• Tidak ada hasil yang ditemukan

ICW 1044/Maret/2005: Renungan?Ilustrasi Salam Kasih

Dalam dokumen publikasi icw (Halaman 81-86)

Kehidupan anak Allah tidak lepas dari saat teduh saat dimana kita menjalin komunikasi pribadi dengan Tuhan dengan merenungkan Firman- Nya. Saat teduh merupakan salah satu sumber makanan rohani sehari- hari yang akan menyehatkan rohani kita. Ada beragam metode bersaat teduh yang bisa Anda pilih. Kita bisa menggalinya langsung dari ayat- ayat Alkitab, atau bagi yang masih awam, bisa menggunakan bahan- bahan renungan/saat teduh yang banyak beredar saat ini.

Sangat baik jika kita bisa bersaat teduh dengan teratur. Namun, terkadang kita dihadapkan dengan beberapa kendala yang membuat kita tidak bisa rutin

melakukannya. Tapi itu seharusnya hal itu tidak boleh menjadi alasan untuk kita tidak menggumulkan Firman-Nya. Internet mencoba menawarkan salah satu solusinya

kepada kita. Ada banyak situs dan milis yang menyediakan bahan-bahan renungan, dari yang berupa teks hingga format audio yang bisa didengarkan. Melalui internet, selain kita akan memperoleh bahan-bahan renungan dengan banyak ragam, kita juga bisa melakukannya dengan lebih efektif dan efisien sebab bisa diakses di mana dan kapan saja, dan tentu saja secara gratis.

Nah, sehubungan dengan topik di atas, ICW kali ini akan khusus mengulas beberapa Situs dan Milis Publikasi/Diskusi yang menyediakan beragam bahan renungan dan ilustrasi Kristen. Beberapa alamat memungkinkan Anda untuk berlangganan bahan renungan secara online. Selain itu kami juga menampilkan ulasan mengenai "Kiat-kiat Menulis Renungan". Sajian ini kami harap dapat mendorong Anda untuk ikut

membagikan berkat dengan mulai menulis hasil perenungan yang Anda dapatkan. Selamat merenungkan Firman Tuhan.

Tak lupa, segenap Redaksi ICW juga mengucapkan:

"SELAMAT MERAYAKAN PASKAH 2005." (Kris)

Salam, Redaksi

82

Jelajah Situs

Renungan e-MISI

Khusus bagi Anda yang mencari berbagai renungan mengenai misi atau penginjilan, silakan berselancar di Situs e-MISI (Mengabarkan Injil ke Seluruh Indonesia). Melalui situs milik YLSA ini, Anda akan menemukan berbagai renungan baik dari dalam maupun luar negeri mengenai penginjilan. Beberapa di antaranya berjudul: "Motivasi Memberitakan Injil" dari Pdt. Dr. Stephen Tong, dan "Mengucap Syukur Setiap Pagi" oleh Pdt. Bob Jokiman, dan masih banyak lagi. OK, kami tunggu kunjungan Anda di Situs e-MISI.

==> http://www.sabda.org/misi/renungan.php

5Roti2ikan

Selain menyediakan artikel, Situs 5Roti2Ikan juga menyediakan renungan yang

diharapkan dapat memberikan dampak yang mampu membangkitkan, membangun, dan memperkokoh iman Kristen para pembacanya. Bahan-bahan renungan tersebut akan terus ditambahkan setiap waktu. Dan bila Anda merasa diberkati dengan renungan yang telah Anda baca, Anda juga dapat membagikannya kepada orang lain dalam bentuk cetak atau memasangnya di warta gereja atau media cetak Kristen lainnya. Syaratnya, Anda hanya perlu memasang nama Situs 5Roti2Ikan dan mengirimkan e-mail ke redaksi sebagai pemberitahuan.

==> http://www.5roti2ikan.net/

Ready Bread

Ready Bread atau Reformed Evangelical Daily Bible Reading merupakan bagian dari Situs Ready Bread yang menyediakan renungan berseri. Pada halaman depan Anda dituntun dengan petunjuk cara bersaat teduh dengan menggunakan renungan Ready Bread, dengan demikian Anda ditolong untuk menggunakan renungan tersebut secara maksimal. Renungan-renungan tersebut disajikan berdasarkan nama bulan. Renungan Ready Bread tetap layak Anda jadikan sebagai bahan renungan untuk bersaat teduh walaupun sampai saat ini belum ada renungan untuk tahun 2005. Selamat berkunjung! ==> http://www.griis.org/readybread.htm

