• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB 3 OBJEK PENELITIAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB 3 OBJEK PENELITIAN"

Copied!
23
0
0

Teks penuh

(1)

37

OBJEK PENELITIAN

3.1 Objek Penelitian

Saat ini Bank Danamon memiliki salah satu jaringan layanan terluas di Indonesia, dengan jaringan sejumlah sekitar 3.350, terdiri dari antara lain kantor cabang konvensional, unit DSP dan unit Syariah, serta kantor-kantor cabang anak perusahaannya, dilengkapi oleh 1.400 ATM dan CDM, layanan internet dan mobile banking serta call center.

Bank Danamon juga telah melakukan transformasi yang signifikan atas penampilan kantor cabangnya, dan melakukan penyempurnaan terhadap Danamon Call Center melalui teknologi mutakhir agar pelayanan lebih cepat dan berkualitas. Layanan Internet Banking Bank Danamon yang diluncurkan pada kuartal pertama tahun 2009 adalah salah satu yang tercanggih di Indonesia.

3.1.1 Sejarah Perusahaan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk.

PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. didirikan pada tahun 1956. Nama Bank Danamon berasal dari kata “dana moneter” dan pertama kali digunakan pada tahun 1976, ketika perusahaan berubah nama dari Bank Kopra.

Dalam mewujudkan visinya, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk telah bertekad untuk menjadi “Lembaga Keuangan Terkemuka di Indonesia” yang keberadaannya diperhitungkan. PT. Bank Danamon Indonesia Tbk bertujuan mencapai posisi ini dengan menjadi organisasi yang berpusat pada nasabah; yang melayani semua segmen, dengan menawarkan nilai yang unik untuk masing-masing segmen; berdasarkan keunggulan penjualan dan pelayanan, dengan didukung oleh teknologi kelas dunia. Sejalan dengan upaya ini, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk beraspirasi menjadi perusahaan pilihan untuk berkarya dan dihormati oleh semua pihak pemangku kepentingan, sementara memegang teguh kelima nilai perusahaan, yaitu peduli, jujur, mengupayakan yang terbaik, kerjasama, dan profesionalisme yang disiplin.

(2)

Pada akhir 2004, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk telah melengkapi rangkaian segmen usahanya, mulai dari mass market, perbankan komersial dan UKM, perbankan ritel, bisnis kartu kredit, perbankan syariah, perbankan korporasi, tresuri, pasar modal dan lembaga keuangan, serta Adira Finance. Pada tahun 2004 PT. Bank Danamon Indonesia Tbk juga membangun bisnis asuransi dan bisnis keuangan rumah tangga lewat Adira Insurance dan Adira Kredit. Pembelian bisnis kartu American Express di Indonesia pada tahun 2006 memposisikan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk sebagai salah satu penerbit kartu terbesar di Indonesia.

Sebagai surviving entity dari peleburan 9 Bank Taken Over (BTO) pada masa krisis keuangan Asia di akhir 1990-an, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk telah bangkit menjadi salah satu Bank Swasta terbesar dan terkuat di Asia. Didukung oleh lebih dari 50 tahun pengalaman, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk terus berupaya untuk memenuhi brand promise-nya untuk menjadi bank yang “bisa mewujudkan setiap keinginan nasabah”. Saat ini, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk adalah bank ke-enam terbesar di Indonesia berdasarkan aset, dengan jaringan sejumlah sekitar 3.350, terdiri dari antara lain kantor cabang konvensional, unit Danamon Simpan Pinjam (DSP) dan unit syariah, serta kantor-kantor cabang anak perusahaannya. PT. Bank Danamon Indonesia Tbk juga didukung oleh serangkaian fasilitas perbankan elektronik yang komprehensif.

Berikut tonggak sejarah PT. Bank Danamon Indonesia Tbk:

1. Tahun 1956

Didirikan sebagai Bank Kopra. 2. Tahun 1976

Berubah nama menjadi PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. 3. Tahun 1988

Menjadi Bank Devisa pertama di Indonesia. 4. Tahun 1989

Menjadi perusahaan publik melalui penawaran saham di Bursa Efek Jakarta. 5. Tahun 1998

Diambil alih oleh Pemerintah karena krisis keuangan Asia. 6. Tahun 2000

Legal merger dengan 8 Bank yang diambil alih Pemerintah (Bank Taken Over).

(3)

7. Tahun 2003

Akuisisi mayoritas saham Pemerintah oleh Asia Financial (Indonesia) Pte.Ltd.

8. Tahun 2004

Peluncuran Danamon Simpan Pinjam. Akuisisi Adira Finance.

9. Tahun 2005

Ekspansi jaringan cabang Danamon Simpan Pinjam. Peluncuran Visi, Misi, dan Nilai perusahaan yang baru. 10. Tahun 2006

Akuisisi Bisnis Kartu American Express di Indonesia. Perayaan hari jadi Bank Danamon yang ke-50.

11. Tahun 2007

Peluncuran DirhamCard, Kartu Kredit Syariah pertama di Indonesia. 12. Tahun 2008

Peresmian Danamon Corporate University. Perluasan jaringan kantor cabang.

