• Tidak ada hasil yang ditemukan

Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan diatas, maka dikemukakan saran-saran sebagai berikut :

1. Bagi perusahaan, Melihat situasi ditengah pandemi ini penulis menyarankan untuk lebih jeli untuk menentukan strategi di tengah pandemi covid-19. Melakukan ekspansi serta terobosan yang terukur ke segmen digital yang bisa diambil oleh bank. Serta momentum bank untuk melatih pegawainya menjadi marketing digital yang handal.

2. Bagi penelitian selanjutnya, diharapkan dapat memperluas variabel, sampel, periode penelitian serta tidak hanya terfokus pada perkreditan saja. Hal tersebut dimaksudkan agar dapat memperoleh hasil penelitian dengan tingkat generalisasi yang lebih tinggi dari penelitian ini.

65

DAFTAR PUSTAKA

Alahari, F., & Marlius, D. (2018). Prosedur Pemberian Kredit KPR pada PT. Bank Tabungan Negara (Persero) TBK Cabang Pembantu Bukittinggi. 2014, 1–

11.

Amri, A. (2020). Dampak Covid-19 terhadap UMKM di Indonesa. 2(1).

Andrianto. (2020). Manajemen Kredit : Teori dan Konsep Bagi Bank Umum (Q.

Media (ed.); Cetakan Pe). CV. Penerbit Qiara Media.

Ardillawati Fadlia. (2019). Pengaruh Pemberian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia Unit Kanrung Cabang Sinjai Terhadap peningkatan pendapatan masyarakat Di kecamatan Sinjai Tengah Kabupaten.

Astarina, I., & Hapsila, A. (2015). Manajemen Perbankan. Deepublish Pubhliser.

Hartono, H. (2020). Analisis Permasalahan Kredit Macet dalam Bidang Perbankan di Indonesia.Bbs.Binus.Ac.Id.

Hery. (2019). Dasar-Dasar Perbankan (Diddy S. (ed.)). PT. Grasindo.

Ismail. (2010). Manajemen Perbankan : Dari Teori Menuju Aplikasi (Circlestuff &

Suwito (eds.); Pertama). Prenadamedia Group.

Kencana, M. R. B. (2021). BI Catat Pertumbuhan Kredit Minus 2,4 Persen di April 2021. Liputan6.Com. https://www.liputan6.com/bisnis/read/4568317/bi-catat- pertumbuhan-kredit-minus-24-persen-di-april-2021

Lidyana, V. (2021). Bank Dunia Sebut Dampak Covid-19 Bisa Terasa Sampai 10 Tahun ke Depan. DetikFinance. https://finance.detik.com/berita-ekonomi- bisnis/d-5354936/bank-dunia-sebut-dampak-covid-19-bisa-terasa-sampai- 10-tahun-ke-depan

Mewoh, F. C., Sumampouw, H. J., & Tamengkel, L. F. (2016). Analisis Kredit Macer (PT. bank Sulut, TBK di Manado).

Pranata, E. (2019). Dampak Sosial Terhadap Pemagunan Perumahan Regioal di Kawasan Pangi Desa Latali Kecamatan Pakue Tengah Kab. Kolaka Utara.

Time, 6(3), 198.

Pribadi, I. A., & Dewanto, K. (2020). OJK: Pertumbuhan Kredit Perbankan hanya 6,08 persen. M.Antaranews.Com.

Prihatin, L., Sudarwanto, A. S., & Pujiyono. (2018). Faktor Kredit Perbankan Bermasalah / Non Performing Loan Perbankan Ponorogo. 6, No 1.

Putri, E. A. A., Nuraina, E., & Yusdita, E. E. (2020). Upaya Pencegahan dan Penanganan Kredit Macet Ditinjau dari Persepsi Nasabah. Jurnal Riset Akuntansi & Perpajakan (JRAP), 7(02), 185–196.

Safitri, A. N., Fasa, M. I., & Suharto. (2021). Dampak Pandemi terhadap

Perkembangan dan Prospek Perbankan Syariah. 2(2), 103–117.

Sugiyono. (2010). Metodologi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. CV.

Alfabeta.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. PT Alfabet.

Sunariya, M. J. S., & Itsnaini, P. R. (2020). Dampak Covid-19 terhadap Lembaga Keuangan Syariah (Perbankan Syariah). Bank Syariah Jafar, 1–17.

