• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II GAMBARAN UMUM ORGANISASI, KONSEP NILAI-NILAI DASAR DAN

A. Gambaran Umum Organisasi

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Buton Utara telah ditetapkan sebagai Rumah Sakit Umum dengan Klasifikasi Tipe D berdasarkan Surat Izin Operasional RS Nomor 1 Tahun 2017.RSUD Kabupaten Buton Utara juga telah mendapatkan Sertifikat Akreditasi Rumah Sakit dengan Lulus Tingkat Perdana oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit, dengan Nomor : KARS- SERT/392/V/2019.

2. Profil Organisasi

RSUD Kabupaten Buton Utara didirikan pada Tahun 2009 berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 5 Tahun 2008, pada awalnya RSUD Kabupaten Buton Utara berlokasi di Kelurahan Bangkudu dan kemudian pada tahun 2011 berpindah lokasi di Desa Eelahaji.Pada tahun 2012, RSUD Kab.Buton Utara berpindah tempat ke Puskesmas Kulisusu dan membuka pelayanan medis pertama kali. Di tahun yang sama yaitu tahun 2012, RSUD Kab. Buton Utara berganti kepemimpinan sekaligus berpindah lokasi di Jalan Poros Ereke – Waode Buri yang digunakan hingga saat ini.

Selanjutnya pada tahun 2013, mulai dibangun gedung pelayanan rumah sakit antara lain gedung Unit Gawat Darurat (UGD), gedung kebidanan dan gedung rawat inap.Seiring berjalannya waktu hingga akhir tahun 2019, RSUD Kab. Buton Utara telah menyelesaikan pembangunan gedung baru diantaranya gedung Poliklinik, Gedung ICU dan Radiologi, Gedung Operasi (OK), Instalasi Pembuangan Air Limbah (IPAL) dan Gedung Apotik. Kapasitas tempat tidur sampai saat ini adalah sebanyak 50 tempat tidur.Pembangunan gedung dan kapasitas tempat tidur ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Buton Utara.

3. Visi ,Misi dan Nilai Organisasi

Visi berkaitan dengan pandangan ke depan menyangkut ke mana instansi pemerintah harus dibawa dan diarahkan agar dapat berkarya secara konsisten dan tetap eksis, antisipatif, inovatif, serta produktif. Visi merupakan suatu gambaran yang menantang tentang keadaan masa depan yang berisikan cita dan citra yang ingin di wujudkan instansi pemerintah.Visi RSUD Buton Utara adalah

“Terwujudnya RSUD Kabupaten Buton Utara sebagai Rumah Sakit yang terkemuka yang mengutamakan kualitas pelayanan yang prima dan terjangkau oleh masyarakat”.

Misi Organisasi:

1) Meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dengan memberikan layanan yang paripurna, efektif, efisien dan manusiawi dalam suasana yang ramah bagi pasien dan keluarganya.

2) Meningkatkan kompetensi dan kualitas SDM rumah sakit yang tangguh dan profesional melalui pendidikan dan pelatihan yang berkelanjutan serta mendukung upaya penelitian dan pengembangan rumah sakit.

3) Meningkatkan kuantitas dan kualitas sarana dan prasarana sesuai standar rumah sakit.

4) Meningkatkan kesejahteraan bagi seluruh karyawan rumah sakit.

5) Meningkatkan manajemen yang efektif dan efisien dengan menciptakan iklim kerja yang kondusif bagi setiap orang berdasarkan kemanusiaan, kesejawatan, disiplin dan tanggung jawab.

6) Mewujudkan rumah sakit yang terakreditasi dalam standar nasional.

4. Tugas Pokok dan Fungsi Organisasi

Berdasarkan Peraturan Bupati Buton Utara No. 5 tahun 2008 tentang Kedudukan Tugas Pokok, Fungsi dan Tata Kerja Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Buton Utara, maka RSUD Kabupaten Buton Utara mempunyai fungsi :

a) Perumusan kebijakan teknis Rumah Sakit Umum Daerah;

b) Pembinaan terhadap kelompok jabatan fungsional;

c) Pengelolaan urusan ketatausahaan Rumah Sakit Umum Daerah;

d) Pembinaan pelaksanaan dan peningkatan Mutu Perawatan dan Pelayanan Kesehatan;

e) Peningkatan mutu Pelayanan Medik;

f) Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati.

