• Tidak ada hasil yang ditemukan

ANALISIS TENTANG EMPLOYEE ENGAGEMENT PADA PERUSAHAAN JASA (Studi pada Karyawan Patra Jasa Convention Hotel Semarang) - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "ANALISIS TENTANG EMPLOYEE ENGAGEMENT PADA PERUSAHAAN JASA (Studi pada Karyawan Patra Jasa Convention Hotel Semarang) - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)"

Copied!
29
0
0

Teks penuh

(1)

i

ANALISIS TENTANG EMPLOYEE ENGAGEMENT

PADA PERUSAHAAN JASA

(Studi pada Karyawan Patra Jasa Convention Hotel Semarang)

SKRIPSI

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan Program Sarjana (S1)

pada Program Sarjana Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro

Disusun oleh:

ULFA ISNANI PUSPADEWI NIM. 12010112130149

FAKULTAS EKONOMIKA DAN BISNIS

UNIVERSITAS DIPONEGORO

(2)

ii

PERSETUJUAN SKRIPSI

Nama Penyusun : Ulfa Isnani Puspadewi

Nomor Induk Mahasiswa : 12010112130149

Fakultas / Jurusan : Ekonomika dan Bisnis / Manajemen

Judul Usulan Penelitian Skripsi : ANALISIS TENTANG EMPLOYEE

ENGAGEMENT PADA

PERUSAHAAN JASA (STUDI PADA KARYAWAN PATRA JASA

CONVENTION HOTEL SEMARANG)

Dosen Pembimbing : Dr. Suharnomo, S.E., M.Si.

Semarang, 3 Mei 2016

Dosen Pembimbing,

(3)

iii

PENGESAHAN KELULUSAN UJIAN

Nama Mahasiswa : Ulfa Isnani Puspadewi

Nomor Induk Mahasiswa : 12010112130149

Fakultas / Jurusan : Ekonomika dan Bisnis / Manajemen

Judul Usulan Penelitian Skripsi : ANALISIS TENTANG EMPLOYEE

ENGAGEMENT PADA

PERUSAHAAN JASA (STUDI PADA KARYAWAN PATRA JASA

CONVENTION HOTEL SEMARANG)

Telah dinyatakan lulus ujian pada tanggal 15 Juni 2016

Tim Penguji

1. Dr. Suharnomo, S.E., M.Si. (...)

2. Mirwan Surya Perdhana, S.E., M.M., Ph.D (...)

(4)

iv

PERNYATAAN ORISINALITAS SKRIPSI

Yang bertanda tangan di bawah ini saya, Ulfa Isnani Puspadewi,

menyatakan bahwa skripsi dengan judul : Analisis tentang Employee

Engagement pada Perusahaan Jasa (Studi pada Karyawan Patra Jasa Convention Hotel Semarang), adalah hasil tulisan saya sendiri. Dengan ini saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa dalam skripsi ini tidak terdapat keseluruhan atau sebagian tulisan orang lain yang saya ambil dengan cara menyalin atau meniru dalam bentuk rangkaian kalimat atau simbol yang menunjukkan gagasan atau pendapat atau pemikiran dari penulis lain, yang saya akui seolah-olah sebagai tulisan saya sendiri, dan/atau tidak terdapat bagian atau keseluruhan tulisan yang saya salin, tiru, atau yang saya ambil dari tulisan orang lain tanpa memberikan pengakuan penulis aslinya.

Apabila saya melakukan tindakan yang bertentangan dengan hal tersebut di atas, baik disengaja maupun tidak, dengan ini saya menyatakan menarik skripsi yang saya ajukan sebagai hasil tulisan saya sendiri ini. Bila kemudian terbukti bahwa saya melakukan tindakan menyalin atau meniru tulisan orang lain seolah-olah hasil pemikiran saya sendiri, berarti gelar dan ijasah yang telah diberikan oleh universitas batal saya terima.

Semarang, 3 Mei 2016 Yang membuat pernyataan,

(5)

v

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui anteseden dan konsekuensi dari employee engagement. Employee engagement memiliki pemgaruh yang kuat terhadap kinerja perusahaan. Kinerja karyawan yang baik dan tingkat ketidakhadiran karyawan yang rendah mengindikasikan bahwa terdapat tingkat employee engagement yang baik juga di Patra Jasa Convention Hotel Semarang.