13. Tahun 2009

Right Issue Rp. 4 triliun.

Penambahan kepemilikan sahan di Adira sebesar 95%. 14. Tahun 2010

Danamon dan Adira Finance melakukan penerbitan Obligasi dengan Bunga Tetap untuk meragamkan sumber pendanaan.

15. Tahun 2011

Right Issue senilai Rp. 5 triliun.

Perayaan hari jadi Bank Danamon yang ke-55.

3.1.2 Sejarah Perusahaan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi.

PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi berdiri pada tahun 2006 dan hingga saat ini telah terjadi pergantian pimpinan sebanyak tiga kali. PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi dipimpin oleh seorang Branch Manager, yaitu Bapak David. Di PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi terdapat sebanyak 32 orang karyawan tetap.

(4)

3.1.2.1 Visi PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi

Kami peduli dan membantu jutaan orang mencapai kesejahteraan.

3.1.2.2 Misi PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi

Menjadi organisasi yang berorientasi ke nasabah, yang melayani semua segmen, dengan menawarkan nilai yang unik untuk masing-masing segmen, berdasarkan keunggulan penjualan dan pelayanan, dengan didukung oleh teknologi kelas dunia.

3.1.2.3 Nilai Perusahaan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi

Keberhasilan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi sekarang dan di masa datang berlandaskan akan layanan dan produk PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi yang berkualitas tinggi dan yang dapat dipercaya nasabah PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi. Untuk bisa menjaga kualitas ini PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi meyakini nilai-nilai “Peduli, Jujur, Mengupayakan yang terbaik, Kerjasama dan Professionalisme yang disiplin”.Nilai-nilai yang tertanam ini memungkinkan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi untuk beradaptasi dan berkreasi untuk memberi lebih banyak pada para nasabah dan untuk menghadapi kompetisi.

3.1.2.4 Penghargaan yang diterima PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi

Tahun 2012:

1) Indonesia Service to Care Champion 2012, Kategori Saving Account, Conventional Banking (Aset > Rp 75 triliun), Marketeers and

(5)

2) Peringkat III, Digital Credit Card, Infobank Digital Brand of the Year 2011

3) Indonesia Brand Champion 2012, Brand Equity Champion for Conventional Banking (Aset > Rp 75 triliun), Marketeers and Markplus Insights

4) Indonesia Bank Loyalty Award 2012, Category: Saving Account, Conventional Banking (Aset > Rp 75 triliun), Infobank

5) Indonesia Risk Management Award 2012, Business Review 6) “Best Corporate Governance” in FinanceAsia’s Asia’s Best

Companies 2012 poll

7) Predikat “Sangat Bagus” untuk kinerja keuangan 2011, InfoBank Award 2012

8) Best Corporate Governance “Overall pada The 4th IICD Award 2012 from the Indonesia Institute for Corporate DirectorshiP

9) Citi Performance Excellence Award, for achieving an MT 202 Straight Through Processing (STP) rate of 98% or higher 10) The 2012 Elite Quality Recognation Award for Outstanding

Achievement of Best-in-Class MT 202 Straigt Trough Processing (STP) 100%

11) The 2012 Elite Quality Recognition Award US Dollar Clearing MT 202 100%

12) Best Return on Asset Bank, Indonesia Best Company 2012 Award, Warta Ekonomi

13) 1st Best Bank in Compliance, Kategori Bank Umum Aset

14) 1st Best Bank in Good Corporate Governance, Kategori Bank Umum Aset1st Best Bank in Good Corporate Governance, Kategori Bank

Tahun 2011:

1) Juara II, Best Local Cash Management Bank voted by Small-Sized Corporation, Cash Management Poll 2010, Asiamoney

2) Juara III, Best Local Cash Management Bank voted by Medium-Sized Corporation, Cash Management Poll 2010, Asiamoney

(6)

3) Juara III, Best Single-Bank Electronic Trading Platform, FX Poll 2010, Asiamoney

4) The Best of Indonesia Service to Care Champion 2011, kategori Conventional Banking dengan aset diatas Rp65T, ServCare Indonesia – Service To Care Award 2011, MarkPlus Insight dan Majalah Marketeers

Tahun 2010:

1) Best Local Cash Management Bank in Indonesia (Untuk 3 kategori responden korporasi: Kecil, Sedang dan Besar), Cash Management Poll 2009, Asiamoney

2) Juara II, Overall Best Company in Indonesia for Corporate Governance, Corporate Governance Poll 2009, Asiamoney

3) Special Citation for Channel Innovation on Retail Internet Banking, Financial Insight Innovation Awards (FIIA) 2010, IDC Financial Insights

4) 10 Bank Terbaik untuk kategori Bank dengan Pelayanan Prima, Service Excellence Award 2010, berdasarkan hasil survey di 4 kota (Jakarta, Bandung, Pekanbaru, Banjarmasin), oleh Infobank dan Marketing Research Indonesia (MRI)

5) 1st Best Mobile Banking, Service Excellence Award 2010, berdasarkan hasil survey di 4 kota (Jakarta, Bandung, Pekanbaru, Banjarmasin), oleh Infobank dan Marketing Research Indonesia (MRI)

