• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV. JADWAL PENELITIAN DAN BIAYA

4.2 Hasil Analisa Data

Kuesioner berjumlah 18 pertanyaan dan diisi oleh 86 responden. Data lengkap distribusi frekuensi jawaban responden untuk variabel pengetahuan dapat dilihat pada tabel 4.2.

Tabel 4.2 Distribusi Frekuensi Jawaban Responden

No Pertanyaan Jawaban Responden

Benar Salah

Berdasarkan tabel 4.2 diatas, pertanyaan tentang faktor risiko kanker serviks (pertanyaan nomor 5) merupakan pertanyaan yang paling banyak dijawab dengan benar oleh responden. Pertanyaan tersebut menyatakan berganti-ganti pasangan seksual meningkatkan risiko terkena kanker serviks. Pertanyaan dapat dijawab dengan benar oleh 83 responden (97.7%). Pertanyaan yang paling banyak dijawab salah oleh responden adalah pertanyaan nomor 18 tentang gejala kanker serviks stadium lanjut. Pertanyaan tersebut hanya dapat dijawab dengan benar oleh 18 responden (20.9%). Gambaran tingkat pengetahuan kanker serviks pada ibu rumah tangga sebagai orang tua mahasiswa FK USU angkatan 2018-2019 dapat dilihat pada tabel 4.3.

Tabel 4.3 Tingkat Pengetahuan Kanker Serviks Pada Ibu Rumah Tangga Sebagai Orang Tua Mahasiswa FK USU Angkatan 2018-2019

Pengetahuan Frekuensi Persentase (%)

Kurang 19 22.1%

Sedang 24 27.9%

Baik 43 50%

Total 86 100%

Dari tabel 4.3 dapat dilihat tingkat pengetahuan responden mengenai kanker serviks dikelompokkan dalam 3 kategori, yaitu kurang, sedang, dan baik. Pada penelitian ini, tingkat pengpetahuan responden paling banyak pada kategori baik, yaitu 43 orang (50%), kemudian diikuti oleh kategori sedang yaitu 24 orang (27.9%). Responden dengan tingkat pengetahuan kurang berjumlah 17 orang (20%).

Tabel 4.4 Tingkat Pengetahuan Responden Berdasarkan Pendidikan

Pendidikan Tingkat Pengetahuan

Kurang Sedang Baik

Berdasarkan tabel 4.4, responden dengan pendidikan terakhir SD (Sekolah Dasar) dan SMP (Sekolah Menengah Pertama) memiliki tingkat pengetahuan kurang dan sedang. Responden dengan riwayat pendidikan terakhir SMA mencapai tingkat pengetahuan kurang, sedang, dan baik dengan rata-rata jumlah responden yang hampir sama pada setiap tingkatan pengetahuan. Responden dengan pendidikan tingkat lanjut (Diploma, S1, S2) mayoritas memiliki tingkat pengetahuan baik.

Tabel 4.5 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Anatomi dan Definisi Kanker Serviks Berdasarkan Pendidikan

Pendidikan Tingkat Pengetahuan Terhadap Anatomi dan Definisi Kanker Serviks serviks dan definisi kanker serviks dapat dikategorikan baik. Ibu yang mencapai tingkat pengetahuan baik berjumlah 68 ibu (79.1%). Jika dilihat dari latar belakang pendidikan ibu, ibu dengan tingkat pendidikan yang lebih tinggi memiliki pengetahuan yang lebih baik mengenai anatomi dan definisi kanker serviks. Ibu dengan pendidikan terakhir SD dan SMP mayoritas memiliki tingkat pengetahuan kurang mengenai anatomi dan definisi kanker serviks.

Tabel 4.6 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Etiologi Kanker Serviks Berdasarkan Pendidikan

Pendidikan Tingkat Pengetahuan Terhadap Etiologi Kanker Serviks

Pertanyaan mengenai etiologi kanker serviks berjumlah 4 pertanyaan. Dari 4 pertanyaan tersebut, 62.8% ibu mencapai tingkat pengetahuan baik, dan 37.2 ibu

mencapai tingkat pengetahuan kurang. Tabel 4.6 menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan ibu, maka semakin baik pengetahuan ibu mengenai etiologi kanker serviks. Jika dilihat pada ibu dengan pendidikan terakhir SMA, 14 ibu mencapai tingkat pengetahuan kurang dan 12 ibu mencapai tingkat pengetahuan baik. Hal ini menunjukkan bahwa tidak semua ibu dengan pendidikan menengah tidak mengerti tentang etiologi kanker serviks. Ibu dengan pendidikan menengah juga mengerti mengenai etiologi kanker serviks.

