• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang"

Copied!
6
0
0

Teks penuh

(1)

1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

Keputusan pembelian merupakan bagian dari perilaku konsumen yang sangat dipengaruhi oleh faktor informasi dan sumber yang tersedia di masyarakat (Ristiyanti dan Murdo, 2021). Keputusan pembelian merupakan suatu keputusan atau pilihan yang diambil oleh konsumen terhadap suatu produk dengan mempertimbangkan seberapa baik dan mudah produk tersebut untuk didapatkan atau dimiliki (Tanjaya, 2019). Perkembangan motivasi dan keputusan pembelian konsumen terhadap produk atau jasa selalu didukung oleh perkembangan dari media sosial (Santosa, 2019).

Media sosial banyak digunakan oleh masyarakat untuk mempromosikan produknya, baik dalam produk fashion hingga produk jasa (Indriyani dan Suri, 2020). Salah satu media sosial yang sering digunakan sebagai platform promosi dan penjualan produk ialah Instagram. Instagram adalah salah satu media sosial yang dapat diakses secara gratis untuk berbagi foto, momen spesial hingga berbagi informasi penting (Puspayani,2021).

Kehadiran fitur shopping pada aplikasi Instagram pada Oktober 2020 seperti; shop, Ig advertisement, price tag, dan save to collection dapat mempermudah pengguna dalam berbelanja secara online dan juga mempermudah pemilik toko dalam memasarkan produknya (Hartawan, 2021). Foto atau gambar produk memberikan visualisasi produk dan dapat memudahkan pembeli untuk mengetahui produk yang akan dibeli.

Visualisasi produk yang baik dapat membangun persepsi kepercayaan dan keputusan pembelian.

(2)

Sumber:Hootsuite (We are Social) 2022

Gambar 1.1. Media Sosial yang paling banyak dipakai oleh pengguna internet di Indonesia

Berdasarkan data dari Hootsuite (We are Social) pada bulan Februari 2022 menyatakan bahwa media sosial di Indonesia yang paling aktif penggunanya ialah Instagram dengan jumlah populasi 84.8%, dengan posisi pertama yaitu Whatsapp dengan jumlah populasi 88%. Hal ini menunjukkan bahwa media sosial Instagram menjadi media sosial yang paling populer dan paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia pada saat ini.

Sumber: https://www.emarketer.com 2021

Gambar 1.2. Fitur Instagram yang paling sering dimanfaatkan oleh pengguna

(3)

Berdasarkan data dari eMarketer tahun 2021 (https://www.emarketer.com) menyatakan bahwa Instagram Stories merupakan fitur utama yang digunakan oleh pengguna terutama penjual dalam mempromosikan suatu produk. Fitur Instagram stories yang dimanfaatkan oleh penjual dapat menarik konsumen untuk mencari tahu lebih dalam terkait toko online dan juga produk yang dijual oleh toko online tersebut. Sekitar 70% toko online menggunakan Instagram Stories untuk melakukan promosi dan juga membagikan informasi terkait produk yg dijual. Efektifitas Instagram sebagai media transaksi online shop dilihat dari determinan keputusan pembelian yang terdiri dari kualitas informasi, kemudahan dan kepercayaan (Zharfaningrum, 2020).

Keputusan pembelian didasari pada aspek kepercayaan konsumen atas produk yang ditawarkan. Kepercayaan pembeli terhadap toko online terletak pada tingginya jumlah pembelian yang dilakukan konsumen.

(Nawangsari, 2018). Hal ini dapat dilihat pada stories, reels, maupun highlight yang dibagikan oleh penjual toko online pada akun tokonya.

(Hartawan, 2021). Semakin tinggi tingkat kepercayaan yang dimiliki oleh suatu merek atau toko online maka akan meningkatkan keinginan konsumen untuk melakukan keputusan pembelian dan membeli ulang produk atau jasa tersebut di masa yang akan datang (Santosa, 2019). Jika kepercayaan konsumen meningkat dan sudah terjalin dengan baik, maka konsumen akan melakukan keputusan pembelian (Suciati dan Moeliono, 2021).

Terdapat faktor lain yang menjadi pertimbangan calon konsumen ialah faktor kemudahan. Mudahnya cara penggunaan aplikasi Instagram mempermudah pengguna dalam mencari informasi untuk memenuhi kebutuhannya (Wikatanazal, 2021). Dengan menampilkan visual produk yang kreatif dapat menarik keputusan pembelian konsumen setelah mengetahui informasi produk (Hartawan. 2021). Konsumen dapat dengan mudah dan cepat dalam mengakses toko online apabila pada toko tersebut terdapat akses yang mudah untuk mencari informasi terkait toko online dan

(4)

juga produk yang dijualnya (Wong, 2020). Kemudahan penggunaan merupakan tolak ukur terkait sejauh mana pembeli percaya kepada penjual online (Prathama dan Sahetapy, 2019). Adanya kemudahan dalam menggunakan sistem/teknologi dan juga fitur-fitur seperti IGTV, Instastory, highlight story, caption, editor, tag post, tag price, hastag dan shoppable post dalam transaksi online pada Instagram, dapat meningkatkan keputusan pembelian konsumen (Zharfaningrum, 2020).

Faktor lain yang menjadi pertimbangan dalam melakukan keputusan pembelian ialah kualitas informasi. Kualitas informasi dapat diukur dari persepsi konsumen dalam mendapatkan informasi secara akurat dan lengkap mengenai produk dan transaksi pada online shop di Instagram (Amarin dan Wijaksana, 2021). Informasi mengenai produk atau jasa yang ditawarkan oleh toko online melalui Instagram kepada konsumen dapat menjadi pertimbangan konsumen untuk melakukan keputusan pembelian.

