SOP PERENCANAAN PPI
SOP
No. Dokumen : B/067/258/PKM.Sti-TU.4/I/2023 No. Revisi : 00
Tanggal terbit : 03 Januari 2023
Halaman : 2
PUSKESMAS PERAWATAN
SATUI
Riduan, A.MKg
NIP.19840926 200904 002 1. Pengertian Suatu proses penyusunan rencana kegiatan PPI di
Puskesmas pada tahun yang akan datang yang dilakukan secara sistematis untuk mengatasi masalah atau sebagian masalah kesehatan di lingkup Puskesmas atau lingkungan sekitar.
2. Tujuan 1. Tersusunnya Rencana Usulan Kegiatan (RUK) PPI untuk tahun berikutnya dalam upaya mengatasi masalah kesehatan di Puskesmas.
2. Tersusunnya Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK)
3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No : B/067/258/PKM.Sti-TU.4/I/2023 tentang Pembentukan Tim PPI Puskesmas
4. Referensi Permenkes Nomor 27 Tahun 2017 tentang Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Fasyankes
5.
Prosedur /Langkah- Langkah
1. Tahap Persiapan
a. Kepala Puskesmas membentuk TIM PPI, yang anggotanya terdiri dari staf Puskesmas.
b. Kepala Puskesmas menjelaskan tentang Pedoman PPI kepada TIM agar dapat memahami pedoman tersebut demi keberhasilan penyusunan perencanaan program PPI.
c. Tim PPI mempelajari kebijakan dan pengarahan yang telah ditetapkan oleh Dinas Kesehatan Kab/Kota,Dinas Kesehatan Kabupaten Provinsi dan Departemen Kesehatan.
2. Tahap Analisis Situasi
Tahap ini dimaksudkan untuk memperoleh informasi mengenai keadaan permasalahan yang di hadapi Puskesmas terkait PPI melalui analisis terhadap data yang di kumpulkan.Tim yang telah disusun oleh kepala puskesmas melakukan pengumpulan data.
Ada 2 (dua) kelompok data yang perlu dikumpulkan yaitu data umum dan data khusus :
a. Data Umum :
1) Peta wilayah kerja serta fasilitas pelayanan data wilayah mencakup luas wilayah,jumlah desa/dusun/rt/rw,jarak desa dengan puskesmas,waktu tempuh ke puskesmas.
Data ini dapat diperoleh dari kantor kelurahan/desa atau kantor kecamatan,atau dapat disesuaikan dengan Profil Puskesmas yang sudah di buat
2) Data Sumber Daya
3) Data Sumber daya Puskesmas
4) Data penduduk dan sasaran program
5) Data kesehatan Lingkungan di puskesmas juga d wilayah kerja Puskesmas Perawatan Satui
b. Data Khusus
1) Status Kesehatan 2) Kejadian Luar Biasa 3) Cakupan Program
4) Hasil Survey PPI ( bila ada ) 6. Bagan Alir
7. Unit terkait 1. Kepala Puskesmas 2. Tim PPI
3. Pelaksana Program dan Pelayanan 8. Rekaman
Historis perubahan
No. Isi perubahan Tanggal di berlakukan