• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III GAMBARAN UMUM

A. Biografi Anies Baswedan

Anies Baswedan lahir di Kuningan, Jawa Barat, 7 Mei 1969. Kepemimpinan Anies telah terlihat sejak kecil. Putra pasangan Rasyid Baswedan (Mantan Wakil Rektor UII) dan Aliyah (Guru Besar UNY) ini terpilih sebagai Ketua Panitia Tutup Tahun SMP Negeri 5 Yogyakarta pada 1983.

Setelah lulus SMP, Anies melanjutkan pendidikannya ke SMA 2 Yogyakarta dan terpilih sebagai Ketua OSIS pada 1985.

Bahkan, Anies terpilih sebagai Ketua OSIS se-Indonesia setelah mengikuti pelatihan kepemimpinan bersama 300 Ketua OSIS lainnya. Saat SMA, Anies juga mengikuti program pertukaran pelajar siswa Indonesia-Amerika yang diselenggarakan AFS selama satu tahun. Sepulangnya dari AS, Anies berkecimpung di TVRI Yogyakarta sebagai salah satu pewawancara tetap acara

“Tanah Merdeka”.

Setelahnya, pada 1989, Anies melanjutkan studinya ke Universitas Gajah Mada (UGM), Fakultas Ekonomi. Tiga tahun kemudian Anies terpilih menjadi ketua Senat UGM. Di tahun 1993, Anies memperoleh beasiswa program musim panas di Sophia University, Jepang. Beasiswa ini didapatkan dari JAL Foundation.

Tahun 1996, Anies mempersunting Fery Farhati Ganis.

Mereka dikaruniai empat anak. Pada 1997, Anies mendapat

66

beasiswa master di bidang International Security and Economic Policy di University of Maryland, College Park, AS. Setahun kemudian Anies mendapat penghargaan William P. Cole II Fellowship dari School of Public Policy, University of Maryland.

Di tahun ini pula ia mendapatkan ASEAN Student Awards Program dari USAID-USIA-NAFSA.

Setelah menyandang gelar magister, pada 1999, Anies meraih beasiswa program doktoral di Northern Illinois University.

la menulis disertasi berjudul: "Otonomi Daerah dan Pola Demokrasi di Indonesia". Pada 2004, Anies meraih beasiswa mahasiswa doktor berprestasi: Gerald S. Maryanov Fellow dari Northern Illinois University. Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang berprestasi dan memiliki integritas dalam pengembangan ilmu politik.

Pada 2005, Anies menjabat sebagai Direktur Riset The Indonesian Institute, sebuah organisasi yang berfokus pada riset dan analisis kebijakan publik. Setahun kemudian, Anies ditugaskan sebagai Penasihat Nasional di Partnership for Governance Reform. Anies banyak memberikan kontribusinya dalam menangani otonomi daerah ke instansi terkait.

Pada 2007, Anies terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina dan dinobatkan menjadi rektor termuda di Indonesia (38 tahun). Anies menggagas Paramadina Fellowship. Sebuah program kuliah gratis yang merekrut anak-anak terbaik dari berbagai daerah. Selain itu, Anies juga menggagas pengajaran anti korupsi dan membuat mata kuliah wajib Anti Korupsi.

67

Hasil kerja kerasnya itu rupanya mendapat perhatian dunia internasional. Pada 2008, majalah internasional terkemuka Foreign Policy memasukkannya ke dalam daftar 100 Intelektual Dunia.

Anies merupakan satu-satunya figur dari Indonesia dan Asia Tenggara yang masuk dalam daftar 100 intelektual dunia.1

Tabel III.A.1 Lini Masa Anies Baswedan2

Tahun Lini Masa

1969 Lahir di Kuningan, Jawa Barat, pada 7 Mei dari pasangan Rasyid Baswedan (Mantan Wakil Rektor Universitas Islam Indonesia) dan Alyah (Guru Besar Universitas Negeri Yogyakarta).

1980 Lulus dari SD Laboratori, Yogyakarta.

1983 Lulus dari SMP Negeri 5 Yogyakarta.

1985 Menjadi Ketua OSIS se-Indonesia.

1987 Terpilh sebagai peserta program pertukaran pelajar siswa Indonesia-Amerika (AFS), Anies tinggal di Milwakuee, Wisconsin, AS, selama satu tahun sehingga kelulusannya molor 1 tahun.

1 Gun Gun Heryanto dan Iding Rosyidin, 10 Tokoh Transformatif Indonesia, (Jakarta: Penerbit Erlangga, 2015), h. 4-6.

2 Gun Gun Heryanto dan Iding Rosyidin, 10 Tokoh Transformatif Indonesia, h. 18-19.

68

1989 • Lulus dari SMA Negeri 2 Yogyakarta.

• Menjadi salah satu pewawancara di Televisi Republik indonesia (TVRI) Yogyakarta dalam program Tanah Merdeka.

1992 Menjadi Ketua Senat UGM.

1993 Mendapat beasiswa musim panas di Sophia University lepang. Beasiswa ini diberikan oleh Japan Airlines Scholarship UAL Foundation).

1996 Menikahi Fery Farhati Ganis pada 11 Mei.

1997 Mendapatkan beasiswa studi master bidang International Security and Economic Policy di University of Maryland, College Park, AS.