(Zharfaningrum, 2020). Kejelasan pada kualitas informasi di Instagram memberikan fakta kepada konsumen bahwa segala informasi yang diberikan pada toko online di Instagram dapat dipercaya (Agustine dan Prasetyawati, 2020). Dengan menyediakan informasi yang berguna dan relevan, konsumen akan dapat memperkirakan kualitas dari penggunaan produk/jasa tersebut (Bakhtiar, 2021).

Beberapa konsumen akan melakukan pembelian setelah mendapat informasi terkait produk atau jasa yang ditampilkan dan dipromosikan oleh toko online di media sosial Instagram (Umiyati, 2021). Namun terdapat beberapa masalah yang dirasakan masyarakat apabila ingin membeli produk di media sosial Instagram. Permasalahan yang pertama yaitu terkait keyakinan dan kenyamanan. Banyak yang takut berbelanja online karena ragu pada barang yang nantinya tidak sesuai ekspetasi. Permasalahan kedua yaitu keamanan pembayaran. Dan yang ketiga yaitu permasalahan terkait kualitas informasi yang diberikan oleh toko online terhadap pembeli (Mambu, 2021).

(5)

Berdasarkan riset yang pernah dilakukan oleh Sarah, Hurriyati, dan Hendrayati (2021), menjelaskan bahwa terdapat beberapa toko online yang memiliki jumlah followers yang sedikit pada akun Instagramnya. Hal tersebut menunjukkan jika kualitas Instagram akun toko online tersebut masih rendah walaupun toko online tersebut telah memanfaatkan peluang dengan melakukan pemasaran secara online melalui Instagram. Hal tersebut berdampak pada hasil penjualan produk yang mengalami penurunan.

Keputusan pembelian yang rendah tersebut menyebabkan penjualan dan pendapatan toko online menjadi tidak stabil. Ketidakpastian yang dimiliki konsumen menjadi penyebab sulitnya melakukan keputusan pembelian pada toko online di Instagram (Santosa et al.,2019).

Berdasarkan informasi diatas, peneliti tertarik terhadap fenomena terkait pembelian konsumen pada media sosial Instagram dikalangan masyarakat. Sehingga peneliti melakukan penelitian dengan meneliti

“Pengaruh Kepercayaan, Kemudahan, dan Kualitas Informasi Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Instagram”. Peneliti memilih faktor kepercayaan, kemudahan, dan kualitas informasi karena faktor tersebut merupakan faktor penting dalam melakukan pembelian online. Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan pedoman untuk memperluas pemahaman dan pengetahuan bagi para konsumen ketika berbelanja secara online melalui Instagram.

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan fenomena yang telah dijabarkan diatas, faktor yang diambil untuk penelitian ini ialah kepercayaan, kemudahan, dan kualitas informasi, maka rumusan masalahnya sebagai berikut :

1. Apakah kepercayaan memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pada media sosial Instagram?

2. Apakah kemudahaan memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pada media sosial Instagram?

(6)

3. Apakah kualitas informasi memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pada media sosial Instagram?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah dijabarkan di atas, dapat ditentukan tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui:

1. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari kepercayaan terhadap keputusan pembelian pada sosial media Instagram.

2. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari kemudahan terhadap keputusan pembelian pada sosial media Instagram.

3. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari kualitas informasi terhadap keputusan pembelian pada sosial media Instagram.

D. Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini terbagi menjadi dua yaitu : 1. Manfaat Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, menambah ilmu dan menerapkan wawasan terkait pengaruh kepercayaan, kemudahan dan kualitas informasi terhadap keputusan pembelian pada sosial media Instagram.

2. Manfaat Praktis 1. Bagi Pembeli

Untuk menambah pengetahuan serta pemahaman bagi konsumen atau pembeli dalam mencari informasi sehingga akan memudahkan dalam melakukan keputusan pembelian.

2. Bagi Penjual

Untuk memudahkan penjual atau pemilik toko dalam mengetahui preferensi atau pandangan konsumen mengenai kepercayaan, kemudahan dan kualitas informasi terhadap keputusan pembelian serta untuk menghadapi persaingan pada pangsa pasar.

Referensi

Dokumen terkait

Tikar rotan merupakan salah satu hasil kraftangan yang paling laris untuk dijual kerana ia sangat sinonim dengan aktiviti menyambut tetamu di rumah selain kini boleh dipotong

Tetapi seorang dari pegunungan Efraim, yang bernama Seba bin Bikri, telah menggerakkan tangannya melawan raja Daud; serahkanlah dia seorang diri, maka aku akan undur dari kota

Dari sinilah penata mencoba kesehariannya membuat gamelan untuk dijadikan alat musik, seperti mendengar suara palu, suara bumbung dengan bilah, suara gergaji, suara kikir

Tabel perhitungan manual adalah data pajak yang dihitung dengan cara manual sesuai yang tercantum pada STNK dan biaya lain- lain yang ditentukan oleh biro jasa.. Sedangkan tabel

Kurva standar serum albumin digunakan untuk menentukan kadar protein (metode Lowry ). Kurva standar BSA pada

menghasilkan geopolymer mortar dengan mutu tinggi untuk digunakan sebagai repair material. Adapun penelitian yang dilakukan adalah menyelidiki seberapa besar

Pembahasan dalam artikel ini meliputi perancangan Prototype Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro menggunakan turbin tipe crossflow di Sungai Kuncir serta melakukan

Dari penelitian yang telah dilakukan diperoleh sifat mekanik bioplastik untuk uji kuat tarik didapatkan komposisi : 5 gram pati dan 2 ml gliserol dengan nilai 2,02966