Penelitian ini dilakukan pada karyawan Patra Jasa Convention Hotel Semarang. Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada 107 karyawan tetap dengan metode sensus. Teknik uji data yang digunakan pada penelitian ini meliputi uji validitas dengan analisis faktor, uji reliabilitas, asumsi klasik, regresi linier berganda, path analysis, dan uji sobel untuk menguji efek mediasi dengan menggunakan SPSS 16.0.

Hasil analisis menunjukkan bahwa karakteristik pekerjaan, keadilan prosedural, dan rewards and recognition berpengaruh positif dan signifikan

terhadap employee engagement.Sementara keadilan distributif berpengaruh positif

namun tidak signifikan terhadap employee engagement. Employee engagement

berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, kepuasan kerja, dan

komitmen organisasi. Employee engagement secara parsial menghubungkan

anteseden dengan konsekuensi.

(6)

vi

ABSTRACT

This study aimed to to identify the antecedents and consequences of employee engagement. Employee engagement has a strong effect on the organizational performance. Good level of employee performance and the low level of absenteeism which indicates that there is a good level of employee engagement at Patra Jasa Convention Hotel Semarang.

This study held in the employees of Patra Jasa Convention Hotel Semarang. Data collected through distribution of questionnaires to 107 permanent employees with census method. The techniques of data testing in this research includes validity test by factor analysis, reliability test, the classical assumption test, multiple linear regression, path analysis, and the Sobel test to examine the mediation effect with SPSS 16.0.

The results of this study indicates that job characteristics, procedural justice, and rewards and recognition have positive and significant effect to employee engagement. While, distributive justice has a positive but not significant effect to employee engagement. Employee engagement has positive and significant effect to employee performance, job satisfaction, and organizational commitment. Employee engagement is partially connects antecedents with consequences.

(7)

vii

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

Pendidikan merupakan perlengkapan paling baik untuk hari tua (Aristoteles)

Banyak kegagalan dalam hidup ini dikarenakan orang-orang tidak menyadari betapa dekatnya mereka

dengan keberhasilan saat mereka menyerah (Thomas Alfa Edison)

Manfaatkan hidup dengan sebaik mungkin, teruslah untuk selalu berbuat kebaikan (Unknown)

Skripsi ini penulis persembahkan kepada: 1. Ibu dan Ayah

2. Kakak saya Fella dan adik saya Yahya

3. Keluarga besar saya yang selalu mendukung saya

(8)

viii

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat serta karunia

yang telah diberikan-Nya kepada penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan

penelitian ini. Penulisan skripsi dengan judul Analisis tentang Employee

Engagement pada Perusahaan Jasa (Studi pada Karyawan Patra Jasa Convention Hotel Semarang)sebagai syarat untuk menyelesaikan program

sarjana (S1) pada FakultasEkonomi Universitas Diponegoro.

Dalam penyusunan skripsi ini penulis menyadari tanpa adanya doa,

dukungan, dan bantuan dari berbagai pihak, penulisan skripsi ini tidak akan dapat

terwujud. Oleh karena itu perkenankanlah penulis mengucapkan terima kasih

kepada:

1. Kedua orangtua tercinta, Ibu Sri Handayani dan Ayah Drs. Sholihin, M.Pd.

yang telah sabar memberikan motivasi, semangat, kasih sayang dan

mendoakan sehingga penulis bisa menyelesaikan skripsi ini dengan baik.

2. Bapak Dr. Suharnomo, S.E., M.Si. selaku Dekan Fakultas Ekonomika dan

Bisnis Universitas Diponegoro Semarang dan Dosen Pembimbing, yang

telah meluangkan banyak waktu, perhatian, dan kesabaran dalam

memberikan bimbingan dan pengarahan selama proses penyusunan skripsi

ini.

3. Bapak Drs. R. Djoko Sampurno M.M. selaku Dosen Wali yang telah

(9)

ix

4. Responden di Patra Jasa Convention Hotel Semarang yang telah

meluangkan waktu dan pikiran dalam mengisi kuesioner dalam penelitian

ini.

