RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Oleh : Maya Anggraini, S.Pd
A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui kegiatan Problem Based Learning peserta didik dapat menjelaskan berbagai zat aditif dalam makanan dan minuman serta dampaknya terhadap kesehatan dengan tepat, kemudian dapat berpartisipasi aktif dan terampil mengkomunikasikan hasil diskusi pengamatan zat aditif dalam makanan dan minuman dengan baik.
B. KEGIATAN PEMBELAJARAN ALOKAS
IWAKTU Pendahuluan:
Membuka pembelajaran dengan salam, menyapa, menanyakan kabar
Meminta salah satu siswa memimpin doa sebelum memulai pembelajaran
Mengecek kehadiran peserta didik secara langsung
Mengingatkan untuk tetap menjaga protokol kesehatan
Memberikan apersepsi dengan memberikan tanya jawab tentang makanan dan dan minuman yang berwarna- warni kemudian menanyakan beberapa hal kepada peserta didik diantaranya yaitu :
Apakah makanan dan minuman yang berwarna – warni tersebut menarik?
Menurut pendapat kalian apakah yang membuat makanan dan minuman tersebut berwarna – warni ?
Menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran, kegiatan pembelajaran, dan penilaiannya.
Kegiatan Inti Orientasi Masalah
Peserta didik di berikan artikel dalam bentuk cetak untuk menunjukkan adanya fenomena jajanan ta‟jil yang mengandung pewarna sintesis
Arikel juga bisa diakses di https://www.guesehat.com/takjil-buka-puasa-mengandung-zat- pewarna
Peserta didik bersama guru melakukan diskusi dan studi literasi mengenai fenomena tersebut Mengorganisasikan Peserta Didik
Peserta didik dibagi dalam beberapa kelompok secara heterogen yang terdiri dari 3-4 peserta didik dan masing- masing kelompok mendapatkan LKPD
Peserta didik mendiskusikan hal-hal yang harus dikerjakan dan konsep-konsep yang harus didiskusikan dan pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab untuk memecahkan masalah pada LKPD
Membimbing Penyelidikan Individu dan Kelompok
Peserta didik bekerja kelompok untuk melakukan pengamatan berdasarkan langkah kegiatan yang tertera pada LKPD
Peserta didik melaksanakan diskusi dengan bimbingan guru dalam memecahkan masalah
Peserta didik diperbolehkan bertanya apabila mengalami kesulitan dalam proses pelaksanaan 2‟
7‟
Satuan Pendidikan : SMP Islam Terpadu Al Ibrah Kelas/Semester : VIII/ Ganjil
Tema : Zat Aditif dan Adiktif serta dampaknya terhadap kesehatan Sub Tema : Zat Aditif dalam makanan dan minuman
Pembelajaran ke : 1 Alokasi Waktu : 10 Menit
diskusi kelompok
Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
Peserta didik menjawab pertanyaan diskusi dalam LKPD dan menyajikannya dalam bentuk laporan tertulis
Peserta didik mempresentasikan hasil LKPD bersama kelompoknya dan membuat kesimpulan Menganalisa dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
Peserta didik dengan bimbingan guru melakukan analisis dalam pengamatan sesuai langkah kerja di LKPD
Peserta didik dengan bimbingan guru mendiskusikan hasil pengamatan dengan memperhatikan pertanyaan – pertanyaan pada LKPD dengan guru memberikan penguatan konsep
Peserta didik dengan bimbingan guru membuat kesimpulan hasil pengamatan pada LKPD
Peserta didik diberikan soal formatif sebagai evaluasi hasil belajar mengenai materi yang telah dipelajari
Kegiatan penutup:
Guru menyampaikan kegiatan tindak lanjut pertemuan hari ini yaitu terkait dengan pembuatan dan pengumpulan laporan yang dikumpulkan tiga hari setelahnya (format laporan sesuai ketentuan).
Guru memberikan motivasi dan sekaligus menyampaikan materi yang akan di bahas dipertemuan kedua yaitu tentang “Zat Adiktif”, peserta didik bisa membaca bahan ajar yang tersedia dan mencari dari referensi lainnya.
