KEGIATAN PEMBELAJARAN V-
C. KELEBIHAN DAN KELEMAHAN SISTEM EKONOMI 1 Sistem Ekonomi Tradisional
a. Tidak terjadi persaingan karena semuanya dilakukan berdasarkan kebiasaan
b. Anggota masyarakat tidak terbebani target tertentu karena kegiatan dilakukan hanya untuk kebutuhan sendiri
a Masyarakat berbuat hanya sekedar untuk memenuhi kebutuhan hgidup, tidak untuk meningkatkan
kesejahteraan
b Tidak bertujuan mencari keuntungan, sehingga tidak ada motivasi untuk menciptakan sebuah kemajuan sehingga mutu barang hasil produksi rendah
c Menganggap tabu terjadinya perubahan sehingga sulit untuk berkembang
d Tidak memperhitungkan efisiensi dan penggunaan sumber daya
2. Sistem ekonomi pasar atau kapitalis atau liberal
Sisi Positif Sisi Negatif
a. Inisiatif dan kreatifitas masyarakat dalam mengatur kegiatan ekonomi dapat ditumbuhkembangkan b. Setiap individu bebas memiliki
kekayaan dan sumber daya produksi c. Muncul barang-barang bermutu
tinggi, karena barang yang kurang bermutu tidak akan laku dipasar d. Efisiensi dan efektifitas tinggi,karena
setiap tindakan didasarkan atas motif ekonomi
a. Sulit melakukan pemerataan pendapatan
b. Pemilik sumber daya produksi atau pemilik modal mengeksploitasi golongan pekerja,sehingga ia akan semakin kaya,dan yang miskin semakin miskin
c. Monopoli yang dilakukan perusahaan dapat merugikan masyarakat
d. Sering terjadi gejolak dalam
perekonomian karena sumber daya oleh individu sering salah
3. Sistem Ekonomi Pusat atau Komando
a. Pemerintah lebih mudah mengendalikan inflasi, pengangguran, dan masalah ekonomi lainnya
b. Pasar barang dalam negeri berjalan lancar
c. Pemerintah bias ikut campur dalam hal pembentukan harga d. Relatif mudah melakukan
distribusi pendapatan yang merata e. Jarang terjadi krisis ekonomi
a Mematikan inisiatif individu untuk maju
b Masyarakat tidak memiliki
kebebasan untuk memiliki kekayaan dan sumber daya ekonomi
4. Sistem Ekonomi Pancasila
Kelebihan Kelemahan
1. Perekonomian disusun sebagai usaha
bersama berdasar atas asas kekeluargaan. 1. Sistem persaingan bebas yang salingfree fight liberalism (sistem menghancurkan).
2. Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh negara.
2. Sistem terpusat, yang dapat mematikan potensi, kreasi, dan inisiatif warga masyarakat.
3. Bumi, air, dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya, sebagai pokok pokok kemakmuran rakyat dikuasai oleh negara dan dipergunakan sebesarbesarnya untuk kemakmuran rakyat.
3. Pemusatan kekuatan ekonomi pada satu kelompok dalam bentuk
monopoli yang merugikan
masyarakat.
4. Sumber kekayaan dan keuangan negara digunakan dengan permufakatan lembaga perwakilan rakyat dan pengawasan terhadap kebijaksanaannya ada pada lembaga perwakilan rakyat.
5. Warga negara memiliki kebebasan dalam memilih pekerjaan yang dikehendaki serta mempunyai hak akan pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan.
6. Hak milik perseorangan diakui dan pemanfaatannya tidak boleh bertentangan dengan kepentingan masyarakat.
7. Potensi, inisiatif, dan daya kreasi setiap warga negara dikembangkan sepenuhnya dalam batas-batas yang tidak merugikan kepentingan umum.