6) Best Corporate Image, Indonesia’s Most Admired Companies (IMAC) Award 2010, Category Medium-Sized Bank, Business Week & Frontier

7) Best Performance Banking 2010, ABFI Banking Award, Kategori Swasta Besar, diselenggarakan ABFI Perbanas dan Tempo

8) Top 10 Indonesia Best Chief Financial Officer 2010, kepada Vera Eve Lim (Direktur dan Chief Financial), Majalah SWASEMBADA

(7)

9) Best Corporate Image, Indonesia’s Most Admired Companies (IMAC) Award 2010, BusinessWeek magazine dan Frontier Consulting Group

10) Best Local Cash Management Banks in Indonesia, Asiamoney Cash Management Poll 2010, category Medium Rank Bank, Asiamoney 11) The Best Unsecured Personal Loan (KTA), 3rd position, Consumer

Banking Excellence Award 2010, category banks with >Rp 50 T in assets, SWA magazines and PERBANAS

12) The Best Wealth Management, 3rd position, Consumer Banking Excellence Award 2010, category banks with >Rp 50 T in assets, SWA magazines and PERBANAS

13) Winner, category Best Disclosure & Transparency, IICD – Corporate Governance Award 2010, Investor magazine & Indonesian Institute for Corporate Directorship

Tahun 2009:

1) Top List Performing and Excellence Performance – Call Center Award 2009 for Service Excellence By Carre-CCSL & Marketing Magazine

2) Winner of Banking Efficiency Award 2009, kategori Bank dengan Aset Lebih Dari Rp50 triliun. Bisnis Indonesia

3) The Best of Asia – Indonesia, Corporate Governance Asia Recognition Awards 2009, by Corporate Governance Asia

4) Best Performance Banking 2009, ABFI Banking Award. Kategori Bank Umum Swasta Besar. Oleh ABFI Institute PERBANAS

5) Best Mobile Banking, Banking Service Excellence Awards 2009, by Infobank magazine and Marketing Research Indonesia (MRI)

6) Best Phone Banking Machine, Banking Service Excellence Awards 2009, by Infobank magazine and Marketing Research Indonesia (MRI)

7) The Most Consistent Bank in Service Excellence, Banking Service Excellence Awards 2009, by Infobank magazine and Marketing Research Indonesia (MRI)

(8)

8) Best Trade Finance Bank, Indonesia, 2009 – FinanceAsia Country Awards, FinanceAsia.

9) Best Innovation Award, ATM Bersama Award 2008-2009, ATM Bersama

10) 3rd rank The Most Profitable for Bank Danamon Syariah, Islamic Finance Award & Cup 2009, by KARIM Business Consulting.

11) 3rd rank The Best Security Squad for Bank Danamon Syariah, Islamic Finance Award & Cup 2009, by KARIM Business Consulting

12) 2nd rank The Most Prudent for Bank Danamon Syariah, Islamic Finance Award & Cup 2009, by KARIM Business Consulting

13) Pemenang Kategori Penanggulangan Kemiskinan dan Kelaparan, Metro TV Millenium Development Goals Awards 2009

14) Pemenang Best Sustainability Reporting Award 2008, Kategori D (Organisasi Non Profit, UKM, Lembaga Pemerintah & Lembaga Pendidikan), Indonesia Sustainability Reporting Awards (ISRA) 2009 by National Center for Sustainability Reporting, Institut Akuntan Manajemen Indonesia & Indonesia Netherlands Association

15) Pemenang Runner Up Pertama BBC World Challenge 2009, melalui Program “Nothing Wasted” Danamon Go Green oleh Yayasan Danamon Peduli

3.1.3 Bidang Usaha

PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi adalah perusahaan jasa yang bergerak dalam bidang usaha perbankan yang berlokasi di Jl. Kol.Abunjani No. 78 RT 25 RW 08 Kelurahan Selamat Kecamatan Telanaipura, Jambi. Pada 2004, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. meluncurkan Danamon Simpan Pinjam yang merupakan bisnis perbankan mikro dan melakukan diversifikasi di bidang kredit consumer. Inisiatif tersebut diikuti dengan perluasanjaringan Danamon Simpan Pinjam pada 2005 dan akuisisi bisnis American Express di Indonesia pada 2006 yang menempatkan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. sebagai salah satu penerbit kartu terbesar di Indonesia. Kini, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. merupakan salah satu perbankan swasta terbesar di Indonesia.Dengan

(9)

pengalamannya selama lebih dari 50 tahun, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. terus berusaha untuk menjadi bank yang dapat memahami kebutuhan nasabahnya.