5. Ibu Nila dan Bapak Mulyo dari pihak HRD Patra Jasa Convention Hotel

Semarang yang telah banyak membantu saya selama melakukan penelitian.

6. Segenap dosen Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro

yang telah memberikan ilmu pengetahuan kepada penulis.

7. Kakak saya Fella Amalia Puspitasari dan Adik saya Yahya Tri Nugroho

yang selalu memberikan dukungan dan doa yang tulus, serta seluruh

keluarga besar saya.

8. Teman-teman saya Rahayu, Deanisa, Anicha, Delima yang telah menemani

di saat suka maupun duka dan turut memberikan dukungan dan bantuan

dalam mengerjakan penelitian ini.

9. Teman-teman saya Septi, Salma, Octaviani, Manda, Tiara, Sandra, Rikha,

Putri, Ria Palupi, Sony, Bayu Agung, Berto, Yosa, dan seluruh teman-teman

Manajemen 2012 yang telah berbagi pengalaman, kenangan, memberi

semangat dan dukungan selama di Universitas Diponegoro.

10. Teman-teman saya Amalia, Astri, Heny, Almira, Mustafiroh, Bian, Farida,

Pradita, Anindra, Safira, Urvia yang telah memberikan dukungan dan

semangat dalam mengerjakan penelitian ini.

11. Tim II KKN Undip 2015 Desa Susukan Comal Ika, Stephanie, Aisyah,

Tietho, Hunter, Yulfyandika, Zainul dan Roy terimakasih sudah berbagi

(10)

x

12. Dan seluruh pihak yang berkontribusi kepada penulisan ini maupun penulis

secara pribadi yang tidak dapat disebutkan satu per satu.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih terdapat banyak kekurangan.

Kritik dan saran sangat diharapkan untuk kesempurnaan penelitian di masa

datang. Semoga skripsi ini bermanfaat dan dapat digunakan sebagai tambahan

informasi bagi semua pihak yang membutuhkan.

Semarang, 3 Mei 2016 Penulis

(11)

xi

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ... i

HALAMAN PERSETUJUAN SKRIPSI ... ii

HALAMAN PENGESAHAN KELULUSAN UJIAN ... iii

PERNYATAAN ORISINALITAS SKRIPSI ... iv

ABSTRAK ... v

2.3.1 Hubungan Karakteristik Pekerjaan terhadap Employee Engagement ... 25

2.3.2 Hubungan Keadilan Distributif terhadap Employee Engagement ... 26

2.3.3 Hubungan Keadilan Prosedural terhadap Employee Engagement ... 26

(12)

xii

3.1 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional Variabel ... 32

3.1.1 Variabel Penelitian ... 32

4.1.2.1 Karakteristik Responden menurut Jenis Kelamin .. 59

4.1.2.2 Karakteristik Responden menurut Usia ... 60

4.1.2.3 Karakteristik Responden menurut Tingkat Pendidikan ... 61

4.1.2.4 Karakteristik Responden menurut Masa Kerja ... 62

4.2 Analisis Deskripsi Variabel ... 63

(13)

xiii

4.4.1 Pengaruh Karakteristik Pekerjaan terhadap Employee Engagement ... 139

4.4.8 Pengaruh Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition terhadap Kinerja Karyawan dengan EmployeeEngagement sebagai Variabel Intervening ... 148

(14)

xiv

4.4.10 Pengaruh Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition terhadap

Komitmen Organisasional dengan EmployeeEngagement

sebagai Variabel Intervening ... 150

BAB V PENUTUP ... 152

5.1 Kesimpulan ... 152

5.2 Keterbatasan Penelitian ... 156

5.3 Saran……… ... 156

DAFTAR PUSTAKA ... 159

LAMPIRAN-LAMPIRAN ... 163

(15)

xv

Tabel 4.3 Data Responden menurut Tingkat Pendidikan... 61

Tabel 4.4 Data Responden menurut Masa Kerja ... 62

Tabel 4.8 Hasil Pernyataan Reponden terhadap Variabel Rewardsand Recognition... 69

