• Tidak ada hasil yang ditemukan

KISI-KISI PAT 7 2023

N/A
N/A
Isnaini Rohmawati

Academic year: 2023

Membagikan "KISI-KISI PAT 7 2023"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

KISI-KISI PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Mata Pelajaran: PPKn Hari/Tanggal : Selasa, 6 Juni 2023

Kelas : VII Alokasi waktu : 120 menit

NO

. MATERI INDIKATOR SOAL BENTU

K SOAL 1. Keberagaman dalam

masyarakat Indonesia

Menganalisis faktor yang menghambat

keberagaman dalam masyarakat Indonesia Pg.

2. Mengidentifikasi letak geografis wilayah Indonesia Pg.

3. Menganalisis jenis mata pencaharian masyarakat di

daerah tertentu Pg.

4. Menganalisis karakteristik masyarakat dalam

menghadapi keberagaman masyarakat Indonesia Pg.

5. Mengidentifikasi jumlah suku bangsa di Indonesia Pg.

6. Mengidentifikasi nama hari raya agama tertentu

yang ada di Indonesia Pg.

7. Mengidentifikasi jenis ras yang terdapat dalam

masyarakat Indonesia Pg.

8. Menganalisis faktor penyebab keberagaman

masyarakat Indonesia Pg.

9. Mendeskripsikan pengertian ras Pg.

10. Menganalisis jenis ras dengan melihat gambar

tokoh Pg.

11. Mengidentifikasi salah satu jenis keberagaman

budaya di Indonesia khususnya upacara adat Pg.

12. Menganalisis keberagaman masyarakat di

Indonesia Pg.

13. Arti Penting Memahami

keberagaman SARA

Memaknai keberagaman SARA di Indonesia

Pg.

14. Memaknai keberagaman SARA di Indonesia Pg.

15. Menganalisis dampak positif dari keberagaman

bangsa Indonesia Pg.

16. Mengidentifikasi semboyan Bhinneka Tunggal Ika Pg.

17. Perilaku Toleran terhadap

Keberagaman SARA

Menganalisis wujud perilaku toleransi dalam

kehidupan antar umat beragama Pg.

18. Mencontohkan perilaku toleran terhadap

keberagaman golongan atau masyarakat Pg.

19. Menganalisis sikap yang harus dihindari dalam

keberagaman agama Pg.

20. Menganalisis sikap yang harus dilakukan dalam

menghadapi keberagaman Pg.

21. Kerjasama dalam Menganalisis makna proklamasi yang dilihat dari Pg.

▸ Baca selengkapnya: kisi kisi pkn kelas 5

(2)

NO

. MATERI INDIKATOR SOAL BENTU

K SOAL berbagai bidang

kehidupan aspek tertentu

22. Mengidentifikasi berbagai bentuk Kerjasama dari

daerah tertentu Pg.

23. Menganalisis salah satu contoh kerja sama dalam

kehidupan beragama Pg.

24. Menganalisis salah satu contoh kerja sama dalam

bidang pertahanan dan keamanan Pg.

25. Menganalisis salah satu contoh kerja sama dalam

bidang ekonomi Pg.

26. Menganalisis salah satu contoh kerja sama dalam

bidang pertahanan dan keamanan Pg.

27. Menganalisis jenis hewan yang dapat menjadi

contoh penerapan Kerjasama Pg.

28. Arti Penting

Kerjasama Menganalisis arti penting Kerjasama dalam berbagai kehidupan di negara Indonesia bagi diri sendiri, masyarakat, bangsa dan negara

Pg.

29. Menganalisis sikap pelajar terhadap tata tertib

sekolah Pg.

30. Menganalisis dampak apabila kerjasama antar umat

beragama terwujud dengan baik Pg.

31. Daerah dalam Kerangka NKRI

Mengidentifikasi pasal dalam UUD 1945 yang

membahas bentuk negara Indonesia Pg.

32. Menganalisis makna proklamasi yang dilihat dari

aspek tertentu Pg.

33. Memberikan contoh daerah di Indonesia yang

menyandang status otonomi khusus atau istimewa Pg.

34. Menganalisis cara yang biasa digunakan bangsa Indonesia dalam merumuskan atau menyelesaikan suatu permasalahan

Pg.

35. Peran Daerah dalam kerangka NKRI

Memberikan contoh daerah di Indonesia yang

menyandang status otonomi khusus atau istimewa Pg.

36. Menunjukkan tempat dilaksanakannya perumusan

teks Proklamasi Pg.

37. Mengidentifikasi latar belakang peringatan hari

pahlawan Pg.

