PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN DAN OPINI AUDIT TERHADAP VOLUME PERDAGANGAN SAHAM DENGAN AUDIT DELAY SEBAGAI
VARIABEL INTERVENING
(Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2017)
Oleh : Wulan Sartika
Pembimbing :
Dr. Erlynda Y. Kasim, SE., M.Si., Ak., CA., CSP
ABSTRAK
Keterlambatan penerbitan laporan keuangan bisa mengindikasikan adanya masalah dalam laporan keuangan perusahaan. Keterlambatan ini memerlukan waktu lebih lama dalam penyelesaian audit sehingga volume perdagangan saham menurun. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, opini audit terhadap audit delay serta audit delay terhadap volume perdagangan saham baik secara parsial ataupun secara simultan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang go public serta terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2015-2017.
Teknik pengambilan sampel dengan metode purposive sampling sesuai dengan kriteria penelitian yaitu 44 sampel laporan keuangan perusahaan. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diambil dari laporan keuangan 31 Desember 2015-31 Desember 2017 yang telah diaudit dan laporan perdagangan saham tahun 2015-2017.
Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif, analisis regresi berganda dan uji hipotesis yaitu koefisien determinasi berganda (𝑅2), uji Signifikansi parsial (uji t), dan signifikansi uji simultan (uji F).
Hasil penelitian ini membuktikan bahwa pada model regresi berganda menunjukkan ukuran perusahaan dan opini audit (seluruh variabel independen) terhadap audit delay (variabel Intervening) serta audit delay (variabel Intervening) terhadap volume perdagangan saham (variabel dependen) berpengaruh positif secara signifikansi parsial maupun signifikansi simultan.
Kata kunci : Audit delay, Opini Audit, Ukuran Perusahaan, Volume Perdagangan Saham.
THE INFLUENCE OF COMPANY SIZES AND AUDIT OPINIONS ON STOCK TRADE VOLUME WITH DELAY AS AUDITS AS INTERVENING
VARIABLES
(Empirical Study on Manufacturing Companies Listed on The Indonesia Stock Exchange in 2015-2017)
Written By : Wulan Sartika
Preceptor :
Dr. Erlynda Y. Kasim, SE., M.Si., Ak., CA., CSP
ABSTRACT
Delay in the issuance of financial statements can indicate a problem in the company's financial statements. This delay requires longer time in the completion of the audit so that the volume of stock trading decreases. The purpose of this study is to determine the effect of company size, audit opinion on audit delay and audit delay on stock trading volume either partially or simultaneously. The population in this study is manufacturing companies that go public and are listed on the Indonesia Stock Exchange in 2015-2017.
The sampling technique using purposive sampling method in accordance with the research criteria is 44 samples of company financial statements. The data used is secondary data taken from audited financial statements of December 31 2015-31 December 2017 and stock trading reports for 2015-2017. This study uses descriptive analysis method, multiple regression analysis and hypothesis testing namely multiple determination coefficients (𝑅2), partial significance test (t test), and significance of simultaneous tests (F test).
The results of this study prove that the multiple regression model shows that firm size and audit opinion (all independent variables) on audit delay (Intervening variables) and also audit delay (Intervening variable) on trading volume activity (dependent variable) have a positive effect on partial significance and simultaneous significance.