Tabel 4.13 Hasil Uji Validitas Variabel-variabel Independen ... 79

Tabel 4.14 Hasil Uji Validitas Variabel Pemediasi ... 80

Tabel 4.15 Hasil Uji Validitas Variabel-variabel Dependen ... 81

Tabel 4.16 Hasil Uji Reliabilitas Data ... 83

Tabel 4.17 Rekapitulasi Uji Normalitas dengan Kolmogorov-Smirnov ... 92

Tabel 4.18 Hasil Uji Multikolonieritas Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural dan RewardsandRecognition terhadap EmployeeEngagement ... 94

Tabel 4.19 Hasil Uji Multikolonieritas Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan EmployeeEngagement terhadap Kinerja Karyawan ... 95

Tabel 4.20 Hasil Uji Multikolonieritas Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan EmployeeEngagement terhadap Kepuasan Kerja ... 96

(16)

xvi

Tabel 4.22 Hasil Regresi Berganda Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural dan RewardsandRecognition

terhadap EmployeeEngagement ... 102 Tabel 4.23 Hasil Regresi Berganda Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan

EmployeeEngagement terhadap Kinerja Karyawan ... 104 Tabel 4.24 Hasil Regresi Berganda Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan

EmployeeEngagement terhadap Kepuasan Kerja ... 105 Tabel 4.25 Hasil Regresi Berganda Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan

EmployeeEngagement terhadap Komitmen Organisasional ... 107 Tabel 4.26 Hasil Koefisien Determinasi Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural dan RewardsandRecognition

terhadap EmployeeEngagement ... 108 Tabel 4.27 Hasil Koefisien Determinasi Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan

EmployeeEngagement terhadap Kinerja Karyawan ... 109 Tabel 4.28 Hasil Koefisien Determinasi Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan

EmployeeEngagement terhadap Kepuasan Kerja ... 110 Tabel 4.29 Hasil Koefisien Determinasi Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan

EmployeeEngagement terhadap Komitmen Organisasional ... 111 Tabel 4.30 Hasil Uji F Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural dan RewardsandRecognition terhadap

EmployeeEngagement ... 112 Tabel 4.31 Hasil Uji F Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee

Engagement terhadap Kinerja Karyawan ... 113 Tabel 4.32 Hasil Uji F Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee

Engagement terhadap Kepuasan Kerja ... 114 Tabel 4.33 Hasil Uji F Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee

Engagement terhadap Komitmen Organisasional ... 115 Tabel 4.34 Hasil Uji t Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural dan RewardsandRecognition terhadap

EmployeeEngagement ... 116 Tabel 4.35 Hasil Uji t Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee

Engagement terhadap Kinerja Karyawan ... 118 Tabel 4.36 Hasil Uji t Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee

(17)

xvii

Tabel 4.37 Hasil Uji t Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee

Engagement terhadap Komitmen Organisasional ... 122 Tabel 4.38 Uji Efek Mediasi Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, dan RewardsandRecognition terhadap

Kinerja Karyawan melalui EmployeeEngagement ... 135 Tabel 4.39 Uji Efek Mediasi Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, dan RewardsandRecognition terhadap

Kepuasan Kerja melalui EmployeeEngagement ... 136 Tabel 4.40 Uji Efek Mediasi Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, dan RewardsandRecognition terhadap

(18)

xviii

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 2.1 Kerangka Pemikiran Teoritis ... 30

Gambar 3.1 Model Variabel EmployeeEngagement ... 35

Gambar 3.2 Model Variabel Karakteristik Pekerjaan ... 36

Gambar 3.3 Model Variabel Keadilan Distributif... 38

Gambar 3.4 Model Variabel Keadilan Prosedural ... 39

Gambar 3.5 Model Variabel Rewards and Recognition ... 40

Gambar 3.6 Model Variabel Kinerja Karyawan ... 42

Gambar 3.7 Model Variabel Kepuasan Kerja ... 44

Gambar 3.8 Model Variabel Komitmen Organisasional... 45

Gambar 4.1 Grafik Histogram Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural dan RewardsandRecognition terhadap EmployeeEngagement ... 84

Gambar 4.2 Grafik Histogram Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee Engagement terhadap Kinerja Karyawan ... 85

Gambar 4.3 Grafik Histogram Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee Engagement terhadap Kepuasan Kerja ... 86

