• Tidak ada hasil yang ditemukan

MODUL AJAR KURIKULUM MERDEKA FASE A - KELAS 2 - SEMESTER 1

N/A
N/A
Dessy Alifafitriani

Academic year: 2024

Membagikan "MODUL AJAR KURIKULUM MERDEKA FASE A - KELAS 2 - SEMESTER 1 "

Copied!
16
0
0

Teks penuh

(1)

MODUL AJAR KURIKULUM MERDEKA FASE A - KELAS 2 - SEMESTER 1

Disusun untuk memenuhi Tugas Mata Kuliah Model-Model Pembelajaran SD Dosen Pengampu : Erna Zumrotun., M.Pd.

Dosen Praktisi : Widi Ardianto, M.Pd.

Disusun Oleh :

Nama : Ifa Lathifatur Rohmaniyah NIM : 211330000923

Kelas : 5SDA7

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NAHDLATUL ULAMA JEPARA

TAHUN 2023

(2)

INFORMASI UMUM A. IDENTITAS MODUL

Penyusun : Ifa Lathifatur Rohmaniyah

Instansi : SD Semangat Sehat

Tahun Penyusunan : 2023

Mata Pelajaran :

Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)

Fase / Kelas / Semester : A / 2 / 1

Bab : 2 (Menaati Aturan di Sekitarku)

Materi Pembelajaran 1 : Jenis Aturan di Rumah

Elemen : UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945

Capaian Pembelajaran : Peserta didik dapat mengidentifikasi aturan yang ada di rumah dan di sekolah serta melaksanakannya dengan bimbingan orang tua dan guru. Selain itu dapat menceritakan contoh sikap mematuhi dan yang tidak mematuhi aturan yang berlaku di rumah dan sekolah. Peserta didik juga dapat menyampaikan pendapatnya di kelas sesuai dengan tingkat berpikir dan konteksnya. Ia mau mendengarkan ketika temannya berbicara, dan membuat kesepakatan sederhana di kelas dengan bimbingan sesuai dengan tingkat berpikir dan konteksnya dengan bimbingan guru.

Alokasi Waktu : 1 x 35 Menit (1 x Pertemuan) B. KOMPETENSI AWAL

1. Peserta didik dapat mengidentifikasi aturan yang ada di rumah serta melaksanakannya dengan bimbingan orang tua dan guru.

2. Peserta didik dapat menceritakan contoh sikap mematuhi dan yang tidak mematuhi aturan yang berlaku di rumah.

3. Peserta didik dapat menyampaikan pendapatnya di kelas sesuai dengan tingkat berfikirnya.

C. PROFIL PELAJAR PANCASILA

1. Beriman, Bertakwa kepada Tuhan YME dan Berakhlak Mulia 2. Bergotong-Royong

3. Mandiri 4. Kreatif

5. Bernalar Kritis

(3)

D. MEDIA, ALAT DAN SUMBER BELAJAR

Media

1. Video pembelajaran jenis aturan dirumah, https://youtu.be/boyUtPScINs?feature=shared 2. Gambar aturan dirumah

3. Media “Rumah UTARAN (Untuk Menaati Peraturan)”

4. Materi pada bahan ajar untuk peserta didik

Alat

1. LCD Projektor 2. Laptop

3. Gunting, Lem, Crayon, Kertas Warna (Untuk membuat proyek “Rumah UTARAN”)

Sumber Belajar

1. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

(2021). Buku Panduan Guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SD Kelas II. Penulis : Resha Hadi Sucipto dan Shofia Nurun Alanur S.