38. Mengidentifikasi bentuk negara Indonesia Pg.

39. Mengidentifikasi nama pahlawan nasional yang

merupakan bapak pendidikan Pg.

40. Mempertahankan NKRI

menganalisis sikap yang harus dihindari berkaitan

dengan beragamnya daerah dalam kerangka NKRI Pg.

▸ Baca selengkapnya: kisi-kisi pendidikan pancasila kelas 4 semester 1

(3)

HASIL PEMBAHASAN KISI-KISI PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Mata Pelajaran: PPKn Hari/Tanggal : Selasa, 6 Juni 2023

Kelas : VII Alokasi waktu : 120 menit

KEBERAGAMAN DALAM MASYARAKAT INDONESIA

1. Faktor yang mempengaruhi keberagaman dalam masyarakat Indonesia, yaitu : Letak strategis wilayah Indonesia, Letak strategis wilayah Indonesia, Perbedaan kondisi alam, Keadaan transportasi dan komunikasi yang terbatas, Penerimaan masyarakat terhadap perubahan.

2. Letak geografis wilayah Indonesia: Indonesia berada pada posisi silang antara 2 benua dan 2 samudera, yaitu Asia dan Australia, Samudera Indonesia (Samudera Hindia) dan Samudera Pasifik.

3. Jenis mata pencaharian masyarakat di daerah tertentu: bertani di dataran rendah, beternak di daerah pegunungan, nelayan di daerah pantai, pekerja kantor diperkotaan, dll.

4. Karakteristik masyarakat dalam menghadapi keberagaman masyarakat Indonesia : Sikap masyarakat terhadap sesuatu yang baru baik yang datang dari dalam maupun luar masyarakat membawa pengaruh terhadap perbedaan masyarakat Indonesia. Ada masyarakat yang mudah menerima orang asing atau budaya lain, seperti masyarakat perkotaan. Namun ada juga sebagian masyarakat tetap bertahan pada budaya sendiri.

5. Jumlah suku bangsa di Indonesia: Menurut penelitian Badan Pusat Statistik yang dilaksanakan tahun 2010, di Indonesia terdapat 1.128 suku bangsa.

6. Nama hari raya agama tertentu yang ada di Indonesia : Islam (idul fitri, idul adha), Kristen (natal), Katolik (natal), Hindu (Nyepi), Budha (Waisak), Konghuchu (Imlek) 7. Jenis ras yang terdapat dalam masyarakat Indonesia: Asiatic mongoloid, Malayan

mongoloid, melanosoid, kaukasoid

8. FAKTOR PENYEBAB KEBERAGAMAN MASYARAKAT INDONESIA (materi sama dengan nomor 1)

9. Pengertian ras. Ras adalah golongan bangsa berdasarkan ciri-ciri fisik dan garis keturunan.

10. Jenis ras dengan melihat gambar tokoh

11. Contoh upacara adat : tedak siten (jawa), sisingaan (jawa barat), ngaben (bali), ikipalin (papua), dll

12. Keberagaman masyarakat di Indonesia: SARA : Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan

(4)

ARTI PENTING MEMAHAMI KEBERAGAMAN SARA 13. Memaknai keberagaman SARA di Indonesia

14. Memaknai keberagaman SARA di Indonesia

Keberagaman SARA harus dimaknai sebagai suatu aset bangsa/ kekayaan bangsa yang sangat berharga

15.Dampak positif dari keberagaman bangsa Indonesia : yaitu memberikan manfaat bagi perkembangan dan kemajuan bangsa Indonesia di berbagai bidang kehidupan

16. Mengidentifikasi semboyan Bhinneka Tunggal Ika: Bhinneka tunggal ika berarti berbeda- beda tetapi tetap satu jua, semboyan ini tercantum dalam cengkeraman kaki lambang negara garuda Pancasila

PERILAKU TOLERAN TERHADAP KEBERAGAMAN SARA

17. Wujud perilaku toleransi dalam kehidupan antar umat beragama: tidak memaksakan ajaran agama, saling menghargai antar pemeluk agama, tidak menganggu orang lain yang sedang beribadah, dll

18. Mencontohkan perilaku toleran terhadap keberagaman golongan atau masyarakat. perilaku toleran : Toleransi juga disebut tenggang rasa, yaitu dapat menghargai perasaan orang lain, Sikap toleransi menjaga kedamaian dan kerukunan di dalam masyarakat.