3.1.4 Produk-Produk

PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi memiliki berbagai macam produk yang ditawarkan kepada para nasabahnya. Baik dalam bentuk simpan pinjam, pendanaan, kartu kredit, investasi, asuransi, deposito, dan lain sebagainya. Berikut penjelasan tentang produk-produk yang dimiliki PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi:

1. Tabungan dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu:

a. Prima Giro

Prima Giro tersedia dalam beberapa jenis mata uang dan menawarkan kemudahan dalam memonitor transaksi dan dana di rekening.

b. Dana Fleksi

Dana fleksi adalah gabungan giro dan tabungan dalam suatu produk, dengan keunggulan fleksibelitas untuk menunjang kemudahan nasabah dalam bertransaksi perbankan.

c. Tabungan SME

Tabungan SME adalah tabungan dengan keuntungan ganda: a) Bebas administrasi.

b) Bunga kompetitif yang akan memberikan keuntungan lebih untuk memaksimalkan hasil keuangan nasabah.

c) Fasilitas ATM, Internet Banking (Danamon Online Banking).

2. Kartu kredit dibedakan menjadi 7 jenis, yaitu:

a. Danamon Card

Kartu kredit istimewa yang menawarkan berbagai program yang menarik dan unik di ribuan tempat yang bekerja sama dengan Danamon. Selain itu, kartu ini

(10)

memberikan program cash back terbaik untuk pengisian bahan bakar minyak (BBM) dan pembayaran tagihan rutin bulanan.

b. Manchester United Card

Kartu kredit resmi dari klub sepak bola yang paling terkenal Manchester United bagi penggemarnya di Indonesia yang memberikan manfaat yang eksklusif untuk pemegang kartu.

c. Danamon World Card

Salah satu produk yang paling premium dari MasterCard yang dikeluarkan Danamon.Kartu kredit ini dilengkapi dengan fitur khusus nasabah bergaya hidup eksklusif.World Card menawarkan kemudahan bertransaksi bagi mereka yang sering berpergian. Selain penawaran khusus di hotel dan restoran dan program transfer point ke mileage airlines, kartu ini juga memberikan nilai tukar mata uang asing dengan rate yang lebih kompetitif.

d. Kartu Corporate Danamon American Express

Kartu yang menawarkan efisiensi dan solusi penghematan bagi perusahaan berskala sedang maupun multinasional untuk mengatur keperluan biaya bisnis sehari-hari.

e. Kartu Kredit Gold Danamon American Express

Bagi nasabah yang ingin menikmati keleluasaan dalam pembayaran serta penghematan finansial. Dengan kartu ini, anggota kartu dapat menikmati program Membership Reward, pembayaran cicilan dengan bunga rendah dan fasilitas pembayaran tagihan rutin bulanan.

f. Kartu Gold Danamon American Express

Sebagai keanggotaan kartu yang prestisius dan merupakan simbol dari sebuah kesuksesan hidup.Dengan kartu ini anggota kartu dapat menikmati batas pembelanjaan yang tidak ditetapkan di muka dan program Membership Reward kelas dunia. Kartu ini juga menghadirkan serangkaian penawaran istimewa untuk bersantap, menginap, dan berbelanja di berbagai penjuru di dunia melalui program American Express Select.

(11)

g. Kartu Platinum dari Danamon American Express

Kartu istimewa khusus individu terpilih. Kartu ini menghadirkan berbagai pelayanan dan keuntungan kelas dunia, seperti keistimewaan dalam berpergian, menginap di hotel berbintang, akses eksklusif ke lapangan golf, keanggotaan Platinum Dining hingga ke berbagai acara yang eksklusif. Kartu ini juga merupakan solusi untuk pemegang kartu menikmati hidup yang lebih bernilai.

3. Rekening Koran dibedakan dalam 3 jenis, yaitu:

a. Giro Bisa

Rekening giro dalam mata uang rupiah yang memberikan berbagai keuntungan antara lain gratis biaya transaksi dan jasa giro yang menarik serta ditunjang oleh fasilitas internet banking dan jaringan cabang yang luas dalam mendukung bisnis nasabah.

b. Giro Danamon Syariah iB

Rekening ini mendukung transaksi bisnis dan personal nasabah dengan garansi bank atau buku cek.

c. Giro BPR

Rekening giro untuk BPR dengan berbagai fasilitas penunjang dan keistimewaan khusus yang memberikan fleksibilitas transaksi dan suku bunga kompetitif.

4. Pendanaan dibagi menjadi 5 jenis, yaitu:

a. Mikro:

a) Dana Pinjaman 50 (DP 50)

Dapatkan pinjaman dan cairkan pinjaman dengan agunan hingga Rp. 50 juta secara cepat, sesegera dua hari kerja.

b) Dana Pinjaman 200 (DP 200)

Nasabah bisa mendapatkan persetujuan dan bisa menarik pinjaman dengan agunan hingga Rp. 200 juta bahkan dalam waktu singkat, secepat tiga hari kerja.