E. TARGET DAN JUMLAH PESERTA DIDIK Target : Peserta didik reguler

Jumlah : 20 Peserta didik kelas 2 SD Semangat Sehat

F. PENDEKATAN, MODEL DAN METODE PEMBELAJARAN 1. Pendekatan

2. Model 3. Metode

: : :

Saintific, Technological Pedagodical Content Knowledge (TPACK) Project Based Learning (PjBL)

Diskusi, ceramah, tanya jawab, penugasan

KOMPETENSI INTI

A. TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Melalui menyimak media video pembelajaran dan media gambar jenis aturan dirumah yang disajikan oleh guru, peserta didik dapat mengidentifikasi aturan di rumah sehingga dengan bimbingan orang tua dan guru dapat melaksanakannya dengan baik. (TPACK, Critical thinking)

2. Melalui pembuatan proyek “Rumah UTARAN” peserta didik dapat mengelompokkan aturan di rumah sehingga dapat menceritakan jenis aturan di rumah dengan baik.

(Creative, Collaboration, Critical thinking)

3. Melalui berdiskusi kelompok hasil proyek “Rumah UTARAN” peserta didik dapat menyampaikan pendapat di depan kelas dan menyimak pendapat orang lain dengan baik.

(Collaboration, Communication)

(4)

B. PEMAHAMAN BERMAKNA

Meningkatkan kemampuan siswa dalam mengenal dan melaksanakan aturan di rumah.

C. PERTANYAAN PEMANTIK

1. Biasanya jam berapa kalian harus tidur di malam hari ? 2. Tadi pagi kalian dibangunkan oleh ibu jam berapa ?

3. Apakah sebelum berangkat sekolah kalian berpamitan dulu dengan orang tua ? D. MATERI POKOK

1. Pembagian aturan di rumah

No. Pembagian Aturan di rumah

1. Aturan pagi hari 2. Aturan siang hari 3. Aturan sore hari 4. Aturan malam hari

2. Kegiatan sesuai aturan di rumah

E. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Kegiatan awal 1. Siswa menjawab salam dari guru dengan santun dilanjutkan guru mengecek kehadiran siswa.

2. Siswa berdoa bersama guru sebelum memulai pembelajaran dan mendoakan teman yang tidak hadir. (Beriman, bertakwa kepada Tuhan YME dan berakhlak mulia)

3. Siswa menyanyikan lagu “Garuda Pancasila” diiringi video youtube untuk menguatkan semangat nasionalisme siswa.

4. Siswa menyiapkan diri untuk belajar serta memeriksa kerapihan diri sesuai arahan guru. (Mandiri)

5. Siswa diingatkan kembali tentang pengetahuan yang telah diperoleh pada pembelajaran sebelumnya dan dikaitkan dengan materi yang pada pembelajaran kali ini. (Apersepsi)

“Pada pembelajaran kemarin kita telah belajar tentang Pancasila sebagai dasar negara, nah hari ini kita akan belajar tentang jenis aturan yang ada di rumah”

6. Siswa diberikan pertanyaan pemantik oleh guru untuk meningkatkan rasa keingintahuan siswa terhadap materi yang akan dipelajari. (Menanya, Communication)

7 menit

(5)

“Biasanya jam berapa kalian harus tidur di malam hari ?”

“Tadi pagi kalian bangun jam berapa ?”

“Apakah sebelum berangkat sekolah kalian berpamitan dulu dengan orang tua ?”

7. Siswa menyimak tujuan pembelajaran yang disampaikan oleh guru dan gambaran umum kegiatan pembelajaran yang akan dilaksanakan. (Communication)

“Dalam pembelajaran ini anak-anak semua diharapkan dapat mengidentifikasi dan mengelompokkan jenis-jenis aturan yang ada di rumah”

“Nanti anak-anak akan ditampilkan sebuah video, disajikan beberapa gambar dan guru menjelaskan sekilas tentang materinya. Selanjutnya anak-anak akan diminta mengerjakan LKPD secara berkelompok untuk membuat sebuah proyek.”

8. Siswa diajak bernyanyi atau ice breaking bersama untuk menambah semangat belajar. (Motivasi)

Kegiatan Inti Langkah 1 : Pertanyaan Mendasar

1. Siswa menyimak video pembelajaran tentang jenis aturan di rumah yang ditampilkan oleh guru. (Communication, Rasa Ingin Tahu, TPACK)

https://youtu.be/boyUtPScINs?feature=shared

2. Siswa diberikan pertanyaan dan diminta menanggapi video yang sudah ditayangkan berdasarkan pengamatan, pemahaman, dan pengalaman siswa. (Communication, Bernalar Kritis )

“Dari video tadi, bagaimana cara kita dapat mengelompokkan dan membedakan jenis-jenis aturan yang ada di rumah ya anak- anak ? Lalu apakah jika kita diharuskan untuk mematuhi bapak atau ibu guru merupakan jenis aturan yang ada di rumah ?”