19. Menganalisis sikap yang harus dihindari dalam keberagaman agama.

20. Menganalisis sikap yang harus dilakukan dalam menghadapi keberagaman

(19,20) Karena harus toleransi maka yang tidak boleh dilakukan yaitu bersifat tidak toleran atau dengan kata lain intoleransi

KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN 21. Makna proklamasi yang dilihat dari aspek tertentu

a. Aspek Hukum : Proklamasi merupakan pernyataan keputusan politik tertinggi bangsa Indonesia untuk menghapuskan hukum kolonial dan diganti dengan hukum nasional, yaitu lahirnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

b. aspek Historis ; Proklamasi merupakan titik akhir sejarah penjajahan di bumi Indonesia sekaligus menjadi titik awal Indonesia sebagai negara yang merdeka bebas dari penjajahan bangsa lain.

c. Aspek Sosiologis : Proklamasi menjadikan perubahan dari bangsa yang terjajah menjadi bangsa yang merdeka.

d. aspek politis : Proklamasi menyatakan bahwa bangsa Indonesia sebagai bangsa yang berdaulat dan mempunyai kedudukan sejajar dengan bangsa-bangsa lain di dunia.

22.Bentuk Kerjasama dari daerah tertentu : manunggal sakato di daerah Sumatra Barat, sikaroban di daerah Palembang, gugur gunung di daerah Jawa, mapalus di Minahasa, dan subak di daerah Bali.

23.contoh kerja sama dalam kehidupan beragama : prinsipnya melibatkan umat beragama 24.contoh kerja sama dalam bidang pertahanan dan keamanan : yang bisa kita lakukan

yaitu menjaga keamanan lingkungan sekitar

25. contoh kerja sama dalam bidang ekonomi : jual beli/ perdagangan, koperasi, dll 26. contoh kerja sama dalam bidang pertahanan dan keamanan (sama nomor 24)

27. hewan yang dapat menjadi contoh penerapan Kerjasama : gotong royong dalam menemukan dan mencari makanan pada Semut, kerjasama terstruktur lebah madu, kebersamaan pada serigala, dll

(5)

ARTI PENTING KERJASAMA

28.arti penting Kerjasama: menjadikan pekerjaan menjadi lebih ringan, meningkatkan kebersamaan, dan dapat mempererat persaudaraan.

29. sikap pelajar terhadap tata tertib sekolah : menaati dan melaksanakan dengan penuh tanggung jawab

30. dampak apabila kerjasama antar umat beragama terwujud dengan baik : kerukunan hidup, ketenangan, kemajuan bangsa, dan terwujudnya ketahanan nasional

DAERAH DALAM KERANGKA NKRI

31.Pasal dalam UUD 1945 yang membahas bentuk negara Indonesia : Pasal 1 ayat (1)

“Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republic”

32.makna proklamasi yang dilihat dari aspek tertentu (sama dengan materi nomor 21) 33. contoh daerah di Indonesia yang menyandang status otonomi khusus atau istimewa : DKI

Jakarta, Nangroe Aceh Darussalam, DI Yogyakarta, Papua

34. cara yang biasa digunakan bangsa Indonesia dalam merumuskan atau menyelesaikan suatu permasalahan : musyawarah untuk merumuskan kebaikan (musyawarah mufakat).

35. contoh daerah di Indonesia yang menyandang status otonomi khusus atau istimewa (materi sama dengan nomor 33)

36.tempat dilaksanakannya perumusan teks Proklamasi : di rumah Laksamana Muda Maeda 37.latar belakang peringatan hari pahlawan : yaitu adanya Pertempuran 10 November 1945

di Surabaya yang menjadi dasar peringatan hari pahlawan merupakan pertempuran besar antara para pejuang rakyat Surabaya melawan tentara sekutu Inggris.

38.bentuk negara Indonesia : Pasal 1 ayat (1) “Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republik

39. nama pahlawan nasional yang merupakan bapak Pendidikan : Raden Mas Suwardi Suryaningrat/ Ki Hadjar Dewantara

40. sikap yang harus dihindari berkaitan dengan beragamnya daerah dalam kerangka NKRI Kita harus menghindari sikap yang malah mementingkan daerah sendiri seperti

etnosentrisme. Sikap etnosentrisme adalah sikap yang menganggap budaya daerah lebih tinggi dan menganggap budaya daerah lain lebih rendah, harus dihindari dalam masyarakat Indonesia.

Referensi

Dokumen terkait

xv DAFTAR TABEL Tabel 1.1 Data Nilai Ulangan Harian Pembelajaran Akidah Akhlak Siswa Kelas VIII di MTs Guppi 1 Kesumadadi ...7 Tabel 3.1 Kisi-Kisi Umum Istrumen Variabel

udara Penyebab pencemaran udara Peserta didik dapat mendiskripsikan penyebab pencemaran udara L2 PG 28 6 3.10 Menganalisis perubahan iklim dan dampak nya bagi ekosistem