Tabel 4.7 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Faktor Risiko Kanker Serviks Berdasarkan Pendidikan

Pendidikan Tingkat Pengetahuan Terhadap Faktor Risiko Kanker Serviks pengetahuan baik mengenai faktor risiko kanker serviks, namun masih ada 20 ibu (23.3%) yang memiliki tingkat pengetahuan kurang dan 21 ibu (24.4%) memiliki tingkat pengetahuan sedang mengenai faktor risiko kanker serviks. Tabel 4.5 menunjukkan bahwa ibu dengan pendidikan lanjut (diploma, S1, dan S2) paling banyak memiliki tingkat pengetahuan baik mengenai faktor risiko kanker serviks.

Ibu dengan pendidikan terakhir dasar dan menengah mencapai 3 kategori tingkat pengetahuan, yaitu kurang, sedang, dan baik.

Tabel 4.8 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Gejala Kanker Serviks Berdasarkan Pendidikan

Pendidikan Tingkat Pengetahuan Terhadap Gejala Kanker Serviks

Pada tabel 4.8 dapat dilihat hanya 17 ibu (19.8%) ibu yang mencapai tingkat pengetahuan baik mengenai gejala kanker serviks. Ibu paling banyak mencapai tingkat pengetahuan kurang mengenai gejala kanker serviks yaitu berjumlah 36 ibu (41.9%). Ibu yang memiliki pengetahuan sedang mengenai kanker serviks berjumlah 33 ibu (38.4%). Pada tabel 4.8, ibu yang memiliki pendidikan tinggi belum tentu memiliki pengetahuan yang baik mengenai gejala kanker serviks. Ibu dengan pendidikan terakhir diploma paling banyak mencapai tingkat pengetahuan kurang. Ibu dengan pendidikan terakhir S1 mayoritas mencapai tingkat pengetahuan sedang mengenai gejala kanker serviks.

Tabel 4.9 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Deteksi Dini Serviks Berdasarkan Pendidikan

Pendidikan Tingkat Pengetahuan Terhadap Deteksi Dini Kanker Serviks

Tabel 4.9 menunjukkan bahwa ibu belum memiliki pengetahuan yang baik mengenai deteksi dini kanker serviks. Ibu paling banyak memiliki tingkat pengetahuan sedang mengenai deteksi dini kanker serviks. Ibu yang memiliki tingkat pengetahuan baik mengenai kanker serviks hanya 19 ibu (22.1%). Ibu dengan pendidikan SD dan SMP tidak mencapai tingkat pengetahuan baik. Ibu dengan pendidikan SMA, diploma, S1, dan S2 mencapai 3 kategori tingkat pengetahuan dan mayoritas ibu memiliki tingkat pengetahuan sedang mengenai kanker serviks.

Tabel 4.10 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Pencegahan Kanker Serviks Berdasarkan Pendidikan

Pendidikan Tingkat Pengetahuan Terhadap Pencegahan Kanker Serviks

Kurang Sedang Baik

N % N % N %

SD 1 1.2 0 - 1 1.2

SMP 0 - 0 - 3 3.5

SMA 9 10.5 0 - 17 19.8

DIPLOMA 4 4.7 0 - 19 22.1

S1 3 3.5 0 - 28 32.6

S2 0 - 0 - 1 1.2

S3 0 - 0 - 0 -

Total 17 19.8 0 - 69 80.2

Tabel 4.10 menunjukkan bahwa mayoritas ibu memiliki pengetahuan baik mengenai pencegahan kanker serviks. Ibu yang mencapai tingkat pengetahuan kurang hanya 17 ibu (19.8%). Ibu dengan pendidikan yang tinggi memiliki pengetahuan yang baik mengenai pencegahan kanker serviks. Tabel 4.10 juga menunjukkan bahwa ibu dengan pendidikan SD dan SMP mampu mencapai tingkat pengetahuan baik mengenai pencegahan kanker serviks.

Tabel 4.11 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Pengobatan Kanker Serviks Berdasarkan Pendidikan

Pendidikan Tingkat Pengetahuan Terhadap Pengobatan Kanker Serviks

Pada tabel 4.11 dapat dilihat bahwa 82 ibu (95.3%) memiliki pengetahuan baik terhadap pengobatan kanker serviks. Ibu yang memiliki pengetahuan kurang terhadap pengobatan kanker serviks hanya 4 ibu (4.7%). Tabel 4.11 menunjukkan bahwa ibu dengan berbagai latar belakang pendidikan memiliki pengetahuan baik mengenai pengobatan kanker serviks.

Tabel 4.12 Tingkat Pengetahuan Responden Berdasarkan Usia

Usia Tingkat Pengetahuan

Kurang Sedang Baik

Pada tabel 4.12 dapat dilihat bahwa pada setiap kelompok usia, mayoritas hasil kuesioner menunjukkan tingkat pengetahuan baik. Pada kategori usia 36-45 tahun, 7 dari 11 orang dengan tingkat pengetahuan baik. Pada kategori usia 45-55 tahun, 30 dari 59 orang dengan tingkat pengetahuan baik. Kategori usia yang terakhir yaitu 55-65 tahun, 6 dari 11 orang pada usia tersebut memiliki tingkat pengetahuan baik.