(12)

c) Solusi Modal

Temukan solusi terbaik untuk memudahkan nasabah mengembangkan usaha tanpa perlu jaminan.

b. Usaha Kecil Menengah

a) Kredit Modal kerja

Pinjaman untuk memenuhi kebutuhan modal kerja yang habis dalam satu siklus usaha dan atau kebutuhan modal kerja yang bersifat khusus seperti untuk membiayai inventori, piutang atau proyek.

b) Kredit Investasi

Fasilitas kredit yang diberikan untuk membiayai kebutuhan barang modal dalam rangka rehabilitasi, modernisasi, perluasan, dan/atau kebutuhan lain yang terkait investasi.

c. Korporasi

a) Asset-Based Financing (ABF)

Pemberian kredit berdasarkan asset perusahaan yang dimiliki nasabah.

b) Cash Management

Berbagai fasilitas dan program yang dirancang untuk mengelola cash flow nasabah, mengakses dana, dan bertransaksi secara nyaman.

c) Trade Finance

Danamon membantu pendanaan dan penanganan resiko dalam aktifitas perdagangan nasabah.

d) American Express Corporate Card

Charge card korporasi untuk mengatur pengeluaran bisnis rutin nasabah dengan keuntungan seperti tidak dikenai limit pembelanjaan, pembayaran dengan dua mata uang, dan perjalanan bisnis gratis.

(13)

d. Mobil dan Sepeda Motor

a) Dana Oto

Pendanaan tanpa agunan dengan persetujuan dimuka bagi para dealer sepeda motor mitra Adira Finance.

e. Syariah

a) Cash Management Danamon Syariah iB

Solusi perbankan terpadu yang dirancang untuk membantu nasabah dalam mengelolah perputaran arus kas serta tingkat likuiditas secara efektif dan efisien sehingga menghadirkan tingkat profitabilitas yang optimal.

b) Koperasi Danamon Syariah iB

Pembayaran dengan skema Mudharabah (bagi hasil) kepada koperasi karyawan yang selanjutnya disalurkan kepada anggota koperasi karyawan guna memenuhi kebutuhan anggotanya dengan jaminan piutang anggota.

c) Pembayaran SME Danamon Syariah iB

Nikmati pembiayaan modal kerja, investasi, dan trade finance dengan skema Mudharabah dan Muharabah untuk Usaha Kecil dan Menengah.

5. Investasi

a. Plain Vanilla FX Spot

Perdagangan mata uang asing, dengan penyelesaian dua hari setelah tanggal transaksi.

b. FX Forward

Perdagangan mata uang asing, dengan penyelesaian lebih dari dua hari setelah tanggal transaksi.

c. FX Swap

Transaksi dimana satu pihak sepakat membeli atau menjual antara satu mata uang dengan mata uang lainnya dan secara bersamaan menjual atau membeli kembali pada harga dan periode waktu yang disepakati.

(14)

d. Interest Rate Swap

Perjanjian dimana salah satu pihak membayar suku bunga yang mengambang dan pihak lain yang membayar suku bunga tetap dalam kondisi dan waktu yang telah disepakati.

e. Cross Currency Swap

Perjanjian dimana salah satu pihak membayar suku bunga tetap atau mengambang dalam mata uang tertentu dan pihak yang lain membayar suku bunga tetap atau mengambang dlaam mata uang lainnya, berdasarkan kondisi dan periode waktu yang disepakati.

f. SUN (Surat Utang Negara) dan ORI (Obligasi Ritel Indonesia) Obligasi yang diterbitkan oleh Pemerintah Indonesia.

g. Wholesale Deposit

Penempatan dana dengan menawarkan bunga yang menarik dan memberikan fleksibelitas dalam penempatan waktu dan pilihan mata uang untuk nasabah korporasi dan lembaga keuangan.

6. Asuransi

a. Asuransi Kendaraan Bermotor

a) Autocilin My Car Insurance

Sesuai dengan nama produk “autocilin”, yang merupakan penggabungan dari dua kata yaitu “auto” dan “cilin”, autocilin insurance berusaha memberikan “obat” sebagai penyembuh bagi kendaraan. Tetapi bukan hanya kendaraan saja, ataupun nilai finansialnya, lebih dari itu autocilin memberikan penyembuhan bagi kekecewaan hati serta ketidaknyamanan yang nasabah alami pada saat musibah terjadi.

b) Motopro

Motopro merupakan produk asuransi yang dapat melindungi sepeda motor nasabah.Produk ini dapat mengurangi kekhawatiran masyarakat terhadap resiko kehilangan sepeda motor, kerusakan total, dan resiko kecelakaan.

(15)

b. Asuransi Kebakaran

Produk asuransi ini memberikan perlindungan terhadap resiko kerugian pada tempat tinggal, hotel, kantor, pabrik, gudang, dan bangunan lain terhadap kerugian finansial akibat:

a) Kebakaran b) Ledakan c) Petir

d) Kerugian akibat asap dan pesawat jatuh.