Gambar 4.4 Grafik Histogram Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan Employee Engagement terhadap Komitmen Organisasional ... 87

Gambar 4.5 Grafik Normal P – P Plot Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural dan RewardsandRecognition terhadap Employee Engagement... 88

Gambar 4.6 Grafik Normal P – P Plot Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan EmployeeEngagement terhadap Kinerja Karyawan ... 89

Gambar 4.7 Grafik Normal P – P Plot Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan EmployeeEngagement terhadap Kepuasan Kerja ... 90

Gambar 4.8 Grafik Normal P – P Plot Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan EmployeeEngagement terhadap Komitmen Organisasional ... 91

Gambar 4.9 Grafik Scatterplot Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural dan RewardsandRecognition terhadap Employee Engagement... 98

(19)

xix

Gambar 4.11 Grafik Scatterplot Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan EmployeeEngagement terhadap Kepuasan Kerja ... 100 Gambar 4.12 Grafik Scatterplot Karakteristik Pekerjaan, Keadilan

Distributif, Keadilan Prosedural, RewardsandRecognition dan EmployeeEngagement terhadap Komitmen Organisasional ... 101 Gambar 4.13 Analisis Jalur Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, dan RewardsandRecognition terhadap

Kinerja Karyawan melalui EmployeeEngagement ... 124 Gambar 4.14 Analisis Jalur Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, dan RewardsandRecognition terhadap

Kepuasan Kerja melalui EmployeeEngagement ... 127 Gambar 4.15 Analisis Jalur Karakteristik Pekerjaan, Keadilan Distributif,

Keadilan Prosedural, dan RewardsandRecognition terhadap

(20)

xx

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran A Kuesioner Penelitian ... 163

Lampiran B Tabulasi Data Responden ... 173

Lampiran C Output Hasil SPSS 16.0 ... 188

Lampiran D Surat Ijin Penelitian ... 214

(21)

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Organisasi merupakan suatu unit sosial yang dikoordinasi secara sadar,

terdiri atas dua atau lebih orang-orang, yang berfungsi dalam suatu basis yang

kontinu untuk mencapai tujuan bersama atau serangkaian tujuan (Robbins, 2015).

Setiap organisasi memiliki tujuan yang hendak dicapai. Tujuan tersebut dicapai

melalui pelaksanaan pekerjaan tertentu dengan menggunakan tenaga manusia

sebagai pelaksana.

Manajemen sumber daya manusia berhubungan dengan sistem rancangan

formal dalam suatu organisasi untuk menentukan efektivitas dan efisiensi dilihat

dari bakat seseorang untuk mewujudkan sasaran suatu organisasi (Mathis, 2002).

Manajemen sumber daya manusia (MSDM) sangat menentukan kelangsungan

hidup, efektivitas, dan daya saing perusahaan. Daya saing berkaitan dengan

efektivitas perusahaan, dimana perusahaan dapat memenuhi kebutuhan para

pemangku kepentingan (kelompok-kelompok yang dipengaruhi oleh

praktik-praktik bisnis).

Setiap organisasi menginginkan karyawannya agar dapat tetap bertahan di

organisasi. Organisasi akan berusaha memberikan perhatian kepada karyawannya

agar karyawan merasa betah bekerja di organisasi tersebut. Sehingga karyawan

akan merasa memiliki keterikatan dengan organisasi dan memberikan kinerja

(22)

2

Employee engagement adalah istilah yang relatif baru. Employee

engagement pertama kali muncul dalam literatur akademik pada tahun 2002

(Harter et al., 2002), yang didefinisikan sebagai "keterlibatan dan kepuasan

individu serta antusiasme terhadap pekerjaan” (Sambrook, 2014). Employee

engagement penting dalam mengukur sumber daya manusia di dalam organisasi

dan dalam berbagai aspek seperti kepuasan kerja karyawan, komitmen, motivasi,

keterlibatan dan kontrak psikologis, serta desain pekerjaan dan jumlah imbalan

(Richard McBain, 2007).