25 menit

(6)

3. Siswa diberikan penjelasan kembali oleh guru terkait materi pembelajaran dari video yang ditayangkan dan didiskusikan.

(Communication)

Langkah 2 : Menyusun Rencana Proyek

1. Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok heterogen yang beranggotakan 4 sampai 5 siswa. (Collaboration)

2. Setiap kelompok diberikan lembar LKPD oleh guru.

3. Siswa diberikan penjelasan tentang cara pembuatan proyek

“Rumah UTARAN”, cara penyampaian hasil proyek dan cara penilaian. (Communication)

4. Setiap kelompok diminta untuk membagi tugas pengerjaan proyek secara merata kepada semua anggota kelompok.

5. Setiap siswa dalam kelompok diminta untuk bertanggung jawab penuh atas tugas yang telah dibagi dan disepakati oleh masing- masing kelompoknya. (Mandiri)

6. Setiap kelompok ditanya oleh guru untuk memastikan mereka sudah memahami prosedur proyek yang akan dilaksanakan, dan siswa yang belum paham diberikan kesempatan untuk bertanya.

(Communication)

7. Siswa berdiskusi dan mulai menyusun rencana pembuatan proyek serta mencatat hal-hal yang perlu disiapkan untuk proyek. (Collaboration)

Langkah 3 : Membuat Jadwal Proyek

1. Siswa dibimbing guru membuat kesepakatan mengenai jadwal pelaksanaan proyek dan dimohon untuk memperhatikan batasan waktu. (Communication)

2. Siswa menyepakati jadwal proyek.

Langkah 4 : Memonitor Pelaksanaan Proyek

1. Siswa bersama kelompoknya mulai mengerjakan proyek membuat “Rumah UTARAN” sesuai prosedur pada LKPD menggunakan bahan-bahan yang sudah dipersiapkan sebelumnya. (Bergotong-Royong, Kreatif)

2. Guru memantau perkembangan proyek yang dikerjakan oleh setiap kelompok dan memastikan semua siswa berpartisipasi aktif dan bertanggung jawab atas pembagian tugas dalam pengerjaan proyek di kelompoknya. (Mandiri)

(7)

Langkah 5 : Menguji dan Memberikan Penilaian Proyek 1. Setelah selesai, setiap kelompok secara bergantian diminta untuk

menyampaikan hasil proyek di depan kelas. (Communication) 2. Guru mengecek hasil proyek setiap kelompok dan menilai secara

terukur berdasarkan rubrik penilaian yang sudah ditentukan.

Langkah 6 : Evaluasi Proyek

1. Siswa mendengarkan evaluasi dan masukan serta arahan dari guru terkait proyek yang telah dikerjakan oleh semua kelompok.

2. Guru memberikan penguatan atas proyek yang sudah dilaksanakan. (Communication)

Kegiatan Penutup 1. Siswa mengerjakan soal evaluasi secara mandiri.

2. Siswa diajak untuk merefleksi ketercapaian kemampuan selama pembelajaran pada pertemuan hari ini. (Communication) 3. Siswa bersama guru menyimpulkan pembelajaran pada hari ini.

4. Siswa diberikan informasi tentang aktivitas pembelajaran selanjutnya. (Communication)

5. Siswa diajak oleh guru untuk merapikan meja, mengambil sampah yang masih tercecer di kelas.

6. Siswa bersama guru menutup kegiatan pembelajaran dengan berdoa dan salam.

3 menit

F. REFLEKSI

Refleksi untuk Peserta Didik

No Pertanyaan Jawaban

1 Bagaimana perasaanmu mengikuti pelajaran ini ? 2

Apa yang telah kalian pelajari dari pembelajaran tentang aturan di rumah hari ini ?