Untuk tempat tinggal, tersedia perlindungan komperehensif terhadap kerugian akibat:

a) Kebakaran b) Kerusuhan c) Perampokan

d) Ganti rugi terhadap pihak ketiga e) Kecelakaan diri

c. Asuransi Alat Berat

Produk asuransi alat berat menyediakan perlindungan komperehensif atau kerugian total untuk alat berat seperti tractor, bulldozer, excavator, crane serta alat berat lainnya terhadap kerusakan baik saat beroperasi atau pun tidak, yang diakibatkan:

a) Peristiwa kebakaran b) Tabrakan, Pencurian

c) Kejadian-kejadian yang dipengaruhi oleh cuaca.

d. Asuransi Kargo

Produk asuransi pengangkutan melindungi barang-barang pada saat transportasi, baik darat, laut, atau udara terhadap kerugian finansial yang mungkin timbul akibat:

a) Kecelakaan

b) Tenggelam atau karam c) Kebakaran

d) Ledakan

(16)

f) Pencurian kecerobohan

g) Kecelakaan saat memasukkan/menurunkan muatan h) Gempa bumi, letusan vulkanis dan petir

e. Asuransi Kerangka Kapal

Produk asuransi yang melindungi rangka kapal dari kerugian finansial yang dapat terjadi akibat:

a) Kecelakaan

b) Tenggelam atau karam c) Kebakaran

d) Ledakan

7. Layanan lain

a. Custodian

Layanan terpercaya dan bisa diandalkan untuk mengambil, mengirim, dan melindungi uang serta dokumen-dokumen penting nasabah.

b. Cash@work

Transaksi yang memberikan kesempatan untuk para nasabah memenangkan hadiah-hadiah menarik dari Bank Danamon pada setiap periode.

(17)

3.1.5 Struktur Organisasi/Mekanisme dan Prosedur

3.1.5.1 Struktur Organisasi

Gambar 3.1 Struktur Organisasi PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi

(Sumber: PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang Kolonel Abunjani Jambi)

1. Branch Manager

Branch Manager memiliki wewenang dan tanggung jawab sebagai berikut: a. Mengkoordinasikan dan mengawasi seluruh aktivitas operasional

perbankan di kantor cabang.

b. Memimpin operasional pemasaran produk-produk Commercial Banking dan Consumer Banking.

c. Memanfaatkan anggaran yang ada seefisien dan seefektif mungkin dan memastikan agar program dan sistem berjalan secara cost effective.

2. Branch Services Manager

Bertanggung jawab terhadap seluruh kegiatan operasional dan service cabang dengan merencanakan, mengkoordinir, mengelola, dan mensupervisi langsung kegiatan service, operation, dan pengelolaan resiko sehari-hari di cabang sesuai dengan kebijakan dan prosedur yang berlaku sesuai fungsi, tugas, dan tanggung jawab sebagai branch serivices manager serta melaporkan seluruh aktifitas pekerjaannya kepada line manager.

(18)

3. Personal Banking Officer

Tugas dan tanggung jawab Personal Banking Officer:

a. Memasarkan produk-produk funding (tabungan, giro, deposito, investasi, dan lain-lain).

b. Mencari nasabah baru.

c. Menjadi sumber terpercaya bagi nasabah dengan memberikan solusi untuk kebutuhan finansial nasabah.

4. Sales Services Officer

Tugas dan tanggung jawab sales services officer: a. Memastikan pencapaian target penjualan.

b. Memberikan pelayanan dan jasa kepada nasabah sesuai ketentuan yang berlaku dengan selalu berorientasi kepada pelayanan prima.

c. Mengantisipasi terjadinya komplain dengan selalu memberikan pelayanan terbaik sesuai standar dan prosedur yang berlaku.

d. Melengkapi dokumen aplikasi dan yang berkaitan dengan tugas-tugas administrasi.

5. Head Teller

Tugas dan tanggung jawab head teller:

a. Mengawasi dan mengkoordinir transaksi yang dilakukan oleh teller. b. Membuat catatan teller gabungan dan jurnal harian.

c. Bertanggung jawab kepada cash officer.

6. Security

Tugas dan tanggung jawab security:

a. Mengawasi seluruh wilayah bank mulai dari lokasi bank sampai dengan pintu masuk dan ruangan bank.

b. Membuka pintu, menyambut, dan memberi salam dengan ramah kepada setiap nasabah yang akan masuk ke dalam bank.

c. Memeriksa bawaan nasabah jika mencurigakan atau sikap nasabah yang mencurigakan.

d. Menanyakan keperluan nasabah dan memberikan nomor antrian kepada nasabah sesuai dengan keperluan nasabah.

(19)

7. Office Boy

Tugas dan tanggung jawab office boy:

a. Membersihkan dan merapikan ruangan kerja. b. Menyediakan minuman untuk karyawan. c. Membersihkan kaca ruangan kerja.

3.1.5.2 Mekanisme & Prosedur

3.1.5.2.1 Mekanisme & Prosedur Terkait Corporate Social Responsibility

Sebagai salah satu warga korporasi perbankan di Indonesia, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. dan seluruh anak perusahaan dibawahnya memiliki komitmen kuat untuk melaksanakan kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) secara berkelanjutan. Komitmen ini didasari oleh kesadaran PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. dan seluruh anak perusahaan untuk berperan aktif dalam pengembangan perekonomian, masyarakat, lingkungan serta budayadi Indonesia pada khususnya serta di dunia pada umumnya.

Pada awalnya, pelaksanaan program CSR di lingkungan Bank dan anak perusahaan dikelola dan dilaksanakan oleh masing-masing perusahaan. Namun seiring dengan berjalannya waktu dan dalam upaya meningkatkan efektivitas program, Bank mengambil keputusan strategis, yakni dengan mendirikan sebuah entitas khusus yang mencurahkan seluruh waktu dan perhatiannya pada pelaksanaan program-program CSR Bank dan anak perusahaan, yaitu Yayasan Danamon Peduli.