Guru menutup pembelajaran dengan doa dan diakhiri dengan salam
1‟
C. PENILAIAN PEMBELAJARAN Sikap : Jurnal Pengetahuan : Tes Tertulis Keterampilan :
Lembar Observasi Keaktifan siswa
Lembar Penilaian hasil karya ( laporan)
Instrumen Penilaian dan Pedoman Penskoran (terlampir)
Gresik, 18 April 2022
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran
Mulyono, M.Pd Maya Anggraini, S.Pd
PENILAIAN SIKAP
KD 3.6 IPA KELAS VIII SEMESTER I
Kompetensi Dasar Butir Nilai Sikap
Teknik Penilaian
Bentuk Instrumen 3.6 Menjelaskan berbagai zat aditif dalam
makanan dan minuman, zat adiktif, serta dampaknya terhadap kesehatan
Tanggung jawab
Kerjasama
Observasi Jurnal
Penilaian Sikap 4.6 Membuat karya tulis tentang dampak
penyalahgunaan zat aditif dan zat adiktif bagi kesehatan
Petunjuk Pengisian Jurnal:
1) Pada kolom „waktu‟, menuliskan tanggal dan hasil munculnya perilaku yang perlu dicatat.
2) Pada kolom „perilaku‟, menuliskan perilaku peserta didik yang dianggap sangat baik dan/atau kurang baik (menonjol) atau perubahan perilaku peserta didik yang menjadi lebih baik saat pengamatan.
3) Dalam kolom „butir sikap‟,tuliskan karakter yang sesuai dengan sikap yang dimunculkan oleh peserta didik.
4) Pada kolom „tindak lanjut‟, menuliskan tindakan yang dilakukan guru sebagai respon terhadap perilaku peserta didik yang muncul.
Lampiran Penilaian Instrumen Penilaian Sikap
JURNAL PENGEMBANGAN SIKAP Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas : VIII
Semester : Satu
Tahun : 2021 - 2022
No. Tanggal Nama Peserta Didik
Catatan Perilaku Butir Sikap Tindak Lanjut
1.
2.
3.
4.
5.
Mengetahui, Gresik, April 2022
Kepala SMP IT Al Ibrah Guru Mata Pelajaran
Mulyono M.Pd Maya Anggraini, S.Pd
NIP.- -
Lembar Penilaian Sikap Nama Kelompok : _______________________________
Kelas : _______________________________
Tanggal Pelaksanaan: _______________________________
Aspek yang di nilai Penilaian
Melaporkan hasil pengamatan 1 2 3 4
a. Tanggungjawab b. Kerjasama
Total skor yang diperoleh
Skor maksimal 8
Skor Penilaian sikap = x 100 Kriterian penilaian Sikap,
Skor penilaian sikap Kriteria Predikat
90-100 Sangat Baik A
80-89 Baik B
70-79 Cukup C
>69 Kurang D
Rubrik Penilaian:
No. Aspek yang dinilai
Penilaian
1 2 3 4
1. Melaporkan hasil pengamatan a Tanggung
jawab
Tidak
Melaksanakan tugas individu dan
kelompoknya.
Tidak
Melaksanakan tugas individu dan
kelompoknya.
Melaksanakan tugas individi dengan baik namun
meninggalkan tugas
kelompoknya.
Melaksanakan tugas individi dan kelompok dengan baik.
Mengembalikan peralatan yang telah dipinjam.
b Kerjasama Ada 3 anggota kelompok yang tidak aktif dalam bekerja sama
Ada 2 anggota kelompok yang tidak aktif dalam bekerja sama
Ada 1 anggota kelompok yang tidak aktif dalam bekerja sama
Semua anggota kelompok bekerjasam secara aktif
KISI- KISI PENILAIAN PENGETAHUAN
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam Satuan Pendidikan : SMP
Kelas/Semester : VIII/Ganjil Tahun Pelajaran : 2021 - 2022
Kompetensi Dasar : 3.6 Menjelaskan berbagai zat aditif dalam makanan dan minuman, zat adiktif, serta dampaknya terhadap kesehatan 4.6 Membuat karya tulis tentang dampak penyalahgunaan zat aditif dan zat adiktif bagi kesehatan
Kompetensi Inti Kompetensi Dasar Indikator Soal Tahapan
Berpikir
Soal Nomor Bentuk 1 Memahami pengetahuan
(faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan,teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata
3.6 Menjelaskan berbagai zat aditif dalam makanan dan minuman, zat adiktif, serta dampaknya terhadap kesehatan
3.6.1 Menganalisis alasan produsen makanan lebih menyukai bahan pewarna sintetik daripada bahan pewarna alami
C4 1 Uraian
3.6.2 Menganalisis dampak penggunaan sakarin yang berlebihan bagi kesehatan
C4 2 Uraian
3.6.3 Menganalisis alasan makanan yang disimpan di lemari es dan makanan yang dikeringkan menjadi awet
C4 3 Uraian
3.6.4 Menganalisis dampak penggunaan
boraks dan formalin bagi kesehatan C4 4 Uraian 3.6.5 Menganalisis hal – hal yang perlu