Menurut Gallup, employee engagement adalah ikatan kerja yang

melibatkan karyawan secara penuh dan mau benar-benar terikat dalam suatu

organisasi. Employee engagement adalah ikatan kerja yang secara penuh

melibatkan diri pada suatu pekerjaan secara penuh, bertanggung jawab bukan

hanya pada pekerjaannya saja, bersedia mengutamakan pekerjaan, bekerja dengan

sungguh-sungguh, menyelesaikan pekerjaan dengan baik dan tidak

menunda-nunda. Untuk mencapai tujuan suatu organisasi, employee engagement merupakan

hal yang sangat dibutuhkan.

Para karyawan yang terlibat dalam pekerjaan dan berkomitmen terhadap

perusahaan akan bekerja untuk mencapai keunggulan kompetitif perusahaan

dengan tercapainya produktivitas yang tinggi, pelayanan pelanggan yang baik, dan

menurunkan tingkat perputaran karyawan. Riset yang dilakukan terhadap 50.000

karyawan di perusahaan AS yang berbeda-beda menunjukkan bahwa sekitar 13

persen karyawannya tidak terlibat, karena mereka memiliki kinerja yang buruk

(23)

3

meninggalkan organisasi. Sebanyak 76 persen karyawan memperlihatkan

engagement yang tidak berlebihan, dimana mereka memiliki komitmen sedikit

terhadap perusahaan dan melaksanakan pekerjaannya sesuai harapan manajer.

Sementara 11 persen karyawan yang memiliki tingkat engagement yang tinggi,

yaitu mereka yang berkomitmen kuat terhadap perusahaan dan memiliki kinerja

tinggi, serta terus mencari cara dalam melaksanakan pekerjaan yang lebih baik

(Noe, et al. 2010).

Para karyawan yang menjadi asset perusahaan tentunya menunjukkan

performa atau kinerja yang sangat tinggi sehingga perusahaan dapat menjadi

perusahaan yang terpercaya. Kinerja perusahaan yang baik dapat tercapai apabila

perusahaan memberikan kepuasan kepada pegawai mereka. Melalui kepuasan

pegawai, diharapkan tercipta motivasi bagi para pegawai untuk memberikan

kontribusi bagi perusahaan. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa

keberhasilan perusahaan dalam menjalankan strateginya agar menjadi perusahaan

yang unggul dalam persaingan ditentukan oleh bagaimana perusahaan

memberikan kepuasan kepada pegawainya.

Keterikatan karyawan telah didefinisikan sebagai hal kognitif karyawan

sebagai individu, keadaan emosional dan perilaku yang diarahkan terhadap hasil

organisasi yang diinginkan (Shuck dan Wollard, 2010, dalam Shuck 2011).

Agustian (2012, dalam Rahmah, 2013) menyatakan bahwa pentingnya employee

engagement tidak hanya pada perusahaan swasta, namun perusahaan negara

(BUMN) juga instansi pemerintahan, bahkan organisasi. Employee engagement

(24)

4

komitmen, antusias, dan bersemangat. Employee engagement membuat seseorang

merasa keberadaannya dalam organisasi bermakna bagi kehidupan mereka

sehingga akan meningkatkan kinerja organisasi.

Employee engagement didefinisikan dimana karyawan yang berkomitmen,

berdedikasi dalam peran pekerjaan mereka dalam aspek kognitif, psikologis, dan

perilaku (Sowath, 2014). Dalam pengelolaan sumber daya manusia, komitmen

organisasi merupakan hal yang penting keberadaannya dalam pencapaian tujuan

organisasi. Karyawan dengan komitmen organisasi rendah akan memiliki

semangat rendah dalam bekerja, emosi tidak stabil, dan memiliki tingkat

ketidakhadiran yang tinggi.

Penelitian ini dilakukan di Patra Jasa Convention Hotel Semarang yang

bergerak dalam bidang usaha jasa perhotelan. Visi dari Patra Jasa Convention

Hotel Semarang adalah menjadi perusahaan di industri hospitality dan property

yang selalu dipilih oleh pelanggan. Dalam mencapai visi ini tentu perusahaan

harus dapat meningkatkan kinerja perusahaan agar mampu bersaing dengan

sesama usaha perhotelan di Semarang yang semakin berkembang. Industri

perhotelan erat kaitannya dengan konsumen, karena merupakan suatu industri

yang bergerak di bidang jasa. Maka dari itu sumber daya manusia adalah salah

satu aset berharga yang dimiliki oleh perusahaan. Untuk itu, perusahaan percaya

bahwa keunggulan jasa dan kinerja yang baik yang telah dicapai merupakan

kontribusi dari para karyawan.