3

Bagian mana dari materi aturan di rumah yang kalian rasa paling sulit ?

4

Apakah kalian semua sudah terlibat aktif dalam kegiatan proyek mengelompokkan aturan di rumah ?

5

Jika kamu diminta untuk memberikan bintang 1 sampai 5, berapa bintang yang akan kamu berikan pada usaha yang telah kamu lakukan ?

(8)

Refleksi untuk Guru

No Pertanyaan Jawaban

1

Apakah 100% Peserta didik mencapai tujuan pembelajaran? Jika tidak, berapa persen peserta didik yang mencapai tujuan pembelajaran ?

2

Apa kesulitan yang dialami Peserta didik yang tidak mencapai tujuan pembelajaran ?

3

Apa yang paling disukai Peserta didik dalam pembelajaran saat ini ?

4 Apakah terdapat Peserta didik yang tidak fokus ? 5

Bagaimana cara guru agar mereka bisa fokus pada kegiatan berikutnya ?

G. LAMPIRAN 1. Bahan Ajar

2. Media Pembelajaran 3. Lembar Kerja Peserta Didik 4. Soal Evaluasi

5. Rubrik Penilaian

Mengetahui Jepara, 20 November 2023 Kepala Sekolah SD Semangat Sehat

Erna Zumrotun, S.Pd., M.Pd.

NIY. 486062618240

Guru Kelas II

Ifa Lathifatur Rohmaniyah NIM. 211330000923

(9)

LAMPIRAN 1. BAHAN AJAR

Aturan di rumah adalah suatu cara (ketentuan, patokan, petunjuk, perintah, dan larangan) yang telah dibuat dan disepakati bersama.Aturan wajib taati oleh anggota keluarga di rumah. Aturan sering disebut juga tata tertib. Aturan di rumah sangat bermanfaat bagi anggota keluarga. Dengan adanya aturan, kehidupan keluarga di rumah teratur/tertib, aman, mudah, lancar, dan nyaman. Setiap anggota keluarga mempunyai hak dan kewajiban masing-masing. Hak dan kewajiban tersebut berupa kegiatan yang harus dijalankan sesuai aturan di rumah. Aturan atau tata tertib pada setiap keluarga dapat berbeda-beda.

Aturan di rumah ada yang berlaku pada pagi, siang, sore, dan malam hari. Contoh dari aturan-aturan tersebut yang sering kita temui diantaranya yaitu :

a) Aturan pagi hari

➢ Bangun tidur pukul 05.00

➢ Selalu merapikan tempat tidur saat bangun

➢ Tidak melewatkan sarapan pagi

➢ Berpamitan kepada orang tua saat hendak berangkat sekolah b) Aturan siang hari

➢ Sepulang sekolah langsung melepas seragam dan berganti pakaian

➢ Selalu makan siang

➢ Harus tidur siang c) Aturan sore hari

➢ Tidak meninggalkan mandi di sore hari

➢ Membantu orang tua membersihkan rumah

➢ Merapikan kembali mainan yang telah dipakai d) Aturan malam hari

➢ Mengaji setelah Maghrib dan tidak boleh menonton TV

➢ Harus selalu belajar

➢ Tidur malam tepat waktu

(10)

2. MEDIA PEMBELAJARAN

a) Video pembelajaran tentang jenis-jenis aturan di rumah Link : https://youtu.be/boyUtPScINs?feature=shared

b) Media Gambar-gambar contoh aturan di rumah

c) Media “Rumah UTARAN (Untuk Menaati Peraturan)”

(11)

3. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Bacalah dengan seksama petunjuk pengerjaan proyek berikut ini ! Nama Proyek : “Rumah UTARAN (Untuk Menaati Peraturan)”

Siapkan alat dan bahan : a. Gunting

b. Lem c. Bolpoin d. Pensil warna e. Kertas bufalo

Langkah-langkah pembuatan :