1998 Mendapatkan penghargaan ASEAN Student Awards Program dani USAID-USIA-NAFSA Di masa ini pula Anies dianugerahi William P Cole lⅢ Fellowship dari School of Public Policy, University of Maryland, AS.

1999 Mendapatkan beasiswa program doktoral dari Northern Illinois University. Anies menulis disertasi bertajuk: “Otonomi Daerah dan Pola Demokrasi di Indonesia”.

69

2004 Mendapatkan Gerald S. Maryanov Fellow dari Northern Illinois University. Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa Northern Illinois University yang dianggap berprestasi dan punya integritas dalam pengembangan ilmu politik.

2005 Menjadi Direktur Riset The Indonesian Institute, lembaga yang berfokus pada riset dan analisis kebijakan publik.

2006 Menjadi Penasihat Nasional di Partnership for Governance Refom untuk masalah-masalah desentralisasi dan otonomi daerah.

2007 Menjadi rektor termuda Indonesia (38 tahun) saat terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina.

2008 Masuk dalam daftar 100 Intelektual Publik Terkemuka (Top 100 Publik Intellectuals) versi majalah Foreign Policy. Anies menjadi satu- satunya orang Indonesia dan Asia Tenggara yang masuk dalam daftar di Tahun ini.

2009 Didapuk sebagai Young Global Leaders 2009 dari Forum Ekonomi Dunia (The World Ekonomic Forum).

2010 • Mendirikan Yayasan Gerakan Indonesia mengajar.

70

• Masuk dalam daftar 20 tokoh penting yang akan mengubak dunia pada 20 tahun mendatang (World’s 20 Future Figure) versi Majalah Foresight.

• Terpilih sebagai anggota Tim 8 KPK untuk meneliti kasus perseteruan KPK dengan Kepolisian RI yang terkenal dengan nama

“Cicak vs Buaya”. Kasus ini menyeret dua pimpinan KPK, Bibid Samad Rianto dan Chandra M. Hamzah, yang diduga dikriminalisasi.

• Masuk dalam daftar 500 Muslim Berpengaruh Dunia versi Royal Islam Strategic Cnter, Kerajaan Yordania.

2011 • Menggagas gerakan Indonesia Menyala.

• Menyampaikan orasi budaya berjudul

“Melunasi Janji Kemerdekaan” di Universitas Paramadian pada 15 Agustus.

2012 • Menggerakkan ribuan orang di berbagai kota untuk mengorganisir dan mengajar selama satu hari di Sekolah Dasar yang dikenal dengan gerakan Indonesia Mengajar.

71

• Mendapat Anugerah Seputar Indonesia Kategori Tokoh Transformasi Sosial dan SINDO.

2013 • Menjadi Ketua Komite Etik KPK untuk menyelidiki bocornya surat perintah penyidikan (sprindik) kasus korupsi proyek Hambalang.

• Menerima tawaran menjadi peserta Konvensi Calon Presiden (Capres) Partai Demokrat sebagai bentuk turun tangan melunasi janji kemerdekaan.

2014 • Menyatakan dukungan resmi kepada pasangan Jokowi-JK dalam Pilpres 2014. Dukungan ini disampaikan resmi di laman anisBaswedan.com pada 22 Mei.

• Menjadi juru bicara pemenangan pasangan Jokowi-JK sesuai hasil rapat gabungan parta- partai pendukung Jokowi-JK.

• Dilantik menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.

2016 Dicopot oleh Jokowi dalam reshuffle Kabinet Jilid II, 27 Juli 2016 dan posisi Kemendikbud

72

digantikan oleh kader Muhammadiyah, Muhadjir Effendy.3

2017 Berpasangan dengan Sandiaga Uno, Anies memenangkan Pilkada DKI Jakarta 2017 dengan perolehan suara 57,96 persen. Disini Anies Diusung oleh Partai Gerindra.4

2018 Menyatakan dukungan kepada Prabowo-Sandi dalam pemilu 2019. Hal itu diungkapkan di Mata Najwa episode “Drama Orang Kedua”.5

3 Andreas Lukas Altobeli, Anies Baswedan, Dilantik, Dicopot, dan Dilantik Lagi oleh Jokowi, dilansir dari https://nasional.kompas.com/

read/2017/10/17/08253771/anies-baswedan-dilantik-dicopot-dan-dilantik-lagi- oleh-jokowi?page=all, pada 9 November 2020, pukul 16.32.

4 Andreas Lukas Altobeli, Anies Baswedan, Dilantik, Dicopot, dan Dilantik Lagi oleh Jokowi, dilansir dari https://nasional.kompas.com/read/

2017/10/17/08253771/anies-baswedan-dilantik-dicopot-dan-dilantik-lagi-oleh- jokowi?page=all, pada 9 November 2020, pukul 16.32.

5 Najwa Shihab, Mata Najwa Part 3 Drama Orang Kedua: Anies: Saya

Selalu Kangen Bang Sandi, dilansir dari https://www.youtube.com/watch?

v=A__lgsq6RPo&t=110s, pada 9 November 2020, pukul 16.40.

73

B. Kebijakan Anies Baswedan Selama Pandemi Covid-19 di

Dokumen terkait