Supriadi, & Hr, A. S. (2018). Analisis Laporan Keuangan Debitur Sebagai Bahan Pertimbangan Pemberian Kredit Pada PT Bank Syariah Mandiri Cabang Maros. 1(1).

Thomas, V. F. (2021). OJK Catat Pertumbuhan Kredit 2020 Terkontraksi 2,41 persen. Tirto.Id. https://www.google.com/amp/s/amp.tirto.id/ojk-catat- pertumbuhan-kredit-2020-terkontraksi-241-persen-f9h8

Washito, & Wuryastuti, H. (2020). Coronavirus - Kupas Tuntas Sejarah, Sumber, Penyebaran, Patogenesis, Pendekatan Diagnosis dan Gejala Klinis Coronavirus Pada Hewan Dan Tumbuhan (Dian Christine F. (ed.); 1st ed.).

Lily Pubhliseer.

67

Lampiran

Lampiran 1 Pedoman Wawancara

No. Pertanyaan Coding

1. Apa sajakah produk pelayanan kredit yang dilakukan oleh Bank BTN Cabang Makassar?

DJ, SMA, AER 2. Produk Kredit apa yang paling diminati? Apa Alasannya? DJ, SMA,

AER 3. Apa syarat yang harus dipenuhi debitur jika ingin mengajukan

kredit pada Bank BTN Cabang Makassar selama masa pandemi?

DJ, SMA, AER 4. Apakah covid-19 memberikan dampak positif atau negatif

terhadap prosedur pemberian kredit di Bank BTN Cabang Makassar?

DJ, SMA, AER 5. Apakah covid-19 memberikan dampak positif atau negatif

terhadap perancanaan kredit di Bank BTN Cabang Makassar?

DJ, SMA, AER 6. Apakah covid-19 memberikan dampak positif atau negatif

terhadap pengelolaan kredit di bank BTN Cabang Makassar?

DJ, SMA, AER 7. Apakah covid-19 memberikan dampak positif atau negatif

terhadap sistem pengawasan di Bank BTN Cabang Makassar pada kredit yang diberikan kepada debitur selama masa pandemi?

DJ, SMA, AER

8.

Penyuluhan atau promosi seperti apakah yang digunakan oleh Bank BTN Cabang Makassar agar masyarakat tertarik untuk mengambil kredit ataupun melakukan transaksi yang lain selama masa pandemi?

DJ, SMA, AER 9. Hal apa yang biasanya menimbulkan kredit macet? DJ, SMA,

AER 10. Kebijakan apa saja yang dilakukan Bank BTN Cabang

Makassar untuk meminimalisir timbulnya kredit macet selama masa pandemi?

DJ, SMA, AER 11. Dari sekian banyak jenis kredit, kredit jenis apa yang banyak

terjadi risiko kredit macet selama masa pandemi?

DJ, SMA, AER 12. Apa saja dampak negatif dari penyelesaian kredit macet pada

Bank BTN Cabang Makassar selama masa pandemi? DJ, SMA, AER 13. Bagaimana jumlah permohonan kredit selama masa pandemi?

Apakah mengalami penurunan atau peningkatan?

DJ, SMA, AER 14. Bagaimana tindakan bank ketika seorang debitur tidak mampu

mengembalikan kewajibannya dengan tepat waktu selama masa pandemi?

DJ, SMA, AER

15. Pihak mana saja yang terkena efek kredit macet? Bagaimana dampak bagi mereka yang terkena efek kredit macet?

DJ, SMA, AER 16. Kendala apa sajakah yang dialami Bank BTN Cabang

Makassar selama masa pandemi?

DJ, SMA, AER 17. Untuk selama tahun 2021 apakah kredit mulai normal atau

mengalami penurunan?

DJ, SMA, AER

Keterangan:

Coding (Singkatan Nama Narasumber Wawancara)

No Coding Nama Jabatan

1. DJ Doddy Julianto Recovery and Asset Sales

2. SMA Shuhufy Maula Anas Admin Recovery and Asset Sales 3. AER Ayu Ekawardhani Rusyadi Consumer Loan Service

Lampiran 2

Keterangan Hasil Wawanacara

No. Coding Transkip

1.

.

