dan benar

Artinya di Desa Jatilor masih terdapat penduduk yang meminta surat keterangan untuk proses suatu pelayanan belum di lengkapi dengan persyaratan yang telah di

3) Kasi PIP Memverifikasi berkas permohonan legalisasi surat keterangan tidak mampu, jika tidak lengkap dikembalikan kepada Pemohon dan jika sudah lengkap diparaf untuk

12 Jaminan pelayanan : Apabila penyelesaian permohonan lebih dari waktu yang ditentukan sejak berkas diterima dengan lengkap dan benar, maka petugas akan

Pemohon mengajukan Pengantar Surat Keterangan Waris dari Kepala Desa dan berkas lengkap kepada