Berdasarkan wawancara dengan manager HRD Patra Jasa Convention

(25)

5

Patra Jasa Semarang mengalami peningkatan. Hal tersebut dikarenakan karyawan

memiliki pengetahuan yang baik terhadap tugas dan kewajibannya. Selain itu

diperkuat dengan tingkat ketidakhadiran karyawan Patra Jasa Semarang yang

cukup rendah, dikarenakan karyawan Patra Jasa Semarang tetap memilih untuk

masuk kerja pada hari libur. Karyawan lebih memilih untuk masuk kerja

dikarenakan terdapat penambahan poin dari pihak HRD Patra Jasa Semarang.

Karyawan yang merasa memiliki keterikatan dengan organisasinya akan

berkomitmen terhadap organisasi dan memberikan kinerja terbaiknya terhadap

perusahaan. Kinerja karyawan yang baik dan tingkat ketidakhadiran karyawan

yang rendah mengindikasikan bahwa terdapat tingkat employee engagement yang

baik pula di Patra Jasa Convention Hotel Semarang.

Penelitian ini juga dilatarbelakangi oleh adanya research gap tentang

employee engagement. Penelitian yang dilakukan oleh Saks (2006), menunjukkan

bahwa job characteristic, reward system, procedural justice, dan distributive

justice berpengaruh positif terhadap employee engagement. Hasil penelitian oleh

Nusatria (2011), juga menunjukkan bahwa karakteristik pekerjaan dan rewards

and recognition berpengaruh positif terhadap employee engagement. Sementara

hasil penelitian yang dilakukan oleh Susanti (2013), menunjukkan bahwa

karakteristik pekerjaan, penghargaan dan pengakuan, dan keadilan prosedural

tidak berpengaruh terhadap employee engagement.

Dengan melihat dan memperhatikan uraian-uraian tersebut di atas, maka

(26)

6

Engagement pada Perusahaan Jasa (Studi pada Karyawan Patra Jasa

Convention Hotel Semarang)”.

1.2 Rumusan Masalah

Karyawan yang merasa memiliki keterikatan dengan organisasinya akan

berkomitmen terhadap organisasi dan memberikan kinerja terbaiknya terhadap

perusahaan. Kinerja karyawan yang baik dan tingkat ketidakhadiran karyawan

yang rendah mengindikasikan bahwa terdapat tingkat employee engagement yang

baik pula di Patra Jasa Convention Hotel Semarang. Penelitian ini juga

dilatarbelakangi oleh minimnya riset tentang employee engagement, baik

anteseden terbentuknya employee engagement (karakteristik pekerjaan, keadilan

distributif, keadilan prosedural, dan rewards and recognition) dan konsekuensi

sebagai akibat terbentuknya employee engagement (kinerja karyawan, kepuasan

kerja, dan komitmen organisasi). Sehingga penelitian ini akan kembali menguji

model penelitian yang telah dilakukan Saks (2006) secara khusus dalam konteks

di Indonesia.

Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maka dapat diajukan pertanyaan

penelitian sebagai berikut:

1. Bagaimana pengaruh anteseden (karakteristik pekerjaan, keadilan

distributif, keadilan prosedural dan rewards and recognition) terhadap

employee engagement?

2. Bagaimana pengaruh employee engagement terhadap konsekuensi (kinerja

(27)

7

1.3 Tujuan dan Kegunaan Penelitian 1.3.1 Tujuan Penelitian

Berdasarkan latar belakang masalah dan rumusan masalah diatas, maka

peneliti memiliki tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini. Adapun tujuan

yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Untuk menguji dan menganalisis pengaruh karakteristik pekerjaan terhadap

employee engagement.

2. Untuk menguji dan menganalisis pengaruh keadilan distributif terhadap

employee engagement.

3. Untuk menguji dan menganalisis pengaruh keadilan prosedural terhadap

komitmen employee engagement.

4. Untuk menguji dan menganalisis pengaruh rewards and recognition

terhadap employee engagement.

