• Tidak ada hasil yang ditemukan

REPOSITORY UNIVERSITAS MEDAN AREA: Pengaruh Pemberian Pupuk Tiens Golden Harvest dan Sekam Padi Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Jagung (Zea mays L)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "REPOSITORY UNIVERSITAS MEDAN AREA: Pengaruh Pemberian Pupuk Tiens Golden Harvest dan Sekam Padi Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Jagung (Zea mays L)"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

RINGKASAN

Sabaruddin Hasugian. Pengaruh Pemberian Pupuk Tiens Golden Harvest dan Sekam Padi terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Jagung (Zea mays L.) Varietas P-12. Di bawah bimbingan Ir. Abdul Rahman, MS sebagai Ketua Komisi Pembimbing dan Ir. Zulhery Noer, MP sebagai Anggota Komisi Pembimbing.

Penelitian ini dilakukan di kebun percobaan Fakultas Pertanian Universitas Medan Area yang berlokasi di jalan Kolam No. 1 Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan dengan ketinggian tempat kira-kira 12 m dari permukaan laut, topografi datar dan jenis tanah alluvial. Penelitian ini dilaksanakan mulai bulan Mei 2011 sampai dengan Agustus 2011. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk Tiens GoldenHarvest dan sekam padi terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman jagung (Zea mays L.) varietas P-12.

Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan faktor yang diteliti, yaitu: pupuk Tiens Golden Harvest dan sekam padi. Faktor pupuk Tiens Golden Harvest (G) yang terdiri dari: Go= Tanpa pupuk Tiens Golden Harvest, 01 = 0,5 L/Ha (0,225 ml/petak), 02 = 1,0 L/Ha (0,450 ml/petak), dan G3 = 1,5 L/Ha (0,675 ml/petak). Faktor sekam padi (S) yang terdiri dari: So= 0 kg/m2 (0 kg/petak), S1= l kg/m2 (4,5 kg/petak), S2 = 2 kg/m2 (9,0 kg/petak) dan S3 = 3 kg/m2 (13,5 kg/petak).

Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman, diameter batang, jumlah daun, luas daun, panjang tongkol, berat tongkol per tanaman clan per petak.

1

UNIVERSITAS MEDAN AREA

UNIVERSITAS MEDAN AREA

(2)

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pupuk Tiens Golden Harvest hingga konsentrasi 1,5 L/Ha dapat meningkatkan tinggi tanaman, diameter batang, panjang daun, luas daun, panjang tongkol, berat biji kering per tanaman, berat 1000 butir biji dan produksi biji kering per plot, tetapi tidak berpengaruh terhadap jumlah daun tanaman jagung.

Sekam padi hingga dosis 3 kg/m2 dapat meningkatkan tinggi tanaman, diameter batang, panjang daun, luas daun, panjang tongkol, berat biji kering per tanaman, berat 1000 butir biji dan produksi biji kering per plot, tetapi tidak berpengaruh terhadap

jumlah daun tanaman jagung.

Interaksi antara pupuk Tiens Golden Harvest dan sekam padi tidak berpengaruh terhadap semua parameter yang diamati.

UNIVERSITAS MEDAN AREA

UNIVERSITAS MEDAN AREA

Referensi

Dokumen terkait

Dari hasil analisis statistik diperoleh bahwa pemberian pupuk Green Giant berpengaruh nyata terhadap peningkatan luas daun, berat tongkol, berat biji pipilan kering, diameter

Menggunakan Pupuk Hayat Cair Tiens Golden Harvest memiliki kandungan yang baik dalam memperbaiki sifat kimia, fisika, dan biologi tanah sehingga struktur dan tekstur

pertumbuhan yang lebih baik pada tinggi tanaman, luas daun, panjang tongkol dan produksi. pipilan kering/sampel, Pemberian pupuk organik 75g dan penambahan NPK

Perlakuan campuran pupuk kandang sapi NPKMg berpengaruh tidak nyata terhadap luas daun, jumlah baris per tongkol, diameter tongkol, panjang tongkol, bobot

Perlakuan berbagai varietas tidak berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, luas daun, panjang tongkol, berat bersih tongkol per tanaman,

Hasil penelitian menunjukka adanya interaksi aplikasi pemberian dosis pupuk Kambing (10 ton/ha) dan NPK (450 kg/ha) terhadap pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun, diameter

Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman, jumlah daun, umur berbunga, umur panen, panjang tongkol, jumlah daun diatas tongkol, diameter tongkol, bobot 100 biji, laju

Perlakuan pengelolaan pupuk dengan pupuk organik dan anorganik pada tanaman Jagung Manado Kuning, tidak berpengaruh yang nyata terhadap panjang tongkol, diameter tongkol