1. Guntinglah kertas kerangka rumah yang telah disiapkan oleh guru

2. Lipat tembok kanan dan kiri ke bagian belakang kertas 3. Tempelkan bagian genteng menggunakan lem

4. Warnailah bagian luar rumah tersebut menggunakan pensil warna

5. Identifikasi dan pilihlah aturan yang sesuai dengan pertanyaan yang tersedia

6. Gunting dan kelompokkan pilihan yang sesuai dengan pertanyaan, lalu tempelkan dibagian dalam rumah

7. Berikan keterangan singkat dibawahnya 8. Tempelkan rumah tersebut pada kertas bufalo

9. Gambar yang tidak sesuai dengan pilihan tempelkan pada kertas bufalo di luar rumah 10. Tulis judul proyek dan nama anggota kelompok di samping rumah

11. Kreasikan sesukamu.

Kelompok : Nama Anggota :

(12)

4. SOAL EVALUASI

Kerjakan soal berikut dengan memilih salah satu jawaban diantara a, b, dan c ! Soal :

1. Apa yang dimaksud dengan Aturan ?

a) Ketentuan yang disepakati anggota keluarga dan harus dilaksanakan b) Perintah orang tua yang tidak perlu dikerjakan

c) Larangan yang harus diingkari

2. Gambar dibawah ini merupakan aturan pada waktu...?

a) Pagi hari b) Siang hari c) Malam hari

3. Membantu orang tua membersihkan rumah merupakan aturan di...?

a) Di sekolah b) Di rumah c) Di sawah

4. Manakah yang termasuk aturan pagi hari di rumah ? a) Melupakan sarapan

b) Berpamitan dengan orang tua sebelum berangkat sekolah c) Tidur tepat waktu

5. Apa manfaat dari menaati aturan di rumah ? a) Kehidupan keluarga di rumah teratur/tertib b) Kehidupan menjadi susah

c) Rumah menjadi tidak nyaman Nama :

No. Absen :

(13)

5. RUBRIK PENILAIAN

a) Rubrik Asesmen Sikap Spiritual (Civic Disposition)

No. Nama Peserta Didik

Dimensi Profil Pelajar Pancasila

Elemen Beriman dan Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan Berakhlak Mulia

Ketaatan beribadah

Perilaku bersyukur

Berdoa dalam kegiatan

Toleransi beragama

1 Aditya Saputra 2 Aisha

3 Alisa Rahma 4 Annas Setia 5 Arhan Maulana 6 Ayunda Dwi 7 Azizah Safitri 8 Clara Anggita 9 Dian Rahmawati 10 Elang Putra 11 Fatimah Az-Zahra 12 Gilang Sentosa 13 Hanung Bramana 14 Ifa Lathifatur 15 Inayatus Sholihah 16 Irwan Prakoso 17 M. Nashirul Umam 18 M. Hafidzul Anam 19 Rayyanza Malik 20 Zidan Zaidan

(14)

b) Rubrik Asesmen Sikap Sosial (Civic Disposition)

No. Nama Peserta Didik

Profil Pelajar Pancasila Elemen Beriman dan

Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa

dan Berakhlak Mulia

Elemen Bergotong-royong

Akhlak kepada sesama teman

Kolaborasi dengan

teman

Peduli sesama

Berbagi sesama

1 Aditya Saputra 2 Aisha

3 Alisa Rahmatul 4 Annas Rahman 5 Arhan Maulana 6 Ayunda Dwi 7 Azizah Safitri 8 Clara Anggita 9 Dian Rahmawati 10 Elang Putra 11 Fatimah Az-Zahra 12 Gilang Sentosa 13 Hanung Bramana 14 Ifa Lathifatur 15 Inayatus Sholihah 16 Irwan Prakoso 17 M. Nashirul Umam 18 M. Hafidzul Anam 19 Rayyanza Malik 20 Zidan Zaidan

(15)

c) Rubrik Asesmen Pengetahuan (Civic Knowledge) Aktivitas Kegiatan : Pada saat mengerjakan Soal Evaluasi