DJ

Kredit KPR, Platinum, Subsidi, Non Subsidi, Kredit Pegawai, Kredit Usaha Rakyat, Kredit Pemilikan Lahan, Kredit Ringan BTN Pensiunan, Kredit Investasi, Kredit Ringan BTN, Kredit UMKM Program Kemitraan, Kredit Swadana BTN, Kredit UMKM Linkage Program, Kredit Bangun Rumah BTN, Kredit Agunan Rumah (KAR) BTN, Kredit Pemilikan Lahan, Kredit Kepemilikan Apertemen BTN, Kredit UMKM Modal Kerja, Kredit UMKM, kredit beragunan Simpanan BTN, Kredit Modal Kerja, Kredit Modal Kerja Kontraktor, Kredit KUMKM Investasi, Kredit Program Pendanaan UMK, kredit pemilikan Rumah Toko BTN, Kredit UMKM Modal Kerja Kontraktor, Fasilitas Pembiayaan Kredit Renovasi Rumah BTN Tapera, dan Fasilitas Pembiayaan Kredit Rumah BTN Tapera.

SMA

Kredit KPR Subsidi dan Non Subsidi, Kredit Pegawai, Kredit Usaha Rakyat, Kredit Ringan BTN Pensiunan, Kredit Investasi, Kredit Ringan BTN, Kredit Bangun Rumah BTN, Kredit Agunan Rumah (KAR) BTN, Kredit UMKM, Kredit Modal Kerja, Kredit Program Pendanaan UMK, kredit pemilikan Rumah Toko BTN.

AER

KPR, Kredit Agunan Rumah, Kredit Bangun Rumah, Kredit Pinjam Pegawai.

2.

DJ

KPR Subsidi, Karena harga lebih murah sekitaran Rp 156.000.000 dan angsuran lebih ringan. Misalkan untuk 15 tahun, posisi hitungan normalnya kurang lebih Rp 1.100.000 per bulan dan 20 tahun bisa lebih ringan. Seseorang dengan berupah UMR standar Rp 3.000.0000 – Rp 3.500.000 kemungkinan besar bisa mendapatkan fasilitas KPR Subsidi karena angsuran bisa dibawah Rp 1.000.000.

SMA

KPR subsidi, karena harga lebih terjangkau yaitu angsuran bisa lebih ringan.

AER

Untuk kredit sesuai dengn kebutuhan pemohon, yang paling banyak diminati yaitu KPR Subsidi karena harga terjangkau.

3.

DJ

Untuk syarat pemberkasan selama masa pandemi itu tetap sama dengan sebelum pandemi. Yaitu, foto copy KTP Pemohon dan pasangan, foto copy kartu keluarga, foto copy surat nikah / keterangan belum nikah/ akta cerai, pas foto NPWP pemohon dan pasangan, dan materai 10.000 2 lembar, melengkapi data untuk penghasilan tetap dan tidak tetap, dan data agunan.

Untuk syarat untuk pengajuan kredit, yaitu leboh fokus ke syarat pemberkasan. Contohnya, yaitu foto copy KTP Pemohon dan

SMA pasangan, foto copy kartu keluarga, foto copy surat nikah / keterangan belum nikah/ akta cerai, pas foto NPWP pemohon dan pasangan, dan materai 10.000 2 lembar.

AER

Syaratnya, yaitu usia minimal 21 tahun atau sudah menikah dan melengkapi dokumen persyaratan.

4.

DJ

Tidak ada dampak negatif dan tetap sama terkait prosedur pemberian kredit pada saat sebelum dan masa pandemi.

Prosedurnya yaitu, melengkapi kelengkapan berkas yang sudah ditetapkan di check list kelengkapan berkas, memenuhi syarat kemampuan pembayaran, dan setelah berkas masuk akan dianalisa oleh kreditur.

SMA

Tidak ada dampak negatif. Secara prinsip tidak ada yang berubah terkait prosedur pemberian kredit pada saat sebelum dan masa pandemi. Prosedurnya yaitu, melengkapi kelengkapan berkas yang sudah ditetapkan di check list kelengkapan berkas pada Bank BTN Kajaolalido.

AER

Tidak ada dampak negatif. Pemohon menyetor berkas dan dilakukan wawancara kredit dengan debitur. Setalah itu, diproses dan dianalisa oleh pihak bank (kreditur). Kemudian hasilnya akan keluar apakah disetujui atau tidak.

5. DJ

Tidak ada dampak negatif yang diberikan oleh covid-19 terkait perencanaan kredit. Susunannya seperti, penilaian keadaaan, penyusunan database, penetapan strategi kemudian melaksanakan perencanaan berdasarkan target atau program yang telah disusun.

SMA

Tidak ada dampak negatif yang ditimbulkan covid-19 terkait perencanaan kredit. BTN Cabang Makassar Semakin gencar dalam merencanakan dan memasarkan berbagai jenis kredit yang ada di Bank BTN dengan skema yang lebih ringan.