Dalam melaksanakan program-program CSR, Yayasan Danamon Peduli menempatkan diri dan memainkan peran strategis sebagai mitra pembangunan, sekaligus sebagai sumber pembelajaran bagi seluruh pemangku kepentingan yang memiliki kepedulian dalam mewujudkan sebuah pembangunan nasional yang berkelanjutan. Oleh karenanya, Yayasan Danamon Peduli selalu berupaya melibatkan partisipasi aktif dari seluruh pemangku kepentingan dalam setiap program CSR agar keberhasilan program tepat sasaran, tepat guna, dan dapat dipastikan keberlanjutannya.

(20)

Berikut merupakan stuktur mekanisme dan prosedur terkait Corporate Social Responsibility yang didapat peneliti melalui proses wawancara dengan pihak PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. cabang Kolonel Abunjani Jambi:

Gambar 3.2 Struktur Mekanisme & Prosedur Terkait Corporate Social

Responsibility

1. Semua usulan yang diberikan, baik oleh pihak perusahaan maupun pihak luar perusahaan terkait dengan program CSR akan diajukan dan disetujui oleh Dewan Pembina Yayasan Danamon Peduli. Persetujuan ini diputuskan berdasarkan hasil rapat semua anggota Dewan Pembina YDP. Dewan Pembina YDP terdiri dari para pimpinan yang sudah dikenal oleh masyarakat sebagai individu yang peduli dengan pembangunan berkesinambungan di Indonesia. Dewan pembina juga mempunyai wewenang mengangkat dan memberhentikan Dewan Pengawas dan Dewan Pengurus YDP, menentukan kebijakan umum Yayasan, menyetujui laporan keuangan yang telah diaudit, laporan tahunan, serta anggaran dan program kerja tahunan yang diajukan oleh Dewan Pengurus.

2. Setelah semua usulan atasan program CSR disetujui oleh Dewan Pembina Yayasan dan program CSR dijalankan oleh perusahaan dan seluruh anak perusahaan. Selanjutnya akan menjadi tugas Dewan Pengurus untuk mengurusi semua hal baik keuangan, waktu pelaksanaan terkait dengan program CSR. Dewan Pengurus Yayasan akan mengola secara profesional sesuai dengan

(21)

keputusan Dewan Pembina demi tercapainya visi dan misi Yayasan dalam memperbaiki kondisi lingkungan, ekonomi, dan sosial masyarakat.

3. Semua progran CSR yang dijalankan oleh Dewan Pengurus akan diawasi oleh Dewan Pengawas Yayasan yang secara rutin akan memberikan pendapat dan laporan atas pelaksanaan program-program CSR Yayasan kepada Dewan Pembina.

Setiap program CSR selalu direncanakan dengan baik, dilaksanakan dengan efektif sesuai dengan keputusan Dewan Pembina, dievaluasi secara menyeluruh dan dilaporkan akuntabilitinya secara aktif oleh Yayasan Danamon Peduli oleh Dewan Pengawas. Hal ini menegaskan bahwa pelaksanaan program-program CSR bukanlah merupakan tugas sampingan semata, namun merupakan investasi sosial perusahaan yang berperan dalam memperkuat kegiatan utamadan kelangsungan bisnis Bank dan anak perusahaan.

Secara rutin, Dewan Pengurus mengadakan pertemuan bulanan dengan Dewan Pengawas guna melaporkan perkembangan pelaksanaan kegiatan dan realisasi penggunaan dana. Pada akhir tahun, Dewan Pengurus melaporkan seluruh kegiatan dan penggunaan dana Yayasan Danamon Peduli kepada Dewan Pembina. Untuk mengedepankan transparansi dengan seluruh pemangku kepentingan, Laporan Keuangan Yayasan Danamon Peduli juga selalu diaudit secara berkala oleh Auditor Independen dan diumumkan dalam salah satu media cetak nasional.

3.1.5.2.2 Mekanisme & Prosedur Terkait Kesejahteraan Karyawan

PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. menyadari karyawan yang dimiliki merupakan bagian terpenting dari kesuksesan, itulah sebabnya mengapa PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. terus berinvestasi dalam pengembangan karyawan melalui beragam program dan juga menciptakan tempat kerja yang aman. Selain itu, sebagai pemberi kerja yang bertanggung jawab, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. berkomitmen membangun lingkungan kerja yang positif yang menawarkan kesempatan yang sama kepada semua karyawan, tanpa memperhatikan aspek usia, suku, latar belakang etnis, gender ataupun aspek lainnya. PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. percaya bahwa karyawan merupakan aset utama perusahaan yang senantiasa dijaga, diberdayakan, dikembangkan, dan diperlakukan dengan hormat. Di

(22)

samping itu, karyawan juga harus diberikan kesempatan yang sama dalam perjalanan karirnya tanpa adanya diskriminasi.