Pondok Renungan

Pondok Renungan merupakan salah satu situs yang menyediakan banyak renungan Kristiani yang selalu bertambah setiap saat. Berbagai renungan tersebut dikelompokkan ke dalam berbagai menu khusus yakni "Renungan Harian", "Renungan Harian Bahasa Jawa", "Kumpulan Renungan - Artikel Iman", dan "Renungan Anthony De Mello". Untuk mencari renungan tertentu, silakan Anda gunakan fasilitas pencarian yang tersedia. Nah, bagi Anda yang sedang mencari beragam renungan, silakan jelajahi Situs Pondok Renungan di alamat:

83

Kumpulan Renungan

Kumpulan Renungan adalah situs yang menyediakan berbagai renungan yang tersusun dalam berbagai topik menarik, antara lain: "Stories", "Prays", "Poems", "Archives"

"Reflections", dan "Misc". Beberapa renungan tersebut disajikan dalam bahasa Indonesia, sedangkan beberapa lagi ditulis dalam bahasa Inggris. Situs, yang desainnya didominasi dengan warna biru ini, merupakan kumpulan renungan yang sangat layak untuk Anda baca. Selamat berkunjung.

==> http://www.krenungan.org/

Terang Dunia

Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan Situs Terang Dunia, sebuah situs yang menyediakan berbagai berita, artikel, kesaksian, dan tentu saja renungan. Salah satu jenis renungan menarik yang akan Anda temukan di halaman depan ialah "E-mail dari Tuhan". Sedangkan pada link "Renungan" yang terletak di bawah bagian "Index" dapat Anda temukan berbagai renungan yang akan semakin memperkuat iman Anda kepada Tuhan. Renungan tersebut terus di-update setiap saat sehingga jumlahnya pun akan semakin bertambah. Sedangkan renungan terbaru dapat Anda simak di halaman depan bagian bawah Situs Terang Dunia.

==> http://www.terangdunia.com/

Renungan Denmas Marto

Denmas Marto alias Arie Saptadji adalah seorang penulis Kristen yang tulisannya banyak menghiasi beberapa media Kristen Indonesia. Semua hasil karyanya tersebut termasuk dalam tulisan renungan yang dapat Anda nikmati di Situs Pribadi Denmas Marto. Beberapa renungan yang ada di situs ini telah dimuat di Renungan Malam terbitan Yayasan Andi. Nah, jika Anda ingin mengetahui renungan apa saja yang telah ditulis oleh Denmas Marto, silakan berkunjung ke situsnya di:

==> http://geocities.com/denmasmarto/renungan.html

Renungan Sekolah Kristen Ketapang

Selain menyediakan beragam informasi mengenai Sekolah Kristen Ketapang, Situs Sekolah Kristen Ketapang juga menyajikan renungan Kristen bagi para pengunjungnya. Berbagai renungan ini dapat Anda temukan di bagian "Renungan" yang ditampilkan berdasarkan urutan tanggal sehingga renungan terbaru diletakkan di bagian paling atas. Langsung kunjungi Situs Sekolah Kristen Ketapang di alamat:

==> http://www.skketapang.org/Renungan.asp

Renungan Kecik Sahabat Surgawi

Dalam bahasa Jawa, kecik artinya kecil. Oleh karena itu, renungan kecik lebih

mengedepankan renungan yang ringkas, sederhana, mudah dipahami namun memiliki makna yang dalam. Renungan yang dikelola oleh Pdt. Ayub Yahya ini hanya terdiri dari

84

sebuah kisah sederhana seputar kehidupan manusia dan dilengkapi dengan kalimat hikmat sesuai pesan moral cerita tersebut. Nah, bila Anda tertarik dan ingin mengetahui lebih banyak mengenai berbagai renungan kecik, silakan berkunjung ke Situs Sahabat Surgawi pada bagian "Renungan Kecik" atau langsung membuka situsnya di:

==> http://www.sahabatsurgawi.net/cgi/kecik2.cgi

United Fool

"Renungan, Belajar Alkitab dan Weblog Kristen - United Fool.com" itulah judul yang terdapat di halaman depan Situs United Fool, sebuah situs yang ditujukan sebagai komunitas bagi kaum muda Kristen. Melalui situs ini, Anda dapat menemukan berbagai renungan ataupun tulisan Kristen yang sangat berguna untuk mempelajari Alkitab. Berbagai renungan tersebut dikemas sebagai kumpulan bahan untuk mengenal Tuhan. Untuk menemukan dengan cepat renungan atau artikel tertentu, silakan menggunakan fasilitas pencarian yang disediakan oleh Situs United Fool. Nah, selamat membaca dan belajar mengenai Firman Tuhan.