6. DJ

Tidak ada dampak negatif. Namun terkait pengelolaan kredit pada saat pandemi, ada proses pembinaan atau pemberian rektrukturisasi (penangguhan kredit) untuk debitur atau nasabah- nasabah yang mengalami dampak covid-19 dengan pola yang sudah diatur oleh Bank BTN beradsarkan peraturan OJK ,misalnya diberhentikan sementara, di PHK, pengurangan gaji karyawan atau tunjangan, dan dampak lainnya.

SMA

Tidak ada dampak negatif. Pada saat masa pandemi, terkait pengelolaan kredit ada sedikit relaksasi atau kebijakan yang diberikan oleh Bank berdasarkan aturan OJK terkait pemberian restrukturisasi atau penangguhan kredit bagi nasabah-nasabah yang terkena dampak covid-19.

DJ

Tidak ada dampak negatif. Dari pihak bank tetap menetapkan prinsip 5C dan 7P untuk pemberian kredit. Pengawasan pada saat pengajuan kredit, yaitu verifikasi 5C terkait wawancara debitur, pendapatan debitur, analisa terhadap pekerjaan debitur, termasuk kemampuan debitur kedepannya dalam melakukan pembayaran sampai dengan selesainya masa kredit.

menganalisa bagaimana menjaga agar pembeyaran debitur normal atau tidak menunggak per bulannya. Biasanya dilakukan dengan via telepon, sms splash, whatsapp splash, atau pembinaan secara langsung dilapangan oleh petugas-petugas bank dengan mengunjungi debitur.

SMA

Tidak ada dampak negatif yang ditimbulkan covid-19 terhadap sistem pengawasan di Bank BTN Kajaolalido. Dari pihak bank tetap menetapkan prinsip 5C dan 7P untuk pemberian dan pengawasan kredit.

AER

Tidak ada dampak negatif. Semua proses kredit melewati proses analisa untuk memastikan pemohon apakah dapat menerima fasilitas KPR atau tidak.

8.

DJ

Saat diterapkannya kebijakan PSBB atau pembatasan sosial penyuluhan lapangan (langsung) untuk mempromosikan kredit menjadi terbatas, jadi bank lebih fokus melakukan promosi.

Untuk promosi bermacam-macam, yaitu melalui media elektronik, media massa, selebaran, atau melalui penempatan bot ditempat keramaian seperti pameran dan lain-lain.

SMA

BTN lebih memfokuskan pada kegiatan promosi, biasa dilakukan melalui iklan, spanduk, media elektronik, media massa, dan selebaran.

AER

Promosi biasa dilakukan lewat sosial lewat sosial media yang di bagikan oleh pegawai bank, info di web BTN, Iklan, dan lain-lain.

9. DJ

Hal yang biasanya menyebabkan kredit macet itu lebih kepada prinsip 5C, yaitu person, penurunan pendapatan, penurunan kegiatan usaha. Dan saat masa pandemi yaitu kebanyakan debitur mengalami penurunan pendapatan kegiatan usaha.

SMA

Penurunan pendapatan atau kegiatan usaha, serta PHK karyawan swasta.

AER

Biasanya disebabkan oleh adanya pemutusan kerja pada nasabah.

10.

DJ

Selama masa pandemi lebih ke relaksasi kredit atau retrukturisasi kredit (penangguhan kredit) dengan pola yang sudah diatur sesuai dengan ketentuan di Bank BTN Kajaolalido.

Yaitu dengan penangguhan angsuran selama 3, 6, 12 – 24 bulan, pemberian diskon bunga, dan relaksasi jangka waktu kredit.

SMA

Selama masa pandemi lebih ke relaksasi kredit atau retrukturisasi kredit (penangguhan kredit) dengan pola yang sudah diatur sesuai dengan ketentuan di Bank BTN.

AER Nasabah dapat bermohon kembali untuk mendapatkan fasilitas restrukturisasi pada kredit berjalannya.

11. DJ

Kredit KPR Subsidi, karena dilihat dari segi relaksasi lebih banyak.

SMA Kredit KPR Subsidi.

12.