Hubungan industrial yang harmonis senantiasa ditumbuh kembangkan di PT. Bank Danamon Indonesia Tbk.. Hal ini dilaksanakan melalui suatu proses komunikasi yang baik, jujur, dan terbuka antara karyawan dan manajemen. Dewan Pimpinan Serikat Pekerja di PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. ingin menjamin hak-hak karyawan untuk mengeluarkan pendapat dan berserikat sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan norma-norma yang berlaku. Dewan Pimpinan Serikat Perkeja bertugas untuk mengurusi semua hal terkait kesejahteraan karyawan, baik itu terkait gaji pokok, tunjangan, keselamatan kerja.

Terkait dengan mekanisme dan prosedur kesejahteraan karyawan di PT. Bank Danamon Indonesia Tbk., berikut merupakan struktur prosedur yang didapat peneliti melalui proses wawancara:

Gambar 3.3 Struktur Mekanisme & Prosedur Terkait Kesejahteraan Karyawan

1. Berawal dari adanya usulan para karyawan mengenai kebutuhan mereka sebagai karyawan, Dewan Pimpinan Serikat Pekerja melakukan pengajuan Undang-Undang No. 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan.

2. Pengajuan ini ditujukan atau disampaikan oleh Dewan Pimpinan Serikat Pekerja kepada seluruh Dewan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. pada rapat para Dewan.

(23)

3. Setelah dilakukan perundingan kepada seluruh pihak berkepentingan melalui rapat para Dewan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk., adalah tugas dari Presiden Direktur PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. dalam mengambil keputusan akhir mengenai persetujuan atas usulan Dewan Pimpinan Serikat Pekerja.

Dan atas persetujuan Presiden Direktur PT. Bank Danamon Indonesia Tbk., kini Danamon telah memiliki hubungan yang baik dengan Serikat Pekerja dengan menerapkan Perjanjian Kerja Bersama yang berlaku sampai tahun 2014 dan berepedoman pada Undang-Undang No. 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan dalam memberikan kesejahteraan karyawan.Selain itu, PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. juga menghargai kinerja dan prestasi karyawannya. Berdasarkan Memo Bank No.B.7800-HRKP-1213 perihal Pelaksanaan Evaluasi Kinerja Akhir Tahun 2013, kinerja karyawan dilakukan sebanyak dua kali dalam setahun. Hasil penilaian ini akan menjadi salah satu pertimbangan dalam penentuan pemberian penghargaan pada karyawan, seperti kenaikan gaji, bonus tahunan maupun kenaikan jabatan.

PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. juga selalu melakukan pertemuan rutin antara jajaran manajemen PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. dengan para serikat kerja.Secara rutin, dilakukan pertemuan per kuartal antara Direksi PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. dengan Dewan Pimpinan Serikat Pekerja untuk menciptakan komunikasi dua arah yang terbuka guna membahas hal-hal terkait hubungan industrial. Kegiatan temu muka bulanan juga diselenggarakan di kantor-kantor PT. Bank Danamon Indonesia Tbk., yang dihadiri wakil-wakil dari unit Sumber Daya Manusia PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. dengan Serikat Pekerja PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. guna membahas hal-hal untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat, nyaman, dan aman.

Gambar

Gambar 3.1 Struktur Organisasi PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. Cabang  Kolonel Abunjani Jambi
Gambar 3.2 Struktur Mekanisme & Prosedur Terkait Corporate Social  Responsibility
Gambar 3.3 Struktur Mekanisme & Prosedur Terkait Kesejahteraan  Karyawan

Referensi

Dokumen terkait

Bank Muamalat Indonesia Tbk Cabang Kalimalang menggunakan alur pembiayaan yang telah digambarkan diatas dalam melaksanakan pemberian pembiayaan kepada

Bank DKI Syariah merupakan Unit Usaha Syariah (UUS) dari PT. Bank DKI berdasarkan Surat Izin Bank Indonesia No. Sutiyoso bertempat di Gedung Cabang Syariah Wahid Hasyim

Bank Bukopin, Tbk Cabang Karawang sampai dengan akhir tahun 2008, baru memiliki satu nasabah dan debitur di Kabupaten Purwakarta yang bergerak di bidang usaha

• Divisi Nusa Metal, adalah divisi yang bergerak dalam bidang metalurgi dari spare parts yang akan diproduksi oleh anak perusahaan dari PT Astra Otoparts Tbk.. 2.2.3

8 BBNI PT Bank Negara Indonesia (Persero) tbk 9 BBRI PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk 10 BBTN PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk.. 11 BDMN PT Bank Danamon

PT. Bank Mandiri Cabang Pangkep adalah merupakan perusahaan yang bergerak di bidang lembaga keuangan perbankan, dimana dalam mengantisipasi persaingan yang semakin ketat dengan

Direktur Investment & Strategy and Chief of Staff : Lim Eng Khim Gambar struktur organisasi PT. Bank Lippo Tbk. dapat terlihat pada gambar 3.2. Bank CIMB Niaga Tbk. Terlepas

Namun fenomena kinerja keempat BUMN sektor perbankan selama tahun 2016-2020 yaitu PT Bank Negara Indonesia BNI, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk BRI, PT Bank Tabungan Negara Tbk BTN dan PT