8. Fakir miskin dan anak-anak telantar dipelihara oleh negara.
Nama Sekolah : SMK Negeri 1 Elikobel Merauke
Jurusan : Agribisnis Tanaman Perkebunan ( ATP ) Agribisnis Ternak Ruminansia ( ATR ) Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial
Kelas/Semester : X ( Sepuluh ) / II ( Dua )
Standar Kompetensi : 4. Memahami konsep ekonomi konsumen dan produsen dalam kaitannya dengan kegiatan ekonomi termasuk permintaan, penawaran, keseimbangan harga dan pasar
Kompetensi Dasar :4.1 mendeskripsikan berbagai kegiatan ekonomi dan pelaku - pelakunya
Alokasi Waktu : 2 x 40 menit ( 1 pertemuan ) A. Indikator :
Pertemuan 1
4.1.1Mendeskripsikan peran rumah tangga konsusi dalam kegiatan ekonomi 4.1.2Mendeskripsikan peran rumah tangga produksi dalam kegiatan ekonomi 4.1.3Mendeskripsikan peran pemerintah dalam kegiatan ekonomi
4.1.4 Mendeskripsikan peran masyarakat luar negeri dalam kegiatan ekonomi B. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan 1
Setelah kegiatan pembelajaran peserta didik mampu untuk :
-Mendeskripsikan peran rumah tangga konsusi dalam kegiatan ekonomi -Mendeskripsikan peran rumah tangga produksi dalam kegiatan ekonomi -Mendeskripsikan peran pemerintah dalam kegiatan ekonomi
-Mendeskripsikan peran masyarakat luar negeri dalam kegiatan ekonomi C. Materi Pembelajaran
- Peran pelaku kegiatan ekonomi D. Model dan Metode Pembelajaran
Model pembelajaran : cooperative learning
E. Langkah – langkah Kegiatan Pembelajaran - Pertemuan ke 1 ( 2 x 40 menit )
N o
Kegiatan Pembelajaran Alokasi
Waktu 1 Kegiatan awal ( Pendahuluan )
a. Guru datang tepat waktu (nilai yang ditanamkan: disiplin) b. Guru mengucapkan salam dengan ramah kepada peserta
didik ketika memasuki ruang kelas (nilai yang ditanamkan: santun, peduli)
c. Guru mengajak peserta didik untuk berdoa menurut kepercayaan masing – masing serta mengecek kehadiran peserta didik / presensi ( nilai yang ditanamkan: disiplin, rajin, religius)
Apersepsi :
- Guru menyampaikan kegunaan materi yang akan dipelajari dalam kehidupan sehari-hari (khususnya yang berkaitan dengan kompetensi dasar, indikator yang akan dicapai pada pertemuan ini).
- Guru menjelaskan secara singkat kepada peserta didik tentang metode pembelajaran numbered heads tohether ( nht ) yang akan digunakan agar peserta didik paham dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan
10 menit
2. Kegiatan Inti : 1. Eksplorasi
a. Guru menggali pengetahuan peserta didik tentang peran pelaku kegiatan ekonomi dalam kehidupan sehari - hari
b. Guru menjelaskan materi tentang peran pelaku kegiatan ekonomi
2. Elaborasi
a. Guru membagi peserta didik ke dalam kelompok heterogen, tiap kelompok terdiri dari 4 peserta didik serta memberi nomor kepada peserta didik dalam setiap kelompoknya ( numbering )
b. Guru memberikan tugas kepada masing – masing kelompoknya untuk didiskusikan ( questioning ). Tugas ini diberikan pada lembar kegiatan kelompok.
c. Guru menyuruh peserta didik mendiskusikan tugas yang telah diberikan untuk masing – masing kelompok ( heads together )
d. Guru memanggil secara acak salah satu nomor peserta didik dari satu kelompok dan nomor yang dipanggil menyampaikan hasil diskusi kelompoknya di depan kelas ( answering )
3. Konfirmasi
a. Guru memfasilitasi diskusi kelompok serta kelompok lain memberikan tanggapan atau bertanya apabila kurang jelas.
( nilai yang ditanamkan : rasa ingin tahu,kerjasama, tanggungjawab )
3 Penutup
a. Guru memberikan penekanan terhadap hal – hal penting ( penguatan materi ) selama awal pembelajaran maupun akhir pembelajaran
b. Guru melakukan refleksi materi yang telah dibahas berupa menarik kesimpulan dan menyimpulkan secara keseluruhan materi tersebut terkait hasil diskusi kelompok c. Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan salam
penutup.
10menit