DJ

Tidak ada dampak negatif. Penyelesaiannya yaitu, setelah dberikan relaksasi atau debitur tidak ingin melakukan penangguhan akan diberikan surat peringatan 1 dan apabila tidak di pedulikan akan diberikan surat peringatan 2 dan ke 3 dengan masing-masing jangka waktu 2 minggu. Setelah diberikan surat peringatan ke 3, debitur tetap tidak melakukan penyelesaian atau itikad baik dengan Bank BTN. Maka pihak Bank BTN akan menyelesaikan dengan cara litigasi atau non litigasi, yaitu dengan pelelangan hak akta bunga terhadap objek atau rumah yang dijaminkan di Bank BTN atau dengan pola pengalihan piutang dengan dialihkan ke debitur baru, atau dengan penjualan surat kuasa yang bisa dilakukan langsung oleh debitur atau penjualan yang dilakukan bersama antara debitur dengan pihak bank.

SMA

Tidak ada dampak negatif. Peyelesaiannya yaitu, setelah diberikan relaksasi atau debitur tidak ingin melakukan penangguhan akan diberikan surat peringatan 1, 2, dan 3, dengan masing-masing jangka waktu 2 minggu. Setelah diberikan surat peringatan ke 3, debitur tetap tidak melakukan penyelesaian. Maka pola penyelesaiannya yaitu dilakukan secara litigasi atau non litigasi, yaitu melakukan pelelangan hak akta bunga terhadap objek atau rumah yang dijaminkan di Bank BTN atau dengan pola pengalihan piutang dengan dialihkan ke debitur baru, atau dengan surat kuasa menjual, atau debitur langsung yang melakukan pelunasan atau penjualan yang bersama antara debitur dengan pihak perbankan. Contohnya, debitur mempunyai hutang pada Bank sebesar Rp 200.000.000, harga rumah yang dijaminkan bisa laku Rp 300.000.000 dan dilakukan penjualan bersaman antara debitur dengan pihak Bank, laku sebesar Rp 300.000.000. kemudian debeitur melakukan pelunasan sebesar Rp 200.000.000, sisanya diambil oleh debitur sendiri.

13. DJ

Selama masa pandemi jumlah permohonan kredit mengalami penurunan karena kemampuan debitur dengan hasil analisa pendapatan debitur yang tidak memenuhi syarat.

SMA

Selama masa pandemi jumlah permohonan kredit mengalami penurunan.

AER Peningkatan.

14.

DJ

melaui pemberian surat peringatan tertulis 1 sampai 3 yang masing-masing jangka waktu suratnya 2 minggu.

SMA Melalui surat peringatan tertulis.

15.

DJ

Pegawai, baik pegawai negeri ataupun swasta, wirausaha. Untuk pegawai negeri dikarenakan tunjangan tertunda yang tadinya dibayar perbulan menjadi per 3 bulan otomatis akan mengalami penurunan pendapatan yang akan berdampak pada perlambatan pembayaran. Karyawan swasta dikarenakan pengurangan karyawan atau diberhentikan.

SMA Pegawai negeri maupun swasta, dan wirausaha.

16.

DJ

Untuk terkait pembatasan sosial (PSBB), aktivitas operasional perkantoran tetap berjalan normal namun ada sedikit

pengurangan jam kerja atau pemberian work form home untuk pengurangan populasi.

SMA

Kendalanya lebih pada saat ditetapkannya kebijakan

pembatasan sosial (PSBB), ada sedikit pengurangan jam kerja atau pemberian work form home, yang tadinya 100% pegawai yang masuk menjadi 65% untuk pengurangan populasi.

AER Keterbatasan Pemberian kredit.

17.

DJ Dari pertengahan tahun mulai normal dan sudah dikatakan stabil.

SMA Posisi kredit sudah mulai membaik.

AER Sudah stabil.

Lampiran 3

Wawancara dan Observasi

Wawancara dengan Bapak Doddy Julianto (Recovery and Asset Sales)

Wawancara dengan Bapak Shuhufy Maula Anas (Admin RAS)

Wawancara dengan Ibu Ayu Ekawardahani Rusyadi (Consumer Loan Service)

Observasi data dengan staff bagian kredit

Observasi data dengan Ibu Ani staff bagian Kredit

Dalam ruangan lantai 2 bagian Perkreditan

Lampiran 4 Dokumentasi Data Realisasi Kredit

Lampiran 5 Dokumentasi

Data Restrukturisasi Covid-19

Lampiran 6

Check List Kelengkapan Berkas Penghasilan Tetap / Tidak Tetap

Lampiran 5 Surat Balasan

Lampiran 6 Hasil Turnitin

Dalam dokumen UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR (Halaman 79-98)

Dokumen terkait