Ruang Kolaborasi LK RK T2
Computational Thinking
Nama Anggota Kelompok
Izin memperkenalkan diri…
Moderator Vivin Nur Kholivah
Penyaji Materi 1 Atika Yuliana Ichsani
Penyaji Materi 2 Annabba Putri Nabilla
Fase yang diambil sesuai jenjang yang diampu yaitu Fase D
Pada akhir fase D, peserta didik mampu menerapkan berpikir komputasional untuk menghasilkan beberapa solusi dari persoalan dengan data diskrit bervolume kecil serta
mendisposisikan berpikir Komputasional dalam
bidang lain terutama dalam literasi, numerasi,
dan literasi sains (computationally literate).
Istilah dan makna dari kata-kata yang sudah disepakati oleh
kelompok:
1. Data diskrit
2. Bervolume kecil 3. Mendisposisikan
4. Berpikir komputasional
5. Literasi sains
Inilah kata-kata yang sudah kami diskusikan dan mencari makna umum masing-masing.
1. Data Diskrit:
Makna Umum: Data yang terdiri dari nilai-nilai terpisah dan terbatas, misalnya bilangan bulat atau kategori yang jelas.
2. Bervolume Kecil:
Makna Umum: Jumlah atau ukuran yang relatif kecil.
3. Mendisposisikan:
Makna Umum: Mengatur, menata, atau menempatkan sesuatu dalam posisi atau keadaan tertentu.
4. Berpikir Komputasional:
Makna Umum: Kemampuan untuk memecahkan masalah, merancang sistem, dan memahami konsep-konsep yang melibatkan pemrosesan informasi secara komputasional.
5. Literasi Sains:
Makna Umum: Kemampuan untuk memahami, menafsirkan, dan menggunakan informasi serta konsep-konsep ilmiah.
Setelah berdiskusi masalah istilah dan makna, selanjutnya menuliskan pemaknaan mengenai
CP yang dibahas di kelompok, sesuai pemahaman bersama seluruh anggota
kelompok!
Peserta didik mampu mengembangkan kemampuan
berpikir komputasional dalam menyelesaikan masalah
yang melibatkan data diskrit dengan volume kecil, serta
kemampuan untuk mengintegrasikan berpikir
komputasional dalam konteks literasi sains. Ini
memperkuat hubungan antara pemahaman komputasi
dengan aplikasi dalam ilmu pengetahuan dan
membantu peserta didik dalam mengembangkan
keterampilan yang relevan dengan bidang PKn.
Sekian dan Terimakasih
Kami Pamit Undur Diri