kalian ketahui dalam memilih makanan yang dikemas
C4 5 Uraian
RUBRIK PENILAIAN PENGETAHUAN
No. Soal Kunci Jawaban Kriteria penilaian
1 Mengapa produsen makanan lebih menyukai bahan pewarna sintetik daripada bahan pewarna alami ?
karena pewarna sintetik warnanya itu lebih cerah dan lebih bagus, dan yang paling penting bahan pewarna sintetik itu murah dari pada pewarna alami. Jadi lebih banyak menguntungkan produsen.
4: jika jawaban benar dan lengkap
3: jika dijawab dengan benar namun
penjelasannya kurang 2: jika dijawab dan
disertai penjelasan namun kurang benar
1: dijawab dengan benar, namun kurang benar 2 Mengapa penggunaan sakarin
sebagai pemanis tidak boleh berlebihan?
Penggunaan sakarin sebagai pemanis buatan secara berlebihan, dapat merangsang tumbuhnya sel- sel tumor kandung kemih.
4: jika jawaban benar dan lengkap
3: jika dijawab dengan benar namun
penjelasannya kurang 2: jika dijawab dan
disertai penjelasan namun kurang benar
1: dijawab dengan benar, namun kurang benar
3 Mengapa makanan yang disimpan di lemari es dan makanan yang dikeringkan menjadi awet ?
karena dalam keadaan dingin (seperti dalam lemari es) bakteri- bakteri yang menyebabkan pembusukan tidak dapat berkembang dalam suhu udara yang rendah. oleh karena itu, perkembangan bakteri pembusukan berhenti sementara dalam suhu dingin dan makanan jadi tak membusuk.
Pada makanan yang dikeringkan, kandungan air yang terkandung didalam makanan tersebut menjadi sedikit. Sehingga makanan tersebut tidak mudah membusuk
4: jika jawaban benar dan lengkap
3: jika dijawab dengan benar namun
penjelasannya kurang 2: jika dijawab dan
disertai penjelasan namun kurang benar
1: dijawab dengan benar, namun kurang benar
4 Mengapa boraks dan formalin tidak boleh digunakan sebagai pengawet
Formalin dan boraks dilarang 4: jika jawaban benar dan lengkap
makanan? pemakaiannya pada makanan sebab menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan manusia yang memakannya. Formalin dapat menyebabkan kanker, sedangkan boraks dapat menyebabkan kerusakan pada sistem saraf
3: jika dijawab dengan benar namun
penjelasannya kurang 2: jika dijawab dan
disertai penjelasan namun kurang benar
1: dijawab dengan benar, namun kurang benar
5 Jelaskan hal – hal yang perlu kalian ketahui dalam memilih makanan yang dikemas ?
a. Memilih makanan kemasan dengan memperhatikan kondisi Kemasannya.
b. Memperhatikan tanggal Kedaluwarsanya
c. Memperhatikan kandungan gizi dan komposisi makanan
4: jika jawaban benar dan lengkap
3: jika dijawab dengan benar namun
penjelasannya kurang 2: jika dijawab dan
disertai penjelasan namun kurang benar
1: dijawab dengan benar, namun kurang benar
LEMBAR OBSERVASI KEAKTIFAN SISWA
KELAS VIII SMP IT AL IBRAH MATA PELAJARAN ZAT ADITIF MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING
TAHUN 2021 – 2022
Kompetensi Dasar :
3.6 Menjelaskan berbagai zat aditif dalam makanan dan minuman, zat adiktif, serta dampaknya terhadap kesehatan 4.6 Membuat karya tulis tentang dampak penyalahgunaan zat aditif dan zat adiktif bagi kesehatan
Tanggal Pelaksanaan :
Kelompok :
Petunjuk Penggunaan :
Berilah tanda (√) pada indicator – indicator dibawah ini pada rentang skor 1 – 4 sesuai dengan kriteria penilaian !