==> http://www.unitedfool.com/

Blessing Media

Blessing Media adalah situs yang dikelola oleh GBI Tasikmalaya dan menyediakan berbagai informasi kegiatan dan bahan-bahan kelompok sel GBI Tasikmalaya. Selain informasi dan bahan tersebut, melalui Situs Blessing Media, Anda juga bisa

menemukan berbagai artikel dan renungan Kristen yang bermanfaat untuk memperkuat iman Anda kepada Kristus. Beberapa renungan tersebut berjudul: "Mengenal Allah dengan Benar", "Hidup dalam Kekudusan", "Kedewasaan Rohani", "Arti Kehidupan", dan "Hidup dengan Tujuan". Nah, tunggu apa lagi, segeralah mengunjungi Situs Blessing Media dan dapatkan berkatnya.

==> http://www.blessingmedia.org/

Renungan

Situs Renungan merupakan salah satu Situs Katholik yang menyediakan berbagai bahan renungan yang dapat menguatkan iman Anda kepada Tuhan. Ringkasan dari berbagai renungan tersebut dapat Anda baca di halaman depan situs yang didominasi dengan warna biru ini. Selain itu disediakan juga sarana interaksi antarpengunjung, ruang kesaksian, dan daftar lowongan pekerjaan bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan.

==> http://www.renungan.com

Ilustrasi Christian Media Network 1 (CMN1)

Christian Media Network 1 (CMN1) adalah Jaringan Media Kristen (interdenominasi) yang bertujuan untuk mengembangkan gereja Tuhan di bidang TI (Teknologi Informasi). Situs CMN1 menyediakan berbagai bahan menarik seputar kekristenan. Salah satunya yaitu bahan-bahan ilustrasi yang dapat Anda gunakan sebagai pelengkap khotbah atau

85

renungan yang sedang Anda persiapkan. Berbagai ilustrasi tersebut juga dilengkapi dengan kategori ilustrasi yang akan membantu Anda untuk menemukan dengan cepat jenis ilustrasi yang ingin Anda cari. Berbagai ilustrasi tersebut dapat Anda temukan di: ==> http://www.cmn1.com/sumberpelayanan/ilustrasi/

Situs Kristen

Situs Kristen (situskris) yang dihosting di Geocities ini merupakan situs pelayanan GKI Pasteur, Bandung yang berisi kumpulan artikel, renungan, ilustrasi, humor, dan lagu-lagu Kristiani. Berbagai renungan dan ilustrasi yang ada sangatlah bermanfaat untuk membangun iman kepada Tuhan. Berbagai renungan dan ilustrasi tersebut juga dapat Anda gunakan sebagai bahan untuk menyampaikan Firman Tuhan baik di gereja maupun di persekutuan tempat Anda melayani.

==> http://www.geocities.com/situskris/

Jelajah Situs Manca

Christian Fellowship Devotional

Christian Fellowship Devotional merupakan salah satu situs yang layak untuk Anda jelajahi saat mencari berbagai bahan renungan sebab situs ini memuat renungan-renungan yang terus di-update secara berkala. Renungan tersebut dikelompokkan berdasarkan topik, pengarang, ataupun urutan abjad. Disediakan juga renungan berkala dan pelajaran mengenai Alkitab. Selain itu Situs Christian Fellowship Devotional juga menyediakan layanan publikasi elektronik gratis yang meliputi: "Email Devotions", "Prayer Warriors", dan "Bible Studies". Nah, untuk mengetahui lebih jauh mengenai berbagai renungan ataupun layanan dari Situs Christian Fellowship Devotional, silakan klik alamat di bawah ini:

==> http://www.cfdevotionals.org/

Sermonaudio

Anda ingin menikmati renungan dengan cara yang lain? Melalui Situs Sermonaudio ini Anda dapat mendengarkan berbagai renungan dalam format audio yang dibawakan, antara lain oleh Charles Haddon Spurgeon, Michael Phillips, dan Dr. John Barnett. Sambil surfing, Anda bisa memperoleh berkat-berkat melimpah melalui renungan- renungan yang disampaikan. Menarik, bukan? Ok kunjungi alamatnya di:

==> http://www.sermonaudio.com/

The Sermon Illustrator

The Sermon Illustrator merupakan situs yang secara khusus menyediakan berbagai ilustrasi yang dapat Anda pakai untuk memperlengkapi bahan khotbah, renungan, dan pengajaran yang sedang Anda persiapkan. Situs ini menyediakan sekitar 2.850 ilustrasi yang dibagi dalam beberapa kategori menarik seperti "anger", "blindness", "love", dan "war". Untuk mempermudah pencarian ilustrasi yang diinginkan, Anda tinggal

86

memanfaatkan fasilitas "Search The Sermon Illustrator". Apakah Anda sedang mencari ilustrasi untuk pelayanan Anda? Silakan mengunjungi Situs The Sermon Illustrator di: ==> http://www.sermonillustrator.org/

Dalam dokumen publikasi icw (Halaman 81-86)