No. Nama Peserta Didik

Butir Pertanyaan

Total Skor Soal 1 Soal 2 Soal 3 Soal 4 Soal 5

1 Aditya Saputra 2 Aisha

3 Alisa Rahma 4 Annas Setia 5 Arhan Maulana 6 Ayunda Dwi 7 Azizah Safitri 8 Clara Anggita 9 Dian Rahmawati 10 Elang Putra 11 Fatimah Az-Zahra 12 Gilang Sentosa 13 Hanung Bramana 14 Ifa Lathifatur 15 Inayatus Sholihah 16 Irwan Prakoso 17 M. Nashirul Umam 18 M. Hafidzul Anam 19 Rayyanza Malik 20 Zidan Zaidan

Pedoman Penilaian (Kunci Jawaban Soal Evaluasi) :

No. Soal Kunci Jawaban Skor

1 a) Ketentuan yang disepakati anggota keluarga dan harus dilaksanakan 20

2 c) Malam hari 20

3 b) Di rumah 20

4 b) Berpamitan dengan orang tua sebelum berangkat sekolah 20

5 a) Kehidupan keluarga di rumah teratur/tertib 20

(16)

d) Rubrik Asesmen Keterampilan (Civic Skills) Aktivitas Kegiatan : Pada saat mengerjakan LKPD

*Catatan kegiatan yang diukur berupa proses dan hasil pada aktivitas proyek Keterangan :

Skor 1 : Kurang Skor 3 : Baik Skor 2 : Cukup Skor 4 : Sangat Baik

Nilai Akhir : 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙

x 4

No. Nama Peserta Didik

Mampu mengidentifikasi

dan mengelompokkan

aturan di rumah dengan benar

Menyampaikan hasil diskusi kelompok di depan kelas dengan baik

Menunjukkan sikap saling bahu membahu dalam

mengerjakan (berpartisipasi

aktif)

Nilai Akhir

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1 Aditya Saputra 2 Aisha

3 Alisa Rahma 4 Annas Setia 5 Arhan Maulana 6 Ayunda Dwi 7 Azizah Safitri 8 Clara Anggita 9 Dian Rahmawati 10 Elang Putra 11 Fatimah Az-Zahra 12 Gilang Sentosa 13 Hanung Bramana 14 Ifa Lathifatur 15 Inayatus Sholihah 16 Irwan Prakoso 17 M. Nashirul Umam 18 M. Hafidzul Anam 19 Rayyanza Malik 20 Zidan Zaidan

Referensi

Dokumen terkait

TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN Alur Tujuan Pembelajaran Unit 5 :  Peserta didik mampu mengucapkan, menyebutkan dan menggunakan preposisi melalui benda-benda di kelas yang berhubungan

Guru menjelaskan tentang penggunaan tanda titik dan memberi contoh, kemudian meminta peserta didik mengerjakan asesmen formatif dengan bimbingan guru.. Pertemuan Ketiga Sub Tema :

Rubrik Asesmen Keterampilan Aspek Skor 4 Skor 3 Skor 2 Skor 1 Kerja sama dan tanggung jawab Jika semua anggota kelompok dapat bekerja sama dan bertanggung jawab dalam

asesmen formatif: pengambilan data kemajuan belajar yang dapat dilakukan oleh guru atau peserta didik dalam proses pembelajaran asesmen sumatif: penilaian hasil belajar secara

Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/MI Fase A Bab 8 Di Sekitar Rumah Kurikulum

TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN Alur Tujuan Pembelajaran Bab Ini :  Melalui membaca, peserta didik dapat membedakan informasi yang bersifat fakta dan opini pada cerita;  Melalui

Indikator bersyukur terhadap hasil kerja yang telah diperoleh Tabel 2.3 Indikator Bersyukur Skor Keterangan 1 Peserta didik tidak mengucapkan rasa syukur 2 Peserta didik mengucapkan

Isilah nilai peserta didik dari setiap kegiatan memahami instruksi yang disampaikan secara aural, menemukan dan mengidentifikasi informasi di dalam teks dan gambar, menyampaikan