No Nama Siswa
Indikator yang di nilai Mengajukan
Pertanyaan
Menjawab Pertanyaan
Berdiskusi dalam kelompok
Menyelesaiakan masalah
Memperhatikan presentasi
teman 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
RUBRIK PENILAIAN LEMBAR OBSERVASI KEAKTIFAN SISWA KELAS VIII SMP IT AL IBRAH MATA PELAJARAN ZAT ADITIF MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING
TAHUN 2021 – 2022
No Indikator Skor Kriteria Penilaian
1 Mengajukan peranyaan 4 Siswa pernah lebih dari 2x mengajukan pertanyaan 3 Siswa pernah 2x mengajukan pertanyaan
2 Siswa pernah 1x mengajukan pertanyaan 1 Siswa tidak pernah mengajukan pertanyaan 2 Menjawab pertanyaan 4 Siswa pernah lebih dari 2x menjawab pertanyaan
3 Siswa pernah 2x menjawab pertanyaan 2 Siswa pernah 1x menjawab pertanyaan 1 Siswa tidak pernah mengajukan pertanyaan 3 Berdiskusi dalam kelompok 4 Siswa mampu mengatur, mengkordinir teman
kelompok dalam melakukan diskusi 3 Siswa ikut berdiskusi dengan kelompoknya 2 Siswa hanya mendengarkan teman melakukan
diskusi dan mengiyakan jawaban teman 1 Siswa tidak pernah berpartisipasi dalam diskusi
kelompok dan bersikap acuh
4 Menyelesaikan masalah 4 Siswa mampu menyelesaikan masalah dengan baik dan berdiskusi kelompok
3 Siswa mampu menyelesaikan masalah namun masih meminta bantuan guru
2 Siswa ada kemauan menyelesaikan masalah tetapi cepat menyerah
1 Siswa tidak ada kemauan menyelesaiakan masalah 5 Memperhatikan presentasi teman 4 Siswa memperhatikan presentasi teman dan tidak
berbicara dengan teman
3 Siswa memperhatikan presentasi teman tetapi tidak merespon
2 Siswa memperhatikan presentasi teman setelah ditegur oleh guru
1 Siswa tidak memperhatikan presentasi teman dan bersikap acuh
1 Siswa tidak mencatat rangkuman materi pelajaran sama sekali
Keterangan : Observer memberikan skor 1-4
PENILAIAN PRODUK (HASIL KARYA) Teknik penilaian : Penilaian Produk (Hasil Karya)
Bentuk Instrumen : Lembar Penilaian Produk hasil karya (Laporan Hasil pengamatan) Kisi kisi penilaian : Dilakukan untuk menilai laporan “ pengamatan aliran energi”
No Indikator Hasil Penilaian
4 3 2 1
1 Sistematika laporan 2 Data pengamatan 3 Hasil analisis data 4 Kesimpulan
Petunjuk perhitungan skor
∑
∑
RUBRIK PENILAIAN LAPORAN
Aspek yang dinilai Nilai Rubrik
Sistematika laporan 4 Komponen dalam laporan lengkap dan urut
3 Komponen dalam laporan hasil pengamatan lengkap namun tidak urut (sistematis)
2 Komponen dalam laporan hasil pengamatan tidak lengkap 1 Hanya menuliskan data hasil pengamatan
Data pengamatan 4 Data hasil pengamatan lengkap dan benar 3 Data hasil pengamatan lengkap dan kurang benar 2 Data hasil pengamatan kurang lengkap
1 Data hasil pengamatan tidak lengkap
Hasil analisis data 4 Mengerjakan seluruh pertanyaan diskusi dengan tepat (sesuai dengan konsep)
3 Mengerjakan seluruh pertanyaan diskusi, namun ada beberapa nomor kurang sesuai dengan konsep
2 Mengerjakan seluruh pertanyaan diskusi, namun tidak sesuai dengan konsep atau mengerjakan beberapa pertanyaan diskusi
1 Mengerjakan beberapa pertanyaan diskusi dan tidak sesuai dengan konsep
Kesimpulan 4 Menyimpulkan sesuai dengan tujuan pengamatan, disertai alasan/penjelasan, ditulis dalam kaliamat pernyataan dengan benar
3 Menyimpulkan sesuai dengan tujuan pengamatan, tidak disertai alasan/penjelasan, ditulis dalam bentuk kalimat pernyataan dengan benar