5. Untuk menguji dan menganalisis pengaruh employee engagement terhadap

kinerja karyawan.

6. Untuk menguji dan menganalisis pengaruh employee engagement terhadap

kepuasan kerja.

7. Untuk menguji dan menganalisis pengaruh employee engagement terhadap

komitmen organisasi.

1.3.2 Kegunaan Penelitian

Penelitian ini dibuat dengan maksud supaya penelitian ini dapat berguna

bagi banyak pihak di masa datang. Adapun kegunaan penelitian yang hendak

(28)

8

1. Hasil penelitian ini merupakan informasi yang mengandung masukan

kepada perusahaan dalam mengatasi permasalahan yang timbul terkait

dengan upaya peningkatan employee engagement. Kemudian dijadikan

bahan dalam pengambilan keputusan mengenai masalah employee

engagement yang dianggap kurang memenuhi sehingga seluruh elemen

organisasi khususnya SDM dapat mencapai kinerja maksimal.

2. Hasil penelitian ini merupakan informasi, teori, dan implementasi dari

anteseden dan konsekuensi employee engagement, sehingga diharapkan

dapat melengkapi penelitian terdahulu dan dapat digunakan menjadi bahan

penelitian yang dapat berguna bagi pengembangan ilmu manajemen sumber

daya manusia.

1.4 Sistematika Penulisan

Untuk mendapatkan gambaran secara ringkas mengenai skripsi ini, maka

sistematika penulisan akan dibagi ke dalam beberapa bab sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Bab pendahuluan berisi mengenai latar belakang masalah, rumusan masalah,

tujuan dan kegunaan penelitian, serta sistematika penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Bab tinjauan pustaka berisi mengenai landasan teori yang digunakan di dalam

penelitian terdahulu, hubungan antar variabel penelitian, kerangka pemikiran

(29)

9

BAB III METODE PENELITIAN

Bab metode penelitian berisi mengenai variabel penelitian dan definisi operasional

variabel, populasi dan sampel penelitian, jenis dan sumber data penelitian, metode

pengumpulan data, dan metode analisis yang digunakan dala penelitian.

BAB IV HASIL DAN ANALISIS

Bab hasil dan analisis berisi mengenai deskripsi objek penelitian, analisis

deskripsi variabel, hasil analisis data, dan pembahasan hasil penelitian.

BAB V PENUTUP

Bab penutup berisi mengenai kesimpulan hasil penelitian, keterbatasan dalam

penelitian, saran-saran yang diberikan kepada objek penelitian untuk mengatasi

permasalahan yang dihadapi, dan saran-saran penelitian di masa yang akan

Referensi

Dokumen terkait

Berawal dari diajak teman untuk bermain badminton bersama salah satu kaskuser, Widhi memutuskan untuk membuat account di forum Kaskus.Muncul kebutuhan untuk mendapatkan

kerugian konsumen tanpa harus membuktikan ada tidaknya kesalahan pada pelaku usaha.Upaya perlindungan konsumen terhadap konsumen yang dirugikan ketika Izin

mahasiswa demi kelancaran studinya serta membantu memecahkan masalah yang dihadapi mahasiswa baik yang bersifat akademik maupun non akademik yang diperkirakan

Untuk pernyataan yang keempat “Anak-anak saya mempunyai sikap bertanggung jawab dari proses pendidikan formal” menunjukan bahwa dari keseluruhan informan penelitian

BMT sebagai lembaga keuangan mikro mandiri maka dalam menyelesaikan pembiayaan bermasalah harus diselesaikan sendiri, padahal Pembiayaan bermasalah bukan saja menurunkan

Melihat latar belakang dan perumusan masalah seperti tersebut diatas, maka tujuan penelitian ini adalah dalam rangka menelusuri dan mengetahui peran pemerintah

Sedangkan kecerdasan spiritual (SQ) adalah kemampuan untuk memberi makna ibadah dalam setiap perilaku dan kegiatan, melalui langkah-langkah dan pemikiran yang bersifat

73 Sebagai suatu penelitian kuantitatif, maka dalam penelitian ini digunakan metode analisis data guna memperoleh hasil penelitian mengenai pengaruh profesionalisme