5. Tugas Pokok dan Fungsi Tenaga Sanitarian

Berdasarkan Permenkes RI Nomor 07 Tahun 2019 Tentang Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit Tugas dan Fungsi tenaga sanitarian antara lain

a) Melakukan penyehatan Air

b) Melakukukan program penyehatan udara c) Melaksanakan program penyehatan tanah

d) Melakukan program penyehatan pangan siap saji e) Melakukan penyehatan sarana dan bangunan f) Melakukan program pengamanan limbah

g) Pengendalian vektor dan binatang pembawa penyakit h) Pengawasan linen (laundry)

i) Pengawasan proses dekontaminasi melalui desinfeksi dan sterilisasi j) Pengawasan kegiatan konstruksi atau renovasi bangunan Rumah Sakit

6. Struktur Organisasi

Struktur Organisasi yang berlaku saat ini sesuai dengan Peraturan Bupati Kabupaten Buton Utara Nomor 28 Tahun 2016 Tentang Tugas Pokok dan Tata Kerja Rumah Sakit Umum Daerah Tipe D Non Pendidikan Kabupaten Buton Utara dan Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 Tentang Organisasi Perangkat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 89 Tahun 2007 Tambahan Lembaran Negara Nomor 4741), sebagaimana tercantum dalam gambar dibawah ini:

9

Gambar 2.1Struktur Organisasi RSUD Buton Utara

Gambar 2.1 diatas menunjukkan struktur organisasi RSUD Kabupaten Buton Utara Pimpinan tertinggi adalah Direktur Rumah sakit yang merupakan Eselon III.a dan membawahi 1 (satu) orang Kepala Tata Usaha Eselon IV.a dan 3 (tiga) orang Kepala Seksimasing-masing Eselon IV.a. Kepala tata Usaha membawahi bagian Perencanaan, Kepegawaian, dan Keuangan.Sementara itu Kepala Seksi masing–masing mempunyai tanggung jawab di bagian pelayanan keperawatan dan rekam medik. Selain itu terdapat kelompok jabatan fungsional sesuai dengan profesi masing-masing yang bekerja di berbagai tingkat pelayanan rumah sakit.

7. Data-Data Pendukung Isu yang Diangkat 1. Sumber Daya Manusia dan Kesehatan

Sumber daya manusia kesehatan RSUD Kabupaten Buton Utara dapat dilihat dalam tabel sebagai berikut:

Tabel 2.1 Sumber Daya Manusia Kesehatan RSUD Buton Utara

No. Kualifikasi Pendidikan PNS Kontrak Jumlah yang Tersedia EKA FITRIYAWATI L., S.Kep.,Ns.,M.Kep KELOMPOK

7 Dokter Gigi - 1 1

2. Sarana Fisik Bangunan dan Peralatan

Sarana RSUD Kabupaten Buton Utara mulai dibangun sejak tahun 2012 melalui Dana DAU dan DAK serta dilaksanakan secara bertahap sesuai dengan kemampuan keuangan daerah dan negara.Pada tahun 2012 sampai dengan saat ini pembangunannya bersumber dari Dana Alokasi Umum, Dana Alokasi Khusus, dan APBD Kabupaten Buton Utara.

Sampai pada tahun 2019 Sarana yang tersedia sebagaimana dipersyaratkan dalam Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit terdiri dari :

1) 1 Unit Bangunan administrasi dan kantor, gizi dan laundry

2) 1 Unit Bangunan poliklinik, rekam medik, apotik dan laboratorium 3) 1 Unit Bangunan UGD

4) 2 Unit Bangunan Rawat inap yang terdiri dari bangunan rawat inap umum, obgyn, perinatal, dan anak

5) 1 Unit Bangunan radiologi 6) 1 Unit Bangunan ICU

7) 1 Unit Bangunan OK (Operatio Kamer) 8) 1 Unit Bangunan Apotek

Adapun peralatan penunjang medis di RSUD Kab. Buton Utara belum memadai akan tetapi tiap tahunnya terus diadakan pengadaan peralatan peralatan penunjang medis sehingga peralatan penunjang medis di RSUD Kab.Buton Utara dapat memadai. RSUD Kab. Buton Utara memiliki 2-unit Mobil Ambulance yang siap digunakan untuk menunjang dan meningkatkan akses pelayanan kesehatan dalam hal pelayanan rujukan kesehatan.

Dokumen terkait