• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV HASIL PENELITIAN

4.1 Gambaran Umum Lokasi Penelitian

4.1.6 Gambaran Unsur Pokok Keadministrasian BPJS Kantor

a. Masukan

Masukan (input) dalam administrasi adalah segala sesuatu yang dibutuhkan untuk dapat melaksanakan pekerjaan administrasi. Masukan disebut juga sebagai perangkat administrasi (tools of administration). Beberapa masukan diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Man/ Manusia

Man merujuk pada sumber daya manusia yang dimiliki oleh organisasi. Sumber daya manusia yang menyediakan layanan kesehatan baik langsung maupun tidak langsung. Dalam manajemen, faktor manusia adalah yang paling menentukan. Manusia yang membuat tujuan dan manusia pula yang melakukan proses untuk mencapai tujuan.

2. Money

Dalam mencapai tujuan dan indikator pelayanan yang ditetapkan, BPJS kantor cabang utama Medan mendapat anggaran dari pemerintah baik pusat maupun daerah. Sumber pembiayaan BPJS kesehatan berasal dari peralihan dana oleh PT. Askes yang sekarang menjadi BPJS Kesehatan. Perkiraan anggaran pemerintah untuk mendanai persiapan dan operasionalisasi BPJS Kesehatan pada tahun 2014 adalah sebesar Rp 26 triliun.

3. Material

Material terdiri dari bahan setengah jadi (raw material) dan bahan jadi. Material dapat berupa bahan-bahan yang diperlukan untuk menyelesaikan tugas. Bahan-bahan material seperti kartu BPJS, formulir pendaftaran peserta, brosur berupa informasi BPJS kesehatan, gunting, alat tulis, kertas, tinta, kursi, meja, map, pakar, goni, kardus, pronto, catridge printer, Formulir Pengajuan Klaim (FPK), perforator, hekter dan bahan-bahan lainnya untuk mendukung kinerja dalam melayani peserta sejauh ini masih dapat ditanggulangi dengan baik oleh pemerintah.

4. Machine/ Mesin

Dalam kegiatan perusahaan mesin sangat diperlukan. Penggunaan mesin akan membawa kemudahan atau menghasilkan keuntungan yang lebih besar serta menciptakan efisiensi kerja dan pengunaan mesin juga akan menunjang dalam pekerjaan pegawai BPJS. Alat-alat mesin yang digunakan di BPJS kesehatan cabang utama Medan seperti : komputer, printer, scanner, telepon, edisi ATM, laptop, AC, TV, mobil dan alat-alat pendukung lainnya juga dalam kondisi bagus karena selalu di service dan diganti apabila telah melewati masa kemampuan barang tersebut.

5. Methode / Metode

Dalam pelaksanaan kerja diperlukan metode-metode kerja. Suatu tata cara kerja yang baik akan memperlancar jalannya pekerjaan. Sebab metode dapat dinyatakan sebagai penetapan cara pelaksanaan kerja suatu tugas dengan

memberikan berbagai pertimbangan-pertimbangan kepada sasaran fasilitas-fasilitas yang tersedia dan penggunaan waktu, serta uang dan kegiatan usaha.

6. Market

Memasarkan produk pasti sangat penting sebab apabila barang yang diproduksi tidak laku, maka proses produksi barang akan terhenti. Oleh sebab itu, penguasaan pasar dalam arti menyebarkan produksi merupakan faktor penentu dalam perusahaan. Agar pasar dapat dikuasai maka kualitas dan harga barang harus sesuai dengan selera konsumen dan daya beli (kemampuan) konsumen. Market atau pemasar yang dituju BPJS Kesehatan adalah seluruh masyarakat dengan syarat-syarat yang ditentukan agar dapat mencakupi seluruh masyarakat. Sehingga masyarakat lebih mengerti mengenai prosedur BPJS Kesehatan. Market dalam BPJS Kesehatan Medan adalah sosialisasi mengenai prosedur BPJS kepada masyarakat, badan usaha dan perusahaan BUMN lainnya.

7. Information

Informasi merupakan salah satu hal yang dapat membantu untuk mencapai tujuan. Informasi dapat berupa keluhan dari masyarakat ataupun kendala dan masalah yang terdapat di masyarakat, serta rekonsiliasi yang disosialisasikan oleh BPJS Kesehatan kepada badan usaha tidak tersampaikan secara mendetail.

b. Proses

Proses dalam administrasi adalah langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Proses ini dikenal dengan nama fungsi administrasi (function of administration).

1. Planning (perencanaan)

Dalam BPJS Kesehatan Kantor Cabang Utama Medan perencanaan ditanggungjawabi oleh masing-masing unit yang dibuat berdasarkan susunan dari pusat dan melihat kemampuan dalam melaksanakan indikator yang akan dicapai.

Adapun perencanaan dari setiap Unit meliputi : a. Unit pemasaran

b. Unit kepesertaan dan pelayanan peserta c. Unit manajemen pelayanan kesehatan primer Indikator keberhasilan

Klaim N-1 yaitu klaim untuk bulan berikutnya harus sudah masuk pada bulan sebelumnya. Misalnya, klaim untuk bulan Desember harus sudah masuk pada bulan Januari.

2. Actuating (pelaksanaan)

Actuating (pelaksanaan) merupakan usaha menggerakkan anggota-anggota kelompok sedemikian rupa sehingga mereka berkeinginan dan berusaha untuk mencapai tujuan yang telah direncanakan bersama. Pergerakan yang dilakukan sesuai dengan job description serta tanggung jawab masing-masing sesuai dengan waktu yang diberikan.

3. Controlling (pengawasan)

Pada BPJS Kesehatan, monitoring dan evaluasi dilakukan setiap hari jumat dengan agenda yang disebut dengan coffe morning. Pada saat itu biasanya masing-masing unit akan memaparkan tentang kegiatan atau program yang telah

dilakukan selama seminggu serta membicarakan pencapaian hasil atau target yang telah diselesaikan pada minggu terakhir.

c. Output

Output adalah hasil dari suatu pekerjaan manajemen. Hasil atau output merupakan segala hal yang dihasilkan oleh suatu aktifitas atau kegiatan. Sesuai dengan Visi BPJS Kesehatan maka diharapkan dapat menghasilkan paling lambat 1 Januari 2019, seluruh penduduk Indonesia memiliki jaminan kesehatan nasional untuk memperoleh manfaat pemeliharaan kesehatan dan perlindungan dalam memenuhi kebutuhan dasar kesehatannya yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan yang handal, unggul dan terpercaya.

d. Sasaran

Sasaran (target group) adalah kepada siapa output yang dihasilkan, seperti: 1. Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan (PBI) : fakir miskin dan orang tidak mampu, dengan penetapan peserta sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

2. Bukan Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan (Non PBI), terdiri dari : a. Pekerja penerima upah dan anggota keluarganya.

b. Pekerja Bukan Penerima Upah dan anggota keluarganya. c. Bukan pekerja dan anggota keluarganya

e. Impact (dampak)

Impact (dampak) adalah akibat yang ditimbulkan oleh output. Dampak merupakan outcome pada tingkat yang lebih tinggi hingga batas tertentu. Dampak jangka pendek yaitu dengan harapan tentunya BPJS Kesehatan dapat menjamin

dan melindungi seluruh masyarakat Indonesia dalam bidang sosial terutama kesehatan seperti pengobatan. Sementara dampak jangka panjang yaitu tercapainya derajat kesehatan measyarakat yang setinggi-tingginya. (Profil BPJS, 2015).

Dokumen terkait