Tabel 4.13 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Anatomi dan Definisi Kanker Serviks Berdasarkan Usia

Usia Tingkat Pengetahuan Terhadap Anatomi dan Definisi Kanker Serviks mengenai anatomi dan definisi kanker serviks, yaitu sejumlah 68 ibu (79.1%). Ibu yang memiliki tingkat pengetahuan kurang mengenai anatomi dan definisi kanker serviks hanya 18 ibu (20.9%). Tabel 4.13 menunjukkan bahwa semakin bertambah usia ibu, semakin baik pula pengetahuan ibu mengenai anatomi dan definisi kanker serviks.

Tabel 4.14 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Etiologi Kanker Serviks Berdasarkan Usia

Usia Tingkat Pengetahuan Terhadap Etiologi Kanker Serviks

Tabel 4.14 menunjukkan bahwa ibu memiliki tingkat pengetahuan baik mengenai etiologi kanker serviks. Hal tersebut dapat dilihat dari 54 ibu yang mencapai tingkat pengetahuan baik. Ibu dengan berbagai kategori usia memiliki tingkat pengetahuan baik mengenai etiologi kanker serviks.

Tabel 4.15 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Faktor Risiko Kanker Serviks Berdasarkan Usia

Usia Tingkat Pengetahuan Terhadap Faktor Risiko Kanker Serviks

Pada tabel 4.15, ibu mencapai 3 kategori tingkat pengetahuan yaitu kurang, sedang, dan baik. Ibu yang memiliki pengetahuan baik mengenai faktor risiko kanker serviks berjumlah 45 ibu (52.3%). Tabel 4.15 menunjukkan masih banyak ibu yang memiliki pengetahuan kurang dan sedang mengenai faktor risiko kanker serviks, yaitu berjumlah 42 ibu (47.7%). Jika dilihat dari aspek usia, ibu dengan usia muda mau pun tua memiliki tingkat pengetahuan yang beragam mengenai faktor risiko kanker serviks.

Tabel 4.16 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Gejala Kanker Serviks Berdasarkan Usia

Usia Tingkat Pengetahuan Terhadap Gejala Kanker Serviks

Pada tabel 4.16 dapat dilihat ibu yang mencapai tingkat pengetahuan baik sangat sedikit yaitu 17 ibu (19.8%). Ibu dengan usia 36-45 tahun mencapai 3 kategori tingkat pengetahuan. Ibu dengan usia 45-65 tahun juga mencapai 3 kategori tingkat pengetahuan. Hal ini menunjukkan bahwa ibu dengan usia muda mau pun tua mampu mencapai tingkat pengetahuan baik terhadap gejala kanker serviks.

Tabel 4.17 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Deteksi Dini Kanker Serviks Berdasarkan Usia

Usia Tingkat Pengetahuan Terhadap Deteksi Dini Kanker Serviks

Dua puluh tiga ibu dengan usia 45-55 tahun memiliki tingkat pengetahuan kurang dan sedang. Ibu dengan usia 55-65 tahun paling banyak memiliki tingkat pengetahuan sedang. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi usia ibu tidak menunjukkan pengetahuan yang semakin baik.

Tabel 4.18 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Pencegahan Kanker Serviks Berdasarkan Usia

Usia Tingkat Pengetahuan Terhadap Pencegahan Kanker Serviks

Pada tabel 4.18 dapat dilihat bahwa ibu dengan berbagai latar belakang usia mayoritas memiliki tingkat pengetahuan baik mengenai pencegahan kanker serviks.

Ibu dengan usia 45-55 tahun merupakan ibu yang paling banyak mencapai tingkat pengetahuan baik mengenai pencegahan kanker serviks. Ibu dengan usia 55-65 tahun hanya memiliki 1 ibu dengan tingkat pengetahuan kurang.

Tabel 4.19 Tingkat Pengetahuan Responden Terhadap Pengobatan Kanker Serviks Berdasarkan Usia

Usia Tingkat Pengetahuan Terhadap Pengobatan Kanker Serviks

Tabel 4.19 menunjukkan bahwa ibu paling banyak memiliki tingkat pengetahuan baik mengenai pengobatan kanker serviks. Ibu dengan berbagai latar belakang usia mayoritas mencapai tingkat pengetahuan baik, dimulai dari ibu dengan usia 45-55 tahun, 35-45 tahun, dan 55-65 tahun. Hal ini menunjukkan bahwa dalam setiap kategori usia, ibu mampu mencapai tingkat pengetahuan baik mengenai pengobatan kanker serviks.

Dokumen terkait