2 Menyimpulkan tidak sesuai tujuan pengamatan, disertai alasan/penjelasan, ditulis dalam bentuk kalimat pernyataan dengan kurang benar
1 Menyimpulkan tidak sesuai tujuan pengamatan, tidak disertai alasan/penjelasan, tulisan dalam bentuk kalimat pernyataan dengan kurang benar
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
“ZAT ADITIF”
PENDAHULUAN
Junk food dan makanan kemasan sering kali menjadi pilihan hidangan untuk pendamping ketika nonton TV atau bersantai karena mudah didapat dan rasanya yang lezat. Jika dikonsumsi berlebih makanan ini justru memberikan dampak kurang baik untuk kesehatan. Pada umumnya, seperti junk food dan makanan kemasan lainnya memiliki kandungan zat nutrisi lain seperti protein, kalsium zat besi, vitamin A, C, D, dan E pada makanan siap saji sangat rendah.Sehingga jika sering mengonsumsi makanan cepat saji, maka kebutuhan tubuh tidak terpenuhi. Akibatnya akan melemahkan sistem kekebalan tubuh dan mudah terkena penyakit dan infeksi.
Banyak orang yang sudah tahu bahwa jenis makanan ini tidak memberikan manfaat bagi kesehatan, sayangnya masih ada yang menyukainya. Rasanya yang enak dan menggoda selera membuat makanan cepat saji banyak digemari oleh masyarakat. Rasa enak tersebut berasal dari kandungan lemak, garam, gula, dan bahan aditif sintetik dalam junk food.
Untuk mengetahui lebih lengkapnya terkait bahan aditif dalam junk food dan makanan kemasan lainnya ,mari kita lakukan pengamatan dibawah ini !
Kelompok:
1. ………
2. ………
3. ………
4. ………
5. ………
Gambar 1 Makanan siap saji Sumber : infopublik.com
A. TUJUAN PENGAMATAN
Setelah melakukan kegiatan pada LKPD, peserta didik diharapkan mampu :
1. mengidentifikasi kandungan zat aditif dalam makanan dan minuman sehari-hari dengan benar
2. mengidentifikasi dampak pemakaian zat aditif dalam makanan dan minuman dengan benar B. ALAT DAN BAHAN
1. Alat tulis
2. Bahan makanan minuman C. LANGKAH KEGIATAN
1. Setiap kelompok mengambil 1 baki yang berisi makanan dan minuman kemasan 2. Membaca komposisi bahan makanan dan minuman yang tertera pada kemasan
3. Menuliskan jenis zat aditif yang ada pada makanan dan minuman kemasan tersebut pada tabel yang sudah disediakan
D. DATA PENGAMATAN
Tabel 1.2 Hasil Identifikasi Zat Aditif dalam Makanan dan Minuman Kemasan
No
Makanan atau Minuman
Jenis Zat Aditif
Pewarna Pemanis Pengawet Penyedap Pengental Pengelmusi 1
2 3 4 5
E. PERTANYAAN DISKUSI
1. Apakah hasil identifikasi pada makanan dan minuman tersebut semua nya mengandung zat aditif buatan? Jika tidak,tuliskan juga berapa jumlah yang mengandung zat aditif buatan dan zat aditif alami !
2. Berdasarkan hasil pengamatan pada gambar diatas, tuliskan makanan minuman yang mengandung zat aditif alami. Jelaskan alasannya!
3. Berdasarkan hasil pengamatan pada gambar diatas, tuliskan makanan minuman yang mengandung zat aditif buatan. Jelaskan alasannya!
Petunjuk Kerja:
Untuk mendukung jawaban pada pertanyaan diskusi, lakukanlah studi
literatur pada handout ataupun buku siswa!
4. Berdasarkan data-data diatas, manakah yang lebih banyak dikonsumsi oleh sebagian besar konsumen?Jelaskan!
5. Jika kita mengkonsumsi zat aditif seperti data yang tertera pada tabel diatas, apakah berdampak bagi tubuh kita?Jelaskan!
F. Kesimpulan
Berdasarkan pengamatan, tuliskan kesimpulan dibawah ini !